Anda di halaman 1dari 5

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

DIFERENSIASI
Oleh : Luqman Karim Yogaswara, S. Pd.

Satuan Pendidikan : SMPN 1 NAGREG


Kelas/Semester : VII/1
Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia
Materi Pokok : Mewarisi Budaya Melalui Teks Prosedur
Tema : Pengertian dan struktur Teks Prosedur
Waktu : 2 jam pelajaran (2x45 mnt)

A. Tujuan Pembelajaran
Melalui tayangan video, contoh konkret teks prosedur, penjelasan guru peserta didik
diharapkan mampu :
1. Mendata jenis-jenis dan variasi pola penyajian tujuan, bahan dan alat, langkah teks prosedur
dengan tepat.
2. Menyusun teks prosedur dengan memperhatikan struktur, unsur kebahasaan, dan isi dengan
tepat.
3. Memublikasikan teks prosedur yang dibuat dengan percaya diri.
Penguatan karakter yang diharapkan muncul dari peserta didik,
1. Religius
2. Disiplin
3. Tanggung Jawab
4. Percaya diri

B. Kegiatan Pembelajaran
1. Pendahuluan (15 menit)
Orientasi

1. Peserta didik menjawab salam serta menyampaikan kabarnya masing-masing kepada


guru.
2. Peserta didik dicek kehadiran dengan melakukan presensi oleh guru
3. Kelas dilanjutkan dengan berdoa. Doa dipimpin oleh peserta didik.
Apersepsi

1. Guru mengondisikan siswa untuk belajar dan memotivasi semangat siswa untuk belajar
2. Guru bertanya mengenai
1) Pernahkah kamu membuat mie instan?
2) Apakah yang kamu siapkan/lakukan?
3. Guru memberikan contoh pekerjaan yang terkait materi teks prosedur, yaitu dengan
memperkenalkan teks prosedur.
4. Bernyanyi Bersama lagu “bermain layang layang”

Pemberian Acuan
1. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran hari ini tentang langkah-langkah menyusun teks
prosedur.
2. Sebelum mengelompokan siswa, guru menjelaskan peran di setiap kelompok dan membaginya
menjadi
a. Juru tulis = bertugas menuliskan seluruh hasil diskusi
b. Juru baca = membacakan/mempersenteasikan hasil diskusi
c. Juru sorak = membuat iyel iyel semangat untuk kelompok
d. Juru kreatifitas = menghias atau membuat karya menjadi beda/mengedit video
e. Juru perlengkapan = menyiapkan semua bahan yang diperlukan oleh kelompok
2. Inti (60 menit)
a. siswa membuat kelompok dan memilih perannya sesuai minat masing masing, setiap kelompok
terdiri dari 5 orang siswa.
b. guru melakukan kegiatan pembelajaran dengan menggunakan model dan pendekatan yang telah
disebutkan pada metode pembelajaran. Langkah-langkahnya dapat diintegrasikan pada kegiatan
berikut.
➢ Menyimak-Saintifik
Siswa menyimak rangsangan atau stimulus dari guru melalui alat peraga gambar yang
digunakan tentang teks prosedur.
➢ Identifikasi Masalah (Problem Statement) Menyimak-Saintifik
Siswa mengajukan pertanyaan mengenai langkah-langkah menyusun teks prosedur.
➢ Pengumpulan data (Data Collection)
Siswa dibimbing guru mengumpulkan informasi yang relevan beserta data dari media
➢ Menarik Simpulan (Generalization)
Siswa menyimpulkan langkah-langkah menyusun teks prosedur.
c. Siswa menyusun teks prosedur dengan kelompoknya masing masing
d. Siswa mempresentasikan hasil kerja kelompoknya didepan kelas. Tentunya dengan
mengenalkan anggota dan tugasnya serta menampilkan yel yel kelompoknya sebelum persentasi
dimulai.

3. Penutup (15 menit)


a. Guru mendorong siswa untuk melakukan penyimpulan, merefleksi, dan menemukan nilai-nilai
yang ada di dalam aktivitas pembelajaran pada hari ini.
b. Guru juga dapat mulai mengenalkan siswa terhadap hubungan materi pembelajaran dengan
keadaan lingkungan sosial.
c. Guru mengingatkan siswa untuk bersyukur atas kekuasaan Tuhan yang telah menciptakan bahasa.
Manusia pun dapat menghasilkan karya, seperti teks prosedur atau karya lainnya.
d. Guru memberikan penghargaan kepada siswa yang memiliki kinerja yang baik secara lisan atau
tulisan.
C. Materi Pembelajaran
Pengertian teks prosedur.
Teks prosedur adalah teks yang berisi tujuan dan langkah-langkah yang harus diikuti agar suatu
pekerjaan dapat dilakukan

Struktur teks cerita prosedur


3. Tujuan
4. Langkah langkah

D. Metode Pembelajaran
Pendekatan umum : scientific
Strategi pembelajaran : diferensiasi, ekspositori
Metode : diskusi, tanya jawab, pengamatan

E. Media, Alat, dan Sumber Pembelajaran


1. Media
Power point/gambar yang mendukung materi teks prosedur
2. Alat
laptop, infokus atau papan tulis
3. Sumber Pembelajaran
Bahasa Indonesia untuk Kelas VII,Kemendikbud, 2017., kumpulan teks prosedur, dan internet.

i. Penilaian
1. Penilaian Sikap
a. Teknik : Pengamatan Sikap
b. Bentuk : Lembar Pengamatan
c. Instrumen

Rubrik
Rubrik Penilaian Kelompok Skor
sama sekali tidak menunjukkan usaha sungguh-sungguh dalam melakukan
1
kegiatan
menunjukkan sudah ada usaha sungguh-sungguh dalam melakukan
2
kegiatan tetapi masih sedikit dan belum ajeg/konsisten
menunjukkan sikap aktif tetapi belum konsisten 3
Berperan aktif dan sungguh sungguh dalam melakukan kegiatan 4

No Nama Kreatif Jujur Percaya Diri sko Nila


Peserta Konv
. 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 r i
didik
1.
2.
3.
….

Pedoman penilaian sikap:


Skor = jumlah perolehan angka seluruh aspek
Nilai = skor yang diperoleh x 100
skor maksimal
Konversi Nilai = (nilai/100) x 4
Kategori Nilai dapat dilihat pada tabel konversi nilai sikap (K, C, B, SB)

b. Lembar Tes Unjuk Kerja


PENILAIAN KEGIATAN SISWA DALAM PELAJARAN TEKS PROSEDUR
Nama :
Judul :
Tanggal :
Skor Kriteria Keterangan
Sangat baik—sempurna: menguasai topik
9—10 tulisan; substansif; unsur intrinsik dan
ekstrinsik; relevan dengan topik yang dibahas
Cukup—baik: cukup menguasai permasalahan;
ISI

7—8 cukup memadai; pengembangan tesis terbatas;


relevan dengan topik, tetapi kurang terperinci
Sedang—cukup: penguasaan permasalahan
4—6 terbatas; substansi kurang; pengembangan topik
tidak memadai
Sangat kurang—kurang: tidak menguasai
1—3 permasalahan; tidak ada substansi; tidak
relevan; tidak layak dinilai
Sangat baik—sempurna: ekspresi lancar;
gagasan terungkap padat, dengan jelas; tertata
9—10
dengan baik; urutan logis (unsur intrinsik dan
ekstrinsik); kohesif
STRUKTUR TEKS

Cukup—baik: kurang lancar; kurang


7—8 terorganisasi, tetapi ide utama ternyatakan;
pendukung terbatas; logis, tetapi tidak lengkap
Sedang—cukup: tidak lancar; gagasan kacau
4—6 atau tidak terkait; urutan dan pengembangan
kurang logis
Sangat kurang—kurang: tidak komunikatif;
1—3
tidak terorganisasi; tidak layak dinilai
Sangat baik—sempurna: penguasaan kata
canggih; pilihan kata dan ungkapan efektif;
9—10
menguasai pembentukan kata; penggunaan
register tepat
Cukup—baik: penguasaan kata memadai;
KOSAKATA

7—8 pilihan, bentuk, dan penggunaan kata/ungkapan


kadang-kadang salah, tetapi tidak mengganggu
Sedang—cukup: penguasaan kata terbatas;
sering terjadi kesalahan bentuk, pilihan, dan
4—6
penggunaan kosakata/ungkapan; makna
membingungkan atau tidak jelas
Sangat kurang—kurang: pengetahuan tentang
1—3 kosakata, ungkapan, dan pembentukan kata
rendah; tidak layak nilai
Sangat baik—sempurna: konstruksi kompleks
dan efektif; terdapat hanya sedikit kesalahan
9—10
penggunaan bahasa (urutan/fungsi kata, artikel,
pronomina, preposisi)
Cukup—baik: konstruksi sederhana, tetapi
efektif; terdapat kesalahan kecil pada konstruksi
7—8 kompleks; terjadi sejumlah kesalahan
KALIMAT

penggunaan bahasa (fungsi/urutan kata, artikel,


pronomina, preposisi) tetapi makna cukup jelas
Sedang—cukup: terjadi kesalahan serius dalam
konstruksi kalimat tunggal/kompleks (sering
4—6 terjadi kesalahan pada kalimat, urutan/fungsi
kata, artikel, pronomina, makna
membingungkan atau kabur
Sangat kurang—kurang: tidak menguasai tata
1—3 kalimat; terdapat banyak kesalahan; tidak
komunikatif; tidak layak nilai
Sangat baik—sempurna: menguasai aturan
penulisan; terdapat sedikit kesalahan ejaan,
9—10
tanda baca, penggunaan huruf kapital, dan
penataan paragraf
MEKANIK

Cukup—baik: kadang-kadang terjadi


kesalahan ejaan, tanda baca, penggunaan huruf
7—8
kapital, dan penataan paragraf, tetapi tidak
mengaburkan makna

4—6 Sedang—cukup: sering terjadi kesalahan ejaan,


tanda baca, penggunaan huruf kapital, dan
penataan paragraf; tulisan tangan tidak jelas;
makna membingungkan atau kabur
Sangat kurang—kurang: tidak menguasai
aturan penulisan; terdapat banyak kesalahan
1—3 ejaan, tanda baca, penggunaan huruf kapital,
dan penataan paragraf; tulisan tidak terbaca;
tidak layak dinilai

Mengetahui Bandung, 17 Februari 2023


Kepala Sekolah Calon Guru Penggerak

Ida Farida, S. Pd. Luqman Karim Yogaswara, S. Pd.


NIP. 196407131985122002 NIP. 198412242010011007

Lampiran

LEMBAR KEGIATAN PESERTA DIDIK (LKPD)

Nama kelompok :
a. Juru tulis :
b. Juru baca :
c. Juru sorak :
d. Juru kreatifitas :
e. Juru perlengkapan :

Bahan diskusi kelompok

1. Buatlah teks prosedur tentang cara membuat nasi goreng!

2. Persentasikan teks prosedur tersebut di depan kelas!

Tugas terstuktur

3. Buatlah sebuah video tentang teks prosedur dengan kelompok mu

4. kemudian unggah video tersebut di youtube

5. bagikan link video di grup mata pelajaran Bahasa Indonesia!

Anda mungkin juga menyukai