Anda di halaman 1dari 4

1.

Membuat Menu Makanan Berdasarkan 4 Sehat 5 Sempurna


A. Tujuan Percobaan
Dapat membuat menu makanan dari bahan makanan sederhana sesuai dengan slogan 4
sehat 5 sempurna.
B. Alat Dan Bahan
1) Tempat plastik
2) berbagai bahan makanan.
C. Landasan Teori
Tubuh membutuhkan gizi yang seimbang dari makanan yang kita konsumsi.
Makanan bergizi seimbang adalah makanan 4 sehat 5 sempurna. Empat Sehat Lima
Sempurna adalah kampanye yang dilakukan pemerintah sejak tahun 1955. Makanan
yang dapat dikatakan sebagai komponen makanan 4 sehat 5 sempurna, terbagi atas
empat sumber nutrisi penting, yaitu makanan pokok, lauk pauk, sayur-mayur, buah-
buahan, dan disempurnakan dengan susu agar menjadi lima sempurna.
Konsep ini menekankan pentingnya empat golongan makanan berupa sumber
kalori untuk tenaga, protein untuk pembangun, sayur dan buah sumber vitamin dan
mineral untuk pemeliharaan. Lebih rinci lagi berikut ini akan kami paparkan
komponen
makanan 4 sehat 5 sempurna yang terdiri dari berbagai unsur makanan yang dapat di
makan orang setiap hari, yaitu :
1. Makanan pokok/utama , berfungsi sebagai sumber tenaga bagi tubuh untuk dapat
mampu melakukan aktifitas sehari - hari. Contohnya seperti : nasi, jagung, kentang,
gandum/tepung terigu, serta umbi-umbian.
2. Sayur mayur, berfungsi untuk memenuhi kebutuhan zat pengatur pada tubuh.
Contoh nya : kangkung, bayam, terong, tomat, cabe, kacang panjang, kol, labu
siam dan sebagainya.
3. Lauk-pauk, berfungsi untuk memenuhi kebutuhan zat pembangun pada tubuh.
Contohnya : tempe, tahu, telur, daging ikan, daging ayam, dan lain-lain.
4. Buah-buahan, mirip dengan syur mayur. Buah-buahan ini berfungsi untuk
memenuhi kebutuhan zat pengatur pada tubuh. Contohnya : apel, manggis,
markisa, kesemak, salak, duren, pisang, dan lain-lain.
5. Susu, adalah penganti oleh air putih dan tidak ada kewajiban atau keharusan kita
untuk mengkonsumsi atau meminumnya. Namun tidak ada salahnya untuk makan
kemudian minum susu, karena mengandung berbagai macam zat kandungan yang
berguna dan baik bagi tubuh kita. Contohnya : susu sapi, susu kambing, susu kuda,
dan lain-lain.
D. Prosedur Percobaan
1) Menyiapkan bahan makanan yang diperlukan untuk membuat menu makanan.
2) Membuat menu sederhana dari bahan makanan tersebut yang memenuhi syarat 4
sehat 5 sempurna.
3) Menyebutkan masakan yang dihasilkan dari bahan makanan tersebut serta
memasukan ke dalam kolom yang sudah disediakan pada lembar kerja.
4) Mengelompokkan masing-masing bahan makanan tersebut ke dalam makanan
pokok.
5) Mencatat semua data masing-masing kelompok itu ke dalam kolom yang sudah
disediakan pada lembar kerja.
6) Menyimpulkan apa yang dapat diambil dari percobaan ini.
E. Hasil Pengamatan

Zat Makanan
Jenis Kelompok Jenis Bahan
No. Karbohidra
Makanan Makanan Makanan Protein Lemak Vitamin
t
1 Nasi Makanan Nasi √

pokok
2 Capcai Sayuran Wortel √ √

Ayam suir √ √ √ √

Buncis √ √ √

Sawi √

Tepung √ √ √

maizena
Kol √ √ √

Bawang √

bombai
Bawang putih √ √

Bawang merah √

Cabai √

3 Udang Lauk Udang √ √

goreng pauk
Minyak √

goreng
4 Buah Anggur √

Pear jambu √

5 Minuma Susu √ √

F. Pertanyaan-Pertanyaan
1) Apa yang dimaksud dengan empat sehat lima sempurna? Jelaskan!
Jawab : Yang dimaksud dengan empat sehat lima sempurna adalah kampanye yang
dilakukan pemerintah untuk menyebut makanan yang bergizi seimbang.
Komponen makanan 4 sehat 5 sempurna, terdiri dari empat sumber nutrisi penting,
yaitu makanan pokok, lauk pauk, sayur-mayur, buah-buahan, dan disempurnakan
dengan susu agar menjadi lima sempurna.
2) Apa yang dimaksud dengan triguna pangan? Jelaskan!
Jawab : Triguna pangan : pengelompokkan makanan berdasarkan fungsi
fisiologisnya yaitu:
1. Untuk begerak : merupakan zat tenaga
Misal : karbohidrat, lemak, protein
2. Untuk membangun : merupakan zat pembangun
Misal : protein, mineral, vitamin, air
3. Untuk mengatur : merupakan zat pengatur
Misal : protein dan air
G. Pembahasan

Penyusunan menu pada percobaan ini didasarkan pada komponen empat sehat
lima sempurna agar menjadi gizi seimbang. Komponen empat sehat lima sempurna
tersebut terdiri dari makanan pokok, lauk pauk, sayur-mayur, buah-buahan, dan
disempurnakan dengan susu agar menjadi lima sempurna.
Berikut ini menu yang disajikan dalam percobaan ini yaitu:
a. Bahan makanan pokok
Bahan makanan yang sudah dimasak merupakan makanan utama
Contoh: Nasi
b. Bahan makanan sayuran
Bahan makanan dari tumbuh-tumbuhan yang setelah diolah merupakan penyerta
makanan utama.
Contoh: capcai sayur
c. Bahan makanan lauk-pauk
Bahan makanan yang setelah diolah merupakan penerta dari makanan utama.
Contoh: udang goreng
d. Buah-buahan
Bahan makanan dari buah tumbuhan
Contoh: anggur dan pear jambu  
e. Minuman
Merupakan pelepas dahaga
  Contoh: susu
H. Kesimpulan
Kita harus makan-makanan yang terdiri dari komponen empat sehat lima sempurna
agar kebutuhan gizi kita dapat terpenuhi. Susunan makanan yang harus kita sediakan
terdiri dari makanan pokok, lauk pauk, sayur-mayur, buah-buahan, dan disempurnakan
dengan susu agar menjadi lima sempurna.
Zat makanan atau zat gizi adalah komponen-komponen yang terkandung pada bahan
makanan.
Zat makanan yang diperlukan oleh tubuh adalah karbohidrat, protein, lemak, vitamin,
dan mineral
I. Daftar Pustaka
Rumanta, M. (2019). Praktikum IPA di SD. Jakarta: PT. Prata Sejati Mandiri
J. Kesulitan Yang Dialami
Tidak ada kesulitan yang dialami
K. Foto/Video Praktikum
Minuman
(Susu)
Buah-buahan
(Pir & Anggur)

Lauk Pauk Sayuran


(Udang Goreng) (Capcai sayur)

Makanan Pokok
(Nasi)

Anda mungkin juga menyukai