Anda di halaman 1dari 1

Forum ke 7 Makro

Apa kaitannya inflasi dengan PDB?


PDB dipengaruhi oleh laju inflasi. Inflasi merupakan salah satu indikator penting
dalam menganalisis perekonomian suatu negara, terutama yang berkaitan dengan
dampaknya yang luas terhadap variabel makroekonomi agregat: pertumbuhan
ekonomi, keseimbangan ekternal, daya saing, tingkat bunga, dan bahkan distribusi
pendapatan. Inflasi juga sangat berperan dalam mempengaruhi mobilisasi dana
lewat lembaga keuangan formal (Endri, 2008). PDB berasal dari jumlah barang konsumsi yang
bukan termasuk barang modal. Dengan meningkatnya jumlah barang konsumsi menyebabkan
perekonomian bertumbuh, dan meningkatkan skala omset penjualan perusahaan, karena
masyarakat yang bersifat konsumtif. Dengan meningkatnya omset penjualan maka keuntungan
perusahaan juga meningkat. Inflasi merupakan dilema yang menghantui perekonomian setiap
negara. Perkembangannya yang terus meningkat memberikan hambatan pada pertumbuhan
ekonomi ke arah yang lebih baik. Banyak kajian membahas inflasi, tidak hanya cakupan
regional, nasional, namun juga internasional. Inflasi cenderung terjadi pada negara-negara
berkembang seperti halnya Indonesia dengan struktur perekonomian bercorak agraris.
Kegagalan atau guncangan dalam negeri akan menimbulkan fluktuasi harga di pasar domestik
dan berakhir dengan inflasi pada perekonomian (Baasir, 2003: 265).
Kuis
Apa perbedaan Deflator PDB dengan IHK ?
IHK dan deflator PDB sama-sama merupakan indeks harga agregat, IHK adalah indeks yang
menghitung rata-rata perubahan harga kumpulan barang dan jasa yang dikonsumsi masyarakat
dalam periode tertentu. Adapun PDB Deflator adalah indeks yang menunjukkan perkembangan
harga di tingkat produsen, dan IHPB mengungkapkan harga yang terjadi pada perdagangan
grosir.
•Bedanya:
–IHK mengukur tingkat harga untuk seluruh barang dan jasa tertentu yang dibeli konsumen,
sedangkan deflator PDB mengukur tingkat haga untuk seluruh barang dan jasa yang dihasilkan
perekonomian
–Deflator PDB hanya mencakup barang dan jasa yang diproduksi secara domestik, sedang
dalam IHK tidak hanya mencakup kelompok barang yang dihasilkan secara domestik tetapi
termasuk juga kelompok barang impor dari mancanegara

Anda mungkin juga menyukai