Anda di halaman 1dari 4

CONTOH MAKANAN HALAL

DAGING SAPI NASI

ROTI SAYURAN

DAGING AYAM SUSU

TELUR BUAH

IKAN KURMA
CONTOH MAKANAN HARAM

DAGING BABI DAGING ULAR

DARAH TIKUS

MINUMAN MIRAS KODOK

DAGING ANJING DAGING HARIMAU

DAGING BUAYA DAGING KUCING


3 kriteria pengertian makanan dan minuman halal
1. Pengertian halal berdasarkan zat dan kandungan makanan dan minuman
Makanan dan minuman yang halal menurut zatnya adalah makanan yang
memang memiliki status halal untuk dikonsumsi. Makanan dan minuman halal
tersebut telah ditetapkan kehalalannya dalam kitab suci al-qur’an dan al-hadist.
Contohnya adalah daging sapi, ayam, kambing, buah-buahan seperti apel, kurma,
anggur, dan lain sebagainya.

Sedangkan makanan yang haram meliputi, daging babi, bangkai, dan darah
yang secara tegas telah diharamkan oleh allah melalui ayat sucinya. Selain dari bahan
makanan dan minuman tersebut, segala sesuatu bahan makanan dan minuman yang
terdapat di bumi dapat konsumsi oleh manusia.

2. Pengertian halal berdasarkan cara memperolehnya


Selain dari makanan yang telah diharamkan, semua bahan makanan dan
minuman yang terdapat di bumi diperbolehkan dikonsumsi oleh kita. Namun hal
tersebut masih belum tentu kehalalannya. Makanan dan minuman yang halal, harus
dibarengi dengan cara memperolehnya secara halal juga. Jika kita memperoleh
makanan dengan cara yang haram seperti mencuri maka tetap saja makanan apapun
akan menjadi haram jika dikonsumsi. Dan apabila kita tetap mengkonsumsinya maka
kita akan mendapatkan dosa sebagai ganjarannya.

3. Pengertian halal berdasarkan proses pengolahannya


Makanan dan minuman apapun yang secara kandungannya halal, akan
berubah menjadi haram jika proses pengelolaannya tidak dijalankan sesuai syariat
islam. Sebagai contohnya adalah daging sapi yang tidak melalui proses
penyembelihan yang sesuai syariat islam. Sapi tersebut disembelih dengan tidak
mengatas namakan Allah Swt. dan diperuntukan untuk kegiatan penyembahan selain
terhadap Allah Swt. Jika sapi tidak disembelih sesuai syariat islam, maka dagingnya
haram untuk dikonsumsi oleh kita.

Selain sapi yang tidak disembelih dengan benar, ada juga contoh lainnya
seperti anggur. Pada dasarnya anggur merupakan jenis buah-buahan yang halal untuk
dimakan atau diminum sarinya. Namun jika anggur diproses untuk dijadikan
minuman keras yang beralkohol, makan anggur tersebut haram untuk diminum oleh
kita. Minuman yang memabukan sendiri sudah jelas diharamkan dalam islam. Karena
dengan minuman yang memabukan dapat menimbulkan tindakan maksiat lainnya.

Anda mungkin juga menyukai