Anda di halaman 1dari 3

Secara garis besar trauma dapat dibagi atas dua yaitu yaitu hemmoragic dan non

hemmoragic, sesuai dengan skenario yang telah ada dimana pasien mengalami

perdarahan akibat dari trauma yaitu kecelakaan lalu lintas. Perdarahan yang terjadi

pada pasien akan membuat penurunan volume intravascular hal ini menyebabkan

preload akan menurun ditandai dengan penuurunan tekanan darah. Akibat

perdarahan yang terus terjadi aliran balik pembuluh darah vena akan menurun

karena tidak adekuatnya tekanan darah. Pada akhirnya akan terjadi syok

hipovolemik yang mengakibatkan perfusi organ tidak adekuat seperti pada

beberapa orang yaitu:

1. Kulit
Vasokontriksi akan terjadi ketika tubuh kehilangan banyak cairan agar

sirkulasi pada organ sentral tidak terganggu yang pada akhirnya membuat

organ seperti eksterimtas tidak terlalu mendapat banyak suplai sehingga

akral akan pucat dan terasa dingin karena vasokontriksi

2. Otak

Walaupun otak menjadi salah satu organ yang tetap mendapat suplai tapi

tetap terjadi penurunan suplai dari biasanya yang lama kelamaan jika tidak

ditangani perdarahan akan menyebabkan hipoksia serebral dan terjadi

penurunan kesadaran yang prograsif

3. Jantung

Preload yang terus menerus turun akan membuat tekanan darah akan turun

juga, sehingga jantung akan meningkatkan denyut jantung yang berfungsi

meningkatkan perfusi walaupun cairan tubuh terus menerus keluar dan

didapati takikardia pada pemeriksaan fisik.

4. Ginjal

Penurunan aliran yang ada dildalam tubuh yang menurun akan membuat

darah yang ke ginjal akan sedikit juga sehingga laju filtrasi glomerulus

akan menuru dan menyebabkan oliguria yang jika terus terjadi akan terjadi

komplikasi seperti gagal ginjal

5. Jaringan tubuh

Pengeluaran cairan yang berlebih akibat trauma khususnya darah akan

membuat tubuh tidak mendapat suplai oksigen padahal demand dari tubuh

terjadi peningkatan, sehingga tubuh akan menghasilkan ATP secara cepat


dengan cara mengubah produksi dengan aerob menjadi anaerob yang

efeknya dapat menyebbkan produksi asam laktat meningkat dan terjadilah

asidosis laktat

Sumber:

Percy D, Schmidt M. Hypovolemic shock: Pathogenesis, Complications, and

Clinical Finding [internet]. The Calgary Guide: December 4,2022. [cites January

19, 2023]. Available from: https://calgaryguide.ucalgary.ca/hypovolemic-shock/

Anda mungkin juga menyukai