Anda di halaman 1dari 1

Nama : Muh Firdaus

Nim : 044189848
Mata Kuliah : Pengantar Bisnis

Jelaskan pengendalian mutu ISO 9000 dan ISO 14000 tekait proses produksi dalam suatu
perusahaan. Hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan untuk menerapkan ISO 9000 dan ISO
14000 tersebut!
Jawaban:
Dengan adanya pengendalian mutu ISO 9000, proses produksi dalam suatu perusahaan dapat
terjaga konsistensi mutu produk/jasa yang telah diklaim.
Dengan demikian dapat mengurangi komplain pembeli ataupun pengguna.
Dalam perkembangannya, ISO 9000 juga telah menjadi alat pemasaran ataupun promosi dalam
kegiatan bisnis dan turut meningkatkan image perusahaan. Perusahaan yang telah menerapkan
ISO 9000 akan memiliki kredibilitas yang semakin tinggi. Secara internal manfaat penerapan
ISO 9000 adalah berupa peningkatan kesadaran mutu karyawan, peningkatan efisiensi operasi
dan mengurangi biaya akibat produk gagal.
Dengan adanya pengendalian mutu ISO 14000, dapat mengurangi/ meminimalisasi limbah pada
proses produksi dalam suatu perusahaan, juga dapat mengoptimalisasi penggunaan sumber-
sumber alam, dan membantu mengatasi isu-isu lingkungan global. ISO 14000 akan mengurangi
sekecil mungkin timbulnya perbedaan-perbedaan pembiayaan lingkungan ole sebab perbedaan
sistem/geografi. Dengan adanya pengendalian mutu ISO 14000 pun dapat mengurangi kerugian,
"sistem" akan melindungi atau meminimumkan akibat ke lingkungan, dan juga meminimumkan
akibat buruk bagi karyawan, pengurangan luka dan penyakit.
Hal-hal apa saja yang perlu diperhatikan untuk menerapkan ISO 9000 dan ISO
14000
1. Konteks organisasi serta proses bisnis seperti apa
2. Leadership dan komitmen, dimana leadership dan komitmen ini pimpinan harus menyediakan
sumber daya yang dibutuhkan, harus menyiapkan struktur organisasi terkait dengan job
description.
3. Perencanaan sasaran mutu yang ingin dicapai.
4. Berikutnya terkait dengan supporting/pendukung. Manajemen harus menyiapkan sumber daya,
baik itu sumber daya manusia, sumber daya infrastruktur, sumber daya lingkungan kerja.
5. Organisasi menyiapkan oprasional dari mulai SOP dibangun, dilaksanakan dan dikendalikan
sampai dengan output yang tidak diharapkan dikelola dengan baik.
6. Kemudian evaluasi kinerja, didalamnya ada tiga terkait yaitu, survey kepuasan, audit internal
dan tinjauan manajemen.

Anda mungkin juga menyukai