Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN PRAKTIKUM KIMIA

MENGIDENTIFIKASI SIFAT ASAM DAN BASA

Disusun Oleh :

Nama : Alifian Aryana Putra


No : 04
Kelas : XI MIPA 1

KELOMPOK 1

SMA NEGERI I KARANGDOWO


TAHUN PELAJARAN 2023/2024
MENGIDENTIFIKASI SIFAT ASAM DAN BASA

 TUJUAN
1. Mengidentifikasi sifat asam dan basa pada bahan (air hujan, sabun, cuka, kapur sirih, jeruk
nipis, nutrisari cincau, jasjus sirsak)
2. Membuat indikator alami pada (kunyit, bunga telang, buah naga)

 Alat:
o Pipet tetes
o Tabung reaksi dan raknya
o 6 Kertas lakmus (Merah dan Biru)
o Gelas beaker
o Alu dan mortar
o Plat tetes
o Tisu
o Corong
 Bahan:
o Air suling
o Air sabun
o Air kapur sirih
o Perasan jeruk nipis
o Air perasan kunyit
o Air cuka
o Bunga telang
o Bunga Mawar
o Buah naga
o Nutrisari cincau
o Jasjus sirsak

 CARA KERJA
a) Percobaan 1 (Mengidentifikasi sifat asam basa)
i) Menyiapkan alat dan bahan yang diperlukan dalam praktikum. Diantaranya menyiapkan
gelas beaker yang akan di isi dengan larutan.
ii) Kemudian menuangkan masing-masing larutan yang telah disiapkan ke dalam masing-
masing gelas beaker.
iii) Menyiapkan plat tetes, masing-masing diisi dengan masing-masing larutan.
iv) Celupkan kertas lakmus warna merah dan biru pada masing-masing larutan.
v) Mengamati perubahan warna pada kertas lakmus, lalu catat hasil pengamatan dalam
tabel pengamatan. Kegiatan ini dilakukan untuk mengetahui sifat suatu larutan.
b) Percobaan 2 (Membuat indikator alami)
i) Menghaluskan bunga telang, buah naga secara terpisah menggunakan alu dan mortar
kemudian diberi sedikit air hujan yang bersifat netral.
ii) Tuangkan larutan indikator alami tersebut pada tabung reaksi yang berbeda-beda,
masing-masing dua tabung reaksi. Satu tabung untuk asam dan satu tabung untuk basa.
iii) Lalu, campurkan larutan yang sifatnya asam dan basa dengan ketentuan 1:1.
iv) Tunggu dan amati perubahan warna pada larutan yang telah dicampur.
v) Tuliskan hasil perubahan pada tabel data.

 DATA PENGAMATAN
 Mengidentifikasi sifat asam dan basa

KERTAS LAKMUS
BAHAN SIFAT
BIRU MERAH
Air Suling Biru Merah Netral
Jeruk Nipis Merah Merah Asam
Kapur Sirih Biru Biru Basa
Sabun Biru Biru Basa
Jasjus Sirsak Merah Merah Asam
Nutrisari Cincau Biru Biru Basa
Cuka Merah Merah Asam

 Membuat indicator alami

WARNA
BAHAN
ASAM BASA
Bunga Telang Ungu muda Hijau Tua
Bunga Mawar Merah Muda Hijau Tua
Kunyit Orange Coklat
Buah Naga Merah Darah Ungu tua

 PEMBAHASAN
I. Percobaan 1:
a. Air suling: Pada saat larutan air hujan ditambahkan kertas lakmus merah, maka
tetap berwarna merah, dan pada saat ditambahkan kertas lakmus biru maka tetap
berwarna biru. Dari pernyataan di atas maka dapat disimpulkan bahwa air suling
termasuk larutan Netral.
b. Air sabun: Pada saat air sabun ditambahkan kertas lakmus merah, maka
menghasilkan kertas lakmus merah yang menjadi warna biru, dan pada saat
ditambahkan kertas lakmus biru tetap berwarna biru. Dari pernyataan di atas
maka dapat disimpulkan bahwa Air sabun termasuk larutan Basa.
c. Larutan cuka: Pada saat larutan Cuka ditambahkan kertas lakmus merah, maka
tetap berwarna merah, dan pada saat ditambahkan kertas lakmus biru maka
menghasilkan kertas lakmus biru yang berubah warna menjadi merah. Dari
pernyataan di atas maka dapat disimpulkan bahwa larutan cuka termasuk larutan
Asam.
d. Air kapur sirih: Pada saat air kapur ditambahkan kertas lakmus merah, maka
menghasilkan kertas lakmus merah yang menjadi warna biru, dan pada saat
ditambahkan kertas lakmus biru tetap berwarna biru. Dari kedua pernyataan di
atas maka dapat disimpulkan bahwa Air kapur termasuk larutan Basa.
e. Air perasan jeruk nipis: Pada saat air perasan jeruk nipis ditambahkan kertas
lakmus merah, maka tetap berwarna merah, dan pada saat ditambahkan kertas
lakmus biru maka menghasilkan kertas lakmus biru yang berubah warna
menjadi merah. Dari pernyataan di atas maka dapat disimpulkan bahwa perasan
air jeruk nipis termasuk larutan Asam.
f. Nutrisari cincau: Pada saat larutan nutrisari cincau ditambahkan kertas lakmus
merah, maka menghasilkan kertas lakmus merah yang menjadi warna biru, dan
pada saat ditambahkan kertas lakmus biru tetap berwarna biru. Dari kedua
pernyataan di atas maka dapat disimpulkan bahwa Nutrisari cincau termasuk
larutan Basa.
g. Jasjus sirsak: Pada saat air perasan jeruk nipis ditambahkan kertas lakmus
merah, maka tetap berwarna merah, dan pada saat ditambahkan kertas lakmus
biru maka menghasilkan kertas lakmus biru yang berubah warna menjadi
merah. Dari pernyataan di atas maka dapat disimpulkan Jasjus Sirsak termasuk
larutan Asam.

II. Percobaan 2:
a. Air perasan kunyit: Pada saat air kunyit dicampur menggunakan larutan cuka
(asam), air kunyit berubah menjadi warna kuning. Dan pada saat air kunyit
dicampur menggunakan air sabun (basa), air kunyit berubah menjadi coklat tua.
b. Bunga telang: Pada saat ekstrak bunga telang dicampur menggunakan larutan
cuka (asam), ekstrak bunga telang berubah menjadi warna ungu. Dan pada saat
ekstrak bunga telang dicampur menggunakan air sabun (basa), ekstrak bunga
telang berubah menjadi hijau tua.
c. Buah naga: Pada saat ekstrak buah naga dicampur menggunakan larutan cuka
(asam), ekstrak buah naga berubah menjadi warna merah darah. Dan pada saat
ekstrak buah naga dicampur menggunakan air sabun (basa), ekstrak buah naga
berubah menjadi ungu tua.
d. Bunga mawar: Pada saat ekstrak bunga mawar dicampur menggunakan larutan
cuka (asam), ekstrak bunga mawar berubah menjadi warna pink. Dan pada saat
ekstrak bunga mawar dicampur menggunakan air sabun (basa), ekstrak bunga
mawar berubah menjadi hijau tua.
 KESIMPULAN

i) Dari hasil pengamatan, saya dapat menyimpulkan bahwa masing - masing larutan
memiliki sifat yang berbeda-beda. Ada yang bersifat asam, basa maupun netral. Hal ini
ditentukan oleh ada tidaknya ion H (untuk asam) dan ion OH (untuk basa) dalam zat
tersebut serta derajat ionisasi zat tersebut.
ii) Jika kertas lakmus merah yang dicelupkan kedalam larutan dan berubah menjadi warna
biru, maka itu menandakan bahwa larutan tersebut bersifat basa.
iii) Jika kertas lakmus biru yang dicelupkan kedalam larutan dan berubah menjadi warna
merah, maka itu menandakan bahwa larutan tersebut bersifat asam.
iv) Kertas lakmus tidak berubah warna maka larutan tersebut bersifat netral.

 LAMPIRAN

i)

Anda mungkin juga menyukai