Anda di halaman 1dari 13

FAKULTAS TEKNIK UNP JOB SHEET

Jurusan : Teknik Otomotif Nomor: 05 / OTO116 / II


Program Studi: Pend. Teknik Otomotif Waktu : 4 X 50 Menit
Topik : Pemeriksaan Sensor-sensor
Mata Kuliah : Teknologi Ototronik
Sistem EFI

A. TUJUAN

1. Mahasiswa mampu mengetahui jenis-jenis sensor yang ada pada sistem EFI.
2. Mahasiswa mampu memahami cara kerja tiap-tiap sensor pada sistem EFI.
3. Mahasiswa mampu melakukan pemeriksaan dan pengukuran tiap-tiap sensor yang
ada pasa sistem EFI.
4. Mahasiswa mampu melakukan analisa kerusakan dan perbaikan sensor-sensor pada
sistem EFI.

B. BAHAN DAN ALAT

1. Engine Stand EFI


2. Sensor-sensor sistem EFI
3. AVO meter digital
4. AVO meter Analog
5. Kain Lap

C. TEORI PENGANTAR

SENSOR-SENSOR SISTEM EFI

1. Pengukur Udara Berdasarkan Tekanan Udara pada saluran masuk

Sensor pengukur tekanan udara ditempatkan sedemikian rupa pada ruang motor dan
dihubungkan dengan kevakuman saluran masuk. Sensor ini sering disebut dengan Manifold
Absolute Pressure Sensor ( MAP Sensor)
MAP Sensor mengukur perubahan tekanan udara yang terjadi pada saluran masuk yang
disebabkan oleh putaran dan beban motor.
Perubahan tekanan udara masuk yang terjadi akan menyebabkan perubahan tegangan
antara 0 - 5 Volt tegangan ini berasal dari tegangan referensi ECU/Unit Kontrol Elektronis.
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 2 dari 13

Perubahan nilai tahanan pada MAP Sensor akan menyebabkan juga perubahan
tegangan sinyal yang dikirimkan ke ECU/Kontrol Unit Elektronis, sebagai contoh pada saat
putaran idel tekanan udara pada saluran masuk sebesar 20 Kpa dengan tegangan sinyal 0,5
Volt, sedangkan pada saat beban penuh tekanan udara pada saluran masuk sebesar 110 Kpa
dengan tegangan sinyal sebesar 5 Volt. Kontrol Unit Elektronis/ECU memanfaatkan
perubahan tegangan sinyal ini untuk menghitung perubahan tekanan udara pada saluran
masuk atau untuk menentukan/menyesuaikan penyemprotan bensin oleh injektor.
Kelebihan MAP Sensor:
1. Tidak terjadi hambatan pada aliran udara yang dihisap oleh motor.
2. 2. Hasil pengukuran udara lebih akurat.
3. 3. Bentuk dari MAP lebih ringkas.

2. Sensor Temperatur Udara Masuk (IATS)


Sensor temperatur udara masuk biasanya dipasangkan pada saluran masuk atau di
rumah pengukur aliran udara. Sensor ini berfungsi mengukur suhu adara yang masuk ke
dalam silinder motor. Material sensor berupa thermistor yang bersifat NTC (Negative
Temperature Coefesient). Tegangan referensi 5 Volt dari Kontrol Unit Elektronis/ECU
selanjutnya akan berubah menjadi tegangan sinyal yang nilainya dipengaruhi oleh suhu
udara masuk.
Pemeriksaan Sensor Temperatur Udara Masuk:
1. Periksa nilai tegangan sensor pada suhu udara normal, kemudian bandingkan dengan
spesifikasinya.
2. Ukur tegangan sinyal yang dibangkitkan oleh sensor.
3. Dengan Scan Tools dapat dilihat kode kesalahan sensor temperatur udara masuk.
3.Sensor Posisi Katup Gas (TPS)

Konstruksi dasar sensor posisi katup gas terdiri dari:

(1) Rumah Katup Gas


(2) Katup Gas
(3) Saluran by-pas Putaran Idle
(4) Sekerup Penyetel Putaran Idle
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 3 dari 13

Banyaknya udara yang mengalir ke dalam silinder motor tergantung dari besarnya
bukaan katup gas. Bila katup gas menutup penuh udara hanya bisa mengalir ke silinder
motor melalui celah katup gas dengan rumahnya, atau melalui saluran udara penyetel
putaran idel (3) Dengan sekerup penyetel putaran idel (4) memungkinkan penyetelan
putaran idel dapat dilakukan. Pada saklar posisi katup gas terdapat dua kontak yaitu;
> Kontak putaran idel (5), kontak ini berhubungan pada waktu katup gas menutup penuh,
hal ini menjadi pedoman oleh ECU bahwa motor dalam posisi putaran idel.
> Kontak beban penuh (6), bila kontak ini berhubungan berarti katup gas dalam keadaan
membuka penuh maka ECM akan mengatur penyemprotan injektor pada posisi beban
penuh.

Generasi yang lebih baru dari sensor posisi katup gas tidak hanya terdiri dari kontak-kontak
posisi idel ataupun posisi beban penuh, akan tetapi sensor posisi katup gas sudah merupakan
potensiometer dan dapat memberikan sinyal ke ECU pada setiap keadaan beban mesin.
Konstruksi generasi terakhir dari sensor posisi katup gas sudah full elektronis, karena yang
menggerakkan katup gas adalah elektromotor yang dikendalikan oleh ECU tanpa kabel gas
yang terhubung dengan pedal gas.

Generasi terbaru ini memungkinkan pengontrolan emisi/gas buang lebih bersih karena pedal
gas yang digerakkan hanyalah memberikan sinyal tegangan ke ECU dan pembukaan serta
penutupan katup gas juga dilakukan oleh ECU secara elektronis.
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 4 dari 13
4. Sensor Temperatur Air Pendingin (WTS/ECT)

Sensor tempratur air pendingin mesin merupakan tahanan variabel dengan sifat NTC
(Negative Temperature Coeffecient) yang berfungsi untuk memberi informasi pada ECU
tentang suhu air pendingin mesin. Dengan sifat NTC ini maka;
Suhu air pendingin rendah, nilai tahanan sensor tinggi.
Suhu air pendingin tinggi, nilai tahanan sensor rendah.

5. Sensor Posisi Poros Engkol


Sensor posisi poros engkol berupa pengirim sinyal induktif berfungsi untuk: Memberikan
informasi pada ECU tentang putaran mesin dan posisi poros engkol, agar ECU dapat
mengatur saat injektor menyemprotkan bensin, juga mengatur saat pengapian yang tepat.

Sensor posisi poros engkol terpasang pada blok mesin (kiri), kabelnya ditempatkan
sedemikian rupa (gambar kanan)

Sensor ditempatkan biasanya pada sisi blok motor, gigi sinyal dibuat dari piringan yang
dipasangkan pada poros engkol. Apabila poros engkol berputar gigi akan melewati
kumparan induktif yang didalamnya terdapat magnet permanen, perubahan garis gaya
magnet ini yang dikirim pada ECU untuk menentukan posisi poros engkol silinder nomor
satu dan putaran mesin.
Kabel rangkaian sensor posisi poros engkol dilengkapi dengan isolasi koaksial, hal ini
dimaksudkan untuk mencegah interferensi gelombang elekromagnetis dari luar yang dapat
menggangu sinyal yang dibangkitkan oleh sensor.
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 5 dari 13

6.Sensor Detonasi

Perangkat pemonitor detonasi yang terjadi pada mesin terdiri dari;


a. Sensor detonasi biasanya terdapat pada blok mesin bagian bawah di antara silinder 2 dan
3 berfungsi sebagai penangkap getaran yang ditimbulkan oleh detonasi mesin. Sensor
ini terbuat dari kristal Piezo yang dapat merubah getaran menjadi sinyal listrik analog.
b. Module detonasi biasanya dipasangkan di ruang mesin berfungsi untuk memonitor
sinyal yang diberikan oleh sensor detonasi dan merubahnya menjadi sinyal segi empat
dan dikirim ke ECU, kebanyakan modul detonasi sudah ditempatkan terintegrasi di
dalam ECU
c. ECU akan berfungsi menghitung saat pengapian yang sesuai dengan sinyal yang
dikeluarkan oleh sensor detonasi.

Pemeriksaan Sensor Detonasi:


Pemeriksaan kerja sensor bisa dilakukan dengan memeriksa dan mengiterpretasikan bentuk
gelombang AC yang dikeluarkan oleh sensor detonasi melalui osiloskop.
Adakalanya sensor detonasi ditempatkan sedemikian rupa lebih dari satu buah misalnya
pada motor 4 silinder, 1 sensor dipasang antara silinder 1 dan 2, sedangkan satu buah lagi
dipasang diantara silinder 3 dan 4, hal ini bertujuan agar ECU dapat memastikan detonasi
yang terjadi pada silinder berapa, sehingga dapat diatur saat pengapian pada silinder yang
mengalami detonasi. Kerja pengaturan saat pengapian seperti ini dapat dilakukan bila setiap
silinder memiliki satu koil pengapian.
Sedangkan apabila hanya ada 1 sensor detonasi, maka pengaturan saat pengapian serentak
untuk semua silinder, meskipun yang mengalami detonasi hanya pada satu silinder.
7.Sensor Oksigen
Pada awal tulisan hand out ini sudah dijelaskan bahwa untuk memperoleh emisi yang
berwawasan lingkungan diperlukan perbandingan campuran yang ideal atau yang mendekati
ideal di segala kondisi operasional motor.
Untuk mendapatkan perbandingan campuran yang ideal tersebut dibutuhkan informasi
keadaan campuran udara bensin yang harus diterima oleh ECU, informasi/sinyal diterima
dalam bentuk tegangan berdasarkan kadar oksigen yang ada pada saluran gas buang, fungsi
tersebut dilakukan oleh oksigen sensor.
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 6 dari 13
8. Sensor Kecepatan Kendaraan

Sensor kecepatan kendaraan biasanya terletak pada poros output transmisi ataupun pada
instrumen panel, sensor ini berupa magnet permanen dan kumparan yang membangkitkan
tegangan AC.
Sensor akan membangkitkan tegangan apabila kendaraan sudah berjalan paling lambat 5
km/jam.

D. LANGKAH KERJA
I. Pemeriksaan Throttle Position Sensor
1. Melepas konektor sensor

2. Menempatkan feeler gage diantara sekrup pembatas throttle dan tuas pembatas
3. Menggunakan ohmmeter, ukur tahanan diantara setiap terminal

Gambar Pemeriksaan throttle position sensor


Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 7 dari 13

Celah antara tuas dan Kontinuitas antara terminal


sekrup pembataS IDL - TL PSW - TL IDL – PSW
0,44 mm Ada kontinuitas Tidak ada Tidak ada
kontinuitas kontinuitas
0,66 mm Tidak ada Tidak ada Tidak ada
kontinuitas kontinuitas kontinuitas

Throtle valve pada posisi Tidak ada Tidak ada Tidak ada
kontinuitas kontinuitas kontinuitas
terbuka penuh

Penyetelan Throttle Position Sensor


1. Mengendorkan dua baut pengikat throttle position sensor

Gambar . Penyetelan throttle position sensor


2. Memasukkan feeler gage ukuran 0,55 mm antara baut pembatas dan tuas pembatas
throttle.
3. Menghubungkan probe test ohmmeter ke terminal IDL dan TL

Gambar . Pengukuran tahanan throttle position sensor


Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 8 dari 13

4. Perlahan-lahan putar posisi TPS berlawanan jarum jam, jarum ohmmeter mulai
bergerak, kemudian kencangkan kedua baut pengikatnya.

5. Memeriksa kembali kontinuitas antara terminal IDL dan TL

Gambar . Pengukuran tahanan throttle position sensor


Celah antara tuas dan baut pembatas Terminal IDL - TL
0,44 mm Ada kontinuitas
0,66 mm Tidak ada kontinuitas

II. Pemeriksaan Water Temperatur Sensor

1. Mengukur tahanan water temperatur sensor dengan ohmmeter (lihat gambar )

Gambar . Pemeriksaan water temperatur sensor


Apabila nilai tahanan tidak sesuai spesifikasi (lihat grafik pada gambar ), maka sensor perlu
diganti.
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 9 dari 13
III. Pemeriksaan Sensor Posisi Poros Engkol (Crankshaft Position Sensor)
1. Periksa tahanan sensor, dengan menggunakan ohm meter, ukur tahanan antara
terminal-terminalnya. Bila tahanan tidak sesuai dengan spesifikasi, ganti sensor
posisi poros engkol.

IV. Pemeriksaan Sensor Posisi Poros Nok (Cam Shaft Position Sensor)
1. Periksa tahanan sensor posisi poros nok dengan menggunakan ohm meter, ukur
tahahan antara terminal-terminalnya. Bila tahanan tidak sesuai dengan spesifikasi,
ganti sensor posisi camshaft.
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 10 dari 13
V. Pemeriksaan Sensor Temperatur Udara Masuk
(Intake Air Temperatur Sensor/IAT)

1. Lepaskan kebel dari terminal negatif baterai.


2. Lepaskan konektor sensor IAT.
3. Lepaskan sensor temperatur udara masuk.

4. Periksa sensor temperatur udara masuk dengan menggunakan ohm meter, ukur antar
terminal-terminalnya.
Bila tahanan tidak sesuai dengan spesifikasi, ganti sensor temparatur udara masuk.
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 11 dari 13
VI. Pemeriksaan Sensor Tekanan Absolute Manifold
(Manifold Absolute Pressure/MAP)

1. Periksa tegangan sumber daya


a. Lepaskan konektor sensor tekanan absolute manifold.
b. Putar kunci kontak ke posisi ON.
c. Gunakan AVO meter digital, ukur tegangan terminal-terminalnya.

d. Putar kunci kontak ke posisi OFF


e. Hubungkan konektor sensor tekanan absolute manifold.

2. Periksa tegangan kerja sensor tekanan absolute manifold


a. Lepaskan selang vacum dari sensor tekanan absolute manifold
b. Putar kunci kontak ke posisi ON.
c. Hubungkan voltmeter ke terminal PIM dan terminal E2, kemudian ukur
tegangan output dalam tekanan atmosfir.
d. Menggunakan pompa vacum, berikan hisapan vacum berikut ini, ukur
penurunan tegangan dari langkah 1 diatas.
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 12 dari 13

Gambar. Pengukuran tegangan kerja sensor tekanan absolute manifold

VII. Pemeriksaan Knock Sensor


1. Periksa Tahanan Sensor
a. Gunakan AVO meter digital, ukur tahanan antar terminal-terminalnya. Bila
hasilnya tidak sesuai dengan spesifikasi, ganti knock sensor.
Topik: Pemeriksaan Sensor Sistem EFI Waktu: 4 x 50 Menit
Teknologi Ototronik
No : 05 / OTO116 / II Hal : 13 dari 13
VIII. Pemeriksaan Oksigen Sensor (O2 Sensor)
Periksa tahanan sensor.
Gunakan ohmmeter, ukur tahanan antar terminal-terminalnya. Bila hasilnya tidak
sesuai dengan spesifikasi, ganti sensor pemanas oksigen.

E. DATA HASIL PENGUKURAN

No Nama sensor Hasil Spesifikasi Kesimpulan


Pengukuran

F. ANALISIS DATA

G. KESIMPULAN DAN REKOMENDASI

Anda mungkin juga menyukai