Anda di halaman 1dari 4

2.

ALKENA

o Adalah hidrokarbon alifatik tak jenuh yaitu hidrokarbon dengan satu ikatan rangkap dua
(–C=C–). Senyawa yang mempunyai 2 ikatan rangkap 2 disebut alkadiena, yang
mempunyai 3 ikatan rangkap 2 disebut alkatriena dst.
o Rumus umum alkena yaitu : CnH2n ; n = jumlah atom C
A. Tata nama deret homolog sesuai jumlah karbonnya:
Jumlah Atom C Rumus Molekul Nama

2 C2H4 Etena
3 C3H6 Propena
4 C4H8 Butena
5 C5H10 Pentena
6 C6H12 Heksena
7 C7H14 Heptena
8 C8H16 Oktena
9 C9H18 Nonena
10 C10H20 Dekena

B. Tata Nama Alkena


1) Nama alkena diturunkan dari nama alkana yang sesuai (yang jumlah atom C’nya
sama), dengan mengganti akhiran –ana menjadi –ena.
2) Rantai induk adalah rantai terpanjang yang mempunyai ikatan rangkap.
3) Penomoran dimulai dari salah 1 ujung rantai induk sedemikian sehingga ikatan
rangkap mendapat nomor terkecil.
4) Posisi ikatan rangkap ditunjukkan dengan awalan angka yaitu nomor dari atom C
berikatan rangkap yang paling tepi / pinggir (nomor terkecil).
5) Penulisan cabang-cabang, sama seperti pada alkana.

contoh
CH3 cabang
1 2 3 4
CH2 = CH – C – CH3 rantai induk

CH3 cabang

Nama: 3.3.dimetil 1 butena


C. Sifat-Sifat Senyawa Alkena
a) Sifat-Sifat Fisis
Titik leleh dan titik didih yang tinggi. Pada suhu kamar, suku-suku rendah berwujud
gas, suku suku sedang berwujud cair, dan suku-suku tinggi berwujud padat.
b) Sifat Kimia
a. Pembakaran
 Seperti halnya alkana, alkena suku rendah mudah terbakar. Jika dibakar di
udara terbuka, alkena menghasilkan jelaga lebih banyak daripada alkana. Hal
ini terjadi karena alkena mempunyai kadar C lebih tinggi daripada alkana,
sehingga pembakarannya menuntut / memerlukan lebih banyak oksigen.
 Pembakaran sempurna alkena menghasilkan gas CO2 dan uap air.

b. Adisi (penambahan = penjenuhan)


 Reaksi terpenting dari alkena adalah reaksi adisi yaitu reaksi penjenuhan
ikatan rangkap.
D. Sumber dan Kegunaan Alkena
Alkena dibuat dari alkana melalui proses pemanasan atau dengan bantuan katalisator
(cracking). Alkena suku rendah digunakan sebagai bahan baku industri plastik, karet
sintetik, dan alkohol.

3. ALKUNA

o Adalah hidrokarbon alifatik tak jenuh yaitu hidrokarbon dengan satu ikatan rangkap tiga
(–C≡C–). Senyawa yang mempunyai 2 ikatan rangkap 3 disebut alkadiuna, yang
mempunyai 1 ikatan rangkap 2 dan 1 ikatan rangkap 3 disebut alkenuna.
o Rumus umum alkuna yaitu : CnH2n-2 ; n = jumlah atom C

1. Tata nama deret homolog sesuai jumlah karbonnya:


Jumlah Atom C Rumus Molekul Nama
2 C2H2 Etuna
3 C3H4 Propuna
4 C4H6 Butuna
5 C5H8 Pentuna
6 C6H10 Heksuna
7 C7H12 Heptuna
8 C8H14 Oktuna
9 C9H16 Nonuna
10 C10H18 Dekuna
2. Tata Nama Alkuna
o Nama alkuna diturunkan dari nama alkana yang sesuai dengan mengganti akhiran –
ana menjadi –una.
o Tata nama alkuna bercabang sama seperti penamaan alkena.

3. Sifat-Sifat Senyawa Alkuna


a) Sifat-Sifat Fisis
Titik leleh dan titik didih yang tinggi. Pada suhu kamar, suku-suku rendah berwujud
gas, suku suku sedang berwujud cair, dan suku-suku tinggi berwujud padat.
b) Sifat Kimia
Berkaitan dengan reaksi kimia.
o Reaksi-reaksi pada alkuna mirip dengan alkena; untuk menjenuhkan ikatan
rangkapnya, alkuna memerlukan pereaksi 2 kali lebih banyak dibandingkan
dengan alkena.

4. Sumber dan Kegunaan Alkuna


Alkuna yang mempunyai nilai ekonomis penting hanyalah etuna (asetilena), C2H2. Gas
asetilena digunakan untuk mengelas besi dan baja.

SOAL-SOAL ESSAY

1. Tulislah rumus struktur dan nama IUPAC dari semua isomer dengan rumus molekul :
a. C4H10
b. C5H10
2. Tulislah reaksi pembakaran sempurna dari hidrokarbon berikut :
a. C2H2
b. C3H8
c. C5H10
3. Nama dari senyawa karbon dibawah ini adalah...
CH3 – C = C – CH – CH3

CH – CH3

CH3
4. Tuliskan rantai atom karbon dari senyawa :
a. 2. metil heksana
b. 3.etil, 2.3. dimetil heptana
5. Apakah yang dimaksud dengan reaksi substitusi ? Selesaikan reaksi substitusi berikut ini :
a. CH3 – CH3 + Cl2  ……
b. CH4 + Br2  ……

Anda mungkin juga menyukai