Anda di halaman 1dari 2

Standar Operating Procedure

PENERIMAAN TAMU

A. Tujuan

1. Sebagai acuan penerapan langkah-langkah penerimaan tamu dari eksternal SMK

Negeri 2 Dumai secara tertib dan teratur.

2. Agar terdapat proses dan prosedur yang baku mengenai penerimaan tamu di SMK

Negeri 2 Dumai sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

B. Ruang Lingkup dan Unit Terkait

Semua tamu yang berkunjung ke SMK Negeri 2 Dumai baik instansi, keperluan dinas

atau perorangan diluar ruang lingkup SMK Negeri 2 Dumai.

C. Standar Mutu Terkait

D. Prosedur Penerimaan Tamu

1. Tamu datang dan melapor pada satpam yang bertugas.

2. Satpam menanyakan maksud dan tujuan tamu berkunjung ke SMK Negeri 2

Dumai.

3. Satpam mencatat maksud dan tujuan ketatangan tamu serta menyerahkan kartu

identitas untuk kemudian ditukar dengan kartu tanda tamu.

4. Satpam menghubungi Kepala Sekolah / Kepala Tata Usaha/ Wakil Kepala sekolah

yang akan dikunjungi, dan setelah mendapatkan izin selanjutnya satpam

mempersilahkan tamu untuk menuju ruang tamu atau ruang tata usaha.

5. Satpam wajib menyeleksi tamu-tamu yang berhubungan dengan sekolah, dan

apabila melihat barang yang mencurigakan, satpam dengan sopan meminta tamu

untuk menunjukkan isi barang bawaannya untuk diperiksa.


6. Tamu dari Lembaga atau instansi atau Pers (wartawan) wajib menunjukkan surat

tugas resmi ke bagian Tata Usaha, dan apabila tidak dapat menunjukkan maka

tidak dapat dilayani.

7. Setelah dapat menunjukkan surat tugas maka tamu dapat menemui pimpinan

sekolah.

8. Tamu dilarang keras berkeliaran di area sekolah kecuali didampingi oleh

pimpinan sekolah.

9. Memperlakukan tamu dengan penuh kesopanan dan ramah tamah tetapi tegas

sehingga tercipta suasana yang nyaman dan aman.

10. Pada saat tamu hendak keluar, Satpam  mencatat identitas tamu di buku keluar

masuk orang sambil menukarkan Id Card Tamu/Visitor dengan kartu identitas

tamu tersebut.

11. Aturan dan prosedur (SOP) ini wajib ditaati oleh Satpam dan tamu.

12. Apabila tamu tidak mengindahkan prosedur yang berlaku, Satpam punya

wewenang penuh untuk tidak mengizinkan tamu masuk ke area Sekolah.

Anda mungkin juga menyukai