Anda di halaman 1dari 18

Matriks dan Ruang Vektor

DETERMINAN
Materi Kuliah
Fungsi Determinan

Monika RH, Matematika Unand, 2020 2


2.1 Fungsi Determinan
Determinan adalah suatu fungsi khusus yang mengasosiasikan
suatu bilangan riil dengan suatu matriks bujursangkar.

Catatan:
Fungsi determinan pada subbab ini akan diterapkan pada
matriks 2 × 2 dan 3 × 3.

Monika RH, Matematika Unand, 2020 3


Definisi: Permutasi dari himpunan bilangan bulat
atau integer 1, 2, … , 𝑛 adalah susunan integer-
integer ini menurut suatu aturan tanpa adanya
penghilangan atau pengulangan.

Contoh 1. Permutasi dari tiga integer


Untuk himpunan integer {1, 2, 3} terdapat 6
permutasi yang berbeda, yaitu:
(1,2,3), (1,3,2), (2,1,3), (2,3,1), (3,1,2), (3,2,1)
Monika RH, Matematika Unand, 2020 4
Contoh 2. Permutasi dari empat integer
Daftar semua permutasi dari himpunan {1,2,3,4}
dengan menggunakan pohon permutasi (permutation tree)

Monika RH, Matematika Unand, 2020 5


Diperoleh permutasi dari {1,2,3,4} adalah 24 buah, yaitu:

Monika RH, Matematika Unand, 2020 6


Secara umum
Banyaknya permutasi dari himpunan
{1,2, … , 𝑛} adalah
𝑛(𝑛 − 1)(𝑛 − 2) … 3 . 2 . 1 = 𝑛!

Monika RH, Matematika Unand, 2020 7


Inversi
Inversi (pembalikan) dalam permutasi:
Jika bilangan yang lebih besar mendahului bilangan yang lebih kecil dalam urutan
permutasi

Contoh
Tentukan banyaknya inversi pada permutasi-permutasi berikut:
a. (6, 1, 3, 4, 5, 2)
b. (2, 4, 1, 3)
c. (1, 2, 3, 4)
Penyelesaian:

a. (6, 1, 3, 4, 5, 2) b. 2,4,1,3 c. (1, 2, 3, 4)

5+0+1+1+1=8 1 + 2 + 0 = 3 0+0+0=0
Monika RH, Matematika Unand, 2020 8
Permutasi Genap dan Permutasi Ganjil
Definisi:
Permutasi genap : jika total banyaknya inversi adalah bilangan genap.
Permutasi ganjil : jika total banyaknya inversi adalah bilangan ganjil.

Contoh.
a. (6, 1, 3, 4, 5, 2) 5+0+1+1+1=8 genap
b. (2, 4, 1, 3) 1+2+0=3 ganjil
c. (1, 2, 3, 4) 0+0+0=0 genap

Monika RH, Matematika Unand, 2020 9


Jumlah invers pada permutasi dari {1, 2, 3}
(1,2,3)  0 + 0 = 0  genap
(1,3,2)  0 + 1 = 1  ganjil
(2,1,3)  1 + 0 = 1  ganjil
(2,3,1)  1 + 1 = 2  genap
(3,1,2)  2 + 0 = 2  genap
(3,2,1)  2 + 1 = 3  ganjil

Monika RH, Matematika Unand, 2020 10


Definisi Determinan:
Hasil kali elementer dari matriks 𝐴, 𝑛 × 𝑛, adalah hasilkali 𝑛 buah
unsur 𝐴 tanpa ada pengambilan unsur dari baris atau kolom yang sama.

Contoh 1.
𝑎11 𝑎12
Menghitung hasilkali elementer untuk matriks 2 × 2, 𝐴 = 𝑎
21 𝑎22
Berdasarkan definisi berarti hasilkali 2 buah unsur dari 𝐴 tanpa ada
pengambilan dari baris atau kolom yang sama.
Ada 2! = 2 hasilkali elementer, yaitu:
𝑎11 𝑎22 dan 𝑎12 𝑎21

Monika RH, Matematika Unand, 2020 11


Contoh 2:
Menghitung hasilkali elementer dari matriks 3 x 3.
𝑎11 𝑎12 𝑎13
𝐵 = 𝑎21 𝑎22 𝑎23
𝑎31 𝑎32 𝑎33
Berdasarkan definisi berarti hasilkali 3 buah unsur di 𝐵 tanpa
ada pengambilan dari baris atau kolom yang sama.
Ada 6 (3!) hasil kali elementer dari matriks 𝐵, yaitu:
𝑎11 𝑎22 𝑎33, 𝑎11 𝑎23 𝑎32 , 𝑎12 𝑎21 𝑎33 ,
𝑎12 𝑎23 𝑎31 , 𝑎13 𝑎21 𝑎32 , 𝑎13 𝑎22 𝑎31

Monika RH, Matematika Unand, 2020 12


Hasilkali elementer bertanda
Misalkan 𝐴 matriks 𝑛 × 𝑛. Hasilkali elementer bertanda dari 𝐴 adalah
hasilkali elementer yang diberi tanda (+1) jika permutasinya adalah
genap dan tanda (−1) jika permutasinya adalah ganjil.

Contoh 1. Hasilkali elementer bertanda untuk matriks 2 × 2.

Monika RH, Matematika Unand, 2020 Monika RH, Matematika Unand, 2020 13
Contoh 2. Hasilkali elementer bertanda untuk matriks 3 x 3.

Monika RH, Matematika Unand, 2020 14


Fungsi Determinan
Definisi: Misalkan 𝐴 matriks bujursangkar. Fungsi
determinan, dinotasikan dengan det, didefinisikan det(𝐴)
sebagai jumlah dari semua hasilkali elementer bertanda dari
𝐴.
Angka det(𝐴) disebut determinan dari 𝐴.

Catatan:
Notasi lain yang juga digunakan sebagai simbol dari det(𝐴)
adalah |𝐴|.

Monika RH, Matematika Unand, 2020 15


Contoh 1. Menghitung determinan dari matriks 2 × 2.

𝑎11 𝑎12
det 𝑎 𝑎22 = 𝑎11 𝑎22 −𝑎12 𝑎21
21

Contoh 2. Menghitung determinan dari matriks 3 × 3.


𝑎11 𝑎12 𝑎13
det 𝑎21 𝑎22 𝑎23
𝑎31 𝑎32 𝑎33
= 𝑎11 𝑎22 𝑎33 + 𝑎12 𝑎23 𝑎31 + 𝑎13 𝑎21 𝑎32 −𝑎11 𝑎23 𝑎32 −𝑎12 𝑎21 𝑎33 −𝑎13 𝑎22 𝑎31

Monika RH, Matematika Unand, 2020 16


Cara mudah mengingat determinan untuk
matriks 2 × 2 dan 3 × 3
1. Matriks 2 × 2

2. Matriks 3 × 3

Monika RH, Matematika Unand, 2020 17


Coba untuk matriks 4 × 4

𝑎11 𝑎12 𝑎13 𝑎14


𝑎21 𝑎22 𝑎23 𝑎24
𝐶= 𝑎 𝑎32 𝑎33 𝑎34
31
𝑎41 𝑎42 𝑎43 𝑎44

Monika RH, Matematika Unand, 2020 18

Anda mungkin juga menyukai