Anda di halaman 1dari 5

Wety Dwi Yuningsih

Hp. 0817288338
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)
Nama Sekolah : SMA Negeri 1 Cililin
Mata Pelajaran : Biologi
Fase/Kelas/ Semester : E /10 / 2
Alokasi Waktu : 2 x 45 menit
Materi : Perubahan lingkungan dan Pencemaran air

Tujuan Pembelajaran
Peserta didik dapat mengindentifikasi Perubahan Lingkungan dan Pencemaran Air

Sumber Pembelajaran
Perubahan Lingkungan (awal)
https://youtu.be/EJNt2SECb3s
Pencemaran Air
https://youtu.be/vzIfPL-TV18

Langkah Pembelajaran
1. Guru membagi kelas menjadi 4 kelompok.
2. Masing-masing kelompok mengerjakan satu soal di kertas presentasi yang sudah di
siapkan oleh Guru
3. Kertas presentasi di tempel di tempat yang berbeda karena akan diadakan presentasi stand
to stand.
4. Dua peserta didik menjaga stand (kertas presentasi) dan yang lainnya mengunjungi kertas
presentasi kelompok yang lain.
5. Peserta didik yang menjaga stand harus bisa mempresentasikan dan menjawab pertanyaan
dari pengunjung.
6. Pengunjung berhak memberikan pertanyaan, komentar dan nilai untuk kelompok yang
dikunjungi.

Soal Diskusi

1. Perhatikan gambar di bawah ini !

Berdasarkan gambar diatas, coba kalian jelaskan apakah kedua gambar di atas termasuk ke
dalam perubahan lingkungan? Dan beri penjelasan ilmiah mu !
Jawab :
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
Wety Dwi Yuningsih
Hp. 0817288338

2. Perhatikan gambar di bawah ini!

Berdasarkan gambar ditas, termasuk ke dalam pencemaran apa?


Dan beri 2 solusi berupa ide atau gagasan untuk mengatasi masalah lingkungan tersebut !
Jawab
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
..............

3. Coba kalian perhatikan lingkungan sekitar, apakah ada pencemaran air terjadi? Bila ada
coba ceritakan dan bagaimana kesadaran warga masyarakat untuk mengatasi nya?

Jawab
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
..............
4. Perhatikan gambar di bawah ini !
Wety Dwi Yuningsih
Hp. 0817288338
Berdasarkan gambar diatas dapat kita lihat perubahan warna air yang menunjukan
terjadinya Eutrofikasi. Coba jelaskan ap aitu Eutrofikasi apa penyebabnya dan bagaimana
akibatnya?
Jawab
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
.................................................................................................................................................
..............

Refleksi Pembelajaran Hari ini

Tes Formatif
1. Diagram dibawah ini menunjukkan area yang sedang dikembangkan untuk industri dan
pertanian

Manakah yang paling mungkin menyebabkan peningkatan pertumbuhan tanaman di


danau?
A. pupuk, B. Herbisida, C. Pestisida, D. asap, E. serbuk gergaji

2. Limbah yang tidak di olah dapat menyebabkan terhambatnya aliran air dan polusi pada
air sungai. Beberapa perubahan yang terjadi pada sungai setelah limbah ditambahkan
diantaranya:
Wety Dwi Yuningsih
Hp. 0817288338
1. Matinya biota air
2. Menurunnya jumlah oksigen terlarut
3. Peningkatan jumlah organisme anaerob
4. Peningkatan populasi bakteri
Urutan peristiwa yang terjadi pada sungai di atas adalah …
A. 1 - 2 – 4 – 3
B. 1 – 4 – 3 – 2
C. 2 – 1 – 4 – 3
D. 4 – 2 – 1 – 3
E. 1 – 2 – 3 - 4

3. Eceng gondok merupakan tanaman air yang berperan sebagai produsen pada ekosistem air
tawar. Pada kondisi tertentu pertumbuhan tanaman ini menjadi sangat pesat karena adanya
limbah dari pupuk tanaman yang terbawa aliran air ke sungai sehingga dapat menyebabkan

A. Tanaman air yang lain dapat tumbuh pesat pula
B. Menumpuknya logam-logam berat di dasar sungai
C. Berkurangnya O2 di bawah permukaan air
D. Berkurangnya CO2 di bawah permukaan air
E. Proses pembusukan berjalan sangat lambat karena tidak ada CO 2

4. Pada sungai yang alirannya lambat, airnya akan menjadi subur sekali untuk pertumbuhan
ganggang dan tanaman pengganggu lainnya, keadaan ini disebut eutrofikasi. Peristiwa ini
disebabkan oleh …
A. kelebihan CO2 dan SO2 hasil dari pelapukan sampah organic
B. kekurangan dekomposer yang akan membusukkan sampah buangan
C. timbunan bahan anorganik hasil penguraian sampah organik dan polutan
D. sampah organik yang tidak mampu terurai oleh mikroorganisme
E. limbah minyak tanah menutupi lapisan permukaan perairan dan mematikan
mikroorganisme

5. Jika dalam danau tercemar oleh limbah industri atau polutan, maka jumlah polutan yang
terbanyak akan dijumpai …
A. dalam air danau
B. dalam tumbuhan air
C. dalam tubuh herbivora
D. dalam tubuh karnivora
E. dalam tubuh mikroba

6. Eutrifikasi dalam suatu ekosistem air akan mengakibatkan kematian hewan air. Hal ini
disebabkan air banyak mengandung …
A. oksigen
B. senyawa organik
C. CO2 dan sedikit O2
D. O2 dan sedikit CO2
E. mineral

7. Pernyataan berikut merupakan gejala perubahan lingkungan karena faktor manusia


(1) Daya dukung hutan menjadi berkurang
(2) Terjadinya erosi tanah dan banjir di musim hujan
Wety Dwi Yuningsih
Hp. 0817288338
(3) Lapisan humus terkikis, tanah menjadi gembur
(4) Tanah menjadi kering dan tandus
(5) Berkurangnya lahan produktif
Perubahan lingkungan yang terjadi karena penebangan hutan adalah …
A. 1 dan 2 D. 3 dan 4
B. 1 dan 5 E. 3 dan 5
C. 2 dan 4

8. Hutan yang dijadikan areal perkebunan akan mengakibatkan terganggunya keseimbangan


dan kestabilan ekosistem di daerah tersebut karena terbentuknya perkebunan dapat
menyebabkan ...
A. Hilangnya fungsi hutan sebagai penyuplai oksigen
B. Berkurangnya tumbuhan yang menyerap karbondioksida
C. Meningkatnya kesuburan tanah
D. Meningkatnya jumlah populasi hewan-hewan
E. Menurunnya keanekaragaman hayati

9. Jika limbah organik yang berasal dari limbah rumah tangga di ekosistem perairan
semakin banyak dan kadar oksigen terlarut habis, proses pembusukan akan dilakukan
oleh bakteri anaerobik. Akibat yang ditimbulkan dari proses tersebut adalah ....
A. Timbulnya gas yang berbau busuk
B. Semakin menumpuknya sampah organik
C. Naiknya pH di ekosistem tersebut
D. Meningkatnya kadar oksigen pada ekosistem
E. Cepatnya pertumbuhan tumbuhan air

10. Penggunaan pupuk yang berlebihan akan memberikan dampak terhadap ekosistem
perairan di sekitar daerah pertanian, yaitu ...
A. Kandungan karbon air menurun
B. Terjadi eutrofikasi
C. Proses pembusukan zat organik terhambat
D. Perkembangbiakan zooplankton terhenti
E. Hanya satu jenis tumbuhan yang dapat hidup

Anda mungkin juga menyukai