Anda di halaman 1dari 16

BERITA ACARA SIDANG

Nomor 100/Pdt.G/2023/PA.Twg
Sidang Lanjutan
Persidangan Pengadilan Agama Tulang Bawang Tengah yang
memeriksa dan mengadili perkara tertentu pada tingkat pertama yang
dilangsungkan di ruang sidang Pengadilan Agama tersebut pada hari Rabu,
tanggal 16 Maret 2023, dalam perkara antara:

Anis Fauziyah binti M. Rozi, selanjutnya disebut Penggugat;

melawan

Febriaria Wiranata bin Yoga Nofrizal, selanjutnya disebut Tergugat;

Susunan majelis yang bersidang sama dengan persidangan yang lalu;

Setelah Ketua Majelis menyatakan sidang dibuka dan terbuka untuk


umum, Penggugat serta kuasanya dan Tergugat dipanggil menghadap ke
persidangan;

Penggugat datang menghadap di dampiingi kuasanya di persidangan;

Tergugat datang menghadap di persidangan;

Kemudian Majelis Hakim mengupayakan perdamaian dengan cara


menasihati Penggugat dan Tegugat agar bersabar dan tetap mempertahankan
kehidupan rumah tangganya dengan Tergugat, namun tidak berhasil;

Kemudian persidangan dilanjutkan dan Ketua Majelis menyatakan sidang


tertutup untuk umum;
Atas pertanyaan Ketua Majelis, Kuasa Penggugat menyatakan bahwa
pada hari ini ia telah siap mengajukan alat bukti surat dan saksi-saksi di
persidangan.
Selanjutnya Penggugat menyerahkan bukti surat berupa:
1. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk NIK 18721345629080003, atas
nama Penggugat, tanggal 15 Februari 2021, yang aslinya dikeluarkan
oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Tulang
Bawang Barat, bermaterai cukup dan telah dicocokkan dengan aslinya

25
yang ternyata sesuai, oleh Ketua Majelis diberi kode (P.1);
2. Fotocopy Duplikat Akta Nikah Nomor 165/59/III/2010, tanggal 20
Agustus 2010, yang aslinya dikeluarkan oleh Kantor Urusan Agama
Kecamatan Tulang Bawang Tengah, bermaterai cukup dan telah
dicocockan dengan aslinya ternyata sesuai, oleh Ketua Majelis diberi
kode (P.2);
Selanjutnya atas pertanyaan Ketua Majelis, Kuasa Penggugat
menyatakan telah cukup dengan bukti suratnya;
Atas pertanyaan Ketua Majelis Penggugat mengajukan 2 (dua) orang
saksi di persidangan;
Selanjutnya dipanggil menghadap ke persidangan saksi Penggugat yang
pertama dan atas pertanyaan Ketua Majelis saksi tersebut mengaku bernama
Ilmiati binti Muhammad Rozi, umur 22 tahun, agama Islam, pekerjaan
Wiraswasta, tempat tinggal di RT.007, RW.002, Tiyuh Mulya Jaya, Kecamatan
Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat. Selanjutnya saksi
tersebut bersumpah menurut tata cara agamanya bahwa ia akan menerangkan
yang benar dan tidak lain dari yang sebenarnya;
Kemudian Majelis Hakim melakukan pemeriksaan kepada saksi sebagai
berikut:
Apakah saksi kenal dengan Penggugat
dan Tergugat?

Ya, saya kenal dengan Penggugat


dan Tergugat;

Apa hubungan saudara saksi dengan


Penggugat dan Tergugat?

Saya adalah adik kandung dari


Penggugat;

Apa hubungan Penggugat dan


Tergugat?

26
Penggugat dan Tergugat adalah
pasangan suami istri sah;

Apakah saudara saksi hadir pada saat


Penggugat dan Tergugat menikah?

Ya, saya hadir, sewaktu Penggugat


dan Tergugat menikah;

Di mana Penggugat dan Tergugat


bertempat tinggal setelah menikah?

Setelah menikah Penggugat dan


Tergugat bertempat tinggal di rumah
bersama di Tiyuh Mulya Jaya,
Kecamatan Tulang Bawang Tengah,
selama kurang lebih 1 (satu) tahun 9
(sembilan) bulan sampai pisah;

Apakah Penggugat dan Tergugat sudah


dikaruniai keturunan?

Hingga saat ini Penggugat dan


Tergugat dikaruniai 1 (satu) orang
anak;
Bagaimana keadaan rumah tangga
Penggugat dan Tergugat setelah
menikah?

Kehidupan rumah tangga Penggugat


dan Tergugat pada awalnya berjalan
baik, rukun dan harmonis, namun saat
ini keharmonisan tersebut sudah tidak
dapat dipertahankan lagi;

27
Mengapa saat ini rumah tangga
Penggugat dan Tergugat sampai tidak
harmonis lagi?

Setahu saya karena di antara


Penggugat dan Tergugat sering terjadi
perselisihan dan pertengkaran dan
sudah sangat sulit untuk dirukunkan
kembali;

Apakah saudara saksi tahu penyebab


perselisihan dan pertengkaran di antara
Penggugat dan Tergugat tersebut?

Penyebab perselisihan dan


pertengkaran tersebut setahu saya
karena Tergugat tidak jujur kepada
Penggugat dalam masalah nafkah,
Tergugat pernah memukul wajah
Penggugat hingga lebam, dan
Tergugat sering pulang malam dalam
keadaan mabuk;

Bagaimana saudara saksi bisa


mengetahui hal tersebut, apakah
saudara pernah melihat dan mendengar
secara langsung?

Saya pernah melihat secara langsung


pertengkaran dan perselisihan antara
Penggugat dengan Tergugat, pada
saat saya sedang berkunjung
kerumah Penggugat dan Tergugat.

28
Apakah akibat dari ketidakharmonisan
tersebut, Penggugat dan Tergugat
sampai berpisah tempat tinggal?

Ya saat ini Penggugat dan Tergugat


telah berpisah tempat tinggal selama
5 (lima) bulan yang lalu sampai
dengan sekarang;

Apakah pihak keluarga sudah berupaya


mendamaikan Penggugat dan Tergugat?

Kami pihak keluarga sudah berupaya


untuk mendamaikan Penggugat dan
Tergugat, tetapi tidak berhasil.

Apakah masih ada keterangan yang


Saudara akan sampaikan?

Sudah cukup;

Setelah Majelis Hakim selesai mengajukan pertanyaan kepada saksi, lalu


Ketua Majelis memberi kesempatan kepada Penggugat untuk mengajukan
pertanyaan kepada saksi;
Atas kesempatan yang diberikan oleh Ketua Majelis, Penggugat
menyatakan tidak akan mengajukan pertanyaan;
Oleh karena Penggugat tidak mengajukan pertanyaan kepada saksi,
maka saksi tersebut dipersilahkan meninggalkan ruang sidang, kemudian
dipanggil masuk saksi kedua Penggugat, yang atas pertanyaan Ketua Majelis
mengaku bernama :
Fri Hartini binti Ibnu Fajar, umur 24 tahun, agama Islam, pekerjaan Ibu
Rumah Tangga, bertempat tinggal di RT.007, RW.002, Tiyuh Mulya Jaya,
Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat;
Selanjutnya saksi tersebut bersumpah menurut tata cara agamanya
bahwa ia akan menerangkan yang benar dan tidak lain dari yang sebenarnya;

29
Kemudian Majelis Hakim melakukan pemeriksaan kepada saksi sebagai
berikut:
Apakah saksi kenal dengan Penggugat
dan Tergugat?

Ya, saya kenal dengan Penggugat


dan Tergugat;

Apa hubungan saudara saksi dengan


Penggugat dan Tergugat?

Saya adalah Tetangga dari


Penggugat;

Apa hubungan Penggugat dan


Tergugat?

Penggugat dan Tergugat adalah


pasangan suami istri sah;

Apakah saudara saksi hadir pada saat


Penggugat dan Tergugat menikah?

Ya, saya hadir, sewaktu Penggugat


dan Tergugat menikah;

Di mana Penggugat dan Tergugat


bertempat tinggal setelah menikah?

Setelah menikah Penggugat dan


Tergugat bertempat tinggal di rumah
bersama di Tiyuh Mulyo Jaya,
Kecamatan Tulang Bawang Tengah.

Apakah Penggugat dan Tergugat sudah


dikaruniai keturunan?

30
Hingga saat ini Penggugat dan
Tergugat dikaruniai 1 (satu) orang
anak laki-laki.
Bagaimana keadaan rumah tangga
Penggugat dan Tergugat setelah
menikah?

Yang saya tahu kehidupan rumah


tangga Penggugat dan Tergugat pada
awalnya berjalan harmonis dan damai,
namun sejak bulan januari 2021
sudah tidak harmonis lagi;

Apakah saudara saksi tahu penyebab


perselisihan dan pertengkaran di antara
Penggugat dan Tergugat tersebut?

Setahu saya penyebab perselisihan


dan pertengkaran tersebut karena
Tergugat sering keluar malam dalam
keadaan mabuk dan Penggugat
pernah bercerita bahwa Tergugat
pernah melakukan KDRT oleh
Penggugat.

Apakah saudara pernah melihat dan


mendengar secara langsung Penggugat
dan Tergugat bertengkar?

Saya tidak pernah melihat secara


langsung, tetapi saya pernah
mendengar Penggugat dan Tergugat
bertengkar dan cekcok mulut.

Apakah akibat dari ketidakrukunan yang

31
anda ketahui dari Penggugat dan
Tergugat sampai berpisah tempat
tinggal?

Setahu saya Penggugat dan Tergugat


telah pisah tempat tinggal, yang
hingga sekarang telah berjalan kurang
lebih 5 (lima) bulan.

Siapa yang mula-mula pergi


meninggalkan tempat tinggal bersama?

Setahu saya, yang meninggalkan


kediaman bersama adalah
Penggugat;
Apakah saudara pernah berupaya
merukunkan Penggugat dan Tergugat?

Ya, saya pernah berupaya menahan


Penggugat agar mau kembali
bersama Tergugat, namun upaya
tersebut tidak berhasil.

Apakah masih ada keterangan yang


saudara akan sampaikan?

Sudah cukup;

Setelah Majelis Hakim selesai mengajukan pertanyaan kepada saksi, lalu


Ketua Majelis memberi kesempatan kepada Kuasa Penggugat untuk
mengajukan pertanyaan kepada saksi;
Atas kesempatan yang diberikan oleh Ketua Majelis, Kuasa Penggugat
dan Penggugat menyatakan tidak akan mengajukan pertanyaan;

32
Oleh karena Penggugat tidak mengajukan pertanyaan kepada saksi,
maka saksi tersebut dipersilahkan meninggalkan ruang sidang.
Setelah Majelis Hakim selesai mengajukan pertanyaan kepada saksi, lalu
Ketua Majelis memberi kesempatan kepada Penggugat untuk mengajukan
pertanyaan kepada saksi;
Atas kesempatan yang diberikan oleh Ketua Majelis, Penggugat
menyatakan tidak akan mengajukan pertanyaan;
Oleh karena, Penggugat tidak mengajukan pertanyaan kepada saksi,
maka saksi tersebut dipersilahkan meninggalkan ruang persidangan;
Selanjutnya atas pertanyaan Ketua Majelis, Penggugat mencukupkan
pembuktian.
Selanjutnya Ketua Majelis memberi kesempatan kepada Tergugat
mengajukan alat bukti dan mengajukan pertanyaan sebagai berikut :
Kepada Tergugat :
Apakah Saudara Tergugat akan
mengajukan pembuktian ?
Ya, saya akan mengajukan
pembuktian pada hari ini;
Apakah Saudara akan mengajukan
alat bukti tertulis dan saksi ?
Saya tidak akan mengajukan bukti
tertulis dan hanya menghadirkan 2
(dua) orang saksi, mohon dapat
diperiksa;

Selanjutnya dipanggil menghadap ke persidangan saksi Tergugat yang


pertama dan atas pertanyaan Ketua Majelis saksi tersebut mengaku bernama :
Diyah Sri Pamukti binti Arya Samudra, umur 35 tahun, agama Islam,
pekerjaan Wiraswasta, bertempat tinggal di RT.007, RW.002, Tiyuh Mulya
Jaya, Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat;
Selanjutnya saksi tersebut bersumpah menurut tata cara agamanya
bahwa ia akan menerangkan yang benar dan tidak lain dari yang sebenarnya;

33
Kemudian Majelis Hakim melakukan pemeriksaan kepada saksi sebagai
berikut:
Apakah saksi kenal dengan Penggugat
dan Tergugat?

Ya, saya kenal dengan Penggugat


dan Tergugat;

Apa hubungan saudara saksi dengan


Penggugat dan Tergugat?

Saya adalah Bibi kandung Tergugat;

Apa hubungan Penggugat dan


Tergugat?

Penggugat dan Tergugat adalah


pasangan suami istri sah;

Apakah saudara saksi hadir pada saat


Penggugat dan Tergugat menikah?

Ya, saya hadir, sewaktu Penggugat


dan Tergugat menikah;

Di mana Penggugat dan Tergugat


bertempat tinggal setelah menikah?

Setelah menikah Penggugat dan


Tergugat bertempat tinggal di rumah
bersama, di Tiyuh Mulya Jaya, hingga
berpisah tempat tinggal;
Apakah Penggugat dan Tergugat sudah
dikaruniai keturunan?

Hingga saat ini Penggugat dan


Tergugat dikaruniai 1 (satu) orang

34
anak laki-laki berumur 1 tahun;

Bagaimana keadaan rumah tangga


Penggugat dan Tergugat setelah
menikah?

Yang saya ketahui selama ini rumah


tangga Penggugat dan Tergugat
rukun dan harmonis, akan tetapi saat
ini Penggugat dan Tergugat sudah
tidak harmonis lagi;

Apakah saudara saksi tahu penyebab


perselisihan dan pertengkaran di antara
Penggugat dan Tergugat tersebut?

Setahu saya penyebab pertengkaran


Penggugat dan Tergugat tersebut
dikarenakan Penggugat sering
menuntut lebih nafkah dari Tergugat.
Bagaimana saudara saksi bisa
mengetahui hal tersebut, apakah
saudara pernah melihat dan mendengar
secara langsung?

Saya pernah melihat secara langsung


Penggugat dan Tergugat bertengkar
serta turut mendamaikan Penggugat
dan Tergugat;

Siapa yang mula-mula pergi


meninggalkan tempat tinggal bersama?

Setahu saya, yang meninggalkan


kediaman bersama adalah Penggugat

35
selama 5 (lima) bulan yang lalu dan
tidak pernah berkumpul kembali;

Apakah saudara mengetahui pekerjaan


dan penghasilan Tergugat saat ini?
Yang saya ketahui pekerjaan
Tergugat yaitu sopir dengan
penghasilan kurang lebih
Rp.3.000.000,- (tiga juta rupiah)
hingga Rp. 4.000.000,- (empat juta
rupiah) setiap bulan.
Apakah saudara, pernah menasehati
Penggugat dan Tergugat?

Saya dan pihak keluarga sudah


berusaha menasehati Penggugat agar
bersabar dan dapat rukun kembali
dengan Tergugat, namun nasehat
tersebut tidak berhasil;

Apakah masih ada keterangan yang


Saudara ingin sampaikan?

Sudah cukup;

Setelah Majelis Hakim selesai mengajukan pertanyaan kepada saksi,


lalu Ketua Majelis memberi kesempatan kepada Tergugat untuk mengajukan
pertanyaan kepada saksi;
Atas kesempatan yang diberikan oleh Ketua Majelis, Tergugat
menyatakan tidak akan mengajukan pertanyaan;
Oleh karena Tergugat tidak mengajukan pertanyaan kepada saksi, maka
saksi tersebut dipersilahkan meninggalkan ruang sidang;
Kemudian dipanggil masuk saksi kedua Tergugat, yang atas pertanyaan
Ketua Majelis mengaku bernama bernama:

36
Eka Ambarwati binti Hanan Maulana, umur 25 tahun, agama Islam, pekerjaan
Wiraswasta, bertempat tinggal di RT.003, RW.005, Desa Daya Murni,
Kecamatan Tumi Jajar, Kabupaten Tulang Bawang Barat;
Selanjutnya saksi tersebut bersumpah menurut tata cara agamanya
bahwa ia akan menerangkan yang benar dan tidak lain dari yang sebenarnya;
Kemudian Majelis Hakim melakukan pemeriksaan kepada saksi sebagai
berikut:
Apakah saksi kenal dengan Penggugat
dan Tergugat?

Ya, saya kenal dengan Penggugat


dan Tergugat;

Apa hubungan saudara saksi dengan


Penggugat dan Tergugat?

Saya adalah keponakan dari


Tergugat;

Apa hubungan Penggugat dan


Tergugat?

Penggugat dan Tergugat adalah


pasangan suami istri sah;

Apakah saudara saksi hadir pada saat


Penggugat dan Tergugat menikah?

Ya, saya hadir, sewaktu Penggugat


dan Tergugat menikah;

Di mana Penggugat dan Tergugat


bertempat tinggal setelah menikah?

Setelah menikah Penggugat dan


Tergugat bertempat tinggal di rumah
bersama di Tiyuh Mulya Jaya sampai

37
dengan berpisah;
Apakah Penggugat dan Tergugat sudah
dikaruniai keturunan?

Hingga saat ini Penggugat dan


Tergugat dikaruniai 1 (satu) orang
anak;

Bagaimana keadaan rumah tangga


Penggugat dan Tergugat setelah
menikah?

Yang saya ketahui awalnya rumah


tangga Penggugat dan Tergugat
rukun harmonis, namun beberapa
bulan terakhir ini Penggugat dan
Tergugat mulai sering bertengkar;

Apakah saudara saksi tahu penyebab


perselisihan dan pertengkaran di antara
Penggugat dan Tergugat tersebut?

Yang saya ketahui penyebab


pertengkaran di antara Penggugat
dan Tergugat tersebut karena
Penggugat selalu merasa kurang
terhadap nafkah yang diberikan oleh
Tergugat.
Apakah saudara tahu pekerjaan
Tergugat?

Sepengetahuan saya Tergugat


bekerja sebagai supir travel;

38
Apakah saudara mengetahui
penghasilan dari Terrgugat?

Setahu saya penghasilan Tergugat


kurang lebih Rp.3.000.000,- sampai
Rp.4.000.000,- setiap bulan.

Apakah saudara pernah melihat dan


mendengar Penggugat dan Tergugat
bertengkar?

Ya, saya pernah melihat Penggugat


dan Tergugat bertengkar saat
berkunjung kerumah kediaman
Penggugat dan Tergugat.

Apakah saudara tahu saat ini


Penggugat dan Tergugat masih tinggal
bersama?

Hingga saat ini Penggugat dan


Tergugat masih tinggal Bersama.
Apakah ada hal lain yang ingin saudara
sampaikan?

Tidak ada.

Setelah Majelis Hakim selesai mengajukan pertanyaan kepada saksi,


lalu Ketua Majelis memberi kesempatan kepada Penggugat untuk mengajukan
pertanyaan kepada saksi;
Atas kesempatan yang diberikan oleh Ketua Majelis, Penggugat
menyatakan tidak akan mengajukan pertanyaan;

39
Oleh karena Penggugat tidak mengajukan pertanyaan kepada saksi,
maka saksi tersebut dipersilahkan meninggalkan ruang sidang;
Selanjutnya atas pertanyaan Ketua Majelis, Tergugat menyatakan cukup
dengan pembuktian.
Kemudian Ketua Majelis menjelaskan agenda berikut penyampaian
kesimpulan.
Selanjutnya Ketua Majelis menyatakan sidang kembali terbuka untuk
umum kemudian menunda sidang hari ini dan akan dibuka kembali pada hari
Kamis tanggal 23 Maret 2023, pukul 10.00 WIB, untuk Musyawarah Majelis
Hakim, kemudian diberitahu kepada kuasa Penggugat dan Tergugat untuk
hadir kembali pada hari dan tanggal tersebut tanpa dipanggil lagi melalui surat
karena pemberitahuan di depan persidangan merupakan panggilan resmi;

Setelah penundaan sidang tersebut diumumkan, selanjutnya Ketua


Majelis menyatakan sidang ditutup;

Demikian berita acara sidang ini dibuat dengan ditandatangani oleh Ketua
Majelis serta Panitera Pengganti;

Panitera Pengganti, Ketua Majelis,

Tantri Khaerani, S.H. Ahmad Arya Duta, S.H.

40

Anda mungkin juga menyukai