Anda di halaman 1dari 2

Ni Luh Putu Sintia Diniari (16)

Seperti yang kita ketahui dalam menciptakan suasana hubungan yang baik antar individu faktor
empati menjadi salah satu faktor yang perlu diperhatikan antar individu. Namun tak dapat
disangkal, bahwa seiring berjalannya waktu seseorang memiliki kepentingan masing-masing dan
karena pengaruh perkembangan zaman, setiap individu pasti mengalami perubahan dalam
kehidupan mereka. Lalu bagaimana antar individu dapat tetap mempertahankan hubungan
interpersonal yang baik dan tetap memiliki rasa empati satu sama lain dalam jangka panjang,
ketika masing-masing individu telah mengalami perubahan dalam kehidupan dan memiliki
kepentingan yang berbeda?
Jawaban :
Dalam setiap hubungan pastinya terdapat perbedaan-perbedaan dan perubahan misalnya
perbedaaan kepentingan antar individu, perbedaan latar belakang kebudayaan, perubahan
kehidupan seperti yang awalnya belum berkeluarga kini menjadi berkeluarga, dan yang awalnya
memiliki perekonomian yang stabil kini perekonomiannya memburuk, tentu saja hal-hal tersebut
dapat menjadi faktor penghambat dalam suatu hubungan.
Cara menjaga hubungan interpersonal jika disetiap individu sudah memiliki kepentingan yang
berbeda dan mengalami perubahan dalam kehidupan :
1. Saling menjaga komunikasi baik secara verbal maupun non verbal
2. Saling memahami kekurangan dan kelebihan satu sama lain
3. Saling menghargai setiap adanya perbedaan, misalkan perbedaan dalam hobi, pendapat,
ras, warna kulit, bahasa, kebudayaan, dll
4. Hindari membahas masalah yang menyingung perasaan salah satu individu, seperti
misalnya masalah ekonomi atau masalah fisik
5. Saling bertemu sesekali saat waktu luang

Ni Wayan Suci Febri Yanti (2215644134/14)


Pada materi kelompok 4 yaitu membicarakan topik tentang menjalin hubungan yang baik tapi
seperti yang diketahui bahwa setiap individu memiliki kepribadian yang berbeda - beda, misal
saat bertemu dengan individu yang memiliki kepribadian yang tertutup (introvet) atau antisosial
tapi kita harus atau dipaksa keadaan untuk harus menjalin hubungan yang baik dalam waktu
yang cepat misal adanya urusan bisnis atau menyakinkan klien untuk sebuah proyek penting.
Menurut kelompok 4 bagaimana solusi yang tepat untuk menangani situasi seperti ini?
Jawaban :
Seorang introver sering kali dianggaap aneh karena lebih suka menghabiskan waktu sendiri dan
terkadang suka menarik diri. Namun tidak dapat dipungkiri juga orang introver itu adalah pribadi
yang mandiri dan suka bekerja sendiri dan jarang meminta bantuan pada orang lain. Lalu
bagaimana orang yang memiliki kepribadian introver dapat menjalin hubungan yang baik
dengan orang lain atau menjalin kerja sama dengan seorang klien saat didunia kerja?
1. Orang introvert berbeda dengan orang yang anti sosial, orang yang introvert masih
memiliki kesadaran dalam untuk menjalin hubungan dengan orang lain, walaupun enggan
kadang orang introvert memberanikan diri untuk menyapa orang dan pastinya dia akan
memikirkan dulu skenarionya saat ingin berkomunikasi dengan orang lain agar mereka
tidak membuat keslahan saat pertemuan pertama
2. Untuk mengadapi kilen yang paling pentinng adalah ekspresei wajah, walau sulit tapi
harus dapat memainkan ekspresi wajah saat menghadapi klien
3. Jadilah pembuka komunikasi, khususnya komunikasi dua arah
4. Jika biasanya orang introvert lebih sedikit berbicara, jadi saat menghadapi klien, orang
introvert harus dapat menjadi pendengar yang baik dan saat menjadi pendengar, orang
introvert dapat memikirkan jawaban yang nati akan diberikan kepada klien
5. Jika menjalin suatu hubungan kerja harus dapat menghadapi penolakan

Anda mungkin juga menyukai