Anda di halaman 1dari 2

Nama : Imam Morezki Bastanta Manihuruk

NIM : 11000122120082
Dosen Pengampu : Suparno, S.H., M.Hum.
Matkul : Sosial dan Budaya Dasar

1. Uraikan manfaat sosiologi bagi pengembangan hukum!


 Memahami perkembangan hukum positif: Sosiologi Hukum mengajarkan untuk
memahami perkembangan hukum positif dalam negara dan masyarakat, membangun
kombinasi sosial dan hukum.
 Menganalisis efektivitas hukum tertulis: Misalnya, bagaimana memastikan
pelembagaan hukum dalam masyarakat.
 Kemampuan memahami hukum dalam konteks sosial: Sosiologi hukum menjelaskan
pengertian pengertian hukum yang berbeda-beda dalam masyarakat.
 Memberikan kesempatan untuk menganalisis keefektifan hukum dalam masyarakat
sebagai alat kontrol sosial, sebagai alat untuk mengubah masyarakat, dan sebagai alat
untuk mengatur interaksi sosial tertentu atau yang diharapkan.
 Kemampuan untuk menilai (assess) hukum sosial terjamin.

2. Uraikan 4 syarat ilmu pengetahuan!


1. Sistematis
Syarat ilmu pengetahuan yang berikutnya adalah harus tersusun secara teratur atau
sistematis. Jadi, berbagai informasi dalam ilmu pengetahuan tertentu harus disusun
saling berkaitan satu-sama lain. Kebenaran suatu pengetahuan bisa diukur atau diuji
dengan fakta yang berasal dari pengetahuan lainnya. Dengan kata lain, ilmu
pengetahuan tidak tersusun secara acak, namun mengandung alur yang terorganisir
sesuai dengan kumpulan fakta yang didapatkan.
2. Objektif
Ilmu pengetahuan hendaknya mempunyai objek kajian dalam bentuk material maupun
formal. Objektivitas ilmiah merupakan pengutaraan gagasan ilmiah yang tidak
mendapatkan pengaruh dari perspektif tertentu, baik untuk keinginan diri sendiri atau
komunitas. Objek ilmu pengetahuan harus dikaji sesuai dengan fakta tanpa adanya
opini pribadi dari subjek yang meneliti objek tersebut.
3. Metode
Ilmu pengetahuan mempunyai metode ilmiah dalam proses pengkajian objeknya.
Metode ilmiah merupakan proses pengamatan yang mengacu pada penjelasan
hipotesis yang selanjutnya diuji secara berulang-ulang agar fakta-fakta yang lain bisa
didapatkan. Dengan kata lain, metode ilmiah merupakan kerangka penelitian yang
digunakan untuk mencari kebenaran untuk menghindari kesalahan dalam mengkaji
objek ilmu.
4. Universal
Suatu pengetahuan dapat dikategorikan sebagai ilmu jika memiliki sifat universal. Jadi
kebenaran dalam ilmu tersebut tidak hanya bersifat khusus, tetapi harus berlaku untuk
umum. Contohnya, ilmu fisika yang dipelajari di Indonesia tidak berbeda dengan ilmu
fisika yang berlaku di berbagai belahan dunia. Dengan kata lain, realitas dalam ilmu
fisika berlaku universal untuk siapa saja dan di mana saja. Jadi, dapat disimpulkan
bahwa syarat pengetahuan untuk dapat menjadi ilmu pengetahuan adalah objektif,
universal, sistematis, dan memiliki metode. Itulah dasar terbentuknya berbagai jenis
cabang ilmu yang bisa dipelajari dengan mudah di masa kini.

Anda mungkin juga menyukai