Anda di halaman 1dari 6

Manajemen Keuangan

DISUSUN OLEH :

M. Muldan Agung Pragustian


10090218107
C

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS


PRODI ILMU EKONOMI
UNIVERSITAS ISLAM BANDUNG
2020

PT Unilever Indonesia Tbk (perusahaan) didirikan pada 5 Desember 1933


sebagai Zeepfabrieken N.V. Lever dengan akta No. 33 yang dibuat oleh
Tn.A.H. van Ophuijsen, notaris di Batavia. Akta ini disetujui oleh Gubernur
Jenderal van Negerlandsch-Indie dengan surat No. 14 pada tanggal 16
Desember 1933, terdaftar di Raad van Justitie di Batavia dengan No. 302 pada
tanggal 22 Desember 1933 dan diumumkan dalam Javasche Courant pada
tanggal 9 Januari 1934 Tambahan No. 3.

Unilever Indonesia, yang berdiri pada 5 Desember 1933, telah tumbuh


hingga kini menjadi salah satu perseroan terdepan untuk kategori Fast Moving
Consumer Goods di Indonesia. Kami telah hadir menemani perjalanan
kehidupan masyarakat Indonesia melalui rangkaian produk Unilever Indonesia
mencakup brand-brand ternama dunia seperti Pepsodent, Lux, Lifebuoy, Dove,
Sunsilk, Clear, Rexona, Vaseline, Rinso, Molto, Sunlight, Wall’s, Royco,
Bango dan lainnya.

1. Grafik Saham Jangka Waktu 1 Hari

Pada grafik ini saham telah dibuka sebesar Rp 7.100,00 pukul 09.00.
Saham terendah sebesar Rp7.050,00 pukul 09.05. Harga saham terendah dalam
grafik ini menunjukan kondisi fluktuatif hingga pukul 11.30 saham sebesar Rp
7.300 sebelum jeda makan siang. Setelah jeda tersebut saham mulai mengalami
kondisi meningkat hingga harga saham tertinggi menjadi Rp 7.700,00. Kemudian
saham ditutup pada pukul 15.14 dan saham mencapai Rp 7.500,00.

2. Grafik saham jangka waktu 5 hari


Dalam grafik ini pada tanggal 23 April saham terlihat menaik ke atas
pada pukul 15.00 sebesar Rp7.625,00.

3. Grafik saham jangka waktu 1 bulan

Pada grafik saham PT Unilever Indonesia dalam jangka waktu 1 bulan.


Pada tanggal 24 Maret saham sebesar Rp 5.675,00 mengalami kenaikan hingga
tanggal 27 Maret saham menjadi Rp 6.800,00. Pada 30 maret saham mengalami
penurun sehingga titik saham ini menjadi 6.425,00. Selebihnya dari 31 Maret
hinggal 21 April pergerakan saham cenderung stabil.

4. Grafik Saham jangka waktu 6 bulan

Pada Saham grafik ini di bulan Oktober- Maret menunjukkan


pergerakan konstan dan mengalami kontraksi yang sangat lama. Sehingga
grafik Saham mengalami penurunan jatuh kebawah dalam keadaan tajam
pada 19 maret 2020 saham sebesar5.650,00.

5. Grafik saham jangka waktu YTD


Jika dilihhat pergerakan saham mulai dari 2 Januari- 13 Maret
mengalami keadaan yang stagnan dan konstan tidak ada kondisi naik atau
turun secara tajam. Tetapi grafik ini terjadi penurunan yang cukup tajam
mulai 19 Maret-24 Maret mencapai titik terendah sebesar Rp 5.650,00.
Terus pada grafik ini terus mengalami pergerakan fluktuasi hingga 24 April.

6. Grafik saham jangka waktu 1 tahun


Diawali pada 24 April 2019 – 13 Maret 2020 grafik saham ini dalam
kondisi stabil lalu titik terendah dari grafik ini sama seperti pada grafik
sebelumnya, yaitu pada bulan 19 Maret 2020 dimana saham mencapai
angka sebesar Rp.5.650.,00,. Angka ini merupakan angka saham terkecil
dalam kurun waktu 1 tahun terakhir di perusahaan ini.

7. Grafik saham jangka waktu 5 tahun

Terdapat pergerakan dalam grafik saham berjangka waktu 5 tahun. Kondisi grafik
saham ini mengalami ketidakseimbangan sehingga terpengaruh pada pergerakan
garis saham yang tidak stabil. grafik saham yang tertinggi yaitu pada 29 desember
2017 sebesar Rp11.180,00. Kemudian grafik saham ini mengalami penurunan
yang cukup tajam pada 20 Maret 2020 sebesar Rp6.225,00

Anda mungkin juga menyukai