Anda di halaman 1dari 1

1.

Jelaskan perbedaan DNA dan RNA


2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan pewarisan autosom resesif dan berikan contoh-
contohnya

Jawab

1. DNA (deoxyribonucleic acid) adalah ikatan rangkap molekul asam nukleat berbentuk
heliks yang terdiri atas nukleotida monomer dengan gula deoksiribosa dan basa nitrogen
adenine (A), timin (T), guanine (G), dan cytosin (C), DNA berada di nucleus, struktur
DNA berupa untaian ganda dengan ikatan nukleotida yang panjang, dan struktur DNA
lebih stabil dibandingkan dengan RNA yang disebabkan oleh sifat tarik-menarik adenine
dengan timin dan guanine dengan urasil.
RNA (ribonucleic acid) merupakan ikatan tunggal molukel asam nukleat yang terdiri atas
nukleotida monomer dengan gula ribosa dan basa nitrogen adenin (A), urasil (U), guanin
(G), dan cytosin (C). RNA terdapat di nukleus dan sitoplasma, berupa untai tunggal yang
memiliki ikatan nukleotida lebih pendek.

2. Pewarisan autosom resesif adalah pewarisan 2 gen autosom abnormal pada individu,


dimana gen abnormal didapat dari masing-masing gen orang tua yang diwariskan.
Individu yang kelainannya nampak jelas bersifat homozigot, tetapi yang tidak nampak
atau carrier bersifat heterozigot (Hull&Johnston, 2008). Contohnya yaitu albinisme yaitu
kurang atau tidak adanya pigmen pada mata, rambut, atau kulit, anemia bulan sabit,
galaktosemia, fenilketonuria yaitu seseorang yang tidak memiliki enzim yang normal
untuk merombak fenilalanin.

Sumber : BMP Biologi Umum BIOL4110. Edisi 3. Hal 4.19 dan Hal 4.53
https://repository.unair.ac.id/16035/16/4.%20BAB%20I%20PENDAHULUAN.pdf

Anda mungkin juga menyukai