Anda di halaman 1dari 3

JURNAL MINGGUAN

PROGRAM ASISTENSI MENGAJAR


UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA

Nama : Wildan Babul Rayyan


NIM : 2013041021
Prodi : Pendidikan Biologi
Jurnal Minggu ke- : 2 ( 20 Maret s.d 24 Maret 2023 )
Guru Pamong : Ni Ketut Martini, S.Pd.

Sebutkan program yang direncanakan dalam minggu ini!


Program yang dilaksanakan pada minggu Kedua PLP 1, yaitu:
1) Mengenal lingkungan fisik dan non fisik di sekolah mitra
2) Mengenal kehidupan social budaya Di SMA Negeri 1 Sukasada.
3) Mengobservasi intraksi social dilingkungan sekolah SMA Negeri 1 sukasada.
4) Menyusun Program kerja secara bertahap dengan guru pamong.
5) Menyusun laporan secara bertahap

Apakah semua program dapat berjalan sesuai jadwal yang direncanakan? Mengapa?
Program yang direncanakan pada minngu kedua tidak dapat berjalan dengan baik karena
seperti yang diketahui bahwa kegiatan ini berdekatan dengan hari raya nyepi 2023,khususnya
dibali siswa ataupun mahasiswa diliburkan selama 3 hari yaitu hari selasa 21 Maret s/d maret
2023 sehingga program yang sudah kami rencanakan tidak berjalan sesuai yang di harapkan
dimana kami akn melanjutkan program yang kami rencanakan setelah libur selesai.
Sebutkan dan uraikan faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan program!

Faktor Pendukung :
1) Rekan satu tim
Dalam melaksanakan program yang telah di rancang, tentu saja rekan satu tim menjadi
salah satu faktor pendukung dimana kami saling membantu satu sama lain untuk
menjalankan program yang sudah kami rancang sebelumnya agar lebih mempermudah
untuk mecari informasi yang di perlukan dalam observasi di minggu kedua ini ini, rekan
satu tim juga dapat memberikan semangat satu sama lain agar program tersebut dapat
berjalan dengan baik.
2) Pihak Sekolah
Pihak sekolah di SMA Negeri 1 Sukasada adalah salah satu faktor pendukung dalam
pelaksanaan dan berjalnnya program ini, karena tidak sedikit pihak sekolah juga ikut
berpartisifasi dalam pemberian bantuan tentang informasi yang dibutuhkan untuk
pembuatan laporan mengenai sekolah dan faktor pendukung yang sangat di permudah
untuk melakukan observasi di sekolah mitra.Fasilitas yang ada di sekolah sudah cukup
lengkap, sehingga memudahkan kami dalam melakukan tahap observasi terhadap
lingkungan sekolah. Guru pendamping selalu bisa ditemui, sehingga kami bisa
melakukan wawancara dan observasi untuk melengkapi data

Faktor Penghambat :
1) Faktor penghambatnya yaitu rasa malas dan lelah sebagai manusia kita tentunya
memiliki rasa malas dan lelah yang terkadang menjadi penghambat
pelaksaanaan dan berjalannya program yang telah direncanakan dengan baik
2) Hari Raya Nyepi Seperti yang kita ketahui bahwa dari tanggal 22-24 Maret 2023
di Bali khususnya, siswa diliburkan mengingat Umat Hindu khususnya
merayakan Hari Raya Nyepi yang dimana tentunya membuat Mahasiswa PLP 1
harus melakukan observasi dengan waktu yang sangat terbatas demi
mendapatkan informasi sebanyak mungkin demi memaksimalkan
hasil laporan nanti.
Sebutkan dan uraikan pembelajaran/lesson learned menarik yang Anda temukan saat
melaksanakan program di minggu ini!
Minngu kedua ini pembelajatran tidak efektif sehingga tidak menemukan pembelajaran yang
menarik disekolah
Sebutkan dan uraikan solusi yang dilakukan untuk menghadapi tantangan yang
terjadi minggu ini!
1) Berkoordinasi sebelum dan sesudah melaksanakan kegiatan/obervasi dengan guru
pamong, baik secara langsung maupun daring sehingga jadwal yang bermasalah bisa
disesuaikan.
2) Selalu berdiskusi dengan teman lainnya untuk pembagian tugas dan proses pencarian
data observasi, sehingga semua program terlaksana dengan baik.
3) Seperti yang diketahui, rasa malas dan juga lelah dapat datang kapan saja sehingga itu
juga merupakan tantangan bagi penulis yang tentu saja juga merupakan penghambat dari
pelaksanaan program berjalan dengan baik. Untuk mengatasi hal rasa malas tersebut
penulis biasanya akan memaksakan diri untuk bergerak dan melakukan hal yang harus
dilakukan sesuai dengan program yang di rencanakan.
4) Hari Raya Nyepi,Seperti yang diketahui kegiatan ini dilakukan berdekatan dengan Hari
Raya Nyepi khususnya diB ali, siswa dan mahasiswa akan diliburkan selama 3 hari
dimulai dari tanggal 22-24 Maret 2023. Karena sebagian besar program yang dirancang
merupakan kegiatan observasi, tentunya tidak memungkinkan untuk dilakukan dalam
waktu singkat sehingga mahasiswa memanfaatkan waktu sebaik dan seefisien mungkin
untuk memperoleh data data yang belum tercukupi demi mendapatkan hasil
laporan yang baik.
Sebutkan dan uraikan hasil program yang sudah dilaksanakan mahasiswa dan
sebutkan rencana tindak lanjutnya!
Hasil : Program yang sudah dilaksanakan pada minggu 2 di SMA Negeri 1 Singaraja, seperti
berikut:
1) Observasi mengenai fisik dan non fisik sekolah SMA Negeri 1 Sukasada berjalan
dengan baik kami langsung menjumpai semua pihak yang ada di sekolah untuk
mendaptakan data untuk pembuatan Laporan PLP 1.
2) Kemudian pengamatan kehidupan sosial dan inraksi sosial yang ada di sekolah SMA
Negeri 1 Sukasada seperti pada saat Rahinan Tumpek Uye dimana para siswa guru dan
mahasiswa PLP melakukan pelepasan hewan, seperti: ikan dan juga burung ke alam
bebas sebagai wujud rasa syukur dan terimakasih kepada binatang karena dapat
membantu kehidupan manusia.
3) Menyusun laporan sesuai dengan panduan yang ada di Asistensi mengajar dengan
hasil yang di dapat dari Sekolah SMA Negeri 1 Sukasada.
Rencana Tindak Lanjut:
Dalam jadwal pelaksanaan PLP 2 pada bulan April mendatang, beberapa hal yang akan saya
rancang nantinya, yaitu :
1. Melakukan koordinasi sesegera mungkin dengan kepala sekolah dan pihak kampus,
sehingga pelaksanaan mengajar di masing-masing kelas nantinya dapat berjalan dengan
baik.
2. Merancang pembelajaran dengan adanya tahapan pendalaman materi dan perancangan
pembelajaran nantinya, tentu dengan masukan dan saran dari dosen pembimbing dan
guru pendamping dalam kegiatan perancangan pembuatan Modul Ajar dan ATP.

Demikian jurnal mingguan ini disusun sesuai dengan kondisi yang sebenarnya.

Singaraja, 25 Maret 2023.

Wildan Babul Rayyan


NIM 2013041021

Anda mungkin juga menyukai