Anda di halaman 1dari 2

Nama : Erihka Silvia Siregar

Nim : 102019138

1. Masalah penelitian
Masalah penelitaian menurut Notoatmodja (2002) secara umum dapat diartikan sebagai
suatu kesenjangan (gap) antara yang seharusnya dengan apa yang terjadi tentang sesuatu hal, atau
antara kenyataan yang ada atau terjadi dengan yang seharusnya ada atau terjadi serta antara
harapan dan kenyataan.
Masalah penelitian menurut Kountour (2005) merupakan suatu pernyataan yang
mempersoalkan keberadaan suatu variabel atau mempersoalkan suatu hun guna antara sesuatu
dengan yang lain.
Bentuk-bentuk Rumusan Masalah Penelitian:
a. Rumusan masalah Deskriptif
Rumusan masalah yang berkenaan dengan per-tanyaan terhadap
keberadaan variabel mandiri, baik hanya pada satu variabel atau lebih (variabel yang
berdiri sendiri)
b. Rumusan Masalah Komparatif:
Rumusan masalah penelitian yang membandingkan keberadaan satu variabel
atau lebih pada dua atau lebih sampel yang berbeda, atau pada waktu yang berbeda.
c. Rumusan Masalah Asosiatif:
Suatu rumusan masalah penelitian yang bersifat menannyakan hubungan
antara dua variabel atau lebih.
1) Hubungan Simetris:
suatu hubungan antara dua variabel atau lebih yang kebetulan
munculnya bersama.
2) Hubungan Kausal:
hubungan yang bersifat sebab akibat. Variabel inde-pendent
(variabel yang mem-pengaruhi) dan variabel dependent (variabel
yang di pengaruhi).
3) Hubungan interaktif/reciprocal/timbal balik:
hubungan yang saling mempengaruhi.

2. Populasi dan sampel


Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas obyek atau subyek yang
mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk di pelajari dan
kemudian ditarik kesimpulannya(Sugiono. 2005) pendapat lain dari Arikunto (2002) bahwa
populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. Dan menurut Nursalam (2003) populasi adalah
keseluruhan dari variabel yang menyangkut masalah yang diteliti.
Sedangkan sampel menurut Soekidjo (2005) adalah sebagian untuk diambil dari
keseluruhan obyek yang diteliti dan dianggap mewakili seluruh populasi.

3. Variabel independent dan dependent


a. Variabel Independen
Variabel ini sering disebut variabel stimulus, prediktor, antecedent. Dalam
bahasa indonesia disebut sebagai variabel bebas. Variabel bebas merupakan
variabel yang mempengaruhi atau yang menjadi sebab perubahannya atau timbulnya
variabel dependen (terikat). Variabel ini biasa disebut juga variabel eksogen.
b. Variabel Dependen
Variabel dependen disebut juga variabel output, kriteria, konsekuen. Dalam
bahasa Indonesia disebut variabel terikat. Variabel terikat merupakan variabel yang
dipengaruhi atau yang menjadi akibat, karena adanya variabel bebas. Variabel terikat
disebut juga varabel indogen.

4. Instruments penelitian
Instrumen penelitian adalah alat bantu yang digunakan dalam metode pengambilan data
oleh peneliti untuk menganalisa hasil penelitian yang dilakukan pada langkah penelitian
selanjutnya. Pada prinsipnya instrumen penelitian memiliki ketergantungan dengan data-data
yang dibutuhkan oleh karena itulah setiap penelitian memilih instrumen penelitian yang berbeda
antara satu dengan yang lainnya.
Macam-macam bentuk dalam instrument penelitian secara umum, adalah sebagai berikut;
a. kuesioner/angket
b. wawancara
c. observasi
d. dokumentasi

5. Desain penelitian
Adalah suatu rencana kerja yang terstruktur dalam hal hubungan-hubungan antara
variabel secara komprehensif sedemikian rupa agar hasil risetnya dapat memberikan jawaban atas
pertanyaan-pertanyaan riset.

6. Analisis data
Analisis data adalah suatu proses atau upaya pengolahan data menjadi sebuah informasi
baru agar karakteristik data tersebut menjadi lebih mudah dimengerti dan berguna untuk solusi
suatu permasalahan, khususnya yang berhubungan dengan penelitian. Analisis data juga dapat
didefinisikan sebagai suatu kegiatan yang dilakukan untuk mengubah data hasil dari penelitian
menjadi sebuah informasi baru yang dapat digunakan dalam membuat kesimpulan.
Secara umum, tujuan analisis data adalah untuk menjelaskan suatu data agar lebih mudah
dipahami, selanjutnya dibuat sebuah kesimpulan. Suatu kesimpulan dari analisis data didapatkan
dari sampel yang umumnya dibuat berdasarkan pengujian hipotesis atau dugaan.
Analis data juga di bagi menjadi dua yaitu;
a. Analisis data pada penelitian kualitatif
b. Analisis data pada penelitian kuantitatif

7. Hasil utama
Hasil penelitian adalah data yang diperoleh tidak langsung dari subyek penelitian yang
diteliti sebagai sampel pada suatu populasi.

Anda mungkin juga menyukai