Anda di halaman 1dari 6

TUGAS

SEJARAH MANAJEMEN
(ADMINISTRASI UMUM)

NAMA : SHAFIRA ABBAS

NPM : 07241811034
SEJARAH PERKEMBANGAN ADMINISTRASI UMUM

Administrasi telah ada sejak dahulu kala karena administrasi timbul dengan
timbulnya peradaban manusia. Apabilah sejarah administrasi itu di pelajari lebih
mendalam akan terlihat bahwa dalam setiap kebudayaan, apapun tujuannya,
bagaimana pun bentuk dan strukturnya, unsur-unur administrasi tersebut pasti
selalu ada. Oleh karenanya dapat di katakan bahwa administrasi selalu ada pada
setiap kegiatan.

Hal-hal penting dari pengertian Administrasi umum

Menurut George R. Terry, adminitrasi merupakan kegiatan


perencanaan,pengendalian dan pengorganisasian pekerjaan perkantoran serta
penggerak mereka yang melaksanakannya agar mencapai tujuan yang telah
ditetapkan.

Dan menurut Arthur Grager menyatakan bahwa administrasi adalah fungsi tata
penyelenggaraan terhadap komunikasi dan pelayanan warkat suatu organisasi

1. Administrasi merupakan sebuah seni sekaligus poses yang bersifat


kondisional serta situasional. Karena, hal ini akan terkait dengan situasi,
waktu, kondisi, dan tempat.
2. Ada beberapa unsur tertentu, di antaranya terdapat dua atau lebih orang di
dalamnya, adanya kerja sama antar orang yang mempunyai sifat formal dan
hierarkis yaitu, terdapat tugas, mempunyai tujuan, serta ketersediaan sarana
dan prasarana.
3. Administrasi akan muncul bersamaan dengan munculnya peradaban
manusia, di mana adminitrasi mempunyai tujuan untuk mencapai hasil akhir
secara bersama.

Unsur-unsur Administrasi yang harus dipenuhi

Menurut The Liang Gie, terdapat 8 unsur yang harus di penuhi di dalam
administrasi agar memunculkan fungsi dan dampak positif bagi organisasi dan
perusahaan tertentu.

1. Organisasi
Organisasi merupakan tempat di mana kegiatan administrasi di lakukan.

2. Manajmen
Manajmen adalah alat utama untuk melakukan pelaksanaan administrasi.
Dalam pelaksanaan tersebut ada beberapa bagian seperti pengatur,
penggerak, manejer, dan tenaga operasional. Dimana manajmen juga terbagi
menjadi dua kelompok, yaitu top management, dan lower management.

3. Komunikasi
Administrasi juga mengatur komunikasi antara departemen satu dengan
lainnya dalam suatu organisasi, misalnya melalui surat atau warta.

4. Kepegawaian
Kepegawaian berhubungan dengan penggunaan tenaga kerja, proses yang
saling berhubungan yaitu penerimaan, penempatan, pendayagunaan, serta
penghentian kerja.

5. Keuangan
Hal ini berkaitan dengan pembiayaan kontrak kerja sama mulai dari cara
memperoleh dana hingga pertanggung jawabannya. Contohnya, administrasi
penjualan, pembelian, kontrak ataupun sewa, serta sumber dana.

6. Perbekalan
Adanya hubungan yang berkaitan dengan pengadaan barang, penyimpangan,
serta penyingkiran. Pihak administrasi akan memilah mana barang yang
dibutuhkan untuk kegiatan kerja.

7. Tata Usaha
Di dalam tata usaha ada kegiatan yang meliputi aktivitass pencatatan,
penyimpanan, serta pengiriman dokumen atau data.unsur ini sangat penting
dalam adminitrasi karena menjadi sumber informasi bagi organisasi untuk
mengambil keputusan.

8. Hubungan Masyarakat
Hubungan mayarakat atau yang biasa disebut public relation adalah suatu
usaha dalam menjalin hubungan baik dengan konsumen maupun klien.
Administrasi akan menciptakan aturan-aturan tentang bagaimana
berhubungan dengan masyarakat terutama kepada para konsumen.

Ciri-Ciri Administrasi Umum

Administrasi umum mempunyai beberapa ciri-ciri atau karakteristik yang bisa kita
lihat sebagai berikut.

 Administrasi mempunyai tujuan jelas.


 Terdapat kelompok manusia di dalam administrasi yang terdiri dari dua
orang atau lebih.
 Administrasi selalu berhubungan dengan kegiatan kerja sama.
 Terdapat usaha atau proses kerja di dalam administrasi.
 Adanya seorang pemimpin, pembimbing dan pengawas dalam menjalankan
kegiatan di dalam administrasi.

Fungsi Administrasi Secara Umum

Ada beberapa fungsi administrasi secara umum yang harus kita perhatikan agar
bisa di terapkan dengan tepat.

1. Planning/Perencanaan
2. Organizing/Penyusunan
3. Coordinating/Kordinasi
4. Reporting/Laporan
5. Budgeting/Penyusunan anggaran
6. Staffing/Penempatan
7. Directing/Pengarahan
PEMBAHASAN

Adminitrasi umum adalah kegiatan catat mencatat, surat menyurat, menghimpun,


mengolah, dan menyimpan data administrasi
REFERENSI

http://www.google.com/amp/s/www.gramedia.com/literasi/administrasi-umum/
amp/

Anda mungkin juga menyukai