Anda di halaman 1dari 2

Apa Itu Hibernasi?

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, hibernasi adalah keadaan istirahat atau tidur pada binatang
selama musim dingin. Namun, istilah ini tidak hanya digunakan pada hewan saja. Dalam konteks
komputer, hibernasi adalah keadaan tidak aktif atau mati sementara untuk menghemat baterai.

Sementara itu, mengutip Hernawati dalam studi Peranan Jaringan Adiposa Coklat pada Hewan yang
Mengalami Hibernasi seperti dilansir situs file.upi.edu, hibernasi adalah suatu keadaan fisiologis yang
memungkinkan kelangsungan hidup selama periode panjang suhu dingin dan persediaan makanan yang
berkurang.

Selama hibernasi, metabolisme menurun, sistem denyut jantung dan pernapasan menurun, serta suhu
tubuh dipertahankan pada level yang lebih rendah dibandingkan keadaan normal.

Manfaat Hibernasi

Seperti disebutkan di atas, hibernasi bermanfaat untuk memungkinkan makhluk hidup tetap bertahan
selama periode suhu dingin yang panjang di mana persediaan makanan berkurang, dengan cara
menyimpan lemak dalam tubuh supaya tubuh tetap hangat.

Dikutip dari situs Science Direct, hibernasi ditandai dengan kondisi hipotermia pada hewan ketika
mereka menghemat energi selama musim dingin. Hal ini memungkinkan hewan untuk bertahan hidup
dengan timbunan lemak yang biasanya tidak bertahan lama selama musim dingin apabila hewan tetap
beraktivitas normal.

Hewan memang memiliki kemampuan khusus untuk menyesuaikan diri dengan cuaca dingin dalam
waktu panjang atau cuaca yang tidak menguntungkan. Beberapa jenis hewan dapat menghindari cuaca
ekstrem dengan migrasi, tetapi ada juga yang tidak berpindah tempat.

Mereka yang menetap inilah yang kemudian melakukan hibernasi pada cuaca dingin. Pada cuaca panas
ekstrem, fase hewan bertahan hidup disebut estivasi. Jadi, kebalikan dari hibernasi adalah estivasi.
Baca artikel detikbali, "Hibernasi Adalah: Proses, Cara Kerja, dan Contoh Hewannya" selengkapnya
https://www.detik.com/bali/berita/d-6458675/hibernasi-adalah-proses-cara-kerja-dan-contoh-
hewannya.

Download Apps Detikcom Sekarang https://apps.detik.com/detik/

Anda mungkin juga menyukai