Anda di halaman 1dari 2

Nama Reviewer Zahra Ainiyyah

NIM 2042014014
Prodi/Semester/ BKI/6/2
Lokal
Judul Jurnal Kesehatan Mental Masyarakat Indonesia (Pengetahuan, dan
Keterbukaan Masyarakat terhadap Gangguan Kesehatan Mental)
Nama Penulis Adisty Wismani Putri, Budhi Wibhawa, dan Arie Surya Gutama
Tahun Terbit 2015
Jumlah Halaman 7 halaman
Tanggal Review 27 Februari 2023
Pembahasan Kesehatan mental atau kejiwaan merupakan hal vital bagi manusia
sama halnya seperti kesehatan fisik atau tubuh pada umumnya.
Dengan sehatnya mental atau kejiwaan seseorang maka aspek
kehidupan yang lain dalam dirinya akan bekerja secara lebih
maksimal. Indonesia sebagai negara yang terus berkembang dalam
berbagai aspek menjadikan masyarakatnya semakin modern, yang
identik dengan meningkatnya tuntutan kebutuhan hidup yang harus
dipenuhi sehingga berdampak pada tekanan yang berlebihan di
pikiran masyarakat, sehingga menjadi rentan terkena stress yang
secara tidak langsung (sedikit-banyak) dapat menimbulkan
gangguan kesehatan mental atau kejiwaan. Penderita gangguan
kesehatan mental masih dianggap sebagai hal yang memalukan
atau sebuah aib bagi keluarga atau kerabat yang salah satu anggota
keluarga mengalami gangguan kesehatan mental atau kejiwaan.
Masyarakat Indonesia beranggapan bahwa gangguan kesehatan
mental atau kejiwaan tidak dapat disembuhkan sehingga bagi
penderitanya layak dikucilkan. Kuatnya stigma negatif masyarakat
pada penderita gangguan kesehatan mental menjadikan penderita
tidak mendapatkan perawatan yang sesuai. Dianggap sebagai
sebuah aib, keluarga penderita gangguan kesehatan mental lebih
memilih mengurung anggota keluarga yang terkena gangguan
mental di rumah, bahkan masih sering ditemui yang memilih
memasung karena berpikiran bahwa penderita gangguan kesehatan
mental dapat membahayakan keselamatan orang lain. Dengan
stigma negatif tersebut maka akan sulit institusi kesehatan yang
menangani persoalan ini untuk membantu mereka yang
membutuhkan perawatan. Minimnya pengetahuan tentang
kesehatan mental, maupun gangguan kesehatan mental menjadikan
masyarakat memilih untuk diam, dan melakukan hal yang sangat
sederhana sebagai bentuk pengobatan. Kurangnya keterbukaan
masyarakat terhadap gangguan kesehatan mental menjadikan
masyarakat terjebak di perspektif masing-masing.
Kelebihan Dikemas dengan alur sederhana dan tidak berbelit-belit yang dapat
dipahami dengan mudah. Sub bahasan diberi simbol penomoran
sehingga memudahkan pembaca membedakan antara yang satu
dengan yang lainnya. Pemaparan data dilakukan secara akurat
berdasarkan sumber yang valid.
Kekurangan Beberapa kata menggunakan bahasa ilmiah sehingga hanya berlaku
pada bidang tertentu dan menyulitkan masyarakat awam dalam
menelaah maksud dari apa yang sedang dibahas. Terdapat berbagai
kata yang ditulis secara kurang tepat (typo). Kemudian, tidak
adanya dorongan penelitian lanjutan sebagai upaya meminimalisir
gangguan kesehatan mental pada masyarakat awam.

Anda mungkin juga menyukai