Anda di halaman 1dari 2

Nathasya Abigail // 2602096382

Distribusi dan Promosi Porduk

Distribusi adalah proses produk dari produsen menuju konsumen. Metode pada distribusi dibagi
menjadi dua yaitu metode langsung dan metode tidak langsung. Distribusi langsung yang berarti
dari produsen ke konsumen dan distribusi tidak langsung yang berarti melalui perantara atau
orang lain. Perantara pada distribusi dapat berupa perantara ritel, agen, dan grosir. Strategi
distribusi dibagi menjadi tiga yaitu intensif, selektif, dan eksklusif. Intensif adalah produk yang
didistribusikan secara luas dengan tujuan memaksimalkan penjualan. Selektif merupakan
pemilihan beberapa outlet untuk dijadikan sebagai preferensi lokasi pelanggan. Strategi yang
terakhir yaitu ekslusif yang berarti citra merek didukung oleh lokasi distribusi tunggal. Ada
beberapa pertimbangan dalam pemilihan lokasi ritel seperti biaya, target pasar, lingkungan, dan
pesaing.

Seiring perkembangan jaman, banyak produk kreatif yang terus bersaing dan juga melibatkan
teknologi agar produk tersebut dapat terjangkau hingga seluruh dunia. Seorang entrepreneur
harus dapat membedakan produk milik sendiri dengan pesaing, dengan cara menciptakan citra
produk mereka. Branding adalah proses menciptakan pesan dan logo visual yang dapat
mengkomunikasikan kepada calon pembeli nilai-nilai perusahaan Bersama dengan fitur dan
kegunaan yang ditawarkan produk. Merk tidak hanya berfokus kepada atribut produk, tetapi juga
kemasan produk yang dirancang untuk mengekspresikan citra merk. Ada beberapa Langkah
dalam membangun sebuah brand, yang pertama yaitu mengenali dan memahami lebih jauh
mengenai audiens. Yang kedua yaitu jadilah unik, harus berbeda dari produk brand lain. Yang
ketiga yaitu gairah, pelanggan dapat saja bersemangat jika binsis menunjukan Hasrat internal
setiap hari. Yang ketiga yaitu konsistensi, produk harus terus berkonsistensi seperti daya saing
merk. Yang selanjutnya yaitu paparan, menggunakan merk dengan berbagai cara.
Kepemimpinan, merek tidak akan berhasil sendiri.

https://youtu.be/1ewCaDs3FbQ

Kegiatan saluran distribusi dan promosi adalah suatu kegiatan yang menggambarkan kegiatan


penyaluran dan promosi barang dan jasa ke konsumen atau dari penjual kepada pembeli.
Distribusi adalah salah satu bagian dari pemasaran. Distribusi juga dapat diartikan kegiatan
pemasaran yang berusaha memperlancar dan mempermudah penyampaian barang dan jasa
sehingga penggunaannya sesuai dengan yang diperlukan.

Mengenai bisnis saya

Saya akan mempertimbangkan dalam memilih lokasi penjualan yang akan saya lakukan seperti
mempertimbangkan segala biaya, apakah lokasi ini dekat dengan target pasar yang telah saya
tentukan, apakah lingkungan disekitar mendukung, apakah disekitar ada pesaing atau
sebagainya. Strategi distribusi yang menurut saya paling tepat untuk produk saya yaitu intensif
yang berarti melakukan pendistribusian secara luas agar dapat memaksimalkan penjualannya.

Saya akan melakukan branding dengan cara menciptakan logo yang menarik, mudah diingat, dan
yang pastinya memiliki makna dari setiap komponen logonya. Hal ini bertujuan agar konsumen
dapat mengetahui setiap nilai-nilai yang dimiliki oleh perusahaan. Saya juga membuat kemasan
yang unik dan menarik agar dapat membuat konsumen tertarik untuk membeli produk tersebut.

Anda mungkin juga menyukai