Anda di halaman 1dari 40

USULAN

PROGRAM MAHASISWA WIRAUSAHA

KETAWA

“Kedai Tahu Walik”

Kategori Umur Usaha : Usaha Baru


Bidang : Makanan dan Minuman

Diusulkan oleh :

Giggle Team

Nazhifah Widaad Annisa NIM.12010119120051

Fadhilah Ramadhanti NIM.40011419650109

Hisyam Kholish Prabaswara NIM.12010119130185

Nadifa Salsabila NIM. 14020119140167

UNIVERSITAS DIPONEGORO

SEMARANG

2021
IDENTITAS USAHA

1. Nama Produk : KETAWA (Kedai Tahu Walik)


2. Nama Kelompok Usaha : Giggle Team
3. Bidang : Makanan dan Minuman
4. Kategori : Baru (Siap Komersial)
5. Alamat Kantor : Jl Jeruk VII No 18, Kota Semarang.
6. Narahubung
a. HP (WA) : 081225480791
b. IG : @ketawa.yukk
HALAMAN PENGESAHAN USULAN PMW

1. Judul/Nama Usaha : KETAWA (Kedai Tahu Walik )


2. Jenis Kegiatan Wirausaha : Makanan dan Minuman
3. Kegiatan Wirausaha : Baru
4. Ketua Kelompok :
a. Nama : Nazhifah Widaad Annisa
b. Jenis Kelamin : Perempuan
c. NIM : 12010119120051
d. Fakultas/Program Studi : Ekonomika dan Bisnis/Manajemen
e. Alamat : Jl Krajan Utara No 35,Mijen,Semarang
rumah/Telp/Fax/E-mail widudu@students.undip.ac.id
5. Jumlah Anggota : 3 anggota
a. Nama : Fadhilah Ramadhanti
NIM : 40011419650109
Fakultas : Sekolah Vokasi
b. Nama : Hisyam Kholish Prabaswara
NIM : 12010119130185
Fakultas : Fakultas Ekonomika dan Bisnis
c. Nama : Nadifa Salsabila
NIM : 14020119140167
Fakultas : Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu
Politik
6. Biaya Pelaksanaan : Rp. 18.655.500,-
7. Waktu balik modal : 5 Bulan

Semarang, 15 Juni 2021

Mengetahui,
Wakil Dekan I Ketua Kelompok
Fakultas Ekonomika dan Bisnis

Firmansyah S.E., M.Si., Ph.D. Nazhifah Widaad Annisa


NIP. 197404271999031001 NIM. 12010119120051

,
RINGKASAN EKSEKUTIF

Kedai Tahu Walik atau yang akan kita kenal akrab dengan “ Kedai TAWA ” merupakan
suatu ide usaha yang bergerak pada bidang makanan dan minuman. Tahu walik adalah
makanan khas Banyuwangi yang terbuat dari bahan dasar tahu pong dibalik kemudian diisi
adonan aci dan dipadukan dengan berbagai macam variain rasa. Munculnya ide untuk
mengembangkan usaha tahu walik ini berawal dari rasa kekhawatiran kami sebagai kaum
milenial, terhadap lunturnya pengetahuan akan makanan khas daerah. Selain itu, kaum milenial
sekarang ini terkenal dengan budaya nya yang gemar berkumpul atau sering disebut juga
dengan istilah “nongkrong”. Namun disisi lain, banyak yang mengeluhkan bahwa sekarang ini
produk produk yang biasa mereka temukan di tempat nongkrong tersebut membutuhkan budget
yang cukup besar dan tidak ekonomis.

Oleh karena itu, disini kami mencoba untuk merancang sebuah ide usaha untuk
mengatasi kedua permasalahan tersebut. Kami menghadirkan Kedai TAWA untuk menjadi
sarana bagi mereka mengenal salah satu dari keberagaman makanan khas daerah di Indonesia
(melalui produk tahu walik) , juga menyediakan tempat bagi mereka yang ingin berkumpul
namun dengan budget harga yang lebih ekonomis dan mudah dijangkau. Produk tahu walik
yang kami produksi ini sangat berbeda dari kompetitor yang ada di sekitar, karena biasanya
tahu walik hanya dihidangkan dengan cabe dan petis saja. Namun kali ini kami mencoba
menghadirkan inovasi baru yaitu saus creamy special sebagai pelengkapnya. Saus inilah yang
kami jadikan sebagai jembatan agar cita rasa tahu walik dapat bersahabat baik dengan lidah
para kaum milenial. Saus creamy special ini merupakan sebuah hasil kolaborasi antara citarasa
Italian, Japanese, dan juga Javanese.

Dalam rencana pendanaan awal seluruh kegiatan Kedai TAWA, kami ambil dari
pendanaan PMW sebesar Rp 16.500.000. Dana ini akan digunakan untuk investasi awal
pembelian peralatan dan perlengkapan yang dibutuhkan, biaya produksi, serta biaya lain-lain.
Mengenai besaran dana tersebut sudah kami sesuaikan dengan kondisi pasar yang telah kami
riset sebelumnya,yaitu “Taman Tirto Agung Tembalang”. Kami siap berkomitmen untuk
memberikan pelayanan terbaik, menjaga cita rasa produk, serta terus berinovasi guna dapat
senantiasa mengikuti arus perkembangan bisnis dan juga trend pasar yang fluktuatif.

iv
DAFTAR ISI

IDENTITAS USAHA ............................................................................................................... ii

HALAMAN PENGESAHAN USULAN PMW ...................................................................... iii

RINGKASAN EKSEKUTIF ....................................................................................................iv

DAFTAR ISI.............................................................................................................................. v

DAFTAR TABEL ................................................................................................................... vii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................. viii

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................ Error! Bookmark not defined.

A. Latar Belakang .................................................................................................................. 10

B. Aspek Bisnis dan Pasar..................................................................................................... 11

a. Deskripsi Produk ........................................................................................................... 11

b. Analisis SWOT TAWA Semarang ............................................................................... 13

c. Analisis Kompetensi dan Peluang Usaha Produk ......................................................... 14

d. Hubungan dengan Pelanggan ........................................................................................ 15

e. Identifikasi Kompetitor ................................................................................................. 20

C. Aspek Produk dan Teknologi ........................................................................................... 21

a. Logo Produk.................................................................................................................. 21

b. Keunikan Produk .......................................................................................................... 22

c. Status Kesiapan Produk ................................................................................................ 22

d. Kepemilikan Teknologi ................................................................................................ 23

e. Foto – Foto Produk ....................................................................................................... 23

f. Dokumentasi Kegiatan Kelompok Usaha ..................................................................... 24

g. Uji Produk ..................................................................................................................... 25

v
D. Aspek Manajemen ............................................................................................................ 26

a. Logo Perusahaan ........................................................... Error! Bookmark not defined.

b. Alamat Perusahaan........................................................ Error! Bookmark not defined.

c. Kepemilikan .................................................................. Error! Bookmark not defined.

d. Pengelola dan Gambar Struktur Organisasi .................................................................. 26

e. Pengelola Perusahaan.................................................................................................... 26

f. Spesifikasi Jabatan ........................................................................................................ 27

g. Legalitas Perusahaan ..................................................... Error! Bookmark not defined.

h. Aset Yang Dimiliki Perusahaan .................................... Error! Bookmark not defined.

i. Sistem Penggajian ......................................................................................................... 27

j. Histori Pendanaan ......................................................... Error! Bookmark not defined.

E. Rencana Kegiatan dan Anggaran ..................................................................................... 28

a. Rencana Luaran Usaha ................................................................................................. 28

b. Rencana Aksi ................................................................................................................ 29

c. Rencana Anggaran Biaya .............................................................................................. 30

vi
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Deskripsi Produk........................................................................................................ 11


Tabel 2. Analisis SWOT .......................................................................................................... 13
Tabel 3. Analisis Kompetensi dan Peluang Usaha Produk ...................................................... 14
Tabel 4. Strategi Menjalin Hubungan dengan Pelanggan ........................................................ 15
Tabel 5. Identifikasi Kompetitor .............................................................................................. 20
Tabel 6. Kepemilikan Teknologi ............................................................................................. 23
Tabel 7. Data Hasil Survei ....................................................................................................... 25
Tabel 8. Susunan Perusahaan ................................................................................................... 26
Tabel 9. Luaran Usaha ............................................................................................................. 28
Tabel 10. Rencana Aksi ........................................................................................................... 29
Tabel 11. Rencana Anggaran Biaya......................................................................................... 30
Tabel 12. Rekapitulasi Anggaran Total ................................................................................... 32
Tabel 13. Analisis Perkiraan dan Perolehan Laba Tiga Bulan Pertama .Error! Bookmark not
defined.
Tabel 14. Aspek Rencana Anggaran dan Keuangan ................................................................ 35

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Logo Produk ........................................................................................................... 21


Gambar 2. Foto Produk ............................................................................................................ 23
Gambar 3. Foto Produk ............................................................................................................ 23
Gambar 4. Proses Produksi ...................................................................................................... 24
Gambar 5. Proses Produksi ...................................................................................................... 24
Gambar 6. Proses Produksi ...................................................................................................... 24
Gambar 7. Proses Produksi ...................................................................................................... 24
Gambar 8. Proses Produksi ...................................................................................................... 24
Gambar 9. Proses Produksi ...................................................................................................... 24
Gambar 10. Proses Produksi .................................................................................................... 24
Gambar 11. Struktur Organisasi .............................................................................................. 26

viii
DAFTAR LAMPIRAN

ix
A. Latar Belakang

Tidak bisa dipungkiri bahwa kuliner khas Indonesia merupakan salah satu yang terbaik
di dunia. Hal ini tercermin dari masuknya beberapa makanan Indonesia dalam daftar kuliner
paling lezat berdasarkan beberapa sumber. Sebagai contoh, rendang menempati urutan
kesebelas dalam daftar 50 kuliner terbaik versi CNN 2021. Selain itu, banyak beberapa pakar
kuliner serta foodvlogger yang rela jauh-jauh datang ke Indonesia hanya untuk mencoba
makanan-makanan khas Indonesia. Salah satu contohnya adalah kedatangan chef kelas dunia,
Gordon Ramsay, untuk mempelajari secara langsung beberapa kuliner khas yang ada di
Indonesia. Hal ini membuktikan bahwa antusiasme dunia mengenai kuliner khas Indonesia
sangatlah tinggi.

Akan tetapi, antusiasme tersebut tidak diiringi oleh antusiasme dari warga Indonesia
sendiri. Kebanyakan penduduk Indonesia, khususnya anak muda, kerap kali tidak mengetahui
makanan khas daerah yang ada di Indonesia. Ketidaktahuan ini tentunya memengaruhi minat
mereka untuk mencoba makanan-makanan tersebut. Mereka akan lebih memilih untuk makan
makanan yang berasal dari luar negeri, seperti pizza dari Italia, sushi dari Jepang, dan berbagai
makanan lain yang berasal dari luar negeri. Hal ini akan berpotensi membuat makanan-
makanan daerah kehilangan eksistensinya dan terancam tidak bisa lagi dirasakan oleh anak
cucu di masa depan. Tentunya situasi ini harus kita cegah karena makanan daerah merupakan
warisan leluhur yang harus senantiasa kita jaga keberadaannya.

Salah satu jenis makanan yang paling digemari oleh anak muda adalah cemilan.
Alasannya adalah karena cemilan dapat menemani aktivitas yang sedang dilakukan hingga
menjadi kudapan ketika berkumpul bersama teman. Sayangnya, cemilan yang sering kali
dikonsumsi adalah cemilan yang berasal dari luar negeri. Padahal, ada banyak sekali cemilan
khas dari Indonesia yang rasanya tidak kalah nikmat dari cemilan yang berasal dari luar negeri.
Salah satu contohnya adalah tahu walik. Cemilan yang berbahan dasar tahu dan adonan aci ini
berasal dari Banyuwangi, Jawa Timur. Tahu walik yang bercita rasa gurih kerap kali
dihidangkan dengan petis ataupun cabai.

Berawal dari keresahan tersebut, kami mencoba untuk memperkenalkan salah satu
makanan khas daerah melalui penjualan produk TAWA. TAWA adalah produk tahu walik
10
yang kami olah dengan beberapa inovasi dalam berbagai aspek, yakni varian rasa, saus yang
digunakan, dan kemasan produk. Dari segi rasa, kami menawarkan beberapa varian rasa agar
tahu walik dapat diterima oleh semua kalangan. Dari segi saus, kami membuat saus khas yang
unik dan dapat meningkatkan cita rasa dari tahu walik. Adapun dari sisi kemasan, kami
mencoba mengemas tahu walik dalam kemasan yang modern serta menarik. Semua inovasi ini
bertujuan agar tahu walik bisa tetap eksis di kalangan masyarakat, khususnya anak muda.
Konsep tahu walik sebagai makanan khas daerah akan tetap kami pertahankan, namun cita rasa
akan kami kembangkan sehingga cocok dengan selera anak-anak muda zaman sekarang.

Untuk mewujudkan hal tersebut, tahap awal yang kami lakukan adalah melakukan
eksperimen serta riset pasar. Kami mencoba untuk mencari resep terbaik yang berbeda dari
tahu walik yang dijual pada umumnya. Alhasil, kami berhasil mendapatkan resep tahu walik
itu sendiri serta resep saus yang menjadi pendamping dari tahu walik. Kami juga mencoba
menggabungkan tahu walik dengan bahan-bahan yang digemari oleh anak muda zaman
sekarang, yaitu keju mozarella.

Ke depannya, kami akan senantiasa melakukan inovasi dalam berbagai hal. Varian rasa
akan menjadi sorotan utama. Kami akan mencoba untuk membuat berbagai varian rasa
sehingga pembeli tidak akan merasa bosan dengan produk kami.

B. Aspek Bisnis dan Pasar


a. Deskripsi Produk
Tabel 1. Deskripsi Produk

No Indikator Keterangan

1. Jenis Usaha Kuliner

2. Produk Tahu Walik

3. Merk dan Logo TAWA Semarang

11
4. Kekuatan Utama 1. Memiliki Inovasi Varian Rasa
Usaha/Produk TAWA Semarang berinovasi menghadirkan varian tahu
walik dengan isian mozzarella, ayam, dan tengiri dengan
cita rasa yang enak menjadikan TAWA Semarang
berbeda dengan tahu walik pada umumnya.

2. Memiliki Saus Andalan

Untuk menambah cita rasa, kami menawarkan customer


dengan tambahan bumbu tabur dengan 3 varian rasa yaitu
bbq, jagung, dan rumput laut. Selain bumbu tabur, kami
memiliki saus andalan yaitu saus mayo asam manis yang
kami olah sendiri

3. Packaging yang Kekinian

Design kemasan yang unik namun tetap fungsional


diharapkan dapat menarik calon customer dan merupakan
salah satu bentuk branding bagi kami agar produk mudah
teringat dibenak customer

4. Harga yang Afordable

Harga terjangkau dengan cita rasa yang unik dan berbeda


pada umumnya

5. Metode pembayaran dengan Qris Code

Metode pembayaran dengan e-money akan memudahkan


customer dalam bertransaksi

12
5. KelemahanUtama 1. Daya Tahan Produk

Usaha/Produk Bahan bahan dalam pembuatan tahu walik tidak


bertahan lama (sori ngarang)

2. Resiko Lokasi Usaha

Memilih lokasi outdoor memiliki resiko besar saat


memasuki cuaca hujan

3. Belum menemukan supplier tetap

Sampai saat ini kami masih dalam proses mencari


supplier tetap untuk beberapa bahan

b. Analisis SWOT TAWA Semarang


Tabel 2. Analisis SWOT

Strengths Weakness
1. Inovasi citarasa, 1. Teknologi dalam proses produksi masih
isian/topping, dan saus yang seperti mekanisme pada umumnya
dipilih sesuai demand pasar 2. Bahan pembuatan saus andalan cukup
kususnya calon konsumen memakan biaya besar
potensial kami yakni 3. Belum memiliki marketplace dan
kalangan muda-mudi. engangement awal di lokasi dagang
2. Memiliki saus mayonnaise maupun lewat media sosial.
asam manis andalan 4. Belum menemukan supplier tetap untuk
3. Pengemasan yang menarik beberapa bahan
[eyecatching] bagi kalangan 5. Belum menemukan tempat pembuatan
muda yang condong untuk packaging yang cocok
menyukai estetika dari 6. Produk tidak dapat bertahan dalam
suatu hal. periode waktu yang lama karena dibuat
4. Metode pembayaran dengan orisinil dari dapur tanpa campuran
pemanfaatan teknologi bahan pengawet
5. Design outlet yang menarik
calon customer
13
Opportunities Threats
1. Sedang digandrungi 1. Cuaca hujan yang tidak dapat diprediksi
masyarakat luas 2. Ketakutan orang memakan gorengan
2. Bahan baku masih karena mengandung banyak kalori
melimpah dan murah 3. Bersaing dengan produk makanan lain
3. Belum ada variasi tahu yang sudah lebih dulu terjun di pasar
walik yang beragam di 4. Di pasar yang lebih luas, terdapat
daerah Tembalang kompetitor yang telah lebih dahulu
4. Tahu walik cocok untuk sukses untuk mengkomersilkan tahu
camilan saat berkumpul walik
atau mengerjakan tugas 5. Belum mendapat sertifikasi dari BPOM
5. Masyarakat Indonesia dan halal dari MUI
menyukai rasa pedas
6. Mendapatkan kemudahan
akses perijinan di lokasi
penjualan
7. Penggorengan langsung
dari tenand, disajikan
hangat-hangat

c. Analisis Kompetensi dan Peluang Usaha Produk


Tabel 3. Analisis Kompetensi dan Peluang Usaha Produk

No Indikator Keterangan
1. Daerah - Taman Tirto Agung, Tembalang
Pemasaran

14
2. Pasar - Kalangan mahasiswa Semarang, khususnya daerah
Sasaran Tembalang
- Masyarakat kota Semarang
- Warganet
- Para pekerja

3. Harga Jual - Varian Ayam = Rp 1000


- Varian Tengiri = Rp 1500
- Varian Mozzarella = Rp 2500

4. Sistem Penjualan
Penjualan - Langsung
dan - Delivery Order
Pembayaran Pembayaran
- Qris Code
- Gopay, Ovo
- Cash

5. Saluran - Penjualan langsung


Distribusi - Melalui mitra GoFood dan GrabFood

6. Promosi - Pemasangan iklan melalui Instagram Ads dengan akun


@ketawa.yukk, dan melalui Facebook Ads dengan akun
Facebook TAWA Semarang,
- Branding melalui TikTok dengan akun @ketawa.yukk
- Memasang banner di sebelah outlet

d. Hubungan dengan Pelanggan


Tabel 4. Strategi Menjalin Hubungan dengan Pelanggan

No Indikator Keterangan

1. Strategi Calon Pelanggan Promosi secara konvensional dan digital.


Mengetahui Produk yang Melalui Word of Mouth Marketing dan berupa
Ditawarkan branding menggunakan media sosial seperti
FB, IG, TikTok, dan marketplace

15
2. Strategi Membuat Calon Proses penjualan yang bukan hanya
Pelanggan Tertarik dengan menyampaikan sebuah fungsi dari produk,
Produk namun juga menyampaikan value yang
diangkat dan menunjukkan testimoni dari
pelanggan yang sudah pernah menggunakan
produk kami, sebagai salah satu strategi
dalam meyakinkan calon pelanggan. Setiap
produk memiliki informasi yang lengkap
sehingga dapat menarik pelanggan serta
memiliki metode pembayaran yang beragam.

3. Cara Merespons Pelanggan - Question and Answer (QnA)

Memberikan respons kepada calon


pelanggan dengan tanggap dan ramah
sebagai salah satu cara pelayanan yang
optimal.

- Membeli

Mengawal calon pelanggan dari proses


awareness, yaitu membangun kesadaran
pada calon pelanggan. Evaluation,
dengan membantu calon pelanggan
menilai dan mengevaluasi produk yang
kami tawarkan. Purchase, memudahkan
calon pelanggan untuk membeli produk
yang mereka pilih. Delivery,
mengirimkan nilai produk kami agar
sampai kepada tangan pelanggan dengan
aman. Serta memberikan pelayanan after
sales, yaitu dengan memberikan
penggantian apabila pelanggan

16
mendapatkan TAWA yang memiliki
kualitas di bawah standar.

- Komplain

Menerima komplain dengan tanggap dari


pelanggan dengan menunjukkan empati
kepada pelanggan dengan strategi
komunikasi sandwich, yakni menjelaskan
permasalahan di tengah-tengah
sedangkan bentuk pengertian
dan memberikan empati di awal dan
akhir. Kemudian kami jadikan komplain
ini sebagai bahan evaluasi untuk
meningkatkan kualitas produk dan
layanan.

4. Strategi untuk Membuat Kami menggunakan konsep Relationship


Pelanggan Menjadi Loyal Marketing dengan tiga pendekatan untuk
melakukan pemasaran TAWA

Financial benefit

Financial Benefit (manfaat keuangan)


merupakan salah satu strategi pemasaran yang
kami rancang untuk dapat memberikan
manfaat keuangan secara ekonomis berupa
penghematan biaya yang dikeluarkan oleh
pelanggan kami nantinya. Dalam
penerapannya nanti dapat berupa :

- Pemberian diskon ( Contohnya misal


membeli tahu walik lebih dari 20 pcs
akan mendapatkan gratis 1 paket tahu
walik rasa mozzarella. Selain itu bisa juga

17
memberikan sistem paket, misal
pembelian dengan harga Rp.8000 saja
sudah bisa mendapat semua varian rasa)

- Pemberian hadiah menggunakan sistem


undian dalam waktu berkala

- Pemberian promo menarik lainya yang


disesuaikan dengan trend yang sedang
berlangsung

Social benefit

Social benefits (manfaat sosial) yaitu suatu


pendekatan pemasaran yang kami tekankan
pada peningkatan ikatan sosial serta
hubungan baik dengan pelanggan secara
lebih pribadi . Strategi pemasaran melakui
pendekatan social benefit ini akan kami
lakukan dengan mengutamakan aspek aspek
berikut ini :

- Friendship

adalah menjalin hubungan yang erat


antara pihak kedai tawa (baik pemilik
usaha serta karyawan) dengan para
pelanggan kami. Hubungan baik ini akan
kami upayakan dengan cara mulai
mengenal serta mengingat nama
pelanggan kami, terlebih untuk
pelanggan yang melakukan pembelian
secara terus menerus. Hal ini merupakan
salah satu bentuk kepeduliain yang kami
berikan kepada pelanggan,sehingga

18
diharapkan bahwa pelanggan merasa
nyaman dan puas .

- Fraternization

adalah perasaan kekeluargaan yang erat


sebagai bagian dari hubungan yang
dibangun dalam jangka panjang, seperti
keramahan karyawan kepada pelanggan.

- Personal recognition

adalah menerima apa adanya semua pola


perilaku, emosi, dan motivasi yang unik
dari pelanggan, seperti keluhan-keluhan
pelanggan. Upaya ini akan kami lakukan
dengan memberi perhatian khusus
terhadap keluhan keluhan pelanggan,
menyediakan call center, memberikan
layanan terbaik bagi pelanggan.

Structural Ties

Penerapan Structural Ties (Ikatan Struktural)


memiliki tujuan untuk membangun hubungan
yang lebih kuat dengan para pelanggan
dengan memberikan perhatian serta
pelayanan khusus kepada pelanggan kami atas
kesetiaannya. Pendekatan ini akan diterapkan
dengan memberikan program terstruktur yang
dapat menarik serta meningkatkan minat
pelanggan untuk selalu loyal kepada produk
kami. Kami akan mengaplikasikan struktural
ties melalui

- Memberikan fasilitas member/ loyalty

19
Pelanggan “Kedai Tawa” yang sudah
melakukan pembelian secara terus
menerut sebanyak lebih dari 20 kali. Jadi
nanti, apabila terdapat pelanggan yang
membeli produk kami lebih dari 10
kali,akan kami berikan kupon khusus
untuk bisa kumpulkan dan apabila sudah
terkumpul sebanyak lebih dari 20 kupon
maka akan kami beri reward berupa
loyalty card. Bagi yang beruntung bisa
mendapatkan loyalty card tersebut,akan
mendapat perlakuan khusus dan special
dari kami. Salah satu contoh perlakuan
khusus tersebut misalnya adalah “
pemilik kan akan mendapatkan gratis
ongkir sampai depan rumah,khusus
pembelian diatas Rp. 30.000 “. Melalui
strategi pemasaran berikut harapannya
adalah para pelanggan tergiur atas promo
promo dan pelayanan khusus apabila bisa
mendapatkan kartu tersebut. Sehingga
memicu pada pelanggan untuk berlomba
lomba mendapatkan loyalty card,dengan
cara terus menerus membeli produk
kami.

e. Identifikasi Kompetitor
Tabel 5. Identifikasi Kompetitor

Nama Variasi Harga Luar Lokasi Terakhir


Produk Kota Branding

20
Tahuwalik92_Semara 1 variasi Rp13.000 Ya Kedungmund 2020
ng (original) isi 10 u
Tahu Walik Mas 3 variasi Tidak ada Ya Tembalang 2018
Widi Semarang (original, informasi
jamur,
bakso
ayam)
Pusat Tahu Walik 1 variasi Rp15.000 Tidak Tidak ada Februar
Semarang (original) isi 10 info spesifik i 2021
Dapurrembol 1 variasi Tidak ada Tidak Jl Candi 2020
(original) informasi ada Kencana IV
informas B.40
i
Kriukkriuk17 3 variasi Tidak ada Tidak, Semawis 1 Mei
(original, informasi tapi Streetfood 2021
tenggiri, tersedia Pleburan
dan ayam) di
Grabfoo
d&
GoFood

C. Aspek Produk dan Teknologi


a. Logo Produk

Gambar 1. Logo Produk


21
b. Keunikan Produk
TAWA adalah produksi makanan olahan dari tahu pong dengan isian aci yang berasal
dari adonan tepung tapioka, daging ayam, dan bumbu-bumbu tambahan. Hadirnya TAWA
kami harapkan dapat menjunjung kembali antusiasme masyarakat terhadap konsumsi
produk lokal, yang dalam hal ini adalah produk bidang makanan. Produk kami menerapkan
konsep 3T, yaitu Terinovatif (kami telah melakukan inovasi-inovasi terhadap olahan
makanan tahu walik ini dengan memodifikasi resep orisinal sesuai dengan selera pasar pada
masa modern seperti saat ini. Kami menggunakan tiga isian yang berbeda, yakni tahu walik
dengan campuran ayam, tahu walik dengan campuran tenggiri, dan tahu walik dengan
campuran mozzarela), Terdepan (pemilihan tahu walik sebagai bussines plan yang kami
susun juga kami maksudkan untuk menjadi salah satu pionir pengusaha yang dapat
meningkatkan popularitas tahu walik karena dari riset pasar yang telah kami lakukan,
keberadaan tahu walik masih tergolong jarang diperjual belikan di wilayah tembalang
(sebagai target pasar kami) dan sekitarnya), Terkompetitif (dalam pengelolaan kontinuitas
usaha, kami menerapkan analisis pasar untuk mengetahui peluang dan ancaman serta
kebutuhan dan keinginan konsumen dalam bussines plan ini. Setelah mengetahui analisis
SWOT, kami menentukan strategi untuk dapat bersaing perihal cost leadership dan
pengutamaan kualitas produk. Di mana dalam produk olahan yang kami buat, kami
mengutamakan keunggulan kualitas bahan dengan menggunakan bahan baku yang
premium tetapi dengan menekan pengeluaran biaya produksi seminim mungkin sehingga
konsumen dapat menikmati kualitas tahu walik premium dengan harga yang terjangkau).

c. Status Kesiapan Produk


Pada saat ini wilayah Semarang, khususnya Tembalang belum banyak ditemukan
produk tahu walik yang inovatif dan sesuai dengan selera anak muda. Mayoritas pengusaha
yang menggeluti produk tahu walik masih mempertahankan isian yang sederhana sehingga
kami beranggapan bahwa kehadiran TAWA ini berpeluang besar digandrungi oleh anak
muda dan menjadi cemilan favorit di wilayah Tembalang dan sekiranya. Selain
mengutamakan teknologi dan inovasi dalam segala aspek produksi, produk tahu walik kami
merupakan hasil pengembangan cita rasa yang menyesuaikan dengan demand masyarakat
yang telah modern ini. Bahan baku kami tetap menggunakan bahan orisinil yang membuat

22
produk kami siap untuk langsung dikomersilkan tanpa harus melakukan riset kelayakan
produk untuk produk olahan makanan yang akan kami komersilkan.

d. Kepemilikan Teknologi

Tabel 6. Kepemilikan Teknologi

Kamera Kamera akan kami gunakan sebagai media


dokumentasi foto produk dan konten promosi.
Handphone Sebagai sarana promosi lewat media sosial dan media
pengembangan market place melalui mitra go-food
dan grab-food
Laptop Laptop akan kami gunakan untuk mengolah data data
terkait laporan penjualan produk kami.

e. Foto – Foto Produk

Gambar 2. Foto Produk Gambar 3. Foto Produk

23
f. Dokumentasi Kegiatan Kelompok Usaha

Gambar 4. Proses Produksi Gambar 4. Proses Produksi

Gambar 7. Proses Produksi Gambar 6. Proses Produksi Gambar 5. Proses Produksi

Gambar 8. Proses Produksi

Gambar 9. Proses Produksi Gambar 10. Proses Produksi

24
g. Uji Produk

Sebagai upaya untuk memastikan kelayakan produk olahan makanan yang kami produksi
telah siap dikomersialkan, terdapat serangkaian pengujian untuk memastikan mutu produk
sesuai dengan demand pasar yang telah ditetapkan. Hasil uji produk ini merupakan respons
dari sampel, yakni beberapa calon konsumen potensial yang kami temui di sekitar tempat
produksi dan lokasi penjualan. Maka, dapat kami sajikan berupa persentase data dalam tabel
sebagai berikut

Tabel 7. Data Hasil Survei

Persentase
Nilai Kriteria
Rasa Tekstur Harga Topping/Saus
1 Sangat Tidak Disukai - - - -
2 Tidak Disukai - - - -
3 Disukai 13,33 % 26,67 % - 40 %
4 Sangat Disukai 86,67 % 73,33 % 100 % 60 %
Jumlah 100 % 100 % 100 % 100 %

Dari data tersebut, dapat disimpulkan bahwa 80 % dari data sampel sangat menyukai
produk kami dari segi rasa, tektur, harga dan topping yang kami tawarkan.

25
D. Aspek Manajemen
a. Pengelola dan Gambar Struktur Organisasi

Gambar 11. Struktur Organisasi

b. Pengelola Perusahaan
Tabel 8. Susunan Perusahaan

Jabatan Nama

CEO : Nazhifah Widaad Annisa

CFO : Hisyam Kholish Prabaswara

CMO : Fadhilah Ramadhanti

CPO : Nadifa Salsabila

26
c. Spesifikasi Jabatan

1. Chief Executive Officer (CEO)


Memiliki kemampuan dalam memimpin, mengelola, serta bertanggung jawab atas
seluruh kegiatan organisasi, mulai dari menyusun perencanaan strategis
organisasi, monitoring kinerja organisasi, hingga perencanaan keuangan
organisasi.
2. Chief Financial Officer (CFO)
Memiliki kemampuan dalam mengatur seluruh hal yang berkaitan dengan
keuangan perusahaan serta bertanggung jawab atas cash flow perusahaan.
3. Chief Marketing Officer (CMO)
Memiliki keahlian dalam menentukan strategi pemasaran perusahaan,
menganalisis keadaan pasar, serta mampu dalam memperluas pasar dan produk
perusahaan.
4. Chief Product Officer (CPO)
Memiliki kemampuan dan bertanggung jawab atas seluruh aktivitas organisasi
yang berkaitan dengan produk perusahaan, mulai dari pembaharuan inovasi
hingga pengembangan produk perusahaan.

d. Sistem Penggajian
 Proyeksi Profit per Bulan : Rp3.375.000,00
 Sistem Penggajian yang digunakan yaitu sistem secara konvensional dan bonus, dengan
rincian sebagai berikut :
CEO : 29,5 % x Rp 3.375.000,00 = Rp 995.625,00
CFO : 23,5 % x Rp 3.375.000,00 = Rp 793.125,00
CMO : 23,5 % x Rp 3.375.000,00 = Rp 793.125,00
CPO : 23,5 % x Rp 3.375.000,00 = Rp 793.125,00

27
E. Rencana Kegiatan dan Anggaran
a. Rencana Luaran Usaha
Tabel 9. Luaran Usaha

Total Target Target Bulan Ke Target Bulan


No
Uraian Target Akhir 1-2 Ke 3
1 Jumlah Produksi 13.500 9000 4.500
2 Jumlah Penjualan 13.500 9000 4.500
Jumlah
3
Pendapatan/Omset 20.925.000 13.950.000 6.975.000
4 Jumlah Profit 10.125.000 6.750.000 3.375.000
5 Jumlah Tenaga Kerja 1 1 1

28
b. Rencana Aksi
Tabel 10. Rencana Aksi

Output Biaya (dalam Rp) BULAN PELAKSANAAN


No
Volu Juli Agust Sept Okt Nov
me
Satuan Personil Produksi Promosi Perjalanan Lain ain Total
Uraian Kegiatan I II III IV I II III IV I II III IV I II III IV I II III IV
A. PERSIAPAN
1 Koordinasi antar anggota
2 Pembuatan sosial media

3
Pembuatan konten promosi
Berkoordinasi dengan
4 suplier yang akan diajak 20000 20,000
berkerja sama
5 Analisis pasar kembali 20000 20,000
Pembelian peralatan dan
6 20000 20,000
perlengkapan
Kompor Gas 1 unit 350,000 350,000
Gas LPG 3Kg 1 unit 155,000 155,000
Regulator 1 unit 75,000 75,000
Wajan 1 buah 60,000 60,000
Blender 1 unit 350,000 350,000
Pisau 2 buah 40,000 40,000
Container Makanan 1 set 90,000 90,000
Pengalas/Talenan 1 buah 12,500 12,500
Sutil Besar 1 buah 20,000 20,000
Serokan Stainless 1 buah 50,000 50,000
Galon 1 buah 50,000 50,000
Gerobak 1 set 1,000,000 1,000,000
Lampu Led 4 buah 200,000 200,000
Lampu Hias 10 meter 270,000 270,000
Roll Kabel 2 buah 70,000 70,000
Sewa tempat 3 bulan 180,000 180,000
X- Banner 1 buah 180,000 100,000 280,000
Loyalty Card 3 bulan 180,000 150,000 330,000
B. PELAKSANAAN PROGRAM
Promosi dan pemasaran
1 8 post 120,000 120,000
(paid promote)
2 Penjualan bulan 1 4500 buah 4,204,333 80,000 4,284,333
Pemberian gaji karyawan
3 1 orang 800,000 800,000
bulan 1
4 Penjualan bulan 2 4500 buah 4,204,333 80,000 4,284,333
Pemberian gaji karyawan
5 1 orang 800,000 800,000
bulan 2
6 Penjualan bulan 3 4500 buah 4,204,333 80,000 4,284,333
Pemberian gaji karyawan
7 1 orang 800,000 800,000
bulan 3
C. EVALUASI
1 Periode 1
2 Periode 2
3 Periode 3
4 Periode 4
5 Periode 5
D. PENYUSUNAN LAPORAN
1 Laporan Bulanan
2 Laporan Akhir

29
c. Rencana Anggaran Biaya

Tabel 11. Rencana Anggaran Biaya

Harga
No Kegiatan Volume Unit Jumlah Keterangan
Satuan
Produksi
A. Peralatan dan Perlengkapan
Untuk inventory
1 Kompor Gas 1 unit 350.000 350.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
2 Gas LPG 3Kg 1 unit 155.000 155.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
3 Regulator 1 unit 75.000 75.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
5 Wajan 1 buah 60.000 60.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
6 Blender 1 unit 350.000 350.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
7 Pisau 2 buah 20.000 40.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
Container
9 1 set 90.000 90.000 usaha kedai
Makanan
TAWA
Untuk inventory
10 Pengalas/Talenan 1 buah 12.500 12.500 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
11 Sutil Besar 1 buah 20.000 20.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
12 Serokan Stainless 1 buah 50.000 50.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
15 Galon 1 buah 50.000 50.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
18 Gerobak 1 set 1.000.000 1.000.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
19 Lampu Led 4 buah 50.000 200.000 usaha kedai
TAWA

30
Untuk inventory
20 Lampu Hias 10 meter 27.000 270.000 usaha kedai
TAWA
Untuk inventory
21 Roll Kabel 2 buah 35.000 70.000 usaha kedai
TAWA
Untuk membayar
22 Sewa tempat 3 bulan 60.000 180.000 sewa tempat bulan
1-3
B. Bahan habis pakai
Untuk produksi
24 Tahu Pong 720 pack 3.000 2.160.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
25 Daging ayam 15 kg 40.000 600.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
26 Tengiri 15 kg 60.000 900.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
27 Tepung Tapioka 90 kg 10.000 900.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
28 Daung Bawang 90 ikat 3.000 270.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
29 Bawang putih 7.5 kg 40.000 300.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
30 Garam 3 pcs 2.500 7.500
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
31 Lada 180 pcs 1.000 180.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
32 Penyedap rasa 2 kg 28.000 56.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
33 Kaldu Jamur 2 pcs 46.000 92.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
34 Minyak goreng 45 liter 14.500 652.500
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
35 Saus Cabe 3 kg 32.000 96.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
36 Saus Tomat 3 kg 16.000 48.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
37 Maiyones 10 kg 58.000 580.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
38 Mozzarella 20 kg 93.000 1.860.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
39 Bawang Bombay 50 buah 3.000 150.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
40 Cabai Bubuk 2 buah 6.000 12.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
41 Bumbu Tabur 9 buah 6.000 54.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
44 Box Ivory 500 pcs 1.000 500.000
bulan ke 1 – 3
31
Untuk produksi
45 Isi ulang gas 12 kali 20.000 240.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
46 Air isi ulang galon 3 bulan 35.000 105.000
bulan ke 1 - 3
Untuk produksi
47 Listrik 3 bulan 50.000 150.000
bulan ke 1 - 3
Personil
Untuk gaji
orang/3
Gaji Pegawai 1 800.000 2.400.000 karyawan bulan 1-
bulan
1 3
Perjalanan
Untuk biaya
Transport lokal 3 bulan 100.000 300.000
1 transport bulan 1-3
Promosi
Untuk media
promosi di
1 X-Banner 1 buah 100.000 100.000 lapangan
Untuk media
Paid Promote 4 post promosi via
30.000 120.000
2 sosmed
Untuk reward bagi
pelanggan yang
Loyalty Card 10 card 5000 150.000
loyal dengan
3 produk kami

Tabel 12. Rekapitulasi Anggaran Total

REKAPTULASI ANGGARAN TOTAL


No Kegiatan Jumlah Presentase
1 Produksi 15.585.500 84%

2 Personil 2.400.000 13%

300.000 2%
3 Perjalanan

4 Promosi 370.000 2%

5 Lain lain 0 0%

Total Anggaran 18.655.500 100%

32
 HARGA POKOK PRODUKSI
𝐵𝐵𝐵 + 𝐵𝑇𝐾𝑇𝐿 + 𝐵𝑂𝑃
HPP (Harga Pokok Produksi) / Unit = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑝𝑟𝑜𝑑𝑢𝑘

9.418.000 + 2.400.000 + 795.000


= 13.500

12.613.000
= 13.500

= 934,29

Artinya disini adalah satu buah tahu walik membutuhkan sebesar Rp. 900 untuk biaya
produksinya

 ANALISIS PERKIRAAN DAN PEROLEHAN LABA TIGA BULAN PERTAMA


Tabel 13. Analisis Perkiraan dan Perolehan Laba Tiga Bulan Pertama

Bulan Varian Hpp Harga Laba Target Perkiraan Perkiraan


Jual Per Penjualan Pendapatan Laba
Unit
1 Ayam 500 1000 500 1350 1.350.000 675.000
Tengiri 700 1500 800 2250 3.375.000 1.800.000
Mozzarella 1500 2500 1000 900 2.250.000 900.000

Total perkiraan pendapatan dan laba bulan 1 6.975.000 3.375.000


2 Ayam 500 1000 500 1350 1.350.000 675.000
Tengiri 700 1500 800 2250 3.375.000 1.800.000
Mozzarella 1500 2500 1000 900 2.250.000 900.000

Total perkiraan pendapatan dan laba bulan 2 6.975.000 3.375.000


3 Ayam 500 1000 500 1350 1.350.000 675.000
Tengiri 700 1500 800 2250 3.375.000 1.800.000
Mozzarella 1500 2500 1000 900 2.250.000 900.000

Total perkiraan pendapatan dan laba bulan 2 6.975.000 3.375.000

TOTAL 20.925.000 10.125.000

33
Berdasarkan analisis berikut, maka penjualan tahu walik dalam 1 bulan sebanyak 4500 buah
akan menghasilkan :

 Laba kotor = Rp 6.975.000/bulan

 Laba bersih = Rp 3.375.000/bulan

Sehingga jika di akumulasikan, dalam satu tahun usaha Kedai TAWA ini akan mendapatkan
omset penjualan sebesar :

 Laba kotor = Rp 6.975.000 × 12 bulan = Rp 83.700.000

 Laba bersih = Rp 3.375.000 × 12 bulan = Rp 40.500.000

 ANALISIS PAYBACK PERIOD (PP) dan NET VALUE PRODUCT (NPV)

𝑻𝒐𝒕𝒂𝒍 𝑰𝒏𝒗𝒆𝒔𝒕𝒂𝒔𝒊
PP = 𝑳𝒂𝒃𝒂 𝑩𝒆𝒓𝒔𝒊𝒉

𝟏𝟖.𝟔𝟓𝟓.𝟓𝟎𝟎
= 𝟑.𝟑𝟕𝟓.𝟎𝟎𝟎 × 𝟏𝟐 𝒃𝒖𝒍𝒂𝒏

𝟏𝟖.𝟔𝟓𝟓.𝟓𝟎𝟎
= 𝟒𝟎.𝟓𝟎𝟎.𝟎𝟎𝟎

= 0,46

Hasil perhitungan payback period berikut menunjukkan bahwa jangka waktu kembalinya
investasi yang dikeluarkan melalui keuntungan yang diperoleh Kedai TAWA adalah selama
5 bulan.

𝑲𝒆𝒖𝒏𝒕𝒖𝒏𝒈𝒂𝒏
ROI = 𝑻𝒐𝒕𝒂𝒍 𝑰𝒏𝒗𝒆𝒔𝒕𝒂𝒔𝒊 × 100%

𝟑.𝟑𝟕𝟓.𝟎𝟎𝟎
= 𝟏𝟖.𝟔𝟓𝟓.𝟓𝟎𝟎 × 100%

= 18%

Perhitungan berikut berarti bahwa setelah Kedai TAWA sampai pada tahap running,
pengembalian total investasinya adalah sebesar 18 % per bulan dari total keseluruhan biaya
investasi.

34
Tabel 14. Aspek Rencana Anggaran dan Keuangan

No Indikator Keterangan

1. Besarnya Kebutuhan
Rp 18.655.500
Modal Investasi

2. Sumber Modal a. Anggota = Rp 2.365.550


b. Dana PMW = Rp 16.500.000

3. Pembukuan 1. Buat Catatan Pengeluaran


(Bentuk Pembukuan) Membuat pencatatan pengeluaran secara terpisah.
Semua pengeluaran mulai dari biaya operasional,
pembelian bahan baku, pajak, hingga gaji karyawan
dapat dikelompokkan dalam satu tabel.
2. Catatan Pemasukan
Pencatatan setiap pemasukan yang terjadi, dicatat
dalam buku terpisah dari catatan pengeluaran. Buku
catatan penghasilan atau kas pemasukan ini akan
digunakan untuk mencatat pemasukan perusahaan,
seperti jumlah penjualan produk per hari dan piutang
yang berhasil dibayar (jika terdapat transaksi yang
mempengaruhi akun piutang).
3. Buat Buku Kas Utama Pada Cara Membuat
Pembukuan Keuangan
Buku kas utama ini menggabungkan transaksi antara
buku kas pemasukan dengan buku kas pengeluaran.
Dengan menggabungkan kedua transaksi tersebut
dapat diketahui secara detail berapa keuntungan
maupun kerugian perusahaan. Dalam usaha kecil
(UMKM), buku kas utama juga berperan dalam
membuat perencanaan dan strategi perusahaan,
khususnya cadangan dana darurat.
4. Buku Stok Barang Pada Cara Membuat
Pembukuan Keuangan
Pencatatan persediaan barang atau stok barang,
dalam hal ini adalah persediaan barang yang
memiliki hubungan langsung dengan penjualan.
Pencatatan ini kami maksudkan agar dapat
memastikan bahwa persediaan produk ada dan pada
akhir periode sebaiknya tidak menyisakan banyak
barang karena ini bisa menimbulkan kerugian atau
penumpukan stok, untuk menghindari kecurangan
yang dilakukan pegawai maupun supplier, dapat
dengan mudah memonitor dan mengawasi persediaan

35
barang agar realisasi penjualan tidak melenceng jauh
dari target/anggaran yang telah disusun, dan fungsi
pencatatan persediaan barang yakni guna membantu
penyusunan manajemen gudang dengan lebih
optimal.
5. Catat Inventaris Barang
Pembukuan inventaris barang berisi catatan aset yang
dimiliki. Pencatatan dilakukan pada setiap barang
atau aset yang dibeli untuk menunjang usaha,
termasuk sumbangan barang inventaris. Manfaat lain
dari pembukuan inventaris barang adalah untuk
mempermudah pengawasan aset dan mencegah
barang agar tidak mudah hilang. Catatan ini juga
mempermudah perpindahan barang atau penghapusan
barangyang telah habis masa ekonomisnya.
6. Buku Laba Rugi
Pencatatan laba-rugi untuk mencatat pendapatan dan
beban perusahaan dalam satu periode tertentu.
Dengan begitu, kami dapat mengetahui progresifitas
kerugian atau keuntungan yang terjadi dari
pencatatan laba-rugi ini pula kami dapat mengetahui
berapa jumlah pajak yang harus perusahaan bayarkan
dan mengevaluasi strategi perusahaan apakah sudah
cukup mendatangkan keuntungan.

7 Ikhtisar Rugi
Laba sebesar Rp 3.375.000/bulan
Laba

36
LAMPIRAN
Lampiran 1. Halaman Pengesahan

HALAMAN PENGESAHAN USULAN PMW

Yang Bertanda Tangan Di Bawah ini

Nama CEO Nazhifah Widaad Annisa

Alamat Jl Krajan Utara No 35,Mijen,Semarang

Nama Usaha KETAWA (Kedai Tahu Walik )

No Telepon 0895376343616

Email widudu@students.undip.ac.id

Menyatakan dengan sebenarnya bahwa saya selaku CEO dari “ Kedai Tahu Walik ”
mengajukan usaha kami untuk mengikuti seleksi pada program Program Mahasiswa
Wirausaha Universitas Diponegoro tahun pendanaan 2021. Seluruh informasi yang ada pada
dokumen proposal ini kami buat dengan sebenar-benarnya. Apabila keterangan yang kami
buat ini ternyata tidak benar dan atau dilanggar maka kami bersedia menerima segala
konsekuensi aturan dan hukum yang berlaku.

Demikianlah keterangan ini kami buat dengan sesadar-sadarnya dan dalam keadaan sehat
serta tidak di bawah paksaan siapapun juga.

Semarang, 15 Juni 2021

Mengetahui, Wakil Dekan I


Fakultas Ekonomika dan Bisnis Ketua Kelompok

Nazhifah Widaad Annisa


NIP. NIM . 12010119120051

37
Lampiran 2. Penyataan Kesanggupan

PERNYATAAN KESANGGUPAN

Yang bertanda tangan dibawah ini kami :

No Nama Fakultas/Prodi NIM Alamat

1. Nazhifah Widaad FEB/Manajemen 14020119140167 Jl Krajan Utara No


Annisa 35,Mijen,Semarang

2. Fadhilah SV/Akuntansi 40011419650109 Mijen Permai Blok C No 118,


Ramadhanti Perpajakan Mijen Semarang
3. Hisyam Kholish FEB/Manajemen 12010119130185 Jl Kartini No 7H, Sindurjan
Prabaswara RT 01 RW 06, Gang Durian,
Purworejo
4. Nadifa Salsabila FISIP/Administrasi 12010119120061 Jl Kahuripan RT 02 RW 04
Publik Kelurahan Ngadirgo
Kecamatan Mijen Semarang

Dengan ini kami menyampaikan pernyataan sebagai berikut :


1. Sanggup mengikuti kegiatan Program Mahasiswa Wirausaha mulai dari Pelatihan/Workshop,
Magang sampai dengan Pelaksanaan Kegiatan Bisnis secara keseluruhan, karena pengunduran diri
di tengah kegiatan akan menutup kesempatan mahasiswa lain untuk mengikuti kegiatan ini.
2. Bersedia mematuhi semua ketentuan yang berlaku dalam pelaksanaan Program Mahasiswa
Wirausaha
3. Pernyataan ini kami buat dengan penuh kesadaran.

1 Nama : Nazhifah Widaad 1. Materai


Annisa 6000
NIM : 14020119140167

2. Nama : Fadhilah Ramadhanti 2............................


NIM : 40011419650109
3. Nama : Hisyam Kholish 3............................
Prabaswara
NIM : 12010119130185
4. Nama : Nadifa Salsabila 4............................
NIM : 12010119120061

38
Lampiran 3. Laporan Mentoring

LAPORAN MENTORING

Nama Mentor :

Nama Kelompok Usaha :

NO :… Tanggal :… Waktu/ Durasi :…


A. Tugas yang diberikan minggu lalu

B. Permasalahan dan solusi yang didiskusikan

No Permasalahan Solusi

C. Tugas yang diberikan minggu ini

Dosen Pendamping Ketua Kelompok

Dr. I Made Bayu Dirgantara S.E.,M.M Nazhifah Widaad Annisa


39
NIP. 196908152001121002 NIM. 12010119120051
40

Anda mungkin juga menyukai