Anda di halaman 1dari 6

RPP

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN


DESAIN GRAFIS PERCETAKAN
XI MULTIMEDIA

MENERAPKAN EFEK PADA GAMBAR VECTOR

Oleh:
Uthiya Rahma Mardlatika, S.Pd

PENDIDIKAN PROFESI GURU

TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA


RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
DARING

Satuan Pendidikan : SMK Negeri 1 Purwokerto


Mata Pelajaran : Desain Grafis Percetakan
Kompetensi Keahlian : Multimedia
Kelas/Semester : XI / GANJIL
Tahun Pelajaran : 2022 / 2023
Materi Pokok : Penerapan Efek Pada Gambar Vector
Alokasi Waktu : 2 JP x 45 menit
Pertemuan : 1 Pertemuan

A. Kompetensi Inti (Pengetahuan dan ketrampilan)


KI 3 Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan faktual,
konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan lingkup Desain
Grafis Percetakan pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks, berkenaan dengan ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam konteks pengembangan potensi
diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia kerja, warga masyarakat nasional, regional,
dan internasional.
KI 4 Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur kerja yang
lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan lingkup Desain Grafis
Percetakan. Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang
terukur sesuai dengan standar kompetensi kerja.
Menunjukkan keterampilan menalar, mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif,
kritis, mandiri, kolaboratif, komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik
di bawah pengawasan langsung.
Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak mahir,
menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah pengawasan
langsung.

B. Kompetensi Dasar ( KD ) dan Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.6. Menganalisis pemberian efek 3.6.1 Mengidentifikasi fungsi efek pada gambar vector
pada gambar vector 3.6.2 Menunjukan hasil efek pada gambar vector

4.6. Mendesain efek pada gambar 4.6.1 Menerapkan fungsi efek pada gambar vector
vector 4.6.2 Mengkombinasikan beberapa efek pada gambar vector

C. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah diberi penjelasan oleh guru peserta didik mampu mengidentifikasi fungsi efek
pada gambar vector dengan tepat dan percaya diri
2. Melalui kegiatan mencocokan gambar pada media pembelajaran wonderwall peserta didik
dapat menganalisis penerapan efek pada gambar vector dengan benar.
3. Setelah menganalisis efek pada gambar vector, peserta didik mampu menerapkan efek
menggunakan software CorelDraw dengan tepat.
4. Setelah melalui kegiatan diskusi praktik peserta didik mampu mengkombinasikan
beberapa efek pada software CorelDraw dengan tepat dan percaya diri

2
D. Materi Pembelajaran
Efek pada gambar vektor merupakan Suatu fungsi untuk melakukan perubahan secara
langsung pada objek gambar berbasis vektor. Terdapat beberapa efek yang dapat diterapkan
pada gambar vektor menggunakan aplikasi coreldraw diantaranya:
1) Blend adalah Efek untuk melakukan perubahan bentuk dan warna dari objek satu ke
objek lainnya.
2) Contour adalah Efek untuk menambahkan bentuk konsentris merata didalam atau
diluar objek
3) Envelope adalah Efek untuk melakukan perubahan pada objek dengan menarik node
pada setiap sisi envelope tersebut
4) Extrude adalah Efek untuk menerapkan perspektif tiga dimensi dan ilusi kedalaman
pada objek
5) Bevel adalah Efek untuk memberikan tampilan tiga dimensi pada sisi objek
6) Lens adalah Efek untuk memberi efek objek lensa, yaitu dengan mengubah objek
didalam lensa tanpa melakukan perubahan pada objek di luar lensa
7) Distort adalah Efek perubahan pada objek dengan menarik atau mendorong, memutar,
dan menutup
8) Transparency adalah Efek membuat objek menjadi transparan
9) Drop Shadow adalah Efek untuk memberi bayangan pada objek
10) Powerclip adalah penerapan efek gambar yang masuk kedalam gambar bentuk /
objek seperti lingkaran, kotak, dan objek lainnya

E. Pendekatan dan Model Pembelajaran


a. Pendekatan pembelajaran : Scientifik
b. Model pembelajaran : Problem Based Learning
c. Metode pembelajaran : Diskusi, Tanya jawab, Demonstrasi, Praktik dan Penugasan

F. Alat dan Media Pembelajaran


1. Media : Slide Power Point, Video Pembelajaran, referensi gambar
2. Alat : Laptop/PC, LCD Proyektor
3. Sumber Belajar : Modul Bahan Ajar Tipografi, LKPD

G. Sumber Pembelajaran
Iswindarti Peny, 2013. Pengolahan Citra Digital 1 untuk SMK/MAK Kelas XI. Jakarta:
Kemendikbud.
Noviana, 2018. Desain Grafis Percetakan Bidang Keahlian Teknologi Informasi dan
Komunikasi C3 (Kompetensi Keahlian Multimedia) untuk SMK/MAK.Surakarta :
Mediatama.

3
H. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan Ke – 1 (1 x 55 menit)
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Alokasi
Waktu

Pendahuluan
• Guru melakukan pembukaan dengan salam pembuka, 10 menit
memanjatkan syukur kepada Tuhan YME dan berdoa
untuk memulai pembelajaran.
Apersepsi • Guru memeriksa kehadiran peserta didik.
• Guru mereview sejenak materi pelajaran sebelumnya, lalu
merelevansikan pembelajaran hari ini dengan kondisi saat
ini
• sebelumnya Guru menyampaikan kompetensi dasar,
indikator, tujuan pembelajarn dan KKM pada pertemuan
yang berlangsung
Kegiatan Inti
Mengorientasi • Guru menunjukan gambar iklan yang memuat beberapa efek 10 menit
masalah • Guru memberikan pemantik, (dikasih 2 gambar efek vs non
efek)
• Guru menjelaskan pentingnya penggunaan efek dalam suatu
gambar
• Guru menyebutkan beberapa efek yang akan dipelajari
• Peserta didik dibagikan LKPD lalu mempraktikan langkah kerja
yang ada
• Guru memberikan media pencocokan gambar fungsi dan button
CorelDraw yang bias diakses di link berikut
https://wordwall.net/resource/36237154
• Peserta didik memainkan game mencocokan gambar
• Guru memancing peserta didik untuk menyelesaikan masalah
yang ada di akhir LKPD yaitu menduplikasi media yang
memuat beberapa efek

Mengorganisa • Guru memfasilitasi peserta didik untuk praktik 10 menit
si siswa untuk menduplikasi efek menggunakan CorelDraw
siap belajar • Guru mengobservasi kemampuan dan karakter peserta
didik sembari melakukan praktik
• Guru menginstruksikan peserta didik mengerjakan semua
tugas yang ada pada LKPD
Membimbing • Guru dan peserta didik menyepakati durasi waktu yang 20 menit
kegiatan dibutuhkan untuk menyelesaikan tugas tersebut
Penyajian • Guru menanyakan kepada peserta didik tentang apa yang 20 menit
telah dan belum dipahami dari tugas menduplikasi efek
• Guru memastikan semua peserta didik mengerjakan
tugasnya masing masing sesuai dengan ketentuan yang ada
di LKPD
• Guru melakukan observasi terkait sikap yang harus
dikuasai saat praktik menggunakaan komputer termasuk
K3LH
Evaluasi • Guru mengukur ketercapaian pada proses dan hasil kinerja 10 menit
peserta didik
4
• Peserta didik memaparkan hasil pekerjaanya dan diupload
ke google classroom
• Hasil kegiatan peserta didik ditanggapi oleh guru lalu
disimpulkan bersama
• Guru memberi penghargaan bagi peserta didik yang
mampu menyelesaikan tugasnya dengan baik dan tepat
waktu
Penutup

Penutup • Guru memberi penguatan materi yang akan dipelajari pada 10 menit
pertemuan berikutnya
• Guru mengajak peserta didik untukmerefleksi belajarnya,
apa ada yang merasa kesulitan belajar
• Guru mengakhiri pembelajaran dengan berdoa bersama
peserta didik

I. Penilaian Pembelajaran, Remedial dan Pengayaan


1. Teknik Penilaian terdiri dari:
• Penilaian Sikap
• Penilaian Pengetahuan
• Penilaian Ketrampilan
2. Bentuk Instrumen Penilaian
• Lembar Observasi (terlampir)
• Tes Tertulis
No Aspek Prosedur Instrumen Keterangan
1. Sikap Observasi -Lembar Terlampir
Observasi

2. Pengetahuan Tes tulis -Tugas Terlampir


3. Keterampilan - Diskusi - Lembar Terlampir
- Unjuk Kerja Observasi
(Proyek) - Job Sheet

3. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


• Program Remedial :
✓ Remedial Tes diberikan kepada peserta didik yang mendapatkan nilai di bawah 78
(untuk pengetahuan dan keterampilan), dengan catatan jumlah peserta didik yang
remedialnya sebanyak maksimal 30% dari jumlah seluruh peserta didik di kelas.
✓ Dan jika jumlah peserta didik yang remedial mencapai 50% maka diadakan remedial teaching
terlebih dahulu, lalu dilanjutkan remedial tes
• Program Pengayaan :
Program pengayaan diberikan/ditawarkan kepada peserta didik yang mendapatkan nilai diatas 90
sebagai bentuk pendalaman terhadap materi yang diberikan.

J. Lampiran
1. Lampiran Bahan Ajar
2. Lampiran Media Pembelajaran
3. Lampiran LKPD

5
4. Lampiran Instrumen Penilaian

Purwokerto, 7 Juni 2022

Ketua MGMP Guru Mata Pelajaran,

Sriyatno, S.Kom Uthiya Rahma M, S.Pd


NIP 197907232010011019 NIP 19921123 202221 2 014

Disahkan oleh, Diperiksa oleh,


Kepala Sekolah, Wakabid Penjamin Mutu

Drs. Dani Priya Widada Diyah Chandra I., SE. Akt., M.M
NIP 19680202 199412 1 005 NIP 19780930 200501 2 014

Anda mungkin juga menyukai