Anda di halaman 1dari 2

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

Nama Sekolah : SMA PGRI Cisaat


Mata Pelajaran : Sejarah Indonesia
Kelas/ Semester : XII/ Ganjil
Tahun Pelajaran : 2020-2021
Alokasi Waktu : 2 Jam Pelajaran/60 Menit PJJ daring

A. Kompetensi Dasar 3.1 Menganalisis upaya bangsa Indonesia dalam menghadap


ancaman disintegrasi bangsa antara lain: PKI Madiun
1948, DI/TII, APRA, Andi Aziz, RMS, PRRI, Permesta, G-
30-S/PKI
4.1 Merekonstruksi upaya bangsa Indonesia dalam ancaman
disintegrasi bangsa antara lain: PKI Madiun 1948,
DI/TII, APRA, Andi Aziz, RMS, PRRI, Permesta,
G-30-S/PKI dan menyajikannya dalam bentuk cerita sejarah
B. Tujuan Pembelajaran Melalui model Online Distance Learning (PJJ), peserta didik
diharapkan mampu menganalisis perjuangan bangsa
Indonesia dalam mempertahankan keutuhan negara dan bangsa
Indonesia pada masa 1945-1965 serta menyajikannya dalam
bentuk portofolio, sehingga peserta didik dapat menghayati dan
mengamalkan ajaran agama yang dianutnya, mengembangakan
sikap jujur, peduli, dan bertanggungjawab, serta dapat
mengembangankan kemampuan berpikir kritis, komunikasi,
kolaborasi, dan kreativitas (4C)
C. Materi Pembelajaran Perjuangan Bangsa Indonesia Dalam Mempertahankan
Integrasi Bangsa dan NKRI dengan materi sejarah: PKI Madiun
1948, DI/TII, APRA, Andi Aziz, RMS dan G-30-S/PKI
D. Metode Pembelajaran Pendekatan : Saintifik
Metode : Daring (WhatsApp Group & Google Classroom)
Model : Online Distance Learning (PJJ)
E. Kegiatan Pembelajaran
1. Pendahuluan ( 10 Menit Per Pertemuan)
 Guru meminta peserta didik untuk masuk ke room chat WhatsApp Group yang telah
dibuat dan disosialisasikan kepada peserta didik.
 Guru menyapa peserta didik yang telah masuk room dan mengecek jumlah siswa yang
masuk
 Guru memeriksa room untuk memastikan bahwa mayoritas peserta didik sudah masuk
dan untuk menciptakan room yang kondusif
 Guru mengucapkan salam kepada peserta didik
 Peserta didik berdoa bersama
 Guru menuliskan link atau langsung presensi di kolom chat dan mempersilahkan siswa
untuk presensi
 Guru memberikan apersepsi awal tentang protokol kesehatan di masa pandemi Covid-
19, dengan mengingatkan pakai masker dan sering cuci tangan.
 Guru menjelaskan pokok pokok materi yang akan dibahas.
 Guru mereview materi sebelumnya (bila ada, untuk pertemuan pertama)
2. Inti (40 Menit Per Pertemuan)
 Guru menyajikan presentasi PPT yang telah dibagikan sebelumnya tentang: PKI
Madiun 1948, DI/TII, APRA, Andi Aziz, RMS, dan G-30-S/PKI (sesuai dengan materi
per pertemuan masing-masing)
 Siswa mencermati presentasi dan membuat catatan yang diperlukan berkaitan dengan
materi yang sedang dibahas
 Guru membagikan LKPD elektronik (link Google Form) dan meminta siswa untuk
mengerjakannya serta dikirim/diunggah melalui platform yang telah disediakan
 Guru membiasakan memberikan pertanyaan kepada siswa tertentu tentang materi yang
sedang dibahas dan memberi kesempatan kepada siswa yang lain untuk berkomentar
tentang materi tersebut.
 Guru memberikan umpan balik positif dan penguatan dalam bentuk lisan, tulisan,
isyarat ataupun bentuk penghargan yang lain terhadap keberhasilan siswa
 Guru memberikan motivasi kepada siswa yang kurang atau belum berpartisipasi aktif
3. Penutup (10 Menit Per Pertemuan)
 Guru memberi kesempatan kepada siswa untuk bertanya mengenai materi yang baru
diberikan
 Guru mengulas secara garis besar tentang materi yang baru diberikan
 Guru memberi penugasan kepada siswa yang berhubungan dengan materi yang telah
disamapaika
 Guru memberikan informasi dan pengarahan tentang materi selanjutnya
F. Alat dan Sumber Belajar
1. Alat :
Handphone, Laptop, Jaringan Internet, Aplikasi WhatsApp dan Google Classroom
2. Sumber :
• Buku : Buku Teks Sejarah Indonesia kelas XII dan Powerpoint
Laman : Link/URL, E-Modul dan daftar website referensi sejarah
G. Penilaian Hasil Belajar Teknik Penilaian
• Observasi Online (pengamatan siswa ketika PJJ Daring)
• Tes Lisan (keaktifan siswa menjawab pertanyaan guru melalui WhatsApp
Group)
• Tes tertulis (Google Form/Office Form)

Mengetahui, Nagrak, Juli 2020


Kepala Sekolah SMA PGRI Cisaat Guru Mata Pelajaran

Dadun Abdul Manaf, SE., M.Pd Tini Sumartini, S.Pd

Anda mungkin juga menyukai