Anda di halaman 1dari 3

BAB III

MANFAAT/CAPAIAN PEMBELAJARAN

Uraian Capaian Atau Manfaat Yang Dirasakan Dan Dapat Kembangkan Mahasiswa, Meliputi:

1. Sikap

Keikut sertaan kami dalam program magang ini melatih diantaranya, disiplin pada waktu
demi menjunjung tinggi peraturan yang telah ditetapkan oleh Dinas Ketahanan Pangan
Provinsi Jambi. Menerapkan sikap pekerja keras dan memiliki inisiatif yang tinggi agar dapat
bekerja dengan maksimal serta memiliki kualitas kerja yang baik. Dari hal tersebut melatih
kami agar bisa menghadapi berbagai tekanan kerja. Tak luput pula membangun sosialisasi
yang baik kepada seluruh pegawai yang ada maupun kepada masyarakat sekitar saat
mengikuti bazar “mengatasi invlasi” di setiap minggunya.

2. Keterampilan Umum

Keterampilan umum yang harus kami terapkan yaitu mengasah kembali seperti
menggunakan Microsoft office (Excel, Word, Powerpoint), Publikspeaking, dan Sosialisasi
terhadap seluruh pegawai.

3. Keterampilan Khusus

Setiap mahasiwa ditempatkan di beberapa bidang diantaranya sekertariat, keuangan


distribusi, dan konsumsi. Dari hal tersebut mahasiwa memiliki keterampilan khusus yang
berbeda-beda sesuai pekerjaan yang di lakukan maing-masing.

4. Penguasaan

Dalam proses magang yang kami jalani setiap mahasiswa fokus pada bidang nya masing-
masing dan tidak melakukan pertukaran bidang di setiap mahasiwa. Hal ini membuat kami
dapat lebih mendalami pengetahuan dan pengalaman baru yang dapat kami implementasikan
dimasa yang akan datang.

5. Pengetahuan
Selama berjalannya magang kami akan betemuh hal-hal baru yang mana berbeda dengan
kegiatan di kampus. Dari hal itulah yang menjadi tujuan kami untuk mengikuti magang ini,
yang mana semua kegiatan dan pengalaman yang kami dapat akan menjadi bekal kami untuk
terjun di dunia pekerjaan.

LOGBOOK

Beni Syaputra (Bidang Keuangan)

Selama saya magang sudah banyak ilmu dan pengalaman yang saya peroleh seperti yaitu
mengikutin apel pagi disetiap senin sampai kamis, mengikuti bazar pengendalian inflasi
setiap hari sabtu dan minggu, stempel Kwitansi, Scan Kuitansi, Ngerekap SPT seluruh
Bidang, Menginput data ke SIPD maupun lainya. Dari hal tersebut akan saya jelaskan
menjadi ringkas dari kegiatan maupun pengalaman yang saya peroleh dari Dinas Ketahanan
Pangan Provinsi Jambi.

Pada awal masuknya magang tepat nya pada tanggal 14 Februari 2023 saya dan tim di antar
langsung oleh dosen pembimbing magang Pak Wahyu Juari Setiawan, SE, MM. Selama
bulan ini kegiatan saya yaitu mengikutin apel pagi disetiap senin sampai kamis, mengikuti
bazar pengendalian inflasi setiap hari sabtu dan minggu. Mengikuti rapat pengendalian inflasi
di hotel wiltof jambi, mengikuti pelepasan magang yang bertepatan di aula rektorat Unja.
Lalu kegiatan yang saya laksankan diantaranya mengecap keitansi, merekap SPT seluruh
bidang, mengikuti senam pada hari jumat,

Selama pada bulan Maret banyak kegiatan yang saya lakukan diantaranya seperti biasanya
mengikutin apel pagi disetiap senin sampai kamis, mengikuti bazar pengendalian inflasi
setiap hari sabtu dan minggu, merekap SPT mengunakan Microsoft excel, mengecek kembali
SPT yang telah dibuat menggunakan Microsoft excel, mengecap kuitansi lalu di scan
menjadi sebuah pdf, membuat rencana anggaran kas (bidang ketahanan, bidang distribusi,
dan bidang cadangan pangan), Membuat Buku Kas Umum sementara menggunakan
Microsoft excel, membantu buk Nova menginput data ke SIPD, membuat surat SPM,
mengikuti Bendahara dan Staf ke Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah
Provinsi Jambi (BPKPD), membantu bidang distribusi mempacking bahan pokok untuk
kegiatan bazar, mengikuti bazar yang dilaksanakan di kantor Dharma Wanita Persatuan
Provinsi Jambi, mengikuti takziyah di rumah salah satu honor, dan mengikuti halal bi halal
yang di laksanakan di rumah salah satu ASN di bidang distribusi, serta ikut olahraga bulu
tangkis pada hari jumat

Pada bulan April kegiatan yang saya lakukan kurang lebih sama dengan beberapa bulan
sebelumnya seperti mengikutin apel pagi disetiap senin sampai kamis, mengikuti bazar
pengendalian inflasi setiap hari sabtu dan minggu. Lalu mengecap kuitansi lalu di scan
menjadi sebuah pdf, membatu buk Nova menginput data ke SIPD, mengikuti bang Adit ke
Sekretari Daerah (SEKDA), dan mengoreksi kembali BKU.

Pada bulan Mei ini kegiatan yang saya lakukan mengikutin apel pagi disetiap senin sampai
kamis, mengikuti bazar pengendalian inflasi setiap hari sabtu dan minggu. Lalu beebrapa hari
ini dari awal bulan sampe sekarang saya membantu buk Yeni menyusun dan merekap BKU
ke dalam Map yang mana akan di jadikan SPP-GU. Itulah ringkasan logbook yang saya
laksankan dari bulan Februari sampai Mei di Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Jambi.

Anda mungkin juga menyukai