Anda di halaman 1dari 2

5.

Teknologi (Technology) Teknologi adalah aplikasi ilmu pengetahuan ke dalam berbagai produk
yang dapat membantu manusia dalam kehidupan ini. Ilmu pengetahuan mengenai biologi dan
rekayasa genetika saat ini telah dimanfaatkan untuk menghasilkan berbagai produk pertanian yang
lebih tahan terhadap hama serta memiliki produktivitas hasil panen yang Iebih besar.

Teknologi merupakan pemicu terjadinya perubahan (change drive). Hadirnya teknologi baru dapat
mengubah peta persaingan usaha kepada suatu wilayah persaingan yang sama sekali baru. Hadirnya
produk telepon Selular yang memungkinkan para pemiliknya dapat saling berkirim pesan singkat
melalui fasilitas SMS maupua MMS telah mengakibatkan menurunnya jumlah konsumsi kartu
maupun surat secara umum.

Contohnya: bahwa pada saat ini para ilmuwan tengah berupaya memetakan gen manusia (human
genome). Hasil penelitian ini diperkirakan akan memberikan lompatan ilmu pengetahuan yang
sangat besar di bidang kedokteran dan akan membantu manusia di dalam menemukan berbagai
terapi atau obat untuk penyembuhan lainnya.

6. Pasar (market) Pasar terbentuk akibat adanya interaksi antara penawaran dan permintaan
produk. Suatu produk dapat ditransaksikan di pasar karena produk tersebut memiliki nilai.
Kelangsungan hidup perusahaan sangat ditentukan oleh diterima atan tidak diterimanya produk
yang ditawarkan perusahaan oleh konsumen. Dengan demikian perusahaan harus menawarkan
produk yang disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan pasar. Kegagalan perusahaan dalam
memenuhi kebutuhan dan keinginan pasar akan mengakibatkan produk perusahaan kehilangan
pasar dan konsumen akan beralih kepada produk pesaing yang dapat lebih memenuhi kebutuhan
dan keinginan konsumen.

Contohnya: Pada tahun 1970-an, TVRI merupakan satu-satunya stasiun televisi di Indonesia yang
ditonton oleh mayoritas penduduk Indonesia yang memiliki pesawat televsi karena pada saat itu
belum ada stasiun televisi lain. Keadaan ini berubah drastis pada tahun 1980-an ketika pemerintah
membolehkan televisi swasta beroperasi di Indonesia. Sejak itu terjadilah migrasi pemirsa dari TVRI
ke stasiun-stasiun TV swasta yang baru di mana migrasi Ini diakibatkan oleh ketidakmampuan TVRI
dalam memberikan nilai (value) yang memuaskan bagi konsumen TV Indonesia saat ini.

7. Informasi (information) Alvin Toffler menyebut era saat ini sebagai gelombang ketiga (the third
wave) yang ditandai dengan semakin membanjirnya informasi dibandingkan dekade-dekade
sebelumnya. Hal ini dimungkinkan oleh perkembangan teknologi informasi yang semakin maju
sehingga daur hidup informasi menjadi semakin pendek, sementara pada saat yang sama para
manajer memiliki akses informasi yang semakin luas dengan adanya teknologi Internet.

Contohnya : Perusahaan saat ini berupaya mendayagunakan informasi semaksimal mungkin,


misalnya untuk mengetahui besarnya kontribusi masing-masing pelanggan terhadap keseluruhan
pendapatan penjualan. Dengan memiliki informasi ini, perusahaan akan dapat membangun
hubungan yang lebih saling menguntungkan dengan pelanggan yang potensial atau meng-upgrade
mesin,

menambah rekruitmen pegawai baru, dsb.

Anda mungkin juga menyukai