Anda di halaman 1dari 5

PENDALAMAN MATERI

(Lembar Kerja Resume Modul)

A. Nama Mahasiswa : Dewi Yana, S.Ag


B. Judul Modul : PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK
C. Kegiatan Belajar : KARAKTERISTIK PEMBELAJARAN ABAD 21 (KB 4)
D. Refleksi
NO BUTIR REFLEKSI RESPON/JAWABAN

1
Peta Konsep (Beberapa istilah
dan definisi) di modul bidang
studi
1. GLOBALISASI
Globalisasi adalah proses mendunianya suatu hal sehingga
batas antara negara menjadi hilang. Globalisasi didukung
oleh berbagai faktor, seperti perkembangan teknologi,
transportasi, ilmu pengetahuan, telekomunikasi, dan
sebagainya yang kemudian berpengaruh pada perubahan
berbagai aspek kehidupan dalam masyarakat.

2. CIRI-CIRI GLOBALISASI
a) Adanya perubahan dalam memaknai ruang dan waktu,
sebagai akibat kemajuan teknologi.
b) Meningkatnya masalah sosial.
c) Terjadinya pertukaran informasi yang cepat melalui
media sosial.
d) Perekonomian dalam bangsa-bangsa saling tergantung,
sebagai akibat dari adanya perdagangan internasional.
e) Adanya interaksi kultural mengenai aneka hal baru
yang melintasi aneka ragam budaya.

3. DAMPAK POSITIF GLOBALISASI


a) Berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi.
b) Meningkatnya efektivitas dan dfisiensi.
c) Perekonomian suatu negara semakin meningkat.
d) Meningkatnya taraf hidup masyarakat.
e) Komunikasi semakin cepat dan mudah.
f) Berkembangnya dunia pariwisata.
g) Perkembangan alat komunikasi dan keterbukaan
informasi.

4. DAMPAK NEGATIF GLOBALISASI


a) Informasi yang tidak tersaring.
b) Meningkatnya perilaku konsumtif.
c) Membuat sikap menutup diri dan berpikir sempit.
d) Pemborosan pengeluaran dan meniru perilaku yang
buruk.
e) Gampang terpengaruh oleh hal yang tidak sesuai
dengan hukum budaya atau norma budaya istiadat
5. KESADARAN GLOBAL GURU ABAD 21
Kesadaran global adalah suatu kesadaran bahwa meski
hidup dan kehidupan ini untuk kepentingan global yang
lebih luas, namun dalam bertindak harus dapat secara lokal
(think globally and act locally).

Pendidikan global adalah upaya sistematis untuk


membentuk kesadaran, wawasan, dan perspektif peserta
didik, karena melalui pendidikan global siswa dibekali
materi yang bersifat utuh dan menyeluruh yang berkaitan
dengan masalah global.

Tujuan pendidikan global:


a) Pendidikan global memberikan pengalaman yang
mengurangi rasa kedaerahan dan kesukuan.
b) Pendidikan global memberikan pengalaman yang
mempersiapkan siswa untuk mendekatkan diri dengan
keragaman global.
c) Pendidikan global mempersiapkan masa depan siswa
dengan memberikan keterampilan analisis dan evaluasi
yang luas.

6. KETERAMPILAN GLOBAL GURU ABAD 21


a) Keterampilan berpikir kritis, yang mencakup
kemampuan mengakses, menganalisis, mensintesis
informasi yang dapat dibelajarkan, dilatihkan dan
dikuasai.
b) Kemampuan menyelesaikan masalah, termasuk
keterampilan mengidentifikasi dan kemampuan untuk
mencari, memilih, mengevaluasi, mengorganisir, dan
mempertimbangkan berbagai alternatif dan menafsirkan
informasi.
c) Komunikasi dan kolaborasi, yang mencakup
keterampilan dalam menyampaikan pemikiran dengan
jelas dan persuasif, kemampuan menyampaikan opini
dengan kalimat yang jelas, menyampaikan perintah
dengan jelas, dapat memotivasi orang lain melalui
kemampuan berbicara, serta bekerja sama dalam sebuah
tim.
d) Kreativitas dan inovasi, yang mencakup berpikir di luar
kebiasaan yang ada, melibatkan cara berpikir yang baru,
memperoleh kesempatan untuk menyampaikan ide-ide
dan solusi-solusi baru, mengajukan pertanyaan yang
tidak lazim, dan mencoba mengajukan dugaan jawaban.
e) Literasi media informasi, komunikasi, dan teknologi,
yang mencakup kemampuan mengakses, mengevaluasi
dan menggunakan informasi dan teknologi.

7. TIK DALAM PEMBELAJARAN


Ada dua bentuk kegiatan belajar yang dapat dilakukan
dengan memanfaatkan media digital berbasis computer:
a) Interactive tools atau media peralatan interaktif, yaitu
NO BUTIR REFLEKSI RESPON/JAWABAN
peserta didik memanfaatkan seperangkat alat yang
dapat digunakan untuk berinteraksi dengan sebuah
konten, baik berupa teks, gambar, atau video.
b) Interacting with others (berinteraksi dengan orang lain),
yaitu peserta didik memanfaatkan perangkat berbasis
internet untuk berinteraksi dengan orang lain dalam
rangka mencari sumber belajar.

8. PEMANFAATAN TIK DALAM PEMBELAJARAN


Beberapa kemampuan yang dapat dikembangkan guru
untuk menunjukkan potensinya terkait tugas dan perannya
di era digital adalah:
a) Interactive Instruction (Pembelajaran Interaktif)
Pembelajaran ini menunjukkan bahwa kegiatan seorang
guru di era digital berisi presentasi yang kaya akan
media interaktif.
b) Personal Response System (PRS)
PRS merupakan sebuah keypad wireless (tanpa kabel)
seperti remote TV yang mentransmisikan respon dari
siswa.
c) Mobile Assessment Tools
Sumber komputasi seluler (mobile computing
resources) memungkinkan guru untuk merekam data
assessmen siswa secara langsung dalam perangkat
seluler (mobile Device) yang mentransfer data ke
komputer untuk membuat laporan.
d) Community of Practice (Komunitas Praktik)
Guru di era digital juga berpartisipasi dalam kegiatan
community of practice (COP), dimana kelompok guru
atau pendidik yang mempunyai
tujuan sama dari seluruh penjuru dunia saling berbagi
ide dan sumber daya.
1. Interactive Instruction
Daftar materi bidang studi 2. Personal Responsive System
2 yang sulit dipahami pada 3. Mobile Assesment Tools
modul 4. Community of practice

1. Interactive tools dan Interacting with others Berinteraksi


3 Daftar materi yang sering dengan konten dan berinteraksi dengan orang lain
mengalami miskonsepsi dalam 2. Kreatif dan Inovatif
pembelajaran Hal baru itu tidak perlu selalu sesuatu yang sama sekali
tidak pernah ada sebelumnya, tetapi kreativitas adalah
upaya menemukan kombinasi baru, hubungan baru,
konstruk baru yang memiliki kualitas yang berbeda
dengan keadaan sebelumnya

Anda mungkin juga menyukai