Anda di halaman 1dari 9

BAB 3

Mengenal Program Pengolah Kata (Ms.Word)

A. Mengenal Microsoft Word


Ms. Word atau yang disebut dengan Microsoft Word adalah program pengolah
kata (word processor) yang digunakan untuk membuat naskah cerita, laporan,
surat, membuat undangan, dan lain-lain. Microsoft Word merupakan bagian dari
perangkat lunak komputer Microsoft Office. Terdapat logo Microsoft Word yang
dapat kita jumpai pada layar komputer dengan gambar ikon

Program pengolah kata atau Microsoft Word digunakan dengan cara mengetik
melalui perangkat keras komputer yaitu “keyboard”. Pada keyboard kita dapat
mengetik huruf, angka, ataupun simbol-simbol yang bisa dimunculkan melalui
Microsoft Word. Pada Microsoft Word kita tidak hanya bisa mengolah kata, tetapi
juga dapat kita sisipkan gambar, table, ataupun grafik. Hasil ketikan Microsoft
word bisa dicetak menjadi hasil lembaran pada kertas melalui perangkat keras
komputer yaitu “Printer”.

B. Manfaat Microsoft Word


1. Memudahkan Menyelesaikan Pekerjaan
Dengan aplikasi Ms.Word kita sangat terbantu dalam menyelesaikan semua
pekerjaan. Mulai dari untuk menulis, menghitung tabel, sampai membuat
gambar, semuanya dapat kita lakukan pada aplikasi Ms. Word.
2. Menghemat Waktu
Sudah jelas sekali dengan adanya komputer, kita bisa menghemat waktu.
Misalnya, untuk membuat dan mencetak undangan yang sama dan dalam
jumlah banyak, dengan cara mengcopy paste dan mencetaknya menggunakan
Printer.
3. Merapikan dan Memperindah Tulisan
Dengan menggunakan Ms.Word kita dapat membuat dokumen diketik
menjadi rapi, dengan mengkoreksi jika terjadi kesalahan sebelum dicetak.
Hasil ketikan atau kata dapat diberi variasi jenis huruf, diberi warna, juga
bisa ditambahkan bingkai ataupun gambar. Hasil cetakan juga bervariasi kita

1
bisa memilih dengan jenis hitam putih ataupun berwarna yang dapat
memperindah hasil ketikan.

C. Cara Memulai Program Aplikasi Microsoft Word


Untuk memulai menggunakan program aplikasi Microsoft Word ada 2 cara,
yaitu dengan menggunakan menu start pada windows atau menggunakan
shortcut pada desktop.
1. Menggunakan Menu Start pada Windows
Langkah-langkah menggunakan aplikasi Microsoft Word dengan
menggunakan menu start pada windows adalah sebagai berikut :
a) Klik start (berada di bagian pojok kiri bawah windows)
b) Pilih All Program
c) Pilih Microsoft Office
d) Pilih dan klik Microsoft Word
Kemudian tunggu sampai jendela kerja Microsoft Word muncul. Apabila
lembar kerja berupa layar berwarna putih telah tampil maka kamu sudah
dapat menggunakan Microsoft Word untuk bekerja.

Gambar 1.1
Lembar Kerja
Microsoft Word

Gambar 1.2
Langkah-langkah
membuka Microsoft
Word

2
2. Menggunakan Shortcut pada Desktop
Cara cepat untuk memulai aplikasi Microsoft Word adalah dengan
mengklik shortcut atau logo Microsoft Word yang terdapat pada layar Dekstop
sebanyak dua kali klik dengan menggunakan “mouse”.

Klik 2x dengan
menggunakan mouse

Tugas Mandiri

Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan jawaban yang tepat !


1. Sebutkan pengertian dari Microsoft Word yang kamu ketahui !

2. Perangkat keras yang digunakan untuk mengetik pada Microsoft Word adalah…

3. Perangkat keras yang digunakan untuk mencetak hasil ketikan pada Microsoft Word

adalah…

4. Sebutkan 3 manfaat yang dapat kita gunakan pada Microsoft Word !

5. Ada berapa cara untuk memulai menggunakan aplikasi Microsoft Word ?

6. Sebutkan cara memulai menggunakan aplikasi Microsoft Word menggunakan Start !

7. Dimanakah letak tombol start pada windows ?

8. Sebutkan cara memulai menggunakan aplikasi miccrosoft word menggunakan

shortcut pada desktop !

9. Apa warna lembar kerja Microsoft Word ?

10.Perangkat keras yang digunakan untuk mengklik 2 kali shortcut Microsoft Word

adalah…

3
D. Mengenal Jendela dan Menu Program Aplikasi Microsoft Word

Cobalah kamu buka program aplikasi Microsoft Word. Kamu akan melihat
jendela program Microsoft Word terbuka. Jendela program Microsoft Word
memiliki bagian-bagian penting yang memudahkan dalam mengolah kata.
Tampilan jendela Microsoft Word secara lengkap adalah sebagai berikut :

Baris Toolbar Baris Judul


Baris Menu
Standar

Baris Toolbar Ruler


Formatting Horizontal

Scroll Bar

Ruler
Vertikal

Status Bar

Bagian-bagian dasar yang perlu kamu ketahui pada jendela Microsoft Word
diantaranya adalah sebagai berikut :
1. Baris Judul (Title Bar)
Title Bar terdiri atas :
a. Nama file
b. Nama program yang sedang aktif
c. Tombol untuk memperkecil atau memperbesar ukuran jendela dan tombol
untuk mengakhiri program (Minimize, Maximize, atau Close)

(Gambar 1.3 Ikon-ikon pada Title Bar)

2. Baris Menu (Menu Bar)


Menu Bar adalah baris yang berisi kumpulan fungsi atau perintah pada
Microsoft Word. Fungsi-fungsi tersebut dikelompokkan menjadi Sembilan menu
yaitu File, Home, Insert, Design, Page Layout, References, Mailings, Riview,
dan View. Berikut contoh beberapa sub menu yang terdapat pada masing-
masing fungsi atau tombol perintah tersebut :

4
(Sub Menu pada menu File dan Fungsinya)

(Sub Menu pada menu Edit/Home dan Fungsinya)

(Sub Menu pada menu Insert dan Fungsinya)

5
3. Ruler (Penggaris)
Ruler atau penggaris digunakan sebagai alat bantu dalam mengukur
margin, tabulasi, dan paragraph. Satuan ukuran dapat dipilih sesuai dengan
keinginan seperti sentimeter, inci, atau millimeter. Ruler terdiri atas dua
macam, yaitu ruler horizontal dan ruler vertikal.

4. Baris Toolbar Standar


Baris toolbar standar berisi ikon-ikon yang mewakili suatu perintah pada
Microsoft Word, ikon-ikon tersebut sama saja dengan perintah yang
menggunakan Menu Bar.

5. Baris Toolbar Formatting


Baris pada Toolbar Formatting berisi ikon-ikon yang berfungsi untuk
mengatur format naskah, misalnya jenis huruf, ukuran huruf, dan warna
huruf.

6
6. Scroll Bar
Scroll Bar digunakan untuk menggeser lembar kerja yang tidak kelihatan
pada layar agar dapat ditampilkan. Jika ingin menggeser lembar kerja ke kiri
atau kanan menggunakan Scroll Bar Horizontal. Jika ingin menggeser
lembar kerja ke atas atau bawah bisa menggunakan Scroll Bar Vertikal.

7. Status Bar
Status bar terletak pada bagian bawah layar Microsoft Word. Status bar berisi
informasi mengenai halaman yang sedang disunting, antara lain nomor
halaman.

E. Mengakhiri Program Aplikasi Microsoft Word


Jika kamu ingin mengakhiri program Microsoft Word maka secara otomatis juga
akan mengakhiri lembar kerja (dokumen). Cara untuk mengakhiri program
Microsoft Word ada dua macam, yaitu dengan :

Klik tombol close atau silang yang terletak di sebelah kanan.


Cara kedua yaitu dengan :
Klik menu File lalu pilih Exit.
Kemudian akan muncul kotak dialog seperti di bawah ini :

1. Klik YES apabila kamu akan menyimpan dokumen sebelum mengakhiri


aplikasi Ms. Word.
2. Klik NO apabila kamu akan mengakhiri aplikasi Ms. Word tanpa menyimpan
dokumen terkebih dahulu.
3. Klik CANCEL apabila kamu ingin membatalkan perintah untuk mengakhiri
aplikasi Ms. Word.

PRATIKUM

1. Aktifkan program Ms. Word melalui menu Start.


2. Aturlah font dengan pilihan Calibri, ukuran 16, dan berwarna
hijau.
3. Ketiklah pada lembar kerja yaitu Nama Lengkap, Kelas, Nomor
Absen, Tanggal Lahir, dan Alamat Rumah.
4. Simpanlah dengan menggunakan menu save as pada menu File,
simpan dengan menulis nama panggilan dan kelas.
5. Akhiri lembar kerja dengan mengklik close.
SELAMAT MENCOBA

7
SOAL EVALUASI
TIK (BAB 3)

A. Pilihlah jawaban yang tepat pada soal-soal berikut !


1. Microsoft Word merupakan aplikasi yang terdapat pada…
a. Microsoft Excel
b. Microsoft PowerPoin
c. Microsoft Office
2. Micrsoft Word adalah aplikasi yang digunakan untuk…
a. Menggambar
b. Mengolah angka
c. Mengolah kata
3. Langkah-langkah untuk mengaktifkan program Microsoft Word adalah…
a. Klik start-pilih All program-Klik Microsoft Offce-Pilih Microsoft Word
b. Klik 1 kali shortcut Microsoft Offce pada desktop
c. Klik star-Pilih All program-pilih accessories-klik Paint
4. Nama file dan program yang sedang aktif dalam Microsoft Word terlihat pada…
a. Toolbar
b. Status Bar
c. Title Bar
5. Perangkat keras yang digunakan untuk mengetik pada Microsoft Word adalah…
a. Keyboard
b. Mouse
c. Monitor
6. Submenu yang dapat kamu temukan pada menu File, kecuali…
a. Find
b. Save
c. Open
7. Untuk menyimpan dokumen dengan nama lain, kamu dapat menggunakan
perintah…
a. Save
b. Save as
c. Save in
8. Gambar ikon pada menu file dinamakan…
a. Open
b. Save
c. Close
9. Untuk menampilkan tulisan tebal dapat menggunakan…
a. Italic
b. Bold
c. Underline
10. Undo berfungsi untuk…
a. Membatalkan perintah
b. Mengembalikan pembatalan
c. Menyimpan dokumen
11. Baris yang berisi kumpulan fungsi atau perintah pada Microsoft Word merupakan
pengertian dari…
a. Title bar
b. Status bar

8
c. Menu bar
12. Gambar ikon pada menu file dinamakan…
a. Print Priview
b. Page Setup
c. Printer
13. Kita dapat menyisipkan gambar pada Microsoft Word dengan menggunakan
menu…
a. Tabel
b. Picture
c. Diagram
14. Submenu Copy berfungsi untuk…
a. Menyalin bagian dokumen
b. Memotong bagian dokumen
c. Menyimpan dokumen
15. Gambar tersebut merupakan
potongan tampilan dari…
a. Scroll bar
b. Menu bar
c. Status bar

B. Isilah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan jawaban yang tepat !


1. Jelaskan cara membuka program Microsoft Word dengan menggunakan Shortcut

pada Desktop !

2. Bagaimana cara mengakhiri program Microsoft Word ?

3. Sebutkan 9 menu yang terdapat pada Menu Bar !

4. Jelaskan fungsi submenu Open pada Ms.Word !

5. Digunakan untuk membuat apa sajakah program pada Microsoft Word ?

Anda mungkin juga menyukai