Anda di halaman 1dari 3

Kehidupan manusia yang awalnya sederhana, kini menjadi kehidupan yang tergolong sangat

modern. Di era perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang semakin kompleks saat ini,
segala sesuatu dapat diselesaikan dengan cara yang praktis. Teknologi informasi dan komunikasi
membantu memudahkan setiap aspek kehidupan manusia. Dunia informasi saat ini tampaknya
terkait erat dengan teknologi. Penggunaan teknologi informasi dan komunikasi oleh masyarakat
telah membuat dunia teknologi semakin kompleks.

Salah satunya di bidang teknologi komunikasi seperti smartphone dan internet, yang memungkinkan
manusia semakin meningkatkan cara berkomunikasi. Berbagai media komunikasi juga hadir untuk
memudahkan manusia dalam berinteraksi. Dengan berkembangnya zaman, teknologi internet sudah
menjadi kebutuhan bagi masyarakat, dan inilah lahirnya media sosial.

Media sosial adalah sebuah media online, sebuah media yang hanya ada di Internet, di mana
pengguna dapat mengekspresikan ide-ide mereka, mengekspresikan diri, dan menggunakannya
sesuai dengan kebutuhan mereka. Kehadiran media sosial memudahkan masyarakat untuk
berkomunikasi dan bersosialisasi.

Salah satu aplikasi media sosial yang saat ini sedang berkembang pesat di kalangan anak-anak,
remaja bahkan dewasa adalah TikTok. TikTok adalah aplikasi dari Negeri Tirai Bambu, lebih khusus
China, aplikasi yang didedikasikan untuk video, musik, dan foto, unik untuk ByteDance. Ketenaran
Tik Tok sendiri telah dibuktikan dengan bergabungnya Rich Chigga dalam acara warm-up party resmi
yang diadakan tahun lalu dalam rangka Jakarta Warehouse Project (DWP), dengan penonton yang
banyak. 

Aplikasi ini mirip dengan aplikasi lain, seperti Musical.ly, selain itu, aplikasi TikTok sedang booming
dari peringkat yang sangat tinggi (4,6) di Play Store dan App Store. Peringkat yang hampir sempurna,
menggabungkan kecerdasan buatan dan pengambilan gambar. Rata-rata review aplikasi tiktok ini di
Google Play atau Play Store adalah remaja perempuan dan di bawah umur.

Semua golongan dari anak muda sampai orang tua, pekerja kantoran sampai ibu rumah tangga,
tokoh politik, selebgram, selebriti, dan juga youtuber videonya pernah kita lihat di media sosial
terutama Tik tok. Fenomena ini tidak bisa disalahkan namanya juga budaya populer, semakin banyak
yang menyukai akan semakin banyak yang membicarakannya. Hal ini menjadi bukti bahwa Tiktok
adalah salah satu budaya yang dikenal dan disukai oleh publik. Keberhasilan Tik tok ini yang dapat
menjangkau hampir semua golongan masyarakat secara tidak langsung memberikan legitimasi sosial
bahwa aplikasi ini sudah menjelma sebagai bagian dari budaya populer. Alhasil, proteksi para orang
tua wajib diberlakukan untuk meminimalisir dampak buruk bagi anaknya.

Dari penjelasan di atas, saya tidak akan membahas fitur-fitur yang terdapat pada aplikasi TikTok itu
sendiri, melainkan dampak dari aplikasi TikTok terhadap remaja khususnya dampak TIK, baik positif
maupun negatif. Sisi positifnya, aplikasi Tiktok memiliki beberapa manfaat bagi remaja, salah
satunya adalah:

1. Sebagai salah satu aplikasi yang dapat mendorong kreativitas seseroang dalam membuat suatu
karya.

2. Aplikasi untuk mengekspresikan kreativitas khusunya dalam pembuatan video, Aplikasi Tik Tok
sendiri merupakan platform untuk membuat video dengan efek spesial dan unik dengan mudah. Tik
Tok juga menyuguhkan berbagai macam musik untuk latar video, sehingga penggunanya dapat
menciptakan video yang lebih menarik.
3. Aplikasi tik tok ini juga berbasis video dan musik, dan dapat melati diri remaja atau anak anak
untuk mengasah skill editing video, untuk konten-konten yang lebih bermanfaat.

Namun melihat beberapa aspek positif dari Tik Tok itu sendiri, banyak sekali dampak negatifnya bagi
remaja, banyak sekali artikel yang membahas tentang dampak negatif Tik Tok itu sendiri terhadap
Kominfo karena harus memblokir aplikasi Tik Tok di Indonesia, salah satu dampak negatif Tik Tok
sendiri adalah:

1. Secara tidak langsung, tik tok menjadi penyebab generasi remaja untuk suka bergoyang ria,
Apabila anda termasuk seseorang yang sering aktif di Instagram, pastinya anda akan menjumpai
beberapa netizen dengan berbagai video yang dibuat dengan menggunakan aplikasi tik tok ini. Ada
yang biasa saja, dan ada yang Luar Biasa, luar biasa keterlaluan. Bahkan ada beberapa remaja dan
anak-anak bergoyang ria yang tidak wajar.

2. Membuat video yang tidak sewajarnya, bahkan tidak hanya remaja saja mereka melibatkan anak-
anak kecil dalam pembuatan video tik tok demi respon yang banyak dari netizen , berani bernyanyi
lagu dan berakting orang dewasa.

3. Apabila ini dianggap sebagai media hiburan, maka Youtube lebih baik. Memang benar, tujuan
aplikasi ini plure untuk hiburan, tapi hiburan yang berlebihan juga tidaklah benar. Kita mungkin
sudah akrab dengan berbagai berita viral, yang mengheboh alias miris melibatkan aplikasi ini.
Sebenarnya kita dapat mengasah kemampuan menjadi video creator langsung dengan aplikasi-
aplikasi yang lebih memadai

4. Terdapat banyak video yang tidak pantas menjadi contoh yang tidak baik bagi perilaku remaja dan
anak jaman sekarang. Mungkin kita juga sudah sama-sama tahu banyaknya video dengan aksi-aksi
yang tidak pantas dilakukan penggunanya yang meleceng kepada penistaan agama seperti membuat
video berjoged bersama saat melaksanakan sholat. Ironisnya banyak akun yang mengunggah video
sejenis tanpa mereka bisa menyadari bahwa video yang mereka tiru itu bukanlah hal yang pantas
untuk di tiru yang dapat membuat kenakalan anak jaman sekarang semakin beragam. Dalam hal ini
diperlukan peran keluarga dan peran orang tua dalam mendidik anak-anaknya dengan memberikan
pengarahan pada anak yang kecanduan tik tok. Belum lagi adanya kasus-kasus lain yang memberikan
dampak negatif pada penggunanya karena melakukan aksi yang kurang baik yang pada akhirnya
merugikan diri sendiri.

5. Seseorang menjadi terlalu kreatif demi video yang lucu dan menarik sehingga tidak mampu
menilai mana yang pantas dan mana yang tidak. Banyak remaja yang memang kreatif dalam
membuat video agar bisa mendapat banyak respon dari orang lain. Tapi mereka menjadi seperti
tidak berpikir dahulu sebelum merekam apa yang mereka lakukan. Mungkin mereka hanya berpikir
bagaimana cara membuat video yang ok, bagus, menarik dan banyak respon dari penonton tanpa
peduli dengan apa yang mereka tampilkan itu baik atau buruk untuk orang lain maupun dirinya
sendiri.

Dari penjelasan di atas, kami membahas dampak positif dan negatif dari aplikasi Tik Tok yang saat ini
populer di Indonesia, dan sementara orang berpikir bahwa lebih banyak negatif dari pada positif,
kami tidak dapat menyalahkan perkembangan teknologi ini. Kembali ke diri sendiri, menggunakan
teknologi dengan lebih baik dan lebih bijak, bimbingan orang tua sangat penting untuk anak muda
masa kini.
Kembali lagi, Tik Tok hanyalah sebuah platform aplikasi yang dibuat oleh penciptanya. Tujuan
dibuatnya pun masyarakat tidak akan mengerti. Jadi, mengenai kontra keamanan dan dinilai buruk
sebenarnya kembali lagi kepada pengguna.

Jika pengguna dapat mengontrol diri dalam penggunaan dan menjaga keamanan data yang
diberikan, maka sebenarnya aplikasi Tik Tok masih dapat menjadi destinasi. Karena media sosial atau
sebuah platform aplikasi dapat berguna menjadi inspirasi dan tempat untuk menimba ilmu jika
pengguna dapat menggunakannya secara tepat dan bijak.

Jadi sebagai pengguna, sebagai generasi milenial yang sangat menggemari dan mengikuti
perkembangan aplikasi, diharapkan dapat menjadi pengguna yang bijak.

Anda mungkin juga menyukai