Anda di halaman 1dari 3

OPINI PUBLIK TENTANG PERNIKAHAN KAESANG

Sejak awal terbuka soal rencana pernikahan, putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi)
Kaesang Pangarep dan sang istri Erina Gudono kerap memamerkan foto prewedding yang kental
dengan budaya Indonesia lewat busana yang dikenakan. Dalam rangkaian acara pernikahan, Kaesang
dan Erina pun masih menggunakan adat dan budaya milik masing-masing. Mulai dari siraman, akad,
tasyakuran, ngunduh mantu, hingga kirab pengantin.

Kaesang dan Erina sukses mengawinkan adat Solo dan adat Jogja dalam pernikahan sakral.
Mulai pemilihan lokasi yang sarat nilai historis hingga detail aksesori pada tiap prosesinya.
Pendopo Agung Royal Ambarrukmo dan Pura Mangkunegaran pun menjadi populer.
Demikian juga histori tentang dua lokasi tersebut.
PEMBAHASAN

 Presiden Joko Widodo


Putru bungsu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep dan istrinya Erina
Gudono menggelar acara resepsi pernikahan dan tasyakuran di Loji Gandrung, Solo pada
Minggu (11/12/2022).
Dalam kesempatan tersebut, Presiden tak lupa memberikan wejangan kepada keluarga.
Jokowi berpesan dengan menggunakan bahasa jawa kepada keluarganya, terutama kepada
mempelai Kaesang dan Erina. Ia meminta untuk selalu berdoa kepada Tuhan dalam menjalani
kehidupan rumah tangga ke depan. Ia meminta kepada anak-anaknya untuk saling menjaga
satu sama lain. Presiden juga memberikan pesan khusus kepada Gibran Rakabuming Raka
sebagai anak tertua untuk dapat mengayomi adik-adiknya. Sebaliknya, adik-adiknya juga dapat
menghormati sang kakak. "Dadio tulodho tumrap adi-adimu kabeh, woso wangsule poro adi-
adi ne kabeh kudu bekti lan ngajeni tumrap sedulur tuo," pesan Jokowi seperti dilansir dari
akun YouTube Presiden Joko Widodo.
Ia berhararap anak dan cucunya kelak dapat menjalani kehidupan yang rukun. Dapat
bermanfaat bagi masyarakat, negara, agama. Jokowi juga mengingatkan bahwa menjadi anak
harus bisa menjunjung tinggi nama baik dan kehormatan orang tua. "Yo mung iki welinge
bapak lan ibumu mugo-mugo lakokane kanti temenne," kata dia.Sebelumnya, dalam Konfrensi
Pers, Jokowi menyebutkan bahwa acara ngunduh mantu sekaligus nguri-nguri kebudayaan
tradisional, merawat kebudayaan dan memelihara kebudayaan. Pasalnya, menurut Jokowi
budaya adalah warisan para leluhur yang harus dijaga. "Oleh sebab itu, mengenalkan budaya
kita adalah wajib, mencintai budaya kita adalah kewajiban kita bersama. Oleh sebab itu,
kecintaan pada budaya harus kita tunjukkan agar identitas budaya kita muncul kembali dan
karakter kita, karakter budaya kita juga semakin kita mencintai. Saya rasa itu," kata Jokowi
dalam acara ngunduh mantu, Minggu (11/12/2022).

 Mentri Ketenagakerjaan dan Gubernur Jawa Timur


Salah satunya menteri yang turut hadir dalam acara keduanya adalah Menteri Ketenagakerjaan,
Ida Fauziyah. Ida mengungkapkan bahwa dirinya turut senang lantaran Kaesang dan Erina mau
menggunakan budaya masing-masing dalam rangkaian acara pernikahannya. "Auranya kedua
mempelai kelihatan sekali. Pancaran kebahagiaan nyata dari kedua mempelai dan saya sangat
bangga Mas Kaesang sama Mbak Erina mengangkat budaya lokal, budaya kita, budaya Jawa
yang luar biasa," kata Ida dalam siaran langsung SCTV usai menghadiri acara pada Minggu,
(11/12/2022). "Kan tidak semua orang menikah dengan menggunakan adat dari daerahnya
masing-masing. Kalau bukan kita, siapa lagi yang mengangkat budaya lokal kita," tambahnya.

Pendapat selaras diungkapkan oleh Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. Khofifah
mengaku ikut merasa bangga dengan budaya yang diangkat dalam pernikahan Kaesang dan
Erina. "Saya rasa sebaiknya yang lain mengikuti (menikah dengan budaya), supaya proses dari
eksplorasi filosofi budaya yang kita miliki dikenali terutama oleh anak-anak muda kita," ujar
Khofifah. Lebih lanjut Khofifah mengungkapkan bahwa jika adat-adat dalam pernikahan tidak
terus dihidupkan, maka semakin lama budaya tersebut bisa luntur. Sehingga memang harus
terus digunakan kedepannya. "Kalau ini tidak dihidup-hidupkan oleh semua yang memiliki
atensi untuk bisa memberikan kekuatan pada budaya kita, saya khawatir akar dari budaya kita
itu makin lama makin haus. Semakin tidak dikenali," kata Khofifah.
Khofifah mengungkapkan bahwa dalam momentum itu, ia berusaha untuk mengikuti ritme
budaya Solo dan Yogyakarta dengan menggunakan kebaya. Itulah mengapa dirinya hadir
dengan kebaya lengkap beserta kainnya. Sebelumnya, Presiden Jokowi sendiri menjelaskan
jikalau adat dan budaya yang dijalankan keluarga besarnya saat pernikahan Kaesang dan Erina
menjadi bukti warisan leluhur masih dirawat dengan baik oleh negara.

 Rizal Ramli mantan Menteru Keuangan


Rizal Ramli diduga mengkritik prosesi resepsiyona perniksahan putra bungsu Presiden Joko
Widodo, Kaesang Pangarep yang mempersunting Erina GGudono Kritik itu disampaikan Rizal
Ramli melalui kicauan 140 karakter media sosial Twitter, Minggu 11 Desember 2022.Mantan
menteri keuangan era Presiden Abdurahaman Wahid tau Gusdur ini menilai prosesi
perniksahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono lebih megah dari kegiatan serupa yang
digelar Sultan Jogja dan Solo.
Bahkan ia menyebut barisan kereta kuda bagaikan pernikahan kerajaan Inggris atau Belanda.
“Pesta mantuan Lebih mégah dan monarch dari mantuan-mantuan sultan Jokja atau solo,
barisan kereta kuda bagaikan pernikahan kerajaan Inggris atar belanda. Metamorfosa dari
presiden asal rakyat bias menjadi sang raja yang Lebih heat dari sultan jokja atau solo, sweet
revenge,” Demikian kicauan Rizal Ramli dilengkapi emot tertawa
Sebelumnya diketahui, Rizal Ramli yang juga pernah menjadi Menteri Koordinator Bidang
Maritim dan Sumber Daya Indonesia pada era Jokowi ini juga mengonfirmasi
ketidakhadirannya dalam pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono kendati sudah
menerima undangan. Hal itu disiarkannya melalui Twitter, ia mengaks tijdvak bisa hadir
lanterna ada acara di Riau. "Mas Jokowi,, terima kasih undangannya.. selamat semoga
Berbahagia & Amanah.. Maaf tidak bisa hadir, keburu akan ada acara di Riau. Semoga
Sukses,” tulis akun @RamliRizal.
Sementara itu, pernikahan yang diadakan sejak tanggal 10 Desember 2022 itu memang
berlangsung meriah, sejumlah tokoh nasional hingga selebritis turut menghadiri pernikahan
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. Masyarakat yang tidak bisa masuk pun difasilitasi layar
monitor agar dapat menyaksikan janji suci pasangan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.
PENUTUP
Kesimpulan
Kesimpulan dari pembahasan di atas adalah pernikahan kaesang pangarep yang mengusung
konsep pesta rakyat sangat bagus dimata masyarakat. Masyarakat bisa merasakan langsung
euforia pernikahan anak presiden yang notabene orang nomor satu di indonesia. Pelaksanaan
menggunakan adat jawa dan jogja yang digabungkan juga menggambarkan kebudayaan yang
harus dilestarikan turun temurun

DAFTAR PUSTAKA

https://www.liputan6.com/health/read/5150858/menteri-hingga-gubernur-senang-pernikahan-
kaesang-erina-kental-budaya-indonesia

https://www.cnbcindonesia.com/news/20221211110030-4-395737/dalemnya-wejangan-
bahasa-jawa-jokowi-di-pernikahan-kaesang
https://www.hallo.id/politik-hukum/pr-286025318/rizal-ramli-diduga-kritik-pernikahan-
kaesang-pangarep-di-twitter?page=2

Anda mungkin juga menyukai