Anda di halaman 1dari 2

Tugas B.

Indonesia

M.Nafis.R X-TKJ 1

•PENGERTIAN DAN JENIS PUISI

Puisi merupakan salah satu karya sastra yg menggunakan kata kata indah dan kaya makna, ketika
kita membaca puisi sama dengan kita membaca kata yg penuh makna atau padat makna, terdapat 2
jenis puisi,

1. Puisi Lama

-penulisannya terikat dengan kriteria penulisan puisi

-biasanya bersifat anonim (tidak diketahui pengarangnya)

Contohnya: Pantun, syair, gurindam, seloka, karmina, talibun, atau mantra

2.Puisi Baru

-bentuk puisi yg tidak lagi terikat oleh aturan jumlah baris, rima atau ikatan lain yg umumnya
digunakan dalam puisi lama.

-penulisnya sudah diketahui

•STRUKTUR PUISI

Struktur puisi terdiri dari 2 struktur yaitu, struktur fisik dan batin

1. Struktur fisik, yaitu struktur yg bisa kita lihat secara langsung, seperti postur tubuh dll.

a. Tipografi (perwajahan puisi)

Bentuk puisi seperti tata letak kata, pengaturan baris, hingga pemakaian huruf kapital yang tidak
selalu di awal baris.

b. Diksi (pilihan kata)

Merupakan pemilihan kata yang dilakukan oleh penyair untuk mengekspresikan gagasan dan
perasaan-perasaan. Pilihan kata saat menulis puisi sangat menentukan keindahan puisi.

c. Imaji (citraan)

rangkaian kata yang mampu menggugah pengalaman keindraan (membentuk gambaran angan-
angan). Gambar yang muncul dalam angan-angan disebut citra (imaji).Terdapat beberapa jenis citra
(imaji), diantaranya:

>•Citraan visual/penglihatan

>•Citraan auditif/pendengaran

>•Citraan kinestetik/gerak
>•Citraan peraba aini

>•Citraan penciuman

>•Citraan pengecapan

d. Majas

Yakni bahasa berkias yang dapat menghidupkan/ meningkatkan efek dan menimbulkan konotasi
tertentu. Bahasa figuratif (majas) menyebabkan puisi menjadi prismatis, artinya memancarkan
banyak makna. Macam-macam majas: hiperbola, ironi, litotes, metafora, personikasi dll.

e. Rima

Yakni persamaan huruf atau kalimat, yang biasanya terdapat pada tiap paragraf dan biasanya
terdapat pada akhir kalimat tapi tidak selalu di akhir kalimat juga, lebih jelasnya: menurut Kamus
Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Rima adalah pengulangan bunyi yang berselang, baik dalam larik sajak
atau pada akhir larik sajak yang berdekatan atau secara singkat.

2. Struktur batin, yaitu struktur yg hanya bisa kita rasakan dan tidak terlihat secara langsung, seperti
merasakan perasaan seseorang dll.

a. Tema/makna (sense)

Merupakan gagasan pokok atau subjek meter yg di ungkapkan oleh penyair atau penulis, pokok
pikiran mendesak jiwa penyair sehingga landasan utama penyampaian puisi.

b. Rasa/feeling

Rasa/feelinh merupakan sikap penyair terhadap pokok permasalahan yg disampaikan.Perasaan


penyair dalam puisinya dapat diketahui melalui ungkapan-ungkapan yang digunakan dalam puisinya.
Ketika menulis puisi, penyair mengekspresikan suasana hati penyair sehingga dapat dihayati
pembaca.

c. Nada/tone

Nada/tone berhubungan terhadap suasana dari puisi tersebut yg mengakibatkan efek psikologis
terhadap pembaca

d. Amanat/intention

Amanat yaitu pesan yang ingin disampaikan penyair kepada pembaca. Meskipun penyair tidak
secara khusus dan sengaja mencantumkan amanat dalam puisinya, amanat tersirat di balik kata dan
tema yang diungkapkan penyair. Setiap puisi pasti terdapat amanat/intention.

Anda mungkin juga menyukai