Anda di halaman 1dari 5

Nama : Syalwa Alftriana

NPM : 21.05.1.0150

Kelas: Manajemen 4B

Mata Kuliah : Bahasa Indonesia

ANALISIS SURAT KABAR CETAK / ONLINE

SOAL

Carilah bahan bacaan dari surat kabar cetak atau online mengenai topik yang berhubungan

dengan bidang anda. Kemudian, analisis lah berdasarkan masalah utama; dampak bagi

pembaca; keunggulan informasi; alasan anda memilih artikel tersebut!

https://m.solopos.com/masa-angkutan-lebaran-2023-kai-daops-6-layani-833-444-penumpang-
1616234
Masalah utama:

Berdasarkan berita diatas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daops 6 Yogyakarta mencatat
terdapat 833.444 penumpang yang memanfaatkan layanan kereta api selama masa angkutan
Lebaran 2023, yakni mulai 12 April sampai 3 Mei 2023. Total penumpang yang berangkat dari
seluruh stasiun Daops 6 pada masa angkutan Lebaran 2023 sebanyak 409.839 pelanggan.
Jumlah itu naik 32% dibanding tahun 2022 yang sebanyak 310.177 penumpang. Kemudian
untuk penumpang yang turun atau datang di seluruh stasiun Daops 6 Yogyakarta sebanyak
423.605 pelanggan.

Untuk rute favorit pelanggan di wilayah Daos 6 di antaranya adalah ke Jakarta, Bandung,
Surabaya, dan Malang. “Stasiun Yogyakarta menjadi stasiun terpadat di wilayah Daop 6
dengan total volume sebanyak 321.714 pelanggan dengan rincian keberangkatan 158.129
pelanggan dan kedatangan 163.585 pelanggan,” kata Manager Humas Daop 6 Yogyakarta,
Franoto Wibowo, dalam rilis, Kamis (4/5/2023). Untuk stasiun lain di wilayah Daop 6 yang
tidak kalah padatnya adalah Stasiun Lempuyangan dengan volume kepadatan stasiun
sebesar 166.088 pelanggan, Stasiun Solo Balapan dengan 151.160 pelanggan, Stasiun Klaten
dengan 64.371 pelanggan, dan Stasiun Purwosari dengan 55.558 pelanggan.

Dampak:

Dampak positif nya Franoto mengatakan secara umum angkutan Lebaran 2023
menggunakan kereta api di Daop 6 berjalan dengan lancar. Tidak ada gangguan yang berarti
yang mengakibatkan kereta api terhambat pada masa tersebut. KAI Daop 6 mencatat, pada
penyelenggaraan masa angkutan Lebaran 2023 ini tingkat ketepatan waktu KA yang
berangkat dari Daop 6 mencapai 99,97%. Selain itu, dengan segala upaya pengamanan yang
dilakukan, Daop 6 mencatatkan tidak ada kecelakaan KA selama masa angkutan Lebaran
2023 atau Zero Accident.

Keunggulan informasi:

Informasi ini diambil dari situs web digital sehingga mudah di akses oleh internet

dimanapun dan kapanpun, dengan menggunakan media digital berita tersebut akan mudah

disampaikan dengan mudah dan cepat, memiliki kapasitas yang luas dan fleksibel sehingga

mudah menemukan berita yang sejenisnya. Informasi dari berita tersebut juga diambil dari

platform situs SOLOPOS.com yang akurat dan relevan.

Alasan Memilih Artikel Tersebut:

Saya memilih artikel tersebut karena mudik lebaran dikategorikan sebagai gejala

sosial, karena kegiatan mudik lebaran sudah menjadi rutinitas tahunan masyarakat
indonesia.
Hal ini menjadikan mudik menjadi salah satu gejala sosial pada masyarakat terutama

masyarakat indonesia, yang terjadi bukan hanya karena pengaruh agama akan tetapi juga

karena sudah menjadi budaya atau tradisi masyarakat dari tahun ke tahun. Selain itu,
adanya

mudik lebaran juga dapat memicu terjadinya masalah sosial seperti peningkatan urbanisasi

dan kemacetan.

Anda mungkin juga menyukai