Anda di halaman 1dari 1

Nama : William Chandra Cristanto

Kelas : XII IPS 3 no. Absen 22

TULIS PENDAPAT KAMU

1. Tulis pendapat kamu mengenai pengertian HAM


HAM adalah hak yang ada pada diri manusia sejak manusia lahir dimana hak tersebut
tidak dapat diganggu gugat dan berada pada seseorang selamanya. Hak Asasi Manusia
adalah hak dasar yang harus dimiliki oleh semua orang yang tidak boleh dilanggar, ditarik,
maupun dihapus oleh siapapun. HAM berlaku dimana saja dan untuk siapa saja. HAM
tidak memandang status sosial, kekayaan, agama, ras, dan lain-lain semua manusia
siapapun dia akan memiliki HAM. HAM sebagai pedoman bagaimana antar satu sama
lain kita harus berinteraksi dan memperlakukan satu sama lain manusia.
2. Menurut pendapatmu, mengapa HAM harus dipelajari dalam pelajaran Pendidikan Agama
Kristen? Terutama kaitkan dengan tugas umat Kristen untuk menjadi pembawa damai!
HAM adalah aspek penting dari semua ajaran. Dari segi agama Kristen kita dapat melihatnya dari
tugas umat Kristen menjadi pembawa damai. Dalam membawa damai kita harus melakukan
beberapa kegiatan, HAM adalah sebagai pedoman bagaimana kita dapat membawa perdamaian
tersebut. HAM memberi kita guideline bagaimana kita memperlakukan satu sama lainm manusia
dan menjaga hubungan yang baik antar manusia. Dalam membawa damai, perlu ada dihilangkan
perselisihan dan rasa benci, HAM adalah sebagai cara bagaimana kita bisa menghilangkan itu
semua. Dengan menghormati hak masing-masing maka perselisihan dan kebencian satu sama lain
dapat dihilangkan dan damai dapat tercipta. Penting bagi umat Kristen untuk memahami HAM
dan tahu bagaimana cara dan menggunakannya untuk menciptakan perdamaian.
3. Jelaskan penilaian kamu menyangkut HAM dalam kehidupan sehari-hari!
HAM dalam kehidupan sehari-hari harus dijunjung tinggi. Sama halnya dengan menjaga hak satu
sama lain manusia pada level yang lebih tinggi bahkan di kehidupan sehari-hari pun kita harus
tahu cara menghormati HAM. HAM bukanlah hanya aspek penting dari bagaimana kita sebagai
society berinteraksi satu sama lain melainkan juga bagaimana kita individu berinteraksi dengan
individu yang lain. HAM ada untuk menjaga masing-masing kita tetap memiliki hak dasar yang kita
butuhkan. Dalam kehidupan sehari-hari pun HAM harus tetap terjaga. Apabila kita dapat
menerapkan HAM dalam kehidupan sehari-hari maka pelanggaran hak dapat tercegah seperti
bullying.
4. Apakah kamu setuju bahwa penjajahan merampas hak-hak dasar manusia? Tuliskan alasannya!
Ya, HAM sendiri pada intinya adalah kebebasan seseorang untuk menentukan nasibnya.
Penjajahan melanggar hak tersebut. Penjajahan deprive sebuah negara dan warganya akan
kemampuan untuk membentuk nasibnya sendiri. Seringkali penjajahan juga diikuti aksi
diskriminatif serta pembatasan informasi. Hal tersebut juga melanggar hak seorang manusia.
Sebagai manusia kita harus dapat menentukan nasib kita sendiri dan pendapat kita bukan
dikontrol oleh pihak ketiga. Kebebasan kita sebagai manusia harus tidak dilanggar oleh siapapun
baik itu orang lain, pemerintah, maupun dalam hal ini penjajah. HAM adalah hak kita untuk bebas 1
dan penajjahan menindas itu.

Anda mungkin juga menyukai