Anda di halaman 1dari 2

Naskah pidato TQA Al Kamal

Assalamu’alaikum warrah matullohi wabarokatuh...

Alhamdulillahirobbil ‘alamin.
Ashadualla ilaha illallah, wa ashadu anna muhammadan ab’duhu warosuluh.
Allahumma sholi ‘ala Muhammad, wa’ala alihi wa ashabihi aj’main. Amma ba’du.

Bapak Ibu guru yang saya hormati, teman – teman yang saya banggakan serta hadirin yang
dirahmati Allah.

Alhamdulillah puji syukur senantiasa kita panjatkan ke hadirat Allah azza wajalla, yang telah
memberikan rahmat dan hidayahnya sehingga kita dapat hadir dalam acara ini dalam keadaan
sehat wal afiat. Allohumma Amin...
Shalawat dan salam senantiasa tercurahkan kepada junjungan besar kita, Rasululloh SAW,
yang telah membawa kita dari zaman jahiliyah menuju zaman yang Islamiyah. Tak lupa kepada
keluarga, para sahabat dan semua tabi’in. Mudah- mudahan kita dicatat oleh Allah sebagai
umatnya.. Amin ya robbal ‘alamin.

Hadirin yang terhormat,


Pada kesempatan ini perkenankanlah saya menyampaikan topik yang berkenaan tentang
“Menjadi Pemimpin yang berjiwa Qur’ani”.

Sebagaimana telah kita ketahui bahwa saat ini kemerosotan kualitas dalam segala aspek
kehidupan tersebar di tengah-tengah masyarakat, seperti, kemiskinan, kebodohan, kezaliman,
penindasan dan ketidak adilan. Hal itu disebabkan kurangnya karakter pemimpin yang berjiwa
Qur’ani.

Pemimpin dambaan umat adalah pemimpin yang berdaya, cerdas, peduli terhadap
permasalahan bangsanya dan memiliki keimanan yang kuat terhadap akidah Islam, sehingga
akidah Islam tersebut dijadikan sebagai landasan dalam berpikir dan bersikap.

Pemimpin yang berjiwa Qur’ani adalah pemimpin yang memiliki karakter beriman, taat kepada
Allah SWT, cerdas dan beradab. Islam adalah agama yang senantiasa membawa rahmat dan
selalu mengajarkan bagaimana menjadi pemimpin yang tepat.
Al – Qur’an menjelaskan dengan detail beberapa syarat untuk menjadi seorang pemimpin,
diantaranya:
1. (pertama), Mampu dan mau menjalankan tugas amar ma’ruf dan nahi munkar, artinya
senantiasa mengajak rakyatnya untuk melaksanakan kebaikan dan mencegah terjadinya aksi
kemungkaran.
Hal tersebut sesuai dengan Firman Allah dalam surat Ali Imron ayat 110 :

Artinya : Kamu adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada
yang ma'ruf, dan mencegah dari yang munkar, dan beriman kepada Allah. Sekiranya
Ahli Kitab beriman, tentulah itu lebih baik bagi mereka, di antara mereka ada yang
beriman, dan kebanyakan mereka adalah orang-orang yang fasik.
2. (kedua), mampu dan mau menegakkan keadilan di tengah-tengah masyarakatnya tanpa
tebang pilih.
3. (ketiga), yakni siap bertanggung jawab terhadap segala aktivitas dalam kehidupannya dan
terhadap apa yang dipimpinnya.
Nabi Muhammad SAW bersabda :

Artinya: setiap orang adalah pemimpin dan akan diminta pertanggungjawaban atas
kepemimpinannnya.
Dalam hadis ini dijelaskan bahwa semua orang yang hidup di muka bumi ini disebut sebagai
pemimpin. Karenanya, sebagai pemimpin, kita semua memikul tanggung jawab, sekurang-
kurangnya terhadap diri kita sendiri.

Dengan beberapa syarat yang ditawarkan Islam, kita yakin sebuah bangsa akan menjadi
sejahtera dan makmur jika para pemimpinnya mampu menerapkan nilai-nilai Al Qur’an dalam
kehidupan berbangsa dan bernegara.
Setiap manusia adalah pemimpin bagi dirinya sendiri, maka jadilah pemimpin yang kuat dan
amanah, yang dapat meneruskan tongkat estafet perjuangan dalam mengisi pembangunan tanah
air tercinta ini.

Marilah kita kembali kepada Al Qur’an karena Al Qur’an telah memberikan pedoman yang
jelas seperti apa pemimpin yang semestinya, dan semoga kita bisa menjadi generasi yang
Qur’ani, generasi yang yang cerdas dalam berpikir, bijak dalam bertindak, menjunjung tinggi
kebenaran, takut kepada Allah dan sangat berkasih sayang diantara umat manusia. Agar kelak
kita menjadi pemimpin yang berjiwa Qur’ani, pemimpin yang senantiasa menyebarkan
keberkahan di sekelilingnya. Amin ya robbal alamin.

Hadirin yang dimuliakan Allah,


Demikian yang dapat saya sampaikan, Mohon maaf apabila terdapat tutur kata yang kurang
berkenan. Terimakasih atas perhatiannya. Semoga apa yang saya sampaikan tadi bermanfaat
bagi kita semua.. Amin ya robbal ‘alamin.

Ikan lohan ikan gurami..


Banyak terdapat di danau nongsa..
Segala kesalahan dari kami, dan kebenaran dari Yang Esa

Wabillahi taufik wal hidayah


Wassalamu’alaikum warah matullohi wabarokatuh...

Anda mungkin juga menyukai