Anda di halaman 1dari 234

HALAMAN SAMPUL

i PT. Sulawesi Cahaya Mineral


KATA PENGANTAR

Puji dan syukur dipanjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas
berkat karunia-Nyalah Laporan yang berjudul “Identifikasi dan Pengelolaan Resiko
Sosial Kegiatan Pertambangan dan Industri Nikel Oleh PT. Sulawesi Cahaya
Mineral” dapat diselesaikan dengan baik.
Tujuan penelitian ini secara umum adalah untuk mengidentifikasi dan
pengelolaan resiko sosial di sekitar wilayah kegiatan pertambangan PT. SCM.
Secara khusus, tujuan studi ini adalah untuk mengidentifikasi isu resiko sosial,
analisis stakeholder dalam manajemen resiko sosial dan pengelolaan resiko sosial
meliputi pendekatan manajemen resiko sosial, program atau paket penanganan
resiko sosial dan mekanisme pelaksanaan penanganan dan mitigasi resiko sosial.
Tak lupa kami ucapkan terima kasih kepada para pihak yang telah
mendukung serta membantu kami selama proses penyelesaian laporan penelitian
ini, hingga selesainya draf laporan ini.
Sangat disadari, bahwa Laporan Akhir ini masih jauh dari sempurna. Untuk
itu, segala bentuk saran, kritik, dan masukan sangat diharapkan demi
kesempurnaannya. Semoga laporan penelitian ini dapat memenuhi tujuan yang

diharapkan dan bermanfaat bagi para perusahaan

Kendari, Maret 2022

Tim Penyusun

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial ii


DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL...................................................................................I
KATA PENGANTAR..................................................................................II
DAFTAR ISI...........................................................................................III
DAFTAR TABEL.........................................................................................V
DAFTAR GAMBAR..................................................................................VII
DAFTAR LAMPIRAN.............................................................................VIII
BAB I. PENDAHULUAN.............................................................................1
1.1. Gambaran Umum Kecamatan Routa.........................................................1
1.2. Tujuan Kajian.........................................................................................1
1.3. Output Kajian.........................................................................................3
BAB II. DESKDRIPSI SINGKAT RENCANA USAHA DAN/ATAU
KEGIATAN...................................................................................4
2.1. Kegiatan Pertambangan Nikel PT. SCM di Kecamatan Routa......................4
2.2. Kegiatan Industri Nikel PT. IKIP...............................................................8
2.3. Pembangunan Sistem Konveyor Jarak Jauh PT. Cahaya Smelter
Indonesia.............................................................................................11
BAB III. METODOLOGI...........................................................................14
3.1. Lokasi dan Waktu Kajian........................................................................14
3.2. Teknik Pengumpulan Data.....................................................................14
3.3. Analisis Data Identifikasi Resiko Sosial....................................................18
BAB IV. GAMBARAN UMUM WILAYAH STUDI........................................21
4.1. Gambaran Umum Kecamatan Routa.......................................................21
4.1.1. Luas Wilayah........................................................................21
4.1.2. Jumlah Penduduk.................................................................21
4.1.3. lembaga Masyarakat.............................................................23
4.1.4. Jenis Pekerjaan....................................................................25
4.1.5. Pendidikan...........................................................................31
4.1.6. Fasilitas Kesehatan...............................................................34
4.1.7. Fasilitas Ibadah....................................................................36
4.1.8. Industri................................................................................38
4.1.9. Perdagangan........................................................................40
4.1.10. Keuangan.............................................................................43
4.1.11. Pendapatan Asli Daerah........................................................45
4.1.12. Produk Domestik Regional Bruto............................................46
4.2. Gambaran Umum Kecamatan Bahodopi..................................................49
4.2.1. Luas Wilayah........................................................................51

iii PT. Sulawesi Cahaya Mineral


4.2.2. Jumlah Penduduk.................................................................51
4.2.3. Sumber Daya Alam...............................................................53
4.2.4. Organisasi Masyarakat..........................................................55
4.2.5. Jenis Pekerjaan....................................................................59
4.2.6. Pendidikan...........................................................................62
4.2.7. Fasilitas Kesehetan...............................................................66
4.2.8. Fasilitas Ibadah....................................................................67
4.2.9. Industri................................................................................69
4.2.10. Perdagangan........................................................................71
4.2.11. Keuangan.............................................................................73
4.2.12. Pendapatan Asli Daerah (PAD)...............................................77
4.2.13. Produk Domestik Bruto.........................................................78
BAB V. ANALISIS RESIKO SOSIAL.........................................................85
5.1. Pendahuluan.........................................................................................85
5.2. Identifikasi Isu Resiko Sosial..................................................................85
5.2.1. Sekuritas Sosial....................................................................85
5.2.2. Kerusakan/Kerentanan Situs Warisan Budaya.........................87
5.2.3. Kerusakan Ekosistem, Kelangkaan Sumber Daya dan
Pencemaran Lingkungan........................................................91
5.2.4. Meningkatnya Potensi Konflik Sosial Horisontal.......................95
5.2.4. Meningkatnya Praktek Perilaku Menyimpang, Angka
Kriminalitas, Kecelakaan Lalulintas dan Potensi Kebakaran......99
5.3. Analisis Penilaian Resiko Sosial.............................................................102
5.4. Analisis Stakeholder dalam Manajemen Resiko Sosial.............................105
BAB VI. MANAJEMEN MITIGASI RESIKO SOSIAL................................110
6.1. Pendekatan Manajemen Resiko Sosial...................................................110
6.2. Program atau Paket Penanganan Resiko Sosial......................................113
6.3. Mekanisme Pelaksanaan Penanganan dan Mitigasi Resiko Sosial............122
BAB VII. PENUTUP...............................................................................125
LAMPIRAN-LAMPIRAN.........................................................................128

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial iv


DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

Tabel 2.1. Prakiraan Material yang akan didatangkan......................................6


Tabel 2.2. Jenis dan Jumlah Peralatan untuk Kegiatan Konstruksi....................7
Tabel 2.3. Fasilitas-Fasilitas Penunjang di Kawasan Industri PT. IKIP...............9
Tabel 3.1. Beberapa Pertanyaan Utama untuk Wawancara............................14
Tabel 4.1. Luas Wilayah Masing-masing Desa di Kecamatan Routa
pada tahun 2016-2020....................................................................................21
Tabel 4.2. Jumlah Penduduk Menurut Desa di Kecamatan Routa
pada Tahun 2016-2020..................................................................................22
Tabel 4.3. Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin Menurut Desa di
Kecamatan Routa pada Tahun 2016-2020................................................23
Tabel 4.4. Lembaga Kemasyarakatan di Masing-masing Desa di
Kecamatan Routa pada tahun 2016-2020.................................................25
Tabel 4 5. Jenis Pekerjaan di Masing-masing Desa di Kecamatan Routa p
ada Tahun 2016-2020.....................................................................................29
Tabel 4.6. Jenjang Pendidikan Negeri di Masing-masing Desa di
Kecamatan Routa pada Tahun 2016 - 2020.............................................33
Tabel 4.7. Jenjang Pendidikan Swasta Menurut Desa di Kecamatan
Routa pada Tahun 2016-2020......................................................................34
Tabel 4.8. Jenis Fasilitas Kesehatan di Masing-masing Desa di
Kecamatan Routa pada Tahun 2016-2020................................................35
Tabel 4.9. Fasilitas Ibadah Menurut Desa di Kecamatan Routa pada
Tahun 2016-2020.............................................................................................37
Tabel 4.10. Jenis Industri Menurut Desa di Kecamatan Routa pada
tahun 2016-2020..............................................................................................40
Tabel 4.11. Jenis Perdagangan di Masing-masing Desa di Kecamatan
Routa pada Tahun 2016-2020......................................................................43
Tabel 4.12. Penerimaan Dana Desa/Kelurahan di Masing-masing Desa di
Kecamatan Routa pada Tahun 2016-2020................................................45
Tabel 4.13. Jenis-jenis Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Konawe
Tahun 2016-2020.............................................................................................46
Tabel 4.14. Produk Domestik Regional Bruto di Kabupaten Konawe pada
Tahun 2016-2020.............................................................................................48
Tabel 4.15. Luas Wilayah Masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi
pada tahun 2016-2020....................................................................................51
Tabel 4.16. Jumlah Penduduk di Masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi pada Tahun 2016-2020................................................................52

v PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Tabel 4.17. Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin di Beberapa
Desa di Kecamatan Bahodopi pada Tahun 2016-2020..........................53
Tabel 4.18. Jenis-jenis Sumber Daya Alam di masing-masing Desa
di Kecamatan Bahodopi Tahun 2016-2020...............................................55
Tabel 4.19. Organisasi Kemasyarakat di Masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi mulai tahun 2016-2020................................................................57
Tabel 4.20. Jenis Pekerjaan di Masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi
mulai Tahun 2016-2020.................................................................................60
Tabel 4.21. Jenjang Pendidikan Negeri di Masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi pada Tahun 2016-2020................................................................63
Tabel 4.22. Jenjang Pendidikan Swasta di Masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi pada Tahun 2016-2020................................................................65
Tabel 4.23. Jenis Fasilitas Kesehatan di Masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi pada Tahun 2016-2020................................................................67
Tabel 4.24. Jenis-Jenis Fasilitas Ibadah di Masing-Masing Desa di Kecamatan
Bahodopi pada Tahun 2016-2020................................................................68
Tabel 4.25. Jenis-jenis Industri di Masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi pada tahun 2016-2020.................................................................70
Tabel 4.26. Jenis-jenis Perdagangan di Masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi pada tahu 2016-2020...................................................................72
Tabel 4.27. Penerimaan Anggaran Daerah di Masing-masing Desa di
Kecamatan Bahodopi pada Tahun 2016-2020.........................................75
Tabel 4.28. Pengeluaran keuangan di Masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi pada tahun 2016-2020.................................................................76
Tabel 4.29. Jenis-jenis Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Morowali Tahun
2016-2020..........................................................................................................78
Tabel 4.30. Produk Domestik Regional Bruto di Kabupaten Morowali.....................80
Tabel 5.1. Hasil Penilaian Resiko Sosial Usaha Pertambangan, Pembangunan
Kawasan Industri dan Konstruksi serta Operasional Perusahaan
Industri di Kecamatan Routa dan Kecamatan Bahodopi .....................102
Tabel 5.2. Rencana Penanganan Resiko Sosial dan Peran Masing-Masing
Pihak..................................................................................................................105

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial vi


DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

Gambar 2.1. Rencana Tata Letak Kawasan Letak Industri oleh PT. IKIP...........10
Gambar 2.2. Peta Lokasi Pembangunan Sistem Konveyor Jarak Jauh
PT. Cahaya Smelter Indonesia...................................................13
Gambar 3.1. Peta Wilayah Kajian Baseline Sosial Ekonomi, Resiko Sosial
dan Desain CSR di Kecamatan Routa..........................................16
Gambar 3.2. Peta Wilayah Kajian Baseline Sosial Ekonomi, Resiko Sosial
dan Desain CSR di Kecamatan Bahodopi.....................................17
Gambar 3.3. Komponen Resiko Sosial (Tamara Bekefi, Beth Jenkins
and Beth Kyle, 2006).................................................................19
Gambar 5.2. Rancangan Mekanisme Pelaksanaan Kegiatan Mitigasi Resiko.......122

vii PT. Sulawesi Cahaya Mineral


DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran Halaman

Lampiran 1. Temuan-Temuan Hasi Wawancara dan FGD di


Kecamatan Routa..................................................................129
Lampiran 2. Temuan-Temuan Hasi Wawancara dan FGD di
Kecamatan Bahodopi.............................................................151
Lampiran 3. Rekap Data Hasil FGD Tentang Isu-Isu Sosial dan
Usulan Program CSR Masyarakat di Kecamatan Routa dan
Kecamatan Bahodopi.............................................................182
Lampiran 4. Dokumentasi Kegiatan FGD di Kecamatan Routa dan
Kecamatan Bahodopi.............................................................200

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial viii


BAB I. PENDAHULUAN
1.1. Latar Belakang
Pengelolaan kegiatan pertambangan dan Industri nikel yang baik
dapat dilakukan dengan melaksanakan penataan dari perencanaan awal,
operasional penambangan dengan rapi, dan dengan mempertimbangkan resiko.
Selain itu perusahaan yang taat aturan dan berkomitmen menjalankan regulasi
yang belaku dan melaksanakan program-program berkelanjutan baik aspek
sosial, ekonomi dan lingkungan.
Kegiatan penambangan dan industri memberikan dampak terhadap
lingkungan sekitarnya. Terganggunya aspek kehidupan masyarakat, jika dilihat
dari sisi Hak Asasi Manusia (HAM), yakni terutama yang berkaitan dengan hak-hak
ekonomi, sosial dan budaya, tentulah sangat bersentuhan dengan dampak dari
pertambangan dan industri. Karena hak asasi manusia meliputi aspek-aspek hak
untuk hidup dan berkehidupan yang baik, aman dan sehat yang merupakan hak
atas lingkungan hidup yang baik yang sehat yang diatur didalam Undang-Undang
Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945.
Operasional Kegiatan Penambangan dan Industri diharapkan memberikan
dampak positif bagi masyarakat. Hal ini menentukan keberlanjutan kegiatan
perusahaan. Kajian resiko sosial menjadi penting untuk menjaga kesimbangan
manfaat bagi masyarakat dan perusahaan. Resiko umumnya didefinisikan sebagai
peristiwa atau kondisi yang tidak pasti, jika terjadi akan memiliki efek positif atau
negatif pada tujuan proyek (institusi Manajemen Proyek, 2008). Resiko sosial
adalah tindakan orang-orang menciptakan kejadian yang menyebabkan
penyimpangan merugikan. Sumber utama resiko ini adalah stakeholder.
Resiko sosial adalah tindakan orang-orang menciptakan kejadian yang
menyebabkan penyimpangan merugikan. Resiko sosial merupakan prediksi proses
analogi untuk masa depan perusahaan dalam menghadapi berbagai resiko atas
usahanya, dimana perusahaan mencoba mengekspresikan persepsinya terhadap
faktor eksternal para pemangku kepentingan dan hasil yang tidak diharapkan.
Resiko sosial menyangkut aspek tantangan, ancaman, dan kerentanan. Tantangan
menyangkut kebijakan dan tindakan pihak lain yang berpengaruh positif secara
terhadap organisasi. Ancaman menyangkut pengaruh dari luar yang berpengaruh

1 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


negatif terhadap organisasi biasanya dalam bentuk kombinasi lingkungan dan
pemangku kepentingan. Kerentanan merupakan potret kelemahan organisasi
menyangkut kebijakan, kapasitas manajemen, strategi, prosedur, dan program
(Kytle & Ruggie, 2005). Formula resiko sosial dalam prespektif organisasi
korporasi didefinisikan sebagai kombinasi ancaman (treath) yang meliputi
pemangku  kepentingan dan isu dengan kerentanan (vulnerability).
PT Sulawesi Cahaya Mineral (PT SCM) adalah sebuah perusahaan
pertambangan dengan Penanaman Modal Asing pemegang Izin Usaha
Pertambangan (IUP) Operasi Produksi untuk bahan galian nikel dan mineral
pengikutnya. Perusahaan ini telah beroperasi berdasarkan Surat Keputusan BKPM
Nomor 67/1/IUP/PMN2019. IUP Operasi Produksi PT SCM tersebut merupakan
penyesuaian dari SK Kepala DPM-PTSP Provinsi Sulawesi Tenggara Nomor
03/DPM-PTSP/1/2019 dan SK BKPM Nomor 45//1/IUP/PMN2017 untuk jangka
waktu 20 tahun, mulai 15 September 2017 sampai 15 September 2037, pada
wilayah seluas 21.100 Ha.
Wilayah IUP PT SCM mengandung sumber daya bijih nikel yang cukup
melimpah, yaitu sebesar 931 juta ton, dengan rincian sumber daya tertunjuk
sebesar 205 juta ton dan sumberdaya tereka sebesar 725 juta Ton. Dari sumber
daya sebesar tersebut di atas, telah dilakukan estimasi potensi cadangannya,
dengan mempertimbangan faktor teknis, ekonomi, dan legal serta spesifikasi
pasar, dan diperoleh cadangan probable sebesar 290,5 juta ton yang terdiri dari
70,9 juta ton bijih nikel saprolite dan 219,6 juta ton bijih nikel limonite.
Sebagai upaya meningkatkan hasil pertambangan, PT. SCM akan
membangun suatu Sistem Konveyor untuk mengefisiensikan operasional
perusahaan dan mengoptimalkan nilai ekonomis yang dapat diperoleh.
Pembangunan system Konveyor yang dimaksud bertujuan untuk mengangkut
material tambang nikel dari PT. Sulawesi Cahaya Mineral yang berlokasi di
Kecamatan Routa Kabupaten Konawe - Sulawesi Tenggara ke PT. Indonesia
Morowali Industrial Park (IMIP) di Kecamatan Bahodopi Kabupaten Morowali
Sulawesi Tengah.
Pembangunan Sistem Konveyor tersebut tentunya harus dilakukan dengan
pertimbangan pada berbagai hal seperti dampak negatif lingkungan dan juga

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 2


situasi dan kondisi sosial-ekonomi masyarakat yang tinggal di sekitar area
pembangunan proyek. Atas dasar tersebut, maka PT. SCM perlu mengetahui
kondisi dasar masyarakat, masalah-masalah sosial ekonomi yang dihadapi,
kemungkinan resiko yang dapat terjadi untuk masa akan datang, alternatif
pemecahan masalah apabila terjadi dampak negatif dan kemungkinan konflik
yang dapat merugikan bagi keberlasungan opersional perusahaan serta
keberlasungan kehidupan masyarakat sekitar.

1.2. Tujuan Kajian


a. Mengidentifikasi isu-isu atau masalah sosial berdasarkan pandangan
stakeholder di Kecamatan Bahodopi dan Kecamatan Routa.
b. Melakukan analisis resiko sosial berdasarkan pandangan stakeholder di
Kecamatan Bahodopi Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah dan Kecamatan
Routa Kabupaten Konawe Sulawesi Tenggara.
c. Mendesain mitigasi resiko sosial berbasis stakeholder yang mendukung rencana
program keberlanjutan operasional perusahaan.

1.3. Output Kajian


a. Teridentifikasinya isu-isu atau masalah sosial berdasarkan pandangan
stakeholder di Kecamatan Bahodopi dan Kecamatan Routa.
b. Adanya informasi terkait peta resiko ( risk map) berisi jenis resiko dan
gambaran level resiko yang mungkin akan dihadapi sebagai prioritas atau
bukan prioritas serta pihak-pihak yang dapat menjadi pengendali resiko
tersebut.
c. Adanya alternatif-alternatif mitigasi yang dapat dilakukan berdasarkan
pandangan stakeholder jika terjadi resiko tertentu pada masyarakat di
Kabupaten Morowali dan Konawe.

3 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


BAB II. DESKRIPSI SINGKAT RENCANA USAHA
DAN/ATAU KEGIATAN

Kegiatan pertambangan dan industri oleh PT. Sulawesi Cahaya Mineral


(SCM) di Kecamatan Routa melibatkan beberapa perusahaan. Perusahaan
tersebut dibawah satu manajemen PT. SCM, yaitu PT Indonesia Konawe
Industrial Park (PT. IKIP), PT. Cahaya Smelter Indonesia dan PT Anugrah Batu
Putih.
PT. SCM adalah perusahaan yang akan melakukan kegiatan pertambangan,
PT. Anugerah Batu Putih adalah perusahan yang menyediakan bahan tambang
batu gamping dari yang berlokasi di Kecamatan Bahodopi untuk keperluan proses
pengolahan nikel oleh PT. CSI. sedangan PT. IKIP ini akan merencanakan
pembangunan dan pengembangan kawasan industri di Kecamatan Routa
Kabupaten Konawe. Sedangkan PT. Cahaya Smelter Indonesia adalah perusahaan
industri pengolahan nikel dan yang akan membangun system konveyor untuk
memudahkan pengangkutan bahan tambang dari lokasi tambang ke lokasi
pengolahan material tambang. Tujuan pembangunan system konveyor ini akan
mengangkut material tambang Nikel dari PT. Sulawesi Cahaya Mineral yang
berlokasi di Kecamatan Routa Kabupaten Konawe - Sulawesi Tenggara dan bahan
tambang batu gamping dari PT. Anugerah Batu Putih yang berlokasi di Kecamatan
Bahodopi Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah ke PT. Indonesia Morowali
Industrial Park di Kecamatan Bahodopi Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah.
Kegiatan dari perusahaan tersebut mulai dari prakonstruksi, konstruksi dan
tahap operasional yang akan berpotensi menjadi sumber isu-isu sosial dan resiko
sosial bagi keberlasungan operasional perusahan pertambangan dan industri
dimasa akan datang, sehingga sangat penting mengetahui sumber isu-isu sosial
dan resiko sosial.

2.1. Kegiatan Pertambangan Nikel PT. SCM di Kecamatan Routa


PT Sulawesi Cahaya Mineral (PT SCM) adalah perusahaan Penanaman
Modal Asing pemegang IUP Operasi Produksi untuk bahan galian nikel dan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 4


mineral pengikutnya. PT SCM telah memperolah persetujuan Studi Kelayakan
pada tahun 2017 melalui surat Direktorat Jenderal Mineral dan Batubara nomor
1406/30/DJB/2017 dan telah memperoleh Izin Lingkungan No 517/008/2017
tanggal 15 Juni 2017 terkait rencana kegiatan penambangan dengan luas IUP
21.100 Ha. Wilayah IUP PT SCM ini telah dieksplorasi cukup intensif dan
ditemukan sumberdaya bijih nikel yang cukup besar, yaitu sebesar 931 juta ton.
PT SCM akan beroperasi di wilayah di kecamatan Routa.
Adapun deskripsi kegiatan atau dan Usaha yang berpotensi menjadi
sumber resiko adalah sebagai berikut:
a) Kegiatan Pembebasan lahan:
Pembebasan lahan yang akan dilakukan oleh PT SCM dalam wilayah konsesi
dilakukan berdasarkan peraturan perundangan yang berlaku. Sebagian besar
lahan kegiatan penambangan adalah lahan dalam kawasan hutan produksi. Di
dalam Kawasan terdapat aktibitas pengelolaan pohon damar sebagai sumber
mata pencaharian masyarakat lokal. sehingga ganti rugi diberikan untuk
tanaman di atasnya, dengan cara pendataan jenis dan jumlah tanaman yang
bernilai ekonomis. Dalam proses pembebasan lahan, isu-isu sosial yang
berpotensi timbul pada kegiatan ini adalah dapat menimbulkan keresahan
sosial dan dapat memicu konflik masyarakat dan perusahaan apabila tidak
dilakukan secara baik.
b) Kegiatan Penerimaan Tenaga Kerja Konstruksi dan Operasi Pertambangan;
Pada masa konstruksi penyerapan tenaga kerja dapat dikatakan relatif kecil,
karena pada umumnya yang bekerja merupakan tenaga kerja kontraktor yang
membangun pabrik tersebut. Kontraktor inilah yang akan melakukan
rekrutmen dan mobilisasi tenaga kerja yang diperlukan. Tenaga kerja
konstruksi semaksimal mungkin diambil dari masyarakat setempat/lokal,
terutama dari desa sekitar lokasi proyek yang ada di Kecamatan Routa.
Pelaksanaan rekrutmen tenaga kerja sesuai dengan ketentuan peraturan
perundang undangan yakni Undang-Undang RI Nomor 13 Tahun 2003
tentang Ketenagakerjaan. Personil setempat yang telah memenuhi kualifikasi
persyaratan pendidikan dan kualifikasi teknis sesuai yang dibutuhkan
perusahaan akan diutamakan. Ada kemungkinan sejumlah tenaga kerja akan

5 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


didatangkan dari daerah lain bila tenaga dengan kualifikasi yang sama tidak
dapat dipenuhi dari penduduk lokal.
c) Mobilsasi Peralatan Dan Material
Material kerja yang akan didatangkan untuk pembangunan infrastruktur
penunjang operasi pertambangan PT Sulawesi Cahaya Mineral disajikan pada
tabel berikut.

Tabel 2.1. Prakiraan Material yang akan didatangkan

No
Jenis Material Keterangan
.
1 Batu kali Asal lokal
2 Bata Asal lokal
3 Kayu Asal lokal
4 Pasir Asal lokal
5 Sement Asal lokal
6 Split Asal lokal
7 Agregat A Asal lokal
8 Agregat B Asal lokal
Sumber: Dokumen Studi Kelayakan PT SCM, 2020
Kebutuhan material kerja untuk pembangunan infrastruktur penunjang
sebagaimana disajikan pada tabel dapat memberikan peluang usaha bagi
masyarakat sekitar di wilayah Kecamatan Routa, namun juga berpotensi
menimbulkan dampak terhadap penurunan kualitas udara, peningkatan
kebisingan dan gangguan lalu lintas.
Material akan disuplai oleh supplier berizin sehingga dampak yang
timbul dari kegiatan sumber material dan mobilisasi material merupakan
tanggungjawab supplier. Ketika sampai dalam wilayah konsesi PT Sulawesi
Cahaya Mineral akan menjadi tanggungjawab pemrakarsa. Para pekerja
konstruksi akan diwajibkan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) berupa:
masker, penutup telinga (earplug), sepatu kerja, kacamata dan topi
pengaman. Selain material, juga akan didatangkan peralatan yang akan
digunakan untuk kegiatan konstruksi. Jenis dan jumlah peralatan untuk
kegiatan konstruksi disajikan pada berikut.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 6


Tabel 2.2. Jenis dan Jumlah Peralatan untuk Kegiatan Konstruksi

No
Alat Jumlah
.
1 Excavator 17
2 Bulldozer 19
3 Dump truck 28
4 Motor grader 2
5 Compactor 1

Sebagaimana umumnya, peralatan pertambangan yang digunakan


untuk menambang bijih nikel laterit adalah kombinasi antara backhoe
(excavator) - dump truck dan bulldozer yang masing-masing kapasitasnya
disesuaikan dengan penyebaran cebakannya serta target produksinya. Ketiga
jenis peralatan tersebut digunakan dalam kegiatan pemindahan tanah
penutup maupun kegiatan penambangan bijih nikel, yang merupakan
kegiatan utama dalam tambang terbuka. Dalam proses mobilisasi material
dan peralatan, isu-isu sosial yang berpotensi timbul pada kegiatan ini adalah
adanya gangguan bagi masyarakat dan atau dapat menimbulkan kecelakaan
dan kematian dalam proses kegiatan tersbut yang dapat menyebabkan
persepsi negative masyarakat dan keresahan Masyarakat serta potensi
kemarahan bagi warga
d) Pembersihan dan Pembukaan lahan
Pembersihan lahan bertujuan untuk membebaskan lahan dari tumbuh-
tumbuhan dan akar-akar pohon pada jalan yang mengganggu proses
pemadatan tanah pada kegiatan konstruksi. Proses pembersihan lahan
dilakukan dengan cara memotong atau menebang semua jenis vegetasi
(pohon, semak/belukar dan alang-alang) dengan menggunakan gergaji rantai
(chainsaw) dan parang. Pada kegiatan pembersihan lahan (land clearing)
tidak dilakukan pembakaran terhadap sisa-sisa vegetasi. Bagian tumbuhan
dari sisa tebangan atau limbah tebangan ditumpuk sampai membusuk atau
disusun menjadi larikan-larikan.
Pembersihan lahan menggunakan buldozer komatsu D85ESS. Buldozer
digunakan untuk membersihkan akar-akar pohon. Sedangkan pohon-pohon

7 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


berukuran relatif besar (diameter lebih dari 30 cm) dipotong dengan gergaji
mesin (chainsaw). Selanjutnya, dengan menggunakan bulldozer pohon-pohon
tersebut dikumpulkan di lokasi-lokasi yang ditentukan untuk mempermudah
kegiatan inventarisasi dalam rangka kompensasi kepada negara ataupun
pemanfaatan lebih lanjut. Kegiatan ini memberikan dampak terhadap
perubahan tata guna lahan, perubahan bentang alam, penurunan kualitas
udara, gangguan terhadap flora dan fauna, peningkatan aliran permukaan,
peningkatan erosi tanah, penurunan kualitas air permukaan dan gangguan
biota perairan. Dampak ini dapat menjadi sumber isu-isu sosial, sebagai
contoh, jika terjadi pencemaran udara dan air di sungai dan berdampak
kepada kehidupan dan atau matapencahrian masyarakat diwilayah sekitar
maka dapat berpotensi mengundang keresahan masyarakat atau kemarahan
warga.
e) Pembangunan infrastruktur Utama Tambang
Sarana dan prasarana pendukung yang akan dibangun pada tahap konstruksi
terdiri dari infrastruktur utama tambang dan infrastruktur penunjang
tambang. Infrastruktur Utama terdari dari jalan angkut, jalan tambang,
stockyard, screning station, driyer dan kolam pengendapan. Sedangkan
infrastruktur penunjang adalah kantor, perumahan karyawan, bengkel, dan
Gudang, bangunan pos jaga, bagunan rumah genset, tempat pembibitan dan
sarana peribadatan, poliklinik, tangka penyimpanan Air bersih, tangka
Penyimpanan BBM, TPS Limbah B3. Dampak potensial yang timbul dari
komponen kegiatan ini yaitu sebagai penurunan kualitas udara, peningkatan
aliran permukaan, peningkatan erosi tanah, penurunan kualitas air
permukaan, gangguan biota perairan dan limbah domestic.

2.2. Kegiatan Industri Nikel PT. IKIP


PT. Indonesia Konawe Industrial Park (PT. IKIP) akan merencanakan
pembangunan dan pengembangan kawasan industri di Kecamatan Routa
Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara yang berbasis industri pengolahan dan
pemurnian nikel dengan teknologi pirometalurgi dan hidrometalurgi serta
teknologi heap leach. PT Indonesia Konawe Industrial Park sebagai pengelola
Kawasan Industri akan menyiapkan beberapa fasilitas penunjang diantaranya:

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 8


PLTU, pabrik asam sulfat, pabrik kapur, Dam Tailing/TSF, fasilitas pasokan dan
distribusi air untuk kebutuhan pabrik, jalan; stockpile bahan baku (batu bara dan
reagent), fasilitas supply air tawar; tangki bahan bakar; laboratorium; instalasi
pengolah air limbah, pengelolaan limbah B3 dan non-B3, workshop, gudang,
perkantoran,TPS dan TPA, jaringan jalan serta infrastruktur terkait lainnya.
Fasilitas-fasilitas penunjang di kawasan industri ini disajikan pada tabel berikut.

Tabel 2.3. Fasilitas-Fasilitas Penunjang di Kawasan Industri PT. IKIP

Luas Lahan
No. Teknologi Kapasitas
(Ha)
Pabrik asam sulfat 8.500.000 ton/ 59,3744
1
tahun
Pabrik Kapur (Slurry Batu 2.500.000 12,9503
2
Kapur dan Lime Milk) ton/tahun
3 Pembangkit listrik (PLTU) 800 MW
4 Pembangkit listrik (PLTD) 50 MW 65,2498
5 Stockpile Batubara - 24,7580
6 Area Kantor - 27,9758
7 Akomodasi Karyawan dan Staf - 53,9048
8 Area Lay Down - 23,8496
9 Laboratorium - 6,5571
10 Area Penimbunan Slag - 49,9743
11 TPA/TPS - 9,6492
12 Instalasi Pengolah Air Limbah - 18,1919
13 Area Penimbunan FABA - 19,6786
Tangki Bahan Bakar 20.000 (BBM) + 9,4560
14
4.000 (solar) m3
15 Tailing Storage Facility 356.000.000 m3 1279
16 TSF Water Plant - 3,6992
17 Area Pengembangan - 1145,4742
18 Ruang Terbuka Hijau - 312,9955
Total 3563
Sumber: Dokumen Studi Kelayakan PT. IKIP, 2020

Pada tahap berikutnya di kawasan industri ini, akan dibangun pabrik dan
fasilitas pengolahan dan pemurnian bijih nikel oleh tenant sesuai kebutuhan
pengembangan ekonomi khususnya daerah Provinsi Sulawesi Tenggara, dan
umumnya Indonesia. Selain fasilitas-fasilitas yang disebutkan di atas, di waktu
mendatang akan dibangun pula fasilitas-fasilitas lain yang diperlukan dalam
rangka integrasi fasilitas dan optimasi kawasan. Luas total lahan kawasan
industri yang akan dibangun oleh PT. IKIP yaitu seluas 3.563 Ha. Dari total

9 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


luasan tersebut, luas lahan untuk pembangunan pabrik dan fasilitas
penunjangnya yaitu 2104,53 Ha, sedangkan sisa lahan yang tidak terbangun
yaitu 1.145,474 Ha. Lahan tersebut dipersiapkan sebagai area pengembangan
PT. IKIP.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 10


Gambar 2.1. Rencana Tata Letak Kawasan Letak Industri oleh PT. IKIP

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 11


2.3. Pembangunan Sistem Konveyor Jarak Jauh PT. Cahaya Smelter
Indonesia
PT. Cahaya Smelter Indonesia adalah perusahaan tambang yang akan
membangun system konveyor untuk memudahkan pengangkutan bahan tambang
dari lokasi tambang ke lokasi pengolahan material tambang. Tujuan
pembangunan system konveyor ini akan mengangkut material tambang Nikel dari
PT. Sulawesi Cahaya Mineral yang berlokasi di Kecamatan Routa Kabupaten
Konawe - Sulawesi Tenggara dan bahan tambang batu gamping dari PT.
Anugerah Batu Putih yang berlokasi di Kecamatan Bahodopi Kabupaten Morowali
Sulawesi Tengah ke PT. Indonesia Morowali Industrial Park di Kecamatan
Bahodopi Kabupaten Morowali Sulawesi Tengah. Volume yang akan diangkut per
satuan waktu adalah besar, maka pilihan system pengangkutan yang dipilih
adalah system konveyor. Dengan menggunakan sistem konveyor, PT. Cahaya
Smelter Indonesia mampu menghemat biaya produksi yang sangat tinggi, serta
meningkatkan laju produksi dengan kecepatan yang signifikan dan stabil.
Lokasi pembangunan sistem konveyor jarak jauh PT. Cahaya Smelter
Indonesia terletak di Kecamatan Bahodopi Kabupaten Morowali Provinsi Sulawesi
Tengah (Gambar 1). Sistem konveyor ini menghubungkan lokasi tambang PT.
Sulawesi Cahaya Mineral di Kecamatan Routa Kabupaten Konawe Provinsi
Sulawesi Tenggara dan lokasi pabrik PT. Indonesia Morowali Industrial Park (PT.
IMIP) di Kecamatan Bahodopi Kecamatan Morowali Provinsi Sulawesi Tengah.
Panjang konveyor kira-kira 40 km dengan lebar konveyor 1600 mm (1,6m).
Struktur konveyor beton dan struktur baja. kapasitas rata-rata 1800 ton/jam –
maksimum 2000 ton/jam. Skema lintasan sistem konveyor jarak jauh PT. Cahaya
Smelter Indonesia.
Secara administrasi kegiatan pembangunan sistem konveyor jarak jauh PT.
Cahaya Smelter Indonesia berada di beberapa desa yaitu desa Lalampu, desa
Keurea, dan desa Fatufia, dan Desa Labota Kecamatan Bahodopi Kabupaten
Morowali. Dalam proses pembangunan system konveyor diduga akan memberikan
dampak terhadap sosial, ekonomi dan lingkungan dan menimbukan resiko sosial.
Adapun deskripsi kegiatan yang berpotensi menjadi sumber resiko adalah
sebagai berikut:

12 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


a) Pembebasan Lahan, pembeban lahan dapat berdampak pendapatan
masyarakat, disisi lain dapat menimbulkan petsepsi
b) Pembangunan dan operasional Konstruksi sistem konveyer.
Pada tahap konstruksi sistem konveyor jarak jauh PT. Cahaya Smelter
Indonesia, sumber resiko sosial dapat berasal dari penurunan kualitas udara,
peningkatan kasus kesehatan akibat gangguan kualitas udara bagi pekerja
dan masyarakat, gangguan kebisingan, peningkatan Debit Aliran Permukaan
dan Erosi, Peningkatan Sedimentasi Penurunan Kualitas Air Permukaan,
Penurunan Indeks Kerapatan Vegetasi dan Perubahan Sikap dan Persepsi
Masyarakan dan Timbulan Limbah Domestik dan LB3 dan Potensi Terjadinya
Penyakit.

13 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Gambar 2.2. Peta Lokasi Pembangunan Sistem Konveyor Jarak Jauh PT. Cahaya Smelter Indonesia

14 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


BAB III. METODOLOGI

3.1. Lokasi dan Waktu Kajian


Penelitian resiko sosial dilaksanakan di wilayah operasional kegiatan
pertambangan dan Industri Nikel PT. SCM di wilayah Kecamatan Routa yang
terdiri dari tujuh desa yaitu Desa Lalomerui, Walandawe, Routa, Tirawonua,
Parudongka, Tanggola, dan Puuwirano, Sedangkan di Kecamatan Bahudopi terdiri
dari lima desa yaitu Desa Lalampu, Bahudopi, Keurea, Fatufia dan Desa Labota.
Kegiatan kajian ini dilaksanakan selama 5 bulan. Peta Lokasi dapat dilihat pada
Gambar. 3.1 dan 3.2.

3.2. Teknik Pengumpulan Data


Sumber Data dalam kajian ini adalah berasal dari data primer dan
sekunder. Data primer bersumber dari hasil pengumpulan data melalui survei,
observasi, FGD dan wawancara mendalam. Dedangkan data sekunder bersumber
dari laporan/dokumen terdahulu seperti dokumen Amdal, BPS dan studi kelayakan
rencana kelayakan PT. SCM. Kegiatan survei dengan menyiapkan kuesioner dan
disurvei sebanyak 1.458 Kepala Keluarga (KK), terdiri dari 835 KK di Kecamatan
Bahudopi dan 623 KK di Kecamatan Routa, Kegiatan FGD juga dilakukan di 12
Desa, 7 desa di Kecamatan Routa dan 5 Desa di Kecamatan Bahudopi. Selain
survei dan kegiatan FGD, juga dilakukan wawancara mendalam bagi stakeholder
(pemerintah lokal, tokoh masyarakat, tokoh agama, masyarakat, tokoh pemudah,
tokoh gender). Wawancara dilakukan secara berstruktur dengan menyiapkan
panduan wawancara.

Tabel 3.1. Beberapa Pertanyaan Utama untuk Wawancara

Aspek
Item/pertanyaan
Pertanyaan
Atribut Pribadi Nama, Usia satatus, pendidikan, pekerjaan, tempat tinggal
Apa pandangan anda terhadap perusahaan
Persepsi/Opini
Apa yang diharapkan hadirnya perusahaan
Apa saja yang menjadi ancaman/mengganggu bagi Bapak/Ibu
Kekhawatiran hadirnya perusahaan di desa anda?
Masyarakat Bagaimana anda melihat kemungkinann dampak pada kehidupan
masyarakat dan lingkungan kedepan hadirnya perusahaan ini.
Bagaimana pendapat anda terkait kebijakan perusahaan yang

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 15


Aspek
Item/pertanyaan
Pertanyaan
sudah berjalan selama ini.
Apa saja harapan Bapak/Ibu dengan adanya perusahaan ini?
Harapan Bolehkah diceritakan manfaat apa saja yang diharapkan dengan
hadirnya perusahaan ini?
Dalam hal apa anda pernah menghadapi konflik?
Jika perusahaan sudah beroperasi, aspek apa yang anda paling
Tindakan pedulikan, dan apa saran anda yang paling mendesak?
Apakah ada saran terkait dengan keberlanjutan perusahaan
kedepan untuk mendukung kesejahteraan masyarakat

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 16


Gambar 3.1. Peta Wilayah Kajian Baseline Sosial Ekonomi, Resiko Sosial dan Desain CSR di Kecamatan Routa

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 17


Gambar 3.2. Peta Wilayah Kajian Baseline Sosial Ekonomi, Resiko Sosial dan Desain CSR di Kecamatan Bahodopi

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 18


3.3. Analisis Data Identifikasi Resiko Sosial
Jenis kajian ini merupakan kajian deskriptif kualitatif yang memanfaatkan
data kualitatif dan dijabarkan sejara deskriptif. Kajian deskriptif kualitatif
digunakan untuk menganalisis kejadian, fenomena, atau keadaan secara sosial.
Selain itu, kajian ini menyajikan gambaran lengkap mengenai setting sosial atau
dimaksudkan untuk eksplorasi dan klarifikasi mengenai suatu fenomena atau
kenyataan sosial. Beberapa aspek yang dianalisis dalam kajian analisi resiko sosial
ini yaitu: a) gambaran dan karakteritik masyarakat lokal, b) isu-isu sosial dan b)
pemetaan stakeholder, c) persepsi stakeholder dan d) mitigasi sosial.
Analisis resiko sosial (social risk analysis) merupakan bagian dari
manajemen untuk memahami resiko sebagai akibat interaksi dan lingkungan
sosial. Resiko sosial muncul dari ketidakpuasan–keluhan dari masyarakat dan
pemangku kepentingan lain (eksternal) yang dapat menimbulkan kerentanan
sosial dan konflik. Persepsi dan budaya yang berbeda tentang suatu objek,
kejadian, atau peristiwa akan menimbulkan cara pandang berbagai pihak dan
dalam banyak hal memiliki resiko konflik diantara mereka. Kegagalan mengelola
konflik tentunya berdampak pada biaya sosial dan ekonomi yang sangat besar,
mengganggu kondisi organisasi, masyarakat bahkan negara secara luas. Bagi
iklim investasi hal ini dapat merusak nama baik organisasi (korporasi) bahkan
pada kondisi tertentu menimbulkan resiko investasi dalam jangka panjang.
Harvard Kennedy School menyatakan bahwa program CSR merupakan
suatu upaya perusahaan untuk meminimalisir resiko sosial yang timbul akibat
aktivitas perusahaan. Penanggulangan resiko harus merupakan program
multidisiplin dan multi pemangku kepentingan yang berupaya mempelajari dan
meningkatkan kontribusi perusahaan kepada publik. Membangun tata kelola,
dialog dan kolaborasi konstruktif antara berbagai sektor. Analisis resiko sosial
ISO 31000, mendasarkan kajiannya dari standar formal Australia untuk
manajemen resiko AS/NZS 4360:2004. Berdasarkan rumusan tersebut, resiko
didefinisikan sebagai “kemungkinan terjadinya sesuatu yang akan berdampak
pada pencapaian tujuan”.
Isu-isu sosial dan lingkungan muncul sebagai sumber risiko strategis yang
merepotkan. Isu-isu ini dapat menimbulkan risiko secara langsung, dengan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 19


menghadirkan kendala operasi langsung, atau secara tidak langsung-misalnya,
dengan menyemai “risiko sosial”, atau tantangan oleh pemangku kepentingan
terhadap praktik bisnis perusahaan karena dampak nyata atau yang dirasakan
pada masalah sosial atau lingkungan. Munculnya risiko sosial ditandai oleh empat
komponen dalam kombinasi: sebuah isu, pemangku kepentingan atau kelompok
pemangku kepentingan, persepsi negatif tentang perusahaan, dan sarana untuk
melakukan kerusakan, dapat digambarkan sebagai berikut.

Gambar 3.3. Komponen Resiko Sosial (Tamara Bekefi, Beth Jenkins and Beth Kyle,
2006)

Isu sosial dan lingkungan, yang sebelumnya dianggap sebagai domain


pemerintah dan lembaga swadaya masyarakat (LSM), saat ini telah menjadi
agenda pemimpin perusahaan. Insiden kerusakan reputasi terkait dengan cara
masyarakat memandang dampak perusahaan terhadap perubahan iklim, obesitas,
hak-hak pekerja, kemiskinan, dan masalah sosial dan lingkungan lainnya semakin
sering terjadi. Tantangan yang dihadirkan oleh masalah ini terhadap cara
tradisional perusahaan dalam menjalankan bisnis semakin menjadi isu utama
kegiatan operasional perusahaan.
“Manajemen risiko yang terintegrasi di seluruh perusahaan dan terkait
dengan perencanaan strategis diperlukan tidak hanya untuk memitigasi potensi
kerugian yang melekat pada setiap strategi bisnis, tetapi juga untuk sepenuhnya
menangkap potensi peningkatan resiko.”
Persepsi pemangku kepentingan didasarkan pada berbagai sumber
informasi, termasuk media berita resmi, internet, dari mulut ke mulut, dan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 20


perusahaan itu sendiri. Persepsi negatif mungkin berasal dari sentimen anti-
korporat atau anti-kapitalis. Selanjutnya, persepsi negatif lebih mungkin muncul
karena tidak adanya informasi atau komunikasi reguler dari perusahaan itu
sendiri, yang mengarah pada pemahaman parsial tentang perusahaan dan
bisnisnya.
Resiko sosial adalah sebuah analogi dari masa depan perusahaan tentang
pengelolaan resiko, dimana perusahaan mencoba mengekspresikan persepsinya
terhadap faktor eksternal para pemangku kepentingan ( stakeholders) dan hasil
yang tidak diharapkan. Resiko sosial menyangkut aspek tantangan, ancaman,
dan kerentanan. Tantangan menyangkut kebijakan dan tindakan pihak lain
yang berpengaruh positif terhadap organisasi. Ancaman menyangkut pengaruh
dari luar yang berpengaruh negatif terhadap organisasi, biasanya dalam bentuk
kombinasi lingkungan dan pemangku kepentingan. Kerentanan merupakan
potret kelemahan organisasi menyangkut kebijakan, kapasitas manajemen,
strategi, prosedur, dan program (Kytle & Ruggie, 2005).

21 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


BAB IV. GAMBARAN UMUM WILAYAH STUDI

4.1. Gambaran Umum Kecamatan Routa


4.1.1. Luas Wilayah
Menurut Undang-undang No. 26 tahun 2007 tentang Penataan Ruang,
wilayah didefinisikan sebagai ruang yang merupakan kesatuan geografis beserta
segenap unsur terkait dengan batas dan sistemnya ditentukan berdasarkan aspek
administratif dan/atau aspek fungsional. Luas wilayah disetiap daerah memiliki
jumlah yang berbeda, demikian juga dengan luas wilayah masing-masing desa di
Kecamatan Routa, yang untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel 3.1 sebagai
berikut.

Tabel 4.1. Luas Wilayah Masing-masing Desa di Kecamatan Routa pada tahun
2016-2020

Luas Wilayah (Ha)


No Desa
2016 2017 2018 2019 2020
1 Walandawe 205,27 205,27 205,27 205,27 205,27
2 Routa 544,64 544,64 544,64 544,64 544,64
3 Tirawonua 466,98 466,98 466,98 466,98 466,98
4 Parudongka 327,79 327,79 327,79 327,79 327,79
5 Tanggola 245,35 245,35 245,35 245,35 245,35
6 Puuwiwirano 361,41 361,41 361,41 361,41 361,41
7 Lalomerui 37,14 37,14 37,14 37,14 37,14
8 UPT Parudongka 200,00
Jumlah 2188,58 2188,58 2188,58 2188,58 2388,58
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Tabel 4.1 menunjukkan bahwa dari tahun 2016 sampai 2020, daerah di
Kecamatan Routa yang memiliki wilayah terluas yaitu Kelurahan Routa dengan
luas wilayah sebesar 544,64 km2. Sedangkan wilayah yang memiliki luas terkecil
adalah Desa Lalomerui yaitu sebesar 37,14 km2. Pada tahun 2020, ada
penambahan pemukiman baru di Desa Parudongka yaitu lokasi transmigrasi UPT
Parudongka dengan luas wilayah 200 km2. Sehingga secara keseluruhan jumlah
keseluruhan luas wilayah dari delapan desa di Kecamatan Routa sebesar 2388,58
km2.

4.1.2. Jumlah Penduduk


Jumlah penduduk adalah banyaknya orang yang mendiami suatu wilayah
Negara. Penduduk mengacu pada manusia, individu, orang atau sekumpulan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 22


orang-orang yang tinggal dalam suatu wilayah tertentu bisa negara bisa bagian
wilayah administrasi dari suatu negara dan bisa global. Sementara di sisi yang lain
penduduk juga menjadi penentu dan pelaku dalam kesuksesan pembangunan.
Penduduk sebagai penentu dan pelaku utama dalam pembangunan, memerlukan
kualitas dan produktivitas yang tinggi sehingga pembangunan yang dihasilkan
juga akan tinggi. Pengendalian laju pertumbuhan penduduk mempunyai peran
penting untuk meningkatkan kualitas penduduk. Upaya pengendalian
pertumbuhan penduduk dalam rangka tercapainya penduduk tumbuh seimbang
harus ditingkatkan sebagai langkah penting dalam rangka pembangunan
kependudukan terutama meningkatkan kualitas penduduk dan melakukan
pengarahan penduduk (Harmadi, 2008). Adapun untuk melihat jumlah penduduk
di masing-masing desa di Kecamatan Routa dapat dilihat pada Tabel 4.2. sebagai
berikut.

Tabel 4.2. Jumlah Penduduk Menurut Desa di Kecamatan Routa pada Tahun
2016-2020

Jumlah Penduduk Laju


No Desa Pertumbuhan
2016 2017 2018 2019 2020
Penduduk
1 Walandawe 179 184 187 232 193 2%
2 Routa 646 663 678 893 898 7%
3 Tirawonua 513 537 547 802 652 5%
4 Parudongka 523 303 308 386 549 1%
5 Tanggola 295 57 83 215 188 -9%
6 Puuwiwirano 56 81 58 158 140 20%
7 Lalomerui 336 345 352 361 487 8%
Jumlah 2.114 2.170 2.211 3.047 3.107 8%
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Berdasarkan tabel diatas dapat dilihat bahwa jumlah penduduk di


Kecamatan Routa mulai tahun 2016 hingga 2020, setiap tahunnya mengalami
peningkatan. Desa dengan jumlah penduduk terbanyak dalam 5 tahun terakhir
adalah Kelurahan Routa yang berjumlah 3,778 jiwa dengan laju pertumbuhan
sebesar 7%. Sedangkan desa dengan jumlah penduduk terendah dari tahun 2016
sampai 2020 yaitu Desa Puuwiwirano yang berjumlah 493 jiwa dengan laju
pertumbuhan sebesar 20%. Peningkatan jumlah penduduk ini selain disebabkan

23 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


oleh tingkat kelahiran yang tinggi juga dikarenakan banyaknya pendatang baru
yang kemudian menjadi penduduk tetap. Selain itu, dibukanya wilayah
pemukiman transmigrasi di Desa Parudongka sedikit banyak mempengaruhi
pertambahan jumlah penduduk Di Kecamatan Routa.
Adapun untuk melihat jumlah penduduk berdasarkan jenis kelamin di
masing-masing desa di Kecamatan Routa dapat dilihat pada Tabel 4.3 sebagai
berikut.

Tabel 4.3. Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin Menurut Desa di


Kecamatan Routa pada Tahun 2016-2020

Jenis Kelamin
No Desa Tahun Jumlah Rasio
Laki-Laki Perempuan
2016 108 71 179 152
2017 111 73 184 152
1 Walandawe 2018 113 74 187 153
2019 129 103 232 125
2020 0 0 0 0
2016 349 297 646 118
2017 358 305 663 117
2 Routa 2018 365 311 676 117
2019 481 412 893 117
2020 0 0 0 0
2016 279 244 523 114
2017 287 250 537 115
3 Tirawonua 2018 292 255 547 115
2019 460 342 802 135
2020 0 0 0 0
2016 155 140 295 111
2017 159 144 303 110
4 Parudongka 2018 162 146 308 111
2019 211 175 386 121
2020 0 0 0 0
2016 35 21 56 167
2017 36 21 57 171
5 Tanggola 2018 50 33 83 152
2019 137 78 215 176
2020 0 0 0 0
6 Puuwiwirano 2016 48 31 79 155
2017 49 32 81 153
2018 36 22 58 164
2019 106 52 158 204

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 24


Jenis Kelamin
No Desa Tahun Jumlah Rasio
Laki-Laki Perempuan
2020 0 0 0 0
2016 183 153 336 120
2017 188 157 345 120
7 Lalomerui 2018 192 160 352 120
2019 196 165 361 119
2020 0 0 0 0
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Tabel 4.3. menunjukkan bahwa desa dengan jumlah penduduk berjenis


kelamin laki-laki terbanyak mulai tahun 2016 sampai 2020 adalah Kelurahan
Routa yang berjumlah 1,553 jiwa, sedangkan desa yang memiliki jumlah
penduduk berjenis kelamin laki-laki terendah yaitu Desa Puuwiwirano dengan
jumlah 239 jiwa.
Jumlah laki-laki dan perempuan di Kecamatan Routa dapat dikatakan
hanyalah angka saja, karena pada dasarnya perempuan-perempuan di kecamatan
ini juga ikut berperan dalam mencari nafkah. Mata pencaharian utama di
kecamatan ini adalah menjadi petani lada atau merica yang dilakukan baik oleh
para laki-laki maupun para wanita-wanita dengan pembagian wilayah kerja yang
sudah disepakati, yaitu untuk para lelaki adalah pekerjaan yang berat (membuka
lahan, mendirikan tiang, menyiram, panen) dan untuk para perempuan biasanya
adalah membantu penyiraman, penyiangan dan pemanenan hingga pasca panen
yaitu pengeringan. Maka tidak heran jika angka kelahiran sangat tinggi
dikarenakan ada anggapan di masyarakat semakin banyak anak maka semakin
banyak yang membantu mencari nafkah di keluarga.

4.1.3. lembaga Masyarakat


Lembaga kemasyarakatan pada hakekatnya dapat diartikan ke dalam dua
bentuk, yakni lembaga kemasyarakatan diartikan sebagai organisasi sosial dan
kembaga kemasyarakatan diartikan sebagai entity sosial (Wasistiono, 2004:1).
Tujuan pembentukan suatu lembaga kemasyarakatan untuk memelihara dan
melestarikan nilai-nilai kehidupan masyarakat berdasarkan nilai-nilai gotong
royong dan kekeluargaan (Rauf dan Munaf, 2015). Adapun lembaga

25 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


kemasyarakatan pada setiap desa di Kecamatan Routa dapat dilihat pada Tabel
3.4. sebagai berikut.

Tabel 4.4. Lembaga Kemasyarakatan di Masing-masing Desa di Kecamatan Routa


pada tahun 2016-2020
Lembaga Kemasyarakatan
Jumla
No Desa Tahun Karang Lembaga Kelompok
PKK BPD LPM h
Taruna Adat Tani
2016 0 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0 0 0
1 Walandawe 2018 1 1 0 0 0 0 2
2019 1 1 0 1 1 0 4
2020 1 0 0 1 1 0 3
2016 0 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0 0 0
2 Routa 2018 1 0 1 0 0 0 2
2019 1 0 1 1 1 4 8
2020 1 0 0 1 1 0 3
2016 0 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0 0 0
3 Tirawonua 2018 1 0 0 0 0 0 1
2019 1 1 0 1 1 3 7
2020 1 1 0 1 1 0 4
2016 0 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0 0 0
4 Parudongka 2018 1 0 0 0 0 0 1
2019 1 1 0 1 1 3 7
2020 1 1 0 1 1 0 4
2016 0 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0 0 0
5 Tanggola 2018 1 0 0 0 0 0 1
2019 1 1 0 1 1 2 6
2020 1 1 0 1 1 0 4
2016 0 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0 0 0
Puuwiwiran
6 2018 1 0 0 0 0 0 1
o
2019 1 1 0 1 1 0 4
2020 1 1 0 1 1 0 4
2016 0 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0 0 0
7 Lalomerui 2018 1 0 0 0 0 0 1
2019 1 1 0 1 1 0 4
2020 1 1 0 1 1 0 4

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 26


Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Tabel 4.4. menunjukkan bahwa di beberapa desa di Kecamatan Routa pada


tahun 2016 hingga 2020 terdapat berbagai macam lembaga kemasyarakatan
seperti PKK, BPD, LPM, Karang Taruna, Lembaga Adat dan Kelompok Tani.
PKK adalah Lembaga yang didominasi oleh perempuan dengan ketua
organisasi adalah Ibu dari Kepala Desa setempat. Kegiatan PKK dimaksudkan
untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dengan berbagai pelatihan dan
keterampilan yang bisa digunakan untuk kehidupan keluarga. Selain itu, kegiatan
rutin PKK adalah pengajian setiap bulannya. Namun, terkait adanya pandemic
Covid 19, sejak 2020 Kegiatan PKK dihentikan dengan kesepatakan Bersama.
Organisasi kemasyarakatan lainnya adalah BPD (Badan Permusyawaratan
Desa) dan LPM (Lembaga Pemberdayaan Masyarakat) biasanya dibentuk oleh
inisiatif perangkat desa setempat. Hal ini ditujukan agar organisasi tersebut dapat
menjadi ajang gotong-royong masyarakat desa agar dapat meningkatkan
keberdayaan sosialnya. Tujuan dari dibentuknya BPD adalah agar ide-ide untuk
membangun desa bisa disampaikan secara terbuka dan pengambilan
keputusannya dilakukan secara mufakat bersama. BPD mulai dibentuk di
Kecamatan Routa sejak tahun 2019 di masing-masing desa kecuali Kelurahan
Routa. Dalam hal ini dikarenakan status wilayah kelurahan bukan desa sehingga
tidak dapat dibentuk BPD di Kelurahan Routa.
Sedangkan LPM itu sendiri merupakan Lembaga yang bertujuan untuk
merumuskan bentuk atau jenis pemberdayaan yang bisa diterapkan di desa
setempat dengan upaya rutinnya dilakukan pelatihan keterampilan masyarakat
desa. LPM yang ada di Kecamatan Routa hanya ada di Kelurahan Routa dan
dibentuk sejak tahun 2018 hingga saat ini.
Organisasi selanjutnya adalah karang taruna. Karang taruna adalah
organisasi kepemudaan yang biasanya didominasi oleh generasi muda suatu
daerah. Di Kecamatan Routa karang taruna baru terbentuk sejak tahun 2019
hingga saat ini dengan jumlah masing-masing 1 lembaga di setiap desa dan
kelurahan. Kegiatan rutin karang taruna adalah berdiskusi mengenai kegiatan
yang dapat membangun baik untuk daerah maupun untuk kehidupan.

27 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Kemudian Lembaga adat yang ada di Kecamatan Routa dibentuk sejak
tahun 2019 dengan jumlah masing-masing 1 buah di setiap desa dan kelurahan
Routa. Lembaga adat dimaksudkan untuk menjaga kelestarian adat meskipun
masyarakat Routa sudah sangat beragam sukunya namun yang tetap dijaga
adalah agar Lembaga adat tidak kehilangan jati dirinya.
Organisasi kemasyarakatan yang terakhir ada di Kecamatan Routa adalah
Kelompok tani yang berada di Kelurahan Routa dengan jumlah 4, kemudian Desa
Tirawonua 3, Desa Parudongka 3 dan Desa Tanggola 2 kelompok tani. Kelompok
tani dibentuk sejak tahun 2019 dengan tujuan pemerataan informasi terkait
pertanian. Sebagaimana diketahui Kecamatan Routa adalah produsen dari
tanaman Merica. Diharapkan dengan adanya kelompok tani, masyarakat lebih
mudah mendapatkan informasi, bantuan subsidi baik pupuk, maupun benih yang
saat ini merupakan permasalahan utama bagi masyarakat. Langkanya pupuk
subsidi mengharuskan mereka mengupayakan pupuk kandang secara pribadi
untuk pemenuhan kebutuhan unsur hara tanaman ladanya.
Berdasarkan tabel diatas menunjukkan bahwa masyarakat di Routa
terdapat lembaga-lembaga sosial kemasyarakatan, Lembaga ini dapat dijadikan
sebagai media untuk melatih diri dalam hal kepemimpinan, kerjasama dan saling
menghargai satu sama lain. Lembaga tersebut dapat dijadikan sebagai media
belajar untuk mengingkatkan pengetahuan dan keterampilan mereka. Lembaga ini
juga dapat menjadi saluran infromasi untuk informasi teknologi dan informasi
inovasi, seperti informasi pasar terkait pertanian serta Lembaga ini menjadi media
mencari solusi jika ada konflik diantara mereka.
Pembentukan Lembaga dan antusias partisipasi masyarakat untuk menjadi
anggota dari Lembaga itu adalah hal yang sangat menggembirakan terutama di
kalangan masyarakat dengan rentang usia remaja hingga dewasa. Hal ini menjadi
latar belakang untuk mengumpulkan aspirasi, pendapat, kritik maupun saran
terkait pembangunan yang ada di Kecamatan Routa. Terlebih ada Lembaga yang
dibentuk oleh para pelajar atau mahasiswa yang berasal dari Routa. Diharapkan
dengan adanya Lembaga kemahasiswaan tersebut bisa menjadi jalan untuk
mengawal pembangunan yang ada di kecamatan ini.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 28


4.1.4. Jenis Pekerjaan
Mata pencaharian adalah pekerjaan yang menjadi pokok penghidupan
masyarakat di Kecamatan Routa. Ditinjau dari segi mata pencaharian, masyarakat
di Kecamatan Routa memiliki mata pencaharian yang beragam diantaranya
berprofesi sebagai guru, bidan, dukun bersalin, dukun terlatih, mantri/perawat,
dokter, farmasi, tenaga kesehatan lainnya dan yang bekerja sebagai pedagang
dan hansip. Untuk melihat penyebaran jenis pekerjaan masyarakat di masing-
masing desa di Kecamatan Routa secara lengkap dapat dilihat pada Tabel 3.5
sebagai berikut.

29 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Tabel 4 5. Jenis Pekerjaan di Masing-masing Desa di Kecamatan Routa pada Tahun 2016-2020
Jenis Pekerjaan
Mantri Tenaga
No Desa Tahun Dukun Dukun Ahli
Guru Pedagang Hansip Bidan Kesehatan/ Dokter Farmasi Kesehatan Jumlah
Bersalin Terlatih Gizi
Perawat Lainnya
2016 3 0 3 1 1 0 1 0 0 0 0 9
2017 7 0 0 1 0 1 1 0 0 0 0 10
1 Walandawe 2018 4 2 0 1 1 0 1 0 0 0 0 9
2019 4 0 0 1 1 0 0 0 0 0 0 6
2020 6 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 7
2016 18 0 4 1 2 0 2 0 0 0 0 27
2017 26 0 0 1 0 1 1 0 0 0 0 29
2 Routa 2018 23 13 0 1 2 0 2 0 0 0 0 41
2019 16 0 0 3 3 0 0 0 0 0 0 22
2020 22 0 0 0 0 0 0 0 0 0 3 25
2016 25 0 4 1 2 0 0 0 0 0 0 32
2017 49 0 0 1 0 1 1 0 0 0 0 52
3 Tirawonua 2018 18 12 0 1 2 0 1 0 0 0 0 34
2019 15 0 0 1 2 0 0 0 0 0 0 18
2020 8 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 9
2016 8 0 3 1 2 0 0 0 0 0 0 14
2017 9 0 0 1 0 1 1 0 0 0 0 12
4 Parudongka 2018 8 7 0 1 1 0 1 0 0 0 0 18
2019 8 0 0 1 1 0 1 1 2 1 0 15
2020 18 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 19
2016 0 0 3 1 0 0 0 0 0 0 0 4
2017 0 0 0 1 0 1 1 0 0 0 0 3
5 Tanggola 2018 1 2 0 1 0 0 1 0 0 0 0 5
2019 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 1
6 Puuwiwirano 2016 0 0 3 1 1 0 0 0 0 0 0 5
2017 9 0 0 1 0 1 1 0 0 0 0 12

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 30


Jenis Pekerjaan
Mantri Tenaga
No Desa Tahun Dukun Dukun Ahli
Guru Pedagang Hansip Bidan Kesehatan/ Dokter Farmasi Kesehatan Jumlah
Bersalin Terlatih Gizi
Perawat Lainnya
2018 0 1 0 1 0 0 1 0 0 0 0 3
2019 2 0 0 1 1 0 0 0 0 0 0 4
2020 0 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 1
2016 5 0 6 1 2 0 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 1 0 1 1 0 0 0 0 0
7 Lalomerui 2018 10 6 0 1 1 0 1 0 0 0 0 0
2019 8 0 0 1 1 0 0 0 0 0 0 0
2020 8 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

31 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Tabel 4.5. menunjukkan bahwa terdapat berbagai macam jenis pekerjaan
dan profesi yang dimiliki dibeberapa desa di Kecamatan Routa mulai tahun 2016
hingga 2020.
Dalam 5 tahun terakhir, jumlah profesi guru di setiap Desa di Kecamatan
Routa selalu mengalami perubahan dalam setiap tahunnya. Berdasarkan tabel
tersebut dilihat bahwa daerah yang mengalami perubahan signifikan yaitu Desa
Tirawonua yang mana jumlah terbanyak profesi guru terdapat pada tahun 2017
berjumlah 49 orang kemudian semakin menurun hingga pada tahun 2020 tersisa
8 orang, Hal ini disebabkan beberapa guru telah berpindah tempat. Keluhan dan
saran sudah sering dilontarkan namun hingga kini belum ada solusi yang pasti
dari pihak terkait.
Jumlah masyarakat terbanyak yang bekerja sebagai pedagang yaitu
Kelurahan Routa berjumlah 13 orang dengan rincian pedagang sembako, pakaian,
ikan, pengumpul lada dan damar. Jumlah yang demikian besar sesuai dengan luas
wilayah Kelurahan Routa dengan jumlah penduduk yang demikian besar.
Sedangkan jumlah pedagang yang paling sedikit adalah Desa Puuwiwirano yaitu
sebanyak 1 orang dengan jenis dagangan sembako saja. Desa Puwiwirano
memiliki jumlah penduduk yang paling sedikit dan Sebagian masyarakat lebih
memilih membangun rumah di hutan atau kebun lada dibandingkan di desa. Oleh
karena itu rumah yang dapat terlihat di Desa Puwiwirano hanya sekitar 20 buah
rumah saja.
Dari tabel di atas menunjukkan bahwa pada tahun 2016, disetiap desa
memiliki masyarakat yang mengabdi sebagai hansip, dengan jumlah terbanyak
yaitu Desa Lalomerui berjumlah 6 orang. Untuk desa-desa yang lain jumlahnya
bervariasi yaitu ada yang 3 ada yang 4 orang. Tugas hansip itu sendiri adalah
sebagai pengamanan desa. Pada dasarnya seorang hansip ditunjuk dan dipilih
oleh aparat desa setempat.
Profesi selanjutnya adalah bidan, yang mana selama 5 tahun terakhir
masing-masing Desa difasilitasi 1 orang bidan yang bertugas sebagai salah satu
tenaga kesehatan. Akan tetapi untuk Kelurahan Routa ada penambahan sebanyak
2 orang, sehingga jumlah bidan di Kelurahan Routa yaitu berjumlah 3 orang. Hal
yang masih menjadi permasalahan utama di Kecamatan Routa adalah keberadaan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 32


dari Bidan sebagai profesi garis depan terkait keberlangsungan kehidupan ibu
hamil. Sarana transportasi yang sulit, dan jaringan komunikasi yang tidak
mendukung membuat banyak kejadian yang tidak diinginkan terkait permasalahan
persalinan di kecamatan ini. Terlebih untuk Desa Tanggola, dengan jarak antara
desa menuju puskesmas yang berada di Desa Tirawonua sangat jauh sehingga
bidan atau tenaga Kesehatan yang ditugaskan di desa ini memilih untuk tidak
menetap di desa, dan hal itu yang menyebabkan masyarakat hingga saat ini lebih
memilih melakukan persalinan di dukun beranak.
Demikian juga masyarakat yang berprofesi sebagai dukun bersalin, jumlah
dukun bersalin selama 5 tahun terakhir di Kecamatan Routa bervariasi dan
diketahui bahwa terdapat 1 hingga 3 orang dukun bersalin di setiap Desa,
terkecuali untuk Desa Tanggola yang mana tidak terdapat dukun bersalin.
Sedangkan pada tahun 2017, setiap desa memiliki 1 orang dukun terlatih. Dukun
bersalin di kecamatan ini sangat dibutuhkan keberadaannya. Seperti yang telah
dijelaskan pada paragraf sebelumnya, dukun bersalin adalah pertolongan pertama
untuk ibu melahirkan, dikarenakan jarak fasilitas Kesehatan yang begitu jauh dari
desa dengan kondisi jalan yang tidak memungkinkan melaju kendaraan dengan
kecepatan tinggi sehingga akan lebih membahayakan bagi ibu bersalin.
Kemudian untuk profesi mantri kesehatan/ perawat, diketahui bahwa setiap
Desa di fasilitasi masing-masing 1 orang mantri kesehatan/perawat, akan tetapi
untuk wilayah kelurahan Routa ada penambahan sehingga untuk jumlah profesi
mantri kesehatan/perawat di Kelurahan Routa berjumlah 2 orang. Adapun untuk
profesi sebagai dokter, farmasi dan ahli gizi hanya terdapat di Desa Parudongka
pada tahun 2019 yang berjumlah 1 orang profesi dokter, 2 orang profesi farmasi
dan 1 orang sebagai ahli gizi. Begitu pula dengan tenaga kesehatan lainnya yang
hanya terdapat di Kelurahan Routa berjumlah 3 orang. Jumlah tenaga Kesehatan
yang demikian banyak di Kelurahan Routa disebabkan fasilitas Kesehatan yaitu
puskesmas berada di Desa Tirawonua yang berbatasan dengan Kelurahan Routa.

4.1.5. Pendidikan
Jenjang pendidikan di Negara Indonesia, khusus mengenai pendidikan
formal dibagi menjadi tiga jenjang atau tingkatan, yaitu: pendidikan dasar,

33 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


pendidikan menengah, dan pendidikan tinggi. Selain itu, terdapat pula pendidikan
pra sekolah atau pendidikan anak usia dini, yaitu pendidikan yang diberikan
sebelum memasuki jenjang pendidikan dasar (Eliyanto dan Wibowo, 2013).
Pendidikan juga merupakan sebuah aktifitas yang memiliki maksud atau tujuan
tertentu yang diarahkan untuk mengembangkan potensi yang dimiliki manusia
baik sebagai manusia ataupun sebagai masyarakat dengan sepenuhnya.

Tabel 4.6. Jenjang Pendidikan Negeri di Masing-masing Desa di Kecamatan Routa


pada Tahun 2016 - 2020
Pendidikan (Sekolah Negeri)
No Desa Tahun Jumlah
TK SD SMP SMA
2016 0 1 0 0 1
2017 0 1 0 0 1
1 Walandawe 2018 0 1 0 0 1
2019 0 1 0 0 1
2020 0 1 0 0 1
2016 1 1 1 0 3
2017 1 1 1 0 3
2 Routa 2018 1 1 1 0 3
2019 1 1 1 0 3
2020 0 1 1 0 3
2016 1 1 0 1 2
2017 1 1 0 1 3
3 Tirawonua 2018 1 1 0 1 3
2019 1 1 0 1 3
2020 0 1 0 1 1
2016 1 1 0 0 2
2017 1 1 0 0 2
4 Parudongka 2018 1 1 0 0 2
2019 1 1 0 0 2
2020 0 1 0 0 1
2016 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0
5 Tanggola 2018 0 1 0 0 1
2019 0 1 0 0 1
2020 0 1 0 0 1
2016 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0
6 Puuwiwirano 2018 0 0 0 0 0
2019 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0
2016 0 1 0 0 1
2017 0 1 0 0 2
7 Lalomerui 2018 0 1 1 0 2
2019 0 1 1 0 2
2020 0 1 1 0 2
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Tabel 4.6. menunjukkan bahwa pada tahun 2016 sampai 2020 dari tujuh
desa di Kecamatan Routa, terdapat beberapa jenjang pendidikan Negeri mulai

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 34


dari TK, SD, SMP dan SMA. Pada tahun 2016 sampai 2020, terdapat 3 desa yang
memiliki jenjang pendidikan TK, yaitu Kelurahan Routa, Desa Tirawonua dan Desa
Parudongka dengan jumlah masing-masing 1 unit. Selanjutnya di setiap desa juga
terdapat jenjang pendidikan SD Negeri dengan jumlah masing-masing sebanyak 1
unit, terkecuali untuk Desa Puuwiwirano diketahui belum terdapat unit pendidikan
SD.
Kemudian tabel tersebut juga menunjukkan bahwa pada tahun 2016
hingga 2020, terdapat 2 desa yang memiliki SMP Negeri yaitu Kelurahan Routa
dan Desa Lalomerui berjumlah masing-masing 1 unit. Dan untuk jenjang
pendidikan SMA diketahui selama 5 tahun terakhir hanya terdapat di Desa
Tirawonua berjumlah 1 unit. Selain itu, juga terdapat dua jenjang pendidikan
swasta yang hanya ada di Desa Tirawonua yaitu MTS yang setara dengan SMP
dan MA yang setara dengan SMA, untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada Tabel
4.7. berikut ini:

Tabel 4.7. Jenjang Pendidikan Swasta Menurut Desa di Kecamatan Raouta pada
Tahun 2016-2020

Pendidikan (Sekolah Swasta)


No Desa Tahun Jumlah
MTs MA
2016 0 0 0
2017 0 0 0
1 Walandawe 2018 0 0 0
2019 0 0 0
2020 0 0 0
2016 0 0 0
2017 0 0 0
2 Routa 2018 0 0 0
2019 0 0 0
2020 0 0 0
2016 1 0 1
2017 1 1 2
3 Tirawonua 2018 1 1 2
2019 1 1 2
2020 1 1 2
2016 0 0 0
2017 0 0 0
4 Parudongka 2018 0 0 0
2019 0 0 0
2020 0 0 0

35 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Pendidikan (Sekolah Swasta)
No Desa Tahun Jumlah
MTs MA
2016 0 0 0
2017 0 0 0
5 Tanggola 2018 0 0 0
2019 0 0 0
2020 0 0 0
2016 0 0 0
2017 0 0 0
6 Puuwiwirano 2018 0 0 0
2019 0 0 0
2020 0 0 0
2016 0 0 0
7 Lalomerui 2017 0 0 0
2018 0 0 0
2019 0 0 0
2020 0 0 0
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Fasilitas Pendidikan swasta yang ada di Desa Tirawonua dibentuk setelah


mempertimbangan jauhnya jarak yang harus ditempuh oleh anak-anak yang akan
melanjutkan Pendidikan. Oleh karenanya anak didik dari MTS dan MA mayoritas
berasal dari Desa Tirawonua itu sendiri.

4.1.6. Fasilitas Kesehatan


Fasilitas pelayanan kesehatan merupakan suatu tempat yang digunakan
untuk menyelenggarakan upaya pelayanan kesehatan baik dari segi promotif,
preventif, kuratif serta rehabilitatif yang dilakukan oleh pemerintah, pemerintah
daerah dan masyarakat (Permenkes RI No.75, 2014). Untuk mengetahui jenis-
jenis fasilitas kesehatan yang ada disetiap desa di Kecamatan Routa dapat dilihat
pada Tabel 4.8 sebagai berikut.

Tabel 4.8. Jenis Fasilitas Kesehatan di Masing-masing Desa di Kecamatan Routa pada
Tahun 2016-2020

Fasilitas Kesehatan
No Desa Tahun Pust Poskesde Jumlah
Puskesmas Posyandu Polindes
u s
2016 0 0 0 0 0 0
1 Walandawe 2017 0 0 1 0 0 1
2018 0 1 0 0 1 2

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 36


Fasilitas Kesehatan
No Desa Tahun Pust Poskesde Jumlah
Puskesmas Posyandu Polindes
u s
2019 0 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0 0
2016 0 1 0 0 0 1
2017 0 1 1 1 0 3
2 Routa 2018 0 1 0 0 0 1
2019 0 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0 0
2016 0 0 0 0 0 0
2017 1 0 1 1 0 3
3 Tirawonua 2018 0 0 0 1 0 1
2019 0 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0 0
2016 1 0 0 0 0 1
2017 0 0 1 0 0 1
4 Parudongka 2018 1 0 0 0 0 1
2019 1 0 0 0 0 1
2020 1 0 0 0 0 1
2016 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 1 0 0 1
5 Tanggola 2018 0 0 0 0 0 0
2019 0 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0 0
2016 0 0 0 0 0 0
2017 0 0 1 0 0 1
6 Puuwiwirano 2018 0 0 0 0 0 0
2019 0 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0 0
2016 0 0 0 0 0 0
2017 0 1 1 1 0 3
7 Lalomerui 2018 0 0 0 0 0 0
2019 0 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0 0

37 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Tabel 4.8. menunjukkan bahwa terdapat 5 (lima) jenis fasilitas kesehatan


yang ada di beberapa desa di Kecamatan Routa, yaitu puskesmas, pustu,
posyandu, polindes dan poskesdes. Pada tahun 2016 sampai 2020, terdapat 1
desa yang memiliki fasilitas kesehatan berupa puskesmas yaitu Desa Tirawonua.
Fasilitas kesehatan berupa pustu pada tahun 2016 hingga 2020 hanya dimiliki
oleh 3 desa, yaitu Desa Walandawe, Kelurahan Routa dan Desa Lalomerui
berjumlah masing-masing 1 unit. Selanjutnya fasilitas kesehatan posyandu mulai
terbentuk pada tahun 2018 dengan jumlah masing-masing desa yaitu 1 unit.
Kemudian untuk fasilitas kesehatan berupa polindes juga terbentuk pada tahun
2018 dan diketahui terdapat di Kelurahan Routa dan Desa Tirawonua yang
berjumlah masing-masing 1 unit. Adapun untuk fasilitas poskesdes hanya dimiliki
oleh Desa Walandawe pada tahun 2019 saja yang berjumlah 1 unit.
Sedikitnya jumlah tenaga Kesehatan di kecamatan Routa menyebabkan
kegiatan posyandu lebih sering dilakukan di Desa Lalomerui setiap bulannya.
Sehingga banyak dari masyarakat yang tidak bisa ikut berpartisipasi dikarenakan
kondisi fasilitas transportasi yaitu jalan yang rusak dan jarak tempuh yang begitu
jauh. Maka tidak heran jika masyarakat lebih memilih dukun untuk berkonsultasi
dengan apapun keluhan masyarakat dibanding harus ke puskesmas atau tenaga
kesehatan lainnya.

4.1.7. Fasilitas Ibadah


Fasilitas tempat ibadah atau rumah ibadah adalah sebuah tempat yang
digunakan oleh umat beragama untuk beribadah menurut ajaran agama atau
kepercayaan mereka masing-masing. Istilah rumah ibadah merupakan sarana
keagamaan yang penting bagi pemeluk agama disuatu tempat. Selain sebagai
symbol “keberadaan” pemeluk agama, rumah ibadah juga sebagai tempat
penyiaran agama dan tempat melakukan ibadah. Artinya fungsi rumah ibadah
disamping sebagai tempat perbadahan diharapkan dapat memberikan dorongan
yang kuat dan terarah bagi jamaahnya, agar kehidupan spiritual keberagaman
bagi pemeluk agama tersebut menjadi lebih baik dan salah satu tempat ibadah
yang dimaksut adalah masjid (Asnawati, 2004: 38). Adapun untuk jenis fasilitas

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 38


yang ada di masing-masing desa di Kecamatan Routa dapat dilihat pada Tabel
4.9. sebagai berikut.

Tabel 4.9. Fasilitas Ibadah Menurut Desa di Kecamatan Routa pada Tahun 2016-2020

Fasilitas Tempat Beribadah


No Desa Tahun Jumlah
Masjid Mushollah Gereja Pura Vihara
2016 1 0 0 0 0 1
2017 1 0 0 0 0 1
1 Walandawe 2018 1 0 0 0 0 1
2019 2 0 0 0 0 2
2020 1 1 0 0 0 2
2016 2 0 0 0 0 2
2017 1 1 0 0 0 2
2 Routa 2018 1 1 0 0 0 2
2019 1 1 0 0 0 2
2020 1 1 0 0 0 2
2016 2 0 0 0 0 2
2017 1 1 0 0 0 2
3 Tirawonua 2018 1 1 0 0 0 2
2019 2 1 0 0 0 3
2020 2 1 0 0 0 3
2016 1 0 0 0 0 1
2017 1 0 0 0 0 1
4 Parudongka 2018 1 1 0 0 0 2
2019 1 0 0 0 0 1
2020 3 0 0 0 0 3
2016 1 0 0 0 0 1
2017 1 0 0 0 0 1
5 Tanggola 2018 1 0 0 0 0 1
2019 1 0 0 0 0 1
2020 1 0 0 0 0 1
2016 1 0 0 0 0 1
2017 1 0 0 0 0 1
6 Puuwiwirano 2018 1 0 0 0 0 1
2019 1 0 0 0 0 1
2020 1 0 0 0 0 1
2016 1 0 0 0 0 1
2017 1 0 1 0 0 2
7 Lalomerui 2018 2 1 1 0 0 4
2019 2 0 1 0 0 3
2020 2 0 1 0 0 3

39 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Tabel 4.9. menunjukkan bahwa terdapat beberapa fasilitas ibadah yang


biasa digunakan oleh penduduk di beberapa desa di Kecamatan Routa, yaitu
masjid, mushollah, dan gereja. Pada tahun 2016 sampai 2020, jumlah terbanyak
untuk fasilitas ibadah berupa masjid yaitu Desa Lalomerui, Desa Walandawe dan
Tirawonua dengan masing masing berjumlah 2 unit. Sedangkan Desa Tanggola
dan Desa Puwiwirano merupakan jumlah terendah dengan jumlah masing-masing
1 unit. Selanjutnya tempat beribadah berupa mushollah, mulai tahun 2016 hingga
2020 di setiap desa terdapat 1 unit. Kemudian fasilitas tempat ibadah gereja
dalam 5 tahun terakhir diketahui hanya berada di Desa Lalomerui dengan jumlah
1 unit. Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa mulai tahun 2016 sampai 2020 belum
terdapat tempat beribadah berupa pura dan vihara.
Tempat ibadah adalah hal yang suci bagi penganutnya. Masyarakat Routa
dengan mayoritas beragama Islam menjadikan masjid dan musholla selain
sebagai tempat ibadah juga tempat melakukan kegiatan keagamaan lainnya
misalnya pengajian rutin setiap bulan, kegiatan hari raya islam, peringatan Isra
Miraj dan lainnya. Khususnya di Kelurahan Routa sendiri, ada rencana
pembangunan masjid utama yang hingga kini masih diupayakan anggarannya
dalam bentuk urunan masyarakat, juga bantuan dari stakeholder yang ada di
kelurahan ini. Rencana pembangunan masjid baru ini sudah digagas oleh karang
taruna pemuda sejak awal tahun 2020 silam.

4.1.8. Industri
Menurut BPS (Badan Pusat Statistik), industri atau industri pengolahan
adalah suatu kegiatan ekonomi yang melakukan kegiatan mengubah suatu barang
dasar secara mekanis, kimia, atau dengan tangan sehingga menjadi barang
setengah jadi atau barang jadi dan atau barang kurang nilainya menjadi barang
yang lebih tinggi nilainya, dan sifatnya lebih dekat kepada pemakai akhir. Industri
adalah usaha untuk memproduksi barang jadi dengan bahan baku atau bahan
mentah melalui proses produksi penggarapan dalam jumlah besar sehingga
barang tersebut dapat diperoleh dengan harga serendah mungkin tetapi dengan
mutu setinggi-tingginya (I Made Sandi, 1985). Untuk melihat macam-macam jenis

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 40


industri yang ada di desa di Kecamatan Routa dapat dilihat pada Tabel 4.10
sebagai berikut.

Tabel 4.10. Jenis Industri Menurut Desa di Kecamatan Routa pada tahun 2016-
2020

Jenis Industri
No Desa Tahun Atap Produk Tungku/ Penggilingan Jumlah
Rumbia Kayu Batu Bata Padi
2016 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0
1 Walandawe 2018 0 0 0 0 0
2019 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0
2016 0 2 0 0 2
2017 0 0 0 0 0
2 Routa 2018 0 0 0 0 0
2019 0 2 1 0 3
2020 0 1 0 0 1
2016 0 2 0 0 2
2017 0 0 0 0 0
3 Tirawonua 2018 0 0 0 1 1
2019 5 4 1 2 12
2020 0 0 0 2 2
2016 0 1 0 0 1
2017 0 0 0 0 0
4 Parudongka 2018 0 1 0 1 2
2019 0 1 0 1 2
2020 0 0 0 1 1
2016 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0
5 Tanggola 2018 0 0 0 0 0
2019 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0
2016 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0
6 Puuwiwirano 2018 0 0 0 0 0
2019 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0
2016 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0
7 Lalomerui 2018 0 0 0 0 0
2019 0 0 0 0 0
2020 0 0 0 0 0

41 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Tabel 4.10. menunjukkan bahwa di beberapa desa di Kecamatan Routa dari


tahun 2016 hingga 2020 terdapat 4 jenis industri kecil yaitu atap rumbia, produk
kayu, tungku/batu bata dan penggilingan padi. Industri kecil berupa atap rumbia
hanya terdapat di Desa Tirawonua pada tahun 2019 dengan jumlah 5 unit.
Kemudian untuk jenis industri produk kayu hanya terdapat di 3 tempat yaitu
Kelurahan Routa, Desa Tirawonua dan Parudongka. Jumlah terbanyak dalam 5
tahun terakhir berada di Desa Tirawonua berjumlah 4 unit, sedangkan jumlah
terendah berada di Desa Parudongka berjumlah 1 unit. Selanjutnya untuk industri
tungku/batu bata hanya terdapat ditahun 2019 dan berada di dua desa yaitu
Kelurahan Routa dan Desa Tirawonua yang masing-masing berjumlah 1 unit.
Demikian juga untuk jenis industri penggilingan padi yang berada di dua desa
yaitu Desa Tirawonua dan Parudongka. Diketahui bahwa jumlah terbanyak
industri penggilingan padi mulai tahun 2016 sampai 2020 berada di Desa
Tirawonua dengan jumlah 2 unit dan jumlah terendah berada di Desa Parudongka
berjumlah 1 unit. Berdasarkan tabel diatas dapat diketahui bahwa jumlah
terbanyak keseluruhan jenis industri di masing-masing desa di Kecamatan Routa
berada di Desa Tirawonua dengan jumlah 12 unit.
Industry atap rumbia hanya ada di Desa Tirawonua dengan jumlah 5 unit
sejak tahun 2019 hingga saat ini. Atap dari daun rumbia hingga saat ini masih
menjadi pilihan atap khususnya untuk rumah kebun atau dapur. Karena pada
dasarnya atap yang berasal dari rumbia berstruktur tebal dan lebih tahan lama
dibandingkan atap dari daun kelapa. Selain itu, di Desa Tirawonua memiliki
sumberdaya rumbia yang melimpah.
Jenis industri lainnya yang ada di Kecamatan Routa adalah Tungku atau
batu bata. Desa yang terdapat industry batu bata ini adalah di Kelurahan Routa
dan Desa Tirawonua. Ketersediaan tanah liat juga mempengaruhi
keberlangsungan industry ini. Dan struktur tanah di Kelurahan Routa, Desa
Tirawonua dan Parudongka sangat mendukung kegiatan industri ini.
Selanjutnya adalah industry pengolahan kayu. Pengolahan kayu menjadi
papan atau tiang masih menjadi usaha yang diminati oleh Sebagian masyarakat di

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 42


Kecamatan Routa. Hal ini disebabkan prospek dari kayu sangat menguntungkan.
Selain itu, masyarakat Kecamatan Routa Sebagian besar masih memilih papan
untuk menjadi dinding rumah. Hal ini dikarenakan biaya untuk membangun rumah
dengan konstruksi beton sangat membutuhkan biaya yang tidak sedikit alias
mahal. Selain untuk rumah, prospek kayu juga dikhususkan untuk tiang tiang
tiang merica yang menggunakan kayu besi. Keberadaan kayu besi saat ini sudah
sangat langka. Oleh karena itu, Pasenso istilah dari tukang kayu yang ada di
Kecamatan Routa mematok harga yang fantastis untuk setiap tiang penyangga
tumbuh merica dengan harga Rp. 300.000,- per tiang.
Industry selanjutnya adalah penggilingan padi. Penggilan padi hanya
berada di Desa Tirawonua dan Desa Parudongka sebagai penghasil padi di
Kecamatan Routa. Di dua desa ini terhampar sawah yang sangat indah
dipandang. Selain budidaya merica, masyarakat dua desa ini juga memanfaatkan
aliran air dari gunung yang tanpa henti untuk membudidayakan padi sawah
dengan jangka waktu 3 bulan per musim tanam.
Berdasarkan tabel di atas terlihat ada beberapa kegiatan industri yang tidak
berlangsung pada tahun 2020. Hal ini disebabkan oleh beberapa dari pengrajin
beralih pekerjaan menjadi petani lada dengan perkiraan hasil pendapatan yang
lebih stabil dan menguntungkan meskipun harga lada di tahun 2021 sekitar RP.
70.000,- per kilogram. Harga tersebut sangat jauh dibandingkan pada tahun 2018
yang mencapai RP. 150.000,- per kilogram.

4.1.9. Perdagangan
Pedagangan merupakan suatu aktivitas atau kegiatan jual dan beli antara
produsen dan konsumen yang bertujuan untuk memperoleh keuntungan serta
dapat memenuhi kebutuhan bersama. Perdagangan merupakan suatu hal yang
sangat penting dalam kegiatan perekonomian suatu Negara. Kegiatan
perdagangan atau pertukaran dilakukan oleh penduduk dalam suatu kota memiliki
arti penting dalam kehidupan suatu kota (Boediono 1992). Pada dasarnya,
kegiatan ini muncul karena adanya keinginan dari pihak yang terdapat didalamnya
untuk memperoleh keuntungan tambahan yang diperoleh dari kegiatan tersebut.
Sehingga motif manusia melakukan perdagangan ialah untuk memperoleh

43 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


manfaat/ keuntungan dari pelaksanaan kegiatan perdagangan (Boediono 1992).
Adapun jenis pedagangan yang dilakukan oleh masyarakat di masing-masing desa
di Kecamatan Routa dapat dilihat pada Tabel 4.11. sebagai berikut.

Tabel 4.11. Jenis Perdagangan di Masing-masing Desa di Kecamatan Routa pada


Tahun 2016-2020

Perdagangan
No Desa Tahun Toko Warung Pedagang Jumlah
Kios
Kelontong Makan Eceran
2016 0 2 0 0 2
2017 2 0 0 0 2
1 Walandawe 2018 2 0 0 2 4
2019 0 2 0 0 2
2020 0 2 0 0 2
2016 0 15 0 0 15
2017 13 0 0 0 13
2 Routa 2018 13 0 0 13 26
2019 0 10 0 0 10
2020 0 11 0 0 11
2016 0 12 0 0 12
2017 10 0 0 0 10
3 Tirawonua 2018 12 0 0 12 24
2019 0 9 0 0 9
2020 0 23 0 0 23
2016 0 8 0 0 8
2017 8 0 0 0 8
4 Parudongka 2018 5 0 0 7 12
2019 0 10 0 0 10
2020 0 8 0 0 8
2016 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0
5 Tanggola 2018 2 0 0 2 4
2019 0 60 0 0 60
2020 0 2 0 0 2
2016 0 1 0 0 1
2017 0 0 0 0 0
Puuwiwiran
6 2018 1 0 0 1 2
o
2019 0 0 1 0 1
2020 0 1 0 0 1
7 Lalomerui 2016 0 5 0 0 5
2017 0 0 0 0 0
2018 5 1 0 6 12
2019 0 8 0 0 8

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 44


Perdagangan
No Desa Tahun Toko Warung Pedagang Jumlah
Kios
Kelontong Makan Eceran
2020 0 4 0 0 4
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Tabel 4.11. menunjukkan bahwa terdapat 4 jenis usaha perdagangan yang


ada di beberapa desa di Kecamatan Routa mulai tahun 2016 hingga 2020, yaitu
kios, toko kelontong, warung makan dan pedagang eceran. Untuk usaha
perdagangan berupa kios dapat dilihat jumlah terbanyak mulai dari tahun 2016
hingga 2020 berada di Kelurahan Routa berjumlah 13 unit dan jumlah terendah
berada di Desa Puuwiwirano berjumlah 1 unit. Kemudian usaha toko kelontong
dalam 5 tahun terakhir memiliki jumlah terbanyak di Desa Tirawonua berjumlah
12 unit, sedangkan jumlah terendah yaitu Desa Puuwiwirano dengan jumlah 1
unit. Selanjutnya untuk usaha warung makan terdapat di Kelurahan Routa dan
Desa Puuwiwirano berjumlah masing-masing 1 unit. Adapun untuk usaha
pedagang eceran, diketahui bahwa jumlah terbanyak mulai tahun 2016 sampai
2020 berada di Kelurahan Routa berjumlah 13 unit, sedangkan jumlah terendah
yaitu Desa Puuwiwirano dengan jumlah 1 unit. Adapun jumlah terbanyak secara
keseluruhan jenis perdagangan di beberapa desa di Kecamatan Routa adalah
Kelurahan Routa berjumlah 13 unit, sedangkan untuk jumlah terendah jenis
perdagangan berada di Desa Puuwiwirano dengan jumlah 1 unit.
Jumlah toko kelontong, kios dan eceran biasanya dimiliki oleh orang yang
sama. Artinya, kategori kios, kelontong dan toko eceran sudah termasuk satu
untuk semua unit yang dimaksud. Karena setiap kios yang ada di Kecamatan
Routa menjual segala macam kebutuhan dari kebutuhan sandang pangan dan ada
beberapa yang menjual pakaian. Keberadaan kios, toko kelontong, toko eceran
menunjukkan perputaran uang yang demikian cepat dan baik. Hal ini dapat
menggambarkan kondisi kesejahteraan masyarakat di kecamatan ini dalam
kategori baik.

4.1.10. Keuangan
Keuangan Daerah adalah semua hak dan kewajiban daerah dalam rangka
penyelenggaraan pemerintahan daerah yang dapat dinilai dengan uang termasuk

45 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


didalamnya segala bentuk kekayaan yang berhubungan dengan hak dan
kewajiban daerah tersebut (UU No. 17, 2003). Untuk dapat menjalankan
pemerintahan daerah dengan segala aspek keuangan yang terdapat didalamnya
maka setiap kepala daerah harus dapat melakukan pengelolaan keuangan daerah
yang baik sesuai dalam permendagri No. 13 tahun 2006 tentang Pedoman
pengelolaan keuangan daerah, yang menjelaskan bahwa pengelolaan keuangan
daerah adalah keseluruhan kegiatan yang meliputi perencanaan, pelaksanaan,
penatausahaan, pelaporan, pertanggung jawaban, dan pengawasan keuangan
daerah (Permendagri No. 13, 2006). Adapun untuk keuangan daerah Kecamatan
Routa berupa penerimaan dana desa yang dapat dilihat pada Tabel 4.12. berikut
ini.

Tabel 4.12. Penerimaan Dana Desa/Kelurahan di Masing-masing Desa di


Kecamatan Routa pada Tahun 2016-2020

No Desa Tahun Penerimaan (Rp) Jumlah (Rp)

2016 89.167.000,00 89.167.000,00


2017 - -
1 Walandawe 2018 703.047.000,00 703.047.000,00
2019 938.554.000,00 938.554.000,00
2020 927.547.000,00 927.547.000,00
2016 50.000.000,00 50.000.000,00
2017 - -
2 Routa 2018 - -
2019 366.000.000,00 366.000.000,00
2020 414.000.000,00 414.000.000,00
2016 89.167.000,00 89.167.000,00
2017 - -
3 Tirawonua 2018 952.084.000,00 952.084.000,00
2019 1.219.843.000,00 1.219.843.000,00
2020 1.209.036.000,00 1.209.036.000,00
2016 89.167.000,00 89.167.000,00
2017 - -
4 Parudongka 2018 784.845.000,00 784.845.000,00
2019 1.099.430.000,00 1.099.430.000,00
2020 1.088.623.000,00 1.088.623.000,00
2016 89.167.000,00 89.167.000,00
2017 - -
5 Tanggola 2018 736.307.000,00 736.307.000,00
2019 955.502.000,00 955.502.000,00
2020 944.695.000,00 944.695.000,00
6 Puuwiwirano 2016 89.167.000,00 89.167.000,00
2017 - -
2018 712.790.000,00 712.790.000,00

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 46


No Desa Tahun Penerimaan (Rp) Jumlah (Rp)

2019 772.737.000,00 772.737.000,00


2020 761.930.000,00 761.930.000,00
2016 89.167.000,00 89.167.000,00
2017 - -
7 Lalomerui 2018 1.004.589.000,00 1.004.589.000,00
2019 777.055.000,00 777.055.000,00
2020 766.248.000,00 766.248.000,00
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

4.1.11. Pendapatan Asli Daerah


Menurut UU Nomor 33 Tahun 2004, Pendapatan Asli Daerah (PAD) adalah
penerimaan yang diperoleh daerah dari sumber-sumber di dalam daerahnya
sendiri yang dipungut berdasarkan peraturan daerah sesuai dengan peraturan
perundang-undangan yang berlaku. Pendapatan asli daerah merupakan tulang
punggung pembiayaan daerah, oleh karenanya kemampuan melaksanakan
ekonomi diukur dari besarnya kontribusi yang diberikan oleh pendapatan asli
daerah terhadap APBD, semakin besar kontribusi yang dapat diberikan oleh
pendapatan asli daerah terhadap APBD berarti semakin kecil ketergantungan
pemerintah daerah terhadap bantuan pemerintah pusat . Menurut Undang-Undang
Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuangan Antara Pemerintah Pusat
dan Pemerintah Daerah mengatakan bahwa sumber Pendapatan Asli Daerah
(PAD), bersumber dari: 1) Pajak Daerah, 2) Retribusi Daerah, 3) Hasil perusahaan
milik daerah dan hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan dan 4) Lain-
lain PAD yang sah (Putra dan Ulupui, 2015). Adapun untuk pendapatan asli
daerah di Kabupaten Konawe dapat dilihat pada Tabel 4.13 sebagai berikut.

Tabel 4.13. Jenis-jenis Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Konawe Tahun 2016-2020

Pendapatan Asli Daerah


Hasil Perusahaan
Tahu Milik Daerah dan
No Retribusi Lain-lain PAD
n Pajak Daerah Pengelolaan Jumlah
Daerah Kekayaan Daerah yang Sah
yang Dipisahkan
1 2016 10.304.396 7.325.075 3.909.384 36.163.323 57.702.178
2 2017 13.832.207.970 2.547.168.618 4.438.258.301 76.769.201.117 97.586.836.006

47 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3 2018 15.186.214.758 13.444.119.720 4.339.888.603 43.737.295.205 76.707.518.286
4 2019 11.939.683 24.265.236 4.272.485 56.598.220 97.075.624
5 2020 - - - - -
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Tabel 4.13. menunjukkan bahwa pada tahun 2020 belum ada pendapatan
asli daerah (PAD) di Kabupaten Konawe yang terdiri dari pajak daerah, retribusi
daerah, hasil perusahaan dan lain-lain PAD yang sah. Jumlah pendapatan terbesar
untuk pajak daerah yaitu terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 15.186.214.758,
sedangkan pendapatan dengan jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016 yaitu
berjumlah Rp. 10.304.396. Adapun untuk jumlah keseluruhan pajak daerah mulai
tahun 2016 sampai 2019 berjumlah Rp. 29.040.666.807. Selanjutnya jumlah
pendapatan terbesar untuk retribusi daerah yaitu pada tahun 2018 berjumlah Rp.
13.444.119.720, sedangkan pendapatan dengan jumlah terkecil terjadi pada
tahun 2016 dengan jumlah Rp. 7.325.075. Adapun untuk jumlah keseluruhan
pendapatan dari restribusi daerah pada tahun 2016 sampai 2019 berjumlah Rp.
16.022.878.649. Kemudian jumlah pendapatan terbesar untuk hasil perusahaan
milik daerah yaitu terjadi pada tahun 2017 berjumlah Rp. 4.438.258.301,

sedangkan pendapatan jumlah terkecil terjadi ada tahun 2016 dengan jumla h Rp.
3.909.384. Adapun jumlah keseluruhan pendapatan hasil perusahaan milik daerah
dari tahun 2016 hingga 2019 berjumlah Rp. 8.786.328.773. Dan untuk jumlah
pendapatan terbesar dari aspek lain-lain PAD yang sah yaitu pada tahun 2017

berjumlah Rp. 76.769.201.117, sedangkan jumlah terkecil pada tahun 2016

berjumlah Rp. 36.163.323. Berdasarkan tabel diatas dapat dilihat bahwa jumlah
keseluruhan Pendapatan Asli Daerah (PAD) mulai tahun 2016 sampai 2019 di

Kabupaten Konawe berjumlah Rp. 174.449.132.094.

4.1.12. Produk Domestik Regional Bruto


Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) merupakan total nilai barang dan
jasa yang diproduksi di wilayah atau regional tertentu dan dalam kurun waktu
tertentu biasanya satu tahun. Tingginya tingkat pertumbuhan ekonomi yang
ditunjukkan dengan tingginya nilai PDRB menunjukkan bahwa daerah tersebut
mengalami kemajuan dalam perekonomian. Produk Domestik Regional Bruto
(PDRB) menurut Badan Pusat Statistik (BPS) didefinisikan sebagai jumlah nilai

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 48


tambah yang dihasilkan oleh seluruh unit usaha dalam suatu wilayah, atau
merupakan jumlah seluruh nilai barang dan jasa akhir yang dihasilkan oleh
seluruh unit ekonomi di suatu wilayah. Produk Domestik Regional Bruto atas dasar
harga berlaku menggambarkan nilai tambah barang dan jasa yang dihitung
menggunakan harga pada setiap tahun, sedang Produk Domestik Regional Bruto
atas dasar harga konstan menunjukkan nilai tambah barang dan jasa yang
dihitung menggunakan harga pada tahun tertentu. Adapun jumlah produk
domestik regional bruto di Kabupaten Konawe dapat dilihat pada Tabel 4.14
berikut ini.

49 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Tabel 4.14. Produk Domestik Regional Bruto di Kabupaten Konawe pada Tahun 2016-2020
N Tahun
Lapangan Usaha/Industri Jumlah Rata-Rata
o 2016 2017 2018 2019 2020
Pertanian, Kehutanan dan
1 2.043.737,60 2.203.671,90 2.363.108,73 2.523,72 2.560,61 6.615.602,56 1.323.120,51
Perikanan
2 Pertambangan dan Penggalian 885.358,90 974.614,00 1.054.686,11 1.124,96 1.029,87 2.916.813,84 583.362,77
3 Industri Pengolahan 382.796,60 431.172,40 644.565,57 1.071,50 2.473,15 1.462.079,22 292.415,84
4 Pengadaan Listrik dan Gas 2.357,30 2.837,40 2.933,42 3,14 3,27 8.134,53 1.626,91
Pengadaan Air, Pengelolaan
5 7.749,90 7.908,70 8.389,16 8,65 8,53 24.064,94 4.812,99
Sampah, Limbah dan Daur Ulang
6 Konstruksi 932.699,40 1.002.353,40 1.112.035,96 1.229,20 1.198,04 3.049.516,00 609.903,20
Perdagangan Besar dan Eceran:
7 716.800,60 806.733,60 898.471,37 993,56 961,18 2.423.960,31 484.792,06
Reparasi Mobil dan Sepeda Motor
8 Transportasi dan Pergudangan 76.279,70 82.702,20 92.614,80 101,10 97,55 251.795,35 50.359,07
Penyediaan Akomodasi dan
9 36.298,70 40.571,40 43.320,89 47,37 46,23 120.284,59 24.056,92
Makan Minum
10 Informasi dan Komunikasi 53.797,50 60.163,80 65.247,57 69,34 73,95 179.352,16 35.870,43
11 Jasa Keuangan dan Asuransi 124.043,50 134.771,20 142.357,81 154,24 158,60 401.485,35 80.297,07
12 Real Estate 157.861,60 168.508,30 174.385,44 181,71 182,32 501.119,37 100.223,87
13 Jasa Perusahaan 10.227,60 11.243,70 12.295,10 13,32 13,18 33.792,90 6.758,58
Administrasi Pemerintahan,
14 Pertahanan dan Jaminan Sosial 645.313,30 685.704,50 747.076,63 776,18 754,51 2.079.625,12 415.925,02
Wajib
15 Jasa Pendidikan 397.370,00 425.098,90 464.012,61 489,13 504,20 1.287.474,84 257.494,97
Jasa Kesehatan dan Kegiatan
16 98.653,80 104.678,80 114.324,21 126,24 140,04 317.923,09 63.584,62
Sosial
17 Jasa Lainnya 84.402,90 88.651,60 94.661,63 99,24 98,48 267.913,85 53.582,77
PDRB 6.655.749,10 7.231.385,90 8.034.487,01 9.012,59 10.303,73 21.940.938,33 4.388.187,67
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 50


Tabel 4.14. menunjukkan bahwa terdapat 17 jenis PDRB di Kabupaten Konawe. Pada
aspek pertama yaitu pertanian, kehutanan dan perikanan yang memiliki jumlah PDRB
terbesar pada tahun 2018 sebesar Rp. 2.363.108,73 dan jumlah PDRB terkecil terjadi
pada tahun 2019 yaitu sebesar Rp. 2.523,72, adapun jumlah keseluruhan PDRB aspek
pertanian, kehutanan dan perikanan pada tahun 2016 sampai 2020 berjumlah Rp.
6.615.602,56 dengan jumlah rata-rata sebesar Rp. 1.323.120,51. Selanjutnya aspek
pertambangan dan penggalian memiliki jumlah terbesar yang terjadi pada tahun 2018
berjumlah Rp. 1.054.686,11 dan jumlah terendah terjadi pada tahun 2019 sebesar Rp.
1.124,96, sedangkan jumlah keseluruhan PDRB pertambangan dan penggalian dalam lima
tahun terakhir berjumlah Rp. 2.916.813,84 dengan jumlah rata-rata sebesar Rp
583.362,77. Pada aspek industri pengolahan memiliki jumlah terbesar yang terjadi pada
tahun 2018 berjumlah Rp. 644.565,57 dan jumlah PDRB terendah terjadi pada tahun
2019 sebesar Rp. 1.071,50, sedangkan jumlah keseluruhan PDRB industri pengolahan
dalam lima tahun terakhir berjumlah Rp. 1.462.079,22 dengan jumlah rata-rata sebesar
Rp. 292.415,84. Untuk aspek pengadaan listrik dan gas memiliki jumlah terbesar yang
terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 2.933,42 dan jumlah PDRB terendah terjadi pada
tahun 2019 sebesar yaitu Rp. 3,14, sedangkan jumlah keseluruhan PDRB pengadaan listrik
dan gas dalam lima tahun terakhir berjumlah Rp. 8.134,53 dengan jumlah rata-rata
sebesar Rp. 1.626,91. Untuk aspek pengadaan air, pengelolaan sampah, limbah dan daur
ulang memiliki jumlah terbesar yang terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 8.389,16 dan
jumlah PDRB terendah terjadi pada tahun 2020 sebesar yaitu Rp. 8,53, sedangkan jumlah
keseluruhan PDRB pengadaan air, pengelolaan sampah, limbah dan daur ulang dalam
lima tahun terakhir berjumlah Rp. 24.064,94 dengan jumlah rata-rata sebesar Rp.
4.812,99. Pada aspek konstruksi memiliki jumlah terbesar yang terjadi pada tahun 2018
berjumlah Rp. 1.112.035,96 dan jumlah PDRB terendah terjadi pada tahun 2020 sebesar
yaitu Rp. 1.198,04, sedangkan jumlah keseluruhan PDRB konstruksi dalam lima tahun
terakhir berjumlah Rp. 3.049.516,00 dengan jumlah rata-rata sebesar Rp. 609.903,20.
Untuk aspek perdagangan besar dan eceran: reparasi mobil dan sepeda motor dapat
dilihat pada tabel bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp.
898.471,37 dan untuk jumlah terendah terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 961,18,
adapun jumlah keseluruhan PDRB pada aspek perdagangan besar dan eceran: reparasi
mobil dan sepeda motor mulai tahun 2016 hingga 2020 berjumlah Rp. 2.423.960,31

51 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


dengan rata-rata sebesar Rp. 484.792,06. Pada aspek transportasi dan pergudangan
diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 92.614,80 dan
untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 97,55, adapun jumlah
keseluruhan PDRB pada aspek transportasi dan pergudangan dalam lima tahun terakhir
berjumlah Rp. 251.795,35 dengan rata-rata sebesar Rp.50.359,07. Untuk aspek
penyediaan akomodasi dan makan minum memiliki jumlah terbesar yang terjadi pada
tahun 2018 berjumlah Rp. 43.320,89 dan jumlah PDRB terendah terjadi pada tahun 2020
sebesar Rp. 46,23, sedangkan jumlah keseluruhan PDRB penyediaan akomodasi dan
makan minum mulai tahun 2016 hingga 2020 berjumlah Rp. 120.284,59 dengan jumlah
rata-rata sebesar Rp. 24.056,92. Pada aspek informasi dan komunikasi memiliki jumlah
terbesar yang terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 65.247,57 dan jumlah PDRB
terendah terjadi pada tahun 2019 sebesar Rp. 69,34, sedangkan jumlah keseluruhan
PDRB informasi dan komunikasi mulai tahun 2016 hingga 2020 berjumlah Rp. 179.352,16
dengan jumlah rata-rata sebesar Rp. 35.870,43. Untuk aspek jasa keuangan dan asuransi
memiliki jumlah terbesar yang terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 142.357,81 dan
jumlah PDRB terendah terjadi pada tahun 2019 sebesar Rp. 154,24, sedangkan jumlah
keseluruhan PDRB jasa keuangan dan asuransi mulai tahun 2016 hingga 2020 berjumlah
Rp. 410.485,35 dengan jumlah rata-rata sebesar Rp. 80.297,07. Untuk aspek real estate
diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 174.385,44 dan
untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun 2019 berjumlah Rp. 181,71, adapun jumlah
keseluruhan PDRB pada aspek real estate mulai tahun 2016 hingga 2020 berjumlah Rp.
501.119,37 dengan rata-rata sebesar Rp. 100.223,87. Pada aspek jasa perusahaan
memiliki jumlah terbesar yang terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 12.295,10 dan
jumlah PDRB terendah terjadi pada tahun 2020 sebesar Rp. 13,18, sedangkan jumlah
keseluruhan PDRB jasa perusahaan mulai tahun 2016 hingga 2020 berjumlah Rp.
33.792,90 dengan jumlah rata-rata sebesar Rp. 6.758,58. Untuk aspek administrasi
pemerintahan pertahanan dan jaminan sosial wajib dapat dilihat pada tabel bahwa
jumlah terbesar terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 747.076,63 dan untuk jumlah
terkecil terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 754,51, adapun jumlah keseluruhan PDRB
pada aspek administrasi pemerintahan pertahanan dan jaminan sosial wajib mulai tahun
2016 hingga 2020 berjumlah Rp. 2.079.625,12 dengan rata-rata sebesar Rp. 415.925,02.
Pada aspek jasa pendidikan memiliki jumlah terbesar yang terjadi pada tahun 2018

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 52


berjumlah Rp. 464.012,61 dan jumlah PDRB terendah terjadi pada tahun 2019 sebesar
yaitu Rp. 489,13, sedangkan jumlah keseluruhan PDRB jasa pendidikan dalam lima tahun
terakhir berjumlah Rp. 1.287.474,84 dengan jumlah rata-rata sebesar Rp. 257.494,97.
Untuk aspek jasa kesehatan dan kegiatan sosial diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi
pada tahun 2018 berjumlah Rp. 114.324,21 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun
2019 berjumlah Rp. 126,24, adapun jumlah keseluruhan PDRB pada aspek jasa kesehatan
dan kegiatan sosial mulai tahun 2016 hingga 2020 berjumlah Rp. 317.923,09 dengan rata-
rata sebesar Rp. 63.584,62. Kemudian pada aspek jasa lainnya memiliki jumlah terbesar
yang terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 94.661,63 dan jumlah PDRB terendah terjadi
pada tahun 2020 sebesar Rp. 98,48, sedangkan jumlah keseluruhan PDRB jasa lainnya
dalam lima tahun terakhir berjumlah Rp. 267.913,85 dengan jumlah rata-rata sebesar Rp.
53.582,77. Dengan demikian dapat diketahui bahwa berdasarkan tabel jumlah
keseluruhan PDRB terbesar terjadi pada tahun 2018 yang berjumlah Rp. 8.034.487,01,
sedangkan apabila dilihat dari seluruh aspek dari tahun 2016 sampai 2020 berjumlah Rp.
21.940.938,33 dengan rata-rata sebesar Rp. 4.388.187,67

4.2. Gambaran Umum Kecamatan Bahodopi


4.2.1. Luas Wilayah
Letak wilayah adalah lokasi di mana wilayah itu berada. Posisi wilayah ini
dilihat dari realitas atau kenyataan yang ada pada permukaan bumi. Letak wilayah
ini bisa dilihat dari 3 aspek yakni astronomis, geografis dan juga geologis. Luas
wilayah masing-masing daerah umumnya berbeda-beda begitupula untuk luas
wilayah masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi

Tabel 4.15. Luas Wilayah Masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi pada tahun
2016-2020
Luas Wilayah
No Desa
2016 2017 2018 2019 2020
1 Labota 162,17 162,17 162,17 162,17 162,17
2 Fatufia 119,79 119,79 119,79 119,79 119,79
3 Keurea 102,87 102,87 102,87 102,87 102,87
4 Bahodopi 118,17 118,17 118,17 118,17 118,17
5 Lalampu 103,32 103,32 103,32 103,32 103,32
Jumlah 606,32 606,32 606,32 606,32 606,32

53 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Berdasarkan tabel 4.15 tersebut dapat dilihat bahwa daerah dengan


wilayah terluas yaitu Desa Labota dengan luas wilayah sebesar 162,17 km 2 dan
ukuran tersebut diketahui tidak berubah mulai tahun 2016 hingga 2020.
Sedangkan untuk wilayah dengan luas terkecil yang terhitung mulai tahun 2016
hingga 2020 yaitu Desa Keurea dengan luas wilayah sebesar 102,87 km 2. Adapun
jumlah keseluruhan luas wilayah untuk 5 Desa di Kecamatan Bahodopi yaitu
sebesar 606,32 km2.

4.2.2. Jumlah Penduduk


Penduduk adalah semua orang yang berdomisili di wilayah geografis
Indonesia selama enam bulan atau lebih mereka yang berdomisili kurang dari
enam bulan tetapi bertujuan menetap. Pertumbuhan penduduk diakibatkan oleh
tiga komponen yaitu: fertilitas, mortalitas dan migrasi. Salah satu faktor yang
menentukan keberhasilan pembangunan adalah pelaksanaan pembangunan itu
sendiri, namun demikian penduduk Indonesia menurut strukturnya berbeda
dengan struktur negara yang lebih maju. Struktur penduduk Indonesia dikatakan
masih muda, atau sebagian besar penduduk Indonesia berusia muda. Mengingat
hanya orang dewasa saja yang bisa bekerja, dan pada umumnya dalam suatu
keluarga hanya ada satu yang bekerja berarti bahwa untuk setiap orang yang
bekerja harus menanggung beban hidup dari anggota keluarga dari yang cukup
besar. Makin banyak orang yang harus ditanggung oleh setiap orang yang bekerja
makin rendah kesejahteraan penduduk (Subagiarta, 2006). Jumlah penduduk di
suatu daerah tentunya akan terus mengalami perubahan baik karena adanya
pertambahan maupun akibat pengurangan karena berpindah tempat hidup.
Begitupula yang terjadi di Kecamatan Bahodopi yang mana peningkatan jumlah
penduduk terus mengalami peningkatan dalam setiap tahunnya.
Tabel 4.16. Jumlah Penduduk di Masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi
pada Tahun 2016-2020
Jumlah penduduk Laju Pertumbuhan
No Desa
2016 2017 2018 2019 2020 Penduduk
1 Labota 444 452 458 466 6,285 70%
2 Fatufia 789 802 815 827 4,059 39%
3 Keurea 718 731 742 754 5,233 49%

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 54


Bahodop
4 833 848 860 874 2,800 27%
i
5 Lalampu 237 241 246 249 6,289 93%
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Berdasarkan tabel 4.16 dapat dilihat bahwa jumlah penduduk di Kecamatan


Bahodopi terus mengalami pertambahan mulai tahun 2016 hingga 2020 dan
diketahui bahwa pertambahan terbesar terjadi pada tahun 2020 dengan jumlah
terbanyak berada di Desa Lalampu berjumlah 6,289 jiwa dengan laju
pertumbuhan 93%. Sedangkan untuk jumlah terendah pada tahun 2020 terdapat
di Desa Bahodopi yaitu berjumlah 6,215 jiwa dengan laju pertumbuhan 27%.
Berdasarkan data tersebut diketahui bahwa besarnya pertumbuhan jumlah
penduduk di Kecamatan Bahodopi khususnya Desa Labota, Fatufia, Keurea,
Bahodopi dan Lalampu dipengaruhi oleh tingginya imigrasi yang terjadi di daerah
tersebut dalam setiap tahunnya, hal ini disebabkan karena adanya industri
pertambangan yang membutuhkan banyak tenaga kerja sehingga masyarakat dari
luar daerah datang bahkan bertempat tinggal di daerah tersebut. Sedangkan
untuk jumlah penduduk berdasarkan jenis kelamin di beberapa Desa di
Kecamatan Bahodopi dapat dilihat pada tabel 4.17 berikut ini:

Tabel 4.17. Jumlah Penduduk Berdasarkan Jenis Kelamin di Beberapa Desa di


Kecamatan Bahodopi pada Tahun 2016-2020

Jenis Kelamin
No Desa Tahun Jumlah Rasio
Laki-laki Perempuan
2016 237 207 444 114
2017 241 211 452 114
1 Labota 2018 244 214 458 114
2019 248 218 466 114
2020 0 0 0 0
2016 451 338 789 133
2017 458 344 802 133
2 Fatufia 2018 465 349 814 133
2019 472 355 827 133
2020 0 0 0 0
2016 356 362 718 98
2017 362 369 731 98
3 Keurea 2018 367 375 742 98
2019 373 381 754 98
2020 0 0 0 0

55 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Jenis Kelamin
No Desa Tahun Jumlah Rasio
Laki-laki Perempuan
2016 417 416 833 100
2017 424 424 848 100
4 Bahodopi 2018 430 431 861 100
2019 436 438 874 100
2020 0 0 0 0
2016 118 119 237 99
2017 120 121 241 99
5 Lalampu
2018 122 123 245 99
2019 124 125 249 99
2020 0 0 0 0
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Berdasarkan tabel 4.17 tersebut diketahui bahwa jumlah penduduk


terbanyak mulai tahun 2016 hingga 2019 berjenis kelamin laki-laki juga
mengalami pertambahan dan diketahui bahwa pertambahan terbesar terjadi pada
tahun 2019 dengan jumlah terbanyak berada di Desa Fatufia berjumlah 472 jiwa
dan untuk jumlah terendah berada di Desa Lalampu berjumlah 124 orang.
Sedangkan untuk jumlah penduduk terbanyak berjenis kelamin perempuan pada
tahun 2019 berada di Desa Bahodopi berjumlah 438 jiwa dan untuk jumlah
terendah berada di Desa Lalampu berjumlah 125 jiwa.
Kecamatan Bahodopi adalah termasuk area pertambangan dengan laju
peningkatan penduduk sangat tinggi baik laki-laki maupun perempuan. Imigrasi
penduduk yang setiap bulannya bertambah menyebabkan tingkat kepadatan
penduduk khususnya di kecamatan ini tergolong padat. Untuk jenjang karier
berdasarkan jenis kelamin di kecamatan ini masih dikuasai oleh laki-laki karena
area pertambangan membutuhkan banyak tenaga laki-laki sebagai penggerak
perusahaan. Untuk jenjang karir bagi perempuan penempatannya Sebagian besar
hanya sebagai admin di setiap unitnya. Namun hal itu bukan menjadi kesenjangan
gender tetapi sudah menjadi ketetapan dalam perusahaan.

4.2.3. Sumber Daya Alam


Sumber daya adalah sesuatu yang memiliki nilai guna. Sumber Daya Alam
(SDA) adalah keseluruhan faktor fisik, kimia, biologi dan sosial yang membentuk
lingkungan sekitar kita. Hunker dkk menyatakan bahwa sumber daya alam adalah
semua yang berasal dari bumi, biosfer, dan atmosfer, yang keberadaannya

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 56


tergantung pada aktivitas manusia. Semua bagian lingkungan alam kita (biji-
bijian, pepohonan, tanah, air, udara, matahari, sungai) adalah sumber daya alam.
Sumber daya alam seperti air, udara, lahan, minyak, ikan, hutan, dan lain-lain
merupakan sumber daya yang esensial bagi kelangsungan hidup manusia.
Hilangnya atau berkurangnya ketersediaan sumber daya tersebut akan
berdampak sangat besar bagi kelangsungan hidup umat manusia di muka bumi
ini. Tanpa udara dan air misalnya, manusia tidak dapat hidup.Demikian pula
sumber daya alam yang lain seperti hutan, ikan dan lainnya merupakan sumber
daya yang tidak saja mencukupi kebutuhan hidup manusia, namun juga
memberikan kontribusi yang cukup besar bagi kesejahteraan suatu bangsa.
Pengelolaan sumber daya alam yang baik akan meningkatkan kesejahteraan umat
manusia, dan sebaliknya pengelolaan sumber daya alam yang tidak baik akan
berdampak buruk. Oleh karena itu, persoalan mendasar sehubungan dengan
pengelolaan sumber daya alam adalah bagaimana mengelola sumber daya alam
tersebut agar menghasilkan manfaat yang sebesar-besarnya bagi manusia dengan
tidak mengorbankan kelestarian sumber daya alam itu sendiri (Fauzi, 2004).
Setiap wilayah tentunya memiliki berbagai macam sumber daya alam begitupula
untuk masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi yang memiliki beberapa
macam sumber daya alam yang sangat diperlukan oleh manusia khususnya
masyarakat yang bertempat tinggal di daerah tersebut. Untuk lebih jelasnya
terkait sumber daya alam tersebut dapat dilihat pada tabel 4.18 berikut ini:

Tabel 4.18. Jenis-jenis Sumber Daya Alam di masing-masing Desa di Kecamatan


Bahodopi Tahun 2016-2020

No Sumber Daya Alam


Desa Tahun
Bukit Gunung
2016 28 53
2017 28 53
1 Labota 2018 28 53
2019 28 53
2020 28 53
2016 42 41
2017 42 41
2 Fatufia 2018 42 41
2019 42 41
2020 42 41

57 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


No Sumber Daya Alam
Desa Tahun
Bukit Gunung
2016 23 51
2017 23 51
3 Keurea 2018 23 51
2019 23 51
2020 23 51
2016 26 51
2017 26 51
4 Bahodopi 2018 26 51
2019 26 51
2020 26 51
2016 21 63
5 Lalampu 2017 21 63
2018 21 63
2019 21 63
2020 21 63
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Berdasarkan tabel 4.18 tersebut dapat dilihat bahwa sumber daya alam
yang terdapat di beberapa Desa di Kecamatan Bahodopi terdiri dari bukit dan
gunung. Adapun jumlah bukit terbanyak mulai tahun 2016 hingga 2020 terdapat
di Desa Fatufia berjumlah 42 bukit dan untuk jumlah bukit terendah terdapat di
Desa Lalampu berjumlah 21 bukit.
Sedangkan untuk jumlah gunung terbanyak mulai tahun 2016 hingga 2020
terdapat di Desa Lalampu berjumlah 63 gunung dan untuk jumlah gunung
terendah terdapat di Desa Fatufia yang berjumlah masing-masing 41 gunung.
Bukit dan gunung yang berada di desa-desa tersebut saat ini masih menjadi
sumber flora dan fauna yang ada. Kelestarian akan hutan yang tumbuh baik di
bukit maupun di gunung hingga saat ini tetap dijaga sebagai bentuk pelestarian
terhadap lingkungan dan meminimalisir potensi bencana alam. Sebagaimana
diketahui beberapa dari desa yang dimaksud di atas adalah bagian dari kegiatan
pertambangan yang pastinya sangat mempengaruhi kualitas air tanah dan
kualitas udara. Oleh karenanya, dengan adanya hutan tersebut, bisa menjadi
cadangan air tanah untuk tetap digunakan oleh masyarakat sekitar.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 58


4.2.4. Organisasi Masyarakat
Organisasi Kemasyarakatan yang selanjutnya disebut Ormas adalah
organisasi yang didirikan dan dibentuk oleh masyarakat secara sukarela
berdasarkan kesamaan aspirasi, kehendak, kebutuhan, kepentingan, kegiatan,
dan tujuan untuk berpartisipasi dalam pembangunan demi tercapainya tujuan
Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-
Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Adapun beberapa
organisasi masyarakat yang terdapat di beberapa Desa di Kecamatan Bahodopi
dapat dilihat pada tabel 4.19 berikut ini:

Tabel 4.19. Organisasi Kemasyarakat di Masing-masing Desa di Kecamatan


Bahodopi mulai tahun 2016-2020

No Organisasi Masyarakat
Desa Tahun
Pertiwi PKK Mudes BPD Karang Taruna
2016 0 1 1 1 1
2017 0 1 1 1 1
1 Labota 2018 1 1 1 1 1
2019 1 1 1 1 1
2020 0 0 0 0 0
2016 0 1 1 1 1
2017 0 1 1 1 1
Fatufia 2018 1 1 1 1 1
2
2019 1 1 1 1 1
2020 0 1 1 1 1

2016 0 1 1 1 1
2017 0 1 1 1 1
3 Keurea 2018 1 1 1 1 1
2019 1 1 1 1 1
2020 0 1 1 1 1
2016 0 1 1 1 1
2017 0 1 1 1 1
Bahodop
4 2018 1 1 1 1 1
i
2019 1 1 1 1 1
2020 0 1 1 1 1
2016 0 1 1 1 1
2017 0 1 1 1 1
5 Lalampu 2018 1 1 1 1 1
2019 1 1 1 1 1
2020 0 1 1 1 1

59 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

Berdasarkan tabel tersebut dapat dilihat bahwa mulai tahun 2016 hingga
2020 terdapat beberapa organisasi masyarakat di beberapa Desa di Kecamatan
Bahodopi yang terdiri dari pertiwi, PKK, Mudes, BPD dan Karang Taruna.
Organisasi kemasyarakatan Pertiwi (Perempuan Tangguh Pilihan Jokowi)
mulai dibentuk di Kecamatan Bahodopi pada tahun 2018 dan berjalan hingga
tahun 2019. Namun di tahun 2020 organisasi ini tidak berjalan di semua desa. Hal
ini dipengaruhi banyak oleh pandemic covid 19 yang melanda seluruh dunia,
sehingga banyak kegiatan yang telah dirancang dan telah berjalan kurun waktu 2
tahun harus terhenti sementara. Organisasi Pertiwi ini digagas oleh perempuan-
perempuan hebat yang menginginkan pemberdayaan ekonomi menyentuh hingga
ke akar rumput (Grass Root). Pembangunan ekonomi yang menjadi tujuan utama
dilakukan dengan berbagai kegiatan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan
ibu-ibu rumah tangga dalam memanfaatkan potensi yang bisa digunakan untuk
menghasilkan pendapatan dan membantu keuangan keluarga.
PKK adalah kepanjangan istilah dari Pemberdayaan dan Kesejahteraan
Keluarga. Biasanya diprakarsai oleh Ibu Desa atau perangkat desa yang telah
diberi kewenangan sebelumnya. Kegiatan rutin PKK yang dilakukan di Kecamatan
Bahodopi adalah pertemuan rutin setiap bulan untuk majelis talim, pelatihan
pembuatan pasca panen menjadi produk makanan, pelatihan kerajinan tangan
dan pelatihan penguatan modal social di keluarga. Di Kecamatan Bahodopi semua
desa aktif menggerakan PKK ini. Partisipasi masyarakat sangat tinggi dikarenakan
selain menjadi tempat untuk bertukar informasi juga menjadi tempat bersua
dengan sesama.
Organisasi masyarakat selanjutnya adalah Mudes yaitu musyawarah desa.
Mudes dibentuk oleh aparat desa setempat dengan tujuan sebagai wadah untuk
masyarakat berdiskusi dan menyampaikan pendapat, gagasan, ide untuk
pembangunan dan perkembangan desanya secara aktif dan transparan. Mudes
yang ada di Kecamatan Bahodopi tergolong aktif dengan jadwal rutin pertemuan
yang telah ditetapkan setiap bulannya.
Kemudian selanjutnya adalah BPD (Badan Permusyawaratan Desa) yang
pada dasarnya sama dengan Mudes. BPD juga merupakan bentukan dari aparat

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 60


desa Bersama dengan masyarakat untuk membahas tentang penggunaan angaran
dana desa, mengawal pembangunan desa, mengawal penggunaan angaran dana
desa dan beberapa fungsi yang lainnya. Di Kecamatan Bahodopi BPDnya sejak
tahun 2016 sampai 2020 aktif melakukan kegiatan musyawarah desa.
Organisasi kemasyarakatan yang terakhir adalah karang taruna. Karang
taruna adalah wadah yang menaungi gagasan-gagasan para pemuda pemudi
desa yang memiliki keinginan untuk kemajuan desanya. Di Kecamatan Bahodopi
semua karang taruna ada 1 setiap desa dan tergolong aktif. Karang taruna
biasanya diketuai oleh seorang dengan pemikiran imaginer dan revolusioner.
Karena salah satu tugas dari karang taruna adalah mengawal pembangunan yang
ada di desa, mengawal pengeluaran desa, mengawal penggunaan anggaran dana
desa. Untuk semua desa tergolong aktif terkecuali Desa Labota sejak tahun 2020
tidak terlihat lagi kegiatan organisasi masyarakat berjalan. Hal itu berlaku untuk
semua Lembaga yaitu Pertiwi, PKK, BPD, Mudes dan Karang Taruna.

4.2.5. Jenis Pekerjaan


Pekerjaan adalah "kegiatan sosial” di mana individu atau kelompok
menempatkan upaya selama waktu dan ruang tertentu, kadang-kadang dengan
mengharapkan penghargaan moneter (atau dalam bentuk lain), atau tanpa
mengharapkan imbalan, tetapi dengan rasa kewajiban kepada orang lain.
Yaktiningsasi (1994) mendefinisikan bekerja sebagai suatu kegiatan yang
menghasilkan sesuatu yang bernilai bagi orang lain, dan dalam pelaksanaannya
mereka harus berafiliasi dengan organisasi kerja yang formal. Jenis pekerjaan
seseorang salah satunya ditentukan oleh keahlian yang dimiliki begitupula untuk
beberapa Desa di Kecamatan Bahodopi yang terdiri dari berbagai macam jenis
pekerjaan yang tekuni oleh masyarakat. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada
tabel berikut 4.20 ini:

61 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Tabel 4.20. Jenis Pekerjaan di Masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi mulai Tahun 2016-2020

Jenis Pekerjaan
No Desa Tahun Dokte Dukun Buruh Tukang Mekani Jumlah
Hansip Linmas PNS Honorer Bidan Paramedis
r Bayi Kayu cukur k
2016 10 4 0 22 0 1 0 2 10 0 5 54
2017 10 4 0 24 0 1 1 1 10 0 5 56
1 Labota 2018 5 0 7 14 0 1 0 1 5 2 7 42
2019 16 0 0 13 0 1 0 2 12 5 19 68
2020 0 0 0 0 0 0 0 1 0 0 0 1
2016 6 4 0 27 0 3 0 1 10 0 4 55
2017 6 4 0 24 0 1 0 1 10 0 4 50
2 Fatufia 2018 5 0 7 30 0 4 0 1 8 10 25 90
2019 5 0 0 26 0 3 0 2 6 10 15 67
2020 5 0 0 0 0 0 0 1 0 0 0 6
2016 8 2 0 46 2 2 6 1 7 1 11 86
2017 8 2 2 46 1 12 1 1 7 1 11 92
3 Keurea 2018 5 0 42 13 2 4 5 1 16 10 26 124
2019 5 0 0 11 2 1 10 0 15 25 29 98
2020 0 5 48 0 2 1 11 3 7 14 21 112
2016 6 4 0 19 0 3 4 1 13 1 5 56
2017 6 4 2 66 0 3 2 1 13 1 5 103
4 Bahodopi 2018 5 0 29 71 0 1 0 1 8 4 9 128
2019 8 0 0 86 0 3 0 1 8 5 8 119
2020 5 0 11 0 0 0 0 1 3 0 0 20
5 Lalampu 2016 5 2 0 11 0 1 0 1 2 0 1 23
2017 5 2 0 11 0 1 0 1 2 0 1 23
2018 2 0 5 14 0 2 0 1 3 0 4 31
2019 2 0 0 15 0 2 0 1 5 0 1 26

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 62


Jenis Pekerjaan
No Desa Tahun Dokte Dukun Buruh Tukang Mekani Jumlah
Hansip Linmas PNS Honorer Bidan Paramedis
r Bayi Kayu cukur k
2020 2 0 33 0 0 2 0 1 2 0 1 41
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

63 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Berdasarkan tabel 4.20 tersebut diketahui bahwa terdapat beberapa profesi
sekaligus jenis pekerjaan yang ditekuni oleh masyarakat. Untuk profesi hansip
diketahui bahwa jumlah terbanyak terdapat di Desa Labota berjumlah 16 orang
sedangkan jumlah terkecil berada di Desa Lalampu berjumlah 2 orang.
Selanjutnya untuk profesi Linmas diketahui jumlah terbanyak terdapat di Desa
Keurea berjumlah 5 orang sedangkan jumlah terkecil berada di Desa Lalampu
berjumlah 2 orang yang terdapat pada tahun 2016 dan 2017. Profesi hansip yang
demikian banyak Sebagian besar adalah menjaga perdamaian di lingkungan yang
rawan konflik. Mengapa dikatakan rawan konflik? Karena daerah pertambangan
dengan penduduk yang berasal dari luar Kabupaten Morowali menyebabkan
beragamnya karakter masyarakat yang menempati daerah tersebut. Oleh
karenanya tugas hansip dan linmas digalakkan dengan harapan agar masyarakat
bisa merasakan kedamaian dan ketenangan untuk hidup dan mencari nafkah.
Kemudian, untuk profesi PNS diketahui bahwa jumlah terbanyak berada di
Desa Keurea berjumlah 48 orang sedangkan jumlah terkecil berada di Desa
Labota dan Fatufia berjumlah masing-masing 7 orang. Untuk jenis pekerjaan
honorer, diketahui bahwa jumlah terbanyak berada di Desa Bahodopi berjumlah
86 orang yang tercatat pada tahun 2019 sedangkan jumlah terkecil berada di
Desa Labota berjumlah 13 orang. Selanjutnya, untuk profesi dokter diketahui
hanya terdapat di Desa Keurea berjumlah 2 orang. Untuk profesi bidan diketahui
mengalami perubahan jumlah dan tercatat setiap desa memiliki 1 hingga 2 bidan
namun ada pula beberapa Desa pada tahun 2020 yang tidak memiliki bidan yaitu
Desa Labota, Fatufia dan Bahodopi. Selanjutnya, untuk profesi paramedis
diketahui bahwa mulai tahun 2016 hingga 2020 jumlah terbanyak berada di Desa
Keurea berjumlah 11 orang sedangkan jumlah terkecil berada di Desa Labota
berjumlah 1 orang yang tercatat pada tahun 2017. Kemudian, untuk profesi
dukun bayi diketahui bahwa setiap Desa memiliki 1 hingga 3 orang yang
berprofesi sebagai dukun bayi, adapun pada tahun 2020 untuk Desa Labota,
Fatufia, Bahodopi dan Lalampu berjumlah masing-masing 1 orang sedangkan
untuk Desa Keurea berjumlah 3 orang.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 64


selanjutnya mulai tahun 2016 hingga 2020 diketahui bahwa setiap Desa
memiliki beberapa orang yang berprofesi sebagai buruh kayu dan dalam setiap
tahunnya jumlah profesi tersebut selalu mengalami perubahan, hingga tahun
2020 tercatat bahwa jumlah terbanyak berada di Desa Keurea berjumlah 7 orang
dan untuk jumlah terendah berada di Desa Lalampu berjumlah 2 orang. Adapun
untuk jenis pekerjaan tukang cukur diketahui bahwa selama 5 tahun terakhir juga
mengalami perubahan jumlah dan pada tahun 2020 hanya terdapat di Desa
Keurea berjumlah 14 orng. Dan untuk jenis pekerjaan mekanik diketahui bahwa
jumlah terbanyak berada di Desa Keurea berjumlah 21 orang.
Beragamnya mata pencaharian di Kecamatan Bahodopi merupakan akibat
dari adanya kegiatan pertambangan di daerah tersebut. Disamping laju
pertumbuhan penduduk yang tinggi, diversifikasi mata pencaharian juga sangat
tinggi. Hal ini menunjukkan perputaran keuangan yang baik dan menggambarkan
tingkat kesejahteraan masyarakat Kecamatan Bahodopi pada umumnya

4.2.6. Pendidikan
Menurut UU SISDIKNAS No.20 tahun 2003, pendidikan adalah usaha sadar
dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar
peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki
kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak
mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat. Pendidikan di
Indonesia terbagi ke dalam tiga jalur utama, yaitu formal, non-formal, dan
informal. Pendidikan juga dibagi ke dalam empat jenjang, yaitu anak usia dini,
dasar, menengah, dan tinggi.

Tabel 4.21. Jenjang Pendidikan Negeri di Masing-masing Desa di Kecamatan


Bahodopi pada Tahun 2016-2020

Pendidikan Negeri
No Desa Tahun
TK SD SMP SMA
2016 0 1 0 0
2017 0 1 0 0
1 Labota 2018 0 1 0 0
2019 0 1 0 0
2020 0 1 0 0
2 Fatufia 2016 0 2 0 0
2017 0 2 0 0

65 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Pendidikan Negeri
No Desa Tahun
TK SD SMP SMA
2018 0 2 1 0
2019 0 2 1 0
2020 0 2 0 0
2016 0 1 1 1
2017 0 1 1 1
3 Keurea 2018 0 1 0 0
2019 0 1 0 0
2020 0 1 0 0
2016 0 1 0 0
2017 0 1 0 0
4 Bahodopi 2018 1 1 1 1
2019 1 2 1 1
2020 0 1 1 1
2016 0 1 0 0
2017 0 1 0 0
5 Lalampu 2018 0 1 0 0
2019 0 1 0 0
2020 0 1 0 0
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020
Berdasarkan tabel 4.21 tersebut diketahui bahwa terdapat beberapa
jenjang pendidikan Negeri di masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi yaitu
TK, SD, SMP dan SMA. Untuk jenjang pendidikan TK diketahui terdapat di Desa
Bahodopi yaitu pada tahun 2018 terdapat 1 unit dan tahun 2019 terdapat 1 unit,
sehingga jumlah keseluruhan untuk pendidikan TK mulai tahun 2016 hingga 2020
berjumlah 2 unit.
Selanjutnya untuk jenjang pendidikan SD diketahui bahwa jumlah
terbanyak mulai tahun 2016 hingga 2020 terdapat di Desa Fatufia sebanyak 2 unit
sedangkan jumlah terkecil berada di Desa Labota, Keurea, Bahodopi dan Lalampu
berjumlah masing-masing 1 unit.
Kemudian untuk jenjang pendidikan SMP diketahui mulai tahun 2016-2020
terdapat di Desa Bahodopi, Fatufia dan keurea masing-masing berjumlah 1 unit.
Dan untuk jenjang pendidikan SMA diketahui bahwa jumlah terbanyak mulai
tahun 2016 hingga 2020 berada di Desa Bahodopi dan Keurea berjumlah 1 unit.
Selain itu, juga terdapat beberapa jenjang pendidikan swasta di masing-masing
Desa di Kecamatan Bahodopi. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel 4.22
berikut ini:

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 66


Tabel 4.22. Jenjang Pendidikan Swasta di Masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi pada Tahun 2016-2020

Pendidikan Swasta
No Desa Tahun
Paud TK SD SMP SMA
2016 1 1 0 1 0
2017 1 1 0 1 0
1 Labota 2018 1 1 0 1 0
2019 1 1 0 1 0
2020 1 1 0 1 0
2016 0 1 0 0 0
2017 0 1 0 0 0
2 Fatufia 2018 0 1 0 0 0
2019 0 1 0 0 0
2020 1 2 0 0 0
2016 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0
3 Keurea 2018 0 0 0 0 0
2019 1 1 0 0 0
2020 0 0 0 0 0
2016 1 1 0 0 0
2017 1 1 0 0 0
4 Bahodopi 2018 1 1 0 0 0
2019 1 1 0 0 0
2020 1 1 0 0 0
2016 0 0 0 0 0
2017 0 0 0 0 0
5 Lalampu 2018 1 1 0 0 0
2019 1 1 0 0 0
2020 1 1 0 0 0
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020
Berdasarkan tabel tersebut dapat dilihat bahwa terdapat beberapa jenjang
pendidikan swasta di beberapa Desa di Kecamatan Bahodopi yaitu Paud, TK, SD,
SMP dan SMA. Untuk jenjang pendidikan Paud diketahui bahwa mulai tahun 2016
hingga 2020 berada di masing-masing desa berjumlah 1 unit. untuk jenjang
pendidikan TK diketahui bahwa masing-masing Desa memiliki 1 unit terkecuali
untuk Desa Fatufia yang terdapat 2 unit jenjang pendidikan TK. Selanjutnya,
diketahui pula bahwa tidak terdapat jenjang pendidikan swasta SD. Sedangkan
untuk jenjang pendidikan SMP diketahui bahwa mulai tahun 2016 hingga 2020
hanya terdapat di Desa Labota berjumlah 1 unit. selain itu, diketahui pula bahwa

67 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


tidak terdapat jenjang pendidikan SMA swasta di beberapa Desa di Kecamatan
Bahodopi mulai tahun 2016 hingga 2020.
Keberadaan fasilitas Pendidikan baik milik pemerintah maupun swasta
menunjukkan tingginya minat Pendidikan di kalangan masyarakat. Ketersediaan
guru-guru baik PNS maupun honorer sudah sangat merata, sehingga dapat
mendidik anak-anak dengan baik sebagai generasi bangsa Indonesia.
4.2.7. Fasilitas Kesehatan
Fasilitas Pelayanan Kesehatan adalah suatu alat dan/atau tempat yang
digunakan untuk menyelenggarakan upaya pelayanan kesehatan, baik promotif,
preventif, kuratif, maupun rehabilitatif yang dilakukan oleh Pemerintah Pusat,
Pemerintah Daerah dan/atau masyarakat. Untuk mencapai derajat kesehatan
masyarakat yang baik, diperlukan Fasilitas Pelayanan Kesehatan yang dapat
menyediakan pelayanan kesehatan yang terjangkau bagi seluruh lapisan
masyarakat dalam rangka peningkatan kesehatan, pemeliharaan kesehatan,
pengobatan penyakit, dan pemulihan kesehatan. Penyediaan Fasilitas Pelayanan
Kesehatan merupakan tanggung jawab Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah
sesuai ketentuan Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan yang
menyatakan bahwa Pemerintah bertanggung jawab atas ketersediaan Fasilitas
Pelayanan Kesehatan bagi masyarakat untuk mencapai derajat kesehatan yang
setinggi-tingginya. Ada beberapa jenis fasilitas kesehatan yang dapat diberikan
kepada masyarakat yaitu tempat praktik mandiri Tenaga Kesehatan, pusat
kesehatan masyarakat, klinik, rumah sakit, apotek, unit transfusi darah,
laboratorium kesehatan, optikal, fasilitas pelayanan kedokteran untuk kepentingan
hukum dan Fasilitas Pelayanan Kesehatan tradisional ( PPRI, 2016). Sedangkan
untuk beberapa Desa di Kecamatan Bahodopi diketahui juga terdapat beberapa
fasilitas kesehatan yang diberikan untuk menunjang kesehatan jasmani dan
rohani masyarakat. Untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel 4.23. berikut ini:

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 68


Tabel 4.23. Jenis Fasilitas Kesehatan di Masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi pada
Tahun 2016-2020

Fasilitas Kesehatan
Tahu Tempat
No Desa Toko Jumlah
n Puskesmas Poskesdes Praktek Posyandu Pos KB
Obat
Bidan
2016 0 1 1 1 1 0 4
2017 0 1 1 1 1 0 4
1 Labota 2018 0 1 1 1 1 0 4
2019 0 1 1 1 1 0 4
2020 0 1 1 1 1 0 4
2016 0 1 1 2 1 1 6
2017 0 1 1 2 1 2 7
2 Fatufia 2018 0 1 1 2 1 1 6
2019 0 0 1 2 1 1 5
2020 0 1 1 1 1 0 4
2016 1 0 0 1 1 1 4
2017 1 0 1 1 1 3 7
3 Keurea 2018 1 0 1 1 1 1 5
2019 1 0 1 1 1 1 5
2020 1 0 1 1 1 4 8
2016 0 0 1 1 1 0 2
2017 0 1 1 1 1 0 4
4 Bahodopi 2018 0 1 1 1 1 0 4
2019 0 1 1 1 1 0 4
2020 0 1 1 1 1 0 4
5 Lalampu 2016 0 1 1 1 1 0 4
2017 0 1 1 1 1 0 4
2018 0 1 1 1 1 0 4
2019 0 1 1 1 1 0 4
2020 0 1 1 1 1 0 4
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020
Berdasarkan tabel 4.23 tersebut dapat dilihat bahwa terdapat beberapa
fasilitas kesehatan yang menyebar di beberapa Desa di Kecamatan Bahodopi yang
terdiri dari puskesmas, poskesedes, tempat praktik bidan, posyandu, pos Kb dan
toko obat. Untuk fasilitas puskesmas diketahui pada tahun 2016 hingga 2020
hanya terdapat di Desa Keurea berjumlah masing-masing 1 unit.
Kemudian untuk fasilitas poskesdes diketahui bahwa mulai tahun 2016
hingga 2020 berjumlah masing-masing 1 unit untuk Desa Labota, Fatufia,
Bahodopi, dan Lalampu. Selanjutnya, untuk fasilitas tempat praktik bidan

69 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


diketahui pada tahun 2016 hingga 2020 masing-masing Desa memiliki 1 unit
tempat praktik bidan.
Lebih lanjut, untuk fasilitas posyandu diketahui bahwa terhitung mulai
tahun 2016 hingga 2020 masing-masing Desa memiliki 1 unit posyandu.
Kemudian, untuk fasilitas pos KB diketahui bahwa setiap Desa memiliki masing-
masing 1 unit untuk masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi. Dan untuk
fasilitas kesehatan lainnya yaitu toko obat yang diketahui bahwa jumlah terbanyak
berada di Desa Keurea berjumlah 4 unit pada tahun 2020 sedangkan untuk
jumlah terkecil berada di Desa Fatufia berjumlah 1 unit pada tahun 2019.
Fasilitas Kesehatan yang dapat dikatakan begitu lengkap adalah bukti
bahwa mobilitas penduduk sangat tinggi di wilayah ini. Dengan sarana
transportasi yang lancer, kondisi infrastruktur jalan yang baik memungkinkan
masyarakat dapat menempuh fasilitas Kesehatan dengan mudah dan cepat
sehingga mendapat penanganan cepat dan tepat.

4.2.8. Fasilitas Ibadah


Fasilitas untuk ibadah adalah tempat untuk menjalankan ibadah umat
beragama secara berjamaah untuk memenuhi kebutuhan rohani. Dalam sebuah
perumahan, fasilitas ibadah adalah bagian dari sarana atau fasilitas umum
(fasum).  Semua bangunan yang menjadi fasilitas ibadah ini ditujukan untuk
memenuhi kebutuhan batin manusia sebagai makhluk yang memiliki Tuhan.
Bentuk bangunan fasilitas ibadah sendiri disesuaikan dengan agama yang dianut,
yaitu: Masjid untuk ibadah bagi umat beragama Islam, Gereja untuk ibadah bagi
umat beragama Katolik dan Kristen, Kelenteng untuk ibadah bagi umat
Khonghucu, Pura untuk ibadah bagi umat Hindu dan Vihara untuk ibadah bagi
umat Budha. Adapun untuk beberapa Desa di Kecamatan Bahodopi terdapat
beberapa fasilitas ibadah yang digunakan oleh masyarakat. Untuk lebih jelasnya
dapat dilihat pada tabel 4.24 berikut ini:

Tabel 4.24. Jenis-Jenis Fasilitas Ibadah di Masing-Masing Desa di Kecamatan


Bahodopi pada Tahun 2016-2020

Fasilitas Ibadah
No Desa Tahun Jumlah
Masjid Mushollah Gereja Pura Vihara
1 Labota 2016 1 1 0 0 0 2

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 70


Fasilitas Ibadah
No Desa Tahun Jumlah
Masjid Mushollah Gereja Pura Vihara
2017 1 3 0 0 0 4
2018 4 1 0 0 0 5
2019 6 2 1 0 0 9
2020 0 0 0 0 0 0
2016 3 0 0 0 0 3
2017 3 3 0 0 0 6
2 Fatufia 2018 3 0 0 0 0 3
2019 4 0 0 0 0 4
2020 0 0 0 0 0 0
2016 2 1 0 0 0 3
2017 1 1 0 0 0 2
3 Keurea 2018 2 1 0 0 0 3
2019 4 1 0 0 0 5
2020 5 3 0 0 0 8
2016 1 0 0 0 0 1
2017 2 1 0 0 0 3
4 Bahodopi 2018 2 0 1 0 0 3
2019 2 0 1 0 0 3
2020 2 0 0 0 0 2
2016 1 0 0 0 0 1
2017 1 1 0 0 0 2
5 Lalampu 2018 1 1 0 0 0 2
2019 1 1 0 0 0 2
2020 1 1 0 0 0 2
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020
Berdasarkan tabel 4.24 tersebut dapat dilihat bahwa terdapat beberapa
fasilitas ibadah yang digunakan oleh masyarakat di beberapa Desa di Kecamatan
Bahodopi yang terdiri dari masjid, musholah, dan gereja. Untuk fasilitas masjid
diketahui bahwa jumlah terbanyak mulai tahun 2016 hingga 2020 berada di Desa
Labota berjumlah 6 unit dan untuk jumlah terkecil berada di Desa Lalampu
berjumlah 1 unit. Kemudian, untuk fasilitas musholah diketahui bahwa jumlah
terbanyak mulai tahun 2016 hingga 2020 berada di Desa Labota, Fatufia dan
Keurea berjumlah masing-masing 3 unit dan untuk jumlah terkecil berada di Desa
Bahodopi dan Lalampu berjumlah 1 unit. Selanjutnya, untuk fasilitas gereja
diketahui bahwa pada tahun 2016 hingga 2020 berada di Desa Bahodopi dan
Labota masing-masing berjumlah 1 unit. sedangkan untuk fasilitas ibadah pura
dan vihara mulai tahun 2016 hingga 2020 belum terdapat bangunan peribadatan
yang dapat digunakan oleh masyarakat.

71 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Melihat data dari table di atas menunjukkan bahwa mayoritas penduduk
beragama Islam. Masjid tidak sekedar menjadi tempat beribadah namun juga
menjadi tempat melakukan kegiatan keagamaan yang biasa dilakukan oleh kaum
muslimin. Meskipun masyarakat di Kecamatan Bahodopi tergolong heterogen
terkait suku, namun tetap berpartisipasi dala kegiatan keagamaan yang dilakukan
di masjid. Hal ini dapat terlihat pada saat Ramadhan di setiap tahunnya.

4.2.9. Industri
Menurut UU No. 5 Tahun 1984 tentang Perindustrian, industri adalah
kegiatan ekonomi yang mengolah bahan mentah, bahan baku, barang setengah
jadi dan barang jadi menjadi barang dengan nilai yang lebih tinggi untuk
penggunanya, termasuk kegiatan rancang bangun dan perekayasaan industri.
Menurut Kamus Ilmiah Populer, industri adalah kerajinan atau usaha produk
barang suatu perusahaan. Sedangkan menurut Hadi Sasrawan yang mengutip
pendapat para ahli, diantaranya Teguh S. Pambudi mengatakan industri adalah
sekelompok perusahaan yang bisa menghasilkan sebuah produk yang dapat saling
menggantikan antara yang satu dengan yang lainnya. Menurut Hinsa Sahaan,
industri adalah bagian dari sebuah proses yang mengolah barang mentah menjadi
barang jadi sehingga menjadi sebuah barang baru yang memiliki nilai lebih bagi
kebutuhan masyarakat. Sehingga berdasarkan pendapat tersebut dapat
disimpulkan bahwa industri adalah tempat untuk mengelola sebuah usaha baik
barang atau jasa sehingga dapat mendatangkan sebuah keuntungan bagi
pelaksananya. Dala suatu daerah tentunya terdapat beberapa industri baik dalam
skala kecil hingga sampai pada skala besar. Adapun untuk Kecamatan Bahodopi
diketahui terdapat beberapa jenis industri yang diolah oleh masyarakat. Untuk
lebih jelasnya dapat dilihat pada tabel 4.25 berikut ini:

Tabel 4.25. Jenis-jenis Industri di Masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi


pada tahun 2016-2020

Jenis Industri
No Desa Tahun Rumah Kerajinan Anyama Jumlah
Makanan
Tangga dari kayu n
1 Labota 2016 2 2 0 0 4
2017 2 2 0 0 4
2018 3 0 0 0 3

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 72


Jenis Industri
No Desa Tahun Rumah Kerajinan Anyama Jumlah
Makanan
Tangga dari kayu n
2019 10 3 0 6 19
2020 0 0 0 0 0
2016 5 2 3 0 10
2017 5 2 3 0 10
2 Fatufia 2018 5 0 0 20 25
2019 4 0 0 4 8
2020 0 0 0 0 0
2016 15 4 1 10 30
2017 15 4 1 10 30
3 Keurea 2018 10 0 0 20 30
2019 5 6 0 10 21
2020 5 5 0 5 15
2016 3 0 0 3 6
2017 3 0 0 3 6
Bahodop
4 2018 6 0 0 10 16
i
2019 22 3 0 20 45
2020 0 4 0 30 34
2016 1 0 0 1 2
2017 1 0 0 1 2
5 Lalampu 2018 0 0 0 0 0
2019 3 3 0 2 8
2020 4 3 0 7 14
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020
Berdasarkan tabel 4.25 tersebut dapat dilihat bahwa beberapa jenis industri
kecil yang terdapat di beberapa Desa di Kecamatan Bahodopi terdiri dari industri
rumah tangga, kerajinan dari kayu, anyaman dan makanan. Untuk industri rumah
tangga selama 5 tahun terakhir diketahui bahwa jumlah masing-masing Desa
terus mengalami perubahan hingga pada tahun 2020 jumlah terbanyak berada di
Desa Keurea berjumlah 5 unit dan jumlah terendah berada di Desa Lalampu.
Kemudian untuk industri kerajinan dari kayu diketahui bahwa mulai tahun
2016 hingga 2020 juga bervariasi, untuk Desa Labota industri tersebut hanya
terdapat pada tahun 2016 hingga 2019, begitupula untuk Desa fatufia. Sedangkan
pada tahun 2020 untuk industri kerajinan dari kayu terdapat di Desa Keurea
berjumlah 5 unit, Desa Bahodopi berjumlah 4 unit dan Desa Lalampu berjumlah 3
unit.
Selanjutnya, untuk industri anyaman diketahui bahwa selama 5 tahun
terakhir terdapat di Desa Fatufia berjumlah 3 unit pada tahun 2016 hingga 2017

73 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


dan Desa Keurea berjumlah 1 unit pada tahun yang sama. Sedangkan untuk
industri makanan diketahui jumlah terbanyak mulai tahun 2016 hingga 2020
berada di Desa Bahodopi berjumlah 30 unit dan untuk jumlah terkecil berada di
Desa Labota berjumlah 6 unit hingga saat ini.
Beragamnya kegiatan industry yang dihasilkan oleh masyarakat menjadi
gambaran betapa pesatnya pertumbuhan penduduk di wilayah tersebut. Hal itu
terbukti dengan masyarakat yang cenderung konsumtif, terlebih bagi masyarakat
pekerja di perusahaan. Kecenderungan itu terlihat dari menjamurnya rumah
makan di sekitar area wilayah tempat tinggal penduduk.

4.2.10. Perdagangan
Perdagangan merupakan suatu hal yang sangat penting dalam kegiatan
perekonomian suatu Negara. Giatnya aktivitas perdagangan suatu Negara menjadi
indikasi tingkat kemakmuran masyarakatnya serta menjadi tolok ukur tingkat
perekomonian itu sendiri. Sehingga bisa dibilang perdagangan merupakan urat
nadi perekonomian suatu Negara. Melalui perdagangan pula suatu Negara bisa
menjalin hubungan diplomatic dengan Negara tetangga secara tidak langsung
perdagangan juga berhubungan erat dengan dunia politik. Undang-undang No. 7
Tahun 2014 tentang Perdagangan mengatur sector perdagangan secara
menyeluruh yang meliputi Perdagangan Dalam Negeri, Perdagangan Luar Negeri,
Perdagangan Perbatasan, Standarnisasi, Perdagangan melalui system elektronik,
Perlindungan dan Pengamanan Perdagangan, Pemberdayaan Koperasi serta usaha
mikro,kecil dan menengah, Pengembangan Ekspor, Kerjasama Perdagangan
Internasional, Sistem informasi perdagangan, Tugas dan wewenang Pemerintah di
bidang perdagangan, Komite perdagangan Nasional, Pengawasan, Penyidikan,
dan jasa yang dapat di perdagangkan.

Tabel 4.26. Jenis-jenis Perdagangan di Masing-masing Desa di Kecamatan


Bahodopi pada tahu 2016-2020

Perdagangan
No Desa Tahun Rumah Warung/ Jumlah
Pasar Toko Kios
Makanan kedai
1 Labota 2016 0 0 6 0 0 6
2017 0 0 6 0 0 6
2018 0 2 53 1 7 63

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 74


Perdagangan
No Desa Tahun Rumah Warung/ Jumlah
Pasar Toko Kios
Makanan kedai
2019 0 2 32 5 9 48
2020 0 0 0 0 0 0
2016 0 0 25 4 2 31
2017 0 0 25 4 2 31
2 Fatufia 2018 0 0 55 5 10 70
2019 0 3 56 7 4 70
2020 0 0 0 0 0 0
2016 1 4 41 14 7 67
2017 1 4 41 14 7 67
3 Keurea 2018 1 13 107 7 30 158
2019 1 20 300 8 20 349
2020 0 11 129 2 17 159
2016 0 5 30 0 5 40
2017 0 5 30 0 5 40
4 Bahodopi 2018 1 5 160 0 23 189
2019 1 10 87 8 12 118
2020 1 6 161 0 0 168
2016 0 0 7 0 1 8
2017 0 0 7 0 1 8
5 Lalampu 2018 0 0 10 0 0 10
2019 0 0 19 0 0 19
2020 0 1 7 0 0 8
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020
Berdasarkan tabel 4.26 tersebut dapat dilihat bahwa terdapat beberapa
jenis perdagangan dalam skala mikro di beberapa Desa di Kecamatan Bahodopi
yang terdiri dari pasar, toko, kios, rumah makanan dan warung atau kedai makan
dan minum. Untuk perdagangan pasar diketahui bahwa jumlah terbanyak mulai
tahun 2016 hingga 2020 terdapat di Desa Keurea dan Bahodopi berjumlah
masing-masing 1 unit. Kemudian untuk usaha toko diketahui bahwa pada tahun
2016 hingga 2020 jumlah terbanyak berada di Desa Keurea berjumlah 11 unit dan
untuk jumlah terkecil berada di Desa Lalampu berjumlah 1 unit. Selanjutnya,
untuk usaha kios diketahui bahwa mulai tahun 2016 hingga 2020 terus mengalami
pertambahan dan jumlah terbanyak hingga tahun 2020 berada di Desa Bahodopi
berjumlah 161 unit dan jumlah terkecil berada di Desa Lalampu berjumlah 7 unit.
Lebih lanjut, untuk usaha rumah makan diketahui mulai tahun 2016 hingga
2020 setiap Desa memiliki unit usaha tersebut dengan jumlah yang bervariasi
yaitu Desa Labota berjumlah 5 unit, Desa Fatufia berjumlah 7 unit, Desa Keurea

75 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


berjumlah 2 unit dan Desa Bahodopi 8 unit, sedangkan untuk Desa Lalampu tidak
terdapat unit usaha rumah makan. Usaha rumah makan pada dasarnya mengikuti
lajunya pertumbuhan jumlah penduduk. Sebagaimana kita ketahui bahwa
Kecamatan Bahodopi adalah daerah pertambangan dengan laju pertumbuhan
penduduk sangat tinggi dari tahun ke tahun. Mobilitas penduduk yang sangat
tinggi menjadikan warung makan adalah tempat strategis untuk mencari nafkah.
Oleh karenanya tidak heran jika jumlah rumah makan di Kecamatan Bahodopi
setiap tahun mengalami peningkatan.
Begitupula untuk usaha warung atau kedai makan dan minum diketahui
mulai tahun 2016 hingga 2020 juga menyebar di Masing-masing dengan jumlah
terbanyak berada di Desa Keurea berjumlah 17 unit dan jumlah terendah berada
di Desa Lalampu berjumlah 1 unit. Usaha ini mengikuti trend perkembangan
jaman. Saat ini kafe atau warung kedai makan dan minum sudah sangat
menjamur di Kecamatan Bahodopi dikarenakan konsumennya yang sebagian
besar adalah pekerja di perusahaan dalam rentang usia remaja hingga dewasa.
Berdasarkan jumlah pedagang yang ada di Kecamatan Bahodopi
menunjukkan pesatnya laju pertumbuhan penduduk. Seperti yang telah dijelaskan
sebelumnya bahwa tingginya imigrasi penduduk yang mencari nafkah di wilayah
tersebut. Jumlah kios yang demikian tinggi adalah ditujukan untuk pemenuhan
kebutuhan sehari-hari masyarakat baik masyarakat local hingga pekerja
perusahaan. Dengan melihat kondisi Kecamatan Bahodopi yang begitu kompleks,
lengkap hingga menghasilkan sebuah istilah, Kecamatan Bahodopi adalah Negara
di dalam Negara.

4.2.11. Keuangan
Keuangan daerah sebagaimana dimuat dalam penjelasan pasal 156 ayat 1
Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah, adalah
sebagai berikut: “Keuangan daerah adalah semua hak dan kewajiban daerah yang
dapat dinilai dengan uang dan segala sesuatu berupa uang dan barang yang
dapat dijadikan milik daerah yang berhubungan dengan pelaksanaan hak dan
kewajiban tersebut” (Pusdiklatwas BPKP, 2007). Sedangkan menurut Mamesah
(dalam halim, 2007;23) menyatakan bahwa : keuangan daerah dapat diartikan
sebagai semua hak dan kewajiban yang dapat dinilai dengan uang, demikian pula

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 76


segala sesuatu baik berupa uang maupun barang yang dapat dijadikan kekayaan
daerah sepanjang belum dimiliki oleh negara atau daerah yang lebih tinggi serta
pihak-pihak lain sesuai peraturan perundangan yang berlaku. Ruang lingkup
keuangan daerah berdasarkan pasal 2 peraturan pemerintah nomor 58 tahun
2005 tentang pengelolaan keuangan daerah meliputi: Hak daerah untuk
memungut pajak daerah dan retribusi daerah serta melakukan pinjaman,
Kewajiban daerah untuk menyelenggarakan urusan pemerintahan daerah dan
membayar tagihan pihak ketiga, Penerimaan daerah, Pengeluaran daerah,
Kekayaan daerah yang dikelola sendiri atau oleh pihak lain berupa uang, surat
berharga, piutang, barang, serta hak-hak lain yang dapat dinilai dengan uang,
termasuk kekayaan yang dipisahkan pada perusahaan daerah serta Kekayaan
pihak lain yang dikuasai oleh pemerintah daerah dalam rangka penyelenggaraan
tugas pemerintahan daerah dan/atau kepentingan umum. Sedangkan untuk
keuangan daerah Kecamatan Bahodopi meliputi pengeluaran dan penerimaan
yang dapat dilihat langsung pada tabel 4.27 berikut ini:

Tabel 4.27. Penerimaan Anggaran Daerah di Masing-masing Desa di Kecamatan


Bahodopi pada Tahun 2016-2020

Tahu
No Desa Penerimaan Jumlah
n
2016 113,848,467.00 113,848,467.00
2017 1,156,719,000.00 1,156,719,000.00
1 Labota 2018 1,208,006,000.00 1,208,006,000.00
2019 1,208,006,000.00 1,208,006,000.00
2020 - -
2016 111,292,263.00 111,292,263.00
2017 1,023,548,000.00 1,023,548,000.00
2 Fatufia 2018 1,127,183,000.00 1,127,183,000.00
2019 1,127,183,000.00 1,127,183,000.00
2020 - -
2016 110,506,443.00 110,506,443.00
2017 1,041,158,000.00 1,041,158,000.00
3 Keurea 2018 1,152,792,000.00 1,152,792,000.00
2019 1,152,792,000.00 1,152,792,000.00
2020 - -
4 Bahodopi 2016 112,764,858.00 112,764,858.00
2017 1,070,041,000.00 1,070,041,000.00
2018 1,170,259,000.00 1,170,259,000.00

77 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Tahu
No Desa Penerimaan Jumlah
n
2019 1,170,259,000.00 1,170,259,000.00
2020 - -
2016 105,628,650.00 105,628,650.00
2017 1,010,165,000.00 1,010,165,000.00
5 Lalampu 2018 1,057,597,000.00 1,057,597,000.00
2019 1,057,597,000.00 1,057,597,000.00
2020 - -
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020
Berdasarkan tabel tersebut dapat dilihat bahwa pada tahun 2020 belum
ada penerimaan anggaran daerah. Dan pada tahun 2016 hingga 2019 penerimaan
terbesar untuk 5 Desa di Kecamatan Bahodopi terjadi pada tahun 2018 dan 2019
yaitu Desa Labota bejumlah Rp. 1,208,006,000.00, Desa Fatufia berjumlah Rp.
1,127,183,000.00, Desa Keurea berjumlah Rp. 1,152,792,000.00, Desa Bahodopi
berjumlah Rp. 1,170,259,000.00 dan Desa Lalampu berjumlah Rp.
1,057,597,000.00. Sedangkan untuk jumlah penerimaan terkecil di masing-masing
Desa terjadi pada tahun 2016 yaitu Desa Labota berjumlah Rp. 113,848,467.00,
Desa Fatufia berjumlah Rp. 111,292,263.00, Desa Keurea berjumlah Rp.
110,506,443.00, Desa Bahodopi berjumlah Rp. 112,764,858.00 dan Desa Lalampu
berjumlah Rp. 105,628,650.00. Selain penerimaan, juga terdapat beberapa
pengeluaran untuk masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi, untuk lebih
jelasnya dapat dilihat pada tabel 4.28 berikut ini:

Tabel 4.28. Pengeluaran keuangan di Masing-masing Desa di Kecamatan Bahodopi pada


tahun 2016-2020

Pengeluaran
No Desa Tahun
Rutin Pembangunan Jumlah
2016 34,350,000.00 15,650,000.00 50,000,000.00
2017 618,625,000.00 538,094,000.00 1,156,719,000.00
1 Labota 2018 337,450,000.00 676,837,000.00 1,014,287,000.00
2019 337,450,000.00 676,837,000.00 1,014,287,000.00
2020 337,450,000.00 676,837,000.00 1,014,287,000.00
2016 2,775,000.00 16,225,000.00 49,000,000.00
2017 560,155,600.00 424,352,087.00 984,507,687.00
2 Fatufia 2018 48,040,500.00 601,572,750.00 649,613,250.00
2019 348,040,500.00 601,572,750.00 949,613,250.00
2020 348,040,500.00 601,572,750.00 949,613,250.00

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 78


Pengeluaran
No Desa Tahun
Rutin Pembangunan Jumlah
2016 31,200,000.00 17,800,000.00 49,000,000.00
2017 586,979,000.00 128,749,000.00 715,728,000.00
3 Keurea 2018 317,226,000.00 652,171,000.00 969,397,000.00
2019 317,226,000.00 652,171,000.00 969,397,000.00
2020 317,226,000.00 652,171,000.00 969,397,000.00
2016 32,810,030.00 21,640,000.00 54,450,030.00
2017 592,827,320.00 461,977,000.00 1,054,804,320.00
Bahodop
4 2018 377,348,000.00 607,926,000.00 985,274,000.00
i
2019 377,348,000.00 607,926,000.00 985,274,000.00
2020 377,348,000.00 607,926,000.00 985,274,000.00
2016 34,623,010.00 14,000,000.00 48,623,000.00
5 Lalampu 2017 587,623,000.00 422,407,000.00 1,010,030,000.00
2018 353,653,000.00 543,683,000.00 897,336,500.00
2019 353,653,500.00 543,683,000.00 897,336,500.00
2020 353,653,500.00 543,683,000.00 897,336,500.00
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020
Berdasarkan tabel 4.28 tersebut diketahui bahwa terdapat 2 jenis
pengeluaran yang terjadi mulai tahun 2016 hingga 2020. Untuk pengeluaran rutin
diketahui bahwa jumlah terbesar untuk masing-masing Desa di Kecamatan
Bahodopi terjadi pada tahun 2017 yaitu Desa Labota berjumlah Rp.
618,625,000.00, Desa Fatufia berjumlah Rp. 560,155,600.00, Desa Keurea
berjumlah Rp. 586,979,000.00, Desa Bahodopi berjumlah Rp. 592,827,320.00 dan
Desa Lalampu berjumlah Rp.587,623,000.00. Sedangkan jumlah terkecil
pengeluaran rutin diketahui terjadi pada tahun 2016 yaitu Desa Labota berjumlah
Rp.34,350,000.00, Desa Fatufia berjumlah Rp.2,775,000.00, Desa Keurea
berjumlah Rp.31,200,000.00, Desa Bahodopi berjumlah Rp.32,810,030.00 dan
desa Lalampu berjumlah Rp.34,623,010.00.
Adapun untuk pengeluaran pembangunan diketahui bahwa jumlah terbesar
untuk setiap Desa di Kecamatan Bahodopi terjadi pada tahun 2018,2019 dan 2020
yaitu Desa Labota berjumlah Rp.676,837,000.00, Desa Fatufia berjumlah Rp.
601,572,750.00, Desa Keurea berjumlah Rp. 652,171,000.00, Desa Bahodopi
berjumlah Rp. 607,926,000.00 dan Desa Lalampu berjumlah Rp. 543,683,000.00.
sedangkan untuk jumlah terkecil pengeluaran pembangunan terjadi pada tahun
2016 yaitu Desa Labota berjumlah Rp. 15,650,000.00, Desa Fatufia berjumlah

79 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Rp.16,225,000.00, Desa Keurea berjumlah Rp. 17,800,000.00, Desa Bahodopi
berjumlah Rp. 607,926,000.00 dan Desa Lalampu berjumlah Rp. 543,683,000.00.

4.2.12. Pendapatan Asli Daerah (PAD)


Pendapatan Asli Daerah (PAD) merupakan pendapatan daerah yang
bersumber dari hasil pajak daerah, hasil retrebusi daerah, hasil pengelolaan
kekayaan daerah yang dipisahkan, dan lain-lain pendapatan asli daerah yang sah,
yang bertujuan untuk memberikan kelulusan pada daetah dalam menggali
pendanaan dalam pelaksanaan otonomi daerah sebagai perwujudan asas
disentralisasi. Dalam Undang-Undang Republik Indonesia NO. 28 tahun 2009
tentang pajak daerah dan retribusi daerah pendapatan asli daerah yaitu sumber
keuangan daerah yang digali dari wilayah daerah yang bersangkutan yang terdiri
dari hasil pajak daerah, retrebusi daerah, pengelolaan kekayaan daerah yang
dipisahkan dan lain-lain pendapatan asli daerah yang sah. Sebagaimana dengan
Negara, maka daerah dimana masing-masing pemerintah daerah mempunyai
fungsi dan tanggung jawab untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat dengan
jalan melaksanakan pembangunan disegala bidang. Adapun untuk pendapatan
asli daerah di Kabupaten Morowali dapat dilihat pada tabel 4.29 berikut ini:

Tabel 4.29. Jenis-jenis Pendapatan Asli Daerah di Kabupaten Morowali Tahun 2016-2020
Pendapatan Asli Daerah
Hasil Perusahaan
N Milik Daerah dan
Tahun Lain-lain PAD yang
o Pajak Daerah Retribusi Daerah Pengelolaan Jumlah
Sah
Kekayaan Daerah
yang Dipisahkan
1 2016 27,104,030,117.00 18,125,406,545.00 1,992,751,394.00 25,572,309,034.00 72,794,497,090.00
2 2017 37,878,404.00 101,253,102.00 1,746,736.00 50,693,298.00 190,571,540.00
3 2018 45,496,062.00 74,914,511.00 1,521,872.00 59,300,496.00 181,232,941.00
4 2019 67,145,103.00 103,687,254.00 1,679,958.00 49,444,637.00 221,956,951.00
5 2020 82,812,097.00 168,355,143.00 1,810,921.00 51,086,213.00 304,064,375.00
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020
Berdasarkan tabel 4.29 tersebut dapat dilihat bahwa Pendapatan asli
daerah di Kabupaten Morowali terdiri dari pajak daerah, retribusi daerah, hasil
perusahaan dan lain-lain PAD yang sah. Untuk pajak daerah diketahui bahwa
pendapatan terbesar terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 27,104,030,117.00
dan untuk pendapatan dengan jumlah terkecil terjadi pada tahun 2017 berjumlah

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 80


Rp. 37,878,404.00. Kemudian untuk retribusi daerah diketahui bahwa pendapatan
terbesar terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 18,125,406,545.00 dan untuk
jumlah pendapatan terkecil terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 74,914,511.00.
Selanjutnya, untuk hasil perusahaan milik daerah diketahui bahwa pendapatan
terbesar terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 1,992,751,394.00 dan untuk
jumlah pendapatan terkecil terjadi pada tahun 2018 berjumlah Rp. 1,521,872.00.
Dan untuk aspek lain-lain PAD yang sah diketahui bahwa pendapatan terbesar
terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 25,572,309,034.00 dan untuk pendapatan
dengan jumlah terkecil terjadi pada tahun 2019 berjumlah Rp. 49,444,637.00.

4.2.13. Produk Domestik Bruto


Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) menurut Badan Pusat Statistik
adalah sebagai jumlah nilai tambah bruto yang dihasilkan oleh unit usaha dalam
suatu wilayah domestik. Atau merupakan jumlah hasil seluruh nilai barang dan
jasa akhir yang dihasilkan oleh seluruh kegiatan ekonomi dalam suatu wilayah.1
PDRB merupakan salah satu indokator penting dalam pertumbuhan ekonomi di
suatu wilayah tertentu dan dalam suatu periode tertentu (setahun) yang
dihasilkan oleh seluruh kegiatan ekonomi dalam suatu negara atau suatu daerah,
ada dua cara dalam penyajian PDRB, yaitu atas dasar harga berlaku dan atas
dasar harga konstan. Selain itu, data PDRB adalah salah satu indikator ekonomi
makro yang dapat menunjukkan kondisi perekonomian daerah setiap tahun.
Adapun jumlah produk domestic regional bruit di Kabupaten Morowali dapat
dilihat pada tabel 4.30 berikut ini:

81 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Tabel 4.30. Produk Domestik Regional Bruto di Kabupaten Morowali
N Lapangan Tahun
Rata-Rata
o Usaha/Industri 2016 2017 2018 2019 2020
Pertanian, Kehutanan
1 1,854,208.00 1,987,865.00 2,044,287.00 2,149,081.00 20,239,441.00 5,654,976.40
dan Perikanan
Pertambangan dan
2 3,941,150.00 4,714,850.00 5,613,847.00 7,606,666.00 113,646,398.00 27,104,582.20
Penggalian
3 Industri Pengolahan 4,835,021.00 6,264,951.00 7,693,216.00 8,965,204.00 433,805,102.00 92,312,698.80
Pengadaan Listrik
Rp
4 dan Gas, Pengadaan 1,191.00 1,542.00 1,737.00 17,005.00 4,632.00
1,685.00
Air
Pengelolaan Sampah
5 Limbah dan Daur 3,940.00 4,470.00 5,063.00 5,239.00 54,641.00 14,670.60
Ulang
6 Konstruksi 2,413,627.00 2,740,104.00 2,976,236.00 3,480,349.00 30,969,646.00 8,515,992.40
Perdagangan Besar
dan Eceran: Reparasi
7 718,678.00 837,205.00 893,433.00 968,271.00 9,494,517.00 2,582,420.80
Mobil dan Sepeda
Motor
Transportasi dan
8 Pergudangan 59,915.00 66,345.00 71,890.00 87,360.00 599,018.00 176,905.60
Penyediaan
Akomodasi dan
9 16,656.00 18,206.00 20,400.00 213,888.00 190,370.00 91,904.00
Makan Minum
Informasi dan
10 154,625.00 172,171.00 197,781.00 221,514.00 2,342,500.00 617,718.20
Komunikasi
Jasa Keuangan dan
11 140,165.00 180,605.00 151,463.00 163,682.00 1,681,559.00 463,494.80
Asuransi
12 Real Estate 126,208.00 136,827.00 138,884.00 151,537.00 1,484,177.00 407,526.60
13 Jasa Perusahaan 2,798.00 3,118.00 3,459.00 3,771.00 37,408.00 10,110.80
Administrasi
Pemerintahan
14 175,986.00 192,641.00 213,398.00 234,335.00 2,615,148.00 686,301.60
Pertahanan dan
Jaminan Sosial Wajib

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 82


N Lapangan Tahun
Rata-Rata
o Usaha/Industri 2016 2017 2018 2019 2020
15 Jasa Pendidikan 97,577.00 108,199.00 118,566.00 127,103.00 1,203,605.00 331,010.00
Jasa Kesehatan dan
16 58,585.00 66,527.00 73,265.00 80,452.00 878,449.00 231,455.60
Kegiatan Sosial
17 Jasa Lainnya 45,509.00 52,985.00 57,749.00 59,555.00 597,348.00 162,629.20
PDRB 14,645,838.00 17,548,612.00 20,274,621.00 24,327,244.00 619,856,331.00 139,330,529.20
Sumber: Data Sekunder, BPS 2016-2020

83 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Berdasarkan tabel 4.30 tersebut diketahui bahwa terdapat beberapa jenis PDRB
di Kabupaten Morowali. Untuk aspek Pertanian, Kehutanan dan Perikanan diketahui
bahwa PDRB terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 20,239,441.00 dan untuk
PDRB dengan jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 1,854,208.00,
adapun rata-rata PDRB aspek pertanian, kehutanan dan perikanan mulai tahun 2016
hingga 2020 yaitu Rp. 5,654,976.40. Kemudian untuk aspek Pertambangan dan
Penggalian diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp.
113,646,398.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp.
3,941,150.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek pertambangan dan penggalian mulai
tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp. 27,104,582.20. Untuk aspek Industri Pengolahan
diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp.
433,805,102.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp.
4,835,021.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek Industri Pengolahan mulai tahun
2016 hingga 2020 sebesar Rp. 92,312,698.80. Untuk aspek Pengadaan Listrik dan Gas,
Pengadaan Air diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp.
17,005.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 1,191.00,
adapun rata-rata PDRB pada aspek Pengadaan Listrik dan Gas, Pengadaan Air mulai
tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp. 4,632.00. Untuk aspek Pengelolaan Sampah
Limbah dan Daur Ulang diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020
berjumlah Rp. 54,641.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah
Rp. 3,940.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek Pengelolaan Sampah Limbah dan
Daur Ulang mulai tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp. 14,670.60. Untuk aspek
Konstruksi diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp.
30,969,646.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp,
2,413,627.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek Konstruksi mulai tahun 2016 hingga
2020 sebesar Rp. 8,515,992.40. Untuk aspek Perdagangan Besar dan Eceran: Reparasi
Mobil dan Sepeda Motor diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020
berjumlah Rp. 9,494,517.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016
berjumlah Rp. 718,678.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek Perdagangan Besar dan
Eceran: Reparasi Mobil dan Sepeda Motor mulai tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 84


2,582,420.80. Untuk aspek Transportasi dan Pergudangan Penyediaan diketahui bahwa
jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 599,018.00 dan untuk jumlah
terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 59,915.00, adapun rata-rata PDRB pada
aspek Transportasi dan Pergudangan Penyediaan mulai tahun 2016 hingga 2020
sebesar Rp. 176,905.60. Untuk aspek Akomodasi dan Makan Minum diketahui bahwa
jumlah terbesar terjadi pada tahun 2019 berjumlah Rp. 213,888.00 dan untuk jumlah
terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 16,656.00, adapun rata-rata PDRB pada
aspek Akomodasi dan Makan Minum mulai tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp.
91,904.00. Untuk aspek Informasi dan Komunikasi diketahui bahwa jumlah terbesar
terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 2,342,500.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi
pada tahun 2016 berjumlah Rp. 154,625.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek
Informasi dan Komunikasi mulai tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp. 617,718.20.
Untuk aspek Jasa Keuangan dan Asuransi diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada
tahun 2020 berjumlah Rp. 1,681,559.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun
2016 berjumlah Rp. 140,165.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek Jasa Keuangan
dan Asuransi mulai tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp. 463,494.80. Untuk aspek Real
Estate diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp.
1,484,177.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp.
126,208.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek Real Estate mulai tahun 2016 hingga
2020 sebesar Rp. 407,526.60. Untuk aspek Jasa Perusahaan diketahui bahwa jumlah
terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 37,408.00 dan untuk jumlah terkecil
terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 2,798.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek
Jasa Perusahaan mulai tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp. 10,110.80. Untuk aspek
Administrasi Pemerintahan Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib diketahui bahwa
jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 2,615,148.00 dan untuk jumlah
terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 175,986.00, adapun rata-rata PDRB
pada aspek Administrasi Pemerintahan Pertahanan dan Jaminan Sosial Wajib mulai
tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp. 686,301.60 Untuk aspek Jasa Pendidikan diketahui
bahwa jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 1,203,605.00 dan untuk
jumlah terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 97,577.00, adapun rata-rata

85 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


PDRB pada aspek Jasa Pendidikan mulai tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp.
331,010.00. Untuk aspek Jasa-Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial diketahui bahwa
jumlah terbesar terjadi pada tahun 2020 berjumlah Rp. 878,449.00 dan untuk jumlah
terkecil terjadi pada tahun 2016 berjumlah Rp. 58,585.00, adapun rata-rata PDRB pada
aspek Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial mulai tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp.
231,455.60. Dan untuk aspek Jasa Lainnya diketahui bahwa jumlah terbesar terjadi
pada tahun 2020 berjumlah Rp. 597,348.00 dan untuk jumlah terkecil terjadi pada
tahun 2016 berjumlah Rp. 45,509.00, adapun rata-rata PDRB pada aspek Jasa Lainnya
mulai tahun 2016 hingga 2020 sebesar Rp. 162,629.20.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 86


BAB V. ANALISIS RESIKO SOSIAL

5.1. Sumber Resiko Sosial


Hadirnya usaha pertambangan nikel, pembangunan kawasan industri – Indonesia
Konawe Industrial Park/IKIP dan Indonesia Morowali Industrial Park/IMIP dan sejumlah
perusahaan industri di Kabupaten Konawe dan Morowali berpotensi menimbulkan
sejumlah resiko sosial, baik yang bersifat langsung maupun tidak langsung atau
setidaknya berpotensi menimbulkan resiko sosial. Secara garis besar kegiatan-kegiatan
utama perusahaan pertambangan nikel, pembangunan kawasan industri dan
perusahaan industri di Kabupaten Konawe dan Morowali, yaitu: 1) Penguasaan lahan
kegiatan pertambangan nikel, pembangunan kawasan industri dan infrastruktur
pendukungnya; 2) Konstruksi dan operasional usaha pertambangan nikel, kawasan
industri, perusahaan yang tumbuh dan berkembang sebagai konsekuensi dari
terbangunnya kawasan IKIP dan IMIP dan fasilitas pendukungnya, dan; 3) Mobilisasi
tenaga kerja dan migrasi penduduk yang terjadi karena daya tarik kegiatan
pertambangan.
5.2. Identifikasi Isu Resiko Sosial
5.2.1. Sekuritas Sosial
Sekuritas sosial dalam konteks ini adalah sumber daya atau cadangan sumber
daya yang tersedia di daerah sekitar—yang biasanya akan digunakan ketika tidak ada
lagi pilihan lain bagi penduduk untuk dapat meneruskan kehidupannya. Sehingga itu
kendati sumber daya seperti hutan dan lahan-lahan itu dibiarkan saja kosong tanpa
ditanami, tidak berarti bahwa sumber daya itu tidak berguna bagi penduduk.
Sumberdaya ini umumnya digunakan sebagai penyangga ( buffer) bagi masyarakat
untuk mengatasi situasi sulit atau krisis, seperti kegagalan dalam usaha pertanian
mereka (karena serangan hama, perubahan iklim ataupun fkuktuasi permintaan dan
harga), untuk mengatasi bencana atau kebutuhan mendadak lain yang sewaktu-waktu
dapat menimpa masyarakat.
Kawasan hutan dan tanah-tanah di daerah perkampungan, selama ini
sebahagiannya menjadi basis ekonomi bagi penduduk di Routa dan Bahodopi, sedang

87 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


sebahagiannya lagi praktis dimanfaatkan sewaktu-waktu untuk mengatasi kesulitan
manakala sumber nafkah utama mengalami masalah. Di Routa kawasan hutan yang
banyak ditumbuhi damar alam, rotan dan kayu-kayu bernilai ekonomi tinggi
dimanfaatkan oleh penduduk sebagai sumber tambahan pendapatan mereka. Sejumlah
penduduk disana selain menjadi petani juga menjadi pengolah resin damar alam,
pengumpul rotan serta pengolah kayu.
Selain memanfaatkan sumber daya hutan tersebut di atas, penduduk di Routa
juga membuka kawasan hutan sebagai areal perkebunan lada. Kegiatan seperti ini
sudah lama dilakukan oleh penduduk disana. Saat ini Routa dikenal sebagai salah satu
daerah penghasil lada terbesar di Kabupaten Konawe. Sementara itu di Bahodopi—
walau tidak se-intensif di Routa, oleh sebahagian penduduk di Desa Labota, Fatufia,
Dampala dan Lele memanfaatkan kawasan hutan untuk mengambil kayu, rotan, resin
damar dan membuka areal pertanian.
Berdasarkan hal-hal tersebut di atas, dapat dikatakan bahwa kawasan hutan dan
tanah-tanah di perkampungan selama ini telah menjadi semacam sekuritas sosial yang
menjamin pemenuhan kebutuhan rumah tangga dan keberlangsungan hidup bagi
penduduk di daerah Routa dan Bahodopi. Oleh karena itu, kehadiran perusahaan
pertambangan nikel, pembangunan kawasan industri dan perusahan industri di dua
daerah ini, yang kemudian menguasai lahan-lahan pada kawasan hutan dan di daerah
perkampungan akan berpotensi mengancam sekuritas sosial penduduk disana.
Hadirnya perusahaan (korporasi) turut pula menghadirkan peluang mata
pencaharian baru bagi masyarakat yang sebelumnya mengandalkan mata pencaharian
dari bertani maupun memanfaatkan hasil pertanian dan hasil hutan. Pendapatan yang
diperoleh dari bekerja di perusahaan dirasakan lebih memberikan kepastian jumlah dan
waktu penerimaan pendapatan yang lebih pasti. Sehingga membuka peluang untuk
terjadinya pergeseran mata pencaharian ( shifting livelihoods). Namun disisi lain,
kebanyakan hal ini tidak disadari masyarakat adalah tuntutan lain yang juga menjadi
prasyarat dari pergeseran mata pencaharian tersebut. Mata pencaharian baru di
korporasi pertambangan menuntut keterampilan yang sama sekali berbeda dari profesi
mereka sebagai petani sebelumnya, prilaku yang berbeda (waktu kerja yang tetap).

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 88


Selain bekerja sebagai karyawan perusahaan, peluang baru yang timbul akibat
kehadiran tambang adalah profesi di sektor perdagangan dan jasa.
Selain itu, kehadiran migran yang tentu akan menjadi kompetitor bagi
masyarakat lokal, juga akan dapat mengancam sekuritas sosial warga masyarakat yang
umumnya tidak terbiasa dengan kehidupan yang serba kompetitif. Dalam banyak kasus
menunjukkan bahwa warga migran umumnya lebih siap untuk berkompetisi dengan
warga lokal dapat merebut berbagai peluang ( opportunity) yang muncul bersamaan
dengan semakin berkembangnya aktivitas di pertambangan.

5.2.2. Kerusakan/Kerentanan Situs Warisan Budaya


Warisan budaya umumnya dijaga atau dipertahankan oleh masyarakat karena
merupakan identitas kelompok masyarakat yang mendiami suatu wilayah. Warisan
budaya merupakan catatan sejarah yang menjadi rujukan berbagai cerita tentang
masyarakat setempat dan tidak jarang juga digunakan untuk menentukan hak waris
dan batas wilayah suatu kelompok masyarakat. Selain itu warisan budaya juga
merupakan alat pemersatu yang menghubungkan masyarakat dengan leluhurnya dan
menjadi pemersatu warga yang mendiami suatu wilayah. Hubungan kekerabatan
umumnya dipererat ataupun diperjelas dengan berbagai situs peninggalan para leluhur
mereka.
Daerah Routa telah lama menjadi lokasi pergerakan penduduk yang dinamis.
Selama berabad-abad, para pemimpin dan penguasa masyarakat setempat bersekutu
dengan pemerintahan yang lebih besar yang muncul di wilayah pesisir sebagai
tanggapan terhadap perdagangan antar pulau di wilayah tersebut. Perdagangan
membawa agama Kristen dan Islam ke nusantara, menggabungkan masyarakat pesisir
dan pedalaman menjadi komunitas ekonomi baru yang saling berhubungan. Kesultanan
Islam Kuat dari Goa (Sulawesi Selatan) dan Ternate (Maluku) bersaing dengan
Perusahaan Hindia Belanda (VOC) untuk menguasai komoditas perdagangan yang
menguntungkan dan otoritas politik. Pengaruh kolonial belanda dikonsolidasikan di
daerah tengah Sulawesi selama abad kesembilan belas, meninggalkan warisan
komunitas Kristen dan Islam campuran, tetapi wilayah tenggara Sulawesi tetap berada

89 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


di pinggiran kekuasaan Belanda, dan menjadi mayoritas muslim. Di tempat yang
sekarang menjadi sub-distrik Routa, penjelajah Jerman “Grubauer” menyebut kelompok
yang ditemuinya sebagai To Lambatu (Grubauer, 1913:467). Perang endemik adalah
penyebab perpindahan penduduk pada waktu itu, karena komunitas akan menyebar
dan berkumpul kembali setelah perang lokal terjadi. Terdapat banyak jejak banyak
bekas pemukiman masyarakat.
Belanda (The Dutch East India Company atau VOC) membangun kehadiran
mereka di bagian selatan Sulawesi setelah menaklukkan pemerintahan Goa pada tahun
1669. Runtuhnya VOC pada akhir abad kedelapan belas, pemerintah kolonial Belanda,
di tempat yang kemudian dikenal sebagai Hindia Belanda, secara bertahap menegaskan
kontrol atas pedalaman dan mengkonsolidasikan kekuasaannya atas bagian tengah
pulau melalui serangkaian perjanjian dengan penguasa pribumi.
Salah satu pemerintahan daerah yang dikuasai Belanda adalah kesultanan Luwu
yang berpusat di Palopo. Belanda kemudian menunjuk penguasa tidak langsung di Malili
dan Timampu yang terkait dengan garis keturunan penguasa di Palopo dan
menerapkan kebijakan kolonial membangun jalan, mengkonsolidasikan penduduk di
desa-desa, dan mempromosikan pertanian padi beririgasi (Vlekke, 1945) 1. Inisiatif ini
memiliki dampak langsung di Routa, menurut sejarah lisan dikumpulkan oleh Robinson
di Sorowako, para pendatang Bugis dari Sinjai (penduduk di pintu masuk perdagangan
Malili di puncak Teluk Bone) dikirim ke tepi Danau Towuti untuk mempromosikan
pertanian beririgasi. Di sana mereka juga menyebarkan Islam yang telah menjadi
agama dominan di Routa pada akhir 1920-an.
Keturunan pendatang Bugis yang datang pada periode ini kini menjadi tengkulak
yang dominan dalam ekspor komoditas hutan dari Kecamatan Routa. Kelompok ini
mencontohkan strategi migrasi Bugis: individu karismatik merintis pembangunan di
daerah baru dengan hutan lebat atau lahan lain. Mereka kemudian menarik pengikut
melalui strategi migrasi berantai, dan para imigran menjadi terikat erat dengan para
pionir (dan keturunannya) melalui perkawinan dan kekerabatan, serta patronase.
Tautan ini memungkinkan pengikut untuk mendapatkan akses ke sumber daya
1
Vlekke, H.B. (1945). Nusantara: The story of the Dutch East Indies. Cambridge Mass., Harvard University Press.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 90


dan/atau modal. Hubungan patron-klien yang telah terjalin bersifat langgeng: di
kecamatan Routa, hubungan ini berlanjut hingga sekarang, misalnya dalam pola bagi
hasil untuk penanaman padi di Tirowanua, atau hubungan kredit yang langgeng antara
damar pengumpul dan pedagang dan merupakan dinamika penting dalam politik
kontemporer di Routa.
Daerah Routa juga berada dalam lingkup penguasa Bungku di pantai timur
Sulawesi yang sekarang menjadi kecamatan Morowali. Penduduk Tolaki di daerah itu
banyak menunjukkan hubungan kekerabatan dengan orang-orang dari daerah Sulawesi
Tengah ini. Koneksi ini memiliki sejarah mendalam yang tidak didokumentasikan
dengan baik. Bahkan, banyak keluarga dari Kecamatan Morowali, di Kabupaten Bungku
Selatan Sulawesi Tengah, menelusuri akar mereka ke pemukiman di dalam khususnya
kawasan permukiman lama Eppe. Orang-orang ini, sekarang terkonsentrasi di desa
Lele, Dampala, Lalampu, Bahomotefe dan Bahodopi di pesisir timur, secara bertahap
pindah dari pedalaman selama satu abad terakhir.
Kawasan hutan di daerah Routa dan Bahodopi adalah bekas perkampungan tua
yang menyimpan catatan sejarah mengenai perkembangan kebudayaan orang Tolaki
dan Bungku yaitu sejumlah artefak yang bernilai tinggi yang banyak ditemukan di gua-
gua batu. Sejumlah situs yang dapat dianggap sebagai warisan budaya penduduk di
Routa antara lain daerah bekas areal perladangan berpindah dimasa lalu, daerah bekas
pemukiman tua, daerah tempat memungut getah damar alam, dan gua-gua yang
menyimpan sejumlah artefak.
Daerah bekas areal perladangan berpindah di Routa, antara lain: ta’u i batubara,
ta’u i laroawu, ta’u i pombole’a o nohu, ta’u i o’ou, ta’u i pombala’a o dopi, dan ta’u i
angkeu (masih perlu penelusuran lebih lanjut mengenai lokasi dan waktu pembukaan
ladang). Daerah bekas areal perladangan lainnya orang Routa yang dimasa lalu pernah
dijadikan sebagai perkampungan, yaitu: Puntiko (telah masuk wilayah Sulawesi
Selatan), Watulawu, Bininti, Lerea, Pambada, Heo Epe, Tokaluku, Sampalawa, Wiwirano
Motu’o, Leperi, Tetemondoe, Lingato, Tapuwuri, Tetedopi, Hiuka, Laeu, Lawali, Asera
Tua, Mandawa, Kuia, Pondoa, Watupali, Mopute, Po’ona, Dambata, Epe Pu’u,
Tetenggowuna, Tundundete dan Mosiku.

91 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Dari sejumlah lokasi bekas areal perladangan berpindah dan perkampungan tua di
atas, tidak ada yang secara langsung bersentuhan dengan WIUP SCM. Baik lokasi bekas
areal perladangan berpindah maupun pemukiman tua seluruhnya berada di luar WIUP
SCM. Kecuali itu yang bersinggungan dengan WIUP SCM pada sisi selatan dan timur
yaitu Mopute dan Tundundete serta Epe Pu’u di sisi barat.
Epe Pu’u adalah salah satu perkampungan tua penduduk di Routa yang di
dalamnya terdapat Hiu-hiuka berupa danau kecil. Menurut sejarahnya, hiu-hiuka adalah
suatu tempat pembuangan mayat bagi mereka yang melanggar adat yaitu yang dalam
tradisi Tolaki disebut Molowu. Pada awalnya daerah itu hanyalah cekungan alam yang
tidak berisi air. Di daerah sekitar hiu-hiuka ini terdapat sejumlah pohon kopi yang
ditanam penduduk ketika masih bermukim disana.
Situs berupa daerah tempat memungut getah damar alam penduduk di Routa di
antaranya adalah Larondoko, Bininti, Parubada, Teo, Epe, Kakia, Solonsa, Dasawuta,
Bungguosu, Tadosolo, Wawombolio, Asowuku, Lamese dan Wana-Wana. Kegiatan
memungut getah damar sebagaimana yang dilakukan oleh penduduk di Routa ini
adalah khas dan tidak ditemukan di daerah lainnya, terutama di Sulawesi Tenggara.
Berkenaan dengan hal ini, untuk mempertahankan tradisi penduduk Routa yang khas
ini, maka dipandang perlu melestarikan keberadaan kawasan hutan yang ditumbuhi
sejumlah pohon damar alam tersebut. Perlu dipertimbangkan untuk mengusulkan
damar alam menjadi pohon endemik Sulawesi Tenggara yang hanya terdapat di Routa
dan sekitarnya.
Damar alam yang tumbuh di beberapa tempat yang disebutkan di atas itu adalah
warisan alam dan leluhur sehingga tidak seorang pun dapat membuat klaim
kepemilikan dan perjanjian perdata terhadapnya. Penduduk yang selama ini
memanfaatkan damar alam tersebut hanyalah terbatas pada klaim kepenguasaan dan
bukan kepemilikan. Oleh karena itu, maka segala transaksi yang terjadi berkenaan
dengan pohon damar ini sejatinya adalah tidak sah dan tidak beralasan.
Situs berupa gua yang berisi tembikar dan peralatan lainnya yang
mengindikasikan bahwa pada suatu kurun waktu tertentu, gua tersebut pernah
dijadikan sebagai tempat tinggal penduduk di Routa, antara lain Gua Paruponti dan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 92


Batubarang di Tirawonua (GPS Coordinates: Latitude S 2°55'14.31" – Longitude E
121°37'21.05"), Gua Loko di Lerea (GPS Coordinates: Latitude S 2°55'10.33" –
Longitude E 121°41'43.44"), Gua Parusapia di Parusapia (GPS Coordinates: Latitude S
2°55'1.49" – Longitude E 121°40'22.31"), Gua Mo’ohono (GPS Coordinates: Latitude S
3° 1'39.98" – Longitude E 121°43'12.95") dan Vala (GPS Coordinates: Latitude S 3°
1'17.39" – Longitude E 121°42'19.16") di Walandawe serta Gua Lingato di Tanggola
(GPS Coordinates: Latitude S 3° 1'46.57"S – Longitude E 121°39'48.51"). (McWilliam
dan Lorenzen 2009) dan Gua Sambanggowala di Wiwirano Motu’o (Desa Walandawe).
Sementara itu di daerah Bahodopi walau tak ada data yang bisa disajikan pada
laporan ini bukan berarti bahwa disana tidak ada situs warisan budaya seperti gua-gua
yang ditemukan di daerah Routa. Pada Tahun 2018 pernah direncanakan untuk
melakukan survey identifikasi situs warisan budaya, namun tidak mendapat izin
melintas dalam wilayah suatu perusahaan di Bahodopi sebagai satu-satunya akses
masuk kawasan hutan. Dengan melihat kharakteristik hutan alam dan pegunungan
yang didominasi oleh batu gamping, diduga kuat kawasan hutan di daerah Bahodopi
terdapat banyak gua-gua yang menyimpan artefak berharga sebagai peninggalan
budaya orang-orang Bungku, Tolaki dan atau Moronene di masa yang lampau.
5.2.3. Kerusakan Ekosistem, Kelangkaan Sumber Daya dan Pencemaran
Lingkungan
Luas kawasan hutan Kecamatan Routa menurut No:SK.465/Menhut II/2011
adalah 157.173 hektar terdiri dari Hutan Produksi Terbatas (HPT) seluas 48.285 hektar
atau 30,73 persen, Hutan Produksi (HP) seluas 19.779,55 hektar atau 13 persen, Hutan
Produksi yang bisa di Konversi (HPK) seluas 4.305 hektar atau 3 persen, Hutan Lindung
(HL) seluas 86.215 hektar atau 54 persen dan badan air seluas 61,66 hektar atau 0,04
persen. Sedangkan Areal Peruntukan Lain (APL) seluas 10.182,28 hektar. Saat ini
terdapat 7 wilayah izin usaha pertambangan yang menguasai lahan pada kawasan
hutan seluas 40.646,2 hektar. Hasil foto udara menunjukkan bahwa 6 dari 7 wilayah
izin usaha pertambangan tersebut belum dikelola. Kecuali itu PT. SCM dengan luas
lahan 21.100 hektar di Desa Lalomerui, telah melakukan kegiatan eksploitasi dan
pembangunan sarana dan prasarana pendukung.

93 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Di samping kegiatan pertambangan nikel, kerusakan ekosistem hutan di Routa
juga disebabkan oleh praktek ilegal loging yang dilakukan oleh penduduk dari Timampu
dan Routa. Diperkirakan tidak kurang dari 5.500 hektar hutan alam disana telah
menjadi sasaran pembalakan liar dalam kurun waktu 30 tahun terakhir ini. Penyebab
lain kerusakan ekosistem hutan di Routa adalah pembukaan perkebunan kelapa sawit
seluas 9.914 hektar terdiri 6.200 hektar di Desa Lalomerui dan 3.734 hektar di Desa
Walandawe.
Kerusakan ekosistem hutan akibat pertambangan nikel dan operasional industri,
pembalakan liar dan pembukaan perkebunan kepala sawit di Routa diduga kuat telah
menyebabkan terganggunya kualitas dan kuantitas air Sungai Lalindu yang mengalir
melintasi Routa. Hal ini sebagaimana dapat dilihat di jembatan penyeberangan
Tundundete dan Wataraki. Pada saat musim hujan air Sungai Lalindu sangat keruh, dan
pada musim kemarau debit air menurun cukup drastis.
Pada masa-masa yang akan datang, seiring dengan meningkatnya kegiatan
produksi PT. SCM, beroperasinya 6 WIUP lainnya di Routa, pembangunan IKIP, praktek
ilegal loging dan pembukaan hutan untuk perladangan berpindah serta perkebunan
lada, ekosistem hutan di Routa dipastikan akan mengalami tekanan yang cukup berat.
Hal ini pula akan turut berpengaruh terhadap keberadaan Sungai Lalindu yang
berfungsi sebagai sumber air bersih penduduk di Routa dan Konawe Utara. Selain
Sungai Lalindu, Sungai Lalomerui yang mengalir melintasi Desa Lalomerui juga
mengalami gangguan akibat kegiatan pertambangan dan pembukaan perkebunan
kelapa sawit.
Sementara itu, luas kawasan hutan di Kecamatan Bahodopi menurut
No:SK.465/Menhut II/2011 adalah 81.853,73 hektar terdiri hutan produksi terbatas
seluas 47.299,26 hektar; hutan produksi tetap seluas 23.976,06 hektar dan hutan
produksi yang dapat dikonversi seluas 10.578,41 hektar. Lebih dari 33.960,76 hektar
dari kawasan hutan tersebut telah menjadi wilayah izin usaha pertambangan nikel.
Tidak kurang dari 11 perusahaan yang saat ini memperoleh izin usaha pertambangan
disana. Hasil foto udara yang diambil pada bulan February 2022 menunjukkan bahwa
sekitar 40 persen dari total luas WIUP tersebut telah dieksploitasi.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 94


kawasan hutan dan 500 hektar APL, secara langsung telah mengakibatkan alih
fungsi kawasan hutan seluas 2500 hektar dan lahan masyarakat seluas 500 hektar
menjadi kawasan industri. Kawasan hutan yang berubah fungsi menjadi kawasan
industri itu terdapat di Desa Fatufia dan Labota, sedangkan lahan masyarakat yang
berubah fungsi menjadi kawasan industri berada di Desa Keurea (lokasi bandara IMIP),
Fatufia dan Labota.
Akibat kehadiran IMIP pula secara langsung telah merangsang tumbuhnya usaha
pertambangan, baik di sekitar kawasan industri IMIP seperti di daerah Buleleng dan
Bahodopi maupun daerah-daerah jauh, antara lain Bungku Pesisir, Bungku Selatan,
Bungku Tengah hingga Kolono Dale. Antara lain perusahaan tambang tersebut, yaitu:
PT. Bumi Morowali Utama seluas 1.963 hektar, PT. Laroenai Bungsel Seroja seluas 256
hektar, PT. Bahodopi Labota Soraja seluas 608 hektar, PT. Bintang Delapan Mineral
seluas 21.695 hektar dan PT. Bintang Delapan Energi seluas 4.902 hektar.
Ada 3 sungai utama di daerah Bahodopi yaitu Sungai Padabaho, Sungai Fatufia
dan Sungai Lalampu. Sebelum hadirnya IMIP, sungai-sungai ini dimanfaatkan penduduk
sebagai sumber air bersih, mandi dan mencuci. Perubahan bentang alam akibat
pembanguan kawasan pertambangan oleh IMIP mengakibatkan perubahan yang sangat
besar terhadap aliran sungai yang ada dan sebelumnya mengalir di wilayah Kecamatan
Bahodopi. Saat ini, sungai-sungai ini sudah tidak dapat lagi dimanfaatkan oleh
penduduk sebagai sumber air bersih dan keperluan lainnya. Sungai Padabaho airnya
hanya jernih hingga jam 8 pagi setelah itu airnya akan terus keruh hingga pada malam
hari. Hal ini karena banyaknya perusahaan yang mengoperasikan kendaraan berat di
atas baik oleh perusahaan industri di IMIP, maupun oleh masyarakat yang mengambil
pasir di sungai. Lalu lalang kendaraan pengangkut pasir selalu melintasi sungai ini.
Sungai Fatufia dijadikan oleh IMIP menjadi alur pembuangan air limbah dari pabrik. Jika
dilihat dari kejauhan, air yang mengalir di sungai ini sangat jernih. Namun jika
diperhatikan dari dekat, airnya berwarna kehitam-hitaman dan nampak berminyak.
Sementara itu Sungai Lalampu dibendung dan dialirkan oleh IMIP menuju kawasan
industri. Akibatnya sungai ini hanya bisa dimanfaatkan oleh penduduk saat sini untuk
mencuci kendaraan.

95 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


Kerusakan kawasan hutan dan sungai ini turut berpengaruh terhadap
ketersediaan air bersih di Bahodopi. Pada saat musim penghujan, ketersediaan air
disana sangat melimpah bahkan seringkali airnya meluap hingga ke pemukiman
penduduk. Namun pada saat musim kemarau, ketersediaan air bersih menurus secara
drastis. Akibatnya saat kemarau tiba, penduduk seringkali mengalami krisis air bersih.
Dalam laporan yang ditulis oleh Taufiq (2022) menunjukkan bahwa aktivitas
perekonomian yang cukup tinggi dibarengi dengan aktivitas kegiatan pertambangan,
nampak juga menyebabkan penurunan kualitas lingkungan, khususnya kondisi sungai
yang kebanyakan sudah mengering. Beberapa informan menduga bahwa penggundulan
hutan di hulu sungai dan pengalihan aliran sungai untuk kebutuhan pabrik pengolahan
menjadi salah satu sebab berkurang dan tercemarnya air sungai sehingga tidak dapat
digunakan lagi untuk kebutuhan sehari-hari. Hal ini banyak dikeluhkan masyarakat,
khususnya menyangkut ketersediaan air bersih baik jumlah maupun kualitasnya.
Penataan sistem penyediaan air bersih bagi masyarakat sangat mendesak dilakukan
(pada salah satu rumah warga kamitemukan kondisi air yang berwarna agak
kehitaman namun tetap di gunakan masyarakat untuk kegiatan sehari-hari (walaupun
nampaknya tidak digunakan sebagai sumber air minum).
Kerusakan daerah pesisir terjadi pada sepanjang 13 kilometer yaitu dari Desa
Labota hingga Desa Lalampu. Daerah ini sebelumnya ditumbuhi oleh mangrove dan
vegetasi pantai lainnya, namun kondisinya saat ini hanya tersisa sedikit saja tumbuhan
mangrove di Desa Lalampu, Bahodopi dan Keurea. Sebahagian besar dari daerah ini
telah ditimbun dan dijadikan sebagai areal penimbunan ore nikel dan batubara, areal
pemukiman dan jetty. Seiring dengan kerusakan daerah pesisir, terjadi pula
pencemaran lingkungan laut berupa sedimentasi, kekeruhan dan menurunnya kualitas
air laut. Sumber pencemar utama ini adalah kegiatan penambangan nikel di daerah
atas, kegiatan bongkar muat ore, batubara dan material lainnya di daerah pesisir,
buangan air limbah dari pabrik serta tumpahan minyak dari kapal-kapal besar, tugboat
dan tongkang yang banyak berlabuh di daerah sekitar pantai.
Tumbuhnya kawasan kumuh adalah salah satu fenomena yang ada di Bahodopi
saat ini, meliputi Desa Labota, Fatufia, Keurea, Bahodopi dan Lalampu. Pembangunan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 96


rumah-rumah kos yang tidak beraturan dan serampangan, pembangunan kios-kios dan
tempat-tempat usaha penduduk lainnya di sepanjang kiri kanan jalan raya tanpa
memperhatikan sempadan jalan dan sempadan sungai, kian menambah semrawutnya
permukiman penduduk disana. Tidak ada tata ruang yang jelas dan tegas yang
memisahkan area permukiman penduduk, fasilitas umum dan fasilitas pabrik.
Seluruhnya saling jalin berkelin dan satu sama lainnya. Sejumlah kios-kios, rumah-
rumah penduduk dan rumah-rumah kos dibangun hanya beberapa sentimeter saja dari
jalan raya dan berada tepat dipinggir tepian sungai. Sempadan jalan dan sungai-sungai
kecil menjadi tempat pembuangan dan penampungan sampah penduduk. Kondisi ini
semakin memperparah buruknya sanitasi lingkungan.
Ada tiga sumber pencemaran utama lingkungan di Bahodopi yaitu pencemaran
udara dari cerobong pabrik, pencemaran udara dan kebisingan dari asap dan bunyi
kendaraan bermotor serta sampah buangan penduduk yang menumpuk ditepi jalan dan
tidak terangkut. Pabrik yang beroperasi selama 24 jam telah menghasilkan asap tebal
yang terkonsentrasi di atas lokasi pabrik dan daerah permukiman penduduk. Begitu
pula dengan asap kendaraan roda dua dan roda empat termasuk kendaraan-kendaraan
berat milik IMIP telah mengasapi daerah sepanjang jalan yang dilalui tanpa putus-
putus. Selain asap, kendaraan ini juga menimbulkan suara kebisingan yang memekakan
telinga. Kondisi ini turut pula diperparah dengan jarak antara rumah penduduk dan
jalan raya.
Sampah merupakan salah satu dampak lingkungan tidak langsung dari kehadiran
kawasan industri IMIP di Bahodopi. Diperkirakan sekitar 68 ton perhari sampah yang
diproduksi oleh sekitar 100.000 penduduk yang berada di Bahodopi dan sekitarnya saat
ini. sampah-sampah ini banyak ditumpuk disepanjang 15 kilometer jalan raya dari Desa
Labota hingga Lalampu. Tidak adanya armada pengakut sampah reguler dari
pemerintah daerah dan IMIP semakin memperparah kondisi persampahan di daerah ini.
Selama ini sampah hanya ditangani oleh pemerintah desa setempat dengan segala
keterbatasan anggaran, fasilitas dan sumber daya manusia.
Parahnya pencemaran lingkungan sebagaimana diuraikan di atas, tercermin pula
dari jumlah dan jenis penyakit yang banyak menimpa penduduk di Kabupaten Morowali

97 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


yakni pada Tahun 2021 sebanyak 2.304 kasus diare dan 271 kasus TBC. Sementara itu
Kecamatan Bahodopi sebanyak 439 kasus diare dan 98 kasus TBC. Kedua jenis penyakit
yang banyak diderita oleh warga ini berkaitan langsung dengan kebersihan lingkungan
permukiman dan pencemaran udara.

5.2.4. Meningkatnya Potensi Konflik Sosial Horisontal


Konflik sosial horisontal merupakan salah satu dampak negatif yang seringkali
terjadi pada daerah-daerah yang sedang tumbuh atau mengalami perubahan ekonomi
yang sangat cepat, seperti halnya di Routa dan Bahodopi. Konflik itu sebenarnya lebih
disebabkan oleh karena terjadinya distribusi dari manfaat sumber daya yang tidak
merata antara yang satu dengan lainnya, baik secara personal maupun kelompok.
Faktor pemicu konflik seperti ini cukup jamak ditemukan di Routa dan Bahodopi.
Pertama, saat ini kontraktor yang bekerja di PT. SCM seluruhnya berasal dari luar.
Menurut pengakuan penduduk disana, perusahaan ini tidak pernah berkoordinasi
dengan pemerintah kabupaten dan asosiasi-asosiasi pengusaha di daerah serta
lembaga-lembaga lain dalam menunjuk dan menetapkan kontraktor yang dapat bekerja
di WIUP PT. SCM.
Kedua, PT. SCM pernah membuka lowongan perekrutan tenaga kerja, namun
setelah banyak masyarakat yang memasukkan berkas sampai saat ini tidak ada tindak
lanjutnya. Dokumen proses perekrutan yang telah diinisiasi oleh PT. SCM masih
dipegang oleh beberapa Tokoh masyarakat. Selain itu terdapat pula tenaga kerja non
skil yang berasal dari luar Routa, padahal untuk kategori tenaga kerja non skil, PT. SCM
dapat mengambil dari tenaga kerja lokal, baik dalam skala Routa maupun Konawe.
Antara lain pekerjaan non skil tersebut yaitu humas, community Development
(ComDev), Community Relation (ComRel) dan lain-lain. Sebagai pembanding, PT.
Antam, Tbk banyak menggunakan tenaga-tenaga lokal yang dilatih untuk pos jabatan
seperti ini.
Ketiga, faktor lain yang bisa memicu protes masyarakat kepada PT. SCM adalah
adanya dugaan jika perusahaan ini mulai mengabaikan dan meninggalkan Routa
sebagai daerah induk. Anggapan ini berkembang sejak mereka tidak lagi membangun

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 98


base di Kelurahan Routa dan memilih pindah ke Desa Lalomerui. Menurut beberapa
orang aparat pemerintah setempat dan penduduk disana, kendati daerah mereka saat
ini jauh dari pusat kegiatan pertambangan, tetapi tetap perlu diperhatikan. Hal ini
mengingat sejarah masuknya Rio Tinto di Routa dimulai dari sini serta secara
administrasi PT. SCM masih menggunakan nama Routa.
Keempat, pembangunan jalan sepanjang 17 km yang menghubungkan antara
Desa Walandawe dan Keluruhan Routa merupakan salah satu isu sensitif di kalangan
penduduk Routa. Ruas jalan ini pernah diperbaiki oleh PT. SCM beberapa tempo yang
lalu. Jalan ini memiliki fungsi yang sangat strategis, tidak saja sebagai penghubung
antara Routa dan Walandawe, tetapi juga sebenarnya adalah penghubung antara
Sulawesi Selatan dan Sulawesi Tenggara. Tidak adanya inisiatif dari pemerintah
kelurahan, desa dan camat setempat membuat pembangunan jalan ini tak kunjung
berjalan.
Kelima, terdapat ribuan SKT yang diterbitkan oleh Camat Routa Tahun 2012-2014
Sdr. Umar Pombili bekerja sama dengan Sdr. Edison. Lokasi SKT ini berada dalam WIUP
SCM. SKT hanyalah berupa surat keterangan dan bukan alas hak atas tanah. Dalam
fungsinya sebagai surat keterangan, SKT menerangkan bahwa yang
bersangkutan/orang tua yang bersangkutan pada suatu kurun waktu tertentu pernah
mengelola dan/atau memanfaatkan lahan tersebut sebagai areal pertanian atau
peternakan.
Keenam, kendati seluruh areal IUP OP PT. SCM berada dalam kawasan hutan dan
telah memperoleh IPPKH, namun orang-orang Mopute mengklaim bahwa sekitar 4000
hektar adalah bekas areal perladangan orang tua mereka di masa lalu. Oleh karena itu,
orang-orang Mopute telah seringkali pula mengajukan protes kepada perusahaan yang
meminta untuk mengeluarkan areal bekas perladangan orang tua mereka dari lokasi
IUP OP PT. SCM. Jauh hari sebelum Orang Mopute masuk mengkapling lahan di Mopute
Baru, pimpinan kerukunan mereka Bapak Yen Latorumo pada Tanggal 4 November
2013 telah pernah menyampaikan pernyataan kepada manajemen dan staf PT. SCM di
Lalomerui, yaitu: 1) kami tidak dalam rangka menghalang halangi rencana perusahaan
PT.SCM; 2) tapi perusahaan PT.SCM harus menghargai kami selaku hak waris, saya

99 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


agak kecewa dengan pak Stephan yang menolak bertemu dengan kami untuk
membahas persoalan keberadaan kodes, yang menurut kami bukan representatif
mewakili rumpun/kerukanan masyarakat adat Walandawe, dan; 3) Konfliknya akan
besar bila ini tidak segera kita bicarakan, kita tidak harapkan ada jatuh korban seperti
di Mesuji, Ketapang atau seperti diwilayah lainnya. Toh yang rugi juga adalah
masyarakat sendiri, perusahaan yang sudah menghabiskan banyak dana bahkan
pemerintah kehilangan sumber pajaknya.
Ketujuh, kehadiran migran dari Selatan yang pada akhirnya menjadi lebih sukses
secara ekonomi daripada penduduk lokal. Penduduk migran di Routa terkonsentrasi di
Desa Puuwiwirano, Tanggola, Parudongka dan Tirawonua. Mereka menguasai banyak
tanah dan kebun lada yang luas. Antara lain migran yang sukses disana yaitu Haji
Arsyad Umar, Pak Tio, Iskandar dan Dullah. Gelombang migran ini diperkirakan akan
semakin meningkat jika perusahaan pertambangan nikel di Routa telah sungguh-
sungguh beroperasi, termasuk itu pula dengan pembangunan kawasan industri IKIP.
Sementara itu di Bahodopi dalam kurun 10 tahun terakhir ini telah menjadi tujuan
utama migrasi penduduk dari berbagai daerah di Indonesia dan Cina dengan tujuan
bekerja di IMIP atau mencari peruntungan lainnya. Akibatnya daerah ini mengalami
pertumbuhan penduduk yang tidak alamiah. Diperkirakan terjadi pertambahan
penduduk sekitar 100.000 orang selama rentang waktu tersebut. Angka pertambahan
penduduk di atas hanyalah estimasi belaka. Tidak ada data pasti mengenai angka
pertambahan penduduk yang nyata di daerah Bahodopi disebabkan oleh: 1) tidak ada
data resmi jumlah tenaga kerja asing dan lokal yang bekerja di IMIP dan perusahaan-
perusahaan industri lainnya; 2) tidak semua penduduk migran melaporkan
kehadirannya disana kepada pemerintah setempat.
Menurut pengakuan aparat pemerintah disana, mereka sudah seringkali meminta
data jumlah tenaga kerja di IMIP tetapi tidak pernah dilayani. Permintaan itu mereka
tujukan pada Humas perusahaan dan selalu dijawab akan segera disampaikan ke
pimpinan. Sayangnya jawaban atas permintaan tersebut tidak kunjung ada hingga hari
ini. Begitu pula dengan warga pendatang yang tidak semuanya melaporkan
kehadirannya ke pemerintah desa. Sedangkan mereka yang melaporkan kehadirannya

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 10


0
juga tidak semuanya bermukim pada desa setempat dimana mereka melaporkan
kehadirannya. Sebagai contoh Desa Fatufia ada lebih 2000 orang yang melapor dan
tercatat sebagai warga desa sementara, namun demikian jika ditelusuri mereka tidak
tinggal di daerah Fatufia. Surat keterangan domisili itu hanya mereka butuhkan saja
untuk kelengkapan syarat administrasi bekerja di IMIP.
Laju investasi dan pertambahan penduduk yang sangat pesat di Bahodopi tidak
saja memberikan manfaat yang positif bagi pembangunan di daerah itu, tetapi juga
secara simultan menimbulkan potensi konflik horisontal yang bisa terjadi kapan saja.
Hal ini seperti yang pernah terjadi pada sekitar Tahun 2019, konflik antara suku Toraja
dan penduduk lokal (Bungku). Ke depan bukan tidak mungkin konflik-kinflik serupa
dapat terjadi lagi. Sejumlah faktor yang dapat memicu konflik sosial horisontal dimasa
depan, yaitu: Pertama, populasi migran saat ini diperkirakan telah melampaui jumlah
penduduk lokal di Bahodopi yaitu dengan perbandingan 60 persen penduduk migran
dan 40 persen penduduk lokal. Situasi ini dapat dengan mudah menyulut konflik besar
jika salah satunya bertingkah kelebihan dan satunya baper berlebihan.
Kedua, penduduk migran menguasai peluang-peluang ekonomi yang jauh lebih
besar dari penduduk lokal. Selain bekerja di IMIP baik sebagai karyawan maupun
sebagai kontraktor, penduduk migran banyak mengembangkan usaha antara lain hotel,
penginapan, kos-kosan, toko sembako, toko bahan bangunan, warung serba ada,
jualan makanan dan usaha transporter. Sementara itu hanya sebahagian kecil saja
penduduk lokal yang menekuni usaha-usaha semacam itu. Dominasi penduduk migran
dapat dengan mudah ditengok di sepanjang kiri kanan jalan protokol dan pasar-pasar.
Diperkirakan sekitar 70 persen peluang-peluang ekonomi baik yang terkait dengan IMIP
maupun sektor informal dikuasai oleh migran dan hanya 30 persen saja yang dikuasai
oleh penduduk lokal.
Ketiga, kepadatan penduduk yang melampaui batas, lingkungan permukiman
yang kumuh dengan tingkat kenyamanan yang rendah akan sangat mudah menyulut
terjadinya konflik sosial yang bisa saja diawali oleh tindakan-tindakan kecil, seperti
tersinggung, cemburu, salah paham dan lain-lain. Salah satu misalnya adalah
pembangunan rumah-rumah kos yang tidak beraturan, sehingga suatu saat nanti

10 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
beberapa rumah kos tidak akan memiliki jalan akses keluar karena tertutup oleh rumah
kos lainnya. Begitu pula dengan kecelakaan laluliltas di jalan raya. Kasus kecil semacam
ini akan mudah menjadi pemicu konflik jika melibatkan antara penduduk lokal dengan
migran.
Keempat, wacana pemindahan kampung yang memang seolah sudah
direncanakan dari awal masuknya IMIP di Bahodopi. Situasi saat ini yang semrawut,
kumuh, bising diduga kuat adalah suatu keadaan yang sengaja diciptakan dan dibiarkan
oleh penguasa dan IMIP yang tujuannya agar penduduk tidak lagi merasa betah dan
memilih meninggalkan kampung tersebut. Gosip yang beredar adalah bahwa pada
akhirnya nanti Desa Labota, Fatufia, Keurea, Bahodopi dan Lalampu seluruhnya akan
dikuasai oleh IMIP dan penduduknya direlokasi ke tempat lain.

5.2.4. Meningkatnya Praktek Perilaku Menyimpang, Angka Kriminalitas,


Kecelakaan Lalulintas dan Potensi Kebakaran
Tatanan sosial di Routa saat ini masih cukup baik, dimana norma-norma sosial
yang dipegang teguh oleh masyarakat disana, baik penduduk lokal maupun migran.
Pergaulan antar suku bangsa dan hubungan kawin-mawin sudah berlangsung lama,
proses akulturasi di antara berbagai etnik telah menjadi pengikat dan penentu
kemantapan sistem sosial penduduk di Routa. Oleh karenanya walaupun penduduknya
heterogen, hingga kini tidak pernah terjadi ketegangan atau konflik antar suku bangsa.
Pasangan beda etnik cukup jamak ditemukan di Routa antara lain Ladong yang Orang
Luwu menikah dengan Jarinaa Orang Tolaki, Hakke yang Orang Luwu menikah dengan
Hatima yang Orang Tolaki dan Muis yang Orang Tolaki menikah dengan Saenab yang
Orang Luwu.
Situasi sosial di Routa yang digambarkan masih sangat baik saat ini, ke depan
seiring dengan hadirnya sejumlah penduduk dari luar Routa yang hendak bekerja pada
usaha pertambangan dan kawasan industri—tatanan sosial yang baik itu dapat berubah
secara drastis dan dalam waktu singkat. Selain itu faktor masyarakatnya yang akan
semakin kapitalis dan pragmatis sebagai konsekuensi logis dari tumbuhnya industri di
daerah perdesaan, membuat masyarakat akan dengan mudah mengabaikan nilai-nilai
sosial yang dipandang tidak lagi fungsional dan dapat mendatangkan keuntungan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 10


2
materi. Keadaan semacam ini sudah mulai nampak ketika masyarakat di Routa menjadi
terbelah dua yang mendukung dan menolak—dalam merespon kehadiran dan program-
program PT. SCM disana.
Sementara itu di Bahodopi, seiring dengan tumbuhnya kawasan IMIP, sejumlah
indikasi praktek perilaku menyimpang juga turut serta hadir dan berkembang di
Bahodopi, antara lain: menjamurnya salon kecantikan dan panti pijat terutama di
sepanjang Desa Fatufia dan Labota yang diindikasi memberikan layanan spesial serta
peredaran narkoba jenis shabu yang dikesankan sangat bebas. Kedua hal ini kendati
sulit dibuktikan, namun sejumlah informaan mengakui hal ini. Mereka mengatakan
bahwa itu sudah menjadi rahasia umum di daerah Bahodopi semenjak hadirnya IMIP.
Kedua indikasi praktek penyimpangan sosial di atas dapat tumbuh subur dan
berkembang oleh karena: 1) rendahnya kepedulian masyarakat terhadap masalah-
masalah penyimpangan sosial akibat masyarakatnya yang semakin pragmatis;
2) minimnya perhatian aparatur pemerintah daerah dengan tidak pernah melakukan
rasia dan pengawasan, dan; 3) kegiatan pemberantasan peredaran narkoba yang masih
dirasakan kurang yang dilakukan oleh aparat kepolisian disana.
Jika indikasi praktek penyimpangan sosial di atas terus dibiarkan dan tanpa
pengawasan yang ketat dari masyarakat setempat, pemerintah dan aparat kepolisian,
maka dalam jangka panjang hal tersebut akan berdampak buruk tidak saja bagi
generasi muda, tetapi juga bagi warga yang ada di Bahodopi secara keseluruhan.
Kedepan daerah ini sangat potensial menjadi lokalisasi prostitusi, lokalisasi narkoba,
perkelahian, pencurian dan tindak kriminal lainnya.
Berdasarkan laporan BPS Tahun 2022 menyebutkan bahwa angka kriminalitas di
Kabupaten Morowali dan Kecamatan Bahodopi terbilang cukup tinggi. Di Kabupaten
Morowali jumlah tindak kriminal pada Tahun 2019 adalah 345 kasus, Tahun 2020
sebanyak 311 kasus dan Tahun 2021 sebanyak 326 kasus. Sementara itu di Kecamatan
Bahodopi pada Tahun 2019 sebanyak 179 kasus, Tahun 2020 sebanyak 111 kasus dan
Tahun 2021 sebanyak 125 kasus. Kecamatan Bahodopi adalah daerah dengan tingkat
kriminalitas tertinggi di Kabupaten Morowali. Secara garis besar kasus kriminal di
daerah ini adalah pencurian, penganiayaan dan narkoba.

10 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
Selain meningkatnya praktek perilaku menyimpang dan angka kriminalitas,
lonjakan penduduk yang sangat besar dalam waktu singkat juga telah menyebabkan
terjadinya kesemrawutan lalulintas. Berkenaan dengan hal ini, beberapa fakta yang
terjadi disana, yaitu: resiko kecelakaan bagi para pengguna jalan menjadi meningkat,
berkurangnya kenyamanan para pengguna jalan, waktu tempuh menjadi lebih lama
(macet), kebutuhan tempat parkir meningkat.
Dampak lanjutan dari lonjakan penduduk, keterbatasan ruang dan kawasan
permukiman yang tidak teratur dan cenderung kumuh adalah tingginya potensi
terjadinya kebakaran di lingkungan permukiman penduduk. Berdasarkan fakta di
lapangan, jika kebakaran terjadi akan sangat sulit dilakukan penanganan secara cepat.
Hal ini disebabkan padatnya arus lalulintas, perumahan penduduk yang rapat dan tidak
adanya fasilitas pemadam kebakaran yang memadai.
Berdasarkan fakta-fakta di atas, jika masalah data kependudukan dan
ketenagakerjaan tidak segera ditertibkan, maka hal ini potensi menimbulkan masalah-
masalah sosial seperti depresi massal akibat tingkat stres yang tinggi dan situasi
lingkungan yang tidak nyaman, gesekan antar geng daerah asal, gesekan antara orang
luar dan orang lokal, gejolak politik antara lain manipulasi data pemilih untuk
kepentingan pilkades, pemilu dan pilkada, maupun ancaman keamanan nasional.
Berdasarkan empat isu sosial diatas, maka isu sosial yang sedangkan terjadi
dilapangan adalah isu penguasaan lahan dan tenaga kerja. Kedua isu ini telah
diperankan oleh beberapa aktor dan identfikasi dan kekuatan dan pengaruh aktor ini
menjadi kajian analisis lebih detil untuk mencari penaganan resiko agar tidak
berdampak pada keberlanjutan kegiatan perusahaan masa yang akan datang.

5.3. Analisis Pemetaan Aktor


Saat ini, ada dua isu yang sedang berlaku dan menjadi sumber konflik antara
masyarakat dan perusahaan. Jika kondisi ini tidak secepatnya dilakukan penanganan
maka memberikan resiko bagian bagi operasional PT. SCM dimasa akan datang yaitu
Isu penguasaan lahan dan isu tenaga kerja.

5.3.1. Aktor Isu Penguasaan lahan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 10


4
Pada Tabel …… disajikan identifikasi aktor dan penilaian kekuatan dan kepentingan
para aktor dalam isu penguasaan lahan di Routa dan Bahodopi

Tabel. …..Aktor, Jejaring dan Penilaian Kekuatan dan Pengaruh Para Aktor

Level Jejaring
No Nama Alamat Pereferensi Sosial Power Interest
Aktor
Haji Kaddas Pengusaha Kayu, Regional
1. Timampu 3 3
Umar Tokoh Masyarakat
Pengusaha Kayu Routa dan
2. Isal Sugianto Parudongka 2 3
dan Petani Lada Timampu
Eks kepala desa Provinsi
Routa dan
3. Taksir Lalomerui Lalomerui, 3 3
pengusaha (anak
Sukman Unggahi).
Pensiunan TNI, Provinsi
Yeniayas
4. Kendari Pengusaha, Tokoh 2 3
Latorumo
Masyarakat Mopute
Pedagang, imam Routa-Timampu
5. Iskandar Routa 2 3
mesjid
Tokoh Masyarakat,
6. Nurdin Lalampu Pengusaha, Kepala Lalampu 2 3
Desa Lalampu
Tokoh Masyarakat,
7. Bahri Bahtiar Bahodopi Kepala Desa Bahodopi 2 3
Bahodopi
Tokoh Masyarakat,
8. Abdul Majid Keurea Pengusaha, Kepala Keurea 2 3
Desa Keurea
Pemuka Agama,
Haji
9. Fatufia Petani dan Kepala Fatufia 2 3
Muhammad
Desa Fatufia
Tokoh Masyarakat,
10. Ahmar Labota Labota 2 3
Kepala Desa Labota
Keterangan: 1=Rendah, 2=Sedang, 3=Tinggi.

a. Haji Kaddas Umar


Haji Kaddas Umar lahir di Routa pada tanggal 17 Juli 1954 adalah pengusaha asal
Timampu yang sudah lebih 4 dasawarsa membangun usaha pembalakan kayu di daerah
sekitar Danau Towuti, termasuk Routa. Usaha pembalakan kayu rimba campuran di

10 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
Routa ia mulai sejak Tahun 1982. Saat itu Haji Kaddas Umar yang sebelumnya hanya
melakukan usaha penggorengan rotan di Timampu dengan mengambil rotan alam dari
daerah sekitar Danau Towuti termasuk Routa, mengembangkan usahanya di bidang
pembalakan kayu rimba campuran. Ketika itu usaha pembalakan kayu yang dilakukan
oleh Haji Kaddas Umar dilakukan tanpa izin, baik semacam IPK (Izin pemanfaatan
Kayu) atau IPKTM (Izin Pemanfaatan Kayu Tanah Milik) ataupun izin-izin lain dari
pemerintah setempat. Routa yang jauh dan terisolir memungkinkan Haji Kaddas Umar
menjalankan usahanya yang ilegal semacam ini, tanpa diusik oleh petugas kehutanan
maupun aparat kepolisian.
Saat mengawali usahanya, Haji Kaddas Umar hanya mengandalkan gergaji tangan
dan tenaga manusia semata dengan merekrut pekerja kasar dari daerah Routa dan
sekitarnya. Lokasi utama pembalakan kayunya adalah di daerah Watulawu yang
terletak antara Desa Parudongka dan Lengkobale pada sisi timur Danau Towuti. Kayu
yang diolah hanyalah jenis-jenis tertentu yang berkualitas tinggi seperti komea dan
komea alu dalam bentuk gelondongan (kayu bulat). Kayu-kayu gelondongan ini
kemudian ditarik dengan kerbau menuju Lengkobale yang saat itu berfungsi sebagai
dermaga umum, termasuk untuk kegiatan penampungan dan pemuatan kayu.
Setelah tiba di Lengkobale, kayu gelondongan ini diangkut menggunakan rakit dan
sebahagian lagi dirangkai menyerupai rakit lalu dihanyutkan dan ditarik dengan kapal
motor melalui Danau Towuti menuju Timampu. Kayu-kayu tersebut selanjutnya dibawa
ke tempat penggergajian milik Haji Kaddas Umar yang berada di tepian Danau Towuti
untuk diproses menjadi bantalan. Produk kayu olahan dalam bentuk bantalan ini
kemudian diangkut dengan truk dan dijual ke Ujung Pandang. Usaha pembalakan kayu
rimba campuran seperti ini berjalan hingga Tahun 1990an.
Sekitar Tahun 1990an Haji Kaddas Umar mulai menggunakan chainsaw (baca:
senso), dan semenjak itu produksi kayu gelondongan Haji Kaddas Umar mengalami
peningkatan cukup signifikan dibanding tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun ini pula
usaha pembalakan kayu Haji Kaddas Umar belum memiliki IPK atau IPKTM, tetapi
hanya berupa surat keterangan dari pemerintah desa setempat yang menyatakan
bahwa kayu-kayu yang diolah tersebut berasal dari lahan desa.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 10


6
Masuknya DSA untuk membuka perkebunan kelapa sawit di Routa turut membawa
berkah bagi usaha pembalakan kayu Haji Kaddas Umar. DSA membangun jaringan jalan
dalam kawasan hutan di daerah Routa yang direncanakan sebagai jalan produksi.
Sayangnya kegiatan DSA di Routa tidak bertahan lama dan rencana membangun
perkebunan kelapa sawit berhenti sampai disini.
Sepeninggal DSA, Haji Kaddas Umar memanfaatkan jalan-jalan produksi yang
dibangun DSA ini menjadi jalan operasional usaha pembalakan kayu. Haji Kaddas Umar
membeli banyak peralatan seperti senso dan truk bak terbuka untuk memuat kayu-kayu
gelondongan dari lokasi penebangan ke lokasi penampungan di Lengkobale. Kehadiran
senso dan truk bak terbuka dalam mengiringi usaha pembalakan kayu ini, telah berhasil
mendorong meningkatnya secara signifikan produksi kayu gelondongan Haji Kaddas
Umar. Pohon-pohon yang selama ini sulit ditumbangkan dengan kapak atau gergaji
tangan dan kawasan hutan yang tidak dapat diakses karena jarak lokasinya yang jauh
serta medan yang sulit, saat ini segalanya menjadi lebih mudah.
Seiring dengan meningkatnya produksi kayu gelondongan, Haji Kaddas Umar
kemudian membangun usaha penggergajian mesin (sawmill) di Timampu serta
menambah jumlah tenaga kerja dengan mengangkat beberapa orang sebagai operator
lapangan di Routa, antara lain Dullah, Isal Sugianto, Taksir Unggahi dan Nasir. Mereka
inilah tulang punggung yang menjalankan usaha pembalakan kayu Haji Kaddas Umar di
Routa.
Usaha pembalakan kayu Haji Kaddas Umar di Routa ini terus berlangsung hingga
dekade 2000an, dengan wilayah kelola yang semakin bertambah luas tidak saja
terbatas pada bekas wilayah HPHTI DSA, tetapi juga pada hampir keseluruhan kawasan
hutan di Routa yang memiliki potensi tegakan kayu yang melimpah. Hal ini dapat
dilakukan oleh Haji Kaddas Umar sering dengan meningkatnya modal usaha yang
diperoleh dari penjualan kayu olahan ke Ujung Pandang. Bertambahnya modal usaha,
membuat Haji Kaddas Umar dapat membeli sejumlah peralatan berat seperti eskavator
dan bulldozer—dua alat berat utama yang digunakannya untuk membuka akses baru ke
kawasan hutan dengan kayu-kayu yang melimpah tersebut.

10 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
Semenjak Tahun 1995 mereka yang dahulunya bekerja untuk Haji Kaddas Umar
seperti Dullah, Isal Sugianto, Taksir dan Nusa mulai membangun usaha pembalakan
kayu secara mandiri, lepas dari Haji Kaddas Umar. Uang yang mereka peroleh ketika
menjadi anak buah Haji Kaddas Umar dan dari sumber-sumber lainnya dijadikan
sebagai modal untuk membangun usaha pembalakan kayu di Routa. Namun demikian,
kendati ke 4 orang bekas anak buah ini sudah menjalankan usahanya sendiri,
hubungan bisnis dengan Haji Kaddas Umar tetap berlangsung hingga saat ini. Haji
Kaddas Umar membeli hasil produksi kayu gergajian dan kayu gelondongan dari bekas
anak buahnya itu. Sepeninggal 4 orang ini, usaha pembalakan kayu Haji Kaddas Umar
di Routa diteruskan oleh kakak kandungnya Haji Arsyad yang bermukim di Desa
Tirawonua. Haji Arsyad menjalankan usaha milik adiknya hingga meninggal dunia
Tahun 2015 dan sepeninggalnya, usaha pembalakan kayu Haji Kaddas Umar dijalankan
oleh kerabat-kerabat dekatnya di Routa hingga kini.
Meninggalnya Haji Arsyad memberikan pukulan berat terhadap usaha pembalakan
kayu Haji Kaddas Umar di Routa. Alamarhum yang hampir 20 tahun menggawangi
usaha ini cukup mumpuni pengetahuannya mengenai usaha kayu, tentang Routa dan
tentang orang-orang yang selama ini berkaitan dengan usaha pengolahan kayu Haji
Kaddas Umar. Oleh karena itu posisi Haji Sadar sebenarnya praktis tidak tergantikan.
Seiring dengan meninggalnya Haji Arsyad dan Haji Kaddas Umar yang juga semakin
menua, usaha pembalakan kayu Haji Kaddas Umar di Routa mulai meredup walau tidak
mati sama sekali. Di tengah meredupnya usaha pembalakan kayu Haji Kaddas Umar ini,
muncullah Isal Sugianto—yang tak lain adalah mantan anak buah Haji Kaddas Umar—
sebagai pemain penting dalam bisnis kayu di Routa saat ini. Boleh dibilang Isal Sugianto
alias Pak Tio adalah suksesor Haji Kaddas Umar.
Haji Kaddas Umar memiliki jejaring hingga level provinsi baik di Sulawesi Selatan
maupun di Sulawesi Tenggara, dan tidak saja terbatas pada pejabat sipil tetapi juga
pejabat polisi dan aparat penegak hukum lainnya. Terbangunnya jejaring ini tidak
terlepas dari dinamika usaha Haji Kaddas Umar selama ini yang banyak bersinggungan
dengan persoalan-persoalan administrasi dan hukum. Dari sejumlah informasi yang
dihimpun baik di daerah Timampu maupun di Routa mengatakan bahwa yang

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 10


8
bersangkutan sering memberikan upeti kepada sejumlah pejabat untuk memuluskan
usahanya. Haji Kaddas Umar tercatat pernah dipidana dalam kasus illegal loging, tetapi
kasusnya terjadi di daerah Malili Sulawesi Selatan, bukan di Routa Sulawesi Tenggara
(Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 12 P/HUM/2011).
Seiring dengan terbangunnya jejaring sosial hingga di kalangan pejabat tinggi di
daerah dalam rentang waktu yang lama dan dengan usahanya yang berkembang pesat,
Haji Kaddas Umar dapat membangun kekuatan politik ekonomi yang cukup kuat
sehingga secara informal mampu mengendalikan kebijakan-kebijakan di tingkat lokal,
terutama berkaitan dengan ‘pengamanan’ bisnis kehutanan yang dijalankannya.
Mengenai hal ini, media-media lokal di Malili telah sering memberitakannya antara lain
media online Fajar.co.id pada Jumat, 27 April 2018 14:32 dengan judul berita
“Pengusaha dan Petani Merica Percaya Rumah Produktif IYL-Cakka Sejahterakan
Rakyat”.
Haji Kaddas Umar memang tidak begitu terkait dengan isu-isu pertanahan di
Routa. Namun demikian, dengan posisinya sebagai orang kuat disana ditambah dengan
jasa-jasanya dan sikap dermawannya terhadap orang-orang di Routa, keberadaan Haji
Kaddas Umar dapat menentukan hitam putihnya sikap masyarakat disana atas sejumlah
perusahaan tambang nikel, termasuk PT. SCM yang akan menguasai tanah-tanah di
Routa—hal mana itu juga akan turut menganggu kepentingan Haji Kaddas Umar dalam
menjalankan usaha pembalakan kayunya di Routa. Dengan demikian, dapat ditafsirkan
bahwa Haji Kaddas Umar punya kepentingan yang tinggi terhadap keberadaan hutan di
daerah Routa yang merupakan basis materialnya yang paling utama sebagai pengusaha
kayu selama ini.

b. Isal Sugianto
Isal Sugianto alias Pak Tio tercatat sebagai warga Desa Parudongka berusia 57
tahun pernah bekerja pada usaha pembalakan kayu milik Haji Kaddas Umar. Selepas
dari Haji Kaddas Umar, dia lalu berkerja pada usaha pemabalakan kayu milik Taksir
Unggahi. Setelah lama menjadi anak buah Taksir Unggahi, dia kemudian keluar dan
mulai membangun sendiri usaha pembalakan kayu. Usaha kayunya dimulai dengan

10 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
hanya mengandalkan satu set gergaji (sawmill) yang ditempatkan di Polihe Kelurahan
Routa. Dia membeli kayu-kayu gelondongan dari pengolah-pengolah lokal seperti
Rasak, Dolken, Sanggili dan lain-lain. Setelah beberapa tahun bekerja dengan satu
sawmill, dia kemudian membeli lagi satu unit dan ditempatkan di Watulawu Desa
Parudongka.
Seiring dengan bertambahnya jumlah sawmill miliknya, Isal Sugianto tidak bisa
lagi hanya mengandalkan suplai kayu gelondongan dari pengolah lokal saja. Oleh
karena itu, Isal Sugianto kemudian membeli eskavator dan beberapa buah senso serta
merekrut tenaga kerja baru yang berasal dari penduduk lokal di Routa. Keberadaan
eskavator, senso dan tenaga kerja adalah dalam rangka mendukung peningkatan
produksi kayu gelondongan untuk memenuhi kebutuhan bahan baku sawmill miliknya
yang ada di Polihe dan di Watulawu.
Usaha pengolahan kayu miliknya terus berkembang hingga dapat menyaingi Haji
Kaddas Umar. Pada Tahun 2015 Isal Sugianto sudah memiliki 4 buah eskavator, 3 buah
dumptruck, dan sebuah bulldozer. Dengan bertambahnya sawmill dan sejumlah
peralatan berat tersebut, maka produksi kayu olahannya pula terus mengalami
peningkatan. Saat ini ia menjadi salah-satu pemasok terbesar di Routa untuk kayu
olahan selain Haji Kaddas Umar. Seperti halnya Haji Kaddas Umar, Isal Sugianto juga
menjual kayunya ke Selatan.
Lokasi bekas pembalakan kayu Isal Sugianto yang tersebar di Desa Routa,
Parudongka dan Tirawonua sebahagiannya kemudian dibersihkan menjadi areal
perkebunan lada. Pak Rio juga membangun ruas-ruas jalan semacam jalan usaha tani
sebagai akses pada areal perkebunan lada miliknya. Kini Isal Sugianto diperkirakan
memiliki tanah tidak kurang dari 500 hektar yang diperolehnya dengan membeli dari
penduduk lokal, selain tanah-tanah bekas areal pembalakan kayu yang dibukanya
sendiri. Usaha tanaman lada miliknya sebahagian besar sudah berhasil. Bahkan pada
Tahun 2015, 2016 dan Tahun 2017, Isal Sugianto merupakan salah satu penghasil lada
terbanyak di Routa. Saat ini dia diperkirakan sudah memiliki 50 hektar kebun lada,
sedang sebahagian lagi tanahnya sudah dibersihkan dan siap tanam.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 11


0
Isal Sugianto bukanlah tokoh politik dan juga tidak memiliki jejaring sosial yang
kuat sebagaimana mantan majikannya Haji Kaddas Umar. Namun demikian, ia memiliki
jejaring yang cukup kuat dengan para pejabat lokal baik di kecamatan maupun di
kepolisian di Routa. Hingga saat ini Isal Sugianto tidak pernah mendapat masalah
hukum, kendati usaha pembalakan kayu yang dijalankannya adalah tanpa izin atau
ilegal. Selain itu, dia juga banyak mempekerjakan orang-orang di Routa pada sejumlah
usaha penggergajian kayunya disana serta membuka akses jalan di dalam kawasan
hutan yang memudahkan orang-orang disana untuk dapat membuka hutan dan
menguasai tanahnya.
Kehadiran usaha pertambangan nikel di Routa sebagaimana halnya PT. SCM
secara langsung dapat mengancam keberlanjutan usaha pembalakan kayu Isal
Sugianto, termasuk itu pula akumulasi lahan-lahan pada kawasan hutan yang selama ini
dilakukannya. Sejumlah informasi yang diperoleh disana menyebutkan bahwa Pak Tio
bersama dengan Edison, Umar Pombili dan Iskandar terkait dengan penerbitan SKT
seluas 10000 hektar dalam wilayah IUP PT. SCM pada tahun 2012-2014.

c. Taksir Unggahi
Taksir Unggahi lahir di Routa 55 tahun yang lalu tercatat sebagai warga Desa
Lalomerui adalah anak pertama Sukman Unggahi—tokoh yang sangat disegani oleh
penduduk di Routa—pernah menjabat sebagai Kepala Desa Routa periode Tahun 1994-
1999 dan Kepala Desa Lalomerui pada Tahun 2005-2015. Sejumlah usaha yang dia
geluti yaitu jual beli rotan, mengolah kayu rimba campuran, peternakan kerbau dan
sapi.
Selepas menjadi pekerja Haji Kaddas Umar, Taksir Unggahi membangun usahanya
sendiri yaitu mengumpulkan rotan dan membalak kayu rimba campuran. Rotan yang
dikumpul dari perotan di Routa dan kayu olahan dijual kepada Haji Kaddas Umar di
Timampu. Usaha sebagai pengumpul rotan sudah dia jalani ketika masih menjadi anak
buah Haji Kaddas Umar. Sedangkan usaha pembalakan kayu dalam partai besar baru
dirintisnya pada Tahun 1994, ketika dia mulai menjabat sebagai kepala desa hingga

11 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
saat ini. Dari sinilah Taksir Unggahi mengumpulkan pundi-pundi kekayaannya yang
salah satunya digunakan untuk membeli tanah.
Taksir Unggahi diperkirakan memiliki tanah seluas 400 hektar yang semuanya
dibeli dari peladang berpindah dengan harga bervariasi mulai dari Rp.500.000,-
perhektar hingga Rp.10.000.000,-. Tanah-tanah ini tersebar di berbagai tempat yakni di
Kelurahan Routa, Desa Walandawe dan Desa Lalomerui. Selain ditanami lada, kakao
dan kelapa sawit, sebahagiannya digunakan sebagai areal penggembalaan sapi dan
kerbau, dan sisanya lagi masih tanah lapang.
Saat ini Taksir Unggahi adalah salah satu orang kaya dan tokoh sentral di Routa.
Kecerdasasannya yang di atas rata-rata orang Routa, kekayaan meteri yang dimilikinya,
trah kekuasaan dari ayahnya Sukman Unggahi, statusnya sebagai bekas kepala desa
serta sebagai ayah mertua salah satu jenderal polisi menjadikan Taksir Unggahi sebagai
tokoh yang sangat kuat tidak saja pada level Routa, tetapi juga pada level Konawe
hingga Provinsi. Pada tahun 2012 dia pernah terjerat hukum di Polda Sulawesi
Tenggara atas kasus penerbitan 500 lembar SKT dalam kawasan hutan, namun
kemudian kasusnya tidak berlanjut—hal mana ditengarai karena adanya intervesi dari
petinggi kepolisian di daerah ini.
Sebagai penduduk lokal di Routa, Taksir Unggahi tentu memiliki keterkaitan
sangat tinggi dengan sumber daya alam yang ada disana terutama kayu dan lahan.
Oleh karena itu, walaupun saat ini yang bersangkutan tidak menunjukkan adanya
gelagat untuk mengklaim lahan-lahan dalam kawasan hutan terutama dalam wilayah
IUP PT. SCM, namun tidak menutup kemungkinan dikemudian hari—jika status dan
posisinya menjadi kurang dihargai oleh PT. SCM, dapat saja ia menggalang masyarakat
dan elit-elit lokal yang kecewa dengan perusahaan untuk melakukan klaim kawasan
hutan dalam wilauah IUP tersebut.
d. Yeniayas Latorumo
Yeniayas Latorumo alias Yen Latorumo lahir di Mopute Konawe Utara 60 tahun
lalu adalah seorang pensiunan tentara. Pada tahun 2014 tercatat sebagai salah satu
Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Sulawesi Tenggara—selain itu yang bersangkutan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 11


2
banyak terlibat dalam proses-proses politik di Konawe Utara antara lain sebagai tim
sukses dan saksi dalam sengketa pilkada di Mahkamah Konstitusi.
Jauh hari sebelum Orang Mopute masuk mengkapling lahan di Mopute Baru,
pimpinan kerukunan mereka Bapak Yen Latorumo pada Tanggal 4 November 2013
telah pernah menyampaikan pernyataan kepada manajemen dan staf SCM di Lalomerui,
yaitu: 1) kami tidak dalam rangka menghalang-halangi rencana perusahaan SCM; 2)
tapi perusahaan SCM harus menghargai kami selaku hak waris, saya agak kecewa
dengan pak Stephan yang menolak bertemu dengan kami untuk membahas persoalan
keberadaan kodes, yang menurut kami bukan representatif mewakili rumpun/kerukanan
masyarakat adat Walandawe, dan; 3) konfliknya akan besar bila ini tidak segera
kita bicarakan, kita tidak harapkan ada jatuh korban seperti di Mesuji, Ketapang atau
seperti di wilayah lainnya. Toh yang rugi juga adalah masyarakat sendiri, perusahaan
yang sudah menghabiskan banyak dana bahkan pemerintah kehilangan sumber
pajaknya.
Salah satu aksi protes yang pernah dilakukan oleh Orang Mopute adalah
demonstrasi Tanggal 16 Oktober 2018 di Kantor Dinas ESDM Sulawesi Tenggara dan
Kantor SCM di Kendari. Tuntutan mereka adalah mendesak perusahaan untuk mengakui
hak-hak adat atas tanah Orang Mopute yang masuk dalam wilayah IUP SCM. Terkait
dengan hal ini, SCM telah beberapa kali melakukan klarifikasi bahwa lokasi IUP OP
mereka tidak termasuk daerah Mopute Baru sebagaimana yang dituduhkan oleh orang-
orang Mopute. Perusahaan ini hanya mengakui keberadaan sejumlah rumpun pohon
damar yang sudah lama dikelola oleh penduduk dan Epe Pu’u tempat mengambil ikan
penduduk di Routa yang terdapat dalam lokasi IUP OP.
Yen Latorumo memiliki jejaring sosial yang cukup kuat, baik pada level Routa,
kabupaten maupun di provinsi. Dengan latar belakang sebagai tentara, aktifitasnya
sebagai pengusaha, pengurus partai politik dan tim sukses dalam setiap pilkada
menjadikan Yen Latorumo mengenal banyak elit-elit lokal tidak saja di Konawe Utara,
tetapi juga di Kendari—baik kalangan pejabat sipil, polisi maupun tentara.
Bekas areal perladangan berpindah di daerah Mopute kembali dibuka pada Tahun
2018 dipimpin oleh Sdr. Yen Latorumo. Mereka mengaku sebagai pewaris sah atas

11 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
tanah bekas areal perladangan berpindah orang tua mereka dahulu. Klaim ini kembali
dihidupkan ketika kegiatan SCM di lapangan mulai kelihatan khususnya dengan sudah
terbukanya jalan akses tambang, mobilisasi tenaga kerja dan kegiatan eksplorasi.
Karena itulah sejumlah pihak menduga bahwa kembalinya Orang Mopute Lama ke
Mopute Baru lebih didorong oleh keinginan untuk mendapatkan kompensasi berupa
ganti rugi tanah dari perusahaan. Mereka pada dasarnya tidak seperti peladang
berpindah yang kembali ke daerah Bininti, Walandawe dan Tetenggowuna yang
memang berniat untuk berladang dan menanam lada sembari menguasai tanah bekas
areal perladangan orang tua mereka.
Klaim yang disampaikan oleh anak keturunan orang Mopute mengenai status
tanah areal bekas perladangan berpindah di Mopute Baru berbeda dengan yang
disampaikan oleh Pak Sukman Unggahi—salah saorang tetua kampung orang Routa.
Menurut keterangan anak keturunan orang Mopute, bahwa mereka adalah penduduk
asli di daerah Mopute Baru dan tanah yang diklaim saat ini adalah bekas areal
perladangan berpindah orang tua mereka. Sementara itu Bapak Sukman Unggahi
mengatakan bahwa daerah yang dinamakan sebagai Mopute Baru saat itu tidak
berpenghuni dan merupakan satu kesatuan dengan daerah Routa yang meliputi Daerah
Watulawu di Barat hingga daerah Tundundete di Timur, dimana Mopute Baru
sesungguhnya adalah bahagian dari daerah Tundundete. Daerah itu kemudian lebih
dikenal sebagai daerah Mopute Baru karena suatu peristiwa Tahun 1953 ketika pasukan
DI/TII menang perang di daerah Mopute Lama melawan pasukan TNI yang berbasis di
Asera. Ketika itu pasukan DI/TII membawa seluruh penduduk Mopute Lama ke daerah
Mopute Baru dengan status sebagai tawanan. Ketika bermukim di daerah Mopute Baru
itulah dengan status sebagai tawanan, orang tua mereka membuka areal perladangan
berpindah disana. Pada Tahun 1957 pasukan TNI kembali terlibat perang dengan
pasukan DI/TII di Mopute Baru dan berhasil menumpas pemberontakan DI/TII disana.
Setelah TNI menang perang maka seluruh penduduk di Mopute Baru dikembalikan ke
kampung semula yaitu di Mopute Lama di Asera. Nama Mopute Baru di daerah
Tundundete diambil dari nama Mopute Lama dengan mengacu pada asal kampung
penduduk yang ditawan.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 11


4
Jadi menurut Sukman Unggahi adalah tidak benar klaim anak keturunan orang
Mopute Baru saat ini bahwa mereka adalah penduduk asli disana. Menurutnya yang
benar adalah Mopute Baru sebagai bahagian dari daerah Tundundete milik orang
Routa. Adapun bahwa orang tua mereka pernah berladang berpindah disana itu terjadi
saat mereka ditawan oleh DI/TII. Pak Sukman mengatakan bahwa usianya saat itu 17
tahun yang dipaksa bergabung dengan DI/TIIsebab kalau menolak maka dia akan
dibunuh, katanya.
Klaim yang berbeda tersebut di atas, tentu memerlukan penelusuran lebih lanjut
mengenai kebenaran klaim masing-masing pihak. Namun kendati demikian, menurut
saya kalaupun benar bahwa orang Mopute saat itu berladang di daerah Mopute Baru
dalam keadaan dengan status sebagai tawanan perang, tetapi fakta bahwa mereka
pernah berladang disana adalah tak terbantahkan. Oleh karena itu, menurut saya
jikalau kemudian anak keturunannya mengklaim daerah tersebut sebagai bekas areal
perladangan berpindah orang tua mereka dimasa lalu adalah benar adanya.
Saat ini tanah-tanah di daerah Mopute Baru telah dikapling-kapling dengan luas 2
hektar perkapling. Setiap orang anak keturunan peladang berpindah memperoleh satu
kapling dengan catatan yang bersangkutan telah membayar biaya operasional sebesar
Rp.250.000,- untuk biaya SKT (Surat Keterangan Tanah). Menurut catatan lebih 300
orang yang sudah membayar biaya operasional dan telah memperoleh kaplingan tanah
di daerah Mopute Baru. Setiap kapling tanah yang sudah ada pemiliknya diberi tanda
berupa nama pemilik yang ditulis dipapan atau ditulis pada pepohonan yang berdiri di
atas tanah kapling. Menurut Harpan semua orang di Mopute sudah dapat pembagian
tanah 2 hektar perorang. Karena kami di rumah ada7 orang maka kami dapat 7 SKT
jadi seluruhnya 14 hektar. Biayanya juga sudah dibayar hanya belum ditahu lokasi
pastinya tapi kita sudah pegang SKT-nya.

e. Iskandar
Iskandar jebolan sekolah agama Islam yang sejatinya seorang Ustadz dan Imam
Mesjid di Kelurahan Routa lahir 61 tahun lalu di Wawondula adalah pedagang sembako
dengan omzet yang terbilang besar untuk ukuran orang di Routa. Dia adalah orang

11 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
yang mandiri, tidak pernah menjadi anak buah Haji Kaddas Umar. Bahkan dalam skala
tertentu, Iskandar adalah saingan bisnis Haji Kaddas Umar di Routa. Seluruh
kekayaannya bersumber dari kemampuannya sendiri dalam usaha jual beli sembako,
hasil-hasil pertanian dan pembalakan kayu.
Jual beli sembako sudah lama digelutinya yakni semenjak pertama kali tiba di
Routa sekitar Tahun 1980an. Jauh sebelum Iskandar datang di Routa, kebutuhan
sembako penduduk disana diperoleh dengan belanja langsung ke Timampu dan
Wawondula. Usahanya cukup cepat meningkat karena dia merupakan satu-satunya
penjual sembako yang ada di Routa ketika itu. Bahkan hingga saat ini pun praktis
Iskandar belum punya saingan berarti. Selain sembako, Iskandar juga menjual bahan-
bahan lainnya seperti bensin, solar, minyak tanah, gas pestisida dan beragam pupuk.
Dia juga menjual kebutuhan peralatan rumah seperti paku, cat dan semen. Semua
bahan dagangannya diperoleh dari pedagang besar di Wawondula. Setiap saat dia
harus kesana untuk belanja barang manakala persediaan sudah menipis.
Iskandar juga melibatkan diri dalam usaha pembalakan kayu. Dia meminjamkan
uang kepada para pembalak kayu yang kebanyakan adalah penduduk lokal dengan
perjanjian kayu hasil olahan dijual kepadanya. Selain uang, Iskandar juga menyediakan
kebutuhan sembako dan solar kepada para pembalak kayu. Pembayaran pinjaman
uang, sembako dan beragam kebutuhan lainnya tersebut dipotong saat perhitungan
nilai jual kayu gelondongan. Jual beli hasil-hasil pertanian berupa kakao dan lada juga
ditekuni Iskandar. Dia membeli kakao dan lada penduduk di Routa lalu menjualnya
kembali ke Timampu. Usaha ini baru dimulainya sekitar Tahun 2005. Tetapi kendati
demikian, Iskandar memperoleh cukup banyak keuntungan dari usaha ini, khususnya
ketika ledakan produksi lada Tahun 2015, 2016 dan 2017. Pada tahun 2018 Iskandar
mengembangkan bisnisnya pada usaha transportasi angkutan danau yang
menghubungkan antara Timampu Wawondula dan Lengkobale Routa. Kendati salah
satu unit kapalnya pernah terbakar dan membuatnya menderita banyak kerugian,
namun ia tetap melanjutkan usaha tersebut hingga saat ini.
Dari usaha-usaha di atas itulah Iskandar mengumpulkan uang yang salah satunya
digunakan untuk membeli tanah dari peladang berpindah di Routa. Saat ini Iskandar

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 11


6
memiliki tanah tidak kurang 300 hektar yang seluruhnya dibeli baik secara kes maupun
melalui hutang piutang. Tanah yang dibeli secara kes harganya berkisar antara
Rp.500.000,- hingga Rp.10.000.000,- perhektarnya. Sedangkan melalui hutang piutang
biasanya ditentukan oleh banyaknya pengambilan uang, sembako atau bahan
kebutuhan lainnya dan tempo pembayaran yang besaran nilainya kemudian ditentukan
Iskandar. Tanah-tanah miliknya ini tersebar di Desa Tirawonua dan Kelurahan Routa.
Sebahagian tanahnya sudah ditanami lada dan sebahagian lainnya lagi masih kosong.
Tanah-tanah yang ditanami lada sudah ada yang berhasil, sedang sisanya baru mulai
belajar berbuah. Saat ini Iskandar diperkirakan mempunyai kebun lada tidak kurang
dari 20 hektar yang sebagiannya sudah produktif.
Sebagai seorang imam mesjid, pedagang sembako, petani lada, rentenir dan
pengusaha jasa transportasi yang membangun usahanya dari bawah secara mandiri,
Iskandar memiliki jejaring sosial yang terbatas hanya kepada jamaahnya, cliennya dan
konsumennya. Dia tidak memiliki koneksi yang baik dan kuat baik dengan elit-elit politik
lokal di Timampu maupun di Routa. Oleh karena itu secara politik kedudukan Iskandar
sangat lemah—walau sebenarnya memang ia pada faktanya sengaja menjauhkan
dirinya dari aktifitas politik manapun.
Pada tahun 2012-2014, Iskandar bersama dengan Edison dan Umar Pombili
menerbitkan SKT sebanyak 10000 hektar atas lahan dalam wilayah IUP PT. SCM. Dia
mengambil peran sebagai pendana, Edison merekrut peserta SKT dan Umar Pombili
dalam kapasitasnya sebagai Camat Routa memberikan pengesahan atas penerbitan SKT
tersebut. Sayangnya peruntungan Iskandar dalam bisnis SKT ini gagal total dan bahkan
hampir membuatnya bangkrut. Kini Iskandar yang sudah memilih menetap di Timampu
masih berharap suatu kelak nanti hak-hak mereka atas tanah dalam wilayah IUP PT.
SCM berdasarkan SKT yang mereka miliki itu dapat diperjuangkan.

f. Kepala Desa di Bahodopi


Berbeda dengan keadaan di Routa, di Bahodopi kepala desa menempati posisi
yang sentral dalam isu-isu lahan maupun tenaga kerja di desanya. Mereka yang
berhasil menjadi kepala desa disini bukan saja harus mendapat restu dari warga desa,

11 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
tetapi yang paling penting juga adalah mendapat restu dari elit-elit di kecamatan dan
kabupaten. Karena itulah jejaring sosial para kepala desa di lima desa ini berada hingga
pada level kabupaten.
Dalah isu lahan, klaim lahan yang berasal dari masyarakat di Bahodopi menjadi
riskan dan sangat lemah jika tidak didukung oleh kepala desanya. Sebaliknya jika klaim
itu mendapat dukungan dari kepala desa, maka masyarakat dapat memperjuangkan
haknya tersebut secara sungguh-sungguh.
Sebenarnya selain karena persoalan di atas, pada faktanya memang orang-orang
di Bahodopi bukanlah penduduk dengan basis kultur agraris yang kuat. Hal ini
mengingat bahwa Kerajaan Bungku—suatu pemerintahan yang menaungi mereka
dimasa yang lampau adalah kerajaan maritim yang berorientasi ke laut, sehingga tidak
memaksa penduduknya untuk bercocok tanam—yang kemudian pada suatu kelak nanti
dapat menjadi cikal bakal untuk mengklaim lahan-lahan disana. Oleh karena itulah
klaim-klaim individu atas lahan di Bahodopi menjadi sangat lemah dan seringkali hanya
sekadar mencoba peruntungan saja. Pada faktanya juga memang secara kultural,
orang-orang disana bukanlah petani sungguhan dan tidak ditemukan lahan pertanian
dan perkebunan intensif yang dikelola oleh penduduk lokal.
Begitu pula terkait dengan isu tenaga kerja, lima kepala desa ini memiliki posisi
yang sangat penting karena merekalah yang mengeluarkan surat keterangan domosili
yang menjadi salah satu syarat permohonan untuk bekerja di IMIP dan perusahaan
industri di dalamnya. Tanpa surat ini hampir mustahil para pencaker bisa bekerja
disana.
Berdasarkan peran dan jejaring aktor diatas, maka pemetaan aktor yang
memiliki kekuasaan dan kepentingan pada isu lahan di wilayah Kecamatan Routa dpat
dilihat pada gambar …………

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 11


8
5.3.2. Aktor Isu Tenaga Kerja
Isu tenaga kerja adalah salah satu isu yang selalu disampaikan oleh masyarakat
di Routa maupun di Bahodopi pada setiap pertemuan, baik itu pada acara sosialisasi
yang dilakukan oleh perusahaan maupun FGD atau konsultasi publik yang dilakukan
oleh Konsultan. Mereka selalu berharap bahwa hadirnya perusahaan dapat membuka
kesempatan kerja seluas-luasnya bagi masyarakat lokal. Banyaknya masyarakat lokal
yang berhasil bekerja di dalam perusahaan menjadi salah satu ukuran pokok
keberhasilan dan kepedulian perusahaan kepada masyarakat.
PT. SCM sejauh ini telah banyak mempekerjakan masyarakat lokal baik sebagai
tenaga kerja tambang maupun pada sektor-sektor pendukung lainnya, sedangkan di
Bahodopi perusahaan telah pernah melakukan seleksi penerimaan tenaga kerja, namun

11 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
sayangnya proses itu belum dilanjutkan tahapannya hingga kini—hal mana membuat
kekecewaan masyarakat dan pemerintah setempat disana.
Berdasarkan hasil identifikasi di lapangan, tidak ditemukan adanya aktor yang
secara khusus memiliki pengaruh kuat dan menentukan dalam isu tenaga kerja, baik di
Routa maupun di Bahodopi. Namun demikian, jika dicermati lebih mendalam terutama
di Routa maka akan ditemukan sejumlah tokoh yang seringkali menjadi tempat
mengadu bagi masyarakat pencari kerja disana, yaitu: 1) Taksir; 2) kepala desa/lurah di
Routa.
Taksir adalah salah satu tokoh yang banyak di dengar oleh penduduk di Routa,
baik oleh karena dia sendiri dan bapaknya pernah menjadi kepala desa di Routa selama
lebih separuh abad maupun karena banyak mempekerjakan orang-orang pada
berbagai lapangan usaha yang digelutinya. Taksir juga seringkali melakukan kenduri
dengan menyajikan makanan-makanan berkelas dan hiburan elekton bagi masyarakat
lokal disana.
Kendati memiliki pengaruh kuat pada warga di Routa, namun rupanya dia tidak
terlalu tertarik dengan isu tenaga kerja ini—sebagaimana halnya dia tertarik terhadap
isu ganti rugi tanah dan peluang usaha di dalam perusahaan. Sepertinya Taksir belum
menemukan cara mengkapitalisasi isu tenaga kerja ini, sebagaimana dia berhasil
mengkapitalisasi isu ganti rugi atas tanah dan peluang berusaha di dalam perusahaan.
Hingga saat ini keterlibatannya dalam isu tenaga kerja hanyalah sekadar menjadi
tempat berkeluh kesah dan sekadar menyampaikan keluh kesah ini kepada orang-orang
perusahaan sebagai bagian dari perbuatan baik semata.
Tidak jauh berbeda dengan dengan Taksir, para kepala desa di Routa adalah
para aktor yang sebenarnya diharapkan menjadi jembatan bagi kepentingan
masyarakat lokal untuk dapat bekerja di dalam perusahaan. Sayangnya hal ini tidak
pernah sungguh-sungguh menjadi perhatian dan program kerja para kepala desa
disana. Apa yang mereka lakukan hingga saat ini adalah menyampaikan keluh kesah
kepada setiap orang perusahaan yang bertemu mereka atau kepada orang-orang luar
yang datang di Routa.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 12


0
Berkenaan dengan uraian-uraian di atas, dapat dikatakan bahwa sebahagian
besar masyarakat yang bekerja di perusahaan saat ini adalah berkat nasib baik,
kemauan dan kerja keras sendiri masing-masing warga serta kebaikan hati perusahaan.
Selebihnya seperti adanya peran-peran tokoh tertentu dan pemerintah lokal adalah
sangat rendah.
5.4. Analisis Penilaian Resiko Sosial
Potensi resiko sosial sebagaimana diuraikan di atas saling terkait satu sama
lainnya serta memiliki tingkat kemungkinan untuk terjadi yang berbeda antara satu
dengan lainnya, serta memiliki perbedaan tingkat konsekuensi resiko yang berbeda
pula bagi masyarakat. Guna mengetahui potensi kemungkinan untuk terjadinya dampak
tersebut (L) serta konsekuensi resiko (C) yang ditimbulkan dari masing-masing resiko
sosial tersebut akan dilakukan analisis dengan menggunakan metode penilaian resiko
sosial yang berasal dari Ze- Zhao Liu, dkk (2015) yang dimodifikasi.
Adapun hasil penilaian resiko sosial usaha pertambangan, pembangunan kawasan
industri dan konstruksi serta operasional perusahaan industri di Kecamatan Routa dan
Bahodopi disajikan pada matriks sebagai berikut:

Tabel 5.1. Hasil Penilaian Resiko Sosial Usaha Pertambangan, Pembangunan Kawasan
Industri dan Konstruksi serta Operasional Perusahaan Industri di Kecamatan
Routa dan Kecamatan Bahodopi

No
Resiko Sosial L/C
.

1. Sekuritas Sosial 5/5


Kerusakan/Kerentanan Situs
2. 5/5
Warisan Budaya
Kerusakan Ekosistem,
3. Kelangkaan Sumber Daya dan 5/5
Pencemaran Lingkungan
Meningkatnya Potensi Konflik
4. 3/5
Sosial Horisontal
Meningkatnya Praktek Perilaku
5. Menyimpang, Angka Kriminalitas 3/3
dan Lakalantas
Keterangan: L=Likelihood: 1=rare, 2=unlikely, 3=possible, 4=likely, 5=almost certain.

12 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
C=Area of Risk: 1=low, 2=minor, 3=medium, 4=major, 5=catastrophic.

Berdasarkan matriks penilaian resiko sosial di atas maka diperoleh hasil sebagai
berikut: 1) Sekuritas sosial, Kerusakan/Kerentanan Situs Warisan Budaya, Kerusakan
Ekosistem, Kelangkaan Sumber Daya dan Pencemaran Lingkungan serta Meningkatnya
Potensi Konflik Sosial Horisontal berada pada kategori critical, dan; 2) Meningkatnya
Praktek Perilaku Menyimpang, Angka Kriminalitas dan Kecelakaan Lalulintas berada
pada kategori Tinggi.
Isu sekuritas sosial dipastikan akan terjadi manakala kawasan hutan dan lahan-
lahan penduduk diambil alih atau dikuasai oleh perusahaan tambang dan perusahaan
kawasan industri (5). Dan ketika peristiwa ini menimpa penduduk di Routa dan
Bahodopi, maka di masa depan akan dapat menimbulkan konsekuensi yang sangat
berat berupa tidak adanya atau hilangnya cadangan sumber daya yang sewaktu-waktu
bisa dimanfaatkan atau menjadi pelarian penduduk. Situasi ini akan berlangsung sangat
lama bahkan hingga operasional perusahaan tambang dan perusahaan kawasan
industri berakhir (5).
Isu kerusakan/kerentanan situs warisan budaya dipastikan akan terjadi manakala
kawasan hutan dimana situs-situs itu berada—yang saat ini telah menjadi areal
pertambangan dan kawasan industri sungguh-sungguh dieksploitasi (5). Proses
penambangan dan pembangunan kawasan industri tidak hanya sekedar akan merusak
situs warisan budaya tersebut, tetapi juga sekaligus menghilangkan situs-situs tersebut
secara permanen tanpa bekas (5).
Isu kerusakan ekosistem, kelangkaan sumber daya dan pencemaran lingkungan
dipastikan akan terjadi manakala kegiatan penambangan dan pembangunan kawasan
industri dilakukan dengan menyasar kawasan hutan—sebagaimana yang saat ini sudah
sementara berlangsung di daerah Routa dan Bahodopi. Dengan metode penambangan
bijih nikel yang bersifat open pit mining, akan sulit menghindari terjadinya kerusakan
ekosistem hutan secara massif. Tidak hanya terbatas sampai disitu, kerusakan
ekosistem hutan juga akan secara langsung menyebabkan kerusakan sungai-sungai
yang menjadi sumber air bersih bagi penduduk.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 12


2
Selanjutnya, rusaknya ekosistem hutan sebagai akibat penambangan dan alih
fungsi lahan-lahan masyarakat menjadi kawasan industri secara langsung akan
berdampak pada kelangkaan sumber daya hutan dan tanah yang selama ini menopang
kehidupan penduduk di daerah Routa dan Bahodopi. Pada akhirnya proses
penambangan dan operasional kawasan industri akan menyebabkan terjadinya
pencemaran lingkungan yang sulit dihindarkan—sebagaimana telah terjadi saat ini di
Bahodopi. Oleh karena itulah maka isu ini dianggap bersifat mutlak (5).
Konsekuensi dari dampak ini tidak saja akan menimpa penduduk dalam jumlah
kecil, area yang sempit dan hanya terjadi dalam waktu yang singkat saja, tetapi akan
menimpa banyak sekali penduduk, terjadi dalam radius area yang sangat luas dan
dalam waktu yang sangat lama. Kerusakan ekosistem hutan, kelangkaan sumber daya
dan pencemaran lingkungan sulit untuk dapat dipulihkan secepatnya. Sehingga isu ini
termasuk dalam kategori (5).
Isu meningkatnya potensi konflik sosial horisontal adalah satau yang mungkin
sekali dapat terjadi di daerah Routa dan Bahodopi. Tetapi oleh karena hal ini tidak
secara langsung berkaitan dengan eksploitasi tambang dan pembangunan kawasan
industri, maka peristiwa ini sesungguhnya masih dapat dicegah jika dikelola dengan
baik oleh pemerintah. Oleh karena itu isu ini bersifat posible (3). Namun demikian, jika
isu ini tidak dapat dikelola dengan baik maka bila terjadi konflik sosial horisontal dapat
memakan korban yang banyak, eskalasi yang luas dan berkepanjangan. Sehingga itulah
isu ini termasuk dalam kategori critical (5).
Isu meningkatnya praktek perilaku menyimpang, angka kriminalitas dan lakalantas
adalah hal-hal yang mungkin saja terjadi terutama jika tidak dikelola dengan baik.
Namun demikian, isu-isu ini dapat dicegah karena tidak berkaitan langsung dengan
kegiatan pertambangan dan pembangunan kawasan industri. Oleh karena itu isu ini
bersifat posible atau yang memiliki kemungkinan untuk terjadi (3). Kendatipun isu-isu
ini secara faktual benar-benar terjadi, namun dampaknya dapat dikendalikan dengan
mudah, tidak memakan waktu lama dan hanya dengan eskalasi yang kecil. Oleh karena
itu maka konsekuensi dari isu ini hanya berada pada kategori (3).

12 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
Berkenaan dengan hasil penilaian di atas, maka disimpulkan bahwa keseluruhan
potensi resiko sosial tersebut harus dikelola secara simultan dengan melibatkan para
pihak yang kompeten dan bertanggung jawab dan dengan protokol/aturan main yang
efisien, efektif dan berkeadilan.

5.5. Rencana Penanganan Resiko Sosial


Sejumlah potensi resiko sosial yang dapat terjadi seiring dengan kehadiran usaha
pertambangan, pembangunan kawasan industri dan kegiatan perusahaan industri
tersebut di atas, membutuhkan adanya pembagian peran dan tanggujawab dari para
pihak serta prosedur penanganan berupa aturan main yang efisien dan efektif.
Berkenaan dengan hal tersebut. maka rencana penanganan resiko sosial dan peran
masing-masing pihak diuraikan sebagai berikut:
Tabel 5.2. Rencana Penanganan Resiko Sosial dan Peran Masing-Masing Pihak

Sumber Protokol/aturan
Aktor yang
Penyebab Resiko Resiko Sosial main yang
berperan
Sosial dibutuhkan
Penguasaan lahan Menurunnya/hilangnya Dinas Kehutanan Menetapkan batas
untuk usaha sekuritas sosial Prov. Sultra dan Prov. toleransi alih fungsi
pertambangan, penduduk di Routa Sulteng dan hutan alam untuk
pembangunan dan Bahodopi Perguruan Tinggi. pertambangan dan
kawasan industri kawasan industri.
dan perusahaan BPN Kab. Konawe Menggiatkan program
industri serta dan BPN Kab. sertifikasi tanah-tanah
inprastruktur Morowali. masyarakat secara
pendukungnya gratis dalam kawasan
APL.
Perusahaan atau Melakukan rehabilitasi
Perusahaan Pihak dan reklamasi lahan
Ketiga. pasca tambang
sesegera mungkin.

Program Intensifikasi
Dinas Pertanian, Usaha Pertanian,
Dinas Kelautan dan Peternakan,
Perikanan, Dinas
Perkebunan dan
Koperasi dan UKM,
Perikanan; Bantuan
Perguruan Tinggi dan
LSM. Modal Untuk
Pengembangan Usaha
Ekonomi Mikro.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 12


4
Sumber Protokol/aturan
Aktor yang
Penyebab Resiko Resiko Sosial main yang
berperan
Sosial dibutuhkan
Tokoh Melibatkan Tokoh-
Masyarakat/Adat/ tokoh dalam diskusi
Agama setiap rencana
pembangunan;
Pengusaha/Pedagang
Mempertimbangkan
dan memberikan hak-
hak mereka sesuai
dengan peraturan
yang berlaku dan
kesepakatan bersama

Perguruan Tinggi Melakukan


dengan melibatkan inventarisasi dan
Tenaga Ahli Cagar revitalisasi situs
Budaya yang warisan budaya yang
tersertifikasi. tersebar di dalam
kawan hutan Routa
Dinas P dan K Kab. dan Bahodopi.
Kerusakan/Kerentanan Konawe dan Kab.
Situs Warisan Budaya Morowali dengan Mengusulkan situs
melibatkan Tenaga warisan budaya untuk
Ahli Cagar Budaya ditetapkan sebagai
yang tersertifikasi. benda cagar budaya.
Perusahaan dengan Membuat enklave
melibatkan Perguruan terhadap setiap
Tinggi/Tenaga Ahli kawasan dimana
Cagar Budaya yang terdapat situs warisan
tersertifikasi. budaya.
Konstruksi dan Kerusakan Ekosistem, Dinas Lingkungan Melakukan MONEV
operasional Kelangkaan Sumber Hidup Kab. Konawe secara reguler dan
kawasan industri, Daya dan Pencemaran dan Morowali dengan periodik terhadap
perusahaan industri Lingkungan melibatkan Perguruan pelaksanaan RKL
dan fasilitas Tinggi. AMDAL.
pendukungnya BPDAS Sultra dan Melaksanakan
Sulteng, BWS Sultra program perlindungan
dan sulteng dengan daerah DAS dan
melibatkan Perguruan sungai-sungai
Tinggi dan
Perusahaan Pihak
Ketiga.
Dinas Sarana dan Melakukan
Prasarana Wilayah optimalisasi pelayanan
Kab. Konawe dan kebersihan lingkungan
Kab. Morowali, Dinas

12 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
Sumber Protokol/aturan
Aktor yang
Penyebab Resiko Resiko Sosial main yang
berperan
Sosial dibutuhkan
Lingkungan Hidup
Kab. Konawe dan
Kab. Morowali dan
Perusahaan Pihak
Ketiga.
Dinas Kesehatan Kab. Melakukan
Morowali dengan optimalisasi layanan
melibatkan Perguruan kesehatan
Tinggi dan
Perusahaan Pihak
Ketiga.
Pemerintah Menertibkan data
Desa/Kelurahan/Keca kependudukan.
matan dan Dinas
Kependudukan dan
Catatan Sipil Kab.
Konawe dan
Morowali.
Pemerintah
Desa/Kelurahan/Keca
matan dan Dinas
Kependudukan dan
Catatan Sipil Kab. Menertibkan
Meningkatnya Potensi Konawe dan pencatatan tenaga
Konflik Sosial Morowali, Dinas kerja berbasis desa
Horisontal Tenaga Kerja Kab. dan perusahaan.
Konawe dan Morowali
Mobilisasi pekerja dan Kantor Imigrasi
dan migrasi Kendari dan Palu
penduduk serta Perusahaan
Polres Konawe, Polres Meningkatkan fungsi
Morowali, Kodim babinkamtibmas
Kendari, Kodim dalam melakukan
Morowali dan Kantor pencegahan dini
Kesbangpol Kab. potensi konflik sosial
Konawe dan Morowali horisontal.
serta melibatkan
Perguruan Tinggi.
POL PP Kab. Morowali
Meningkatnya Praktek Menggiatkan operasi
dengan melibatkan
Perilaku Menyimpang penegakkan Perda.
satuan TNI-Polri.
Angka Kriminalitas,
Kecelakaan Lalulintas
Polres Konawe dan Meningkatkan fungsi
dan Potensi
Polres Morowali. babinkamtibmas
Kebakaran.
dalam melakukan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 12


6
Sumber Protokol/aturan
Aktor yang
Penyebab Resiko Resiko Sosial main yang
berperan
Sosial dibutuhkan
pencegahan dini
potensi kriminalitas
dan penegakan
hukum.
Polres Morowali Melaksanakan
program patuh
lalulintas secara
reguler dan periodik.
Satuan Pemadam Melaksanakan
Kebakaran program layanan
kebakaran

12 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
BAB VI. MANAJEMEN MITIGASI RESIKO SOSIAL
6.1. Pendekatan Manajemen Resiko Sosial
Dalam rangka pengelolaan resiko sosial kegiatan pertambangan dan kawasan
industri di Kecamatan Routa dan Bahodopi, maka ditempuh sejumlah pendekatan,
yaitu: pendekatan kelembagaan, pendekatan teknis, pendekatan sosial budaya dan
pendekatan hukum. Pemilihan pendekatan ini disesuaikan dengan kharakter resiko
sosial dan para pihak yang kompeten dan relevan dengan resiko sosial tersebut.
Pendekatan kelembagaan yaitu suatu upaya penyelesaian dampak resiko sosial
dengan melibatkan institusi pemerintah dan pemerintah daerah sesuai dengan tugas
pokok dan fungsi institusi (tupoksi) masing-masing institusi tersebut. Sesuai dengan
resiko sosial pada Bab IV di atas, maka institusi pemerintah dan pemerintah daerah
yang terlibat dalam penanganan dampak resiko sosial, yaitu: Dinas Kehutanan Prov.
Sultra dan Sulteng; BPN Kab. Konawe dan BPN Kab. Morowali, Dinas Pertanian, Dinas
Kelautan dan Perikanan, Dinas Koperasi dan UKM, Dinas Pendidikan Kabupaten Konawe
dan Morowali, Dinas Lingkungan Hidup Kab. Konawe dan Morowali, BPDAS Sultra dan
Sulteng, BWS Sultra dan Sulteng, Dinas Sarana dan Prasarana Wilayah Kab. Konawe
dan Kab. Morowali, Dinas Kesehatan Kab. Morowali, Pemerintah
Desa/Kelurahan/Kecamatan Routa dan Bahodopi, Dinas Kependudukan dan Catatan
Sipil Kab. Konawe dan Morowali, Dinas Tenaga Kerja Kab. Konawe dan Morowali,
Kantor Imigrasi Kendari dan Palu, Polres Konawe dan Morowali, Kodim Kendari dan
Morowali, Kantor Kesbangpol Kab. Konawe dan Morowali, POL PP Kab. Morowali dan
Satuan Pemadam Kebakaran Kab. Morowali.
Pendekatan teknis yaitu suatu upaya penyelesaian dampak resiko sosial yang
dilakukan oleh perusahaan melalui penggunaan teknologi. Penggunaan pendekatan ini
dapat dilakukan pada tahap pra konstruksi, tahap konstruksi, tahap operasi dan pasca
operasi. Jenis teknologi yang digunakan disesuaikan dengan kharakter resiko sosial,
bersifat ramah lingkungan, berbiaya rendah dan sedapat mungkin dapat melibatkan
masyarakat dalam pembangunan dan penerapan teknologi tersebut. Secara operasional
implementasi pendekatan ini dapat dilakukan langsung oleh perusahaan dan/atau

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 12


8
dengan melibatkan perusahaan pihak ketiga, perguruan tinggi, instansi pemerintah
yang sesuai dengan tupoksinya atau lembaga swadaya masyarakat dengan bimbingan
teknis dan fasilitasi pembiayaan bersumber dari perusahaan.
Pendekatan sosial budaya yaitu suatu upaya penyelesaian dampak resiko sosial
yang dilakukan dengan melibatkan masyarakat sebagai stakeholder utama. Penggunaan
pendekatan ini lebih ditujukan sebagai prakondisi atau persiapan sosial yang perlu
dilakukan sehingga memungkinkan masyarakat untuk memahami plus minus dari suatu
kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan. Pendekatan ini juga dalam pelaksanaannya
menitikberatkan pada pelibatan tokoh-tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda
dan tokoh adat serta melibatkan lembaga-lembaga keagamaan, kemahasiswaan dan
kemasyarakatan setempat.
Dalam rangka penggunaan pendekatan sosial budaya ini, maka yang dapat
dijadikan sebagai mitra oleh perusahaan adalah sebagai berikut:
1. Kabupaten Konawe:
a. Tokoh Masyarakat/Adat dan Agama, yaitu: Ladong, Basir Lapomi, Basir Lada,
Iskandar, Ahmad Firman, Harton, Sanggili, Rasak Yusuf (Kelurahan Routa),
Husaini, Sainuddin (Desa Walandawe), Puana, Taksir, Tasrim (Desa
Lalomerui), Isal Sugianto, Ilham (Desa Parudongka).
b. Tokoh Perempuan, yaitu: Ma Firman (Kelurahan Routa),
c. Lembaga Swadaya Masyarakat (Lembaga Pemerhati Masyarakat Routa
(LPMR): Edha
d. Organisasi Kemahasiswaan dan Pemuda, yaitu : Himpunan Mahasiswa Routa
(HIMAR).
2. Kabupaten Morowali:
a. Tokoh Masyarakat/Adat dan Agama, yaitu: Mustari, Taufiq, Iskandar (Desa
Lalampu), Bakri, Aswan, Mahmud, Ilang Musa, Ajmain (Desa Bahodopi),
Amiruddin, Halim (Desa Keurea), Muhammad, Muhyar, Hery (Desa Fatufia),
Muhdar, Amir, Ahmad, Darlin (Desa Labota).
b. Tokoh Perempuan, yaitu: Sarina, Nur Asni, Hasniwati (Desa Lalampu),
Nurmin (Desa Bahodopi), Endang (Desa Keurea),

12 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
c. Lembaga Swadaya Masyarakat, yaitu :
d. Organisasi Paguyuban, yaitu: Lembaga Adat Bungku Morowali, Kerukunan
Keluarga Toraja. Kerukunan Keluarga Tolaki Bahodopi.
e. Organisasi Kemahasiswaan dan Pemuda, yaitu : Himpunan Pemuda, Pelajar
Mahasiswa Kecamatan Bahodopi.
Pendekatan hukum yaitu suatu penyelesian dampak resiko sosial yang dilakukan
oleh aparat penegak hukum terutama kepolisian terhadap berbagai tindak kejahatan
baik kejahatan lingkungan seperti perambahan hutan, pencemaran lingkungan maupun
kriminal umum seperti pencurian, narkoba, perkelahian, pembunuhan dan lain-lain yang
dilakukan oleh para pihak.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 13


0
6.2. Program atau Paket Penanganan Resiko Sosial
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
I. Menetapkan Batas Toleransi Alih Fungsi Hutan Alam Untuk Pertambangan Dan Kawasan Industri.
Menjamin kelestarian Kawasan Melakukan pengukuran Dokumen dan Kecamatan Dinas Kehutanan Prov.
dan keberlangsungan Hutan di dan pemetaan kawasan Peta Batas Hutan Routa dan Sultra dan Prov. Sulteng
ekosistem bagi mahluk Kecamatan hutan, survey kondisi Eksploitasi dan Kecamatan dan Perguruan Tinggi.
hidup dan sekuritas Routa dan dan fungsi kawasan Non Eksploitasi. Bahodopi.
sosial bagi penduduk di Bahodopi hutan bagi mahluk
sekitarnya. hidup dan penduduk di
sekitarnya.

II. Menggiatkan Program Sertifikasi Tanah Masyarakat Secara Gratis.


Menjamin kepastian Tanah-tanah Melakukan pendataan, Tersertifikasinya Kecamatan BPN Kab. Konawe dan
hukum klaim hak pemukiman, survey, pengukuran seluruh tanah- Routa dan BPN Kab. Morowali
kepemilikan atas tanah pertanian dan dan pengumpulan tanah Kecamatan
bagi penduduk di sekitar tanah-tanah bukti-bukti klaim pemukiman, Bahodopi.
kegiatan pertambangan yang secara kepemilikan serta pertanian dan
dan kawasan industri. fisik dan penerbitan sertifikat tanah-tanah
faktual berada yang secara fisik
dalam dan faktual
penguasaan berada dalam
penduduk penguasaan
lokal yang penduduk lokal
berada di luar yang berada di
kawasan luar kawasan
hutan. hutan

III. Melakukan Rehabilitasi Dan Reklamasi Lahan Pasca Tambang.


Mengembalikan fungsi Kawasan Melakukan rekonturing, Kawasan hutan Kecamatan Perusahaan atau
ekologi dan fungsi sosial hutan bekas pembibitan, bekas Routa dan Perusahaan Pihak

13 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
kawasan hutan bekas areal penanaman dan penambangan Kecamatan Ketiga.
tambang. penambangan pemeliharaan. telah kembali Bahodopi
yang sudah menghutan
closure seperti
mining sediakala.

IV. Menciptakan Sekuritas Sosial Baru Kepada Masyarakat Terdampak Langsung ( Program Intensifikasi
Usaha Pertanian, Peternakan, Perkebunan dan Perikanan; Bantuan Modal Untuk Pengembangan Usaha Ekonomi
Mikro).
Memberikan jaminan Penduduk Melakukan identifikasi Seluruh Kecamatan Dinas Pertanian, Dinas
penghidupan yang layak yang kelompok sasaran masyarakat Routa dan Kelautan dan Perikanan,
bagi penduduk yang terdampak berbasis terdampak Kecamatan Dinas Koperasi dan UKM,
terdampak langsung. langsung desa/kelurahan/ langsung Bahodopi. Perguruan Tinggi dan
kecamatan dan memiliki sumber LSM
kabupaten, pelatihan, daya manusia
bantuan peralatan dan yang memadai,
teknologi, bantuan modal kerja dan
modal kerja dan modal modal usaha dan
usaha serta memiliki
pendampingan usaha. bidang/unit
usaha masing-
masing.

V. Melakukan Inventarisasi Dan Revitalisasi Situs Warisan Budaya Yang Tersebar Di Dalam Kawan Hutan
Routa Dan Bahodopi.
Mengetahui jumlah, letak Situs warisan Melakukan survey, Dokumen dan Kecamatan Perguruan Tinggi
lokasi, sebaran, nilai budaya eskavasi, dokumentasi Peta Situs Routa dan dengan melibatkan
cagar budaya dan tingkat berupa gua, dan deskripsi. Warisan Budaya. Kecamatan Tenaga Ahli Cagar
kerentanan situs warisan landskap Bahodopi. Budaya yang
budaya. buatan dan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 13


2
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
alamiah yang tersertifikasi.
dianggap
memiliki nilai
cagar budaya.

VI. Mengusulkan Situs Warisan Budaya Untuk Ditetapkan Sebagai Benda Cagar Budaya.
Memberikan Situs warisan Mengeluarkan surat Surat Keputusan Kecamatan Dinas Pendidikan
perlindungan hukum budaya yang Rekomendasi dan Menteri Routa dan Kabupaten Konawe dan
yang menjamin berdasarkan usulan ke Menteri Pendidikan dan Kecamatan Morowali
kelsetarian situs warisan hasil Pendidikan dan Kebudayaan Bahodopi.
budaya. inventarisasi Kebudayaan C.q. Dirjen tentang
dianggap Kebudayaan. Penetapan Situs
memiliki nilai Warisan Budaya
cagar budaya. sebagai Benda
Cagar Budaya.

VII. Membuat Enclave Terhadap Setiap Kawasan Dimana Terdapat Situs Warisan Budaya.
Memastikan Situs warisan Melakukan survey, Seluruh situs Kecamatan Perusahaan dengan
terlindungnya situs budaya pengukuran, warisan budaya Routa dan melibatkan Perguruan
warisan budaya dari berupa gua, pemasangan patok berupa gua, Kecamatan Tinggi/Tenaga Ahli
kerusakan akibat landskap batas acuan dan landskap alamiah Bahodopi. Cagar Budaya yang
kegiatan pertambangan. alamiah dan pemasangan papan dan buatan serta tersertifikasi.
buatan serta pengumuman. kawasan ekologi
kawasan tertentu (baik
ekologi yang sudah
tertentu (baik diusulkan dan
yang sudah ditetapkan
diusulkan dan sebagai benda
ditetapkan cagar budaya
sebagai atau belum)

13 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
benda cagar telah dienklave.
budaya atau
belum).

VIII. Melakukan MONEV Secara Reguler dan Periodik Terhadap Pelaksanaan RKL AMDAL
Memastikan ketaatan Setiap Melakukan supervisi, Dokumen hasil Kecamatan Dinas Lingkungan Hidup
pemrakarsa dalam pemrakarsa asistensi dan inspeksi Monev dan Routa dan Kab. Konawe dan
melaksanakan usaha lapangan. Rekomendasi Kecamatan Morowali dengan
rekomendasi Amdal. pertambanga tindak lanjut. Bahodopi. melibatkan Perguruan
n, perusahaan Tinggi.
kawasan
industri dan
perusahaan
industri.

IX. Melaksanakan Program Perlindungan Daerah DAS Dan Sungai-Sungai.


Melindungi daerah- Area DAS Melakukan monitoring Dokumen hasil Kecamatan
daerah aliran sungai baik terutama dan evaluasi, monev, Routa dan
sungai besar dan sepanjang pemasangan patok rekomendasi Kecamatan BPDAS Sultra dan
maupun kecil dari koridor batas dan pemasangan tindak lanjut, Bahodopi Sulteng, BWS Sultra dan
dampak langsung sungai-sungai papan pengumuman terpasangnya Sulteng dengan
kegiatan pertambangan besar dan pada setiap titik yang patok batas dan melibatkan Perguruan
dan kawasan industri. kecil. sudah ditentukan, papan Tinggi dan Perusahaan
rehabilitasi dan pengumuman Pihak Ketiga
pembangunan tanggul pada setiap titik

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 13


4
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
pada daerah-daerah yang sudah
kritis. ditentukan,
rehabilitasi dan
pembangunan
tanggul pada
daerah-daerah
kritis.

X. Melakukan Optimalisasi Pelayanan Kebersihan Lingkungan


Terwujudnya lingkungan Lingkungan Pembangunan TPS, Terbangunnya Kecamatan Dinas Sarana dan
permukiman penduduk permukiman pembangunan TPA, TPS sesuai Bahodopi. Prasarana Wilayah Kab.
yang bersih dan sehat. penduduk. pengadaan kendaraan kebutuhan Konawe dan Kab.
pengangkut sampah, disetiap Morowali, Dinas
penyedian bak sampah, desa/kelurahan, Lingkungan Hidup Kab.
pembangunan terbangunnya Konawe dan Kab.
drainase. Selain itu TPA, tersedianya Morowali dan
dibutuhkan bak sampah Perusahaan Pihak
ketersediaan petugas sesuai Ketiga.
layanan kebersihan dan kebutuhan dan
kendaraan operasional terbangunnya
yang siap pakai dan drainase,
insentif petugas tersedianya
layanan kebersihan. petugas layanan
kebersihan,
kendaraan dan
biaya
operasional dan
insentif petugas
layanan

13 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
kebersihan.

XI. Melakukan Optimalisasi Layanan Kesehatan


Meningkatkan jaminan Masyarakat di Pembangunan rumah Terbangunnya Kecamatan Dinas Kesehatan Kab.
dan perlindungan sekitar daerah sakit kelas II di ibukota rumah sakit Bahodopi. Morowali dengan
kesehatan masyarakat. pertambanga kecamatan yang kelas II di melibatkan Perguruan
n nikel dan dilengkapi dengan ibukota Tinggi dan Perusahaan
kawasan fasilitas dan alat kecamatan yang Pihak Ketiga.
industri. kesehatan yang dilengkapi
memadai. dengan fasilitas
dan alat
kesehatan yang
memadai.

XII. Menertibkan Data Kependudukan.


Memperoleh data Desa-Desa se- Memperbaiki Ada dokumen Kecamatan Pemerintah
kependudukan yang Kecamatan administrasi dan administrasi data Routa dan Desa/Kelurahan/Kecama
akurat berbasis Routa dan sinkronisasi data kependudukan Kecamatan tan dan Dinas
desa/kelurahan/kecamat Bahodopi. kependudukan, yang baik dan Bahodopi. Kependudukan dan
an. memperketat akurat. Catatan Sipil Kab.
pengeluaran Konawe dan Morowali.
keterangan domisili,
melakukan verifikasi
secara periodik data
kependudukan dan
keterangan domisili.

XIII. Menertibkan Pencatatan Tenaga Kerja Berbasis Desa Dan Perusahaan.


Memperoleh data Seluruh Mewajibkan kepada Ada dokumen Kecamatan Pemerintah
ketenagakerjaan berbasis perusahaan perusahaan untuk administrasi data Routa dan Desa/Kelurahan/Kecama

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 13


6
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
desa dan perusahaan pertambanga mensyaratkan ketenagakerjaan Kecamatan tan dan Dinas
dengan akurasi yang n dan penerimaan tenaga yang baik dan Bahodopi. Kependudukan dan
baik. kawasan kerja hanya kepada akurat. Catatan Sipil Kab.
industri. mereka yang telah Konawe dan Morowali,
memperoleh surat Dinas Tenaga Kerja Kab.
keterangan domisili Konawe dan Morowali
pada salah satu dan Kantor Imigrasi
desa/kelurahan di Kendari dan Palu serta
Kecamatan Routa dan Perusahaan
Bahodopi. Pemerintah
desa/kelurahan secara
reguler dan periodik
melakukan monev dan
sinkronisasi data
ketenagakerjaan.

XIV. Meningkatkan Fungsi Babinkamtibmas Dalam Melakukan Pencegahan Dini Potensi Konflik Sosial
Horisontal.
Mencegah terjadinya Seluruh Melakukan penyuluhan Terselenggarany Kecamatan Polres Konawe, Polres
konflik sosial horisontal. masyarakat di keluarga sadar hukum a kegiatan Routa dan Morowali, Kodim
sekitar daerah (kadarkum), intens penyuluhan Kecamatan Kendari, Kodim Morowali
pertambanga melakukan pertemuan kadarkum Bahodopi. dan Kantor Kesbangpol
n dan dan pendekatan disetiap desa Kab. Konawe dan
kawasan kepada tokoh-tokoh secara reguler Morowali serta
industri. ormas dan OKP, tokoh dan periodik melibatkan Perguruan
pemuda, tokoh adat serta Tinggi.
dan keagamaan serta terbangunnya
aktif memfasilitasi komunikasi yang
pihak-pihak yang terus menerus
bertikai. antara

13 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
Babinkamtibmas
dengan tokoh-
tokoh ormas dan
OKP, tokoh
pemuda, tokoh
adat dan
keagamaan serta
aktif
memfasilitasi
pihak-pihak yang
bertikai.

XV. Menggiatkan Operasi Penegakkan Perda


Menjaga terpeliharanya Panti pijat, Melakukan rasia Teridentifikasiny Kecamatan POL PP Kab. Morowali
tertib sosial. toko penjual terpadu secara reguler a potensi Bahodopi dengan melibatkan
miras, hotel, dan periodik. pelanggaran izin satuan TNI-Polri
kos-kosan, usaha dari setiap
kafe dan pelaku usaha
tempat entertaint secara
hiburan dini sehingga
lainnya. dapat dilakukan
penegakan
hukum secara
cepat.

XVI. Meningkatkan Fungsi Babinkamtibmas Dalam Melakukan Pencegahan Dini Potensi Kriminalitas dan
Penegakan Hukum.
Mencegah terjadinya Desa-Desa Menambah petugas Tersedianya data Kecamatan Polres Konawe dan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 13


8
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
tindak kriminal sekitar daerah Babinkamtibmas di dan informasi Routa dan Polres Morowali.
pertambanga setiap desa, melakukan secara memadai Kecamatan
n dan pengawasan terhadap mengenai Bahodopi
kawasan setiap keramaian, rasia potensi
industri. sajam, narkoba dan kriminalitas dan
miras setiap saat, pelaku kriminal.
meningkatkan Terlaksananya
frekwensi patroli serta proses
menangkap dan penegakan
menahan para pelaku hukum secara
kriminal. cepat dan akurat
kepada para
pelaku kriminal.

XVII. Melaksanakan Program Patuh Lalulintas Secara Reguler dan Periodik.


Mencegah terjadinya Desa-Desa Membangun Pos Lantas Terciptanya Kecamatan Polres Morowali.
lakalantas sekitar daerah setiap Desa. memasang tertib lalulintas Bahodopi.
pertambanga rambu lalulintas, dan minimnya
n dan menempatkan polantas angka
kawasan pada jam-jam sibuk di lakalantas.
industri. setiap ruas jalan atau
titik keramaian tertentu
serta menggiatkan
operasi patuh.

XVIII. Melaksanakan Program Layanan Pengendalian Kebakaran.


Mencegah terjadinya Desa-Desa Membangun pos Insiden Kecamatan Satuan Pemadam
kebakaran terutama di sekitar daerah pemadam kebakaran, kebakaran dapat

13 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
Sasaran
Tujuan Deskripsi Singkat Output Lokasi Pelaksana
Kegiatan
daerah permukiman. pertambanga membangun bak ditangani Bahodopi Kebakaran
n dan penampungan air yang dengan baik
kawasan memadai, menyediakan dengan korban
industri kendaraan operasional jiwa dan materi
siap pakai, seminimal
menyediakan pasukan mungkin
pemadam kebakaran
serta biaya operasional
dan insentif pasukan
pemadam kebakaran.
Menyediakan tabung
racun api pada setiap
toko-toko,
hotel/penginapan dan
kos-kosan serta
instalasi pertamina dan
pertamini.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 14


0
6.3. Mekanisme Pelaksanaan Penanganan dan Mitigasi Resiko Sosial
Untuk dapat melaksanakan usulan kegiatan yang diajukan tersebut di atas,
diperlukan suatu mekanisme pelaksanaan kegiatan yang menjamin proses pengkajian
usulan yang mengakomodir situasi lapangan yang dihadapi masyarakat, memperhatikan
prioritas penanganan, kemampuan perusahaan dan yang paling penting bahwa
mekanisme tersebut dapat memberi peluang untuk mengakomodir dinamika yang
terjadi. Secara garis besar mekanisme di maksud di sajikan pada gambar berikut.

Gambar 5.1. Rancangan Mekanisme Pelaksanaan Kegiatan Mitigasi Resiko

14 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
Berdasarkan gambar di atas menunjukkan bahwa proses identifikasi isu resiko
sosial dilakukan dengan melibatkan masyarakat dan para pihak terkait ( stakeholder)
difasilitasi dengan pihak perguruan tinggi sebagai pihak independen dan untuk
membantu proses identifikasi dan perumusan isu social yang terjadi. Jika diperlukan
untuk mengakomodir berdasarkan level pemerintahan, maka dapat dilakukan melalui
diskusi bertingkat, mulai dari desa, kecamatan, kabupaten bahkan sampai provinsi.
Selanjutnya pihak perguruan tinggi merumuskan usulan tersebut disertai penjelasan
rinci sebelum diajukan ke pihak perusahaan, sebagai daftar panjang usulan ( long list).
Proses berikutnya adalah evaluasi dari long list usulan yang diajukan tersebut
oleh perusahaan. Pada tahap ini perusahaan dapat saja melibatkan perguruan tinggi
untuk menjelaskan kronologis maupun latar belakang usulan serta bagaimana prioritas
usulan yang terjadi selama proses diskusi dengan masyarakat dan pihak terkait.
Perusahaan tentunya akan mempertimbangkan usulan tersebut dengan memperhatikan
ketersediaan sumberdaya dan dukungan finansial yang dimiliki. Hasil dari kajian
perusahaan akan menjadi daftar pendek usulan ( short list). Sekanjutnya daftar pendek
tersebut akan di komunikasikan kembali dengan masyarakat dan pihak terkait yang di
fasilitasi oleh pihak perguruan tinggi dan perusahaan. Hasilnya diharapkan akan
diperoleh kesepakatan antara perusahaan, masyarakat dan pihak terkait tentang daftar
usulan yang diajukan serta urutan prioritas kegiatan mitigasiresiko sosial.
Proses selanjutnya adalah merumuskan secara detail pelaksanaan kegiatan
yang akan dilakukan oleh pihak perusahaan dan perguruan tinggi. Rumusan yang
dihasilkan akan memuat detail urutan kegiatan, tanggungjawab (pembagian peran)
masing-masing pihak yang akan terlibat dalam pelaksanaan kegiatan. Besarnya
pendanaan serta rinciannya, skedul pelaksanaan kegiatan dan target-target yang akan
dicapai melalui pelaksanaan kegiatan tersebut. Keseluruhan rencana detail pelaksanaan
kegiatan kemudian akan disosialisasikan kepada masyarakat dan pihak terkait,
difasilitasi oleh pihak perguruan tinggi dan perusahaan. Diharapkan melalui proses
sosialisai ini juga akan disepakati Tim atau institusi yang akan melaksanakan kegiatan
tersebut, tim tersebut akan terdiri dari wakil masyarakat, pihak terkait, perusahaan dan
perguruan tinggi. Selanjutnya dalam pelaksanaan kegiatan akan dilakukan pemantauan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 14


2
atau monitoring dan evaluasi secara berkala, monev akan ditentukan berlangsung
setiap bulan, tiga bulanan, semesteran atau tahunan sesuai dengan sifat kegiatannya.
Hasil monitoring dan evaluasi tersebut akan menjadi masukan untuk perbaikan kegiatan
di periode waktu yang sedang berjalan ataupun untuk pelaksanaan kegiatan yang akan
dating. Sehingga proses yang diajukan di atas tersebut akan menjadi suatu siklus
pelaksanaan kegiatan yang secara terus menerus dilakukan perbaikan dari waktu ke
waktu, untuk mengakomodir dinamika yang terjadi di masyarakat.

14 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
BAB VII. PENUTUP

Risiko dan peluang seringkali merupakan dua sisi mata uang yang sama. Risiko
strategis yang diantisipasi sejak dini dan dimitigasi dengan baik dapat diubah menjadi
keunggulan kompetitif, atau hubungan strategis. Oleh karena itu, program mitigasi
risiko strategis yang berkualitas akan mengadopsi perspektif berwawasan ke depan
yang diarahkan untuk mencegah peluang yang terlewatkan dan juga mencegah
hubungan negative dengan stake holder yang terlibat langsung maupun tidak langsung.
Program mitigasi resiko sosial akan lebih baik dilaksanakan sebelum resiko sosial itu
bersifat aktual. Upaya mencegah sedini mungkin akan lebih efisien dari segi biaya dan
lebih mudah penanganannya.
Kondisi dari ke dua kecamatan wilayah riset (Bahodopi dan Routa). Nampaknya
Kecamatan Bahodopi memiliki peluang munculnya potensi resiko sosial yang lebih
kompleks dengan skala yang lebih luas, sementara Kecamatan Routa nampak lebih
rendah potensi resiko sosial dengan skala seluas di Kecamatan Bahodopi. Kondisi ini
berkaitan dengan aktivitas perusahaan yang juga berbeda di kedua kecamatan
tersebut. Aktivitas kegiatan penambangan perusahaan yang sudah lebih awal
dilaksanakan menyebabkan perubahan bentang alam, laju pergerakan migrasi yang
sangat tinggi terjadi di Kecamatan Bahodopi dibanding dengan Kecamatan Routa.
Tingginya aktivitas perusahaan dan laju migrasi yang sangat tinggi memberi
tekanan terhadap daya dukung dan daya tampung lingkungan di Kecamatan Bahodopi.
Kondisi ini menyebabkan munculnya isu rencana relokasi pemukiman di Kecamatan
Bahodopi. Untuk diperlukan studi lanjut jika harus mempertahankan atau tidak
mempertahankan pemukiman pada lima desa di Bahodopi (Desa Labota, Fatufia,
Keurea, Bahodopi dan Lalampu) meliputi studi DDDTLH (Daya Dukung dan Daya
Tampung Lingkungan Hidup), Keruangan, Indeks Lingkungan dan Indeks Kesehatan
Masyarakat.
Kondisi yang lebih baik dari segi ekologis di Routa perlu dipertahankan dengan
mengambil pelajaran dari apa yang sudah terjadi di Bahodopi. Upaya mempertahankan
beberapa aspek penting dari kondisi lingkungan khususnya penyediaan ketersediaan air

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 14


4
bersih perlu di rancang sedemikian rupa sehingga peningkatan aktivitas perusahaan
diharapkan tidak menganggu ketersediaan air bersih tersebut. Misalnya perlu dipikirkan
kecukupan kebutuhan air bersih jika harus tetap mempertahankan pemukiman disana
jika eskalasi kegiatan meningkat, dengan antara lain mengalirkan air dari Sungai Lasolo
melalui pipa sejauh 50 km. Demikian pula dengan penataan landscape wilayah agar
tidak perlu dilakukan relokasi yang dapat menyebabkan resiko sosial lebih besar.
Pendekatan identifikasi dan mitigasi resiko sosial seyogyanya lebih fleksibel
dengan tidak hanya berdasarkan pendekatan adminstratif, namun juga memberi ruang
untuk kajian sosial dan ekologi. Temuan lapangan menunjukkan walaupun Desa
Pondoa secara administrative berada dia luar ke dua kecamatan (Bahodopi dan Routa)
bahkan termasuk dalam wilayah Kabupaten Konawe Utara, namun jika digunakan
pendekatan sosial-ekologi, potensi untuk Desa Pondoa akan menerima dampak aktivitas
pertambangan cukup besar.
Fenomena yang juga terjadi cukup menonjol dan menjadi dampak dari
meningkatnya kegiatan perusahaan adalah pergeseran mata pencaharian penduduk
(shifting livelihoods) yang terjadi di Bahodopi. Masyarakat melakukan transformasi mata
pencaharian dari semula berbasis pada sektor pertanian menjadi karyawan perusahaan,
menggeluti aktivitas perdagangan dan jasa. Walaupun kondisi ini adalah suatu
keniscayaan bagi masyarakat setempat. Namun hendaknya masyarakat, khususnya
masyarakat lokal dipersiapkan untuk mengantisipasi kondisi yang berubah tersebut.
Sebagian masyarakat mungkin dapat dipersiapkan untuk tetap mempertahankan mata
pencaharian di sektor pertanian dalam arti luas, namun perlu dirancang model aktivitas
pertanian dimana pendapatan yang diperoleh dapat berkompetisi dengan jenis mata
pencaharian lain yang saat ini sudah dapat diprediksi - berdasarkan pengalaman yang
terjadi di Bahodopi – seperti perdagangan dan sektor jasa ataupun menjadi karyawan
perusahaan.
Guna memastikan program penanganan resiko sosial ini dapat berjalan dengan
baik, perlu dibentuk suatu gugus tugas yang berisikan perwakilan masyarakat,
stakeholder, perusahaan dan perguruan tinggi yang tugas utamanya adalah melakukan
monitoring dan evaluasi serta membuat rekomendasi penyesuaian dan penyelesian

14 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
masalah sesuai dengan dinamika yang akan cukup tinggi di lapangan. Penanganan dan
mitigasi resiko social yang di tangani sedini mugkin di harapkan akan menciptakan
hubungan yang harmonis antara pihak perusahaan, masyarakat dan stakeholder terkait.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 14


6
LAMPIRAN-LAMPIRAN

14 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
Lampiran 1. Temuan-Temuan Hasi Wawancara dan FGD di Kecamatan Routa

1. Tinjauan Perubahan Demografi Dan Sosial Buadaya

A. Letak Geografis dan Lingkungan Alam


Routa suatu kesatuan ekologis di daratan paling utara Kabupaten Konawe,
berbatasan dengan Provinsi Sulawesi Selatan dan Provinsi Sulawesi Tengah, dengan
luas seluruhnya adalah 2.188,58 km² atau 37,74% dari total luas Kabupaten Konawe,
terletak antara 2º52’30’’-3º17’30’’Lintang Selatan dan antara 121º21’15’’- 122º5’’Bujur
Timur.
Berdasarkan peta Geologi dan Tanah Provinsi Sulawesi Tenggara skala 1 :
1.500.000 memberikan gambaran bahwa komposisi batuannya mempunyai formasi
batuan beku Ubm termasuk batuan ofiolit matamo, peridotit, harzburgit, dunit, gabbro
dan serpentinit dan formasi batuan endapan permukaan dan batuan sediman Kml
termasuk endapan batugamping hablur dan kalsilutit, napal, serpih dengan sisipan
rijang dan batusabak.Sedangkan untuk jenis tanah adalah kambisol, mediterian dan
podsolik yang merupakan endapan permukaan yaitu endapan aluvium berupa kerikil,
kerakal, pasir, lempung dan lumpur.
Keadaan musim di daerah ini mempunyai dua musim yaitu penghujan dan musim
kemarau. Klasifikasi iklim menurut Schmidt dan Ferguson pada peta iklim Provinsi
Sulawesi Tenggara Skala 1:1.500.000 Kecamatan Routa termasuk tipe iklim B.
Sedangkan berdasarkan perhitungan Curah Hujan pada Stasiun Pengamat Badan
Meteorologi dan Geofisika (BMG) Maritim Kendari menunjukkan jumlah curah hujan
Tahun 2017 sebesar 1.929 mm dan jumlah hari hujan pada Tahun 2017 sebanyak 141
Hari Hujan.
Daerah ini terdiri dari deretan pegunungan dan lembah yang dialiri oleh sungai
dan anak sungai, salah satu di antaranya yang paling besar yaitu Sungai Wuaki atau
dikenal juga dengan sebutan Sungai Lalindu. Pegunungannya berlapis-lapis memanjang
dari timur ke barat dengan didominasi oleh vegetasi gunung hutan, padang savana dan
sebahagiannya lagi gunung batu kapur, dengan batas-batas ekologis sebagai berikut: Di
sebelah Utara berbatasan dengan Torukuno (punggung gunung) Lasampala; Di sebelah

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 14


8
Timur berbatasan dengan Sungai Lalindu Wataraki; Di sebelah Selatan berbatasan
dengan Gunung Hiuka, dan; Di sebelah Barat berbatasan dengan Danau Towuti.
Torukuno Lasampala adalah kompleks pegunungan yang menjadi pembatas
antara Routa dengan daerah Bungku sekaligus juga menjadi area pemisah antara
Provinsi Sulawesi Tenggara dan Provinsi Sulawesi Tengah. Torukuno Lasampala dan
lingkungan alam Routa pada umumnya memiliki tingkat keragaman dan kerapatan
vegetasi yang cukup tinggi. Beragam jenis kayu, rotan dan juga damar tumbuh di
daerah ini. Beberapa jenis kayu yang terdapat di dalam kawasan hutan di antaranya
adalah Cina-cina, deko-deko, kumea, mangga-mangga, ra’u, damadere, damar, upi,
upo balau, karematu, kuma, landung, matakucing, pooti, tiro, bau, besulo, bintangur,
bolongita, donggala, eha, jambu-jambu, kandole, kayu angin, kolaka, korumba, kote,
lawa-lawa, langori, melinjo, mire, morobite, nipi, omangisi, undolia, opai, pangi-pangi,
parape, pepundi, pololi, polonangka, ponto, satulambu, sisio, sualow, tambari,
tawahoalu, teo, tokulo, tolihe, tompira, walahopa, wilalo, wonggia, wulumea, wunu,
wuwu.
Selain jenis-jenis kayu di atas, terdapat pula beberapa jenis rotan antara lain ue
ba’o, umili, hoa, tahiti, tu’u, wulu, alomanu, samba, batu, wowonga, wai, watu, o noko,
kilala, kahi, wuta, dan daramasi. Tumbuhan lainnya yang juga banyak dijumpai di
daerah Lasampala adalah o naha, tase’a, siambu, o wiu, dangge, rema, langgehao,
dan wilalo.
Sementara itu, damar alam (hulo) ditemui pada beberapa lokasi dalam kompleks
Pegunungan Lasampala antara lain di Larondoko, Bininti, Parubada, Teo, Epe, Kakia,
dan Wana-Wana. Di daerah ini juga terdapat satu rawa yang cukup luas yang oleh
penduduk lokal seringkali dijadikan sebagai tempat pemancingan ikan air tawar yaitu
Epe pu’u. Sejumlah lokasi damar alam itu dan epe puu saat ini termasuk dalam wilayah
izin usaha pertambangan PT. SCM.
Selain beragam flora tersebut di atas, terdapat pula sejumlah fauna liar yang
hidup di dalam belantara hutan Routa, antara lain: elang ular sulawesi, ayam hutan,
kedasi hitam, bubut sulawesi, kedalan sulawesi, pergam putih, pergam hijau, julang
sulawesi, walik kembang, kangkareng sulawesi, cekakak sungai, srigunting jambul

14 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
rambut, pelatuk kelabu sulawesi, kring-kring bukit, betet kelapa punggung biru, serindit
sulawesi, tepekong jambul, kepudang kuduk hitam, sikatan matari, kehicap ranting,
pelanduk sulawesi, burung madu hitam, burung madu sriganti, burung cabai panggul
kelabu (Dok. Amdal PT. ABP 2020).

B. Nama, Asal-Usul dan Sejarah


Routa berasal dari bahasa Tolaki terdiri dari dua suku kata yaitu ’ro’ diambil dari
kata ’ihiro’ atau ’mbeihiro’ yang berarti mereka dan ’uta’ yang berarti hutang sehingga
routa berarti berhutang. Penamaan Routa sebagai sebuah nama kampung memiliki
riwayatnya sendiri.
Dahulu Orang Tolaki gemar berkeliling negeri mencari kepala manusia yang
dianggap sebagai musuh untuk jadi pajangan. Dalam Bahasa Tolaki tradisi seperti itu
disebut ponga’E. Menurut cerita bahwa kebiasaan memajang kepala musuh ini
merupakan tradisi nenek moyang yang telah berlangsung lama. Kemampuan memajang
kepala musuh dianggap sebagai simbol superioritas atas yang lainnya. Semakin banyak
tumpukan kepala yang berhasil diperoleh, maka semakin tinggi pula superioritas orang,
kelompok atau suku tersebut.
Suatu ketika Orang Tolaki dari Wiwirano dan Orang Tolaki dari Luhundokulo
berkelana mencari kepala manusia. Orang dari Wiwirano berhasil mendapatkan dua
buah kepala manusia, sementara orang dari Luhundokulo tidak mendapatkan kepala
manusia sama sekali. Oleh karena itu, maka orang Luhundokulo yang tidak
mendapatkan kepala manusia ini, meminta untuk mengutang sebuah kepala manusia
itu dari orang Wiwirano.
Permintaan untuk mengutang kepala manusia itupun diterima. Orang Wiwirano
brkata bahwa hutang itu tidak perlu dibayar dengan catatan nama Kampung
Luhundokulo diganti menjadi Routa yang berarti berhutang. Penamaan routa ini
dimaksudkan untuk mengenang superioritas Orang Tolaki dari Wiwirano yang telah
berhasil mendapatkan dua buah kepala manusia itu—hingga superioritas mereka itu
akan selalu diingat, dikenang dan melegenda sepanjang masa. Sejak itulah Routa
menjadi nama kampung Luhundokulo. Tidak diketahui pasti kapan peristiwa ini terjadi,

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 15


0
namun menurut penuturan penduduk di Routa, peristiwa ini terjadi jauh sebelum
datangnya Belanda.
Routa dahulu—sebagaimana telah disebut di atas—dinamakan Luhundokulo.
Luhundokulo berasal dari dua suku kata yakni ‘luhu’ arti lekukan sungai yang
membentuk lubang dengan bagian atasnya bertebing dan ‘ndokulo’ atau ‘tokulo’ salah
satu jenis pohon yang sering tumbuh di pinggiran sungai berdaun lebar dan dapat
dimakan sebagai sayur-sayuran—seringkali juga ramuannya dipakai untuk mengobati
berbagai jenis penyakit. Disebutkan, dahulu di kampung ini banyak tumbuh pohon
tokulo dan hal itu pula masih bisa disaksikan hingga hari ini. Demikianlah daerah itu
diberikan nama oleh orang di Routa. Daerah ini secara geografis berada dalam wilayah
pegunungan Pu’u Mo’au.
Semenjak datangnya orang-orang Tator di Routa untuk tujuan mendamar, maka
oleh orang Tator daerah ini dinamakan Kulijassa yang berarti hopa atau walahopa yaitu
suatu jenis pohon yang sering digunakan untuk mewarna merah air minum. Di masa
lalu dan hingga kini beberapa penduduk memiliki kebiasaan memberi pewarnah merah
untuk air minumnya. Konon ini bersumber dari kebiasaan orang di masa lalu yang
gemar berperang, sehingga warnah merah diyakini sebagai simbol keberanian.
Seperti halnya tokulo, walahopa juga banyak tumbuh di daerah itu. Kulijassa atau
yang populer disebut orang sebagai Kuliasa—dimana orang Tator tinggal—kini tepatnya
terletak di belakang Routa kampung lama di Pu’uwatu yang sekarang dinamakan
sebagai Tirawonua. Tirawonua berasal dari bahasa Tolaki yang artinya batas negeri—
batas negeri antara Orang Tolaki di Routa dan Orang Toraja di Kuliasa.
Nama lain dari kampung Routa adalah Polihe. Dalam bahasa To Routa—demikian
Orang Tolaki di Routa menyebut dirinya— Polihe berarti mengintip atau mengawasi,
yaitu mereka mengintip atau mengawasi gerak-gerik musuh yakni Orang Padoe yang
hendak menyerang orang Tolaki di Routa. Molihe dilakukan pada sebuah benteng
(tondowatu) yang juga disebut Benteng Polihe. Benteng tersebut dibuat dari batu yang
disusun di atas sebuah bukit. Hingga sekarang, benteng itu masih ada dan dan daerah
sekitarnya telah menjadi kebun kakao.

15 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
Anak pinak Orang Luhundokulo atau biasa disebut Orang Kuliasa atau Orang
Polihe atau Orang Tirawonua kini menempati kampung baru Routa—sebagai wilayah
tak terpisahkan dari kampung lama dan menamakan dirinya sebagai Orang Routa.
Mereka telah bermukim di Routa jauh sebelum datangnya Belanda di Tanah Konawe.
Pada Tahun 1951 penduduk di Routa dievakuasi ke Linomo’io karena alasan
keamanan, dimana saat itu Routa merupakan salah satu jalur pergerakan
pemberontakan gerombolan DI/TII. Proses evakuasi penduduk tersebut dilakukan saat
Batalyon 526 Brawijaya tiba Tahun 1951 di Routa dengan tujuan melakukan
penumpasan terhadap pemberontakan DI/TII. Ketika itu batalyon 526 bekerja sama
dengan PDK (Pasukan Djihad Konawe) di bawah pimpinan Tambi dan Hada Asi—
representasi kelompok perlawanan Orang Tolaki yang dibentuk oleh Idrus, Hamid
Hasan, Lambauta, dkk—di seluruh daratan Konawe termasuk Routa. Penduduk kembali
ke Routa dari masa evakuasi pada Tahun 1957 setelah situasi keamanan sudah kembali
normal.
Pada Tahun 1964 Routa (Toroala, demikian orang Luwu menyebut daerah ini)
atas insiatif Sukman Unggahi dan juga atas saran dari RPKAD (Resimen Para Komando
Angkatan Darat) ketika itu gabung ke Provinsi Sulawesi Selatan. Setelah dua tahun
bergabung, Pada Tahun 1966 Routa kembali menjadi bahagian Provinsi Sulawesi
Tenggara. Penyebab kembalinya Routa disebabkan karena Bupati Luwu dan Camat
Nuha ketika itu dianggap tidak menepati kesepakatan yang telah dibuat bersama
dengan Sukman Unggahi—pemimpin masyarakat Routa kala itu. Kesepakatan itu
menyatakan bahwa pajak yang dibayar oleh masyarakat Routa akan langsung
digunakan oleh Sukman Unggahi selaku pemegang otoritas pemerintahan di Routa
untuk membangun daerah Routa, tetapi kenyataannya Camat Nuha tetap datang
menagih pajak.
Pada Tahun 1968 karena alasan pemerintahan dan pembangunan, Pemerintah
Kecamatan Asera yang saat itu jabat oleh Camat Latif meminta orang di Routa untuk
kembali ke Asera, namun permintaan tersebut ditolak oleh penduduk. Alasan penolakan
disebabkan oleh dua hal, yaitu: 1) Routa adalah tanah leluhur mereka dan sudah

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 15


2
nyaman berada disana, dan; 2) Penduduk menengarai bahwa jika kampung ini mereka
tinggalkan, maka akan dikuasai oleh orang lain.
Orang Tolaki di Routa berasal dari Danau Matano dan sebahagian lagi datang dari
Unaaha. Orang Tolaki dari Danau Matano datang ke Routa karena terdesak setelah
berperang melawan Orang Padoe. Pada awalnya Orang Tolaki bermukim di Matano
kemudian mundur ke Lambatu karena perang dengan Orang Padoe. Adapun penyebab
perang dikisahkan karena Orang Padoe ingin datang untuk memerintah Matano, tetapi
Orang Tolaki tidak mau dan akhirnya mereka melakukan perlawanan.
Sebelum Orang Tolaki datang ke Lambatu, belum ada orang yang menghuni
daerah tersebut. Mereka meninggalkan Matano dan memilih tinggal di Lambatu di
bawah pimpinan Langgodi. Kehidupan penduduk di kampung baru ini cukup aman dan
damai, sebelum kemudian keadaan itu dikacaukan dengan datangnya orang
Torongkong. Diperkirakan peristiwa pindahnya Orang Tolaki dari Matano ke Lambatu
terjadi pada masa sebelum era kemerdekaan/masa penjajahan Belanda.
Sedangkan orang Tolaki dari Unaaha datang ke Routa sebagai bagian dari proses
pembagian kekuasaan dari Kerajaan Konawe yang menugaskan salah seorang staf
kerajaan untuk memimpin di daerah ini yaitu di Wiwirano dan salah satu kampungnya
adalah Routa. Orang Tolaki yang saat ini menjadi warga Routa banyak yang berasal
dari Poasa’a Unaaha.
Selain orang Tolaki, dahulu Routa juga dihuni oleh Orang Bungku, tetapi karena
mereka tidak bisa perang maka mereka disuruh pindah ke Labua atau Bende dan
berkembang disana hingga saat ini. Ketika peristiwa ini terjadi, Orang Bungku dipimpin
oleh seorang yang bernama Lapatiku dan anaknya Anakia Sule. Sedangkan Orang
Tolaki ketika itu di bawah pimpinan Distrik Wiwirano pertama yaitu Kapita Ronga,
saudara Wotiti dengan gelar Bokeo Motu’o.
Kepala kampung Routa berturut-turut adalah Lapato, Lameta, Mudi, Nusu, Lapomi
(Jaman Belanda), Badolo Orang Bugis (pada masa gerombolan), Sukman Orang Tolaki
menjadi kepala desa pada Tahun 1964 hingga Tahun 1994. Sukman Unggahi kemudian
digantikan oleh Taksir Unggahi anaknya yang memerintah dari Tahun 1994–1999, dan
kemudian digantikan oleh Nusa menantu Sukman Unggahi yang memerintah dari Tahun

15 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
1999–Juli 2005. Pada Tanggal 27 Juli 2005 Desa Routa seiring dengan pemekaran
kecamatan berubah status menjadi kelurahan yang dipimpin oleh Abu Haseng sebagai
Camat Routa dan Rudin M sebagai Lurah Routa.
Sejumlah bukti sejarah yang menunjukkan keberadaan Routa sebagai kampung
tua di antaranya adalah sebagai berikut, Pertama, adanya tanaman tumbuh dan bekas
tanaman tumbuh. Pepohonan kelapa tua yang terdapat di Wowa Polihe adalah kelapa
Lameta dan Lamadua. Sekarang ini kelapa tersebut dimiliki oleh Bese anak dari Haura
istri Saidu. Pohon mangga tua terdapat di Polihe yang sekarang sudah menjadi areal
kebun kakao, pohon mangga ini sekarang tinggal tunggaknya. Pohon damar tua
jumlahnya sekitar sepuluh pohon, namun sudah ditebang pada Tahun 1992. Durian ada
empat pohon tetapi yang ada sekarang sisa tiga pohon, satunya sudah mati. Ada juga
dua pohon durian milik Sirei di Polihe tetapi sudah ditebang Tahun 1991. Pohon langsat
di Wowa Polihe, hingga sekarang pohon langsat ini masih banyak. Sagu juga banyak
terdapat di Laroawu, Tambangkori, Lano’awu dan Polihe.
Pada masa DI/TII dahulu, tanaman tumbuh seperti kelapa, mangga, langsat dan
durian menjadi bahan makanan tambahan gerombolan DI/TII dan karena itu terawat
dengan baik. Batalyon 526 Sriwijaya yang datang ke Routa pada Tahun 1951 kemudian
menebang pepohonan tersebut dengan maksud memutus sumber makanan
gerombolan DI/TII itu.
Kedua, Pekuburan Tua. Di Polihe tepatnya di sebelah utara Desa Routa sekarang
di dekat kebun kakao H. Arsad, ditemukan salah satu tempat pekuburan tua yaitu pada
salah satu mulut gua yang tidak begitu dalam. Disitu ditemukan tulang-belulang
manusia, tulang lengan, tulang kaki dan kebanyakan tengkorak kepala baik yang masih
tersusun rapi di atas sebuah batu besar maupun yang sudah berserakan.
Selain tulang-belulang manusia tersebut, ditemukan pula pecahan-pecahan guci
yang bermotif ukiran Cina berwarna biru langit dan berwarna cokelat. Tidak diketahui
pasti kapan tempat itu mulai dipakai sebagai kompleks pekuburan dan hingga kapan
tidak lagi digunakan. Kompleks pekuburan lainnya terdapat di Matambolihe, Parasapia,
Loko, Wawolinggau, Lambetea, Kuliasa, dan Uluno Bangka-Bangka. Seluruhnya diyakini
sebagai kompleks pekuburan orang Tolaki pra Islam.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 15


4
Ketika berada di gua yang disebut penduduk di Routa sebagai pekuburan tua itu,
saya menyaksikan batok kepala manusia yang terlampau banyak berserakan.
Sementara tulang belulang lainnya seperti tulang rangka badan, kaki dan tangan hanya
sedikit saja. Oleh karena itu saya menduga, bahwa sebagian besar dari tengkorak-
tengkorak itu bukanlah berasal dari orang yang dikuburkan, tetapi dari kepala-kepala
orang hasil ponga’E yang kemudian ditumpuk disitu.
Ketiga, Benteng Polihe. Salah satu bukti yang menunjukkan bahwa Routa telah
lama menjadi pemukiman penduduk adalah terdapatnya benteng Polihe yang
digunakan oleh Orang Tolaki untuk berperang melawan Orang Padoe. Benteng ini
sesungguhnya lebih sebagai suatu gundukan tanah yang terbentuk secara alamiah
berbentuk layaknya lingkaran yang di tengah-tengahnya menyerupai sebuah lembah.
Pada beberapa bahagian gundukan tanah ini terdapat susunan batu-batu kali untuk
menambah ketinggian permukaan benteng ini.
Di bawah benteng ini terdapat sungai kecil yang dinamakan Sungai O’ou, sehingga
selain nama benteng Polihe sering juga disebut sebagai Benteng O’ou. Sekarang lokasi
benteng ini telah menjadi areal perkebunan kakao saudara Aliman anak Nde’e cucu
Paloawi dari Po’asa’a. Benteng ini dapat dijangkau dengan naik kendaraan roda dua
atau roda empat sekitar satu setengah kilometer dari perkampungan.
Keempat, ketika Grubauer salah seorang pengelana Jerman melakukan perjalanan
melintasi wilayah Sulawesi pada Tahun 1911, salah satu daerah persinggahannya
adalah di daerah Routa dimana dia menemukan penduduk yang bermukim disana.
Kebiasaan penduduk yang ditemukannya sebagaimana yang dilaporkan oleh Grubauer
adalah memanen getah damar.

C. Situs Warisan Budaya


Sejumlah situs yang dapat dianggap sebagai warisan budaya penduduk di Routa
antara lain daerah bekas areal perladangan berpindah dimasa lalu, daerah bekas
pemukiman tua, daerah tempat memungut getah damar alam, dan gua-gua yang
menyimpan sejumlah artefak.

15 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
Daerah bekas areal perladangan berpindah di Routa, antara lain: ta’u i batubara,
ta’u i laroawu, ta’u i pombole’a o nohu, ta’u i o’ou, ta’u i pombala’a o dopi, dan ta’u i
angkeu (masih perlu penelusuran lebih lanjut mengenai lokasi dan waktu pembukaan
ladang). Daerah bekas areal perladangan lainnya orang Routa yang dimasa lalu pernah
dijadikan sebagai perkampungan, yaitu: Puntiko (telah masuk wilayah Sulawesi
Selatan), Watulawu, Bininti, Lerea, Pambada, Heo Epe, Tokaluku, Sampalawa, Wiwirano
Motu’o, Leperi, Tetemondoe, Lingato, Tapuwuri, Tetedopi, Hiuka, Laeu, Lawali, Asera
Tua, Mandawa, Kuia, Pondoa, Watupali, Mopute, Po’ona, Dambata, Epe Pu’u,
Tetenggowuna, Tundundete dan Mosiku.
Dari sejumlah lokasi bekas areal perladangan berpindah dan perkampungan tua di
atas, tidak ada yang secara langsung bersentuhan dengan WIUP SCM. Baik lokasi bekas
areal perladangan berpindah maupun pemukiman tua seluruhnya berada di luar WIUP
SCM. Kecuali itu yang bersinggungan dengan WIUP SCM pada sisi selatan dan timur
yaitu Mopute dan Tundundete serta Epe Pu’u di sisi barat.
Epe Pu’u adalah salah satu perkampungan tua penduduk di Routa yang di
dalamnya terdapat Hiu-hiuka berupa danau kecil. Menurut sejarahnya, hiu-hiuka adalah
suatu tempat pembuangan mayat bagi mereka yang melanggar adat yaitu yang dalam
tradisi Tolaki disebut Molowu. Pada awalnya daerah itu hanyalah cekungan alam yang
tidak berisi air. Di daerah sekitar hiu-hiuka ini terdapat sejumlah pohon kopi yang
ditanam penduduk ketika masih bermukim disana.
Situs berupa daerah tempat memungut getah damar alam penduduk di Routa di
antaranya adalah Larondoko, Bininti, Parubada, Teo, Epe, Kakia, Solonsa, Dasawuta,
Bungguosu, Tadosolo, Wawombolio, Asowuku, Lamese dan Wana-Wana. Kegiatan
memungut getah damar sebagaimana yang dilakukan oleh penduduk di Routa ini
adalah khas dan tidak ditemukan di daerah lainnya, terutama di Sulawesi Tenggara.
Berkenaan dengan hal ini, untuk mempertahankan tradisi penduduk Routa yang khas
ini, maka dipandang perlu melestarikan keberadaan kawasan hutan yang ditumbuhi
sejumlah pohon damar alam tersebut. Perlu dipertimbangkan untuk mengusulkan
damar alam menjadi pohon endemik Sulawesi Tenggara yang hanya terdapat di Routa
dan sekitarnya.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 15


6
Damar alam yang tumbuh di beberapa tempat yang disebutkan di atas itu adalah
warisan alam dan leluhur sehingga tidak seorang pun dapat membuat klaim
kepemilikan dan perjanjian perdata terhadapnya. Penduduk yang selama ini
memanfaatkan damar alam tersebut hanyalah terbatas pada klaim kepenguasaan dan
bukan kepemilikan. Oleh karena itu, maka segala transaksi yang terjadi berkenaan
dengan pohon damar ini sejatinya adalah tidak sah dan tidak beralasan.
Situs berupa gua yang berisi tembikar dan peralatan lainnya yang
mengindikasikan bahwa pada suatu kurun waktu tertentu, gua tersebut pernah
dijadikan sebagai tempat tinggal penduduk di Routa, antara lain Gua Paruponti dan
Batubarang di Tirawonua (GPS Coordinates: Latitude S 2°55'14.31" – Longitude E
121°37'21.05"), Gua Loko di Lerea (GPS Coordinates: Latitude S 2°55'10.33" –
Longitude E 121°41'43.44"), Gua Parusapia di Parusapia (GPS Coordinates: Latitude S
2°55'1.49" – Longitude E 121°40'22.31"), Gua Mo’ohono (GPS Coordinates: Latitude S
3° 1'39.98" – Longitude E 121°43'12.95") dan Vala (GPS Coordinates: Latitude S 3°
1'17.39" – Longitude E 121°42'19.16") di Walandawe serta Gua Lingato di Tanggola
(GPS Coordinates: Latitude S 3° 1'46.57"S – Longitude E 121°39'48.51"). (McWilliam
dan Lorenzen 2009) dan Gua Sambanggowala di Wiwirano Motu’o (Desa Walandawe).
Gua-gua yang disebutkan di atas berada jauh dari WIUP SCM. Oleh karena itu
proses penambangan yang dilakukan oleh perusahaan ini tidak akan menganggu
keberadaan gua-gua tersebut secara langsung.

D. Orang-Orang Berpengaruh di Routa


Orang-orang berpengaruh di Routa (opinion leader) adalah sebutan kepada
mereka yang dianggap dan dipandang oleh penduduk disana sebagai tokoh—di luar
aparatur pemerintah. Mereka yang termasuk dalam kategori ini adalah sebagai berikut:
No Nama Alamat Preferensi
.
1. Sukman Unggahi Routa Eks. Combatan DI/TII, Kepala
Desa Routa 1964-1994
(meninggal 23 Nov 2021)
2. Ismail Routa Tetua kampung Routa
(meninggal tahun 2017)

15 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
3. Haji Arsad Tirawonua Tokoh agama, petani,
pengusaha (meninggal tahun
2015)
4. Ladong Routa Eks. Combatan DI/TII, tetua
kampung
4. Haji Kaddas Umar Timampu Pengusaha kayu
5. Isal Sugianto Parudongka Pengusaha kayu dan petani lada
6. Rasak Yusuf Routa Humas PT. Prospek Bumindo
Sejahtera.
7. Iskandar Routa Pedagang, imam mesjid
8. Harton Routa Petani (anak Ladong)
9. Basir Lapomi Routa Petani, Tokoh adat
10. Basir Routa Petani
11. Sainuddin Walandawe Eks. Kepala Desa Walandawe,
Petani dan tokpoh adat
12. Husaini Walandawe Eks. Kepala desa Walandawe
13. Puana Lalomerui Petani, tokoh adat
14. Taksir Eks kepala desa Routa dan
Lalomerui, pengusaha (Putera
Sukman Unggahi)

E. Isu-Isu Sosial yang Mengemuka Saat Ini


Sejumlah isu sosial yang mengemuka di Routa seiring dengan kegiatan SCM
disana adalah sebagai berikut:
1. Kontraktor lokal yang bekerja di SCM seluruhnya berasal dari luar. Sebaiknya
SCM berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten dan asosiasi-asosiasi
pengusaha di daerah serta lembaga-lembaga lain terkait sebelum menunjuk
dan menetapkan kontraktor lokal yang dapat bekerja di SCM.
2. Terdapat tenaga kerja non skil yang berasal dari luar. Sebaiknya untuk
kategori tenaga non skil, SCM dapat mengambil dari tenaga kerja lokal baik
dalam skala Routa maupun Konawe. Antara lain pekerjaan non skil tersebut
yaitu humas, comdev, gomrel dll. Sebagai pembanding, PT. Antam, Tbk
banyak menggunakan tenaga-tenaga lokal yang dilatih untuk pos jabatan
seperti ini.
3. SCM yang mulai mengabaikan dan meninggalkan Routa sebagai daerah induk.
Anggapan ini berkembang sejak SCM tidak lagi membangun base di Routa dan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 15


8
berpindah ke Lalomerui. Sebaiknya ke depan SCM perlu membuat cluster sosial
untuk pengembangan masyarakat. Routa kendati jauh dari pusat kegiatan
tetapi tetap perlu diperhatikan. Hal ini mengingat sejarah masuknya Rio Tinto
di Routa dimulai dari sini serta secara administrasi SCM menggunakan nama
Routa.
4. Pembangunan jalan sepanjang 17 km yang mengubungkan antara Desa
Walandawe dan Keluruhan Routa. Sepengetahuan saya ruas jalan ini pernah
diperbaiki oleh SCM beberapa tempo yang lalu. Jalan ini memiliki fungsi yang
sangat strategis tidak saja sebagai penghubung antara Routa dan Walandawe,
tetapi juga sebenarnya adalah penghubung antara Sulawesi Selatan dan
Sulawesi Tenggara.
Tidak adanya inisiatif dari pemerintah kelurahan, desa dan camat setempat
membuat pembangunan jalan ini tak kunjung berjalan. Ke depan, SCM perlu
kembali melakukan perbaikan terhadap ruas jalan ini. Hal ini penting agar
anggapan bahwa SCM sudah meninggalkan Routa tidak semakin berkembang
liar.
5. Terdapat ribuan SKT yang diterbitkan oleh Camat Routa Tahun 2012-2014 Sdr.
Umar Pombili bekerja sama dengan Sdr. Edison. Lokasi SKT ini berada dalam
WIUP SCM.
SKT hanyalah berupa surat keterangan dan bukan alas hak atas tanah. Dalam
fungsinya sebagai surat keterangan, SKT menerangkan bahwa yang
bersangkutan/orang tua yang bersangkutan pada suatu kurun waktu tertentu
pernah mengelola dan/atau memanfaatkan lahan tersebut sebagai areal
pertanian atau peternakan. Guna memastikan hal ini, maka langkah-langkah
yang diperlukan adalah penelusuran sejarah/riwayat pemanfaatan lahan dan
pembuktian secara saintifik.

F. Penutup
Beberapa perkembangan terbaru di Routa yang dapat berpengaruh terhadap
dinamika sosial penduduk di Routa, antara lain: telah di bangunnya BTS XL di

15 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
Tirawonua, pembangunan jaringan PLN, beroperasinya kapal fery Timampu-Lengkobale
serta kehadiran perusahaan pertambangan lain di Routa (Bumi Moderen Group).
Perkembangan terbaru ini sedikit banyaknya akan turut berpengaruh terhadap bisnis
SCM di daerah Routa, baik positif maupun negatif.

2. KARAKTERISTIK SOSIAL EKONOMI DAN SARANA DAN PRASARANA


MASYARAKAT DIKECAMATAN ROUTA SAAT INI
A. Desa Lalomerui
Desa Lalomerui merupakan pintu gerbang kecamatan Routa jika diakses dari
Kabupaten Konawe Utara, sekaligus desa ini juga berbatasan langsung dengan
Kabupaten Konawe Utara. Desa ini juga sekaligus merupakan desa yang terdekat
dengan akses ke lokasi penambangan (site) dari PT. Sulawesi Cahaya Mineral (SCM).
Kantor (supply base) dari PT. SCM juga berlokasi di desa ini yang beralih dari
sebelumnya di Kelurahan Routa.

Dari sisi infrastruktur desa ini telah memiliki sarana gedung pendidikan SD dan
SMP (namun belum diketahui secara lebih jauh tenaga pengajar dan fasilitas penunjang
lainnya, seperti buku dan sarana belajar mengajar yang lainnya). Sarana peribadatan
yang tersedia adalah mesjid dan gereja (terletak di kawasan perkebunan PT. Mulya
Tani). Namun demikian sarana listrik masih tergantung pada mesin diesel yang
disediakan PT. SCM, sesungguhnya dapat dijajaki untuk memanfaatkan sungai yang
cukup besar untuk membangun mesin listrik mikrohidro seperti yang terjadi di Desa
Walandawe dan Tirawonua, dimana listrik sudah tersedia 24 jam.
Dari sisi sarana transportasi saat ini akses keluar menuju Kabupaten Konawe
utara dapat ditempuh melalui dua jalur yaitu melalui rakit (Wataraki) dan melalui jalur
lain (Tunundete) yang telah dapat dimanfaatkan oleh masyarakat saat ini. Sarana
transportasi ini sangat penting bagi masyarakat, mengingat di desa ini belum tersedia
pasar dimana masyarakat bisa memperoleh input pertanian ataupun menjual hasil
pertaniannya. Demikian pula dengan sarana komunikasi (signal telepon).
Pemukiman warga di desa ini berlokasi di tengah-tengah perkebunan sawit milik
PT. Mulya Tani. Praktis rumah warga hanya sekitar 30 rumah. Mata pencaharian warga

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 16


0
umumnya adalah bertani (sebelumnya mengusahakan tanaman coklat), sejak satu
dasawarsa terakhir beralih mengusahakan merica. Kendala terbesar dalam warga
mengembangkan usahataninya adalah lokasi kebun yang berjauhan dari pemukiman
mereka. Mata pencahrian lain yang menjadi sandaran hidup masyarakat adalah
memanfaatkan hasil hutan utamanya kayu. Hal ini di karenakan beberapa warga desa
ini memiliki izin pengolahan kayu, misalnya Taksir (mantan Kepala Desa Lalomerui).
Kondisi perkebunan sawit yang nampaknya seperti mati suri, menyebabkan sebagian
kaum muda warga desa ini mengandalkan mata pencaharian alternatif lainnya sebagai
karyawan pada PT. SCM maupun beberapa kontraktor yang bekerja pada PT. SCM.
Namun demikian posisi mereka sebatas pada posisi manajemen terbawah seperti
surveyor, pengawas alat berat, tenaga pengamanan, ataupun cleaning services pada
perusahaan.

Nampaknya kendala lahan yang jauh dari pemukiman menyebabkan sebagian


warga mengalami kesulitan mengembangkan usahatani yang mereka miliki. Tenaga
kerja yang terbatas karena penduduk yang relatif sedikit juga menjadi faktor lain yang
menyebabkan masyarakat kesulitan dalam upaya mengembangkan pertanian di wilayah
desa ini.
Nampaknya upaya pertanian hidroponik ataupun penerapan mekanisasi
pertanian (untuk mensubstitusi keterbatasan tenaga kerja) perlu dipertimbangkan
untuk meningkatkan pendapatan masyarakat. Selain itu juga pegembangan peternakan
baik ternak besar (secara komunal mengingat hubungan kekerabatan dari seluruh
penduduk masih tergolong cukup dekat). Pengembangan ternak unggas (yang tidak
membutuhkan lahan cukup besar) dapat juga menjadi alternatif mata pencaharian bagi
penduduk di wilayah ini.

B. DESA WALANDAWE
Desa berikutnya setelah Lalomerui adalah Desa Walandawe. Dari Lalomerui
dusun pertama yang dijumpai sebelum Desa Walandawe adalah Tetenggowuna yang
seperti terpisah dari Walandawe. Sebagian besar karena jarak yang agak jauh
dibanding dengan dusun lain dalam wilayah Desa Walandawe.

16 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
Hal menonjol yang membedakan dengan Lalomerui adalah ketersediaan listrik
yang digerakkan oleh aliran sungai di wilayah ini memungkin penduduk menikmati
listrik selama 24 jam. Demikian pula sarana air bersih yang cukup melimpah di wilayah
ini. Sejak satu dasawarsa terakhir penduduk yang bermukim di Desa Walandawe telah
bertambah dengan kedatangan transmigrasi lokal dari Toraja dan Bali yang bermigrasi
dari wilayah Kabupaten Luwu Timur Propinsi Sulawesi Selatan.
Adanya transmigrasi ini membuat sejak beberapa tahun terakhir masyarakat
dapat membuat sawah dengan irigasi dan pencetakan sawah serta jalan usahatani yang
didanai oleh dana desa. Mata pencaharian utama masyarakat adalah membudidayakan
merica yang menjadi sumber pendapatan utama masyarakat di Desa ini.
Dalam hal ketersediaan tenaga kerja untuk mengembangkan usaha di bidang
pertanian, kondisi Desa Wakandawe hampir sama dengan kondisi di Lalomerui, dimana
tenaga kerja juga menjadi salah satu kendala dalam pengembangan pertanian di
wilayah ini. Meskipun dari segi aset sumberdaya alam seperti tanah dan air tersedia
melimpah di wilayah desa ini.
Isu lain yang berkembang adalah terbitnya beberapa IUP baru (informasi dari
masyarakat bahwa ada kurang lebih 9 IUP dalam wilayah desa ini) di wilayah ini, yang
tentunya mengancam ketersediaan lahan masyarakat. Menurut informasi masyarakat
seluruh gunung yang membentang mengelilingi desa ini telah dimiliki beberapa
perusahaan pertambangan.
Dari segi sarana pendidikan hanya tersedia satu buah gedung SD dengan sekitar
6 orang tenaga pengajar, namun dengan murid yang tidak terlalu banyak (kurang dari
60 murid yang tersebar di kelas 1 – 6). Sarana komunikasi telepon, seperti juga di
Lalomerui belum tersedia di desa ini.
Dari sisi sarana transportasi, Desa Walandawe lebih mudah di akses dari Desa
Lalomerui ketimbang dari Kelurahan Routa yang merupakan ibu kota Kecamatan Routa.
Walaupun jarak ke Kelurahan Routa hanya sekitar 16 km, namun perjalanan harus
ditempuh dalam waktu 4 – 5 jam. Kondisi ini akan lebih parah di musim hujan. Hal ini
juga membatasi aktivitas perekonomian masyarakat untuk mengembangkan mata
pencaharian khususnya di sektor pertanian.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 16


2
C. KELURAHAN ROUTA
Kelurahan Routa merupakan ibu kota dari Kecamatan Routa. Akses transportasi
darat bagi masyarakat di daerah ini lebih mudah diakses dari Timampu (wilayah
diseberang Danau Towuti Propinsi Sulawesi Selatan). Dari sisi sarana pendidikan di
Kelurahan ini tersedia satu buah SD (SD. Polihe) dan satu unit SMP. Sarana peribadatan
tersedia 2 unit mesjid (satu sedang dalam proses penyelesaian). Dari segi ketersediaan
tenaga listrik desa ini masih mengendalkan mesin listrik tenaga diesel dan hanya
beroperasi dari sekitar jam 16 sampai dengan jam 22.00. Namun demikian di Kelurahan
Routa telah bisa diakses signal telepon (XL), sehingga memungkinkan masyarakat
mendapat informasi lebih cepat dibanding desa lainnya.
Sarana transportasi darat relatif lebih baik di banding Lalomerui dan Walandawe,
namun menuju ke wilayah Sulawesi Selatan (melalui penyeberangan feri Danu Towuti).
Hal ini menyebabkan orientasi ekonomi sebagian besar mengandalkan akses ke
seberang Danau Towuti (Timampu). Hal ini menyebabkan warung sembilan bahan
pokok lebih banyak tersedia di wilayah Kelurahan Routa. Seluruh produk hasil pertanian
umumnya dijual ke Timampu baik langsung maupun melalui pedagang pengumpul yang
datang ke Routa. Hal ini terjadi karena belum tersedianya pasar di wilayah Kecamatan
Routa.
Mata pencaharian masyarakat sebagian besar juga sangat mengandalkan
tanaman merica, selain itu juga banyak yang mengusahakan tanaman nilam dan
pengolahan nilam menjadi minyak. Saat ini beberapa masyarakat juga mulai
mendiskusikan untuk menanam porang. Antisipasi yang dilakukan masyarakat ini
nampaknya didasarkan pada pengalaman bahwa mengandalkan hanya satu tanaman
(sebelumnya coklat) akan berakibat fatal ketika terjadi serangan penyakit atau
penurunan harga (biasanya penurunan harga terjadi cukup sikfikan). Saat ini menurut
beberapa masyarakat tanda-tanda serangan penyakit busuk akar sudah terjadi di
banyak lahan merica masyarakat.
Beberapa masyarakat juga masih mengandalkan produk hasil hutan seperti kayu
dan damar (saat ini untuk mengolah harus mendapatkan izin dari pemerintah setempat
dan pihak perusahaan). Masuknya beberapa izin IUP baru (bahkan ada perusahaan

16 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
yang nampaknya berafiliasi dengan pemodal dari China) saat ini sudah bermukim di
Routa. Nampaknya orientasi masyarakat masih seputar bagaimana menerima
kompensasi atas lahan yang diklaim untuk meperoleh ganti rugi dari perusahaan-
perusahaan tersebut.
Isu yang cukup menarik dikemukakan oleh salah satu warga (Iskandar), bahwa
ada ketidak puasan dalam penilaian ganti rugi pohon damar milik warga masyarakat
(dianggap terlalu rendah kalau Rp. 500.000 per pohon). Demikian juga menyangkut
penyelesaian SKT, masyarakat kabarnya telah menyewa pengacara dari Jakarta dan
sudah pernah berkunjung ke Routa. Menurut Iskandar beberapa lokasi SKT yang
dimiliki warga tidak berada di kawasan hutan lindung, namun di hutan APL (Areal
Penggunaan Lain), sehingga selayaknya diberi ganti rugi. Sel;ain itu beliau juga
menyatakan bahwa jika memang kawasan yang memiliki SKT tersebut berada di
kawasan lindung, maka pihak pemerintah yang bertanda tangan dalam hal ini Kepala
Desa dan Camat (saat itu selaku PPAT) harusnya ikut bertanggungjawab.

D. DESA TIRAWONUA
Desa Tirawonua merupakan desa yang terletak setelah Kelurahan Routa. Desa
Tirawonua merupakan salah satu desa tertua di Kecamatan Routa. Menurut penuturan
penduduk setempat yang diperkuat oleh beberapa orang tua baik di Kelurahan Routa
maupun di Desa Tirawonua sendiri. Awalnya penduduk Routa bermukim di Desa
Tirawonua. Sekitar tahun 1950an, penduduk di Desa Tirawonua yang dahulunya
bernama Routa di ungsikan ke desa Tadoloyo saat ini (berada di wilayah Kabupaten
Konawe Utara. Setelah sekitar lima tahun di daerah pengungsian, penduduk kembali ke
Tirawonua, namun sebagian diantaranya (umumnya suku Tolaki memilih untuk
menetap di wilayah Kelurahan Routa saat ini. Salah satu bukti cerita ini adalah nama SD
di Tirawonua adalah SDN Routa hingga saat ini.
Penduduk di Desa Tirawonua didominasi oleh etnis dari wilayah Sulawesi Selatan
yaitu Bugis dan Toraja. Di Desa ini juga terdapat areal persawahan tertua di wilayah
kecamatan Routa. Hingga saat ini sawah tersebut masih tersu diusahakan oleh warga

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 16


4
setempat. Tirawonua dikenal sebagai lumbung pangan Routa sejak dulu. Menurut
penuturan kepala desa Tirawonua saat ini luas sawah di Tirawonua mencapai 300 ha.
Selain mengusahakan tanaman padi, saat ini masyarakat di Tirawonua, sama
seperti penduduk lainnya di wilayah Routa, juga mengandalkan mata pencaharian
mereka dari bercocok tanam merica. Beternak unggas dan sapi yang umumnya di
gembalakan di luar wilayah Tirawonua seperti di Walandawe dan tanggola.
Salah satu yang menarik dari penuturan yang disampaikan oleh kepala desa
Tirawonua adalah masih berfungsinya Bumdes yang dibentuk oleh SCM sekitar 10
tahun yang lalu. Bahkan saat ini Bumdes tersebut cenderung terus berkembang dan
diakui telah banyak membantu masyarakat. Usaha yang utama dari Bumdes adalah
simpa-pinjam jual beli pupuk dan obat-obatan untuk kegiatan pertanian baik sawah
maupun merica serta menjual kebutuhan pokok bagi warga setempat.
Selain menekuni bidang pertanian sebagian warga di desa ini juga terkenal
sebagai pedagang besar di Kecamatan Routa (Rahmad salah satu pengump[ul besar di
Kecamatan Routa). Orientasi aktivitas perekonomian penduduk di Tirawonua juga
condong ke Sulawesi Selatan disebabkan kondisi sarana transportasi yang lebih
memungkinkan ke wilayah Sulawesi Selatan dibanding ke Konawe Utara melalui
Lalomerui. Selain tidak tersedianya pasar, lembaga keuangan juga tidak tersedia di
Routa. Hal ini menurut pengakuan beberapa warga masyarakat menyulitkan mereka
dalam bertransaksi hasil pertanian ataupun kegiatan perdagangan.
Isu menarik yang disampaikan masyarakat adalah masuknya pemilik IUP di
wilayah Tirawonua dan mengancam kepemilikan lahan pertanian dan pemukiman warga
masyarakat.Menurut warga setempat sebagian besar lahan pertanian mereka di klaim
menjadi wilayah IUP perusahan yang beberapa tahun terakhir masuk ke wilayah
Tirawonua.

D. DESA PARUDONGKA
Desa Parudongka merupakan desa terakhir yang memanjang dari wilayah
perbatasan dengan Kabupaten Konawe Utara dan wilayah Propinsi Sulawesi Selatan di
Danau Towuti. Penduduk di daerah ini juga didominasi oleh migran yang berasal dari

16 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
wilayah Sulawesi Selatan. Umumnya mereka bertani, bahkan konon sawah pertama
dibangun di wilayah ini dan sampai sekarang terus berkembang, apalagi sejak beberapa
tahu terakhir sekitar 300 kk migran dari Sulawesi Selatan membangun permukiman di
Desa Parudongka. Mereka membangun sawah mencapai luas sekitar 300 ha. Bahkan
mantan kepala desa Bapak Abdullah Pakiding juga saat ini bermukim di wilayah
transmigran ini.
Sama seperti masyarakat di wilayah lainnya di Kecamatan Routa, penduduk di Desa
Parudongka juga membudidayakan merica. Beberapa diantaranya memiliki lahan yang
cukup luas, seperti kepala desa saat ini (Ilham) yang merupakan mantan pedagang dari
Sulawesi Selatan. Demikian pula Pak Tio yang telah lama terkenal sebagai pengusaha
kayu di wilayah Kecamatan Routa. Saat ini Pak Tio mengembangkan usahanya dibidang
kontraktor dengan membeli eksavator (kono memiliki sekitar enam unit) selain itu juga
Pak Tio juga memiliki sejumlah truk dan ikut mengembangkan kebun merica dan saat
ini merupakan salah seorang yang memiliki perkebunan merica terluas di Desa
Parudongka bahkan Kecamatan Routa.
Aktivitas masyarakat di Desa Parudongka umumnya di dominasi oleh kegiatan pertanian
khususnya merica dan padi. Kegiatan lainnya adalah berdagang. Namun buruknya
sarana transportasi darat ke wilayah Sulawesi Tenggara, menyebabkan investasi
penduduk dan transaksi ekonomi dilakukan di wilayah Propinsi Sulawesi Selatan,
khususnya di Timampu dan Kabupaten Luwu.
E. DESA TANGGOLA
Desa Tanggola dapat diakses melalui Desa Tirawonua ataupun Desa Walandawe
melalui Desa Puuwiwirano. Desa ini pada masa pemberontakan DI/TII yang dipimpin
Kahar Muzakkar merupakan basis dari orang asal Toraja. Penduduk di Desa ini terbilang
sedikit dibanding desa-desa lain di Routa. Penduduk di Desa ini juga mengandalkan
mata pencaharian dari bercocok tanam lada (sebelumnya coklat). Sebagian wilayah di
desa ini juga dimanfaatkan oleh penduduk desa lainnya menggembalakan ternak.
Dalam beberapa tahun terakhir terjadi penambahan penduduk walaupun tidak
siknifikan. Sebagian penduduk merupakan kerabat dari beberapa orang yang juga
bermukim di Desa Tirawonua. Akses jalur transportasi darat ke desa ini sering

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 16


6
terhambat karena tidak adanya jembatan yang menghubungkan dengan Desa
Tirawonua, sehingga khususnya dimusim penghujan mobilitas masyarakat dari dan
keluar desa mengalami hambatan.
Sarana infrastruktur di desa ini umumnya cukup minim, layanan pendidikan
khususnya anak-anak SD mengandalkan guru bantu yang berasal dari SD di Desa
Walandawe. Sarana komunikasi, dalam perkembangan terakhir ini telah didirikan
menara (kabarnya telkomsel).
Beberapa petani yang menanam merica dan mengkobinasikan dengan berusaha
sebagai pedagang (Urban Said) telah berkembang menjadi pengusaha lokal yang cukup
mapan secara ekonomi. Nampaknya akses transportasi menjadi salah satu kendala
utama bagi masyarakat dalam megembangkan usahataninya menjadi lebih besar. Akses
transportasi yang terbatas tersebut menyebabkan desa ini agak lambat berkembang
dibanding desa-desa lainnya. Minimnya jumlah peduduk karena akses transportasi yang
terbatas menyebabkan penduduk juga mengalami kesulitan karena keterbatasan tenaga
kerja. Nampaknya alternatif mekanisasi pertanian nampaknya perlu di upayakan untuk
mensubstitusi keterbatasn tenaga kerja tersebut.
Isu adanya IUP perusahaan tambang, juga menjadi isu hangat di kalangan masyarakat
saat ini. Nampaknya masyarakat khawatir, jika lahan pertanian mereka sewaktu waktu
bisa diambil oleh perusahaan tambang yang menjamur di Kecamatan Routa dalam
setidaknya sepuluh tahun terakhir ini.

G. DESA PUUWIWIRANO
Desa Puuwiwirano, merupakan desa yang akan ditemui setelah Desa Tanggola
jika kita mengakses wilayah ini dari Desa Tirawonua. Namun jika diakses melalui Desa
Walandawe, maka yang akan di jumpai terlebih dahulu adalah Desa Puuwiwirano.
Meskipun menurut penuturan beberapa tokoh masyarakat, khususnya yang berasal dari
suku Tolaki. Desa ini dahulu menjadi salah satu pusat aktivitas dan menjadi salah satu
asal muasal penduduk Routa. Sesuai dengan namanya “Puu” yang berarti pokok atau
asal muasal.

16 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
Penduduk yang bermukim di wilayah ini mengalami pasang surut, pada saat awal desa
ini dibuka (untuk menunjang Routa agar dapat memenuhi syarat sebagai kecamatan),
penduduk yang umumnya berasal dari Duri Kabupaten Enrekang diajak bermigrasi ke
daerah ini. Namun perbaikan transportasi dan minimnya fasilitas, menyebabkan
berangsur-angsur penduduk meninggalkan desa ini, namun dalam beberapa tahun
terakhir penduduk migran mulai berdatangan walaupun tidak terlalu banyak. Penduduk
migran tersebut umumnya berasal dari wilayah Sulawesi Selatan yang tidak memiliki
lahan untuk bercocok tanam. Sarana transportasi darat yang mengalami perbaikan
(walaupun masih belum dapat dikatakan baik), membuat beberapa keluarga migrasi ke
Desa ini.
Iming-iming akan dibukanya perusahaan tambang di wilayah ini, juga memotivasi
beberapa keluarga migran untuk pindah ke tempat ini. Seperti halnya penduduk di
desa-desa lainnya dalam wilayah kecamatan Routa, penduduk di desa Puuwiwirano
juga banyak membudidayakan merica.

BEBERAPA SARAN PENGEMBANGAN EKONOMI DI WILAYAH KECAMATAN


ROUTA

1. Perbaikan sarana transportasi. Kondisi akses transpotasi darat yang sangat minim
terjadi pada hampir semua wilayah Kecamatan Routa. Hal ini berimplikasi pada
tingginya biaya transportasi dan sulitnya masyarakat mendapatkan supply yang
memadai berbagai kebutuhan sehari-hari, maupun untuk memenuhi kebutuhan
input sarana produksi, demikian pula untuk memasarkan hasil-hasil pertanian
mereka. Akibatnya ekonomi biaya tinggi tidak dapat dihindari ketika masyarakat
mengembangkan aktivitas ekonominya.

2. Seperti halnya sarana transportasi, sarana komunikasi juga masih sangat terbatas.
Hal ini tentunya menghambat masyarakat dalam memperoleh informasi terkini
menyangkut berbagai upaya atau inovasi baru dalam mengembangkan pertanian
sebagai mata pencaharian utama penduduk di wilayah ini.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 16


8
3. Lembaga ekonomi, seperti pasar juga tidak tersedia di seluruh wilayah Kecamatan
Routa, hal ini tentunya mengakibatkan untuk melakukan transaksi ekonomi
masyarakat harus keluar wilayah Kecamatan Routa dan dengan kondisi transportasi
yang buruk, mengakibatkan tingginya biaya yang harus dipikul masyarakat. Selain
pasar, lembaga perbankkan juga tidak ada di Routa - dikelurahan saat ini sudah
ada BRI Link namun transaksi yang dapat dilakukan masih sangat terbatas. Pada
saat musim panen merica menurut penuturan beberapa penduduk nilai transaksi
dapat mencapai milyaran rupiah.

4. Minimnya penduduk, menyebabkan masyarakat mengalami kekurangan tenaga


kerja, sehingga pada saat-saat tertentu (khususnya pada saat musim panen merica,
juga dalam pembukaan lahan) masyarakat merasa sangat kekurangan tenaga
kerja. Untuk itu perlu kiranya dipertimbangkan untuk mengintrodusir penggunaan
peralatan mekanisasi pertanian di wilayah ini untuk mensubstitusi kebutuhan
tenaga kerja.

DAFTAR INFORMAN:

1. Taksir (Mantan Kepala desa Lalomerui)

2. Zainuddin (Mantan Kepala Desa Walandawe)

3. Husain (Mantan Kepala Desa Walandawe)

4. Rende (penduduk desa Walandawe/ kakak dari Rsiman,Kepala Desa Walandawe saat
ini)

5. Muhsin (Penduduk Kelurahan Routa)

6. Jumar (penduduk Desa Walandawe)

7. Firman (Lurah Routa)

8. Almin (Seklur Routa)

16 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
9. Basir / Pak Tari (Penduduk Routa)

10. Sarif Ladupai (Kades Tirawonua)

11. Istri Alm. Wanci (Penduduk Tanggola)

12. Iskandar (pedagang besar di Routa)

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 17


0
Lampiran 2. Temuan-Temuan Hasi Wawancara dan FGD di Kecamatan Bahodopi

A. Pengantar
Kehadiran industri pengolahan bijih nikel di Morowali telah membuka daerah itu
yang sebelumnya terisolir dan tertinggal menjadi daerah industri dan tujuan utama bagi
banyak orang. Situasi ini menyebabkan perubahan sosial dan lingkungan yang drastis
dan massif disana yang tidak saja memberikan dampak yang baik, tetapi juga dengan
sejumlah dampak yang buruk.
Hingga saat ini tercatat ada 20 perusahaan industri yang beroperasi dalam
perusahaan kawasan industri IMIP (Indonesia Morowali Industrial Park) di Bahodopi,
tidak kurang 40 perusahaan kontraktor dan sub kontraktor serta 15 perusahaan
pertambangan nikel yang beroperasi di daerah sekitar kawasan IMIP. Dari keseluruhan
perusahaan-perusahaan tersebut, menguasai lahan seluas ....hektar dan
mempekerjakan tidak kurang sekitar 60000 hingga 70000 pekerja yang terdiri dari
antara 10000 hingga 20000 pekerja lokal dari Morowali dan selebihnya adalah pekerja
dari luar daerah Morowali, Sulawesi Tengah dan Indonesia. Pekerja dari luar indonesia
ini seluruhnya berasal dari negeri Cina.
Sejumlah dampak yang baik dari kehadiran kawasan IMIP tersebut antara lain
meningkatkan nilai tambah potensi sumber daya alam, membuka lapangan kerja serta
meningkatkan pendapatan masyarakat dan memacu pertumbuhan ekonomi lokal,
regional dan nasional, disatu sisi. Namun, di sisi lain tidak dapat juga dipungkiri
kehadiran kawasan IMIP telah menyebabkan sejumlah dampak sosial dan lingkungan
yang tidak pernah terjadi dan terkira sebelumnya, antara lain: migrasi dan ledakan
penduduk, praktek-praktek penyimpangan sosial, kerusakan hutan dan kelangkaan
lahan, kerusakan sungai dan krisis air bersih, kerusakan lingkungan pesisir dan
pencemaran lingkungan laut, tumbuhnya kawasan kumuh (slum area), dan pencemaran
lingkungan.
Kajian ini diarahkan untuk mengungkap fenomena sosial dan lingkungan ekologi
yang terjadi dan sedang berlangsung saat ini serta sejumlah isu yang mengemuka
seiring dengan kehadiran kawasan IMIP di Morowali tersebut. Kajian ini dilakukan
dengan menggunakan pendekatan ekologi politik—suatu pendekatan yang melihat

17 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
relasi masalah-masalah sosial dan lingkungan yang terjadi di Morowali dengan isu-isu
kekuasaan dan keadilan dalam pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan hidup.

B. Keadaan Lingkungan Sosial Dan Ekologi Saat Ini


1. Struktur dan Komposisi Masyarakat
Struktur sosial masyarakat di Morowali terbentuk berdasarkan asas-asas ekonomi
dan politik yang bersifat dinamis. Pertama-tama mereka yang menguasai lapangan
ekonomi antara lain para pedagang makanan, pedagang sembako, pedagang bahan-
bahan lainnya, pemilik tanah, pemilik rumah kos, kontraktor baik yang terlibat dalam
rantai industri IMIP maupun kontraktor umum yang tidak berhubungan dengan IMIP.
Sementara itu yang mereka yang berada dalam lapangan politik antara lain
adalah para kepala desa dan aparaturnya, pegawai administrasi pemerintahan
kecamatan dan kabupaten, polisi dan tentara serta para politisi. Kedudukan mereka di
masyarakat secara politik turut pula diperkuat dengan kemapanan ekonomi yang
mereka miliki.
Jika diperbandingkan, penduduk yang berada dalam lapangan ekonomi
jumlahnya jauh lebih besar dari pada mereka yang berada dalam lapangan politik.
Kendati demikian, dalam hal-hal tertentu, para pelaku politik sering kali lebih
menentukan dalam pengambilan keputusan-keputusan penting disana. Kategori
penduduk lainnya adalah mereka yang tidak termasuk ke dalam dua golongan di atas
yaitu orang kebanyakan yang populasinya jauh lebih besar.
Penduduk di Morowali saat ini dapat distrukturkan sebagai berikut: Orang Cina
yaitu golongan pemilik modal dan para pekerja Cina dengan pendapatan di atas rata-
rata penduduk lokal; Migran dari Selatan dan lainnya yang memiliki modal, relasi
dengan perusahaan dan penguasa lokal dan nasional yang cukup kuat; para pekerja
lokal Indonesia baik penduduk setempat maupun pendatang serta penduduk
kebanyakan lainnya.

2. Dinamika Sosial
Dinamika penduduk di Bahodopi cukup tinggi khususnya dalam rentang waktu 10
tahun terakhir ini. Banyak pekerja Cina yang sekarang tinggal disana serta banyak pula

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 17


2
pekerja lokal dari berbagai daerah yang datang kesana, baik sendiri-sendiri maupun
bersama keluarganya dan menjadi warga Bahodopi untuk sementara.
Selain para pekerja, banyak pula penduduk lainnya yang datang mencari
peruntungan, antara lain: para pengusaha rumah kos, pedagang sembako, penjual
makanan dan bahan makanan, pekerja kecantikan, tukang pijat dan para penjaja seks
komersial yang datang dari berbagai daerah seperti Palopo, Kendari, Gorontalo dan
Manado.
Gambaran mengenai tingginya dinamika penduduk di Bahodopi dapat terlihat
jelas di jalan raya sepanjang 15 kilometer antara Desa Labota hingga Desa Lalampu
yang tidak pernah sepi dari kendaraan roda dua dan roda empat. Ruas jalan itu menjadi
semakin pada pada jam-jam pergantian kerja karyawan IMPI yaitu pada pagi hari pukul
08.00-10.00 dan pada pukul 16.00 hingga 18.00. Ruas jalan ini juga sangat padat pada
sabtu sore dan malam minggu.

3. Persepsi Masyarakat
Persepsi masyarakat terhadap keberadaan kawasan IMIP di Bahodopi cukup
baik, Masyarakat disana mengakui bahwa berkat kehadiran IMIP daerah mereka bisa
maju ekonominya seperti saat ini dan menjadi perhatian tidak saja di Indonesia, tetapi
juga menjadi perhatian masyarakat dunia. Jika selama ini orang banyak tidak mengenal
Bahodopi, dan kalaupun ada yang mengenalnya hanya sebatas bahwa Bahodopi adalah
daerah tempat tinggal orang Bungku bekas wilayah Kesultanan Ternate dan salah satu
kecamatan di Kabupaten Morowali. Namun saat ini, Bahodopi dikenal sebagai pusat
industri nikel terkemuka di Indonesia dan Dunia.
Segala kejelekan yang dilakukan secara langsung oleh IMIP serta segala dampak
sosial seperti dominasi orang asing terhadap orang lokal, ekonomi antara lain distribusi
pendapatan yang tidak merata antara orang lokal dan orang asing dan lingkungan yakni
kerusakan lahan dan hutan, seolah dipermaklumkan oleh penduduk disana. Mereka
terkesan tidak menganggap penting segal ikhwal jelek itu dari kehadiran IMIP tersebut.

17 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
4. Elit-Elit Lokal
Para kepala desa, pegawai administrasi pemerintahan, pensiunan TNI-Polri dan
para politisi adalah termasuk elit-elit lokal di daerah ini. Mereka mendapatkan
perhargaan dari masyarakat kebanyakan dan menempati posisi yang tinggi dalam
sistem sosial di Bahodopi. Selain karena alasan berada dalam lingkaran kekuasaan,
posisi para elit ini juga ditegaskan oleh kemapanan ekonomi yang mereka miliki yang
berada di atas rata-rata penduduk desa kebanyakan.
Para kepala desa dan pegawai administrasi pemerintahan mengendalikan
layanan administrasi kependudukan bagi penduduk lokal dan migran yang datang ke
Bahodopi. Hal ini menjadikan mereka sebagai orang penting dan juga kuat, sehingga
harus dipatuhi oleh masyarakat jika ingin mendapatkan layanan yang mudah. Begitu
pula dengan para pensiunan TNI-Polri yang pernah bertugas di teritorial seperti
Babinsa, Danramil, Babinkamtibmas dan Kapolsek serta para politisi banyak memiliki
tanah dan usaha-usaha yang tumbuh baik serta relasi dengan pemegang kebijakan di
IMIP.

5. Hutan dan Lahan


Luas wilayah Bahodopi adalah.....hektar meliputi kawasan hutan seluas ....hektar
dan APL seluas .... hektar. Dari total hutan dan lahan itu yang sudah dikuasai oleh IMIP
dan perusahaan tambang seluas .....hektar. Selebihnya dikuasai oleh penduduk dengan
porsi lebih besar oleh penduduk migran dari Selatan (Toraja dan Palopo).
Posisi kawasan hutan di Bahodopi berada pada daerah pegunungan membentuk
huruf “U” yang menghadap ke arah utara. Sedangkan lahan yang dimanfaatkan sebagai
areal pemukiman dan pertanian berada di daerah dataran yang dikelilingi oleh daerah
pegunungan itu dan laut (Laut Banda).
Saat ini kondisi kawasan hutan ini sebahagian besar sudah menjadi areal
penambangan nikel dan kawasan IMIP. Sedangkan lahan di daerah dataran hanya
dimanfaatkan sebagai areal pemukiman penduduk, kegiatan ekonomi, fasilitas umum
dan sosial. Keberadaan sektor pertanian, perkebunan dan peternakan di Bahodopi
sudah sulit ditemukan.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 17


4
6. Sungai dan Air Bersih
Terdapat beberapa sungai yang ada di Bahodopi yaitu Sungai Padabaho, Sungai
Labota, Sungai Fatufia dan Sungai Lalampu. Sejumlah sungai ini sebelumnya adalah
sumber air bersih penduduk disana, namun seiring dengan kehadiran IMIP sungai-
sungai ini tidak lagi dapat digunakan dengan baik sebagai sumber air bersih. Air sungai
disana tidak pernah lagi terlihat jernih, tetapi berwarna kuning ke merah-merahan.
Sungai Fatufia yang dibendung dan difungsikan sebagai saluran pembuangan air limbah
dari IMIP, airnya nampak jernih dari jauh. Namun apabila dilihat dari dekat nampak
berminyak dan kehitam-hitaman.
Beberapa fungsinya saat ini antara lain: tempat cuci kendaraan, tempat buang
sampah, tempat mengambil pasir, sumber air dan pendingin pabrik di IMIP. Saat ini
sumber air bersih penduduk hanya mengandalkan PDAM, sumur bor dan beli air dari
pedagang air. Untuk kebutuhan air minum, penduduk disana banyak menggunakan dari
air galon dan air kemasan yang banyak dijual di Indomaret dan Alfamidi serta
pedagang lokal.

7. Pesisir dan Laut


Garis pantai di Bahodopi sepanjang 15 kilometer seluruhnya telah menjadi
daerah terbuka yang sudah bersih dari tumbuh-tumbuhan pesisir seperti mangrove,
nipah dan tumbuhan pantai lainnya. Kecuali itu tersisa sedikit saja di pinggiran Desa
Bahodopi dan Lalampu. Kawasan pesisir saat ini telah dialihfungsikan menjadi daerah
pemukiman penduduk, jety perusahaaan pertambangan nikel dan daerah lingkungan
kerja dan kepentingan IMIP. Tidak ada perahu nelayan disana sebagaimana halnya
daerah-daerah pesisir diberbagai daerah lainnya.
Wilayah laut di daerah Bahodopi tidak lagi digunakan sebagai area tangkapan
nelayan, baik bagi nelayan Bajo dari Salabangka maupun bagi nelayan dari daerah
jauh. Hingga 3 mill laut dari pantai Bahodopi yang terlihat hanyalah kapal-kapal dan
tongkang-tongkang raksasa yang sedang berlabuh menunggu dan membongkar
muatan. Jumlahnya cukup banyak.

17 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
8. Kawasan Permukiman
Pada awalnya kawasan permukiman penduduk berjejer memanjang di sepanjang
jalan provinsi yang menghubungkan antara Kendari dan Bungku. Namun seiring dengan
pertumbuhan penduduk dan kehadiran IMIP, permukiman penduduk menjadi semakin
berkembang ke arah pegunungan dan semakin padat. Banyak daerah pemukiman baru
yang dibuka oleh para pengembang perumahan, antara lain:
Selain kompkes permukiman baru yang dibangun oleh pengembang tersebut di
atas, pada sejumlah lahan kosong dan antara perumahan telah pula dibangun rumah-
rumah kos baik semi permanen dan non permanen. Di Desa Labota pembangunan
rumah-rumah kos bahkan dilakukan oleh penduduk dengan menebangi tanaman
perkebunannya seperti kakao dan menjadikannya kompleks kos-kosan. Situasi ini
didorong oleh prospek usaha kos-kosan yang jauh lebih menguntungkan daripada
usaha perkebunan tersebut. Di Desa Fatufia, Keurea, Bahodopi dan Lalampu
sebahagian penduduk lokal selain membangun sendiri rumah kos, juga menyewakan
tanahnya kepada orang luar untuk membangun kos-kosan.

9. Kawasan Industri
Pada awalnya kawasan industri berpusat di Desa Fatufia dimana kantor dan
smelter IMIP berdiri. Seiring dengan pengembangan kawasan IMIP tersebut, sejumlah
fasilitas pendukung telah pula dibangun di desa-desa lainnya seperti pembangunan
bandara IMIP di Desa Leurea, pembangunan PLTU di Desa Labota serta pembangunan
tungku-tungku baru di Desa Fatufia dan Labota. Pembangunan tungku-tungku baru dan
PLTU tersebut mengambil lokasi di daerah pegunungan, oleh karenanya gunung-
gunung tersebut dibonsai ratakan oleh perusahaan.
Selain perluasan wilayah di darat, IMIP juga melakukan perluasan wilayah di laut
dengan melakukan reklamasi di sepanjang pesisir pantai Keurea, Fatufia dan Labota
guna pembangunan terminal khusus. Hal ini dilakukan sejalan dengan peningkatan
aktifitas bongkar muat barang dalam kurun 3 tahun terakhir ini. di Desa Fatufia
dilakukan reklamasi untuk pembangunan fasilitas pendukung pelabuhan antara lain

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 17


6
area bongkar muat barang dan di Desa Labota saat ini sedang berlangsung
pembangunan jety untuk kepentingan bongkar muat kargo dari luar.
IMIP juga membangun fasilitas jalan hauling darat dan konveryor yang
menghubungkan jety dan pabrik. Jalan hauling inilah yang digunakan sebagai jalur
pengangkutan ore dan bahan lainnya dari jety menuju pabrik. Sementara konveyor
diperuntukan untuk mengangkut batubara dari jety ke PLTU.
Fasilitas lainnya yang nampak dalam kawasan IMIP adalah pembangunan mess
karyawan Cina yang terdapat di Desa fatufia dan Labota. Bangunannya berbentuk
rumah susun dan dipagari keliling sehingga tidak ada akses bagi masyarakat umum
untuk memasuki kawasan ini.

C. Isu-Isu Sosial Yang Mengemuka Dan Usulan Program CSR


1. Isu-Isu Sosial dan Lingkungan Ekologi yang Mengemuka
a. Migrasi dan ledakan penduduk
Dalam kurun 10 tahun terakhir ini daerah Bahodopi menjadi tujuan utama
migrasi penduduk dari berbagai daerah di Indonesia dan Cina dengan tujuan bekerja di
IMIP atau mencari peruntungan lainnya. Akibatnya daerah ini mengalami pertumbuhan
penduduk yang tidak alamiah. Diperkirakan terjadi pertambahan penduduk sekitar
100000 orang selama rentang waktu tersebut.
Angka pertambahan penduduk di atas hanyalah estimasi belaka. Tidak ada data
pasti mengenai angka pertambahan penduduk yang nyata di daerah Bahodopi
disebabkan oleh: 1) tidak ada data resmi jumlah tenaga kerja asing dan lokal yang
bekerja di IMIP dan perusahaan-perusahaan industri lainnya; 2) tidak semua penduduk
migran melaporkan kehadirannya disana kepada pemerintah setempat.
Menurut pengakuan aparat pemerintah disana, mereka sudah seringkali meminta
data jumlah tenaga kerja di IMIP tetapi tidak pernah dilayani. Permintaan itu mereka
tujukan pada Humas perusahaan dan selalu dijawab akan segera disampaikan ke
pimpinan. Sayangnya jawaban atas permintaan tersebut tidak kunjung ada hingga hari
ini. Begitu pula dengan warga pendatang yang tidak semuanya melaporkan
kehadirannya ke pemerintah desa. Sedangkan mereka yang melaporkan kehadirannya

17 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
juga tidak semuanya bermukim pada desa setempat dimana mereka melaporkan
kehadirannya. Sebagai contoh Desa Fatufia ada lebih 2000 orang yang melapor dan
tercatat sebagai warga desa sementara, namun demikian jika ditelusuri mereka tidak
tinggal di daerah Fatufia. Surat keterangan domisili itu hanya mereka butuhkan saja
untuk kelengkapan syarat administrasi bekerja di IMIP.
Berdasarkan fakta-fakta di atas, jika masalah data kependudukan dan
ketenagakerjaan tidak segera ditertibkan, maka hal ini potensi menimbulkan dampak
negatif berupa gejolak sosial seperti pergesekan antar geng daerah asal, pergesekan
antara orang luar dan orang lokal, gejolak politik antara lain manipulasi data pemilih
untuk kepentingan pilkades, pemilu dan pilkada, maupun ancaman keamanan nasional.

b. Praktek-praktek Penyimpangan sosial


Seiring dengan tumbuhnya kawasan IMIP, sejumlah indikasi praktek
penyimpangan sosial juga turut serta hadir dan berkembang di Bahodopi, antara lain:
menjamurnya salon kecantikan dan panti pijat terutama di sepanjang Desa Fatufia dan
Labota yang diindikasi memberikan layanan plus-plus serta peredaran narkoba jenis
shabu yang dikesankan sangat bebas. Kedua hal ini kendati sulit dibuktikan, namun
sejumlah informaan mengakui hal ini. Mereka mengatakan bahwa itu sudah menjadi
rahasia umum di daerah Bahodopi semenjak hadirnya IMIP.
Kedua indikasi praktek penyimpangan sosial di atas dapat tumbuh subur dan
berkembang oleh karena: 1) rendahnya kepedulian masyarakat terhadap masalah-
masalah penyimpangan sosial akibat masyarakatnya yang semakin pragmatis; 2)
minimnya perhatian aparatur pemerintah daerah disana dengan tidak pernah
melakukan rasia dan pengawasan, dan; 3) kegiatan pemberantasan peredaran narkoba
yang masih dirasakan kurang yang dilakukan oleh aparat kepolisian disana.
Jika indikasi praktek penyimpangan sosial di atas terus dibiarkan dan tanpa
pengawasan yang ketat dari masyarakat setempat, pemerintah dan aparat kepolisian,
maka dalam jangka panjang hal tersebut akan berdampak buruk tidak saja bagi
generasi muda, tetapi juga bagi warga yang ada di Bahodopi secara keseluruhan.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 17


8
Kedepan daerah ini sangat potensial menjadi lokalisasi prostitusi, lokalisasi narkoba,
perkelahian, pencurian dan tindak kriminal lainnya.

c. Kerusakan hutan dan kelangkaan lahan


Kawasan IMIP seluas 3000 hektar terdiri sekitar 2500 hektar kawasan hutan dan
500 hektar APL. Oleh karena itu kehadiran IMIP secara langsung mengakibatkan alih
fungsi kawasan hutan seluas 2500 hektar dan lahan masyarakat seluas 500 hektar
menjadi kawasan industri. Kawasan hutan yang berubah fungsi menjadi kawasan
industri itu terdapat di Desa Fatufia dan Labota, sedangkan lahan masyarakat yang
berubah fungsi menjadi kawasan industri berada di Desa Keurea (lokasi bandara IMIP),
Fatufia dan Labota.
Akibat kehadiran IMIP pula secara langsung telah merangsang tumbuhnya usaha
pertambangan, baik di sekitar kawasan IMIP seperti di daerah Buleleng dan Bahodopi
maupun daerah-daerah jauh, antara lain Routa dan sekitarnya. Situasi ini meningkatkan
potensi kerusakan kawasan hutan yang semakin meningkat. Antara lain perusahaan
tambang tersebut, yaitu: PT. Bumi Morowali Utama seluas 1.963 hektar, PT. Laroenai
Bungsel Seroja seluas 256 hektar, PT. Bahodopi Labota Soraja seluas 608 hektar,
PT. Bintang Delapan Mineral seluas 21.695 hektar dan PT. Bintang Delapan Energi
seluas 4.902 hektar.
Ke depan sering dengan perluasan dan pengembangan kawasan IMIP di
Bahodopi, ketersediaan lahan akan semakin terbatas. Hal ini ditambah pula dengan
semakin banyaknya usaha-usaha yang dikembangkan masyarakat yang juga
membutuhkan lahan yang tidak sedikit. Secara langsung, kebutuhan lahan baik oleh
IMIP maupun pengembangan usaha masyarakat tersebut selain menyasar area
pemukiman penduduk juga menyasar areal pertanian dan perkebunan masyaraka
d. Kerusakan sungai dan krisis air bersih
Ada 3 sungai utama di daerah Bahodopi yaitu Sungai Padabaho, Sungai Fatufia
dan Sungai Lalampu. Sebelum hadirnya IMIP, sungai-sungai ini dimanfaatkan penduduk
sebagai sumber air bersih, mandi dan mencuci. Namun saat ini, sungai-sungai ini sudah

17 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
tidak dapat lagi dimanfaatkan oleh penduduk sebagai sumber air bersih dan keperluan
lainnya.
Sungai Padabaho airnya hanya jernih hingga jam 8 pagi setelah itu airnya akan
terus keruh hingga pada malam hari. Hal ini karena banyaknya perusahaan yang
mengoperasikan kendaraan berat di atas baik oleh perusahaan industri di IMIP,
maupun oleh masyarakat yang mengambil pasir di sungai. Lalu lalang kendaraan
pengangkut pasir selalu melintasi sungai ini.
Sungai Fatufia dijadikan oleh IMIP menjadi alur pembuangan air limbah dari
pabrik. Jika dilihat dari kejauhan, air yang mengalir di sungai ini sangat jernih. Namun
jika diperhatikan dari dekat, airnya berwarna kehitam-hitaman dan nampak berminyak.
Sementara itu Sungai Lalampu dibendung dan dialirkan oleh IMIP menuju kawasan
industri. Akibatnya sungai ini hanya bisa dimanfaatkan oleh penduduk saat sini untuk
mencuci kendaraan.
Kerusakan kawasan hutan dan sungai ini turut berpengaruh terhadap
ketersediaan air bersih di Bahodopi. Pada saat musim penghujan, ketersediaan air
disana sangat melimpah bahkan seringkali airnya meluap hingga ke pemukiman
penduduk. Namun pada saat musim kemarau, ketersediaan air bersih menurus secara
drastis. Akibatnya saat kemarau tiba, penduduk seringkali mengalami krisis air bersih.

e. Kerusakan daerah pesisir dan pencemaran lingkungan laut


Kerusakan daerah pesisir terjadi pada sepanjang 13 kilometer yaitu dari Desa
Labota hingga Desa Lalampu. Daerah ini sebelumnya ditumbuhi oleh mangrove dan
vegetasi pantai lainnya, namun kondisinya saat ini hanya tersisa sedikit saja tambuhan
mangrove di Desa Lalampu dan Bahodopi. Sebahagian besar dari daerah ini telah
ditimbun dan dijadikan sebagai areal penimbunan ore nikel dan batubara, areal
pemukiman dan jety.
Seiring dengan kerusakan daerah pesisir, terjadi pula pencemaran lingkungan
laut berupa sedimentasi, kekeruhan dan menurunnya kualitas air laut. Sumber
pencemar utama ini adalah kegiatan penambangan nikel di daerah atas, kegiatan
bongkar muat ore, batubara dan material lainnya di daerah pesisir, buangan air limbah

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 18


0
dari pabrik serta tumpahan minyak dari kapal-kapal besar, tugboat dan tongkang yang
banyak berlabuh di daerah sekitar pantai.

f. Tumbuhnya kawasan kumuh (slum area)


Tumbuhnya kawasan kumuh adalah salah satu fenomena yang ada di Bahodopi
saat ini, meliputi Desa Labota, Fatufia, Keurea, Bahodopi dan Lalampu. Pembangunan
rumah-rumah kos yang tidak beraturan dan serampangan, pembangunan kios-kios dan
tempat-tempat usaha penduduk lainnya di sepanjang kiri kanan jalan raya tanpa
memperhatikan sempadan jalan dan sempadan sungai, kian menambah semrawutnya
permukiman penduduk disana.
Tidak ada tata ruang yang jelas dan tegas yang memisahkan area permukiman
penduduk, fasilitas umum dan fasilitas pabrik. Seluruhnya saling jalin berkelindan satu
sama lainnya. Sejumlah kios-kios, rumah-rumah penduduk dan rumah-rumah kos
dibangun hanya beberapa centimeter saja dari jalan raya dan berada tepat dipinggir
tepian sungai. Sempadan jalan dan sungai-sungai kecil menjadi tempat pembuangan
dan penampungan sampah penduduk. Kondisi ini semakin memperparah buruknya
sanitasi lingkungan.

g. Pencemaran lingkungan
Ada tiga sumber pencemaran utama lingkungan di Bahodopi yaitu pencemaran
udara dari cerobong pabrik, pencemaran udara dan kebisingan dari asap dan bunyi
kendaraan bermotor serta sampah buangan penduduk yang menumpuk ditepi jalan dan
tidak terangkut.
Pabrik yang beroperasi selama 24 jam telah menghasilkan asap tebal yang
terkonsentrasi di atas lokasi pabrik dan daerah permukiman penduduk. Begitu pula
dengan asap kendaraan roda dua dan roda empat termasuk kendaraan-kendaraan
berat milik IMIP telah mengasapi daerah sepanjang jalan yang dilalui tanpa putus-
putus. Selain asap, lalu lang kendaraan ini juga menimbulkan suara kebisingan yang
memekakan telinga. Kondisi ini turut pula diperparah dengan jarak antara rumah
penduduk dan jalan raya.

18 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
Sampah merupakan salah satu dampak lingkungan tidak langsung dari kehadiran
IMIP di Bahodopi. Diperkirakan sekitar 68 ton perhari sampah yang diproduksi oleh
sekitar 100000 penduduk yang berada di Bahodopi dan sekitarnya saat ini. sampah-
sampah ini banyak ditumpuk disepanjang 15 kilometer jalan raya dari Desa Labota
hingga Lalampu. Tidak adanya armada pengakut sampah reguler dari pemerintah
daerah dan IMIP semakin memperparah kondisi persampahan di daerah ini. Selama ini
sampah hanya ditangani oleh pemerintah desa setempat dengan segala keterbatasan
anggaran, fasilitas dan sumber daya manusia.

2. Usulan Program CSR


Dari hasil wawancara dan FGD yang dilakukan terhadap penduduk di desa-desa
sekitar IMIP, paling tidak terdapat 4 isu pokok yang mengemuka dan menjadi usulan
CSR, yaitu: 1) Bidang UMKM; 2) Bidang pendidikan; 3) Bidang kesehatan, dan; 4)
Bidang lingkungan.
Bidang UMKM meliputi: bantuan modal usaha bagi penduduk baik yang
terdampak langsung maupun tidak. Sasaran utama program ini menyasar penduduk
yang tidak bekerja di perusahaan-perusahaan yang ada di bahodopi termasuk di IMIP.
Selain itu juga menyasar mereka yang ingin berusaha tetapi tidak punya modal yang
cukup.
Bidang pendidikan meliputi: pemberian bantuan beasiswa bagi mahasiswa asal
Bahodopi dan sekitarnya, rehabilitasi gedung sekolah dan bantuan sarana dan
prasarana sekolah baik tingkat SD, SLTP maupun SLTA. Diharapkan juga perusahaan
dapat memberikan insentif khusus bagi guru-guru honorer yang masih banyak disana.
Bidang kesehatan meliputi: pembangunan dan rehabilitasi gedung puskesmas,
pembangunan rumah sakit dan pengadaan alkes (termasuk ambulance) yang memadai
hingga setara layanan rumah sakit type B. Selain itu diharapkan juga adanya bantuan
perusahaan berupa insentif kepada tenaga medis non pns baik dokter, bidan, perawat
dan tenaga kesehatan lainnya.
Dalam bidang lingkungan meliputi: penyediaan mobil pemadam kebakaran,
penyedian mobil sampah, penyediaan bak TPS dan pembangunan TPA. Perusahaan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 18


2
juga diharapkan dapat memberikan insentif tambahan kepada para pekerja pengangkut
sampah, terutama yang berstatus non PNS.

LAPORAN SITE VISIT KE KECAMATAN BAHODOPI


3 FEBRUARI – 7 FEBRUARI 2022 (tim)
KARAKTERISTIK MASYARAKAT KECAMATAN BAHUDOPI
I. Pendahuluan
Perjalanan dari Kendari ke Bahodopi dilakukan sekitar jam 9.00 dan tiba di
Bahodopi sekitar jam 19.15 (sekitar 10 jam). Pada beberapa daerah, kondisi jalan
masih belum baik, di wilayah yang dikenal sebagai bete-bete dengan jalan yang
bergunung cukup terjal dan sebagian diantara belum diaspal. Terjadi penutupan jalan
di Bete-bete pada jam-jam tertentu Hal ini menyebabkan pelintas harus menyesuaikan
jadwal perjalanan kalau tidak ingin menunggu beberapa jam ditempat tersebut.
Dalam perjalanan tersebut ikut serta, Bapak Dr. Iskandar, Dr. Sarlan Adi Jaya,
Dr. Ramadhan Tosepu, Muh. Aldin, SP, Roy Fikram, SP, Bias Aqmal Tangka, ST, Indah
Paratu, SP, Nurul Fitriani, Irsal Abdul Salam, Moh. Rafli dengan menggunakan dua
mobil jenis Inova.
Kunjungan ini bertujuan untuk:
1. Mengumpulkan berbagai isu sosial ekonomi yang berkembang di masyarakat saat
ini,
2. Mengidentifikasi isu-isu CSR,
3. Mengidentifikasi upaya untuk memitigasi resiko sosial
4. Menampung aspirasi masyarakat menyangkut berbagai potensi program
pemberdayaan masyarakat berdasarkan masukan masyarakat.
Adapun desa-desa yang menjadi sasaran kegiatan tersebut meliputi :

1. Desa Lalampu
2. Desa Bahodopi
3. Desa Keurea
4. Desa Fatufia dan
5. Desa Labota

Untuk mencapai tujuan kunjungan yang telah di tetapkan tersebut, dilakukan


FGD (Focus Group Discussion) yang melibatkan pemerintah, Tokoh Masyarakat dan

18 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
stake holders terkait serta dilakukan pula wawancara langsung dengan masyarakat di
masing-masing desa secara acak. Ke lima desa tersebut ditunjuk langsung ( purposive)
dengan pertimbangan bahwa ke lima desa tersebut rencananya akan dilalui Conveyor
PT. SCM dari Kecamatan Routa menuju ke ke Desa Labota melalui Desa Lalampu,
Bahodopi, Keurea, dan Fatufia.

II. Gambaran Umum Lokasi

Ke lima desa yang menjadi lokasi penelitian membentang sepanjang sekitar


sekitar 15 Km dari Desa Lalampu, Desa Bahodopi, Desa Keurea, Desa Fatufia dan Desa
Labota. Kesan sangat menonjol diperoleh ketika memasuki wilayah tersebut adalah
dominasi aktivitas hilir mudik karyawan pertambangan, khususnya ketika memasuki
wilayah Desa Labota dan Fatufia. Kemacetan lalulintas terjadi sangat parah, khususnya
di jam karyawan selesai bekerja (sekitar pukul 17.00), kemacetan dapat terjadi berjam-
jam hingga sekitar jam 21.00. Kondisi ini umumnya diakibatkan oleh menumpuknya
lalulintas karyawan, aktivitas operasional perusahaan (melibatkan mobil mobil dengan
kapasitas besar), lalulintas umum yang menyatu pada badan jalan yang sempit dan
merupakan satu-satunya jalan (berukuran sekitar sekitar 6 m). Situasi ini selain
menyebabkan kemacetan juga menjadi sangat rawan kecelakaan lalulintas. Selain itu
aktivitas perniagaan (warung makan, pasar, pertokoan, fasilitas perkantoran
pemerintah, serta fasilitas umum, rumah sewa/kos dan aktivitas lainnya) terkonsentrasi
pada sepanjang jalan antara Desa Labota, Fatufia, Keurea dan Bahodopi bahkan hingga
Desa Lalampu. Selain itu kondisi jalan pada beberapa bagian, rusak dan memerlukan
perbaikan.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 18


4
Foto 1. Kondisi salah satu duiker di Desa Fatufia yang sudah patah

Gambar 2. Sebagian kendaraan roda dua yang memadati jalan-jalan di


Kecamatan Bahodopi

Penataan pemukiman dan aktivitas perniagaan yang belum tertata dengan baik
juga menyebabkan berbagai jenis kerawanan misalnya lokasi penjualan bahan
bakar/bensin yang tersebar dan menyatu dengan kios-kios milik masyarakat
menimbulkan kerawanan bahaya kebakaran.

18 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
Gambar 3. Lokasi Penjualan BBM yang banyak tersebar di sepanjang
jalan desa dan menyatu dengan aktivitas perdagangan
Kondisi drainase dan sampah yang belum terkelola dengan baik, menyebabkan
berbagai potensi gangguan kesehatan dirasakan cukup tinggi. Sementara itu fasilitas
Kesehatan juga masih sangat minim tersedia di wilayah ini. Nampaknya pembangunan
fasilitas Kesehatan dan kehadiran tenaga kesehatan merupakan suatu hal yang cukup
mendesak untuk disediakan pada wilayah ini.

Gambar 4. Tumpukan sampah pada hampir semua sudut desa

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 18


6
Aktivitas perekonomian yang cukup tinggi dibarengi dengan aktivitas kegiatan
pertambangan, Nampak juga menyebabkan penurunan kualitas lingkungan, khususnya
kondisi sungai yang kebanyakan sudah mengering. Beberapa informan menduga bahwa
penggundulan hutan di hulu sungai dan pengalihan aliran sungai untuk kebutuhan
pabrik pengolahan menjadi salah satu sebab berkurang dan tercemarnya air sungai
sehingga tidak dapat digunakan lagi untuk kebutuhan sehari-hari. Hal ini banyak
dikeluhkan masyarakat, khususnya menyangkut ketersediaan air bersih baik jumlah
maupun kualitasnya. Penataan sistem penyediaan air bersih bagi masyarakat sangat
mendesak dilakukan (pada salah satu rumah warga kami temukan kondisi air yang
berwarna agak kehitaman namun tetap di gunakan masyarakat untuk kegiatan sehari-
hari (walaupun nampaknya tidak digunakan sebagai sumber air minum).

Daya Tarik kegiatan pertambangan dan segala aktivitas yang menyertainya


merupakan magnet yang sangat kuat, menarik para migran untuk mengadu nasib dan
selanjutnya bertempat tinggal secara permanen maupun temporer di wilayah ini. Situasi
ini juga mengakibatkan meningkatnya tekanan terhadap kondisi lingkungan dan
kesemrawutan lalulintas serta permukiman. Demikian pula dengan potensi konflik yang
dapat meningkat dengan eskalasi yang cukup memprihatinkan, seperti yang pernah
terjadi pada sekitar tahun 2019, konflik antara suku Toraja dan penduduk lokal
(Bungku). Tentu hal ini perlu mendapat perhatian agar dikemudian hari dapat
diantisipasi sedini mungkin sehingga dapat diredam dan dicegah untuk tidak terjadi lagi.

Namun tidak dapat di pungkiri pula, bahwa maraknya aktivitas penambangan


mengakibatkan jumlah migran yang datang ke wilayah kecamatan Bahodopi. Diprediksi
oleh beberapa aparat desa bahwa jumlah migran setidaknya dalam 3 (tiga) tahun
terakhir mencapai rata-rata 10.000 orang setiap tahunnya. Hal ini menyebabkan
tumbuhnya berbagai aktivitas sektor informal yang menyebabkan meningkatnya
aktivitas perekonomian serta membuka lapangan kerja baru bagi migran maupun
penduduk lokal.

18 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
Gambar 5. Berbagai sektor informal yang tumbuh di wilayah Kecamatan
Bahodopi

Dampak positif lainnya yang juga terjadi seiring dengan meningkatnya aktivitas
pertambangan adalah meningkatnya jumlah dan kualitas fasilitas pelayanan umum
yang dapat dinikmati masyarakat seperti gambar berikut.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 18


8
Gambar 6. Perkembangan Salah satu Fasilitas Umum (Mesjid Bahodopi
dan Kantor Desa Fatufia)

Selain fasilitas umum tersebut, sarana pendukung perekonomian seperti


perbankkan tersebar di hampir semua desa. Kantor-kantor perwakilan bank-bank
pemerintah maupun bank swasta banyak terdapat di Kecamatan Bahodopi yang
dilengkapi dengan fasilitas Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Misalnya Bank BNI 46, BRI,
Bank Mandiri, Bank BCA dan Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Tengah, dengan
mudah dapat dijumpai. Kondisi ini tentunya memudahkan proses transaksi
perdagangan bagi masyarakat. Walaupun demikian banyak fasilitas umum baik kantor
desa, pasar dan beberapa fasilitas umumnya lainnya masih memerlukan perbaikan.

A. Desa Lalampu

Desa Lalampu merupakan desa yang terletak paling dekat dengan titik awal
rencana pembangunan conveyor (berbatasan dengan site PT. SCM di Kecamatan
Routa). Situasi desa ini terletak paling jauh dari pusat aktivitas PT. IMIP (dibanding ke 4
desa lainnya). Meskipun demikian kepadatan arus lalulintas juga terjadi di desa ini
sampai malam tiba. Beberapa pemukiman baru tumbuh di daerah ini dan tidak lagi
terkonsentrasi di sepanjang pinggir jalan utama (agak menjorok kedalam dari jalan
utama), namun demikian akses dari jalan utama ke lokasi pemukiman baru umumnya
ini masih jauh dari memadai (umumnya masih berupa jalan tanah yang bergelombang).

Seperti halnya warga masyarakat di desa-desa lainnya, warga di desa ini dapat
dikatakan tidak ada lagi yang mengandalkan mata pencaharian dari sektor pertanian.

18 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
Walaupun beberapa masyarakat (umumnya yang sudah berusia tua) membudidayakan
tanaman lada, demikian pula cengkeh dan tanaman durian. Namun budidaya tanaman
yang dilakukan, hanya sekedarnya saja dan lebih cenderung untuk menjadi spekulan
tanah dibanding menjadi petani yang sesungguhnya. Sebagian besar melakukan
budidaya tanaman ala kadarnya untuk menjadi dasar melakukan klaim kompensasi
lahan ketika lahan mereka masuk kedalam aktivitas penambangan perusahaan
(penuturan beberapa informan).
Kegiatan diawali dengan FGD di Desa Lalampu, yang dilakukan pada tanggal 04
Februari 2022 bertempat di Balai Desa Lalampu, dimulai pada sekitar jam 09.30 sampai
dengan jam 11.30. Pertemuan tersebut di buka oleh Kepala Desa Lalampu, diikuti oleh
Kapolsek Bahodopi, Babinkamtibmas Desa Lalampu, Sekdes, Pengurus LMD, Kepala
Dusun, Pimpinan Bumdes, beberapa Ibu-ibu PKK (daftar hadir terlampir).
Hasil FGD menunjukkan bahwa baik Kepala Desa, Sekretaris Desa, Pimpinan
Badan Perwakilan desa serta tokoh perempuan yang hadir dalam pertemuan tersebut,
merasa kecewa dan menganggap bahwa PT. SCM tidak menepati janji untuk
menindaklanjuti beberapa pertemuan yang telah dilakukan sebelumnya (hal ini
disebabkan tindak lanjut kesepakatan dianggap terlampau lama), beberapa hal
menonjol yang dikeluhkan masyarakat adalah:
1. Masyarakat mencurigai bahwa pertemuan ini hanya akan dijadikan upaya
prasyarat oleh PT. SCM untuk melaksanakan kegiatan berikutnya.
Sebagaimana sebelumnya kemudian tidak ditindaklanjuti (Kades dan Sekdes)
2. Perekrutan Tenaga kerja yang pernah diawali sebelumnya oleh pihak PT. SCM
sampai saat ini dianggap tidak ada tindak lanjutnya. Dokumen proses
perekrutan yang telah diinisiasi oleh PT. SCM masih dipegang oleh beberapa
Tokoh masyarakat (Kadus IV).
3. Perlu diperhatikan penurunan kualitas lingkungan, khususnya kondisi air sungai
(Kades)
4. Perlu di usulkan untuk program pembinaan Pendidikan melalui pemberian
beasiswa (Kades)

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 19


0
5. Untuk usulan kegiatan CSR dapat juga dilihat pada dokumen amdal (Masri
Ketua BPD)
6. Perlu ada koordinasi antar perusahaan dan masyarakat, agar kegiatan CSR
kedepan tidak tumpang tindih.
7. Kesepakatan pada saat melakukan kegiatan blasting (peledakan) tidak
ditindaklanjuti. Antara lain pihak PT. SCM sudah membeli lahan untuk kantor di
belakang kantor desa Lalampu, namun hingga saat ini tidak ada tindak
lanjutnya.
8. Perlu dilakukan pergantian/kompensasi lahan kepada masyarakat yang dilalui
oleh conveyor yang akan dibangun oleh PT. SCM, apakah itu lahan APL
ataupun dalam Kawasan tetap perlu dilakukan tindakan ganti rugi kepada
masyarakat (kades dan Toma).
9. Perlu dilakukan program pemberdayaan pada masyarakat, misalnya menjadi
supplier bagi perusahaan (Ketua Bumdes Desa Lalampu).
10. Pada dasarnya semua masyarakat menuntut, agar segera di informasikan
jumlah besaran dana CSR yang akan diterima desa mereka, alasannya agar
mereka dapat menentukan jenis aktivitas CSR yang akan dilaksanakan di Desa
Lalampu
Nampaknya, warga desa Lalampu mengharapkan agar segera dapat menerima
informasi tentang pendanaan untuk program CSR dan menuntut pihak PT. SCM agar
segera ada tindak lanjut kegiatan CSR bagi warga masyarakat di Desa Lalampu.
Sebagian diantaranya menyatakan kekecewaan mereka, bahkan menyatakan bahwa
kepercayaan mereka terhadap SCM semakin menurun, karena menganggap beberapa
kesepakatan yang telah disepakati sebelumnya, sampai saat ini belum di tindaklanjuti
oleh pihak PT. SCM. Nampaknya komunikasi yang terputus cukup lama menjadi
penyebab utama penafsiran negatif terhadap PT. SCM.

B. Desa Keurea
Desa Keurea diapit oleh desa Bahodopi dan Desa Fatufia. Pertemuan FGD
dilaksanakan pada Aula kantor Desa Keurea pada tanggal 5 Februari dimulai pada

19 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
sekitar pukul 09.00. FGD dipimpin oleh Sekdes Bapak Hamrudin, diikuti oleh Ketua BPD
(Bapak Suparno), Babinsa (Bp. Dasaruddin), BabinKamtibmas (Sapri).
Intensitas aktivitas lalulintas dan perniagaan juga terjadi sangat tinggi di
lingkungan desa ini. Mata pencaharian masyarakat juga Sebagian besar telah bergeser
dari berprofesi sebagai petani dan nelayan menjadi bekerja sebagai karyawan di
perusahaan tambang atau menekuni sektor jasa dan perdagangan. Sejak meningkatnya
aktivitas pertambangan, profesi masyarakat kemudian beralih keusaha jasa penyewaan
rumah (kos) serta aktivitas perniagaan lainnya. Harus diakui bahwa masih ada
beberapa masyarakat yang mempertahankan profesi sebagai petani atau nelayan,
namun sebagian besar sudah berusia lanjut dan diperkirakan kurang dari 10 persen
masyarakat yang mendiami wilayah desa ini. Kondisi ini terjadi karena nampaknya,
sebagian besar penduduk yang mendiami wilayah desa ini adalah penduduk migran
baik permanen, maupun sementara.
Seperti halnya di desa-desa lainnya, kondisi sanitasi lingkungan dan pengelolaan
sampah secara kasat mata tidak terkelola dengan baik di desa ini. Banyak masyarakat
juga mengeluhkan ketersediaan air bersih yang semakin hari semakin menurun.
Permukiman warga juga, khususnya rumah penyewaan (kos) tidak tertata dengan baik,
umumnya kotor dengan sampah yang bertebaran di mana-mana.
Hasil FGD menegaskan pentingnya transparansi dalam pengelolaan dana CSR
(selama ini dianggap tidak transparan). Keluhan yang disampaikan oleh masyarakat
bahwa program CSR yang selama ini diberikan sama sekali belum menyentuh aspek
penyediaan air bersih, sanitasi dan Kesehatan. Beberapa warga masyarakat dan Sekdes
sendiri, sebagaimana halnya di desa-desa lainnya menuntut agar nilai nominal dana
CSR dapat disampaikan secara jelas kepada masyarakat serta kapan akan dilaksanakan.
Usulan yang disampaikan baik Aparat Desa, maupun Tokoh Masyarakat adalah
sebagai berikut :
1. Hamruddin (sekdes)
 Tali Asih pernah diberikan SCM pada tahun 2019, namun nilai nominalnya tidak
diketahui serta siapa saja yang sudah menerima
 Meminta agar dibangun sarana air bersih (dengan sarana perpipaan)

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 19


2
 Sanitasi lingkungan (pengelolaan sampah)
 Program peningkatan kesejahteraan pemerintah desa dan masyarakat
 Berapa nilai nominal CSR dan kapan akan direalisasikan
 Pada awal kegiatan tambang dilaksanakan pernah terjadi peralihan penggunaan
lahan dari sawah dan perkebunan menjadi lahan pemukiman oleh warga, hal ini
mengakibatkan data petani dan nelayan juga berubah dan sampai sekarang
belum pernah di data ulang
 Perlu disusun juknis pelaksanaan CSR yang disertai dengan pembinaan
pembuatan laporan pelaksanaannya. Juga agar dapat disusun rencana jangka
pendek, menengah dan jangka panjang.
2. Halim
 SCM ngambang / tidak jelas (pernah janji akan merealisasikan pada bulan
Januari 2021), namun hingga saat ini tidak ada kabar.
 Perlu perbaikan Gedung / balai desa dan Gedung serba guna
3. Kasmun
 Pengadaan mobil ambulance untuk desa
 Dimasa yang akan datang penggunaan dana CSR perlu dilakukan lebih
transparan.
 Dana CSR yang telah diberikan oleh beberapa perusahaan hingga saat ini
belum menyentuh masyarakat petani dan nelayan. Hingga saat ini masih ada 3
kelompok nelayan dan 2 kelompok petani (rata-rata per kelompok
beranggotakan 15 orang). Masyarakat petani membutuhkan bantuan traktor,
pupuk, alat penyiram/ spray. Nelayan membutuhkan alat tangkap yang
dilengkapi dengan GPS.
 Diharapkan kedepan lebih dititik beratkan pada program pemberdayaan
masyarakat.
4. Tajuddin
 Perlu perbaikan jalan pemukiman / lingkungan
5. Ibu Asriani (PKK Dusun III)

19 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
 Perlu pelatihan hidroponik bagi ibu-ibu PKK, serta bantuan green house dan
peralatannya
6. Bidan Desa Hasma
 Perlu pembangunan Polindes; pada saat pelayanan masyarakat umumnya
menunjukkan antusiasme yang tinggi khususnya ibu-ibu sehingga
pembangunan polindes dirasakan sangat mendesak.
7. Suparna (Ketua BPD)
 SCM dianggap kurang komunikasi dengan masyarakat selama ini, padahal janji-
janji manis sudah banyak
 Pembenahan bantaran sungai
 Perlu bantuan pemecah gelombang untuk mengatasi ancaman abrasi pantai.
 Pembangunan kantor BPD, hal ini sudah pernah diusulkan ke SCM melalui Pak
Wagiman, namun hingga saat ini belum terealisasi
 Masih rendahnya perekrutan tenaga kerja khususnya dari kalangan perempuan
 Pembinaan para peternak sapi, khususnya pembuatan kandang yang
diintegrasikan dengan pembuatan kompos
8. Zainal (Kasi Pemerintahan)
 Sangat mendesak diperlukan pengadaan mobil atau sarana pengangkut sampah
dan pembangunan TPS.
 Pemberian beasiswa, kalau dapat dari S1 sampai dengan S3
 Pemberian bantuan kepada para janda-janda, lansia dana para fakir miskin
 Kapan kegiatan CSR ini akan direalisasikan oleh SCM???

C. Desa Bahodopi
FGD di desa Bahodopi dilaksanakan pada tanggal 5 Februari 2022, dimulai pada
sekitar pukul 14.00 bertempat di Balai desa Bahodopi. Pertemuan di buka oleh Kepala
Desa, juga dihadiri oleh Wakil ketua BPD, Ketua Bumdes, Tokoh Masyarakat dan
beberapa mahasiswa yang kebetulan berada di Desa Bahodopi pada saat FGD
dilakukan.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 19


4
Beberapa tokoh masyarakat sangat mengkhawatirkan kondisi sanitasi, khususnya
pengelolaan sampah dan drainase, yang dirasakan tidak terkelola dengan baik dan
mengancam kesehatan masyarakat. Demikian pula ketersediaan air bersih yang
semakin menurun ketersediaannya. Selama ini masyarakat hanya mengandalkan sumur
gali dan sumur bor, namun ketersediaan airnya semakin hari semakin berkurang.
Sementara itu, belum ada sama sekali rencana pemerintah maupun pihak perusahaan
untuk membangun sistem penyediaan air bersih berupa air ledeng seperti yang
dilakukan oleh PDAM.
Beberapa usulan yang disampaikan oleh peserta FGD, terangkum sebagai berikut:
1. Kepala Desa
 Perlu ada bantuan dibidang kesehatan, khususnya pengadaan mobil
ambulance, Fasilitas Rumah Sakit, tenaga medis dan obat-obatan serta diklat
kesehatan
 Bantuan beasiswa pendidikan bagi anak-anak asal Desa Bahodopi dari S1 –
S3
 Program pengelolaan lingkungan dan sanitasi
 Bantuan mobil pemadam kebakaran
 Masyarakat sangat mengharapkan dapat berkomunikasi langsung dengan
pihak perusahaan
2. Gunawan Musa (Mahasiswa)
 Bantuan beasiswa
3. Yonghi (Ketua Bumdes)
 Bantuan pembangunan sarana air bersih, kondisi sumber air saat ini sudah
sangat mengkhawatirkan
 Pembenahan fasilitas publik, baik rehabilitasi maupun pembangunan baru.
 Pengadaan mobil pengangkut sampah; bantuan untuk menggaji karyawan
pengelola kebersihan / pengangkut sampah.
4. Kepala Sekolah
 Beasiswa
 Fasilitas penunjang pendidikan TK – SMA

19 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
 Pembangunan asrama mashasiswa di Kendari
5. Misra (Wakil Ketua BPD)
 Pembangunan TPA (Taman Pengajian Alqur’an) serta insentif bagi para
pengajar di TPA.

D. Desa Fatufia

Lokasi smelter dan kantor pusat PT.IMIP berlokasi di desa ini. Demikian pula
beberapa pelabuhan pengangkutan hasil olahan nikel maupun batu bara sebagai
sumber bahan bakar utama proses pengolahan nikel, juga berlokasi di desa ini. FGD
dilakukan di desa ini pada hari senin tanggal 07 Februari 2022 bertempat di Balai Desa
Fatufia. Pertemuan di buka oleh Kepala Desa Fatufia dan dihadiri oleh Sekdes Fatufia
(Salim Abdullah), Babinsa, Babinkamtibmas, Kaur Kesra, Kaur Keuangan, Sekretaris
PKK, beberapa Kepala Dusun dan Tokoh Masyarakat.

Sebelum pertemuan FGD di mulai, sempat dilakukan diskusi dengan Kepala Desa
(Bp. H. Muhammad M. Ali) bertempat di ruang kerja beliau yang cukup nyaman
(dilengkapi dengan AC). Beberapa informasi yang dapat dikumpulkan dari diskusi
tersebut meliputi:

 Mata pencaharian masyarakat (khususnya kaum muda) kebanyakan sudah


bergeser, berorientasi bekerja di perusahaan-perusahaan pertambangan yang
banyak tersebar di Kecamatan Bahodopi, menggeluti usaha rumah kos dan
kegiatan pedagangan dan jasa lainnya. Pergeseran mata pencaharian ini dapat
dimaklumi karena gaji yang diterima dari PT. IMIP untuk karyawan yang masih
training saja mencapai Rp. 3,5 juta perbulan. Setelah training gaji yang diterima
dapat berkisar antara Rp 4 juta sampai dengan Rp. 8 juta per bulan.
Pendapatan jauh lebih tinggi dibanding yang diperoleh dari usaha-usaha di
sektor pertanian.
 Kades dan aparatnya telah merintis upaya penetapan tapal batas desa baru-
baru ini untuk memprjelas wilayah Fatufia.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 19


6
 Untuk penyediaan fasilitas pendidikan dan keagamaan, Kades telah merintis
diskusi dengan pihak pemerintah kabupaten untuk membangun pesantren
modern yang akan berlokasi di Desa Bahodopi (saat ini lahan sudah siap sekitar
10 hektar)
 Seperti halnya banyak dikeluhkan masyarakat di desa-desa lainnya, pengelolaan
sampah dan sanitasi lingkungan serta penyediaan air bersih dirasakan sangat
mendesak diperlukan masyarakat. TPA sampah berlokasi sangat jauh, kurang
lebih 50 km di Bungku. Sementara jika di buang di Desa Baho Makmur desa
harus membayar Rp. 6 juta per bulannya. Hal ini dirasakan memberatkan
warga dan pemerintah desa. Namun saat ini telah dibangun pengolahan
sampah (diperkirakan sudah selesai 80%). Desa sudah membeli 3 jenis mesin.
Mesin pencacah plastik, pembuat kompos dan ecopaving. Walaupun harus
diakui kapasitas mesin tersebut diperkirakan masih jauh dari cukup.
 Belum adanya penataan parkiran, menyebabkan kondisi desa juga menjadi
semrawut, berdasarkan data yang ada di kantor desa, bahwa setiap tahun rata-
rata penduduk migran yang masuk sekitar 4.000 jiwa. Kondisi ini tentunya
memperparah beban lingkungan dan meningkatkan kepadatan lalulintas.

19 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
Gambar 7. Kondisi Parkiran Motor

Kondisi parkiran yang bergabung dengan aktivitas pasar menyebabkan aktivitas


perdagangan menjadi terganggu, demikian pula dengan sampah yang
berhamburan dimana-mana.

 Meningkatnya jumlah migran menyebabkan meningkatnya tindakan kriminal


(menurut Kades, setiap bulan terjadi pencurian dan tindakan kriminal lainnya).
Selain itu musibah kebakaran juga semakin sering terjadi.
 Banjir yang diakibatkan oleh perubahan lanscape (bentang alam) karena
perubahan fungsi lahan, baik karena berkembang pesatnya permukiman warga
maupun aktivitas penambangan yang banyak dilakukan oleh beberapa
perusahaan. Kondisi tersebut juga menyebabkan pencemaran sungai yang
selama ini menjadi sumber air bersih masyarakat. Peraturan desa untuk
melakukan penertiban berbagai aktivitas masyarakat juga belum ada.
 Pemerintah desa juga sedang mengembangkan Pulau Langala sebagai kawasan
wisata dan membentuk POKDARWIS (kelompok sadar wisata).
 Pihak pemerintah desa juga mengkhawatirkan bahwa dengan meningkatnya
jumlah migran akan berdampak pada kegiatan peredaran narkoba dan miras.
Selanjutnya dilanjutkan dengan FGD yang dilaksanakan di Balai Desa Fatufia yang
cukup nyaman karena dilengkapi dengan kipas angin, adapun beberapa usulan yang
disampaikan dalam FGD adalah sebagai berikut:
1. Kepala Desa :

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 19


8
 Perlu pembangunan sarana air bersih (PAM)
 Sarana kesehatan (polindes)
 Sarana pendidikan pada kelima dusun (gedung sekolah perlu di rehabilitasi
ataupun di bangun baru (ada gedung sekolah yang sudah tidak dapat
dipertahankan lagi)
2. Kepala BPD
 Perlu dibangun kantor perwakilan SCM di Bahodopi, agar masyarakat dapat
membangun komunikasi yang baik setiap saat dalam pelaksanaan program-
program CSR nantinya
 Agar orang lokal mendapat prioritas, karena umumnya kalah bersaing
dengan para migran
 Agar dapat dilakukan check up kesehatan setiap 3 (tiga) bulan sekali pada
masyarakat dan aparat desa.
3. Muh. Razak (Kadus II)
 Lokasi yang dimiliki masyarakat yang dilalui konveyor SCM agar diganti rugi
 Jangan hanya janji-janji, CSR harus benar-benar dilaksanakan
 Jangan hancurkan lingkungan (kasus air bersih dan sampah)
4. Sumarton (Kaur Kesra)
 Perlu diadakan program beasiswa untuk peningkatan kualitas SDM
 Bidang pendidikan keagamaan (TPA) agar mendapat perhatian, mohon
bantuan insentif bagi tenaga pengajarnya
5. Ahmad Badri (Kadus III)
 Penambahan 2 lokal gedung sekolah di dusun III
6. Sitti Ramadhan (Sekretaris PKK)
 Diperlukan program pelatihan keterampilan bagi para ibu-ibu dan kaum
perempuan, baik melalui kunjungan ke daerah yang telah maju maupun
pelatihan lokal
 Mohon bantuan insetif bagi pengurus Wanita Islam Al khairat yang selama ini
melakukan kegiatan ke agamaan khususnya kepada para pengajarnya.

19 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
7. Babinsa
 Agar dalam pemberian beasiswa jangan menerapkan standar yang terlalu
tinggi terhadap nilai rapor maupun IP mahasiswa, sehingga peluang
memperoleh beasiswa menjadi lebih besar.
8. Awaluddin (Masyarakat)
 Dalam pelaksanaan program CSR maupun pemberdayaan masyarakat agar
dapat dilaksanakan secara sinergis antara piha perusahaan, aparat desa dan
masyarakat.
 Jangan hanya diskusi saja, namun harus dilaksanakan

E. Desa Labota

Selain Desa Fatufia, Desa Labota merupakan desa yang berlokasi paling dekat
dengan kegiatan pengolahan nikel yang dilakukan oleh PT. IMIP dan berdasarkan peta
rencana pembangunan conveyor Desa Labota juga akan dilalui conveyor PT. SCM.
Akibatnya peningkatan aktivitas masyarakat juga meningkat cukup tinggi di wilayah ini.
Akibatnya permasalahan yang timbul seperti, pengelolaan sampah, sanitasi lingkungan,
penyediaan air bersih, penataan permukiman penduduk agar tidak menyatu denga
aktivitas perdagangan dan jasa juga dirasakan mendesak untuk dilakukan di daerah
ini.

Namun sangat disayangkan pelaksanaan FGD di desa ini belum dapat


dilaksanakan, berhubung informasi yang diterima Kades yang menganggap bahwa PT.
SCM sudah ingkar janji. Diharapkan FGD menyangkut resiko sosial dan program CSR
dapat dilaksanakan di waktu yang akan datang di desa ini.

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 20


0
Gambar 8. Cerobong asap PT. IMIP yang ada di Desa Labota

III. PENUTUP

Berdasarkan pengamatan lapangan, diskusi dengan beberapa informan dan


kegiatan FGD yang telah dilakukan pada 4 (empat) desa, beberapa informasi penting
yang dapat digaris bawahi adalah :

1. Kondisi lalulintas sudah sangat padat karena bergabungnya aktivitas


masyarakat, karyawan dan kegiatan operasional pertambangan, yang tidak
hanya dilakukan oleh PT. IMIP, namun juga oleh perusahaan lainnya yang juga
melakukan kegiatan penambangan dan kegiatan penunjang operasional
penambangan (supplier). Situasi ini perlu diantisipasi dengan penambahan
petugas yang mengatur lalulintas khususnya di jam-jam sibuk, rekayasa
lalulintas ataupun pemisahan jalur operasional kegiatan pertambangan dan
aktivitas masyarakat.

20 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
2. Penurunan kualitas lingkungan akibat tekanan jumlah penduduk yang terus
menerus meningkat, mengakibatkan jumlah sampah yang terus menerus
meningkat tanpa penanganan yang memadai. Penurunan kualitas lingkungan
lainnya yang dirasakan langsung oleh masyarakat adalah menurunnya
ketersediaan air bersih. Kondisi sanitasi yang nampaknya juga belum dikelola
dengan baik juga mengancam penurunan kondisi kesehatan warga masyarakat
baik masyarakat lokal maupun para migran pencari kerja.
3. Meningkatnya jumlah migran secara cukup tinggi dan dalam waktu yang relatif
singkat, menimbulkan potensi kerawanan sosial juga meningkat. Kondisi ini
perlu diantisipasi dengan berbagai kegiatan sosial yang bertujuan untuk
membina keharmonisan hubungan antara penduduk lokal dan migran serta
sesama para migran.
4. Berbagai program peningkatan SDM baik formal maupun non formal perlu
dirancang yang disesuaikan dengan kondisi setempat. Sehingga diharapkan
masyarakat dapat menggali dan mengoptimalkan berbagai potensi sumberdaya
alam yang ada dan meningkatkan kemandirian masyarakat yang berdampak
pada berkurangnya ketergantungan terhadap kegiatan pertambangan.

Lampiran 3. Rekap Data Hasil FGD Tentang Isu-Isu Sosial dan Usulan Program CSR
Masyarakat di Kecamatan Routa dan Kecamatan Bahodopi
REKAP DATA HASIL FGD TENTANG ISU-ISU SOSIAL DAN USULAN PROGRAM
CSR MASYARAKAT DI KECAMATAN ROUTA
A. Desa Lalomerui

No Nama Pengusul Jabatan Masukan


1 Puanda Tokoh adat 1. Bantuan yang prioritas kepada
masyarakat yang sesuai dengan
kebutuhan, mislnya bantuan traktor dan
bibit dll.
2. Pembangunan masjid
2 Sartin PKK 1. Penanaman sayur (bibit, dan pupuk)
yang bertujuan untuk mensuplay masuk
kedalam perusahaan
2. Pelatihan bagi ibu-ibu terkait
pemanfaatan pekarangan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 20


2
No Nama Pengusul Jabatan Masukan
3. pelatihan bagi ibu-ibu tentang menjahit
dan
4. pelatihan pembuatan kue trasional dan
moderen
3 Jalil Masyarakat 1. Bantuan peternakan seperti sapi
2. Bantuan terlaksana secara baik
3. Tambahan tenaga guru (SD)
4 Ramli Kepala 1. Tidak ada bantuan DAK (rehabilitasi)
sekolah 2. Ada bantuan dari SCM untuk
pembangunan gedung
3. Scm memfasilitasi kegiatan-kegiatan
siswa pada beberpa kegiatan diluar
daerah ( unaaha)
4. Fasilitas wifi
5. Tenaga pengajar ( guru) kompensasi dari
perusahaan
6. Pembangunan fisik pagar sekolah.
5 Taksir Tokoh  Bantuan SCM sudah ada
masyarakat  Pemberdayaan masyarakat sehingga
petani memiliki kemampuan terutamasuk
skil petani
 Dibutuhkannya kelompok tani agar dapat
terkoordinir untuk dilalukan pertukaran
informasi
 Usaha Peternakan memilik potensi yang
besar
 Pengembagan Tanaman hortikultura
 Pengembangan Perikanan air tawar
 Pendidikan : penambahan SDM (guru)
 Dampak lingkungan harus diperhatikan
sesuai yang masuk dalam IUP lingkar
tambang
 Pemberdayaan masyarakat lokal, dalam
pembangunan dan operasional pabrik
Harus diutamakan warga lokal
 Tenaga kerja pemuda di Desa memiliki skil
yang masih rendah, Solusi: pembinaan
atau pelatihan – pelatihan
 memperhatikan kerusakan lingkungan: air
sungai (kajian amdal) dan debu asap bila
ada industri
 Selalu ada upaya memperhatikan konflik
masyarakat akibat tenaga kerja dan

20 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
No Nama Pengusul Jabatan Masukan
penguasaan lahan. Misalnya merekrut
tenaga kerja untuk melakukan oelatihan di
jawa sehingga memilki skil
 Penyelesaian kasus pembebasan tanah
masyarakat/

6 Asmanra Sekdes  Program CSR sesuai dengan wilayah


terdampak: ada tiga wilayah yaitu
Lalomerui,walandawe dan kelurahan
Routa Secara umum kecamatan routa
 Secara kondisi desa Lalomerui sangat
berpotensi pengembangan dibidang
pertanian, ternak dan perikanan.

Usulan Masyarakat Desa Lalomerui Yang Menjadi Prioritas Utama


No Bidang Masukan
1 Bidang pendidikan  Bantuan pendidikan baik secara formal
maupun non formal
 Penambahan tenaga pengajar dan
insentif dari SCM
2 Pemberdayaan Pertanian  Pertanian (Penyuluhan Pertanian)
 Perikanan (budidaya ikan tawar)
 Dan peternakan
3 Pemberdayaan SDM  Pembangunan fasiltas SD, SMP
ditingkatkan
 SDM (guru) SD dan SMP
 Sedangkan lanjut studi harus diberikan
beasiswa yang memiliki prestasi dan skil
agar diberikan bantuan beasiswa
4 Infrastruktur  Sarana ibadah dan jalan
 fasilitas komunikasi dan Wifi
5 Bidang kesehatan  Puskesmas dan tenaga medis beserta
insentifnya

B. Desa Walandawe

Nama
No Jabatan Masukan
Pengusul
1 Mandiri Tokoh 1. Perekrutan tenaga kerja menguutamakan
masyrakat tenaga kerja lokal yang menjadi persoalan
keterbatasan ijazah karna kurangnya

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 20


4
Nama
No Jabatan Masukan
Pengusul
dukungan fasilitas pendidikan didesa
walandawe
2. IUP SCM ada lahan masyarakat
3. Pengembangan Peternakan, perikanan dan
pertanian
4. Tenaga pengajar dan faslitas pendidikan
kurang, sehingga perlu penabagan tenaga
dengan bantuan perusahaan
2 Juslan masyarakat 1. Akses jalan (infrastruktur) paling utama
2. Bantuan pembangunan irigasi, pengadaan
pupuk,
3. Dampak lingkungan (sumber air) jika
beroperasi.
3 Sahrin Masyarakat 1. Kesehatan, pembangunan sarana kesehatan
(peralatan dan SDM dan bantuan mobil
ambulans)
2. Bantuan Sarana ibadah
3. Pertanian : bantuan pengadaan pupuk
4 Kepala desa Kepala 1. Pendidikan: tenaga pengajar dan insentif
desa 2. Pertanian budidaya ikan air tawar
3. Kesehatan bantuan kendaraan yaitu mobil
ambulan dan sarana kesehatan lainya
4. Transportasi yaitu bantuan pembangunan
jembatan (Walandawe – Routa)
5. Dampak lingkungan di perhatikan oleh
perusahaan (pebcemaran disungai)
6. Kejelasan IUP PT. SCM, sebab saat ini banyak
Perusahaan lain lagi

Usulan Masyarakat Desa Walandawe Yang Menjadi Prioritas Utama


NO HARAPAN MASUKAN
1 Infrastruktur  Akses jalan dan jembatan
2 Pendidikan  Insentif Guru dan Beasiswa
 Pendidikan non formal (pelatihan bagi pemuda)
3 Pertanian  Bantuan Pupuk dan benih
4 Kesehatan  Tenaga medis (tambahan insentif)
 Fasilitas mobil ambulans
5 Infrastruktu Umum  Masjid dan gedung serbaguna

C. Kelurahan Routa

20 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
1 Sambilin warga 1. Perekrutan Tenaga Kerja Harus memperhatikan
warga lokal – MCU
2. Pembangunan Jalan

2 Ahmad Tokoh 1. Realisasi kegiatan/ program – program CSR


masyarakat 2. Mengakomodir semua saran masukan dari masing
masing pengembangan, pertanian, pendidikan dll.
3. Tim memfasilitasi ke SCM secara serius semua
masukan dari masyarakat sehingga terealisassi
4. Pendidikan diberi beasiswa untuk lanjut di
perguran tinggi
3 Ilham Tokoh 1. Pemberdayaan masyarakat
Agama 2. Infrastruktur (jembatan, jalan, dan jalan
usaha tani)
3. Pendidikan sarana dan prasarana dan SDM
4. Dukungan fungsionalisasi tokoh agama
5. Pemukiman masyarakat yang masuk IUP
harus diperjelas
4 Aswan Tokoh 1. Pembuatan Drainase
Hafid Masyarakat 2. Aspal pada jalan-jalan utama di kelurahan
5 Herman 1) Jalan
 Perencanaan perlu melibatkan masyarakat
local
 Pemeliharaan
2) Pemberdayaan masyarakat yang komprehensif
6 Fitnur 1. Terealisasinya semua harapan ada kegiatan ini
2. Diaktifkan kembali komite desa
7 Basir 1) Aspek sosial
 Tenaga kerja harus prioritaskan masyarakat
local
 Penguatan skil dan pelatihan bagi calon
tenaga kerja
2) Program – program dilakukan secara mandiri
bagi phak SCM
3) Aspek kesehatan yaitu penambahan tenaga
medis dikelurahan routa
4) Aspek pendidikan kurangnya tenaga pengajar
(GURU) sehingga harapannya yaitu penambahan
guru di kelurahan routa
5) Aspek kerhanian perlu didukung dari aspek aspek
yang lain

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 20


6
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
6) Aspek pertanian harus prioritas karena kami
membutuhkan pupuk merica
7) Infrastruktur yaitu pasar
8 Asrullah 1. Dibutuhkan tenaga ahli dibidang pertanian
2. Memfasilltasi kegiatan – kegiatan karang
taruna

Usulan Masyarakat Kelurhan Routa Yang Menjadi Prioritas Utama


No Bidang Masukan
1 Jalan dan jembatan  Pembangunan Jalan Aspal
 Jembatan dengan anggaran 5 miliar
2 SDM  Pendidikan (pengadaan guru, insentif
dari perusahaan dan beasiswa untuk
siswa sampai ke jenjang sarjana)
3 Bidang Pertanian  Pengadaan pupuk
 Peralatan/penyuluhan pertanian
(komoditas merica)
 Peternakan (sapi, dan budidaya)
 Perikanan (budidaya ikan air tawar)
4 Bidang relijus  Bantuan pembangunan masjid
 Insentif guru ngaji dan imam masjid
5 Bidang kesehatan  Penambahan tenaga medis dan insentif
6 Bidang ekstra  Pembinaan dan falitasi kegiatan karang
taruna

D. Desa Tirawonua
No Nama Jabatan Alamat Masukan
Pengusul
1 Hasrudi mahasiswa Tirawonu 1. Budget CSR?
a
2 Baharuddin Masyarakat Tirawonu 1. Penjelasan tata kelola CSR
a 2. Mekanisme CSR
3. Sector pertanian : permasalahan
hama karena adanya perubahan
komuditi kakao menjadi merica
4. Perikanan seyogyanya terjadi
kolaborasi antara pihak bumdes
dan pihak perusahaan
5. Pengadaan pupuk dan benih
padi

20 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
No Nama Jabatan Alamat Masukan
Pengusul
6. Pengadaan bibit malada dan
pupuk
7. Pengadaan bibit tanaman jangka
panjang
8. Perikanan difasilitasi pembuatan
tambak dan penambahan bibit
ikan air tawar
9. Aspek gender dan agama,
rehabilitasi sarana ibada 2
masjid dan fasilitas kegiatan –
kegiatan seni dan keterampilan
ibu – ibu (engadaan mesin jahit
infocus dan pelatihan)
10. Aspek pendidikan insentif
khusus untuk tenaga kerja
11. Aspek kesehatan, pengadaan
mobil operasional insentif bagi
tenaga medis 36 orng
12. Pengadaan tenaga medis
13. Bantuan beasiswa
14. Penyertaan dana bumdes
3 Nur guru Tirawonu 1. Bantuan untuk sekolah (insentif
a guru)
2. Memfasilitasi kegiatan darma
wanita
4 Ansar Tirawonu 1. Infrastruktur jangka panjang
a 2. Aksesibilitas yaitu jalan dan
jembatan
3. Jaringan internet
4. Mekanisme pembuatan jalan dan
jembatan harus ikut serta
masyarakat
5 Ilham Tokoh Tirawonu 1. Honor penyuluh agama
agama a 2. Imam masjiddan guru ngaji
6 Darwis kapolsek 1. Penambahan armada untuk
mendukung keamanan
7 Rahmat Mahasiswa Tirawonu 1. SDM pendidikan guru status
a honor
2. Infrastruktur prioritas itu jalan
dan jembatan pada 4 desa
8 Kades 1. Revitalisasi drainase dan irigasi
yang sudah tidak berfungsi

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 20


8
No Nama Jabatan Alamat Masukan
Pengusul
selama 20 tahun
2. Perlibatan semua desa dalam
pembangunan jalan dan
jembatan

USULAN MASYARAKAT DESA TIRAWONUA YANG MENJADI PRIORITAS


UTAMA
No Bidang Masukan
1 Jalan dan jembatan 
2 pendidikan  Insentif tenaga pengajar status honor
pada emua level sekolah
 Beasiswa semua level pendidkan
 Bantuan pembanguan fisik sekolah
MA gedung dan refereni aytau buku
3 Pengembangan pertanian  Perkebunan pupuk, penyuluhan dan
bibit malada (merica) kakao durian
dan manga
 Sawah perbaikan irigasi bibit pupuk
phonska, traktor, alat panen (mesin)
4 Perikanan  Embuatan kolam, bibit, penyuluhan
pelatihan (budidadya ikan air air
tawar majair,nila dan lele, gabus,
gurame, dan ikan mas
5 Kesehatan  Insentif tenaga medis : kendaraan
operasional alkes
 Eralatan medis dan fasilitas polindes
6 Agama  Insentif guru ngaji dan imam masjid
dan khotib

E. Desa Parudongka

No Nama Jabatan Masukan


Pengusul
1 Muh. Alwi Bedahara Bidang pertanian
Hamzah Desa 1. Percetakan sawah (dusun 1 dan 3) tambah
irigasi
2. Perbaikan irigasi
3. Perlatan pertanian
4. Pengadaan obat-obatan, bibit dan pupuk
Bidang pembinaan

20 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
1.
Peningkatan kapasitas karang taruna
2.
Peningkatan kapasitas lembaga adat
3.
Peningkatan kapasitas guru TPA dan TPQ
4.
Peningkatan kaasitas masyrakat baik
secara kelompok atau individu
Bidang pemberdayaan
1. Bantuan usaha produktif
2. Bantuan usaha perbengkelan
3. Bantuan usaha pertukangan
4. Bantuan kegiatan karang taruna
Pendidikan
1. Pembangunan gedung TPA dan TPQ
2. Insentif guru ngaji
3. Bantuan beasiswa semua jenjang
pendidikan formal
4. Bantuan biaya pengobatan keluarga yang
tidak mampu
Bidang peternakan
1. Pengadaan bibit kambing melalui
kelompok
2. Pengadaan ayam petelur dan pedanging
melalui kelompok
Bidang perikanan
1. Pembuatan kolam
2. Pengadaan bibit ikan dan pakan
2 Muslimin masyarakat  Lahan masyarakat meruaakan lahan
kholid operasional SCM
 Pendistribusian atau pengadaan air bersih
di ut parudongka
 Jembatan
3 Aziz Masyarakat  Pembuatan tambak ikan
4 Eko sumarto masyarakat  Tenaga kerja prioritas masyarakat local
 Pemasaran hasil – hasil pertanian (suplay
logistic ke perusahaan seerti ayur dan ikan)
5 Syamsuri  Ercetakan sawah
 Akses jembatan ke kabupaten
 Akses informasi dari perusahaan melaui
komite desa

USULAN MASYARAKAT DESA PARUDONGKA YANG MENJADI PRIORITAS


UTAMA

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 21


0
N Bidang/Aspek Masukan
O
1 Bidang pertanian Percetakan sawah
2 Jembatan dan jalan Untuk akses masyarakat desa
3 Peningkatan SDM  Pertanian
 Pendidikan
 Insentif
4 Pendidikan  Beasiswa
 Gedung sekolah
 Bus sekolah
5 Bidang pertanian  Peralatan hand tractor 5 unit, tranktor
mini 2 unit
 Pupuk phonska, TSP, ZA, dan Urea dan
pupuk kandang
6 Penngkatan kapasistas IRT  Pengadaan alat untuk kegiatan
menjahit
 Pengembangan usaha kuliner

F. Desa Tanggola
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
1 Supardi Kades  Tenaga kerja loka
 Pemberdayaan masyarakat
 Pendidikan beasiswa dari jenjang SD
sampai Perguruan tinggi
 Bantuan guru honor
 Pertanian bantuan pupuk kandang, dan
npk bibit merica
 Pembangunan balai desa
 Balai desa direhabilitasi
 Alat – alat pertanian (traktor jhondhere)
 Pembangunan rumah layak huni
 Sarana olahraga
 Mobil yang layak untuk orang sakit
(ambulans)
 Pembangunan pustu
2. Basran Ketua BPD  Akses jalan dari tanggola ke tirawonua
 Jembatan penghubung
Kesehatan
 Alkes medis
 Tenaga medis
 Insentif
 Bangunan kesehatan
3 Said Tokoh  Perbaikan masjid atau tempat ibadah

21 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
Masyarakat  Perbaikan kantor desa
4 Hamza Masyarakat  Bantuan pipa untuk air bersih
 Pemberian bibit sapi
 Pembuatan sawah teras
 Lebih memperhatikan lagi bumdes
 Teknologi mengatasi hama babi (Stom)
 Percetakan sawah baru sekitar 30 Ha

USULAN MASYARAKAT DESA TANGGOLA YANG MENJADI PRIORITAS UTAMA


No Bidang Masukan
1 Akses jalan dan jembatan
2 Pendidikan  Insentif guru
 Sarana prasarana gedung sekolah
3 Air bersih  Pipa untuk mengaliri air bersih untuk
masyarakat
4 pertanian  Bantuan pupuk
 Percetakan sawah
 Pengadaan penyulingan nilam
 Palawija pembasmi hama babi
 Alat pompa sancing
 Bantuan dana untuk tiang merica
 Drum air untuk lahan perkebunan
5 Rumah ibada  Insentif imam desa
 Perbaikan masjid
 Insentif guru ngaji
6 Bantuan infrastruktu  Pembangunan balai desa
7 perikanan  Bibit ikan mas dan ikan lele
8 Penambahan modal bumdes 
9 Perawatan turbin atau 
sumber listrik desa

G. Desa Puuwiwirano

No Nama Jabatan Masukan


Pengusul
1 Salamun Tokoh Pemberdayaan Petani Merica: Bantuan Pupuk dan
masyarakat Racun
2 Hamza M Tokoh  Gedung sekolah
agama  Sarana air bersih(fasilitas perpiaan)
3 Abdul Jabbar Kepala Infrastruktur

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 21


2
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
Aziz desa  Pembangunan balai serbaguna
 Jalan dan jembatan
 Pembangunan masjid
 Jalan usaha tani percetakan dan
pembuatan jalan
 Bendungan dan irigasi
Karang taruna
 Sarana olahraga (sarana dan prasasrana)
Kesehatan
 Sarana kesehatan gedung polindes,
fasilitas
 Insentif tenaga medis
Pendidikan
 Bangunan sekolah
 Bantuan beasiswa untuk semua tingkatan
pendidikan
 Bagunan PAUD, TPQ dan TK
 Penambahan tenaga guru dan insetifnya
PKK
 Pelatihan menjahit dan pengadaan mesin
jahit
 Pelatihan budidaya sayur
Pertanian
 Pengadaan pupuk
 Pengadaan bibit malada
 Pengadaan bibit durian
 Pengadaan bibit perikanan ikan lele dan
ikan mas
 Hand tractor
Peternakan
 Pengadaan bibit sapi
 Kambing
 Ayam petelur
 Ayam potong
 Bebek
Pemerintahan
 Faslitas gedung balai serbaguna
 Kendaraan operasional desa
 Labtop/computer, printer dan lcd
 Masing masing 1 unit
 Pengadaan Kursi kantor dan meja
 Insentif/operasional pemerintah

21 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


3
Usulan Masyarakat Desa Puuwiwirano Yang Menjadi Prioritas Utama

No Bidang Masukan
1 Infrastruktur 
Jalan dan jembatan
2 Kesehatan 
Sarana dan prasarana

Insentif bai tenaga kesehatan

Kendaraan operasional

Air bersih
3 Pendidikan 
Sarana dan prasarana

Insentif

beasiswa
4 Pertanian 
pupuk,bibit (lada,buah-buahan dan
sayuran)
 hand tractor
 percetakan sawah
 bendungan dan irigasi
5 Peternakan  bibit sapi , kambing, ayam
petelur/potong
 dan kandang ternak
6 Perikanan  bibit ikan air tawar
 pembuatan tambak ikan
7 Pemberdayaan  mesin jahit (pelatihan menjahhit)
 bibit sayuran dan hortikultura teknik
budidaya
8 Pemerintahan  sarana dan prasarana (komputer)
 insentif (honor)
 kendaraan operasional desa (motor)
REKAP DATA HASIL FGD TENTANG ISU-ISU SOSIAL DAN USULAN PROGRAM
CSR MASYARAKAT DI KECAMATAN BAHUDOPI
A. Desa Lalampu

No Nama Jabatan Masukan


Pengusul
1 Kades Kades  dampak Lingkungan (kondisi sungai)
 Jangan tumpang tindih program dengan
perusahaan yang lain
 Bantuan pendidikan
 Kompensasi lahan baik kawasan atau diluar
kawasan (ada SKT) masyarakat dikumpulkan ada
bukti tanamannya
2 Iskandar sekdes  Kurangnya perhatian SCM/syarat apa pertemuan ini

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 21


4
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
berapa anggara CSR ?
3 Yan Guntur Ketua  Perekrutan tenaga kerja / tenaga kerja yang
BPD diterima
 Suplier dari lalampu tidak dibandingkan desa lain
 Rincian dana embagian dana CSR
4 Masri, SH Wakil  Sebagian besar rekomendasi sudah dimuat dalam
ketua dokumen amdal
BPD  Jangan pilih kasih dalam pemberi bantuan atau
menggunakan tenga kerja
5 Arham Anggota  Dana CSR berapa ?
BPD
6 Suprian, ST Ketua  Pemberdayaan masyarakat dilibatkan sebagai
Bumdes supplier catering

B. Desa Bahodopi

No Nama Jabatan Masukan


Pengusul
1 Kades Kades Kesehatan
 Bantuan Mobil Ambulans
 Fasilitas Kesehatan (RS)
 Bantuan insentif Tenaga Medis (Polindes)
 Bantuan Obat – obatan
Pendidikan
 Beasiswa dibantu semua jenjang pendidikan
 Fasilitas pendidikan :Bangku, meja Buku-
buku dan fasilitas pendukung
 pembangunan gedung
 Batu pemecah obat untuk menahan abrasi
air laut
 Pemberdayaan

Pertanian
 Petani sudah beralih kepedagang
5. Pemberdayaan Nelayan) dan penyediaan gae
kapal yang lebih besar
6. Isu lingkungan
 Kurangnya armada
 Kurangnya SDM untuk mengelolah sampah
 Menyediakan armada sampah dan

21 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
penggajian crew kebersihan/sampah
 Pengolahan akhir sampah berninai
ekonomis
 Rumah pilah
 Pengelolaan sampah organic(kompos)
 Pengolahan sampah non organic (menjadi
biji plastic)
 Mesin cacah sampah plastic
7. Air Bersih
 Penyediaan Fasilitas pengelolaan air laut
menjadi air tawar
 Perusahaan bias menyediakan air bersih
bagi untuk warga
8. Masyarakat menginginkan pihak perusahaan
hadir dan mensosialisasi langsung ke
masyarakat
9. Apa yang telah didiskusikan diharapkan dapat
dilaksanakan
2 Gunawan Mahasiswa Beasiswa pendidikan SD- profesor
Musal
3 Yupi Ketua 1. Lokasi konveyor berada dimana?
Bumdes 2. CSR ada Perbu tahun 2019
3. Agar CSR mengarah pada Bluprint yang ada
digubernur dan RAPM perusahaan
4. Bantuan pendidikan
5. Kesehatan
6. Air bersih ( hilangnya sumber air bersih dari
sumur karena posisi sungai yang semakin
dalam)
7. pemberdayaan Ekonomi
4 Kader 1. Pembangunan rumah sehat untuk posyandu
posyandu 2. Fasilitas dan peralatan kesehatan lengkap
untuk posyandu
5 Kepala 1. Membantu fasilitas pendidikan (meja,kursi dan
sekolah buku)
2. Pembangunan gedung sekolah
3. Kekurangan modal usaha bagi masyarakat
4. Pendidikan
 Asrama mahasiswa bahodopi di kendari
 Mobil pemadam kebakaran
 Batu penahan ombak (batu baja)
6 Misra Ket. BPD 1. TPA Darusalam, perusahaan menyediakan

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 21


6
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
insentif bagi tenaga pengajar TPA dari
perusahaan
7 Gunawan masyarakat 1. Nominal CSR dari perusahaan
2. Kegiatan SCM beresiko lingkungan
3. Masalah ganti rugi lahan dan tanaman warga
bahodopi yang dilewati oleh jalur konveyor
(belum selesai)
8 Tahir Masyarakat 1. UU tahun 2007 tentang perseroan terbatas,
harus ada dan CSR
2. Berapa Jumlah atau nomina CSR yang
dikeluarkan
3. Menuntaskan pembebasan lahan dang anti rugi
lahan, sebab akan memberikan masalah
kedepan

C. Desa Keurea
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
1 Amruddin Sekdes 1. Tali Asih (janji tahun 2019) dari PT. SCM
berupa nominalnya dan siapa saja yang
sudah menerima
2. Air berih (sumber dan perpipaan)
3. Sanitasi (sampah) dan alat pengangkutan
sampah dan TPS
4. Kesejahteraan aparat desa
2 Halim Masyarakat 5. SCM ngambang! Belum jelas janji januari
sampai saat ini tidak dating
3 Kasmun Toma Tokoh 1. Pengadaan mobil Ambulans untuk Desa
masyarakat 2. Pendidikan (nerasiswa)
3. Pembuatan Dranase
4. Perlu transparan pengelolaan dana CSR

21 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


7
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
5. Belum tersentuh bantuan pada “nelayan”
6. Bantuan pada petani susai dengan keperluan
mereka. Keurea adalah peralihan penggunaan
lahan di sawah dan perkebunan ke
pemukiman data petani dan nelayan dari
kades,
7. Diharapkan kedepannya lebih dititik beratkan
pada PPM (pemberdayaan masyarakat).
8. Nelayan
 Perahu plus alat tangkap dilengkapi GPS
 Traktor, pupuk alat penyiram SPRYER
4 Tajudin Tokoh 1. Jalan lingkungan plus jalan tani
masyarakat 2. Rehab gedung serbaguna
5 Hariani PKK 3) Mengadakan pelatihan hidroponik dan green
house dll.
6 Hasma Bidan Desa Pembangunan polindes
7 Suparno Ka BPD 1. SCM kurangnya komunikasi dengan
masyarakat dan pemdes ( sudah bongkar
hutan masyarakat tidak tau)
2. Bantaran sungai harus diperhatikan,
3. Pemecah ombak/abrasi
4. Kantor bpd sudah pernah dimintai kepada
scm
5. Pelatihan peningkatan kualitas SDM
6. Perekrutan tenaga kerja utamakan yang local
khusus perempuan
7. Pembinaan ternak sapi (kandang) juga
pengelolaan kotoran
8. Berapa Nominal dan juknis CSR

8 Zainal Kaur 1. Beasiswa bagi masyarakat keurea S1 – S3


pemerintahan 2. Armada sampah plus TPS
3. Bantuan untuk janda-janda, lansia dan fakir
miskin

D. Desa Fatufia
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
1 Kades kades 1. Agar perusahaan dibangun sarana dan
prasarana
2. Sumber air bersih (PDAM)
3. Sarana kesehatan (bagun

Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 21


8
No Nama Jabatan Masukan
Pengusul
Polindes/puskedes)
4. Sarana pendidikan standarisasi pemberian
beasiswa harap di pertimbangan cumelaude
sesuaikan dengan kemampuan anak anak
local
5. Rahab DN kurisa (Tinggikan pondasi dan
bangunannya)
2 Muhyan BPD 1. Menanyakan pembentukan tim amdal
2. Lokasi kantor PT. SCM
3. Melibatkan warga local dalam konstruksinya
4. Ada pemeriksaan kesehataan kepada
masyarakat setiap 3 bulan sekali
3 Muh. Guntur Dsn II 1. Menekankan apa yang diinginkan
Razak masyarakat benar – benar dilaksanakan
2. Perusahaan harus mengerti keinginan
masyarakat
3. Bagaimana menjamin ketentraman
masyarakat dalam menjamin kesejahteraan
bersama atntara masyarakat dan
perusahaan
4 Sumarton Kaur kesra 1. Pendidikan
2. Beasiswa
3. Insentif untuk pengajar sukarela didesa
5 Ahmad Badri Pemerintah 1. Penambahan 2 lokal ruangan belajar di
desa desa fatufia
6 Sitti Ramdhan Sek. PKK 1. Diadakan pelatihan pelatian untuk ibu-ibu
baik dilokasi ataupun dilistrik untuk
peningkatan sdm
2. Pemberian insentif bagi pengurus wia
7 Awaludin masyaraka 1. Melakukan sinergitas dalam bentuk
t pemberdayaan kepada masyarakat
8 Sigit Rianto Kaur 1. Sinergi antara perusahaan dan pemdes
lingkungan terkait dengan program – program desa
2. Melakukan pemberdayaan terhadap
masyarakat dalam bentuk studi banding dll.
3. Mendiskusikan hal-hal dengan perusahaan
agar lebih terbuka
4. Mengharapkan perwakilan perusahaan di
kecamatan bahodopi

21 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


9
Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 22
0
Lampiran 4. Dokumentasi Kegiatan FGD di Kecamatan Routa dan Kecamatan Bahodopi
DOKUMENTASI KEGIATAN FGD DI KECAMATAN ROUTA

22 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


1
Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 22
2
22 PT. Sulawesi Cahaya Mineral
3
Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 22
4
Dokumentasi Kegiatan FG di Kecamatan Bahodopi

22 PT. Sulawesi Cahaya Mineral


5
Identifikasi dan Pengelolaan Resiko Sosial 22
6

Anda mungkin juga menyukai