Anda di halaman 1dari 182

JUDUL

BUKU AJAR
PENGANTAR KEWIRAUSAHAAN

Mata Kuliah : Kewirausahaan


Kode Mata Kuliah : MWU 109
SKS : 2 SKS
Semester :V
Program Studi : Teknologi Hasil Perikanan

Disusun Oleh:
Prof. Dr. Ir. Fronthea Swastawati, M.Sc.
Dr. Putut Har Riyadi, S.Pi, M.Si.
Slamet Suharto, S.Pi., M.Si.

Undip Press
Semarang
BUKU AJAR
PENGANTAR KEWIRAUSAHAAN

Disusun oleh:
Prof. Dr. Ir. Fronthea Swastawati, M.Sc
Dr. Putut Har Riyadi, S.Pi., M.Si
Slamet Suharto, S.Pi., M.Si

Mata Kuliah : Pengantar Kewirausahaan


SKS : 2 SKS
Semester :5
Program Studi : Teknologi Hasil Perikanan
Fakultas : Perikanan dan Ilmu Kelautan

Diterbitkan oleh:
UNDIP PRESS
UNIVERSITAS DIPONEGORO SEMARANG
Jl. Prof Sudarto, SH – Kampus Tembalang, Semarang

ISBN : 978-979-097-869-0

Revisi 0, Tahun 2022

Dicetak oleh:

Isi diluar tanggung jawab percetakan

ii | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
PERSEMBAHAN

Buku ini kami dedikasikan untuk mahasiswa


Program Studi Teknologi Hasil Perikanan,
Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan,
Universitas Diponegoro

iii | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
KATA PENGANTAR
Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang
telah memberikan rahmat dan karunia-Nya, sehingga penulis dapat
menyelesaikan Buku Ajar yang berjudul Pengantar Kewirausahaan sebagai
perangkat pembelajaran Mata Kuliah Kewirausahaan.
Buku Ajar ini disusun untuk dapat menunjang sarana pembelajaran di
kalangan mahasiswa, agar dapat membantu memahami materi yang
diajarkan tenaga pendidik. Materi yang disampaikan pada Buku Ajar ini
berisi 5 bab pokok bahasan, dimana merupakan pengantar Kewirausahaan
yang akan dibahas pada semester ini. Buku Ajar ini diharapkan dapat
membantu mahasiswa mempelajari materi Kewirausahaan dengan lebih
mudah, sehingga tercapailah ketuntasan pembelajaran Kewirausahaan
dengan baik.
Penulis mengucapkan terima kasih kepada pihak – pihak terkait atas
bantuan dan dukungan yang telah diberikan, sehingga Buku Ajar ini dapat
diterbitkan. Penulis menyadari masih banyak kekurangan dalam penyusunan
Buku Ajar ini, sehingga penulis mengharapkan masukan yang membangun
dari berbagai pihak demi kesempurnaan Buku Ajar ini. Penulis berharap
semoga buku ajar ini dapat berguna dan bermanfaat dalam menambah
pengetahuan bagi penulis pada khususnya serta pembaca pada umumnya.

Penulis

iv | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
DAFTAR ISI

JUDUL ............................................................................................................ i
KATA PENGANTAR .................................................................................... i
DAFTAR ISI.................................................................................................. v
TINJAUAN MATA KULIAH...................................................................... 1
A. Deskripsi Singkat ................................................................................ 1
B. Relevansi ............................................................................................. 1
C. Standar Kompetensi ............................................................................ 1
D. Kompetensi Dasar ............................................................................... 1
E. Susunan Buku Ajar ............................................................................. 2
F. Petunjuk Mempelajari Buku Ajar ....................................................... 2
BAB I. KONSEP KEWIRAUSAHAAN: DEFINISI, SEJARAH
PERKEMBANGAN, KARAKTERISTIK DAN SKALA
KEWIRAUSAHAAN .................................................................................... 3
A. Definisi Kewirausahaan dan Wirausaha ........................................ 3
1.1. Pendahuluan ........................................................................................ 3
1.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................... 3
1.1.2. Relevansi ................................................................................. 3
1.1.3. Standar Kompetensi ................................................................ 3
1.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................... 3
1.2. Penyajian ............................................................................................. 3
1.2.1. Uraian Penyajian ..................................................................... 3
1.2.2. Latihan..................................................................................... 9
1.3. Penutup................................................................................................ 9
1.3.1. Tes Formatif ............................................................................ 9
1.3.2. Umpan Balik ........................................................................... 9
1.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 10
1.3.4. Rangkuman ........................................................................... 10
1.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 11
B. Sejarah Perkembangan Kewirausahaan....................................... 12

v|Pengantar Kewirausahaan
1.1. Pendahuluan ...................................................................................... 12
1.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 12
1.1.2. Relevansi ............................................................................... 12
1.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 12
1.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 12
1.2. Penyajian ........................................................................................... 13
1.2.3. Uraian Penyajian ................................................................... 13
1.2.4. Latihan................................................................................... 18
1.3. Penutup.............................................................................................. 18
1.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 18
1.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 18
1.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 18
1.3.4. Rangkuman ........................................................................... 19
1.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 19
C. Karakteristik Wirausaha................................................................ 20
1.1. Pendahuluan ...................................................................................... 20
1.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 20
1.1.2. Relevansi ............................................................................... 20
1.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 20
1.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 20
1.2. Penyajian ........................................................................................... 20
1.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 20
1.2.2. Latihan................................................................................... 24
1.3. Penutup.............................................................................................. 24
1.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 24
1.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 24
1.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 24
1.3.4. Rangkuman ........................................................................... 25
1.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 25
D. Jenis Usaha Wirausaha .................................................................. 26
1.1. Pendahuluan ...................................................................................... 26

vi | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 26
1.1.2. Relevansi ............................................................................... 26
1.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 26
1.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 26
1.2. Penyajian ........................................................................................... 26
1.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 26
1.2.2. Latihan................................................................................... 29
1.3. Penutup.............................................................................................. 30
1.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 30
1.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 30
1.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 30
1.3.4. Rangkuman ........................................................................... 30
1.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 31
BAB II. KREATIFITAS DAN INOVASI BISNIS ................................... 32
A. Definisi Kreatifitas dan Inovasi ..................................................... 32
2.1. Pendahuluan ...................................................................................... 32
2.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 32
2.1.2. Relevansi ............................................................................... 32
2.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 32
2.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 32
2.2. Penyajian ........................................................................................... 32
2.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 32
2.2.2. Latihan................................................................................... 35
2.3. Penutup.............................................................................................. 35
2.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 35
2.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 36
2.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 36
2.3.4. Rangkuman ........................................................................... 36
2.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 37
B. Manfaat dan Proses Inovasi ........................................................... 37
2.1. Pendahuluan ...................................................................................... 37

vii | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 37
2.1.2. Relevansi ............................................................................... 37
2.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 38
2.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 38
2.2. Penyajian ........................................................................................... 38
2.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 38
2.2.2. Latihan................................................................................... 40
2.3. Penutup.............................................................................................. 41
2.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 41
2.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 41
2.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 41
2.3.4. Rangkuman ........................................................................... 41
2.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 42
C. Contoh Kreatifitas dan Inovasi ...................................................... 43
2.1. Pendahulua ........................................................................................ 43
2.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 43
2.1.2. Relevansi ............................................................................... 43
2.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 43
2.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 43
2.2. Penyajian ........................................................................................... 43
2.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 43
2.2.2. Latihan................................................................................... 49
2.3. Penutup.............................................................................................. 49
2.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 49
2.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 49
2.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 50
2.3.4. Rangkuman ........................................................................... 50
2.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 51
BAB III. PENYUSUNAN RENCANA SUMBER DAYA MANUSIA
(SDM) ........................................................................................................... 52
A. Definisi SDM .................................................................................... 52

viii | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
3.1. Pendahuluan ...................................................................................... 52
3.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 52
3.1.2. Relevansi ............................................................................... 52
3.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 52
3.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 52
3.2. Penyajian ........................................................................................... 52
3.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 52
3.2.2. Latihan................................................................................... 57
3.3. Penutup.............................................................................................. 57
3.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 57
3.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 57
3.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 58
3.3.4. Rangkuman ........................................................................... 58
3.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 58
B. Perencanaan SDM .............................................................................. 59
3.1. Pendahuluan ...................................................................................... 59
3.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 59
3.1.2. Relevansi ............................................................................... 59
3.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 60
3.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 60
3.2. Penyajian ........................................................................................... 60
3.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 60
3.2.2. Latihan................................................................................... 63
3.3. Penutup.............................................................................................. 64
3.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 64
3.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 64
3.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 64
3.3.4. Rangkuman ........................................................................... 64
3.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 65
BAB IV. IDE DAN PROSES PENDIRIAN PERUSAHAAN ................. 66
A. Ide dan Peluang Berwirausaha ...................................................... 66

ix | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
4.1. Pendahuluan ...................................................................................... 66
4.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 66
4.1.2. Relevansi ............................................................................... 66
4.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 66
4.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 66
4.2. Penyajian ........................................................................................... 66
4.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 66
4.2.2. Latihan................................................................................... 70
4.3. Penutup.............................................................................................. 71
4.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 71
4.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 71
4.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 71
4.3.4. Rangkuman ........................................................................... 71
4.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 72
B. Proses Pendirian Sebuah PerusahaanError! Bookmark not defined.
4.4. Pendahuluan ......................................... Error! Bookmark not defined.
4.1.5. Deskripsi Singkat ..................... Error! Bookmark not defined.
4.1.6. Relevansi .................................. Error! Bookmark not defined.
4.1.7. Standar Kompetensi ................. Error! Bookmark not defined.
4.1.8. Kompetensi Dasar .................... Error! Bookmark not defined.
4.5. Penyajian .............................................. Error! Bookmark not defined.
4.2.3. Uraian Penyajian ...................... Error! Bookmark not defined.
4.2.4. Latihan...................................... Error! Bookmark not defined.
4.6. Penutup................................................. Error! Bookmark not defined.
4.3.6. Tes Formatif ............................. Error! Bookmark not defined.
4.3.7. Umpan Balik ............................ Error! Bookmark not defined.
4.3.8. Tindak Lanjut ........................... Error! Bookmark not defined.
4.3.9. Rangkuman .............................. Error! Bookmark not defined.
4.3.10. Kunci Jawaban Formatif .......... Error! Bookmark not defined.
BAB V. SEGMENTASI DAN TARGET PASAR ................................... 73
A. Definisi dan Proses Segmentasi Pasar ........................................... 73

x|Pengantar Kewirausahaan
5.1. Pendahuluan ...................................................................................... 73
5.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 73
5.1.2. Relevansi ............................................................................... 73
5.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 73
5.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 73
5.2. Penyajian ........................................................................................... 73
5.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 73
5.2.2. Latihan................................................................................... 77
5.3. Penutup.............................................................................................. 77
5.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 77
5.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 77
5.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 78
5.3.4. Rangkuman ........................................................................... 78
5.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 79
B. Target Pasar .................................................................................... 79
5.1. Pendahuluan ...................................................................................... 79
5.1.1. Deskripsi Singkat .................................................................. 79
5.1.2. Relevansi ............................................................................... 79
5.1.3. Standar Kompetensi .............................................................. 80
5.1.4. Kompetensi Dasar ................................................................. 80
5.2. Penyajian ........................................................................................... 80
5.2.1. Uraian Penyajian ................................................................... 80
5.2.2. Latihan................................................................................... 83
5.3. Penutup.............................................................................................. 84
5.3.1. Tes Formatif .......................................................................... 84
5.3.2. Umpan Balik ......................................................................... 84
5.3.3. Tindak Lanjut ........................................................................ 84
5.3.4. Rangkuman ........................................................................... 84
5.3.5. Kunci Jawaban Formatif ....................................................... 85

xi | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
TINJAUAN MATA KULIAH
A. Deskripsi Singkat
Mata Kuliah Kewirausahaan memiliki keterkaitan erat dengan
beberapa mata kuliah lain seperti pengantar ilmu eknomi dan ekonomi
perikanan. Mata Kuliah ini memberikan pengetahuan, keterampilan dan
juga kemampuan dasar kepada mahasiswa tentang pengembangan konsep –
konsep dalam bidang kewirausahaan, proses berpikir kreatif dan inovatif,
identifikasi peluang, strategi pemasaran, penyusunan business plan,
pengelolaan usaha dan keuangan, serta berbagai hal yang terkait dengan
persiapan untuk menjadi wirausaha. Mata Kuliah Kewirausahaan dirancang
pula untuk dapat mendorong minat mahasiswa untuk menjadi
wirausahawan yang sukses dan dapat menciptakan lapangan kerja bagi
orang lain, sekaligus mempersiapkan mahasiswa untuk menghadapi
tantangan secara riil.
B. Relevansi
Setelah menyelesaikan Mata Kuliah Kewirausahaan, diharapkan
mahasiswa dapat memvalidasi karakter wirausaha dalam dirinya,
mengaitkan enterpreunerial softskill yang dimiliki dengan kemampuan
untuk mengembangkan rencana berwirausaha secara komprehensif, serta
mengkombinasikan segala sumberdaya untuk memulai dan
mengembangkan usaha baik dari aspek pemasaran, sumber daya manusia,
kelembagaan, maupun operasi dan keuangan.
C. Standar Kompetensi
Mahasiswa dapat memiliki kompetensi yang mencakup ranah
pengetahuan( knowledge), keahlian( skill) serta perilaku( attitude) dan
wajib dijabarkan dalam tujuan pembelajaran dan indikator hasil belajar.
Kompetensi tersebut bisa diketahui melalui uraian tugas sehingga tujuan
pembelajaran serta indikator hasil belajar dapat diformulasikan secara
spesial untuk modul bahan ajar berikut ini.
D. Kompetensi Dasar
1. Keahlian menguasai, memaparkan serta meningkatkan karakterikstik
dan sifat- sifat kewirausahaan yang telah terdapat dalam diri seorang
mahasiswa.

1|Pengantar Kewirausahaan
2. Menetapkan ataupun memastikan tujuan serta rencana
pengembangan aktivitas pemasaran sesuatu produk
3. Keahlian melaksanakan analisa ataupun riset kelayakan suatu usaha
baik dari aspek teknis ataupun non teknis
E. Susunan Buku Ajar
Buku Ajar ini mencakup beberapa pokok bahasan, yaitu:
Bab I Konsep Kewirausahaan: Definisi, Sejarah Perkembangan,
Karakteristik dan Skala Kewirausahaan
Bab II Kreatifitas dan Inovasi Bisnis
Bab III Penyusunan Rencana Sumber Daya Manusia (SDM)
Bab IV Ide dan Peluang Berwirausaha
Bab V Segmentasi Dan Target Pasar
F. Petunjuk Mempelajari Buku Ajar
Buku ini disusun dan dapat dipelajari dengan cara:
1. Mahasiswa membaca uraian yang dideskripsikan dalam tiap bab
2. Mahasiswa mendiskusikan permasalahan dalam tiap bab
3. Mahasiswa menanggapi pertanyaan
4. Mahasiswa menggunakan lembar kerja untuk membantu menguasai
langkah- langkah dalam mengawali suatu usaha

2|Pengantar Kewirausahaan
BAB I. KONSEP KEWIRAUSAHAAN: DEFINISI, SEJARAH
PERKEMBANGAN, KARAKTERISTIK DAN SKALA
KEWIRAUSAHAAN

A. Definisi Kewirausahaan dan Wirausaha


1.1. Pendahuluan
1.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang pengertian dari
kewirausahaan dan juga wirausaha, sehingga mahasiswa memiliki dasar
pengetahuan dan presepsi yang sama mengenai hal tersebut.
1.1.2. Relevansi
Di dalam kewirausahaan, pemahaman mengenai definisi
kewirausahaan dan wirausaha bertujuan untuk memudahkan mahasiswa
dalam memahami dasar pengetahuan paling utama dalam konsep
kewirausahaan dari berbagai sumber bacaan dan pendapat masyarakat.
1.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
1.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Pengertian kewirausahaan
- Pengertian wirausaha
1.2. Penyajian
1.2.1. Uraian Penyajian
Secara etimologi, kata wirausaha berasal dari kata “wira” dan “usaha”.
“Wira” berarti pejuang, pahlawan, manusia unggul, teladan, berbudi luhur,
gagah berani dan berwatak agung. Sedangkan “usaha” berarti “perbuatan
untuk mencapai sebuah tujuan”. Jadi, secara etimologis atau harfiah,

3|Pengantar Kewirausahaan
wirausaha adalah pejuang atau pahlawan yang melakukan perbuatan untuk
mencapai sebuah tujuan.
Di era ekonomi digital seperti sekarang ini, kewirausahaan atau
enterpreneurship adalah salah satu kata yang sering kita dengar.
Kewirausahaan adalah padanan kata dari entreprenuership dalam bahasa
Inggris, unternehmer dalam bahasa Jerman, ondernemer dalam bahasa
Belanda. Kata entrepreneur berasal dari bahasa Perancis, yaitu entreprende
yang berarti petualang, pengambil risiko, kontraktor, pengusaha (orang yang
mengusahakan suatu pekerjaan tertentu), dan pencipta yang menjual hasil
ciptaannya.
Pengertian kewirausahaan relatif berbeda-beda antar para ahli/ sumber
acuan dengan titik berat perhatian atau penekanan yang berbeda-beda,
diantaranya adalah penciptaan organisasi baru (Gartner, 1988), menjalankan
kombinasi (kegiatan) yang baru (Schumpeter, 1934), ekplorasi berbagai
peluang (Kirzner, 1973), menghadapi ketidakpastian (Knight, 1921), dan
mendapatkan secara bersama faktor-faktor produksi (Say, 1803). Beberapa
pengertian kewirausahaan menurut para ahli:
1. Peter F. Drucker, Kewirausahaan merupakan kemampuan dalam
menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda
2. Jean Baptista Say (1816) menyatakan bahwa seorang wirausahawan
adalah agen yang menyatukan berbagai alat-alat produksi dan
menemukan nilai dari produksinya.
3. Frank Knight (1921) menyatakan bahwa wirausahawan mencoba untuk
memprediksi dan menyikapi perubahan pasar. Definisi ini menekankan
pada peranan wirausahawan dalam menghadapi ketidakpastian pada
dinamika pasar. Seorang worausahawan disyaratkan untuk melaksanakan
fungsi-fungsi manajerial mendasar seperti pengarahan dan pengawasan
4. Harvey Leibenstein (1968, 1979) menyatakan bahwa kewirausahaan
mencakup kegiatan-kegiatann yang dibutuhkan untuk menciptakan atau
melaksanakan perusahaan pada saat semua pasar belum terbentuk atau
belum teridentifikasi dengan jelas, atau komponen fungsi produksinya
belum diketahui sepenuhnya.

4|Pengantar Kewirausahaan
5. Zimmerer, Kewirausahaan sebagai suatu proses penerapan kreativitas dan
inovasi dalam memecahkan persoalan dan menemukan peluang untuk
memperbaiki kehidupan (usaha)
6. Kasmir, kewirausahaan adalah jiwa pemberani dalam mengambil resiko
untuk memulai bisnis di semua kesempatan
7. Richard Cantilon, Kewirausahaan adalah sebagai pekerjaan seorang
pengusaha yang membeli barang pada harga tertentu kemudian
menjualnya kembali tetap harga yang belum pasti. Definisi ini lebih
mengarah bagaimana seseorang beresiko pada ketidakpastian.
8. Penrose, kewirausahaan adalah kegiatan yang identifikasi peluang dalam
sistem ekonomi
9. Joseph Schumpeter (1934) menyatakan bahwa wirausahawan adalah
seorang inovator yang mengimplementasikan perubahan-perubahan di
dalam pasar melalui kombinasi-kombinasi baru. Kombinasi baru tersebut
bisa dalam bentuk (1) memperkenalkan produk baru atau dengan kualitas
baru, (2) memperkenalkan metoda produksi baru, (3) membuka pasar
yang baru (new market), (4) Memperoleh sumber pasokan baru dari
bahan atau komponen baru, atau (5) menjalankan organisasi baru pada
suatu industri. Schumpeter mengkaitkan wirausaha dengan konsep
inovasi yang diterapkan dalam konteks bisnis serta mengkaitkannya
dengan kombinasi sumber daya.
10. Suparman Suhamijaya, kewirausahaan adalah sebuah kemampuan dalam
berpikir secara kreatif dan melakukan inovasi. Pikiran kreatif dan inovasi
ini merupakan dasar dan juga sumber penggerak sehingga dapat
digunakan sebagai tumpuan dalam menghadapi tantangan di depan. Jika
sebuah pikiran kreatif tidak dibarengi dengan adanya keberanian untuk
mengambil tindakan memulai sebuah kewirausahaan, maka
kewirausahaan juga tidak akan terjadi, begitu juga sebaliknya
11. Drs. Joko Untoro, Kewirausahaan adalah suatu keberanian untuk
melakukan upaya-upaya memenuhi kebutuhan hidup yang dilakukan oleh
seorang, atas dasar kemampuan dengan cara memanfaatkan segala
potensi yang dimiliki untuk menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi
dirinya dan orang lain

5|Pengantar Kewirausahaan
12. Eddy Soeryanto Soegoto, Kewiraushaan atau Enterpreneurship adalah
usaha kreatif yang dibangun berdasarkan inovasi untuk menghasilkan
sesuatu yang baru, memiliki nilai tambah, memberi manfaat, menciptakan
lapangan kerja dan hasilnya berguna bagi orang lain.
13. Sanusi, Kewirausahaan adalah suatu nilai yang diswujudkan dalam
perilaku yang dijadikan sumber daya, tenaga, tujuan, siasat, proses dan
hasil bisnis
14. Prawiro, Kewirausahaan adalah nilai yang dibutuhkan untuk memulai
suatu usaha dan mengembangkan usaha
15. Sudomo, Kewiraushaaan atau Entrepreneurship adalah segala sesuatu
yang penting mengenai seorang wirausaha, yakni orang yang memiliki
sifat bekerja keras dan berkorban, memusatkan segala daya dan berani
mengambil resiko untuk mewujudkan gagasannya.
Beberapa pengertian wirausaha menurut para ahli:
1. J.B. Say, Wirausaha adalah pengusaha yang mampu mengelola sumber –
sumber daya yang dimiliki secara ekonomis (efektif dan efisien) dan
tingkat produktivitas yang rendah menjadi tinggi.
2. Dan Stein dan Jhon F. Burgess, Wirausaha adalah orang yang mengelola,
mengorganisasikan, dan berani menanggung segala resiko untuk
menciptakan peluang usaha dan usaha baru.
3. Raymond W.Y. Kao, Wirausaha adalah orang yang mampu menciptakan
dan merancang suatu gagasan menjadi realita
4. Richard Cantillon, Wirausaha adalah seorang penemu dan individu yang
emnagun sesuatu yang unik dan baru
5. Schumpeter, Wirausaha adalah seorang yang memperoleh peluang dan
menciptakan organisasi untuk mengejar peluang tersebut
6. Mas’ud Machfoedz dan Mahmud Machfoedz, Wirausaha adalah seorang
inovator yang mampu mengubah kesempatan menjadi sebuah ide yang
bisa dijual, dapat memberikan nilai tambah melalui upaya, waktu, biaya,
serta kecakapan dengan tujuan mendapatkan keuntungan.
7. Prawirokusumo, Wirausaha adalah mereka yang melakukan upaya –
upaya kreatif dan inovatif dengan jalan mengembangkan ide dan meramu
sumber daya untuk menemukan peluang dan perbaikan hidup

6|Pengantar Kewirausahaan
8. Vernon A. Musselman dan John H. Jackson, Wirausaha adalah
menginvestasikan dan mempertaruhkan waktu, uang dan usaha untuk
memulai sesuatu perusahaan dan menjadikannya berhasil. Dalam definisi
itu ada kata mempertaruhkan waktu, uang dan usaha. Jadi, dalam konsep
wirausaha terdapat kemauan menanggung resiko dan keberanian memulai
usaha
9. Geoffrey G. Meredit, Wirausaha adalah orang yang memiliki kemampuan
melihat dan menilai kesempatan – kesempatan bisnis mengumpulkan
sumber daya yang dibutuhkan guna mengambil keuntungan daripadanya
serta mengambil tindakan yang tepat, guna memastikan kesuksesan.
10. Israel Kirzner (1979) : Wirausahawan mengenali dan bertindak terhadap
peluang pasar.
Entrepreneurship Center at Miami University of Ohio menyatakan
bahwa kewirausahaan sebagai proses mengidentifikasi, mengembangkaan,
dan membawa visi ke dalam kehidupan. Visi tersebut bisa berupa ide
inovatif, peluang, cara yang lebih baik dalam menjalankan sesuatu. Hasil
akhir dari proses tersebut adalah penciptaan usaha baru yang dibentuk pada
kondisi resiko atau ketidakpastian.
Istilah Entrepreneur berasal dari bahasa Perancis yaitu entreprendre,
yang artinya “mengambil alih”, ada yang mengartikan ”sebuah usaha,
terutama usaha yang berani dan sulit”. Kata kuncinya adalah keberanian dan
kesulitan (Michael Leboeuf, 2006). Tidak ada satu definisi yang tepat dan
juga tidak ada yang secara baik yang dapat menggambarkan entrepeneur,
entrepreneurship atau kewirausahaan. Konsep kewirausahaan terus
berkembang. Inti enterpreneur adalah menangkap peluang, melakukan
melakukan sesuatu yang baru dan mengelola resiko yang berkaitan dengan
kemandirian.
Kita tidak perlu terlalu terjebak dengan definisi. Secara operasional
kewirausahaan adalah: Kemampuan seseorang untuk mensintesakan sesuatu
temuan baru atau metode kerja baru yang lebih maju, dengan adanya
peluang untuk membuka pasaran baru, menemukan dan merebut sumber
daya bahan baku atau setengah jadi dan melakukan perubahan organisasi
suatu perusahaan dan mendayung organisasi dengan efisien dan efektif.

7|Pengantar Kewirausahaan
Dengan demikian kewirausahaan adalah nilai sebuah proses kreatif yang
inovatif dengan melalui satu paket sumber daya yang unik untuk menggali
peluang-peluang yang ada dan mengelola resiko secara mandiri.
Seorang wirausaha adalah orang yang mampu “mengubah sumber
sumber dari ranah produktivitas dan hasil yang lebih rendah ke dalam sebuah
ranah produktivitas dan hasil yang lebih besar”. Wirausahawan adalah
orang-orang yang memiliki kemampuan melihat dan menilai kesempatan
bisnis, mengumpulkan sumber sumber daya yang dibutuhkan guna
mengambil keuntungan dan melakukan tindakan yang tepat untuk
memastikan keberhasilan. Seorang wirausaha memiliki sifat sifat percaya
diri, berorientasi tugas dan hasil, pengambil resiko, dapat bergaul dengan
orang lain, inovatif dan kreaktif, luwes, dan beorientasi ke masa depan,
keinginan untuk mencapai sesuatu, dan keinginan untuk tidak bergantung
pada orang lain. Wirausahawan adalah orang-orang yang memiliki
kemampuan melihat dan menilai kesempatan bisnis, mengumpulkan sumber
daya yang dibutuhkan guna mengambil keuntungan dan melakukan tindakan
yang tepat untuk memastikan keberhasilan. Wirausahawan adalah seseorang
yang percaya diri, berorientasi tugas dan hasil pengambil resiko, dapat
bergaul dengan orang lain, inovatif dan kreatif, luwes, dan beorientasi ke
masa depan, keinginan untuk mencapai sesuatu, dan keinginan untuk tidak
bergantung pada orang lain. Ciri khas wirausahawan adalah kesanggupan
untuk mengambil resiko, berani mengambil keputusan dan memiliki
ketrampilan berorganisasi. Wirausahawan memiliki kepribadian yang
dinamis dan senantiasa dalam keadaan empati, yaitu kesanggupan untuk
mengidentifikasikan diri dengan aspek-aspek baru dari lingkungan untuk
menampung tuntutan baru yang timbul dari luar pengalaman mereka.
Menurut Joseph Schumpeter : Entrepreneur atau ”Wirausaha” adalah
orang yang mendobrak sistem ekonomi yang ada dengan memperkenalkan
barang dan jasa yang baru, dengan menciptakan bentuk organisasi baru atau
mengolah bahan baku baru. Seorang wirausaha adalah orang yang melihat
adanya peluang kemudian menciptakan sebuah organisasi untuk
memanfaatkan peluang tersebut. Pengertian wirausaha disini menekankan
pada setiap orang yang memulai sesuatu bisnis yang baru, sedangkan proses

8|Pengantar Kewirausahaan
kewirausahaan meliputi semua kegiatan fungsi dan tindakan untuk mengejar
dan memanfaatkan peluang dengan menciptakan suatu usaha organisasi.
Entrepreneur diartikan sebagai wirausaha, sedangkan
entrepreneurship diartikan sebagai kewirausahaan. Oleh karena itu ada
beberapa pendapat bahwa entrepreneur sebagai (a) orang yang menanggung
resiko; (b) orang yang mengurus perusahaan; (c) orang yang memobilisasi
dan mengalokasikan modal; (d) orang yang mencipta barang baru; dan
sebagainya.
1.2.2. Latihan
Jelaskan definisi kewirausahaan menurut Eddy Soeryanto Soegoto!
Jawaban:
Kewirausahaan atau Enterpreneurship adalah usaha kreatif yang
dibangun berdasarkan inovasi untuk menghasilkan sesuatu yang
baru, memiliki nilai tambah, memberi manfaat, menciptakan
lapangan kerja dan hasilnya berguna bagi orang lain.
Jelaskan definisi kewirausahaan menurut Entrepreneurship Center at
Miami University of Ohio !
Jawaban :
Kewirausahaan adalah sebagai proses mengidentifikasi, mengembangkaan,
dan membawa visi ke dalam kehidupan. Visi tersebut bisa berupa ide
inovatif, peluang, cara yang lebih baik dalam menjalankan sesuatu. Hasil
akhir dari proses tersebut adalah penciptaan usaha baru yang dibentuk pada
kondisi resiko atau ketidakpastian.
1.3. Penutup
1.3.1. Tes Formatif
1. Jelaskan istilah entrepenuer!
2. Jelaskan definisi wirausaha menurut J. B. Say!
3. Jelaskan perbedaan dari wirausaha dan kewirausahaan!
4. Joseph Schumpeter (1934) menyatakan perlu adanya kombinasi
baru dalam menguasai pasar. Jelaskan 5 (lima) kombinasi baru
tersebut !
1.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada

9|Pengantar Kewirausahaan
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
1.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
1.3.4. Rangkuman
Secara sederhana, kewirausahaan dapat didefinisikan sebagai
kemampuan untuk menciptakan visi, inovasi dan melihat suatu peluang di
masa depan. Sedangkan untuk wirausahawan (enterpreneur) adalah orang
yang berjiwa berani mengambil resiko untuk membuka usaha dalam
berbagai kesempatan. Berjiwa berani mengambil risiko artinya bermental
mandiri dan berani memulai usaha, tanpa diliputi rasa takut atau cemas
sekalipun kondisi tidak pasti. Jadi wirausaha itu mengarah kepada orang –
orang yang melakukan usaha tau kegiatan sendiri dengan segala kemampuan
yang dimilikinya, Sedangkan kewirausahaan menunjuk kepada sikap mental
yang dimiliki seorang wirausaha dalam melaksanakan usaha dan kegiatan.
Kesimpulan yang bisa ditarik dari berbagai pengertian tersebut adalah
bahwa kewirausahaan dipandang sebagai fungsi yang mencakup eksploitasi
peluang-peluang yang muncul di pasar. Eksploitasi tersebut sebagian besar
berhubungan dengan pengarahan dan atau kombinasi input yang produktif.
Seorang wirausahawan selalu diharuskan menghadapi resiko atau peluang
10 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
yang muncul, serta sering dikaitkan dengan tindakan yang kreatif dan
innovatif. Selain itu, seorang wirausahawan menjalankan peranan
manajerial dalam kegiatannya, tetapi manajemen rutin pada operasi yang
sedang berjalan tidak digolongkan sebagai kewirausahaan. Seorang individu
mungkin menunjukkan fungsi kewirausahaan ketika membentuk sebuah
organisasi, tetapi selanjutnya menjalankan fungsi manajerial tanpa
menjalankan fungsi kewirausahaannya. Jadi kewirausahaan bisa bersifat
sementara atau kondisional.
1.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Kata entrepreneur berasal dari bahasa Perancis, yaitu entreprende yang
berarti petualang, pengambil risiko, kontraktor, pengusaha (orang yang
mengusahakan suatu pekerjaan tertentu), dan pencipta yang menjual hasil
ciptaannya.
2. Wirausaha adalah pengusaha yang mampu mengelola sumber – sumber
daya yang dimiliki secara ekonomis (efektif dan efisien) dan tingkat
produktivitas yang rendah menjadi tinggi.
3. Kewirausahaan dapat didefinisikan sebagai kemampuan untuk
menciptakan visi, inovasi dan melihat suatu peluang di masa depan.
Sedangkan untuk wirausahawan (enterpreneur) adalah orang yang
berjiwa berani mengambil resiko untuk membuka usaha dalam berbagai
kesempatan.
4. Kombinasi baru tersebut bisa dalam bentuk (1) memperkenalkan produk
baru atau dengan kualitas baru, (2) memperkenalkan metoda produksi
baru, (3) membuka pasar yang baru (new market), (4) Memperoleh
sumber pasokan baru dari bahan atau komponen baru, atau (5)
menjalankan organisasi baru pada suatu industri.
Daftar Pustaka
Baharuddin. M. 1982. Pengembangan Wiraswasta Indonesia. Jakarta :
Yayasan Kesejahteraan keluarga Pemuda 66.
Daniel Goleman: Emotional Intelligence- Kecerdasan Emotional, Penerbit:
PT Gremdia Pustaka Utama, 1977.
Geoffrey .M et al. Kewrausahaan Teori dan Praktek, Seri Manajemen PT
Pustaka Binawan Pressindo, 1984.
11 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
M. Anwar, Pengantar Kewirausahaan Teori dan Aplikasi, Edisi Pert.
Jakarta: Kencana, 2017.
M. A. Firmansyah and A. Roosmawarni, Kewirausahaan (Dasar dan
Konsep), Cetakan Pe. Pasuruan: Penerbit Qiara Media, 2020.
Michael Leboeuf: The Simply Way into Entreneurship, alih bahasa Suyanto
Kiat Kiat Jitu menjadi Enterpreneur Sukses, Penerbit PT Prestasi
Pustakaraya, Cetakan Pertama Agustus 2006
K. Dewi, H. Yaspita, and A. Yulianda, Manajemen Kewirausahaan, Edisi
Pert. Yogyakarta: Deepublish Publisher, 2020.
Thomas W. Zimmerer & Norman M. Scarborough: Pengantar
Kewirausahaan dan Manajemen Bisis Kecil Edisi Bahasa Indonesia.
PT Prehallindo, Jakarta, 2002

B. Sejarah Perkembangan Kewirausahaan


1.1. Pendahuluan
1.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan mengenai perkembangan
kewirausaahan dari masa kemasa, sehingga mahasiswa memiliki tambahan
pengetahuan mengenai hal tersebut.
1.1.2. Relevansi
Pengetahuan mengenai perkembangan kewirausahaan dari masa
kemasa bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam memahami dasar
pengetahuan dalam kewirausahaan dari berbagai sumber bacaan.
1.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
1.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Proses kewirausahaan
12 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
- Perkembangan teori kewirausahaan
1.2. Penyajian
1.2.3. Uraian Penyajian
Menurut fakta sejarah, sejak ratusan tahun lalu sebagian besar atau
mayoritas masyarakat Indonesia hidup dari pertanian. Hanya mereka yang
hidup didaerah pantai sering terlibat dengan perdagangan kecil- kecilan dan
belum pernah memasuki tingkat perdagangan internasional dengan ukuran
skala ekonomis. Menurut mereka bahwa pada zaman dahulu para pedagang
Indonesia telah aktif berdagang rempah – rempah sampai Gujarat, Teluk
Arab dan Madagaskar. Namun, kalau dikaji secara teliti kegiatan
perdagangan ini lebih mengarah pada kegiatan petualangan tanpa
kesinambungan bisnis dalam ukuran dagang modern. Kegiatan inipun
terbatas pada beberapa suku tertentu penghuni pantai Laut Jawa, Bugis,
pantai Barat Sumatera, dan Aceh. Fakta ini, secara umum kurang berarti
dalam kehidupan ekonomi Indonesia. Kemudian, Indonesia didatangi orang
Portugis, disusul Kongsi Dagang Belanda (VOC), dan penjajahan Belanda,
Inggris, serta Jepang yang semakin melumpuhkan kegiatan dunia usaha
orang Indonesia baik yang menyangkut perdagangan lokal, antarpulau,
maupun perdagangan internasional. Keadaaan ini semakin parah lagi dengan
kebijakan Belanda memakai orang Cina sevagai pedagang perantara demi
memudahkan penjajahan Belanda Indonesia.
1. Periode Awal
Pada periode awal, wirausaha diartikan sebagai perantara. Contoh
wirausaha perantara adalah Marco Polo, yang mencoba untuk
mengembangkan rute perdagangan hingga timur jauh. Sebagai seorang
perantara, Marco Polo menandatangani kontrak dengan pemilik uang (yang
menjadi pelopor adanya modal ventura saat ini) untuk menjual barangnya.
Kontrak yang umum pada periode tersebut adalah memberikan pinjaman
kepada pedagang pada tingkat bunga 22,5%. Pemilik uang mengambil peran
yang aktif dalam perdagangan dengan menanggung seluruh resiko fisik dan
emosional ketika pedagang sukses dalam menjual dan menyelesaikan
perdagangannya, keuntungan yang diperoleh akan dibagi, dimana pemilik

13 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
uang akan mengambil bagian yang paling besar (sampai75%), sementara si
wirausaha akan menerima 25% sisnya.
2. Abad Pertengahan
Perkembangan konsep kewirausahaan pada Abad pertengahan,
wirausaha digambarkan sebagai seorang yang berani mengambil risiko akan
keberanian mengelola proyek dengan kontrak pada harga yang ditetapkan
sebelumnya. Pada Abad Pertengahan, istilah wirausaha sudah digunakan
untuk menggambarkan pelaku maupun orang yang mengelola proyek
produksi besar. Pada proyek-proyek seperti itu orang ini tidak mengambil
risiko apa-apa, melainkan mengelola proyek dengan sumber daya yang
disediakan, biasanya oleh pemerintah suatu negara. Satu jenis wirausaha
pada Abad Pertengahan adalah Klerk (Clerec-orang yang ditugaskan untuk
pekerjaan arsitektur, seperti kastil dan menara, gedung-gedung umum daan
katedral).
3. Abad ke-17
Munculnya kembali kaitan antara resiko dengan kewirausahaan
berkembang pada abad ke-17, di mana pengusaha adalah orang yang
menjalankan kerja sama dengan pemerintah untuk menyediakan jasa atau
produk yang ditentukan. Karena harga kontrak telah ditentukan, maka setiap
laba atau rugi yang trejadi menjadi milik pengusaha. Salah satu pengusaha
pada periode ini adalah John Law asal Prancis yang diizinkan untuk
mendirikan sebuah bank kerajaan. Bank tersebut kemudian berkembang
menjadi waralaba eksklusif untuk membentuk sebuah perusahaaan dagang di
dunia baru-The Missisipi Company. Sayangnya, monopoli atas perdagangan
Prancis ini mendorong kejatuhan Law ketika ia berusaha mendongkrak lebih
tinggi harga saham perusahaan daripada nilai asetnya yang kemudian
berakibat pada kejatuhan perusahaan.
Richard Cantillon, seorang ekonom dan penulis pada tahun 1700-an,
menyadari kesalahan Law. Cantillon mengembangkan satu dari teori awal
tentang kewirausahaan dan dipandang sebagai salah satu penemu istilah
tersebut. Ia melihat pengusaha sebagai seorang yang mengambil resiko,
mengamati bahwa pedagang, petani, pengrajin dan pemilik usaha

14 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
perseorangan sebagai “membeli pada harga tertentu dan menjual pada harga
yang tidak pasti, sehingga menanggung resiko operasi”.
4. Abad ke-18
Pada abad ke-18, seseorang yang mempunyai modal dibedakan dari
orang yang membutuhkan modal. Dengan kata lain, pengusaha dibedakan
dari penyedia modal (yang sekarang dikenal dengan pemodal ventura). Di
antara alasan perbedaan ini adalah industrialisasi yang terjadi di seluruh
dunia. Banyaknya penemuan yang berkembang selama periode ini
menjelaskan bahwa dunia telah berubah, seperti penemuan kasus Eli
Whitney dan Thomas Edison. Baik Whitney maupun Edison tengah
mengembangkan sebuah teknologi baru dan tidak dapat membiayai sendiri
penemuan mereka. Jika Whitney membiayai pemintal katunnya dengan harta
kerajaan yang dipisahkan, maka Edison memperoleh modal dari sumber
pribadi untuk mengembangkan percobaan dalam bidang listrik dan kimia.
Edison dan Whitney adalah pengguna modal (pengusaha), bukan penyedia
(pemodal ventura). Pemodal Ventura adalah seorang manajer dana
profesional yang melakukan investasi berisiko menggunakan kumpulan
modal ekuitas untuk mendapatkan pengembalian tinggi atas investasi
tersebut.
5. Abad ke-19 dan 20
Pada akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20, pengusaha seringkali
tidak dibedakan dengan manajer dan seringkali dipandang dari sebuah
perspektif ekonomi:
Pengusaha mengorganisasi dan mengoperasikan perusahaan untuk
keuntungan pribadi. Ia membayar pada harga sekarang untuk bahan baku
yang dibutuhkan, tanah yang digunakan, jasa orang yang dipekerjakan dan
modal yang dipakai. Ia sendiri memberi kontribusi dalam bentuk inisiatif,
kemampuan serta kecerdasan membuat rencana, mengorganisasi dan
menjalankan perusahaan. Ia juga menanggung konsekuensi mendapatkan
keuntungan atau mengalami kerugian dari kondisi yang tidak diprediksi dan
tak terkendali. Sisa bersih dari pendapatan setelah seluruh biaya dibayar
akan ditahan untuk dirinya sendiri.

15 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Andrew Carnegie adalah satu contoh terbaik untuk definisi tersebut.
Carnegie tidak menemukan apa-apa, tetapi mengadaptasi dan
mengembangkan teknologi baru dalam menghasilkan produk untuk
mencapai keuntungan ekonomis. Carnegie yang dibesarkan dalam keluarga
yang miskin dari Skotlandia, menjadikan industri baja Amerika salah satu
keajaiban dalam dunia industri, terutama melalui keunggulan daya saing
yang tidak tertandingi, bukan melalui kemampuan menghasilkan penemuan
atau kreativitas. Pada pertengahan abad ke-20, muncul istilah pengusaha
sebagai inovator (entrepeneur as an inovator): Fungsi seorang pengusaha
adalah mereformasi atau merevolusi pola produksi dnegan mengeksploitasi
sebuah penemuan, atau secara umum sebuah metode teknologi produksi
komoditas baru yang belum dicoba atau memproduksi produk lama dengan
cara baru, membuka sebuah sumber pasokan bahan baku yang baru atau
sebuah gerai baru untuk produk, dengan mengorganisasi sebuah indutsri
baru.
Dalam definisi ini, konsep inovasi dan kemutakhiran adalah sebuah
bagian yang integral dari kewirausahaan pada akhirnya, inovasi, tindakan
untuk memperkenalkan sesuatu yang baru, merupakan satu dari tugas yang
paling sulit untuk pengusaha. Dibutuhkan kemampuan bukan hanya utnuk
menciptakan dan mengkonsep, tetapi juga kemampuan untuk memahami
seluruh kekuatan yang bekerja di dalam lingkungan tersebut. Kemutakhiran
dapat terdiri atas apapun, mulai dari produk baru sampai sistem distribusi
baru, hingga sebuah metode baru untuk mengembangkan suatu struktur
organisasi yang baru. Edward Harriman, yang mengroganisasikan kembali
jalan kereta Ontario dan Southern melalui Northern Pacific Trust serta John
Pierpont Morgan yang mengembangkan bank yang besar dengan
mengorganisasi ulang dan membiayai industriindustri nasional, merupakan
contoh-contoh pengusaha yang cocok untuk definisi ini. Inovasi yang
seringkali sulit berhasil dikembangkan sebagai inovasi teknologi yang lebih
umum (transistor, komputer, laser) hal ini biasanya dikaitkan dengan
bagaimana menjadi seorang pengusaha.
Kemampuan untuk berinovasi ini dapat ditemukan di sepanjang
sejarah, mulai dari Mesir kuno yang mendesain dan membangun piramida-

16 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
piramida besar dari blok-blok batu yang bobotnya masing-masing berton-
ton, buku ajar lunar Apollo, sampai pembedahan laser, atau komunikasi
nirkabel. Sekalipun perangkat-perangkat tersebut telah berubah seiring
kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, kemampuan untuk berinovasi
hadir dalam setiap peradaban.
Terdapat kerancuan besar tentang sifat dari seorang pengusaha ketika
dibandingkan dengan seorang penemu. Penemu (inventor), yaitu seseorang
yang menciptakan sesuatu untuk pertama kalinya, adalah seseorang yang
sangat digerakkan oleh motivasi keria atau gagasan pribadinya. Di samping
sangat kreatif, seorang penemu cenderung berpendidikan tinggi, baik pada
tingkat sarjana atau, lebih sering, pada tingkat pascasariana; mempunyai
keluarga, pendidikan, serta pengalaman kerja yang membantunya untuk
mengembangkan secara kreatif dan berpikiran bebas; seorang penyelesai
masalah yang mampu mengubah masalah rumit meniadi sesuatu yang
sederhana; memiliki rasa percaya diri yang tinggi; bersedia mengambil
risiko; dan mempunyai kemampuan untuk menoleransi kerancuan dan
ketidakpastian. Tipikal penemu adalah menempatkan nilai yang tinggi untuk
menjadi seorang pencapai dan mengukur hasil pencapaian dengan jumlah
penemuan yang dikembangkan serta jumlah paten yang didapatkan. Seorang
penemu belum tentu menempatkan keuntungan moneter sebagai penanda
ukuran sukses.
Sebagaimana ditunjukkan dalam profil ini, seorang penemu sangatlah
berbeda dari seorang pengusaha. Jika seorang pengusaha jatuh cinta dengan
organisasi (usaha baru) dan akan melakukan (hampir) segalanya untuk
menjamin kelangsungan dan pertumbuhan usaha, maka seorang penemu
jatuh cinta dengan penemuan dan mungkin akan keberatan memodifikasi
penemuannya untuk membuat penemuan tersebut meniadi lebih layak secara
komersial. Perkembangan sebuah usaha baru yang didasarkan pada
pckerjaan seorang penemu sering kali membutuhkan kererampilan seorang
pengusaha dan pendekatan tim, sebab banyak penemu yang tidak dapat
berfokus pada hanya satu penemuan dalam jangka waktu yang cukup untuk
mengomersialkan penemuan itu. Penemu sangat menikmati proses untuk
menemukan, bukan mengimplementasikan.

17 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.2.4. Latihan
Jelaskan istilah entrepeneur as an inovator yang mulai muncul pada
pertengahan abad ke-20!
Jawaban:
Fungsi seorang pengusaha adalah mereformasi atau merevolusi pola
produksi dengan mengeksploitasi sebuah penemuan, atau secara
umum sebuah metode teknologi produksi komoditas baru yang belum
dicoba atau memproduksi produk lama dengan cara baru.
1.3. Penutup
1.3.1. Tes Formatif
1. Jelaskan peran wirausaha pada periode awal!
2. Jelaskan peran wirusaha pada perkembangan abad pertengahan!
1.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
1.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.

18 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.3.4. Rangkuman
Kewirausahan semakin berkembang sejalan dengan perkembangan
zaman, pada periode awal wirausaha diartikan sebagai perantara, dimana
pemilik uang menanggung seluruh resiko dengan keuntungan yang diperoleh
akan dibagi, dimana pemilik uang akan mengambil bagian yang paling besar
(sampai75%), sementara si wirausaha akan menerima 25% sisanya.
Selanjutnya pada abad pertengahan hingga abad ke-17 wirausaha
digambarkan sebagai seorang yang berani mengambil risiko akan keberanian
mengelola proyek dengan kontrak pada harga yang ditetapkan sebelumnya.
Kemudian pada abad ke-18, pengusaha sudah mulai dapat menggunakan
modalnya sediri, dan pada abad akhir ke-19 dan awal abad ke-20 Pengusaha
mengorganisasi dan mengoperasikan perusahaan untuk keuntungan pribadi.
Ia juga menanggung konsekuensi mendapatkan keuntungan atau mengalami
kerugian dari kondisi yang tidak diprediksi dan tak terkendali. Sisa bersih
dari pendapatan setelah seluruh biaya dibayar akan ditahan untuk dirinya
sendiri.
1.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Pada periode awal, wirausaha diartikan sebagai perantara. Pemilik
uang mengambil peran yang aktif dalam perdagangan dengan
menanggung seluruh resiko fisik dan emosional ketika pedagang
sukses dalam menjual dan menyelesaikan perdagangannya,
keuntungan yang diperoleh akan dibagi, dimana pemilik uang akan
mengambil bagian yang paling besar (sampai75%), sementara si
wirausaha akan menerima 25% sisanya.
2. Wirausaha pada abad pertengahan digambarkan sebagai seorang
yang berani mengambil risiko akan keberanian mengelola proyek
dengan kontrak pada harga yang ditetapkan sebelumnya.
Daftar Pustaka
[4] Y. Suryana and K. Bayu, Kewirausahaan: Pendekatan Karakteristik
Wirausahawan Sukses, Edisi Kedu. Prenadana Media Group, 2011.
[5] S. Anggiani, Kewirausahaan: Pola Pikir, Pengetahuan,
Keterampilan, Edisi Kedu. Prenadamedia, 2018.
[6] R. D. Hisrich, M. P. Peters, and D. A. Shepherd, Entrepreneurship,

19 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Edisi 7. Salemba Empat.

C. Karakteristik Wirausaha
1.1. Pendahuluan
1.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang karakteristik dari
wirausaha dan kewirausahaan, sehingga mahasiswa memiliki pengetahuan
mengenai hal tersebut.
1.1.2. Relevansi
Pemahaman mengenai karakteristik wirausaha dan kewirausahaan
bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam memahami dasar
pengetahuan dari berbagai sumber bacaan dan pendapat masyarakat.
1.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
1.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Ciri wirausaha
- Sifat yang harus dimiliki oleh seorang wirausaha
1.2. Penyajian
1.2.1. Uraian Penyajian
Berdasarkan penelitian Charles Schriber, keberhasilan seseorang yang
ditentukan oleh pendidikan formal hanya sebesar 15% dan selebihnya 85%
ditentukan oleh sikap mental atau kepribadian. Oleh karena itu, perlunya
ditanamkan nilai-nilai kepribadian yang bermutu tinggi dan dapat
mengembangkan diri sebagai pribadi dan berwawasan kebangsaan terlebih
lagi memiliki dan mampu menanamkan wawasan akan nilai-nilai
kebudayaan lokal, sehingga Indonesia sebagai negara kepulauan dapat
memajukan perekonomian dengan ciri khas masing-masing daerah yang

20 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
saling bersinergi dan membentuk kekuatan ekonomi. Hal ini salah satunya
sebagai pendorong jiwa wiraswasta yang terdiri dari 3 bagian pokok yang
tidak dapat dipisahkan satu dengan lainnya, yaitu:
1. Sikap mental wiraswasta.
2. Kewaspadaan mental wiraswasta.
3. Keahlian dan keterampilan wiraswasta.
Wirausaha berpikir dengan cara yang berbeda dari golongan non-
wirausaha. Selain itu, seorang wirausaha dalam situasi tertentu akan berpikir
secara berbeda ketika berhadapan dengan tugas atau lingkungan keputusan
yang berbeda. Wirausaha sering kali membuat keputusan dalarn lingkungan
ketidakpastian yang tinggi di mana risiko yang dihadapi juga tinggi, tekanan
waktu yang mendesak, dan dalam investasi yang sangat melibatkan emosi.
Wirausaha berpikir secara berbeda dalam lingkungan ini dari pada ketika
masalah yang dihadapi cukup baik dipahami dan wirausaha mempunyai
waktu yang cukup serta prosedur rasional untuk menangani masalah
tersebut.
Dalam memulai suatu usaha dibutuhkan tiga hal yang penting, yaitu
mindset (pola pikir), knowledge (pengetahuan), dan yang terakhir skill
(keahlian). Dari faktor tersebut, mindset entrepreneur menjadi sangat penting
dalam memulai dan menjalankan suatu bisnis. Dengan memiliki mindset
entrepreneur seseorang akan termotivasi untuk selalu produktif serta
melahirkan inovasi-inovasi baru untuk membaca dan menciptakan peluang
usaha yang menguntungkan. Secara umum, pola pikir adalah sikap yang
mantap dan kecenderungan yang dimiliki seseorang dalam meniawab dan
menganalisis suatu keadaan.
Seseorang dikatakan wirausaha sudah tentu memenuhi definisi
wirausaha itu sendiri, untuk lebih jelasnya kita lihat ciri ciri wirausaha di
bawah ini:
1. Memiliki keberanian mempunyai daya kreasi
Seorang wirausaha haruslah memiliki keberanian dalam memiliki daya
kreasi atau tidak takut untuk bermimpi dan merencanakan. Segala
ketakutan akan sia-sia dalam bermimpi dan berencana haruslah
dihilangkan. Setidaknya harus diingat STOP (Stop "berhenti, Think

21 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
"berpikir", Observation "Observasi" dan Plan "rencana") apabila terjadi
hal hal yang membuat ide tersebut tertunda atau mandek.
2. Berani mengambil risiko
Seseorang dikatakan wirausaha apabila memiliki sifat berani mengambil
risiko, hal ini tentu saja harus sejalan dengan perencanaan yang
sebelumnya telah dilakukan serta pengamatan yang dilakukannya
terhadap ide yang dimilikinya.
3. Memiliki semangat dan kemauan keras
Seorang dapat dikatakan wirausaha selain berani mengambil risiko
haruslah memiliki semangat dan kemauan yang keras untuk sukses.
4. Memiliki analisis yang tepat
Seseorang dapat dikatakan wirausaha apabila memiliki pengetahuan yang
tepat untuk membuat analisis yang tepat, diusahakan mendekati 100%
benar.
5. Tidak konsumtif
Ini adalah penyakit untuk masa sekarang. Seorang wirausaha haruslah
tidak konsumtif atau setidaknya, konsumsinya jauh lebih sedikit dari
penghasilannya.
6. Memiliki jiwa pemimpin
Jiwa pemimpin harus dimiliki seorang wirausaha. Dengan ini, mereka
mampu mengembangkan usaha mereka menjadi lebih maju.
7. Berorientasi pada masa depan
Sudah jelas, bila Anda seorang wirausaha yang inovatif dan kreatif dan
memiliki ciri ciri wirausaha yang lain maka Anda akan memiliki
kemampuan ini.
Selain itu, Dr. Suparman memetakan ciri-ciri wiraswasta adalah sebagai
berikut:
1. Tahu apa maunya, dengan merumuskannya, merencanakan upayanya dan
menentukan program batas waktu untuk mencapainya.
2. Berpikir teliti dan berpandangan kreatif dengan imajinasi konstruktif.
3. Siap mental untuk menyerap dan menciptakan kesempatan serta sikap
mental dan kompetensi untuk memenuhi persyaratan kemahiran
mengerjakan sesuatu yang positif.

22 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
4. Membiasakan diri bersikap mental positif maju dan selalu bergairah
dalam setiap pekerjaan.
5. Mempunyai daya peggerak diri yang selalu menimbulkan inisiatif.
6. Tahu mensyukuri dirinya, waktu dan mensyukuri lingkungannya.
7. Bersedia membayar harga kemajuan, yaitu kesediaan berjerih payah.
8. Memajukan lingkungan dengan menolong orang lain, agar orang lain
dapat menolong dirinya sendiri.
9. Membiasakan membangun disiplin diri, bersedia menabung dan membuat
anggaran waktu dan uang.
10. Selalu menarik pelajaran dari kekeliruan, kesalahan dan pengalaman
pahit, serta prihatin selalu.
11. Menguasai salesmanship (kemampuan jual), memiliki kepemimpinan,
dan kemampuan memperhitungkan resiko.
12. Mereka watak maju dan cerdik serta percaya diri sendiri.
13. Mampu memusatkan perhatiannya terhadap setiap tujuannya.
14. Berkepribadian yang emnarik, emmahi seni berbicara dan seni bergaul.
15. Jujur, bertangggung jawab, ulet, tekun dan terarah.
16. Memperhatikan kesehatan diri, tidak suka begadang, jangan menjadi
perokok berat, tidak minum alkohol, dan narkotik.
17. Menjauhkan diri dari sifat iri, dengki, rakus, dendam, takut disaingi,
khawatir dan ragu-ragu (hambatan yang dibuat sendiri).
18. Tunduk dan bersyukur kepada Tuhan YME untuk mendapatkan ridhonya,
beriman, memperhatikan peraturan dan hukum yang berlaku sebagai
pedoman (Suparman Sumahamijaya, 1981:5).
Ciri-ciri kewirausahawan yang handal dan profesional
1. Yakin terhadap produk yang dimiliki
2. Mengenal sangat banyak produknya
3. Tidak berdebat dengan calon pelanggan
4. Komunikatif dan negosiasi Ramah dalam pelayanan
5. Santun Jujur dan berani
6. Menciptakan transaksi

23 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.2.2. Latihan
Sebutkan 3 ciri-ciri wiraswasta menurut Dr. Suparman!
Jawaban:
tahu apa maunya, dengan merumuskannya, merencanakan upayanya
dan menentukan program batas waktu untuk mencapainya.; berpikir
teliti dan berpandangan kreatif dengan imajinasi konstruktif.; siap
mental untuk menyerap dan menciptakan kesempatan serta sikap mental
dan kompetensi untuk memenuhi persyaratan kemahiran mengerjakan
sesuatu yang positif.
1.3. Penutup
1.3.1. Tes Formatif
1. Sebutkan tiga hal penting yang harus dimiliki dalam memulai suatu
usaha!
2. Sebutkan ciri-ciri kewirausahawan yang handal dan profesional!
1.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
1.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
24 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.3.4. Rangkuman
Wirausaha berpikir dengan cara yang berbeda dari golongan non-
wirausaha. Dalam memulai suatu usaha dibutuhkan tiga hal yang penting,
yaitu mindset (pola pikir), knowledge (pengetahuan), dan yang terakhir skill
(keahlian). Dari faktor tersebut, mindset entrepreneur menjadi sangat penting
dalam memulai dan menjalankan suatu bisnis. Dengan memiliki mindset
entrepreneur seseorang akan termotivasi untuk selalu produktif serta
melahirkan inovasi-inovasi baru untuk membaca dan menciptakan peluang
usaha yang menguntungkan. Ciri-ciri wirausaha yaitu memiliki keberanian
mempunyai daya kreasi; berani mengambil resiko; memiliki semangat dan
kemauan keras; memiliki analisis yang tepat; tidak konsumtif; memiliki jiwa
pemimpin; Berorientasi pada masa depan.
1.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Dalam memulai suatu usaha dibutuhkan tiga hal yang penting, yaitu
mindset (pola pikir), knowledge (pengetahuan), dan yang terakhir
skill (keahlian).
2. Yakin terhadap produk yang dimiliki; Mengenal sangat banyak
produknya; Tidak berdebat dengan calon pelanggan; Komunikatif
dan negosiasi Ramah dalam pelayanan; Santun Jujur dan berani;
Menciptakan transaksi
Daftar Pustaka
M. A. Firmansyah and A. Roosmawarni, Kewirausahaan (Dasar dan
Konsep), Cetakan Pe. Pasuruan: Penerbit Qiara Media, 2020.
K. Dewi, H. Yaspita, and A. Yulianda, Manajemen Kewirausahaan, Edisi
Pert. Yogyakarta: Deepublish Publisher, 2020.
S. Anggiani, Kewirausahaan: Pola Pikir, Pengetahuan, Keterampilan, Edisi
Kedu. Prenadamedia, 2018.

25 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
D. Jenis Usaha Wirausaha
1.1. Pendahuluan
1.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan mengenai jenis-jenis usaha yang
dimiliki seorang wirausaha., sehingga mahasiswa memiliki tambahan
pengetahuan mengenai hal tersebut.
1.1.2. Relevansi
Di dalam Kewirausahaan, pemahaman mengenai jenis-jenis usaha
wirausaha bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam memahami
dasar pengetahuan paling utama dalam konsep kewirausahaan dari berbagai
sumber bacaan dan pendapat masyarakat.
1.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
1.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Berbagai jenis usaha
- Perbedaan masing-masing jenis usaha
1.2. Penyajian
1.2.1. Uraian Penyajian
Wirausaha bila dilihat dari skala usahanya di kelompokkan menjadi
empat:
1. Usaha Mikro (perorangan, keluarga atau badan usaha)
2. Usaha Kecil (perorangan, keluarga, atau badan usaha)
3. Usaha Menengah (badan usaha, PT, CV)
4. Usaha Besar (konglomerat, holding, go public)
Skala usaha ini sering diukur dengan besaran jumlah omzet dan
assetnya. Omzet adalah keuntungan kotor (bruto) sebelum dipotong biaya
operasional, bunga dan pajak. Sedangkan asset diukur dengan jumlah

26 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
kekayaan yang telah dimiliki atau hasil penjualan tahunan. Kekayaan bersih
sama dengan modal dikurangi hutang. Kekayaan kotor sama dengan modal
ditambah hutang. Baik aset lancar maupun aset tetap. Aset lancar seperti
uang giral di bank yang siap di transaksikan. Aset tetap seperti rumah,
pabrik, mesin dsb. Usaha kecil menengah disebut dengan inisial nama UKM
(usaha kecil dan menengah). Kriteria UKM menurut UU RI No.20/2008 Bab
IV pasal 6;
Usaha Mikro adalah usaha produktif milik orang perorangan dan atau
badan usaha perorangan yang memiliki kekayaan bersih paling banyak
Rp50.000.000,00 (lima puluh juta rupiah) tidak termasuk tanah dan
bangunan tempat usaha; atau memiliki hasil penjualan paling banyak
Rp300.000.000,00 (tiga ratus juta rupiah). Usaha kecil adalah usaha ekonomi
produktif yang berdiri sendiri, dilakukan oleh orang perorangan atau badan
usaha yang bukan merupakan anak perusahaan atau bukan cabang
perusahaan yang dimiliki, dikuasai, atau menjadi bagian baik langsung
maupun tidak langsung dari usaha menengah atau Usaha Besar yang
memiliki kekayaan bersih lebih dari Rp. (lima puluh juta rupiah) sampai
dengan paling banyak Rp500.000.000,00 (lima ratus juta rupiah) tidak
termasuk tanah dan bangunan tempat usaha; atau memiliki hasil penjualan
tahunan lebih dari Rp300.000.000,00 (tiga ratus juta rupiah) sampai dengan
paling banyak Rp2.500.000.000,00 (dua milyar lima ratus juta rupiah)
Usaha Menengah adalah usaha ekonomi produktif yang berdiri
sendiri, yang dilakukan oleh orang perorangan atau badan usaha yang bukan
merupakan anak perusahaan atau cabang perusahaan yang dimiliki, yang
dikuasai, atau menjadi bagian baik langsung atau tidak langsung dengan
usaha kecil atau usaha besar dengan jumlah kekayaan bersih atau hasil
penjualan tahunan dengan memiliki kekayaan bersih lebih dari
Rp500.000.000,00 (lima ratus juta rupiah) sampai dengan paling banyak
Rp10.000.000.000,00 (sepuluh milyar rupiah) tidak termasuk tanah dan
bangunan tempat usaha ; atau memiliki hasil penjualan tahunan lebih dari
Rp2.500.000.000,00 (dua milyar lima ratus juta rupiah) sampai dengan
paling banyak Rp50.000.000.000,00 (lima puluh milyar rupiah).

27 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Usaha besar adalah usaha ekonomi produktif yang dilakukan oleh
badan usaha dengan jumlah kekayaan bersih atau hasil penjualan tahunan
lebih besar dari Usaha Menengah, yang meliputi usaha nasional milik negara
atau swasta, usaha patungan, dan usaha asing yang melakukan kegiatan
ekonomi di Indonesia.
Kriteria di atas nilai nominalnya dapat diubah sesuai dengan
perkembangan perekonomian. Jika dilihat dari produknya, wirausaha dapat
dibagi menjadi dua, yaitu:
1. Product/good; (makanan, minuman, radio, televisi, handphone)
2. Services; (Gojek, Grab, Bimbel, Kursusmobil, Kos-kosan)
Produk tidak terbatas barang saja (good), akan tetapi juga termasuk
jasa-jasa (services). Perbedaan barang dan jasa. Ada juga barang plus jasa
atau jasa plus baeang. Produk barang itu berwujud (tangible), sedangkan jasa
tak berwujud tetapi dapat dirasakan (intangible). Banyak faktor yang
mempengaruhi konsumen dalam memberi produk barang misalnya bentuk,
rasa, bungkus, penampilan, warna, jumlah, besar kecil dsb. Sedangkan yang
pengaruhi produk jasa, antara Iain misalnya kecepatan, kemudahan,
informatif, keramahan, senyuman, keamanan, kenyamanan, dsb. Produk
barang (good) berdasarkan kelompok industri; minuman, makanan,
elektronik, properti, rokok, obat-obatan, percetakan, kendaraan bermotor dan
banyak Iainnya. Produk jasa (sevices) seperti; jasa pos-logistik, rumah sakit,
transportasi, dokter, perawat, konsultan bangunan, konsultan manajemen,
hotel, restoran, pendidikan, tour and travel, dan banyak lainnya. Jika bidang
usaha juga dapat dikelompokkan berdasarkan sektornya, contoh yaitu
sebagai berikut:
1.Sektor Jasa 5.Sektor Perikanan
2.Sektor Industri 6.Sektor Percetakan
3.Sektor Tambang 7.Sektor Seni
4.Sektor Kelautan 8.Sektor Pariwisata, dll
Kepemilikan mengandung arti penguasaan terhadap sesuatu. Dan
terkadang kepemilikan ini diartikan sebagai penguasaan sebuah harta
kekayaan. Sedangkan secara umum dalam ekonomi, kepemilikan usaha
adalah salah satu kegiatan usaha yang dilihat dari segi pendirinya,

28 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
pemodalannya serta tujuan didirikannya usaha tersebut, sehingga terdapat
berbagai macam bentuk kepemilikan. Bisnis secara etimologi adalah
keadaan seseorang atau kelompok orang yang sibuk melakukan kegiatan
usaha dengan kerja keras dan tekat yang kuat untuk mendapatkan profit atau
keuntungan. Dalam ilmu ekonomi sendiri bisnis memeliki arti suatu
organisasi yang menjual barang atau melakukan pelayanan jasa atau bisnis
lainnya yang ditujukan pada masyarakat sebagai konsumen, dan aktivitas
tersebut bertujuan untuk mendapatkan laba atau keuntungan.16 Seperti yang
sudah dijelaskan di depan bahwa motif utama dalam berbisins adalah
keuntungan, dimana keuntungan tersebut untuk memenuhi kebutuhan
perusahaan dalam jangka panjang dan untuk meningkatkan taraf hidup
mereka.
Dari definisi diatas dapat ditarik kesimpulan bahwa bentuk
kepemilikan usaha adalah sebuah organisasi yang memiliki kuasa untuk,
melakukan produksi barang, menjual barang atau melakukan pelayanan jasa
yang dilakukan oleh sekolompok orang didalamnya dengan tujuan untuk
memperoleh keuntungan. Berikut adalah bentuk-bentuk kepemilikan bisnis:
1.Perusahaan Perseorangan
2.Firma
3.Perseroan Komanditer
4.Koperasi
5.Yayasan
6.Perseroan Terbatas
1.2.2. Latihan
Jelaskan apa yang dimaksud dengan usaha mikro!
Jawaban:
Usaha Mikro adalah usaha produktif milik orang perorangan dan atau
badan usaha perorangan yang memiliki kekayaan bersih paling banyak
Rp50.000.000,00 (lima puluh juta rupiah) tidak termasuk tanah dan
bangunan tempat usaha; atau memiliki hasil penjualan paling banyak
Rp300.000.000,00 (tiga ratus juta rupiah).

29 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.3. Penutup
1.3.1. Tes Formatif
1. Sebutkan macam-macam jenis wirausaha bila dilihat dari skala
usahanya!
2. Jelaskan yang dimaksud dengan usaha besar!
3. Apa yang disebut dengan kepemilikan bisnis dan contohnya!
1.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
1.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
1.3.4. Rangkuman
Wirausaha dapat dikelompokkan menjadi beberapa jenis, jika dilihat
dari skala usahanya, maka dapat dibedakan menjadi Usaha Mikro
(perorangan, keluarga atau badan usaha), Usaha Kecil (perorangan, keluarga,
atau badan usaha), Usaha Menengah (badan usaha, PT, CV) dan Usaha
Besar (konglomerat, holding, go public). Skala usaha ini sering diukur
dengan besaran jumlah omzet dan assetnya. Lain halnya jika dilihat dari
produknya, wirausaha dapat dibagi menjadi dua, yaitu Product/good
30 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
(makanan, minuman, radio, televisi, handphone) dan Services (Gojek, Grab,
Bimbel, Kursus mobil, Kos-kosan). Dalam berwirausaha, kepemilikan usaha
juga dapat dibedakan. Kepemilikan ini berdasarkan kuasa untuk melakukan
produksi barang, menjual barang atau melakukan pelayanan jasa. Contohnya
adalah bentuk Perusahaan perseorangan, Firma, Perseroan Komandoter,
Koperaso, Yayasan dan Perseroan Terbatas
1.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Jika dilihat dari skala usahanya, maka jenos wirausaha dapat
dibedakan menjadi; skala mikro, skala kecil, skala menengah dan
skala besar
2. Usaha besar adalah usaha ekonomi produktif yang dilakukan oleh
badan usaha dengan jumlah kekayaan bersih atau hasil penjualan
tahunan lebih besar dari Usaha Menengah, yang meliputi usaha
nasional milik negara atau swasta, usaha patungan, dan usaha asing
yang melakukan kegiatan ekonomi di Indonesia.
3. kepemilikan bisnis adalah sebuah organisasi yang memiliki kuasa
untuk, melakukan produksi barang, menjual barang atau melakukan
pelayanan jasa yang dilakukan oleh sekolompok orang didalamnya
dengan tujuan untuk memperoleh keuntungan. Bentuk-bentuk
kepemilikan bisnis: Perusahaan perseorangan, Firma, Perseroan
Komanditer, Koperasi, Yayasan, Persereoan terbatas
Daftar Pustaka
M. A. Firmansyah and A. Roosmawarni, Kewirausahaan (Dasar dan
Konsep), Cetakan Pe. Pasuruan: Penerbit Qiara Media, 2020.
S. Anggiani, Kewirausahaan: Pola Pikir, Pengetahuan, Keterampilan, Edisi
Kedu. Prenadamedia, 2018.
U. M. Halida, Teori Pengantar Bisnis. Pamekasan: Duta Media Publishing,
2020.

31 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
BAB II. KREATIFITAS DAN INOVASI BISNIS

A. Definisi Kreatifitas dan Inovasi


2.1. Pendahuluan
2.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang pengertian dari
kreatifitas dan juga inovasi, sehingga mahasiswa memiliki dasar
pengetahuan dan presepsi yang sama mengenai hal tersebut.
2.1.2. Relevansi
Di dalam melakukan suatu kegiatan berwirausaha, pemahaman
mengenai definisi kreatifitas dan inovasi dapat menunjang pengetahuan
kewirausahaan dan bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam
memahami pengertian kreatifitas dan inovasi dari berbagai sumber bacaan
dan pendapat masyarakat.
2.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
2.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Pengertian kreatifitas
- Pengertian inovasi
2.2. Penyajian
2.2.1. Uraian Penyajian
Kreatifitas didefinisikan sebagai produksi ide-ide baru dan berguna
tentang produk, jasa, proses dan prosedur oleh seorang individu. Kreatifitas
merupakan kebaruan yang berguna. Kebaruan dan kebermanfaatan
merupakan kondisi penting untuk ide atau solusi dikatakan kreatif. Untuk
dipertimbangkan menjadi kreatif dalam konteks pekerjaan, kebaruan saja
tidak cukup, ide harus berguna. Definisi ini termasuk ke dalam solusi kreatif

32 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
pada masalah bisnis, strategi bisnis kreatif dan perubahan dalam proses
pekerjaan. Kreativitas merujuk pada produksi ide baru dan berguna dalam
berbagai hal, inovasi didefinisikan sebagai kesuksesan penerapan ide kreatif
dalam organisasi. Beberapa pengertian kreativitas menurut para ahli:
1. Shin, et al., Kreativitas merupakan penciptaan ide baru dan berguna
mengenai produk, layanan, proses dan prosedur oleh karyawan
2. Oldham dan Cumming, Kreativitas adalah suatu produk, ide atau
prosedur yang memenuhi dua kondisi yaitu baru dan orisinil serta
relevan dan berguna untuk organisasi
3. Woodman et al., Kreativitas merupakan penciptaan ide-ide baru
yang bernilai mengenai produk – produk batu, jasa, metode dan
proses administrasi yang berguna bagi pertumbuhan dan
kelangsungan hidup suatu organisasi
Menurut Amabile, ada tiga komponen yang berperan dalam
kreativitas. Penelitiannya menegaskan bahwa makin tinggi tingkat masing-
masing dari tiga komponen ini, makin tinggi dan makin baik kreativitasnya
1. Keahlian
Keahlian adalah dasar untuk semua pekerjaan kreatif. Hal ini dapat
dilihat sebagai seperangkat acar kognitif yang dapat diikuti untuk
memecahkan masalah tertentu atau melakukan pemecahan masalah. Jika
seseorang memiliki kehalian dalam suatu bidang, maka akan lebih
memungkinkan baginya untuk berpikir tentang masalah yang kompleks di
bidang tersebut karena mereka paham seluk beluk bidang yang digeluti.
Komponen keahlian termasuk memori untuk pengetahuan faktual,
kemampuan teknis, dan bakat khusus dalam pekerjaan seperti keahlian
dalam simulasi komputer, atau dalam manajemen strategis. Misalnya,
keahlian seorang insinyur teknologi tinggi meliputi bakat bawaan untuk
membayangkan dan memikirkan masalah teknik yang rumit, serta dokus
pada aspek penting dari masalah tersebut; pengetahuan faktual tentang
elektronik, keakraban dengan pekerjaan masa lalu dan perkembangan terkini
dalam rekayasa teknologi tinggi, dan keterampilan teknis dia telah
mengakuaisisi dalam merancang, melaksanakan dan menafsirkan penelitian

33 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2. Keterampilan berpikir kreatif
Komponen ini memberikan suatu yang ekstra dari kinerja kreatif.
Asumsi bahwa seseorang memiliki beberapa insentif untuk melakukan sutu
kegiatan, kinerja akan “secara teknis baik” atau “cukup” atau “diterima” jika
keahlian yang diperlukan di tempat. Namun, bahkan dengan keahlian pada
tingkat tinggi, orang tersebut tidak akan menghasilkan karya kreatif jika
keterampilan ini meliputi gaya kognitif untuk mengambil perpektif baru
pada masalah, teknik aplikasi untuk eksplorasi jalur kognitif baru, dan gaya
kerja yang kondusif untuk terus menerus, mengejar energi kerja seseorang.
Berpikir kreatif tergantung sampai batas tertentu pada karakteristik
kepribadian yang berkaitan dengan independensi, disiplin toleransi terhadap
ambiguitas dan ketekunan dalam menghadapi frustasi. Namun, keterampilan
kreativitas dapat ditingkatkan dengan belajar dan mempraktekkan teknik
untuk meningkatkan fleksibilitas kognitif dan kemandirian intelektual.
Beberapa pengertian inovasi menurut para ahli:
1. Everett M. Rogers, Inovasi adalah suatu ide, gagasan, praktek atau
objek/benda yang disadari dan diterima sebagai suatu hal yang baru
oleh seseorang atau kelompok untuk diadopsi
2. Stephen Robbins, Inovasi sebagai suatu gagasan baru yang
diterapkan untuk memprakarsai atau memperbaiki suatu produk atau
proses dan jasa
3. Van de Ven, Andrew H, Inovasi adalah pengembangan dan
implementasi gagasan-gagasan baru oleh orang dimana dalam
jangka waktu tertentu melakukan transaksi-transaksi dengan orang
lain dalam suatu tatanan organisasi
4. UU NO. 18 Tahun 2002, Inovasi adalah kegiatan penelitian,
pengembangan dan/ atau perekayasaan yang bertujuan
mengembangkan penerapan praktis nilai dan konteks ilmu
pengetahuan yang baru, atau cara baru untuk menerapkan ilmu
pengetahuan dan teknologi yang telah ada ke dalam produk atau
proses produksi

34 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Inovasi mempunyai 4 ciri, yaitu:
1. Memiliki kekhasan/khusus, artinya suatu inovasi memiliki ciri yang
khas dalam arti ide, program, tatanan, sistem, termasuk
kemungkinan hasil yang diharapkan
2. Memiliki ciri atau unsur kebaruan, dalam arti suatu inovasi harus
memiliki karakteristik sebagai sebuah karya dan buah pemikiran
yang memiliki kadar orisinalitas dan kebaruan
3. Program inovasi dilaksanakan melalui program yang terencana,
dalam arti bahwa suatu inovasi dilakukan melalui suatu proses yang
tidak tergesa-gesa, namun kegiatan inovasi dipersiapkan secara
matang dengan program yang jelas dan direncanankan terlebih
dahulu
4. Inovasi yang digulirkan memiliki tujuan, program inovasi yang
dilakukan harus memiliki arah yang ingin dicapai, termasuk arah
dan strategi untuk mencapau tujuan tersebut
Jadi, kreativitas adalah proses menghasilkan ide – ide baru dan
berguna. Sementara inovasi adalah implementasi yang sukses dari ide – ide
ini dalam suatu organisasi. Dengan kata lain, setiap inovasi dimulai dengan
ide kreatif.
2.2.2. Latihan
Jelaskan pengertian inovasi berdasarkan UU NO. 18 Tahun 2002!
Jawaban:
Inovasi adalah kegiatan penelitian, pengembangan dan/ atau
perekayansaan yang bertujuan mengembangkan penerapan praktis nilai
dan konteks ilmu pengetahuan yang baru, atau cara baru untuk
menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang telah ada ke dalam
produk atau proses produksi
2.3. Penutup
2.3.1. Tes Formatif
1. Sebutkan 3 komponen dalam kreativitas!
2. Sebutkan 4 ciri inovasi!
3. Jelaskan perbedaan dari kreativitas dan inovasi!

35 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
2.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
2.3.4. Rangkuman
Kreatifitas didefinisikan sebagai produksi ide-ide baru dan berguna
tentang produk, jasa, proses dan prosedur oleh seorang individu. Menurut
Amabile, ada tiga komponen yang berperan dalam kreativitas. Tiga
komponen tersebut adalah keahlian, motivasi dan keterampilan berpikir
kreatif. Sedangkan Inovasi sendiri adalah pengembangan dan implementasi
gagasan-gagasan baru oleh orang dimana dalam jangka waktu tertentu
melakukan transaksi-transaksi dengan orang lain. Inovasi mempunya 4 ciri
yaitu: memiliki kekhasan/khusus, memiliki ciri atau unsur kebaruan,
program inovasi dilaksanakan melalui program yang terencana, dan inovasi
digulirkan memiliki tujuan. Jadi, kreativitas adalah proses menghasilkan ide
– ide baru dan berguna. Sementara inovasi adalah implementasi yang sukses
dari ide – ide ini dalam suatu organisasi. Dengan kata lain, setiap inovasi
dimulai dengan ide kreatif
36 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Keahlian, yaitu pengetahuan teknis, prosedural dan intelektual
tentang domain pekerjaan tersebut; Motivasi, yaitu kesediaan untuk
melakukan tugas yang sedang dilakukan seseorang; Keterampilan
berpikir kreatif, atau seberapa efektif dan imajinatif orang dapat
mendekati masalah.
2. Memiliki kekhasan/khusus, Memiliki ciri atau unsur kebaruan,
Program inovasi dilaksanakan melalui program yang terencana,
Inovasi yang digulirkan memiliki tujuan.
3. Kreativitas adalah proses menghasilkan ide – ide baru dan berguna.
Sementara inovasi adalah implementasi yang sukses dari ide – ide
ini dalam suatu organisasi. Dengan kata lain, setiap inovasi dimulai
dengan ide kreatif.
Daftar Pustaka
Sukmadi, Inovasi dan Kewirausahaan: Edisi Paradigma Baeru
Kewirausahaan, Cet. 1. Bandung: Humaniora Utama Press, 2016.
A. R. Marasabessy, Kreativitas dan Pembagunan Ekonomi Umat, Cetakan I.
Yogyakarta: CV. Absolute Media, 2016.
Z. A. Marasabessy, To be Creative, Cetatakan. Yogyakarta: Absolute Media,
2015.
A. R. Septiana, Manajemen Inovasi: Memenangi Kompetisi, Mengantisipasi
Disrupsi, Cetakan ke. Qnerza Publishing, 2020.

B. Manfaat dan Proses Inovasi


2.1. Pendahuluan
2.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang manfaat dan proses
inovasi, sehingga mahasiswa dapat lebih memahami mendalam mengenai
manfaat dari inovasi dan mengetahui proses terbentuknya suatu inovasi
dalam berwirausaha.
2.1.2. Relevansi
Di dalam melakukan suatu kegiatan berwirausaha, pemahaman
mengenai manfaat dan proses inovasi bertujuan untuk memudahkan

37 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
mahasiswa dalam memahami konsep dasar kewirausahaan dari berbagai
sumber bacaan dan pendapat masyarakat.
2.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
2.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Manfaat berinovasi
- Proses inovasi
2.2. Penyajian
2.2.1. Uraian Penyajian
Menurut Everett M. Rogers (2003), Inovasi tidak hanya berurusan
dengan pengetahuan baru dan cara-cara baru, tetapi juga dengan nilai-nilai,
karena harus bisa membawa hasil yang lebih baik, jadi selain melibatkan
Iptek baru, inovasi juga melibatkan cara pandang dan perubahan sosial.
Inovasi dapat memberikan beberapa manfaat sebagai berikut:
1) Peningkatan kualitas hidup manusia melalui penemuan- penemuan
baru yang membantu dalam proses pemenuhan kebutuhan hidup
manusia.
2) Memungkinkan suatu perusahaan untuk meningkatkan penjualan
dan keuntungan yang dapat diperolehnya.
3) Adanya peningkatan dalam kemampuan mendistribusikan kreativitas
kedalam wadah penciptaan sesuatu hal yang baru.
4) Adanya keanekaragaman produk dan jenisnya di dalam pasar.
Inovasi dapat ditunjang oleh beberapa faktor pendukung
seperti:
1) Adanya keinginan untuk merubah diri, dari tidak bisa menjadi bisa
dan dari tidak tahu menjadi tahu;
2) Adanya kebebasan untuk berekspresi;

38 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
3) Adanya pembimbing yang berwawasan luas dan kreaktif;
4) Tersedianya sarana dan prasarana; dan
5) Kondisi lingkungan yang harmonis, baik lingkungan keluarga,
pergaulan, maupun sekolah.
Proses inovasi adalah serangkaian aktivitas yang dilakukan oleh
individu atau organisai, mulai dari sadar atau tahu adanya inovasi sampai
menerapkan (implementasi) inovasi. Inovasi sebagai suatu proses
digambarkan sebagai proses yang siklus dan berlangsung terus menerus,
meliputi fase kesadaran, penghargaan, adopsi, difusi dan implementasi.
Proses Inovasi, terdiri atas:
1) Mengeluarkan ide, meliputi pembentukan rancangan teknis dan
desain.
2) Resolusi masalah, yaitu meliputi mengambil keputusan dan
memecah ide ke dalam komponen yang lebih kecil, menentukan
prioritas untuk setiap komponen atau elemen, membagi alternatif
masalah, dan menilai desain alternatifmenggunakan kriteria yang
telah dipaparkan dalam tahap pertama fase yang menciptakan
penemuan dalam proses inovasi adalah adopsi dan implementasi.
Proses inovasi adalah sebagai berikut:
a. Inisiasi, yaitu kegiatan yang mencakup keputusan dalam
organisasi untuk mengadopsi inovasi.
b. Pengembangan, yaitu kegiatan yang meliputi desain dan
pengembangan produk dan perencanaan proses inovasi dalam
fase inovasi jadi fase ini meliputi mengeluarkan ide dan
pemecahan masalah.
c. Implementasi, yaitu kegiatan ini meliputi penerapan
desain inovasi yang telah dibuat sebelumnya dalam fase
pengembangan.
Bharawaj & Menon pada tahun 2000 melakukan survey lebih dari 600
unit bisnis mendapatkan hasil bahwa yang menentukan inovasi pada level
organisasi adalah: (a) mekanisme kreativitas individual, (b) mekanisme
kreativitas organisasi, dan (c) ke dua faktor secara bersama- sama (Hyland &
Beckett, 2004). Ulrich (dalam Hyland & Beckett, 2004) mengatakan bahwa

39 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
ada 3 premis yang berkaitan dengan inovasi, yaitu persoalan inovasi, inovasi
itu multifaceted, dan inovasi sebuah budaya. Hickman & Raia (dalam
Hyland & Beckett, 2004) mengatakan bahwa inovasi dapat terjadi dalam
lingkungan yang berfikir divergen, imajinasi, ketidakaturan, uncertainty, dan
toleransi terhadap ambigiusitas.
De Jong & Den Hartog (2003), merinci lebih mendalam
proses inovasi dalam 4 tahap sebagai berikut:
1. Melihat peluang. Peluang muncul ketika ada persoalan yang muncul
atau dipersepsikan sebagai suatu kesenjangan antara yang
seharusnya dan realitanya. Oleh karenanya, perilaku inovatif dimulai
dari ketrampilan melihat peluang.
2. Mengeluarkan ide. Ketika dihadapkan suatu masalah atau
dipersepsikan sebagai masalah maka gaya berfikir konvergen yang
digunakan, yaitu mengeluarkan ide yang sebanyak-banyaknya
terhadap masalah yang ada. Dalam tahap ini, kreativitas sangat
diperlukan.
3. Mengkaji ide. Tidak Semua ide dapat dipakai, maka dilakukan
kajian terhadap ide yang muncul. Gaya berfikir divergen atau
mengerucut mulai diterapkan. Salah satu dasar pertimbangan adalah
seberapa besar ide tersebut mendatangkan kerugian dan keuntungan.
Ide yang realistik yang diterima, sementara ide yang kurang realistik
dibuang. Kajian dilakukan terus menerus sampai di tem u kan al
ternatifyang paling mempunyai probabilitas sukses yang paling
besar.
4. Implementasi. Dalam tahap ini, keberanian mengambil risiko sangat
diperlukan. Risiko berkaitan dengan probabilitas kesuksesan dan
kegagalan, oleh karenanya David Mc Clelland menyarankan
pengambilan risiko sebaiknya dalam taraf sedang. Hal ini berkaitan
dengan probabilitas untuk sukses yang disebabkan oleh kemampuan
pengontrolan perilaku untuk mencapai tujuan atau berinovasi.
2.2.2. Latihan
Jelaskan apa yang dimaksud proses inovasi!
Jawaban:

40 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Proses inovasi adalah serangkaian aktivitas yang dilakukan oleh individu
atau organisai, mulai dari sadar atau tahu adanya inovasi sampai
menerapkan (implementasi) inovasi.
2.3. Penutup
2.3.1. Tes Formatif
1. Sebutkan manfaat inovasi!
2. Sebutkan 4 tahap inovasi menurut De Jong & Den Hartog!
3. Apa yang dimaksud dengan tahapan implementasi?
2.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
2.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
2.3.4. Rangkuman
Inovasi dapat memberikan beberapa manfaat yaitu peningkatan
kualitas hidup manusia melalui penemuan- penemuan baru yang membantu
dalam proses pemenuhan kebutuhan hidup manusia; memungkinkan suatu
perusahaan untuk meningkatkan penjualan dan keuntungan yang dapat
diperolehnya; adanya peningkatan dalam kemampuan mendistribusikan
41 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
kreativitas kedalam wadah penciptaan sesuatu hal yang baru; adanya
keanekaragaman produk dan jenisnya di dalam pasar. Proses inovasi sendiri
adalah serangkaian aktivitas yang dilakukan oleh individu atau organisai,
mulai dari sadar atau tahu adanya inovasi sampai menerapkan
(implementasi) inovasi. Inovasi sebagai suatu proses digambarkan sebagai
proses yang siklus dan berlangsung terus menerus, meliputi fase kesadaran,
penghargaan, adopsi, difusi dan implementasi. Dalam tahap implementasi,
keberanian mengambil risiko sangat diperlukan.
2.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Manfaat inovasi antara lain: peningkatan kualitas hidup manusia
melalui penemuan- penemuan baru yang membantu dalam proses
pemenuhan kebutuhan hidup manusia; memungkinkan suatu
perusahaan untuk meningkatkan penjualan dan keuntungan yang
dapat diperolehnya; adanya peningkatan dalam kemampuan
mendistribusikan kreativitas kedalam wadah penciptaan sesuatu hal
yang baru; dan adanya keanekaragaman produk dan jenisnya di
dalam pasar.
2. Tahap inovasi yaitu melihat peluang, mengeluarkan ide, mengkaji
ide dan implementasi.
3. Implementasi yaitu kegiatan penerapan desain inovasi yang telah
dibuat sebelumnya dalam fase pengembangan, dimana keberanian
mengambil risiko sangat diperlukan.
Daftar Pustaka
Sukmadi, Inovasi dan Kewirausahaan: Edisi Paradigma Baeru
Kewirausahaan, Cet. 1. Bandung: Humaniora Utama Press, 2016.
Fajrillah et al., Smart Entrepreneurship: Peluang Bisnis Kreatif & Inovatif
di Era Digital, Cetakan 1. Yayasan Kita Menulis, 2020.

42 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
C. Contoh Kreatifitas dan Inovasi
2.1. Pendahuluan
2.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan mengenai beberapa contoh
kreatifitas dan inovasi yang sudah dilakukan beberapa wirausaha sehingga
mahasiswa memiliki gambaran pengetahuan mengenai hal tersebut.
2.1.2. Relevansi
Di dalam kewirausahaan, dasar pengetahuan dasar mengenai
beberapa contoh kreatifitas dan inovasi bertujuan untuk memudahkan
mahasiswa dalam memahami implementasi dari konsep kewirausahaan dari
berbagai sumber bacaan dan pendapat masyarakat.
2.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
2.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Kreatifitas dan inovasi dalam berwirausaha
- Implementasi wirausaha
2.2. Penyajian
2.2.1. Uraian Penyajian
Pengusaha dituntut untuk selalu memiliki kreativitas yang tinggi dan
inovasi baru. Banyak sekali contoh yang menunjukkan bahwa kreativitas dan
inovasi merupakan salah satu faktor terpenting, walaupun bukan satu-
satunya faktor yang bisa membawa seseorang menjadi pengusaha sukses.
Bila menyebutkan nama Soetjipto Sosrodjojo, maka yang terlintas dalam
benak kita adalah merek Teh Botol Sosro, yang merupakan singkatan dari
nama keluarga Sosrodjojo. Keluarga ini memulai bisnisnya dengan teh
wangi melati pada tahun 1940 di Slawi, Jawa Tengah.

43 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Pada tahun 1965, teh wangi melati dengan merek "Cap Botol" yang
telah dikenal di daerah Jawa mulai diperkenalkan di Jakarta. Promosi
dilakukan langsung oleh Pak Sosro dengan mendatangi tempat-tempat
keramaian dan membagi secara cuma-cuma contoh teh wangi merek cap
botol tersebut. Setelah itu, staf yang ada juga mendemokan cara menyeduh
teh wangi melati merek "Cap Botol" untuk kemudian dibagikan agar dapat
dicicipi langsung oleh penonton. Teknik merebus teh langsung di tempat
keramaian tersebut ternyata membutuhkan waktu yang cukup lama, sehingga
membuat penonton yang sudah berkumpul menjadi tidak sabar dan banyak
yang meninggalkan arena demo sebelum sempat mencicipi seduhan teh
tersebut. Untuk menanggulangi kendala tersebut, sebelum dibawa ke tempat
promosi, teh diseduh terlebih dahulu di kantor dan dimasukkan ke dalam
panci untuk kemudian dibawa dengan kendaraan.
Namun, teknik yang kedua ini walaupun lebih baik dibandingkan
dengan cara sebelumnya, masih juga mengalami kendala, yaitu air teh yang
dimasukkan ke dalam panci banyak yang tumpah sewaktu dibawa dalam
perjalanan karena kondisi kendaraan dan jalan-jalan pada saat itu belum
sebaik saat ini. Akhirnya ditempuh cara lain, yaitu air teh yang telah diseduh
kemudian ditaruh dalam botol-botol bekas limun/kecap yang telah
dibersihkan sebelumnya untuk dibawa ke tempat-tempat promosi Cicip
Rasa. Ternyata, cara yang ketiga ini berjalan baik dan terus dipakai selama
bertahun tahun. Setelah bertahun-tahun melakukan teknik promosi Cicip
Rasa, akhirnya pada tahun 1969 muncul gagasan untuk menjual air teh siap
minum dalam kemasan botol dengan merek Teh Botol Sosro. Merek tersebut
dipakai untuk mendompleng merek teh seduh Cap Botol yang sudah populer.
Pada tahun 1974, didirikan pabrik PT SinarSosro di kawasan Ujung Menteng
(waktu itu masuk wilayah Bekasi, tetapi sekarang masuk wilayah Jakarta),
dan desain botol Teh Botol Sosro berubah dan bertahan sampai sekarang.
Pabrik tersebut merupakan pabrik teh siap minum dalam kemasan botol
pertama di Indonesia dan bahkan pertama di dunia.
Saat itu tidak sedikit orang yang meremehkan usaha Bapak Sosro dan
menganggap usahanya tersebut tidak akan berhasil karena teh merupakan
barang konsumsi yang tersedia hampir di setiap rumah dan bukan

44 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
merupakan barang baru dan aneh. Tetapi sebenarnya, yang dikenalkan sejak
awal oleh Bapak Sosro kepada konsumen adalah teh Wangi Melati Cap
Botol, bukan teh dalam kemasan botol, sehingga proses kreatif dari Pak
Sosro dapat dikatakan tidak datang secara tiba-tiba. Seorang pengusaha
umumnya memiliki daya kreasi dan inovasi yang lebih dari nonpengusaha.
Hal-hal yang belum terpikirkan oleh orang lain sudah terpikirkan olehnya
dan pengusaha mampu membuat hasil inovasinya tersebut menjadi
"permintaan.". Contoh lainnya adalah bila kita membeli air mineral kemasan,
maka yang akan kita ucapkan adalah membeli Aqua, meskipun yang kita
peroleh tidak selalu merek Aqua. Sebelumnya tidak banyak orang yang
percaya bahwa gagasan air mineral kemasan bisa laku dijual karena orang
bisa memasak air sendiri. Namun Saat ini, hampir semua orang minum air
mineral kemasan, bahkan semakin sedikit orang yang memasak air minum.
Contoh kreativitas dan inovasi tersebut tentunya dapat memberikan
gambaran bahwa kemampuan kreatif dan inovatif diperlukan dalam
membuat usaha kita sukses, di mana caranya dapat saja berbeda-beda antara
satu dengan yang lain.
Kreativitas adalah kemampuan untuk mengembangkan gagasan-
gagasan dan cara- cara baru dalam memecahkan masalah dan menemukan
peluang (thinking new thing). Inovasi adalah kemampuan menerapkan
kreativitas dalam rangka memecahkan masalah dan menemukan peluang
(doing new thing). Proses berpikir kreatif dan bertindak inovatif merupakan
nilai tambah (value added) dan sumber peluang bagi pengusaha. Contoh
kasus yang telah disebutkan sebelumnya memberikan pelajaran pada kita
betapa pentingnya kreativitas dalam memberikan sumbangan keberhasilan
suatu usaha. Suatu proses tidak datang begitu saja, meski sering kali
datangnya melalui hal-hal kecil yang menurut kita tidak berarti dan tidak ada
gunanya. Namun kemudian biasanya kita baru menyadarinya setelah orang
lain melakukannya. Kebanyakan dari kita merasa apa yang sekarang ada
tidak perlu diperbaiki karena akan membuang waktu dan tenaga secara
percuma. Pendapat ini tentunya merupakan sebuah kekeliruan, karena jika
kita hanya berdiam diri, maka kita akan dikalahkan oleh para pesaing dengan
mudahnya.

45 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Agar kita memiliki keunggulan dibandingkan oleh para pesaing dan
dapat mempertahankan eksistensi usaha kita, maka kita harus terus berupaya
mencari sesuatu yang baru dan mengembangkan apa yang sudah ada agar
menjadi lebih baik. Oleh karena itu, kreativitas sangat diperlukan oleh setiap
pengusaha. Selama bertahun-tahun, Kodak dan Fuji Film terus melakukan
persaingan hebat dalam merebut pangsa pasar, namun masuknya era
teknologi digital selama hampir sepuluh tahun terakhir ini ternyata mampu
mengancam keberadaan produk mereka karena banyak konsumen yang lebih
berminat dan tertarik menggunakan produk digital film. Karena itu, mereka
berupaya mencari cara baru untuk mengganti teknologi lama yang selama ini
mereka miliki dan menginvestasikan modalnya dalam menerapkan teknologi
digital yang baru. Dalam hal ini, proses kreatif dari seorang pimpinan atau
pengusaha sangat diperlukan untuk mendongkrak pertumbuhan dan
keunggulan bersaing.
Demikian pentingnya kreativitas dalam menghadapi perubahan dan
tantangan bisnis yang terjadi Saat ini menyebabkan pengusaha harus terus-
menerus membuka jalan untuk menularkan atau memastikan bahwa
karyawannya dapat mengembangkan diri dengan baik dan mengikuti
perkembangan teknologi terkini. Seorang pengusaha harus memastikan
bahwa bila kreativitas yang selama ini dilakukan telah usang atau tidak
terpakai lagi, maka harus ada solusi yang lebih kreatif untuk memecahkan
masalah yang ada. Aktivitas bisnis sangat memerlukan orang-orang yang
kreatif dan cepat tanggap terhadap setiap perubahan. Para peneliti telah
mengatakan bahwa kreativitas menyangkut keputusan-keputusan Anda
tentang apa yang Anda inginkan dan bagaimana Anda melakukannya dengan
lebih baik. Jadi, urutan tersebut melibatkan sebuah proses, bukan hanya
melihat hasil akhir yang diharapkan, sehingga kita tidak perlu merasa sangat
terbebani untuk menjadi kreatif.
Para peneliti telah membedakan tipe kreativitas dalam kehidupan
sehari-hari, yaitu:
1. Membuat atau menciptakan, yaitu proses membuat sesuatu dari tidak
ada menjadi ada.

46 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2. Mengombinasikan dua hal atau lebih yang sebelumnya
tidaksalingberkaitan menjadi lebih bermanfaat.
3. Memodifikasi sesuatu yang memang sudah ada. Proses ini
menggunakan berbagai cara untuk membentuk fungsi-fungsi baru
atau menjadikan sesuatu menjadi lebih berguna bagi orang lain.
Inovasi adalah kreativitas yang diterjemahkan menjadi sesuatu yang
dapat diimplementasikan dan memberikan nilai tambah atas sumber daya
yang kita miliki. Sifat inovasi dapat ditumbuhkembangkan dengan
memahami bahwa inovasi adalah suatu kerja keras, terobosan, dan kaizen
(perbaikan terus-menerus). Contoh inovasi yang menggemparkan dan paling
spektakuler adalah alat pemutar musik digital iPod dari Apple Computer.
Sebelum iPod lahir, teknologi pemutar musik digital MP3 sudah cukup lama
berada di pasaran, begitu pula peranti cip memori penyimpan data.
Cerdiknya, Applemengawinkan kedua konsep produk tersebut menjadi alat
pemutar musik digital portabel yang tak tertandingi.
Dampaknya, menurut catatan Merrill Lynch, pengguna iPod telah
melebihi jumlah pengguna Walkman Sony pada era 1980-an hanya dalam
tempo satu kuartal. Selama tiga tahun sejak pertama dirilis pada 2001, iPod
terjual lebih dari 10 juta unit. Perangkat ini mempunyai pengaruh yang
dahsyat bukan hanya bagi konsumen, tetapi juga bagi pesaing, industri
musik, dan teknologi. Inovasi kerap bergantung pada riset. Biasanya, untuk
menghasilkan produk baru yang benar-benar inovatif biayanya sungguh
besar. Lihat saja Microsoft yang tahun ini menggelontorkan US S5,6 miliar
untuk dana riset, bahkan tahun lalu mencapai US S7,4 miliar.
Produk inovatif berbasis riset ditunjukkan PT Panasonic Gobel
Indonesia melalui Dsterile, sebuah produk pengering piring elektrik yang
diklaim sebagai produk pengering piring higienis pertama di Indonesia.
Dsterile yang diluncurkan September 2005 ini dilengkapi dengan antitoksin
dan efektif untuk melumpuhkan bakteri dan jamur. Produk ini inovatif,
pertama, dan belum pernah ada di Indonesia. Panasonic seperti hendak
mengulang sejarah. Mereka ingin Dsterile mendulang sukses produk lemari
es panas-dingin. Dsterile ini lahir melalui proses riset selama dua tahun.
Mereka melakukan pendekatan pasar, membaca kebutuhan, sambil

47 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
membandingkan produk pengering yang sudah ada. Keseluruhan biaya
risetnya mencapai 5 miliar rupiah dan baru merupakan biaya riset untuk satu
produk. Jadi, inovasi memang memerlukan jalan panjang dan mahal.
Pengusaha harus memahami cara mendapatkan hak paten, merek
dagang, dan hak cipta yang biasanya disebut dengan Hak Kekayaan
Intelektual (HAKI), yaitu hak eksklusif yang diberikan oleh negara kepada
seseorang atau sekelompok orang untuk memegang monopoli dalam
menggunakan dan mendapatkan manfaat ekonomi dari kekayaan intelektual.
Lingkup dari Hak Kekayaan Intelektual dapat kita kenal dengan sebutan Hak
Cipta dan Hak Kekayaan Industri, dimana:
1. Hak Cipta adalah hak istimewa guna melindungi pencipta dan
keorisinilan ciptaannya. Hak cipta adalah hak sah yang biasanya
diberikan kepada penulis, komposer, kreator peranti lunak, artis, dan
penerbit untuk memublikasikan dan menjual karya mereka. Misalnya,
karya tulis, lagu, drama, peranti lunak komputer, film, novel, hak
untuk memproduksi, memperbaiki, mendistribusikan, atau menjual
dengan masa perlindungan seumur hidup ditambah 50 tahun.
2. Hak Kekayaan Industri terdiri atas paten, desain industri, desain tata
letak sirkuit terpadu, merek dan rahasia dagang:
a. paten (patent) merupakan hak yang diberikan oleh
pemerintah kepada penemu suatu produk atau proses
memabrikasi, mengeksploitasi, menggunakan, dan menjual
penemuan atau proses tersebut. Paten adalah pengakuan dari
lembaga yang berwenang atas penemuan produk dan
penemu diberi kewenangan untuk membuat, menggunakan,
dan menjual penemuannya selama paten tersebut
dimaksudkan untuk mendorong kreativitas dan inovasi para
penemu, misalnya penemuan dalam bidang teknologi masa
perlindungan maksimal 20 tahun sejak filing date.
b. Desain industri (industrial design) merupakan hak yang
diberikan pemerintah atas karya pada estetika produk,
misalnya bentuk, konfigurasi, dan komposisi garis atau
warna, dengan masa perlindungan 10 tahun sejak filing date

48 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
c. Desain tata letak sirkuit terpadu (circuit lay-out) merupakan
hak kekayaan industri yang diberikan pemerintah karena
pembuatan fungsi elektronik yang terdiri atas komponen-
komponen elektronik yang Saling berkaitandengan masa
perlindungan 10 tahun.
d. Merek dagang (trademark) dan nama dagang merupakan
istilah khusus dalam perdagangan, yaitu rancangan dan
nama suatu produk yang digunakan oleh para pedagang atau
pabrikan dan biasanya terdaftar secara resmi, yang
merupakan tanda (gambar, nama, kata, huruf, angka,
susunan warna, dan kombinasi dari unsur tersebut) untuk
membedakan produk satu dengan produk lainnya. Hak ini
diberikan dengan masa perlindungan maksimal selama 10
tahun.
e. Rahasia dagang (trade secret) merupakan informasi tentang
bisnis yang dirahasiakan atau informasi yang tidak diketahui
oleh umum dalam bidang teknologi dan atau bisnis yang
masa perlindungannya tergantung sepanjang rahasia tersebut
terjaga.
2.2.2. Latihan
Jelaskan yang dimaksud dengan HAKI!
Jawaban:
Hak Kekayaan Intelektual (HAKI), yaitu hak eksklusif yang diberikan
oleh negara kepada seseorang atau sekelompok orang untuk
memegang monopoli dalam menggunakan dan mendapatkan manfaat
ekonomi dari kekayaan intelektual.
2.3. Penutup
2.3.1. Tes Formatif
1. Sebutkan tipe kreativitas dalam kehidupan sehari-hari!
2. Jelaskan apa yang dimaksud dengan hak cipta!
3. Jelaskan yang dimaksud dengan hak paten dalam HAKI!
2.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada

49 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
2.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
2.3.4. Rangkuman
Pengusaha dituntut untuk selalu memiliki kreativitas yang tinggi dan
inovasi baru. Banyak sekali contoh yang menunjukkan bahwa kreativitas dan
inovasi merupakan salah satu faktor terpenting, walaupun bukan satu-
satunya faktor yang bisa membawa seseorang menjadi pengusaha sukses.
Seorang pengusaha umumnya memiliki daya kreasi dan inovasi yang lebih
dari nonpengusaha. Hal-hal yang belum terpikirkan oleh orang lain sudah
terpikirkan olehnya dan pengusaha mampu membuat hasil inovasinya
tersebut menjadi "permintaan." Proses berpikir kreatif dan bertindak inovatif
merupakan nilai tambah (value added) dan sumber peluang bagi pengusaha.
Agar kita memiliki keunggulan dibandingkan oleh para pesaing dan dapat
mempertahankan eksistensi usaha kita, maka kita harus terus berupaya
mencari sesuatu yang baru dan mengembangkan apa yang sudah ada agar
menjadi lebih baik. Kemudian, ketika seorang pengusaha mendapatkan
gagasan inovasi untuk produk atau jasa yang memiliki potensi pasar, dengan
segera mereka harus melindunginya dari penggunaan yang tidak sah.
50 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Pengusaha harus memahami cara mendapatkan hak paten, merek dagang,
dan hak cipta yang biasanya disebut dengan Hak Kekayaan Intelektual
(HAKI), yaitu hak eksklusif yang diberikan oleh negara kepada seseorang
atau sekelompok orang untuk memegang monopoli dalam menggunakan dan
mendapatkan manfaat ekonomi dari kekayaan intelektual.
2.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Para peneliti telah membedakan tipe kreativitas dalam kehidupan
sehari-hari, yaitu membuat atau menciptakan, yaitu proses
membuat sesuatu dari tidak ada menjadi ada; mengombinasikan
dua hal atau lebih yang sebelumnya tidak salingberkaitan menjadi
lebih bermanfaat; dan memodifikasi sesuatu yang memang sudah
ada.
2. Hak Cipta adalah hak istimewa guna melindungi pencipta dan
keorisinilan ciptaannya. Hak cipta adalah hak sah yang biasanya
diberikan kepada penulis, komposer, kreator peranti lunak, artis,
dan penerbit untuk memublikasikan dan menjual karya mereka.
3. Hak paten merupakan hak yang diberikan oleh pemerintah kepada
penemu suatu produk atau proses memabrikasi, mengeksploitasi,
menggunakan, dan menjual penemuan atau proses tersebut. Paten
adalah pengakuan dari lembaga yang berwenang atas penemuan
produk dan penemu diberi kewenangan untuk membuat,
menggunakan, dan menjual penemuannya selama paten tersebut
dimaksudkan untuk mendorong kreativitas dan inovasi para
penemu, misalnya penemuan dalam bidang teknologi masa
perlindungan maksimal 20 tahun sejak filing date.

Daftar Pustaka
Suyatno, Smart in Entepreneur, Beelajar dari Kesuksesan Pengusaha Top
Dunia, Ed. I. Yogyakarta: Andi, 2004.
Suharyadi, A. Nugoro, Purwanto, and M. Fatirohman, Kewirausahaan:
Membangun Usaha Sukses Sejak Usia Muda. Jakarta: Salemba
Empat, 2007.

51 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
BAB III. PENYUSUNAN RENCANA SUMBER DAYA MANUSIA
(SDM)
A. Definisi SDM
3.1. Pendahuluan
3.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang definisi dari sumber daya
manusia, sehingga mahasiswa mengerti maksud dan memiliki dasar
pengetahuan tentang hal tersebut.
3.1.2. Relevansi
Di dalam melakukan suatu kegiatan berwirausaha tidak lepas dengan
adanya peran sumber daya manusia didalamnya, pemahaman mengenai
SDM memudahkan mahasiswa dalam memahami pentingnya SDM dalam
melakukan suatu wirausaha.
3.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
3.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa diharapkan
mampu:
- Memahami dan menjelaskan pengertian SDM
- Memahami Manajemen Sumber Daya SDM
3.2. Penyajian
3.2.1. Uraian Penyajian
Dalam rangka persaingan ini organisasi/perusahaan harus memiliki
sumber daya yang tangguh. Sumber daya yang dibutuhkan untuk
menjalankan perusahaan tidak dapat dilihat sebagai bagian yang berdiri
sendiri, tetapi harus dilihat sebagai satu kesatuan yang tangguh membentuk
suatu sinergi. Dalam hal ini peran sumber daya manusia sangat menentukan.
Semula SDM merupakan terjemahan dari "human resources", namun ada
pula ahli yang menyamakan sumber daya manusia dengan "manpower"

52 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
(tenaga kerja). Bahkan sebagian orang menyetarakan pengertian sumber
daya manusia dengan personal (personalia, kepe- gawaian, dan sebagainya).
Sumber daya manusia merupakan satu-satunya sumber daya yang
memiliki akal perasaan, keinginan, keterampilan, pengetahuan, dorongan,
daya, dan karya (rasio, rasa, dan karsa). Semua potensi SDM tersebut
berpengaruh terhadap upaya organisasi dalam mencapai tujuan. Betapapun
majunya teknologi, perkembangan informasi, tersedianya modal dan
memadainya bahan, jika tanpa SDM sulit bagi organisasi itu untuk mencapai
tujuannya. Werther dan Davis (1996), menyatakan bahwa sumber daya
manusia adalah "pegawai yang siap, mampu, dan siaga dalam mencapai
tujuan-tujuan organisasi". Sebagaimana dikemukakan bahwa dimensi pokok
Sisi sumber daya adalah kontribusinya terhadap organisasi, sedangkan
dimensi pokok manusia adalah perlakuan kontribusi terhadapnya yang pada
gilirannya akan menentukan kualitas dan kapabilitas hidupnya.
Sumber daya manusia berkualitas tinggi menurut Ndraha (1999)
adalah sumber daya manusia yang mampu menciptakan bukan saja nilai
komparatif tetapi juga nilai kompetitif-generatif-inovatif dengan
menggunakan energi tertinggi seperti: intelligence, creativity dan
imagination; tidak lagi semata-mata menggunakan energi kasar, seperti
bahan mentah, lahan, air, tenaga otot, dan sebagainya. Realitanya, ada
sejumlah negara yang dapat dikatakan tidak memiliki sumber daya alami
tetapi sangat maju perekonomiannya karena keunggulan sumber daya
manusianya. Contoh negara itu adalah Jepang dan Singapura. Sebaliknya,
ada negara yang memiliki keduanya tetapi ternyata tertinggal dan terpuruk
perekonomiannya hanya karena sumber daya manusianya masih berada di
bawah standar "unggul". Contoh negara tersebut Indonesia. Memang, di
banyak negara yang tergolong dalam kelompok negara berkembang, semua
sumber daya tersebut masih laten (masih berupa potensi) dan masih harus
dikembangkan.
Dengan berpegang pada definisi tersebut di atas, kita harus memahami
bahwa sumber daya manusia harus diartikan sebagai sumber dari kekuatan
yang berasal dari manusia-manusia yang dapat didayagunakan oleh
organisasi. Dengan berpegang pada pengertian tersebut, istilah sumber daya

53 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
manusia adalah manusia bersumber daya dan merupakan kekuatan (power).
Pendapat tersebut relefan dalam kerangka berpikir bahwa agar menjadi
sebuah kekuatan, sumber daya manusia harus ditingkatkan kualitas dan
kompetensinya. Pemahaman akan konsep memang masih rancu dan
pendapat yang berbeda masih sering didengar. Bagi perusahaan, ada tiga
sumber daya strategis Iain yang mutlak harus mereka miliki untuk dapat
menjadi sebuah perusahaan unggul. Tiga sumber daya kritis tersebut
menurut Ruki (2003) adalah:
1. Financial resource, yaitu sumber daya berbentuk dana/modal
financial yang dimiliki,
2. Human resource, yaitu sumber daya yang berbentuk dan berasal dari
manusia yang secara tepat dapat disebut sebagai modal insani.
3. Informational resource, yaitu sumber daya yang berasal dari
berbagai informasi yang diperlukan untuk membuat keputusan
strategis ataupun taktis.
Dari ketiga resources yang bersifat strategis tersebut, hampir semua
pimpinan perusahaan besar dan modern sekarang mengakui bahwa paling
sulit diperoleh dan dikelola adalah human resource, yaitu "sumber daya
manusia/modal insani" yang mempunyai kualitas yang pas dengan yang
diinginkan oleh perusahaan. Menurut Abdurrahmat Fathoni, Sumber Daya
Manusia (SDM) merupakan modal dan kekayaan yang terpenting dari setiap
kegiatan manusia. Manusia sebagai unsur terpenting mutlak dianalisis dan
dikembangkan dengan cara tersebut. Waktu, tenaga dan kemampuanya
benar-benar dapat dimanfaatkan secara optimal bagi kepentingan organisasi,
maupun bagi kepentingan individu.
Manusia atau orang-orang yang mempunyai kewenangan untuk
menempatkan, mengendalikan dan mengarahkan pencapaian tujuan yang
disebut administrator. Manusia atau orang-orang yang mengendalikan dan
memimpin usaha agar proses pencapaian tujuan yang dilaksanakan bisa
tercapai sesuai rencana disebut manajer. Manusia atau orang-orang yang
menpengaruhi syarat tertentu, dingkat langsung melaksanakan pekerjaan
sesuai dengan bidang tugasnya masing-masing atau jabatan yang
dipegangnya.

54 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
SDM sangat dibutuhkan dalam suatu organisasi untuk sebuah
kemajuan organisasi. SDM dalam suatu organisasi merupakan penentu yang
sangat penting bagi keefektifan kegiatan didalam organisasi. Manajemen
Sumber Daya Manusia (MSDM) timbul sebagai suatu masalah baru pada
dasawarsa 1960-an, sedangkan personel manajemen sudah timbul pada tahun
1940-an. Antara MSDM dan manajemen personalia terdapat perbedaan di
dalam ruang lingkup dan tingkatannya. MSDM merupakan suatu
perencanaan, pengorganisasian, pengoordinasian, pelaksanaan dan
pengawasan terhadap pengadaan, pengembangan, pemberian balas jasa,
pengintegrasian, pemeliharaan, dan pemisahan karyawan dalam rangka
mencapai tujuan organisasi. Terminologi SDM merujuk pada orang-orang
yang ada di dalam organisasi, SDM mendorong berbuat kreatif di setiap
organisasi. Manajemen merupakan proses pendayagunaan bahan baku dan
SDM untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
MSDM melibatkan semua keputusan dan praktik manajemen yang
mempengaruhi secara langsung orang-orang yang bekerja bagi organisasi.
Menurut pemahaman MSDM adalah perencanaan, pengorganisasian,
pengarahan dan pengawasan atas pengadaan, pengembangan, pemberian
kompensasi, pengintegrasian, pemeliharaan dan pemutusan hubungan
karyawan dengan maksud untuk membantu mencapai tujuan organisasi,
individu dan masyarakat. Pendayagunaan SDM yang tepat menyangkut
pemahaman terhadap kebutuhan individual atau organisasional agar potensi
dapat digali secara penuh. Jadi secara sederhana pengertian MSDM adalah
mengelola SDM dari keseluruhan potensi yang tersedia dalam suatu
organisasi, baik organisasi publik maupun swasta.
Tiga definisi sebagai perbandingan tentangnya dapat dikemukakan:
1. Menurut Amstrong (1994), mendefinisikan MSDM secara sederhana
yaitu bagaimana orang-orang dapat dikelola dengan cara yang
terbaik dalam kepentingan organisasi.
2. Menurut Keenoy (1990), MSDM adalah suatu metode
memaksimumkan hasil dari sumber daya karyawan dengan
mengintegrasikan MSDM ke dalam strategi bisnis.

55 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
3. Menurut Storey (1995), MSDM adalah pendekatan yang khas,
terhadap manajemen karyawan yang berusaha mencapai
keunggulan kompetitif melalui pengembangan strategi dari
karyawan yang mampu dan memiliki komitmen tinggi dengan
menggunakan tatanan kultur yang integrated, structural dan teknik-
teknik personel.
Peranan SDM dalam berorganisasi sangat penting karena sebagai
motor penggerak dan pengelola sistem, agar dapat berjalan dengan baik
maka pengelolaannya harus memperhatikan aspek-aspek penting seperti
pelatihan, pengembangan, dan motivasi. Dalam hal ini SDM dijadikan
sebagai salah satu indikator penting pencapaian tujuan organisasi secara
efektif dan efisien. SDM merupakan aset organisasi yang sangat vital, karena
itu peran dan fungsinya tidak dapat digantikan oleh sumber daya lainnya.
SDM dalam organisasi harus senantiasa berorientasi terhadap visi, misi,
tujuan, dan sasaran organisasi dimana dia berada di dalamnya. Untuk
mencapai visi, misi, dan tujuan tersebut tentu manusia harus memiliki nilai
kompetensi dan karakteristik. Terdapat lima nilai karakter dan kompetensi
yaitu:
1. Motivasi
2. Sikap atau ciri bawaan
3. Konsep diri
4. Pengetahuan
5. Skills
Selain 5 konsep di atas, ada pendapat lain mengenai kompetensi dan
karakteristik yang perlu dimiliki oleh sdm dalam organisasi untuk mencapai
hasil yang diinginkan, di antaranya adalah skill(keterampilan), abilities
(kemampuan), attitudes (sikap), behaviors (perilaku), knowledge
(pengetahuan).
SDM sekurang-kurangnya harus menyesuaikan diri dengan tuntutan
global yang cenderung bersifat tanpa batas. Ada 4 peran yang harus dimiliki
oleh SDM dalam menghadapi tuntutan atau tantangan global:
1. Melakukan analisis jabatan
2. Merencanakan kebutuhan karyawan dan merekrut calon karyawan

56 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
3. Menyeleksi karyawan
4. Memperhatikan atau menata gaji dan upah karyawan
MSDM penting bagi Manajer agar tidak terjadi:
1. Mempekerjakan orang yang tidak cocok dengan pekerjaan
2. Mengalami perputaran karyawan yang tinggi
3. Menemukan orang-orang tidak melakukan pekerjaan yang terbaik
4. Organisasi berurusan dengan pengadilan akibat banyak masalah
5. Organisasi berada di bawah undang-undang keselamatan kerja
6. Memiliki karyawan yang berfikir bahwa gaji mereka tidak adil
7. Membiarkan kekurangan pelatihan
8. Praktik karyawan yang tidak adil
3.2.2. Latihan
Jelaskan pengertian dari Sumber Daya Manusia menurut Werther dan
Davis!
Jawaban:
Werther dan Davis menyatakan bahwa sumber daya manusia adalah
pegawai yang siap, mampu, dan siaga dalam mencapai tujuan-tujuan
organisasi.
3.3. Penutup
3.3.1. Tes Formatif
1. Jelaskan pengertian Manajemen Sumber Daya Manusia!
2. Mengapa peranan SDM sangat penting dalam suatu organisasi?
3. Sebutkan 4 peran yang harus dimiliki oleh SDM dalam
menghadapi tuntutan atau tantangan global
3.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik

57 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
3.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
3.3.4. Rangkuman
Sumber daya yang dibutuhkan untuk menjalankan perusahaan tidak
dapat dilihat sebagai bagian yang berdiri sendiri, tetapi harus dilihat sebagai
satu kesatuan yang tangguh membentuk suatu sinergi. Sumber daya manusia
merupakan satu-satunya sumber daya yang memiliki akal perasaan,
keinginan, keterampilan, pengetahuan, dorongan, daya, dan karya (rasio,
rasa, dan karsa). Semua potensi SDM tersebut berpengaruh terhadap upaya
organisasi dalam mencapai tujuan. Pendayagunaan SDM yang tepat
menyangkut pemahaman terhadap kebutuhan individual atau organisasional
agar potensi dapat digali secara penuh. MSDM merupakan suatu
perencanaan, pengorganisasian, pengoordinasian, pelaksanaan dan
pengawasan terhadap pengadaan, pengembangan, pemberian balas jasa,
pengintegrasian, pemeliharaan, dan pemisahan karyawan dalam rangka
mencapai tujuan organisasi. Jadi secara sederhana pengertian MSDM adalah
mengelola SDM dari keseluruhan potensi yang tersedia dalam suatu
organisasi, baik organisasi publik maupun swasta. SDM dalam organisasi
harus senantiasa berorientasi terhadap visi, misi, tujuan, dan sasaran
organisasi dimana dia berada di dalamnya. Untuk mencapai visi, misi, dan
tujuan tersebut tentu manusia harus memiliki nilai kompetensi dan
karakteristik yaitu motivasi, sikap, konsep diri, pengetahuan dan skills.
3.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. MSDM merupakan suatu perencanaan, pengorganisasian,

58 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
pengoordinasian, pelaksanaan dan pengawasan terhadap pengadaan,
pengembangan, pemberian balas jasa, pengintegrasian,
pemeliharaan, dan pemisahan karyawan dalam rangka mencapai
tujuan organisasi.
2. Peranan SDM dalam berorganisasi sangat penting karena sebagai
motor penggerak dan pengelola sistem, agar dapat berjalan dengan
baik maka pengelolaannya harus memperhatikan aspek-aspek
penting seperti pelatihan, pengembangan, dan motivasi.
3. 4 peran yang harus dimiliki oleh SDM dalam menghadapi tuntutan
atau tantangan global yaitu: melakukan analisis jabatan,
merencanakan kebutuhan karyawan dan merekrut calon karyawan,
menyeleksi karyawan, dan memperhatikan atau menata gaji dan
upah karyawan
Daftar Pustaka
Mamik, Manajemen Sumber Daya Manusia, Cetakan Pe. Sidoarjo: Zifatama
Jawara, 2016.
N. Arifin, Manajemen Sumberdaya Manusia: Teori dan Kasus. Jepara:
UNISNU Press, 2017.
E. Sutrisno, Manajemen Sumber Daya Manusia, Cetakan ke. Jakarta:
Kencana, 2017.

B. Perencanaan SDM
3.1. Pendahuluan
3.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang perencanaan sumber daya
manusia, sehingga mahasiswa mengerti maksud dan memiliki dasar
pengetahuan tentang hal tersebut.
3.1.2. Relevansi
Di dalam melakukan suatu kegiatan berwirausaha tidak lepas dengan
adanya peran sumber daya manusia didalamnya, pemahaman mengenai
perencanaan SDM memudahkan mahasiswa dalam mengembangkan
kegiatan dalam kewirausahaan.

59 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
3.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
3.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Perencanaan SDM
- Pentingnya Perencanaan SDM
3.2. Penyajian
3.2.1. Uraian Penyajian
Perencanaan sumber daya manusia (PSDM) merupakan fungsi utama
yang harus dilaksanakan dalam organisasi, guna menjamin tersedianya
tenaga kerja yang tepat untuk menduduki berbagai posisi, jabatan, dan
pekerjaan yang tepat pada waktu yang tepat. Kesemuanya itu dalam rangka
mencapai tujuan dan berbagai sasaran yang telah dan akan ditetapkan.
Werther dan Davis (1989), mengemukakan perencanaan sumber daya
manusia adalah suatu perencanaan yang sistematik tentang perkiraan
kebutuhan dan pengadaan tentang pegawai. Perencanaan sumber daya
manusia merupakan serangkaian kegiatan yang dilakukan untuk
mengantisipasi permintaan bisnis dan lingkungan pada organisasi di waktu
yang akan datang, dan untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang
ditimbulkan oleh kondisi tersebut. Menurut Jackson & Schuler (1990),
perencanaan sumber daya manusia yang tepat membutuhkan langkah-
langkah tertentu berkaitan dengan aktivitas perencanaan sumber daya
manusia menurut organisasi modern. Langkah-langkah tersebut meliputi:
1. Pengumpulan dan analisis data untuk meramalkan permintaan
maupun persediaan sumber daya manusia yang diekspektasikan
bagi perencanaan bisnis masa depan.
2. Mengembangkan tujuan perencanaan sumber daya manusia.

60 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
3. Merancang dan mengimplementasikan program-program yang dapat
memudahkan organisasi untuk pencapaian tujuan perencanaan
sumber daya manusia.
4. Mengawasi dan mengevaluasi program-program yang berjalan.
Keempat tahap tersebut dapat diimplementasikan pada pencapaian
tujuan jangka pendek (kurang dari satu tahun), menengah (dua sampai tiga
tahun), maupun jangka panjang (lebih dari tiga tahun). Rothwell (1995),
menawarkan suatu teknik perencanaan sumber daya manusia yang meliputi
beberapa tahap, yaitu:
1. Investigasi baik pada lingkungan eksternal, internal, dan
organisasional.
2. Forecasting atau peramalan atas ketersediaan supply dan demand
sumber daya manusia saat ini dan masa depan.
3. Perencanaan bagi rekrutmen, pelatihan, promosi, dan lain-lain.
4. Utilisasi, yang ditujukan bagi manpower clan kemudian memberikan
feedback bagi proses awal.
Sementara itu, pendekatan yang digunakan dalam merencanakan
sumber daya manusia adalah dengan action driven, yang memudahkan
organisasi untuk memfokuskan bagian tertentu dengan lebih akurat atau
skills need, daripada melakukan perhitungan numerik dengan angka yang
besar untuk seluruh bagian organisasi. Pendekatan ini diawali dari strategic
drive korporasi saat ini, atau masalah bisnis yang terjadi dari tingginya
biodata tenaga kerja, pelayanan konsumen yang rendah, dan berupaya untuk
merencanakan solusi yang masuk akal. Agar efektif, pendekatan harus
didasarkan pada diagnosis masalah secara akurat dan analisis alternatif
rencana. DaIam hal ini, teknik kuantitatif masih diperlukan. Misalnya, biaya
tingginya tenaga kerja dapat berasal dari:
• Teknik rekrutmen yang baik/buruk yang menyebabkan tingginya
tingkat perpindahan karyawan atau rendahnya kualitas karyawan.
• Penggunaan keterampilan atau waktu kerja yang tidak efektif.
• Tingginya tingkat absensi, dan reward yang tidak sesuai Pendekatan
"action driven" akan memudahkan organisasi memfokuskan secara
lebih akurat bagian tertentu atau keterampilan yang dibutuhkan

61 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
daripada memproduksi penghitungan numerik dalam skala besar
bagi keseluruhan. Pada umumnya, yang perlu diperhatikan dalam
awal perencanaan sumber daya manusia adalah pengamatan
lingkungan.
Perencanaan SDM dilaksanakan sesuai kebutuhan organisasi untuk
dapat beradaptasi dengan perubahan lingkungannya baik internal maupun
eksternal dan untuk dapat diperoleh tenaga kerja yang dibutuhkan kapan
saja. Perencanaan SDM dilaksanakan dengan tujuan:
1. Membantu pencapaian tujuan organisasi termasuk perencanaan
memberikan kesempatan kerja yang sama bagi karyawan serta
membantu pertimbangan pemberian kompensasi yang layak dan
adil.
2. Menunjang pencapaian efektivitas organisasi, dapat meminimalkan
resiko atau ketidakpastian suatu tindakan, dapat dilakukan analisis
terhadap konsekuensi setiap tindakan sehingga ketidakpastian dapat
dikurangi.
Untuk dapat memanfaatkan SDM yang berkualitas dalam rangka
mencapai tujuan organisasi atau mencapai efektivitas organisasi tidaklah
mudah, hanya dapat terjadi setelah dilakukan perencanaan SDM yang
cermat, rasional, fleksibel dan kontinue. Perencanaan disini memiliki
dimensi-dimensi yang luas sehingga penting bagi 3 tingkat utama yaitu:
penting bagi tingkat perorangan, penting bagi tingkat organisasi dan penting
bagi tingkat nasional.
1. Penting bagi individu / perorangan karena perencanaan dapat
membantu meningkatkan ketrampilan individu, meningkatkan
pengembangan karir, dapat menghilangkan stress karena tekanan
pekerjaan.
2. Penting bagi organisasi karena perencanaan SDM dapat
meningkatkan efektivitas dan produktivitas pegawai pada gilirannya
dapat meningkatkan efektivitas organisasi.
3. Penting bagi tingkat nasional, karena perencanaan dapat
meningkatkan kualitas secara nasional, kualitas angkatan kerja suatu

62 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Negara yang terampil dibidang iptek, inovatif terhadap perubahan
dan memiliki tanggungjawab sosial yang tinggi.
Perencanaan juga penting karena perencanaan mempunyai kegunaan
dalam mengembangkan dan memberdayakan SDM. Kegunaan perencanaan
meliputi:
1. Memberdayakan SDM secara efisien dan efektif
2. Mengembangkan peluang karir yang lebih efektif
3. Mengembangkan SDM yang memiliki kepuasan kerja
4. Memadukan aktivitas SDM dan tujuan organisasi serta tujuan
individu secara efisien.
5. Membantu program rekruitmen dan seleksi lebih ekonomis.
6. Membantu program pelatihan lebih efektif.
7. Membantu mengembangkan sistem informasi SDM sehingga dapat
menyediakan informs yang akurat tentang kegiatan SDM.
8. Membantu program restrukturisasi organisasi yang lebih efektif.
Jadi perencanaan penting karena dengan perencanaan dengan
variasinya ditujukan pada upaya membantu tujuan organisasi. Perencanaan
dapat pencapaian meminimalkan resiko atau ketidakpastian suatu tindakan
dengan melakukan analisis masa datang dan analisis konsekuensi dari setiap
tindakan ketidakpastian dapat dikurangi dan keberhasilan dapat dicapai.
3.2.2. Latihan
Apa tujuan perencanaan SDM?
Jawaban:
Perencanaan SDM dilaksanakan dengan tujuan untuk membantu
pencapaian tujuan organisasi termasuk perencanaan memberikan
kesempatan kerja yang sama bagi karyawan serta membantu
pertimbangan pemberian kompensasi yang layak dan adil; menunjang
pencapaian efektivitas organisasi, dapat meminimalkan resiko atau
ketidakpastian suatu tindakan, dapat dilakukan analisis terhadap
konsekuensi setiap tindakan sehingga ketidakpastian dapat dikurangi.

63 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
3.3. Penutup
3.3.1. Tes Formatif
1. Jelaskan apa yang anda ketahui tentang perencanaan sumber daya
manusia!
2. Jelaskan mengapa perencanaan SDM penting bagi
individu/perorangan!
3. Sebutkan kegunaan dari perencanaan SDM!
3.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
3.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
3.3.4. Rangkuman
Perencanaan sumber daya manusia merupakan serangkaian kegiatan
yang dilakukan untuk mengantisipasi permintaan bisnis dan lingkungan pada
organisasi di waktu yang akan datang, dan untuk memenuhi kebutuhan
tenaga kerja yang ditimbulkan oleh kondisi tersebut. Langkah-langkah
tersebut meliputi: Pengumpulan dan analisis data untuk meramalkan
permintaan maupun persediaan sumber daya manusia yang diekspektasikan
64 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
bagi perencanaan bisnis masa depan.; Mengembangkan tujuan perencanaan
sumber daya manusia.; Merancang dan mengimplementasikan program-
program yang dapat memudahkan organisasi untuk pencapaian tujuan
perencanaan sumber daya manusia.; dan Mengawasi dan mengevaluasi
program-program yang berjalan. Perencanaan merupakan suatu hal penting
karena dengan perencanaan dengan variasinya ditujukan pada upaya
membantu tujuan organisasi. Perencanaan dapat pencapaian meminimalkan
resiko atau ketidakpastian suatu tindakan dengan melakukan analisis masa
datang dan analisis konsekuensi dari setiap tindakan ketidakpastian dapat
dikurangi dan keberhasilan dapat dicapai.
3.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Perencanaan sumber daya manusia adalah suatu perencanaan yang
sistematik tentang perkiraan kebutuhan dan pengadaan tentang
pegawai, yang dilakukan untuk mengantisipasi permintaan bisnis
dan lingkungan pada organisasi di waktu yang akan datang, dan
untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja yang ditimbulkan oleh
kondisi tersebut.
2. Perencanaan penting bagi individu / perorangan karena perencanaan
dapat membantu meningkatkan ketrampilan individu, meningkatkan
pengembangan karir, dapat menghilangkan stress karena tekanan
pekerjaan.
3. Kegunaan perencanaan meliputi: memberdayakan SDM secara
efisien dan efektif; mengembangkan peluang karir yang lebih
efektif; mengembangkan SDM yang memiliki kepuasan kerja;
memadukan aktivitas SDM dan tujuan organisasi serta tujuan
individu secara efisien; membantu program rekruitmen dan seleksi
lebih ekonomis.
Daftar Pustaka
E. Sutrisno, Manajemen Sumber Daya Manusia, Cetakan ke. Jakarta:
Kencana, 2017.
Sutadji, Perencanaan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia.
Yogyakarta: Dee Publish, 2010.

65 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
BAB IV. IDE DAN PROSES PENDIRIAN PERUSAHAAN

A. Ide dan Peluang Berwirausaha


4.1. Pendahuluan
4.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang aspek-aspek yang relevan
dengan kewirausahaan yakni ide dan peluang wirausaha, sehingga
mahasiswa memiliki dasar pengetahuan tentang hal tersebut.
4.1.2. Relevansi
Di dalam Kewirausahaan, aspek-aspek yang berkaitan dengan
berpikiran luas, transformasi ide menjadi peluang akan menjadi bahasan
praktis dimana bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam memahami
konsep kewirausahaan dari berbagai sumber bacaan dan pendapat
masyarakat.
4.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
4.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Sumber ide
- Pengertian peluang usaha
4.2. Penyajian
4.2.1. Uraian Penyajian
Suatu ide usaha/bisnis yang bagus adalah penting, atau bahkan
merupakan persyaratan untuk usaha/bisnis yang sukses. Namun demikian ide
bisnis yang bagus biasanya tidak langsung datang kepada pengusaha, tetapi
merupakan hasil dari kerja keras dan upaya dari pengusaha untuk
membangkitkan, mengidentifikasi dan mengevaluasi peluang.

66 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Terdapat jutaan pengusaha di dunia dan mereka membuktikan bahwa
terdapat banyak sumber ide bisnis yang berpotensi. Beberapa sumber yang
berguna akan dijabarkan di bawah ini:
a. Hobi/Minat
Hobi adalah aktivitas favorit di waktu luang atau pekerjaan. Banyak
orang, dalam melakukan hobi atau minat, berhasil mendirikan bisnis.
Sebagai contoh, jika Anda menyukai bermain dengan komputer, memasak,
musik, perjalanan, olahraga, atau pertunjukkan, Anda dapat
mengembangkannya menjadi sebuah bisnis. Misalnya, jika Anda menikmati
perjalanan, pertunjukkan dan/atau memberikan pelayan, Anda bisa
memasuki bidang pariwisata, dimana ini merupakan salah satu industri
terbesar di dunia.
b. Keterampilan dan Pengalaman Pribadi
Lebih dari separuh ide bisnis yang sukses berasal dari pengalaman
bekerja di kantor/tempat kerja. Sebagai contoh, seorang mekanik yang
mempunyai pengalaman bekerja di bengkel besar yang akhirnya membuka
bisnis reparasi mobil atau bisnis berjualan mobil bekas. Jadi, latarbelakang
pengusaha memainkan peranan penting dalam keputusan untuk memasuki
bisnis selain jenis usaha bisnis yang akan mereka ciptakan. Keterampilan
dan pengalaman Anda merupakan sumber yang paling penting, tidak hanya
untuk menghasilkan ide tetapi juga untuk mendapat keuntungan.
c. Waralaba
Waralaba adalah pengaturan dimana produsen atau distributor
tunggal dari suatu merek dagang, produk atau jasa memberi hak eksklusif
untuk distribusi lokal kepada pengencer mandiri/bebas sebagai ganti dari
pembayaran royalty dan pemenuhan prosedur operasi standar. Bisnis
waralaba dapat mengambil beberapa bentuk, tetapi satu bentuk menarik
adalah jenis yang menawarkan nama, Citra, cara untuk melakukan bisnis dan
prosedur operasional bisnis.
Di tahun 1980 dan awal 1990 waralaba mengalami pertumbuhan yang
sangat pesat, dan menjadi metode yang banyak digunakan untuk memasuki
bisnis bagi jutaan bisnis yang didirikan di AS dan Eropa. Di AS, terdapat
lebih dari 2000 tipe bisnis waralaba, yang membukukan penghasilan lebih

67 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
dari 300 miliar USD dari penjualan tahunan dan sekitar sepertiga dari semua
penjualan retail. Selain membeli bisnis waralaba, seseorang juga bisa
mengembangkan dan menjual konsep bisnis waralaba. Terdapat banyak
buku direktori dan buku pegangan serta asosiasi waralaba, termasuk The
International Frachise Association, yang dapat memberikan banyak
informasi.
d. Media Massa
Media massa merupakan sumber informasi, ide bahkan peluang
yang besar. Surat kabar, majalah, televisi, dan dewasa ini internet, adalah
contoh dari media massa. Misalnya, jika Anda benar-benar memperhatikan,
di iklan komersial pada surat kabar atau majalah Anda mungkin terdapat
informasi mengenai bisnis yang dijual. Satu cara untuk menjadi pengusaha
adalah untuk merespons tawaran seperti itu.
Artikel yang terdapat di media cetak atau internet, atau film
dokumenter di TV banyak melaporkan perubahan dalam gaya hidup atau
kebutuhan konsumen. Misalnya, Anda mungkin pernah membaca atau
mendengar bahwa sekarang banyak orang yang tertarik pada makanan
kesehatan atau kebugaran fisik. Anda juga bisa menemukan iklan yang
mencari penyediaan jasa tertentu berdasarkan keterampilan, misalnya
akuntansi, katering atau keamanan. Atau Anda mungkin bisa menemukan
konsep baru yang membutuhkan investor, seperti waralaba.
e. Keluhan
Keluhan dan kekecewaan dari pelanggan telah banyak menghasilkan
produk dan jasa baru. Bilamana pemakai atau pelanggan mengeluh tentang
produk atau jasa, Anda mempunyai potensi untuk menghasilkan ide bisnis.
Ide bisa berupa mendirikan perusahaan tandingan yang menghasilkan
produk atau jasa yang lebih baik, atau membuat produk atau jasa yang bisa
dijual ke perusahaan tersebut atau perusahaan lain.
Ide usaha (bisnis) adalah respons seseorang, banyak orang, atau
suatu organisasi untuk memecahkan masalah yang teridentifikasi atau untuk
memenuhi kebutuhan di suatu lingkungan (pasar, masyarakat). Mencari
sebuah ide bisnis yang bagus adalah langkah awal untuk mengubah
keinginan dan kreativitas pengusaha menjadi peluang usaha/bisnis.

68 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Ada dua hal penting yang harus dicatat dalam suatu ide bisnis bagus
tersebut:
a. Ide bisnis hanyalah suatu alat;
b. Suatu ide diubah menjadi peluang bisnis yang menguntungkan.
Dengan kata lain, tanpa mengurangi arti pentingnya, sebuah ide
hanyalah alat yang harus dikembangkan, dan diubah menjadi
peluang usaha/bisnis yang menguntungkan.
Peluang usaha adalah kesempatan atau waktu yang tepat yang
seharusnya di ambil atau dimanfaatkan bagi seseorang wirausahawan untuk
mendapat keuntungan. Banyak peluang yang di sia-siakan, sehingga berlalu
begitu saja karena tidak semua orang dapat melihat peluang dan yang
melihat pun belum tentu berani memanfaatkan peluang tersebut.
Selain pengertian secara umum, para ahli sendiri mempunyai banyak
pendapat tentang peluang usaha. Hal tersebut dapat dijadikan referensi untuk
dapat memulai suatu bisnis karena memulai sesuatu merupakan hal yang
paling sulit, namun menjalaninya sendiri juga merupakan sebuah tantangan
tersendiri bagi anda. Berikut ini pengertian peluang usaha menurut para ahli
yang diantaranya yaitu:
1. Menurut Arif F. Hadipranata, Peluang usaha merupakan sebuah
resiko yang harus diambil dan dihadapi untuk mengelola dan
mengatur segala urusan yang ada hubungannya dengan finansial.
2. Menurut Thomas W. Zimmerer, Peluang usaha merupakan sebuah
terapan yang terdiri dari kreativitas dan inovasi untuk memecahkan
masalah dan melihat kesempatan yang dihadapi setiap hari.
3. Menurut Robbin and Coulter, Peluang usaha merupakan sebuah
proses yang melibatkan invidu atau kelompok yang menggunakan
usaha dan sarana tertentu untuk menciptakan suatu nilai tumbuh
guna memenuhi sebuah kebutuhan tanpa memperhatkan sumber
daya yang digunakan.
4. Menurut Dr. Schwartz, Cara memanfaatkan peluang usaha/bisnis
menurutnya ialah:

69 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
a. Percaya dan yakin bahwa usaha dapat dilaksanakan. Hapuskan kata
mustahil, tak mungkin, tak bisa atau tak perlu dicoba dari khasanah
pikiran dan khasanah bicara.
b. Jangan hadiri lingkungan yang statis yang akan melumpuhkan
pikiran wiarusahawan. Lihatlah peluang-peluang usaha untuk
menjadi besar, tradisi lain yang kurang menunjang peluang- peluang
usaha ialah etos kerja yang rendah dan terlalu santai.
c. Setiap hari bertanyalah kepada diri sendiri, "Bagaimana saya dapat
melakukan usaha lebih baik?".
d. Bertanya dan dengarkanlah, dengan bertanya dan mendengarkan
maka wirausahawan akan mendapatkan bahan baku untuk
mengambil keputusan yang tepat.
e. Perluas pikiran anda, bersemangatlah, bergaul dengan orang-orang
yang dapat membuat anda mendapat gagasan-gagasan peluang
usaha.
Banyak peluang yang di siasiakan, sehingga berlalu begitu saja
karena tidak semua orang dapat melihat peluang dan yang melihatpun belum
tentu berani memanfaatkan peluang tersebut. hanya seorang wirausahawan
yang dapat berpikir kreatif serta berani mengambil risiko itulah yang dengan
tanggap dan cepat memanfaatkan peluang. Peluang usaha yang telah di
ambil tentu akan memiliki konsekuensi bagi pengambil keputusan. Jika
berhasil dapat dikatakan mendapat keuntungan, namun jika gagal maka itu
bagian dari resiko yang harus di hadapi. Namun demikian, hal itu dapat
dijadikan pengalaman yang sangat berharga.
4.2.2. Latihan
Jelaskan pengertian peluang usaha menurut Robbin and Coulter!
Jawaban:
Peluang usaha merupakan sebuah proses yang melibatkan invidu atau
kelompok yang menggunakan usaha dan sarana tertentu untuk
menciptakan suatu nilai tumbuh guna memenuhi sebuah kebutuhan
tanpa memperhatkan sumber daya yang digunakan.

70 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
4.3. Penutup
4.3.1. Tes Formatif
1. Sebutkan beberapa sumber ide bisnis yang berpotensi!
2. Sebutkan dua hal penting yang harud sicatat dalam suatu ide
bisnis!
3. Jelaskan maksud dari peluang usaha!
4.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
4.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
4.3.4. Rangkuman
Ide usaha (bisnis) adalah respons seseorang, banyak orang, atau suatu
organisasi untuk memecahkan masalah yang teridentifikasi atau untuk
memenuhi kebutuhan di suatu lingkungan (pasar, masyarakat). Mencari
sebuah ide bisnis yang bagus adalah langkah awal untuk mengubah
keinginan dan kreativitas pengusaha menjadi peluang usaha/bisnis. Peluang
usaha adalah kesempatan atau waktu yang tepat yang seharusnya di ambil

71 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
atau dimanfaatkan bagi seseorang wirausahawan untuk mendapat
keuntungan. Banyak peluang yang di sia-siakan, sehingga berlalu begitu saja
karena tidak semua orang dapat melihat peluang dan yang melihat pun
belum tentu berani memanfaatkan peluang tersebut. hanya seorang
wirausahawan yang dapat berpikir kreatif serta berani mengambil risiko
itulah yang dengan tanggap dan cepat memanfaatkan peluang. Peluang usaha
yang telah di ambil tentu akan memiliki konsekuensi bagi pengambil
keputusan. Jika berhasil dapat dikatakan mendapat keuntungan, namun jika
gagal maka itu bagian dari resiko yang harus di hadapi. Namun demikian,
hal itu dapat dijadikan pengalaman yang sangat berharga.
4.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Sumber ide bisnis dapat muncul dari hobi/minat; keterampilan
dan pengalaman pribadi; waralaba; media massa; keluhan, dll
2. Ada dua hal penting yang harus dicatat dalam suatu ide bisnis
bagus tersebut yaitu ide bisnis hanyalah suatu alat; dan suatu
ide diubah menjadi peluang bisnis yang menguntungkan.
3. Peluang usaha adalah kesempatan atau waktu yang tepat yang
seharusnya di ambil atau dimanfaatkan bagi seseorang
wirausahawan untuk mendapat keuntungan.
Daftar Pustaka
K. Dewi, H. Yaspita, and A. Yulianda, Manajemen Kewirausahaan, Edisi
Pert. Yogyakarta: Deepublish Publisher, 2020.
Maryati, Modul Pembelajaran Mata Kuliah Kewirausahaan. Cirebon: CV.
Syntax Computama.
Sanawiri and M. Iqbal, Kewirausahaan, Cetakan Pe. Malang: UB Press,
2018.

72 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
BAB V. SEGMENTASI DAN TARGET PASAR

A. Definisi dan Proses Segmentasi Pasar


5.1. Pendahuluan
5.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang definisi dan proses
segmentasi pasar sehingga mahasiswa memiliki dasar pengetahuan tentang
hal tersebut.
5.1.2. Relevansi
Di dalam melakukan suatu kegiatan berwirausaha tidak lepas dengan
segmentasi pasar didalamnya, pemahaman mengenai segmentasi pasar
memudahkan mahasiswa dalam mengembangkan kegiatan dalam
kewirausahaan.
5.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
5.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Pengertian segmentasi pasar
- Proses segmentasi pasar
5.2. Penyajian
5.2.1. Uraian Penyajian
Segmentasi adalah proses menganalisis konsumen secara keseluruhan
dan membaginya menjadi beberapa segmen (Prolifestyler, 2019). Ide utama
segmentasi adalah membuat segmen-segmen yang berisikan tipe pelanggan
yang serupa. Segmentasi pasar didefiniskan sebagai proses menganalisa total
pasar yang heterogen dan membaginya menjadi beberapa sub-market atau

73 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
segmen, sehingga setiap segmen akan mempunyai kecenderungan yang
homogen untuk beberapaa aspek yang signifikan (Vapulus, 2018).
Decker (2020) mendefinisikan segmentasi sebagai proses membagi
konsumen menjadi kelompok-kelompok kecil berdasarkan karakteristik
tertentu. Dengan proses ini, permasar akan dapat mengelompokkan masing-
masing konsumen dalam grup dengan karakteritik serupa sehingga pemasar
dapat mengkomunikasikan produk, fitur, dan manfaat yang paling relevan
bagi mereka dengan lebih baik. Tujuan utama melakukan segmentasi adalah
untuk membuat berbagai segmen pelanggan berdasarkan kriteria dan sifat
tertentu yang pemasar pilih (Wright, 2020).
Segmentasi pasar adalah proses membagi pasar menjadi sub-bagian
yang terdefinisikan dengan baik. Segmentasi pasar terdiri dari sekolompok
orang yang memiliki sekumpulam kebutuhan dan keinginan yang sama
(Kotler and Keller, 2015). Segmen konsumen didefinisikan sebagai
kelompok orang atau organisasi yang ingin dilayani oleh perusahaan
(Osterwalder and Pig-neur, 2010). Dari deskripsi di atas hal yang bisa kita
tarik dari segmentasi pasar adalah:
1. Pasar terdiri dari konsumen dengan banyak kebutuhan dan
keinginan.
2. Sangat tidak mungkin untuk perusahaan mengkomunikasikan
produk dan jasa yang mereka tawarkan kedapa semua konsumen
yang ada di pasar
Tiga hal kunci dalam proses segmentasi pasar adalah sebagai berikut:
1. Menggunakan beberapa metode untuk membagi pasar menjadi
bagian yang lebih kecil, masing-masing memiliki kesamaan internal
namun secara eksternal memiliki perbedaan
2. Memilih salah satu atau beberapa segmen yang memberikan tawaran
yang lebih menarik.
3. Menyesuaikan program pemasaran dengan segrnen yang dituju dan
kebutuhan dari segrnen tersebut.
Ada beberapa pendekatan yang biasa digunakan namun
implementasinya disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang dihadapi
dalam melakukan proses segmentasi pasar. Perbedaan-perbedaan dalam

74 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
proses segmentasi pasar tergantung pada orientasi strategi pemasaran dan
orientasi analisis pasar yang akan proses segrnentasi pasar adalah sebagai
berikut:
1. Identifikasi dasar-dasar segmentasi
Pasar secara total diamati melalui berbagai sudut pandang, kemudian
dipilah-pilah menjadi beberapa bagian yanghomogen. Sebenamyajika
analisis dari Sisi produk dilakukan dengan seksama, sangat memungkinkan
terciptanya segrnen pasar baru, yang berbeda dari yang telah ditetapkan.
2. Menentukan kelompok-kelompok yang homogen
Pengertian homogenitas di sini adalah mencari kesamaaan atau
pemahaman yang umum digunakan dari sub-subkelompok dari pasar secara
keseluruhan, kemudian dipisahkan dalam kelompok tersendiri. Pengertian
sederhananya adalah pengelompokan anggota pasar berdasarkan
karakteristik deskriptif dan kesamaan dalam mengajukan pertanyaan ketika
akan melakukan pembelian barang atau jasa.
3. Evaluasi terhadap setiap segmen
Melakukan pemilahan pasar dan menentukan homogenitas dari sub-
subpasar merupakan langkah penting untuk mnentukan target pasar. Proses
ini dijembatani oleh proses evaluasi untuk menentukan apakah segrnen pasar
tersebut cukup menarik untuk dimasuki. Segrnen pasar hams cukup menarik
dan sesuai dengan kemampuan keuangan perusahaan, pasar dan sasamn
teknologi. Segmen tersebut juga harus menjanjikan keuntungan secara
jangka panjang. Berdasarkan riset pasar dan teknik- teknik peramalan
dilakukan evaluasi yang hasilnya menentukan apakah segmen pasar tersebut
cukup menguntungkan. Selanjutnya, dibuat perkiraan keuntungan jangka
panjang berdasarkan strategi pemasamn yang akan digunakan perusahaan
dalam beradaptasi dengan setiap segmen potensial. Setelah itu, segmen pasar
dapat diumtkan berdasarkan keuntungan relatif dan kemampuan pasar untuk
mencapai tujuan perusahaan.
4. Seleksi pasar sasaran
Hasil evaluasi yang telah dilakukan adalah satu atau beberapa
kelompok yang dianggap paling sesuai sebagai pasar sasaran perusahaan dan
sesuai dengan perencanaan perusa-haan. Jika dalam sasaran perusahaan

75 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
terdapat keinginan untuk memaksimalkan keuntungan jangka panjang, maka
segmen yang dipilih adalah yang menjanjikan keuntungan optimal dan
kemungkinan pasar untuk selalu tumbuh. Segrnen pasar ini akan digunakan
sebagai target dari seluruh strategi pemasaran. Melalui riset pasar tambahan
dapat ditemukan keunikan dari pasar yang menjadi sasaran, sehingga strategi
pemasarannya dapat dijalankan dengan tepat. Analisis lebih Ianjut dapat
mendeteksi setta menilai kekuatan dan kelemahan dari pesaing di dalam
segmen pasar yang dipilih, serta melihat peluang perusahaan untuk bersaing.
5. Mendesain strategi pemasaran
Kesalahan yang mungin terjadi adalah menetapkan strategi yang
diarahkan kepada seluruh pelanggan. Pendekatan ini sesuai jika produk yang
ditawaran benar-benar unik dibandingkan dengan produk pesaing, pasamya
dapat diukur, dan kebutuhan pelanggan memiliki standar yang generik.
Segmentasi, penetapan pasar sasaran dan penentuan progam yang spesifik
adalah untuk mernenuhi kebutuhan kelompok tertentu dari keseluruhan pasar
yang ada. Segmentasi pasar baru mempunyai arti bila kebutuhan spesifik
dari pasar tersebut dapat dipenuhi oleh pemasaran perusahaan.
6. Implementasi dan pengendalian
Langkah terakhir segrnentasi adalah melakukan implementasi
program pemasaran yang disesuaikan dengan segrnen tersebut. Kemudian
dilakukan pengamatan atas reaksi calon pasar, serta reaksi pesaing dalam
segmen yang sama. Pengamatan tidak hanya semata-mata mengamati, tetapi
juga melakukan pengendalian serta penilaian dan identifikasi keunikan
kamkteristik segrnen. Bila perlu, melakukan perbaikan- perbaikan jika
implementasi dari konsep segmentasi ternyata menyimpang. Atas dasar
keunikan kamkteristik pasar, perusahaan makin dapat menentukan dengan
tepat dasar-dasar atau variabel dalam melakukan segrnentasi pasar. Derajat
pemanfaatan segmentasi sangat dipengaruhi oleh bagaimana perusahaan
mengimplementasikannya. Derajat pemanfaatan segmentasi dapat
digambarkan dari dua pendekatan ekstrem. Pendekatan ekstrem yang
pertama adalah undifferentiated marketing yang memperlakukan pasar
sebagai satu segmen. Pendekatan ekstrem yang kedua adalah concentrated
marketing yang memperlakukan konsumen sebagai satu segmen dengan

76 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
program pemasaran yang spesifik bagi setiap konsumen. Di antara kedua
kutub ekstrem inilah derajat pemanfaatan segmentasi digunakan oleh
perusahaan
Dalam undifferentiated marketing, perusahaan bersaing pada pasar
yang luas, berdasakan pendekatan rata-rata. Produk yang ditawarkan terbatas
pada lini produk tertentu, dengan harga yang terstandarisasi. Manajemen
merek, komunikasi pemasaran dan pernanfaatan saluran distribusi
berdasarkan pada pertimbangan mayoritas kebutuhan konsumen. Sedangkan
pada concentrated marketing, seluruh sumber daya perusahaan diarahkan
untuk memenuhi kebutuhan atau memuaskan satu perusahaan atau satu
segmen. Program pemasarannya sangat intensif, namun jika kehilangan satu
pelanggannya, hal ini akan berpengaruh besar terhadap perusahaan.
5.2.2. Latihan
Jelaskan fungsi segmentasi pasar!
Jawaban:
Fungsi dari segmentasu pasar sadalah permasar akan dapat
mengelompokkan masing-masing konsumen dalam grup dengan
karakteritik serupa sehingga pemasar dapat mengkomunikasikan
produk, fitur, dan manfaat yang paling relevan bagi mereka dengan
lebih baik.
5.3. Penutup
5.3.1. Tes Formatif
1. Jelaskan pengertian segmentasi pasar!
2. Jelaskan tujuan utama dari segmentasi pasar!
3. Jelaskan secara singkat kunci dalam proses segmentasi pasar!
5.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali

77 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
5.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
5.3.4. Rangkuman
Segmentasi pasar adalah proses membagi pasar menjadi sub-bagian
yang terdefinisikan dengan baik. Ide utama segmentasi adalah membuat
segmen-segmen yang berisikan tipe pelanggan yang serupa. Dengan proses
ini, permasar akan dapat mengelompokkan masing-masing konsumen dalam
grup dengan karakteritik serupa sehingga pemasar dapat
mengkomunikasikan produk, fitur, dan manfaat yang paling relevan bagi
mereka dengan lebih baik. Tiga hal kunci dalam proses segmentasi pasar
adalah menggunakan beberapa metode untuk membagi pasar menjadi bagian
yang lebih kecil, masing-masing memiliki kesamaan internal namun secara
eksternal memiliki perbedaan; memilih salah satu atau beberapa segmen
yang memberikan tawaran yang lebih menarik; dan kemudiaan
menyesuaikan program pemasaran dengan segrnen yang dituju dan
kebutuhan dari segrnen tersebut. Ada beberapa pendekatan yang biasa
digunakan namun implementasinya disesuaikan dengan situasi dan kondisi
yang dihadapi dalam melakukan proses segmentasi pasar, contohnya adalah
pendekatan dengan: identifikasi dasar-dasar segmentasi, menentukan
kelompok-kelompok yang homogen, evaluasi setiap segmen, seleksi pasar
sasaran, serta impementasi dan pengendalian.

78 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
5.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Segmentasi pasar didefiniskan sebagai proses menganalisa total
pasar yang heterogen dan membaginya menjadi beberapa sub-
market atau segmen, sehingga setiap segmen akan mempunyai
kecenderungan yang homogen untuk beberapaa aspek yang
signifikan
2. melakukan segmentasi adalah untuk membuat berbagai segmen
pelanggan berdasarkan kriteria dan sifat tertentu yang pemasar pilih
3. Menggunakan beberapa metode untuk membagi pasar menjadi
bagian yang lebih kecil, memilih salah satu atau beberapa segmen
yang memberikan tawaran yang lebih menarik dan kemudian
menyesuaikan program pemasaran dengan segrnen yang dituju.
Daftar Pustaka
J. P. Cannon, W. D. Perreault, and J. McCarthy, Pemasaran Dasar:
Pendekatan Manajerial Global, Edisi 16. Jakarta: Penerbit Salemba
Empat, 2008.
A. Wirapraja et al., Manajemen Pemasaran Perusahaan, Cetakan 1. Jakarta:
Yayasan Kita Menulis, 2021.
A. B. Susanto and H. Wijabarko, Power Branding: Membangun Merek
Unggul dan Organisasi Pendukungnya, Cetakan I. Jakarta: Pennerbit
Quantum Bisnis & Manajemen, 2004.

B. Target Pasar
5.1. Pendahuluan
5.1.1. Deskripsi Singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang target pasar sebagai
lanjutan dari segmentasi pasar sehingga mahasiswa memiliki dasar
pengetahuan tentang hal tersebut.
5.1.2. Relevansi
Di dalam melakukan suatu kegiatan berwirausaha tidak lepas dengan
target pasar didalamnya, pemahaman mengenai targeti pasar memudahkan
mahasiswa dalam memahami konsep kewirausahaan dari berbagai sumber
bacaan dan pendapat masyarakat.

79 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
5.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami konsep
kewirausahaan.
5.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan:
- Pengertian target pasar
- Proses target pasar
5.2. Penyajian
5.2.1. Uraian Penyajian
Langkah kedua dari startegi pemasaran setelah melakukan segmentasi
pasar adalah menentukan yang menjadi target pasar atau pasar sasaran.
Ketepatan dalam nenentukan target yang menjadi pasar sasaran akan
berpengaruh pada positioning sebuah perusahaan di mata konsumen. Dalam
konteks pariwisata, sebuah destinasi pariwisata harus mampu menentukan
target pasar yang akan dituju. Pasar sasaran budaya, cocok bagi destinasi
parwisata yang nengembangkan pariwisata budaya. Hotel yang berorientasi
pada pangsa pasar life style akan menyiapkan berbagai sarana yang
bernuansa life style, seperti cara melayani, desain hoteI, dan menu yang
disajikan.
A. Evaluasi Segmen Pasar
Sebelum menentukan target pasar, maka produsen harus melakukan
evaluasi terhadap segmen pasar yang ada. Tiga dasar pertimbangan yang
harus dilakukan, yaitu: 1) mengetahui ukuran dan pertumbuhan segmen
pasar yang akan dijadikan target, 2) daya tarik struktur pasar yang dijadikan
target, dan 3) tujuan perusahaan dan sumberdaya yang tersedia.
1. Ukuran dan Pertumbuhan Segmen Pasar
Begitu banyaknya segmen pasar yang tersedia nuka seorang produsen
harus dapat menentukan dengan tepat target pasar yang akan dituju. Berapa
target pasar yang akan dituju dan mengetahui bagaimana prospek pasar yang

80 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
akan dijadikan target. Sebuah biro perjalanan akan nenentukan target pasar
yang akan menjadi sasaran, apakah negara China, negara dikawasan Eropa
seperti diantaranya Prancis dan Italia. Sebuah hotel berbintang lima
misalnya, harus mampu memahami segmentasi pasar yang memiliki prospek
untuk membeli kamar hotel nereka. Mungkin mereka mencari pangsa pasar
gabungan antara pangsa pasar dikawasan Eropa dan Asia. Namun ada juga
yang hotel yang hanya mencari target pasar wisatawan domestik, yang
bertujuan melakukan kegiatan MICE.
2. Daya Tarik Segmen Pasar
Setelah melakukan riset yang mendalam, maka organisasi dapat
mengetahui berbagai segmen pasar yang ada. Pasar mana yang paling
menarik dan menguntungkan bagi perusahaan atau organisasi. Dengan
banyaknya pesaing nuka seorang manajer perusahaan harus mampu memilih
dan menentukan target pasar yang diharapkan dapat memberikan manfaat
dalam jangka panjang. Hal ini disebabkan karena perusahaan lail atau
kompetitor juga melakukan seleksi terhadap segmen pasar yang ada.
Artinya, persaingan semakin ketat karena mungkin saja pesaing juga
mengambil pangsa pasar yang sanu. Pangsa pasar yang saat ini adalah
pangsa pasar yang menyukai produk yang ramah lingkungan. Mereka akan
memilih perusahaan yang peduli pada lingkungan dan melakukan kegiatan-
kegiatan yang bernuansa pelestarian termasuk dalam hal sosial dan budaya.
Wisatawan banyak memilih daya tarik yang bernuansa alam yang berfungsi
korvservasi seperti ekowisata, agrowisata, bird watching, dan heritage.
Dengan demikian produsen harus pandai memilih pangsa pasar ini. Karena
kesalahan pemilohan segmen pasar ini berakibat pada kekecewaaan
komsumen karena tidak sesuai dengan yang diharapkan oleh konsunen atau
wisatawan.
3. Tujuan Perusahaan dan Sumber Daya
Target pasar yang akan dijadikan sasaran seharusnya sama dengan
tujuan perusahaan serta sumber daya yang tersedia dan yang harus
disediakan. Sebuah hotel yang berada ditengah hutan, mereka memiliki visi
mengenbangkan usaha dan melakukan kegiatan konservasi dan perservasi.
Mereka melakukan kegiatan bisnis namun juga tidak merusak lingkungan

81 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
bahkan melakukan kegiatan edukasi terhadap lingkungan dan kepada
konsumen atau wisatawan.
Karyawan hotel yang disiapkan adalah nereka yang memiliki
kemampuan dalam menjaga dan melestarikan lingkungan. Konsekuensinya,
wisatawan yang datang bukan wisatawan masal namun wisatawan alternatif
terbatas yang menyukai alam, petualangan, dan edukasi. Adalah sangat
mubasir ketika perusahaan yang mwlakukan kegiatan dengan target pasar
wisatawan yang nenyukai alam, namun sumberdaya yang ada tidak memiliki
kemampuan atau kepedulian tentang alam. Dengan demikian, penentuan
target pasar akan sia-sia saja, wisatawan tidak mau membeli produk dimana
perusahaan bahkan dapat merusak lingkungan atau tidak peduli pada
lingkungan.
Sebuah hotel yang memilih target pasar Rusia dan Amerika, maka
mereka harus siap dengan sunberdaya manusia yang memiliki kemampuan
Bahasa Inggris dan juga bahasa Rusia. Berbeda dengan hotel yang hanya
nrmillh target pasar dari wilayah yang mdnggunakan bahasa Inggris sebagai
bahasa komunikasi. Mereka hanya memerlukan sumberdaya yang memiliki
kemanpuan bahasa Inggris saja. Nanun semuanya memiliki konsekuensi,
bila hotel hanya satu target pasar, bila target pasar mengalami masalah
seperti adanya resesi ditempat asal maka hotel akan kehilangan target pasar
atau konsumen. Berbeda dengan hotel yang memiliki beberapa target pasar.
Satu pasar nengalami masalah maka nasih ada pasar lain yang membeli
produk mereka.
B. Seleksi Segmen Pasar
Setelah melakukan evaluasi terhadap segmen pasar yang sudah ada,
maka langkah selanjutnya adalah melakukan seleksi terhadap segmen pasar
yang ada. Beragamnya pangsa pasar yang ada akan membingungkan untuk
menentukan mana yang akan nenjadi pilihan. Seleksi pasar menggambarkan
bagaimana cara perusahaan dalam target pasar. Seleksi pasar dapat
menghasilkan jenis pasar, yaitu:
1) pasar yang tidak dibedakan,
2) pasar yang dibedakan, dan
3) pasar yang dikonsentrasikan.

82 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Pasar yang tidak dibedakan artinya seorang pengusaha atau manajer
perusahaan tidak nembedakan pasar menjadi bagian yang lebih spesifik.
Mereka menganggap semua pasar yang ada. Berdasarkan 15 pangsa pasar
potensial ada diantaranya yang menjadi sasaran untuk dibidik perusahaan.
Sebuah hotel berbintang, tidak memilih satu atau dua segmen pasar yang
ada, namun dapat memilih semuanya sebagai target pasar. Mereka
memasarkan hotelnya kepada semua segmen pasar, seperti mancanegara,
domestik, tanpa membedakan usia dan tujuan perjalanan.
Pasar yang dibedakan, seperti digambarkan sebelumnya, salah satu
pertimbangan perusahaan dalam menentukan target pasar adalah dengan
memilih hanya satu atau lebih yang dianggap memberikan manfaat.
Perusahaan pasar Eropa saja dengan dasar pertinbangan, perekonomian
kawasan Eropa sangat Perusahaan Body Shop adalah salah satu perusahaan
yang nenbedakan pasar, terutanu mereka yang nenbeli produk yang rarmh
lingkungan. Demikian pula sebahknya, segmen pasar atau konsumen tertentu
hanya akan nenbeli produk tertentu, seperti produk Body Shop. Body Shop
ada diseluruh dunia, mereka berkomitmen untuk menjual produk-produk
yang ramah lingkungan. Seperti sabun, sampo, minyak rambut yang natural,
dengan bahan alami tanpa bahan pengawet. Pasar yang dikonsentrasikan,
beberapa perusahaan atau bisnis hotel hanya berkonsentrasi pada segmen
pasar domestik. Dengan pertimbangan lebih mudah untuk digarap dan tidak
memerlukan sumberdaya manusia yang khusus, seperti harus nrnggunakan
bahasa Asing. Beberapa hotel memiliki segmen pasar yang khsusus
menangani yang akan melakukan kegiatan pertemuan, insentif, konvensi,
dan paneran yang sering dikenal degan istilah MICE (meeting, incentive,
convention and Exhibition).
5.2.2. Latihan
Jelaskan apa yang dimaksud target pasar!
Jawaban:
Target pasar adalah salah satu elemen strategi pemasaran yang harus
dilakukan oleh perusahaan atau organisasi karena menghadpi
persaingan yang semakin ketat serta perilaku konsumen yang semakin
dinamis.

83 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
5.3. Penutup
5.3.1. Tes Formatif
1. Sebutkan 3 dasar pertimbangan yang harus dilakukan untuk
melakukan evaluasi terhadap segmen pasar yang ada sebelum
menentukan target pasar!
2. Jelaskan maksud dari jenis pasar yang tidak dapat dibedakan yang
pada kegiatan seleksi pasar!
5.3.2. Umpan Balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah:
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
5.3.3. Tindak Lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% keatas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
5.3.4. Rangkuman
Target pasar adalah salah satu elemen strategi pemasaran yang harus
dilakukan oleh perusahaan atau organisasi karena menghadpi persaingan
yang semakin ketat serta perilaku konsumen yang semakin dinamis.
Kegiatan ini merupakan Langkah kedua dari startegi pemasaran setelah
melakukan segmentasi pasar. Sebelum menentukan target pasar, maka
produsen harus melakukan evaluasi terhadap segmen pasar yang ada. Tiga
84 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
dasar pertimbangan yang harus dilakukan, yaitu: 1) mengetahui ukuran dan
pertumbuhan segmen pasar yang akan dijadikan target, 2) daya tarik struktur
pasar yang dijadikan target, dan 3) tujuan perusahaan dan sumberdaya yang
tersedia. Setelah melakukan evaluasi terhadap segmen pasar yang sudah ada,
maka langkah selanjutnya adalah melakukan seleksi terhadap segmen pasar
yang ada. Seleksi pasar dapat menghasilkan jenis pasar, yaitu yang pertama
pasar yang tidak dibedakan. kemudian yang kedua pasar yang dibedakan,
yaitu dan yang ketiga adalah pasar yang dikonsentrasikan. Penentuan target
pasar yang salah akan menyebabkan perusahan, organisasi atau sebuah
destinasi pariwisata tidak memiliki atau kehilangan citra atau positioning.
5.3.5. Kunci Jawaban Formatif
1. Tiga dasar pertimbangan yang harus dilakukan, yaitu: 1) mengetahui
ukuran dan pertumbuhan segmen pasar yang akan dijadikan target,
2) daya tarik struktur pasar yang dijadikan target, dan 3) tujuan
perusahaan dan sumberdaya yang tersedia.
2. Pasar yang tidak dibedakan artinya seorang pengusaha atau manajer
perusahaan tidak nembedakan pasar menjadi bagian yang lebih
spesifik.
3.
Daftar Pustaka
I. P. G. Sukaatmadja and N. N. K. Yasa, Manajemen Pemasaran Pariwisata,
Cetak I. Klaten: Penerbit Lakeisha, 2020.

85 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
BAB VI RENCANA STRATEGI PEMASARAN

A. PERENCANAAN STRATEGI PEMASARAN


1.1. Pendahuluan
1.1.1. Deskripsi singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang perencanaan strategi
pemasaran sehingga mahasiswa memiliki persepsi yang sama tentang hal
tersebut.
1.1.2. Relevansi
Di dalam kewirausahaan, pemahaman mengenai perencanaan strategi
pemasaran, terutama bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam
memahami perencanaan strategi pemasaran dari berbagai sumber bacaan dan
pendapat masyarakat.
1.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami rencana strategi
pemasaran.
1.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan perencanaan strategi pemasaran meliputi :
• Kajian Pasar
• Perencanaan Pemasaran
• Landasan Pemasaran
1.2. Penyajian
1.2.1. Uraian atau penjelasan
Pemasaran merupakan suatu proses penciptaan dan penyampaian
barang dan jasa yang diinginkan pelanggan yang meliputi kegiatan yang
berkaitan dengan menarik dan mempertahankan pelanggan setia. Rahasia
pemasaran yang berhail adalah adalah memahami siapa pelanggan, apa
kebutuhan, permintaan, dan keinginannya sebelum pesaing menawarkan
produk dan jasanya yang akan memuaskan kebutuhan, permintaan dan

86 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
keinginanya dan memberikan jasa, kecocokan dan sesuatu bernilai pada
pelanggan sehingga dia mau kembali lagi. Aktivitas ini merupakan kajian
pasar yang sederhana. Dengan makin bergejolaknya lingkungan global,
pemilik usaha kecil harus memahami pentingnya mengembangkan strategi
pemasaran yang relevan. Perencanaan pemasaran berfokus terhadap
pelanggan dan menyadari bahwa memuaskan pelanggan merupkan landasan
setiap bisnis UMKM. Perencanaan pemasaran harus memiliki empat tujuan:
1. Menentukan kebutuhan dan keinginan pelanggan melalui riset
pasar,
2. Menetapkan pasar pasar sasaran yang akan dlayani oleh pebisnis
UMKM,
3. Menganalisis keungulan bersaing perusahaan dan membangun
strategi pemasaran di sekitarnya,
4. Membantu menciptakan bauran pemasaran dengan kebutuhan dan
keinginan pelanggan.
1. Kajian Pasar
Untuk menentukan kebutuhan dan keinginan pelanggan dilakukan
melaui kajian pasar. Kajian pasar merupakan sarana untuk mengumpulkan
informasi yang menjadi dasar perencanaan pemasaran. Kegiatannya
mencakup pengumpulan, analisis, dan interpretai data secara sistematis yang
berkaitan dengan pasar, pelanggan dan perusahan pesaing. Kajian pasar akan
menjawab pertanyaan;Siapa pelanggan dan pelanggan potensial? Apa yang
mereka cari ? Orang seperti apa mereka itu ? Dimana mereka tinggal ?
Seberapa sering mereka membeli produk atau jasa ? Model, jenis, atau rasa
apa yang mereka sukai ?
Kajian pasar yang bermanfat bagi pebisnis kecil tidak perlu bersifat
resmi dan mahal biaya. Pemilik bisnis dapat melakukn sendiri dengan
”melacak kecenderungan”cukup perilaku dan tindakan pelanggan dan
pemilik bisnis kecil dapat menggeser lini produk dan jasanya sesuai dengan
perubahan selera di pasar. Pertanyan itu dapat langsung ditanyakan kepada
pelanggan atau pembeli. Hal dapat dilakukan oleh pebisnis UMKM. Sesuai
dengan makna pemasaran, yaitu kegiatan meneliti kebutuhan dan keinginan
konsumen, menghasilkan barang atau jasa sesuai dengan kebutuhan dan

87 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
keinginan konsumen (product), menentukan tingkat harga (price),
mempromosikannya agar produk dikenal konsumen (promotion), dan
mendistiribusikan produk ke tempat konsumen (place), maka tujuan
pemasaran adalah bagaimana agar barang atau jasa yang dihasilkan disukai,
dibutuhkan, dan dibeli oleh konsumen. Prinsip dasar pemasaran adalah
menciptakan nilai bagi langganan (customer value), keunggulan bersaing
(competitive advantages), dan fokus pemasaran. Tujuan pemasaran bukanlah
untuk mendapatkan langganan, akan tetapi memperbaiki situasi bersaing.
Dalam konteks ini, seorang wirausaha harus mampu memproduksi barang
atau jasa dengan mutu yang lebih baik, harga yang lebih murah, dan
penyerahan yang lebih cepat daripada pesaing.
2. Perencanaan Pemasaran
Ada beberapa langkah dalam merencanakan pemasaran bagi usaha baru:
Langkah 1. Menentukan kebutuhan dan keinginan pelanggan
Untuk mengetahui kebutuhan dan keinginan pelanggan, pertama-tama
harus dilakukan penelitian pasar atau riset pemasaran. Riset pasar harus
diarahkan pada kebutuhan konsumen, misalnya barang atau jasa apa yang
diinginkan dan dibutuhkan konsumen, berapa jumlahnya, kualitas yang
bagaimana, siapa yang membutuhkan, dan kapan mereka memerlukan. Riset
pasar dimaksudkan untuk menentukan segmen pasar dan karakteristik
konsumen yang dituju.
Langkah 2. Memilih pasar sasaran khusus
Salah satu tujuan utama riset pasar adalah mengidentifikasi
pasarvsasaran. Pasar sasaran adalah kelompok tertentu dimana
terhadapvkelompok tersebut menjadi ”sasaran tembak” yang menjadi
sasaran khusus. Hal ini dilakukan setelah mengetahui kebutuhan dan
keinginan konsumen.Ada tiga jenis pasar sasaran khusus, yaitu:
a. Pasar individual
b. Pasar khusus .
c. Segmentasi pasar
Dari tiga alternatif pasar sasaran tersebut, bagi perusahaan kecil dan
usaha baru lebih tepat bila memilih pasar khusus dan pasar individual.

88 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Sedangkan untuk perusahaan menengah dan besar lebih baik memilih
segmen pasar.
Langkah 3. Menempatkan strategi pemasaran dalam persaingan
Penerapan strategi pemasaran sangat tergantung pada keadaan
lingkungan persaingan pasar yang ada dari hari kehari. Keberhasilan dalam
segmentasi pasar sangat tergantung pada potensi yang menggambarkan
permintaan dari lingkungan persaingan. Ada enam strategi untuk memenuhi
permintaan dari lingkungan yang bersaing:
a. Berorientasi pada pelanggan (customer orientation).
b. Kualitas (quality), ialah mengutamakan Total Quality Management
(TQM) yaitu efektif, efisien, dan tepat.
c. Kenyamanan (convenience), yaitu memfokuskan perhatian pada
kesenangan hidup, kenyamanan, dan kenikmatan.
d. Inovasi (innovation), yaitu harus berkonsentrasi untuk berinovasi
dalam produk, jasa, maupun proses.
e. Kecepatan (speed), atau disebut juga Time Compression Management
(TCM), yang diwujudkan dalam bentuk: (a) Kecepatan untuk
menempatkan produk baru di pasar. (b) Memperpendek waktu untuk
merespons keinginan dan kebutuhan pelanggan (customer response
time).
f. Pelayanan dan kepuasan pelanggan.
Langkah 4. Memilih strategi pemasaran
Strategi pemasaran ialah paduan dari kinerja wirausaha dengan hasil
pengujian dan riset pasar sebelumnya dalam mengembangkan keberhasilan
strategi pemasaran. Untuk menarik konsumen, wirausaha bisa merekayasa
indikator-indikator yang terdapat dalam bauran pemasaran (marketing mix),
yaitu probe, product, price, place, dan promotion. Seperti telah
dikemukakan, langkah pertama dalam kegiatan pemasaran adalah meneliti
kebutuhan dan keinginan konsumen; berapa jumlahnya, bagaimana daya
belinya, di mana tempat konsumennya, dan berapa permintaannya,
semuanya merupakan informasi penting bagi pemasaran produk baru.
Keunggulan bersaing perusahaan baru terletak pada perbedaan (diferensiasi)
perusahaan tersebut dengan pesaingnya dalam hal:

89 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
a. Kualitas yang lebih baik.
b. Harga yang lebih murah dan bisa ditawar
c. Lokasi yang lebih cocok, lebih dekat, lebih cepat
d. Seleksi barang dan jasa yang lebih menarik.
e. Pelayanan yang lebih menarik dan lebih memuaslkan konsumen.
f. Kecepatan, baik dalam pelayanan maupun dalam penyaluran barang.
3. Landasan Strategi Pemasaran
Oleh sebab itu bagi usaha baru sangatlah cocok untuk menerapkan
strategi yang didorong oleb pasar (market drivcn) dibangun berdasarkan
fondasi:
a. Orientasi konsumen.
b. Kualitas.
c. Kenyamanan dan kesenangan.
d. Inovasi.
e. Kecepatan.
f. Pelayanan dan kepuasan pelanggan.
Memusatkan pada Pelanggan atau Berorientasi pada Konsumen
Usaha baru yang berhasil pada umumnya memusatkan perhatian pada
pengembangan sikap yang berorientasi pada kepuasan para pemilik
kepentingan (stakeholder satisfaction). Dalarn pemasaran, orientasi itu
tentunya kepada kepuasan pelanggan dengan prinsip-prinsip pokok sebagai
berikut :
a) Bila ada pelanggan yang merasa kurang puas, penuhilah secepat
mungkin kekurangan tersebut.
b) Doronglah pelanggan untuk mengajukan keluhan bila kurang
memuaskan.
c) Mintalah umpan balik (feed-back) dari karyawan tentang upaya
perbaikan pelayanan yang harus diberikan kepada pelanggan.
d) Buatlah komitmen untuk memberikan pelayanan terbaik kepada
konsumen.
e) Hati-hati dalam memilih dan melatih seseorang yang akan
berhubungan dengan pelanggan.

90 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
f) Kembangkan tema pelayanan bagi karyawan, sehingga komunikasi
betul betul mengarah pada pelanggan.
g) Berikan insentif kepada karyawan yang betul-betul mcmberikan
pelayanan istimewa kepada pelanggan
Kesetiaan pada Kualitas
Agar berhasil dalam persaingan global, sangatlah penting bagi
perusahaan untuk memperhatikan kualitas barang dan jasa serta pelayanan.
Akhir akhir ini, perbaikan kualitas telah menjadikan tujuan strategi beberapa
perusahaan di dunia, yang kemudian secara integral dijadikan bagian dari
budaya perusahaan.Kesetiaan pada mutu ini tentu saja berlaku juga kepada
para pebisnis UMKM. Perbaikan kualitas tersebut terangkum dalam Total
Quality Management (TQM).
Secara filosofis, Total Quality Management (TQM), nilai-nilai, dan
kerja keras tidak hanya ditujukan untuk mempertahankan kualitas barang
dan jasa tetapi juga untuk mempertahankan kualitas usaha dan pelayanan
kepada pelanggan. Kunci utama dalam mengembangkan TQM justru terletak
pada perhatian khusus kepada pelanggan. Artinya, kualitas harus
mencerminkan kebutuhan dan keinginan pelanggan. Terdapat lima
komponen kualitas yang secara berurutan perlu diperhatikan, yaitu :
a) Ketepatan (reliability), yaitu rata-rata kelalaian/ pengabaian.
b) Daya tahan (durability), yaitu berapa lama barang dan jasa tersebut
dapat dipakai/ bertahan.
c) Mudah digunakan (easy of use), yaitu barang dan jasa tersebut harus
mudah untuk digunakan.
d) Nama merek yang terkenal dan dipercaya (known and trusted brand
name).
e) Harga yang relatif murah (low price)
Sedangkan di bidang jasa pelayanan, konsumen ingin melihat jasa
perusahaan yang mencerminkan beberapa karakteristik sebagai berikut :
a) Berwujud/nyata (tangibles), yaitu terdapatnya fasilitas, peralatan, dan
sumber daya manusia untuk memberikan pelayanan jasa.
b) Ketepatan (reliability), yaitu terdapatnya pemenuhan pelayanan yang
sesuai dengan moto atau slogan perusahaan.

91 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
c) Ketanggapan (responsiveness), yaitu tanggap terhadap keinginan
pelanggan.
d) Terjamin dan penuh empati (assurance and empathy), yaitu
menimbulkan sikap yang menyenangkan. Dengan kata lain, pelayanan
haruslah cepat, tepat, menyenangkan, dan sopan. Artinya, terdapat
jaminan bahwa pelayanan yang diberikan dapat menimbulkan rasa
aman dan senang bagi pelanggan.
Pedoman penting untuk mencapai sasaran kualitas seperti di atas
dapat dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut:
a) Bangun kualitas ke dalam proses.
b) Kembangkan tim kcrja dan sebar luaskan sampai departemen.
c) Mantapkan ikatan dengan pemasok secara khusus.
d) Latihlah manajer dan karyawan agar mereka partisipasi dalam
program peningkatan kualitas.
e) Berdayakan karyawan pada setiap tingkatan organisasi, berikan
wewenang dan tanggung jawab dalam membuat keputusan untuk
menentukan kualitas.
f) Mantapkan komitmen manajer terhadap kualitas.
g) Berikan insentif kepada orang yang bekerja berkualitas.
h) Kembangkan strategi perusahaan dalam perbaikan kualitas.
Perhatian pada Kenyamanan
Untuk mengetahui kenyamanan, dilakukan dengan cara meminta
informasi kepada pelanggan, misalnya kesenangan apa yang mereka
inginkan dan mereka harapkan dari pelayanan yang disajikan perusahaan?
Untuk memberikan pelayanan yang menyenangkan harus diperhatikan hal-
hal bcrikut:
a) Lokasi usaha harus dekat dengan pelanggan.
b) Berikan kemudahan-kemudahan kepada pelanggan.
c) Tentukan jam kerja yang menyenangkan bagi pelanggan.
Apakah perusahaan buka 24 jam sehari selama seminggu penuh atau
tidak.
d) Tetapkan apakah barang perlu diantar atau tidak.

92 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
e) Berikan kemudahan kepada pelanggan agar dapat membeli secara
kredit.
f) Latihlah karyawan untuk dapat melakukan transaksi dengan cepat,
tepat, dan sopan
Konsentrasi pada Inovasi
Inovasi merupakan kunci keberhasilan bagi usaha baru. Perubahan
pasar yang sangat cepat dan persaingan yang kompleks menuntut inovasi
yang terus-menerus. Inovasi yang terus-menerus merupakan kekuatan bagi
wirausaha dalam meraih sukses usahanya. Beberapa bentuk inovasi yang
lazim dan terkenal antara lain bentuk produk baru, perbedaan teknik/cara,
dan pendekatan baru dalam memperkenalkannya.
Kecepatan
Kecepatan merupakan kekuatan dalam persaingan. Dengan kecepatan
berati mengurangi biaya, meningkatkan kualitas, dan memenuhi permintaan
pasar. Secara filosofi, kecepatan disebut Time Compression Management
(TCM), yang memiliki dua aspek, yaitu: (1) Mempercepat. produk baru ke
pasar, dan (2) Memperpendek waktu dalam merespons permintaan
pelanggan baik dalam mcmproses produk maupun dalam mendistribusikan
atau menyampaikannya. Agar perusahaan yang mementingkan TQM dapat
bersaing, hendaknya melakukan hal-hal sebagai berikut:
a) Perbarui keseluruhan proses sehingga menjadi lebih cepat.
b) Ciptakan fungsi silang dari tim kerja, berikan wewenang untuk
memecahkan persoalan. Tim kerja yang yang dimaksud adalah
insinyur, pekerja di pabrik penjual, ahli kualitas, dan pelanggan.
c) Arahkan tujuan secara agresif untuk mengurangi waktu dan
memperpendek jadwal. Melalui TQM diharapkan dapat mengurangi
siklus waktu, misalnya yang seharusnya beberapa minggu menjadi
beberapa hari atau jam saja, seharusnya sebulan hanya beberapa
minggu saja, dan seterusnya.
d) Tanamkan budaya cepat. Pelayanan harus cepat namun efektif dan
sopan.
e) Gunakan teknologi yang dapat mempercepat proses.

93 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Dedikasi pada Jasa dan Kepuasan Pelanggan
Wirausaha mengetahui bahwa salah satu cara terbaik untuk
mempertahankan pelanggan dan menarik pelanggan baru adalah dengan
menyajikan pelayanan yang lebih baik yang tidak tertandingi oleh pesaing
lain. Cara menciptakan pelayanan dan kepuasan pelanggan dapat dilakukan
sebagai berikut :
a) Dengarkan dan perhatikan pelanggan.Cara yang terbaik adalah dengan
menanyakan langsung dan memperhatikan apa yang dinginkannya.
b) Tetapkan pelayanan yang terbaik atau layanan unggul harus ada
pernyataan tekad yang kuat, membedakan perusahaan dari perusahaan
yang lain, ada nilainya bagi pelanggan.
c) Tetapkan ukuran dan kinerja standar. Agar mampu memenuhi layanan
unggul suatu bisnis harus menetapkan standar mengukur kinerja
keseluruhan. Kesetiaan konsumen dapat diukur dari tiga perilaku:
kesetiaan, peningkatan pembelian, dan daya tahan terhadap usaha
pesaing.
d) Pelajari daur layanan kemudian hilangkan langkah langkah yang tidak
perlu.
e) Berikan perlindungan hak-hak karyawan.
f) Latih karyawan untuk memberikan pelayanan yang istimewa.
g) Gunakan teknologi yang memberikan pelayanan terbaik.
h) Berikan hadiah bagi pelayan terbaik.
1.2.2. Latihan
Perencanaan pemasaran harus memiliki empat tujuan. Jelaskan!
Jawaban:
• Menentukan kebutuhan dan keinginan pelanggan melalui riset pasar,
• Menetapkan pasar pasar sasaran yang akan dlayani oleh pebisnis
UMKM,
• Menganalisis keungulan bersaing perusahaan dan membangun strategi
pemasaran di sekitarnya,
• Membantu menciptakan bauran pemasaran dengan kebutuhan dan
keinginan pelanggan.

94 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.3. Penutup
1.3.1. Tes formatif
Jelaskan beberapa langkah dalam merencanakan pemasaran bagi
usaha baru ! (setiap jawaban yang benar mendapat nilai 25).
1.3.2. Umpan balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah :
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
1.3.3. Tindak lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% kea tas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
1.3.4. Rangkuman
Perencanaan pemasaran meliputi: (1) Menentukan kebutuhan dan
keinginan pelangan berdasarkan hasil kajian pasar, (2) Menentukan pasar
sasaran spesifik yang akan dilayani, (3) Menganalisis keunggulan bersaing
dan membangun strategi pemasaran, (4) Mencitrakan bauran pemasaran.
Kajian pasar adalah sarana untuk mengumpulkan informasi yang menjadi
landasan perencanaan pasar. Kajian pasar tidak perlu rumit dengan biaya
mahal bagi pelaku UMKM. Kajian dapat dilakukan oleh pengusaha UMKM
dengan mengamati perilaku dan menanyakan langsung pada pelanggan atau
pembeli.

95 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.3.5. Kunci jawaban tes formatif
Jawaban:
• Menentukan kebutuhan dan keinginan pelanggan.
• Memilih pasar sasaran khusus.
• Menempatkan strategi pemasaran dalam persaingan
• Memiih strategi pemasaran
DAFTAR PUSTAKA
Baharuddin. M. 1982. Pengembangan Wiraswasta Indonesia. Jakarta :
Yayasan Kesejahteraan keluarga Pemuda 66.
Philip Kotler & Keitth Cox: Manajemen dan Strategi Pemasaran, Edisi
revisi. Penerbit Erlangga, Jakarta, 1981
Stewarth H, W, James D. Scott, Martin R. Warshaw, Perencanaan dan
Strategi Pemasaran, Cetakan kedua 1993 Penerbit Rineka Cipta,
Thomas W. Zimmerer, Norman M. Scarborough. Pengantar Kewirausahaan
dan Bisnis Kecil, Tahun 2002 Bab 5 Menyusun Perencanaan
Pemasaran.
Kementerian KUKM: Rencana Tindak Jangka Menengah (RTJM)
Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro,Kecil dan Menengah
2005-2009
Direktorrat Usaha dan Investasi Ditjen Pengolahan dan Pemasran Hasil
Perikanan, Departemen Kelautan dan Perikanan, 2006
Pusat Iinformasi Perkoperasian (PIP) No. 276/Agustus/TH XXIV/2006,
Obsesi Unggulan Bandeng Sosis,

96 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
BAB VII. PENGEMBANGAN DAN PEMASARAN PRODUK

A. PRODUK DAN PENGEMBANGANNYA


1.1. Pendahuluan
1.1.1. Deskripsi singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang produk dan
pengembangannya sehingga mahasiswa memiliki persepsi yang sama
tentang hal tersebut.
1.1.2. Relevansi
Di dalam kewirausahaan, pemahaman mengenai produk dan
pengembangannya, terutama bertujuan untuk memudahkan mahasiswa
dalam memahami produk dan pengembangannya dari berbagai sumber
bacaan dan pendapat masyarakat.
1.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan memahami produk dan
pengembangannya.
1.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan produk dan pengembangannya.
1.2. Penyajian
1.2.1. Uraian atau penjelasan
Produk adalah faktor yang sangat penting dalam pemasaran. Produk
adalah barang atau jasa yang digunakan untuk memuaskan konsumen. Jenis
barang yang dipasarkan dapat digolongkan sebagai:
1. Bahan baku berasal dari hasil pertanian/perkebunan, mineral, hasil
laut atau hasil sintesa dari suatu kawasan produksi.
2. Barang jadi hasil pengolahan secara mekanik, kimiawi, atau
kerajinan dari dari kawasan tertentu, gerabah, kain tenun, dan
peoduk khas dari hasil budaya setempat,

97 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Dari segi konsumen barang dapat digolongkan pada:
1. Barang konsumsi, yaitu barang yang akan dipakai langsung oleh
konsumen akhir, seperti pakaian batik, makanan khas daerah
tertentu, yang sangat bervariasi untuk setiap daerah.
2. Barang industri, yaitu produk barang yang akan digunakan untuk
memproduksi barang lain
Daur hidup produk
Produk yang dipasarkan mempunyai daur hidup sendiri sendiri, yaitu
daya untuk tetap dibutuhkan masyarakat, ada yang lama atau yang singkat,
misalnya sepatu sejak lama sampai kini masih tetap diperlukan oleh
masyarakat konsumen. Daur hidup suatu barang pada umumnya melalui
empat tahapan atau fase
(1) Tahapan perkenalan,
(2) Tahapan pertumbuhan dan penerimaan atau Tahap Pengembangan,
(3) Tahapan stabilisasi, atau tahap kematangan dan persaingan
(4) Tahapan penurunan.
a. Tahapan Perkenalan, pada waktu itu masyarakat konsumen belum
mengenalnya dan memerlukan pengenalan terhadap manfaat barang
sehingga timbul perasaan memerlukannya. Pemasar memperkenalkan
produk mereka ke calon pelanggan. Tingkat penerimaan yang tinggi
jarang terjadi. Produk baru harus masuk pasar dan bersaing dengan
produk yang telah ada. Calon pelanggan harus mendapat informasi,
melalui iklan dan promosi. Biayanya sangat tinggi, oleh karena itu
pebisnis UMKM sangat sulit memperkenalkan produk baru.
b. Tahapan pengembangan, pada waktu itu masyarakat konsumen telah
merasakan kebutuhannya terhadap barang dan kebutuhan itu terus
meningkat, sehingga diperlukan peningkatan kemampuan untuk
memenuhi permintaan. Pengembangan produk baru merupakan bagian
terpenting dalam pemasaran. Namun demikian, dalam tahap
pengembangan produk ini sering timbul resiko yang besar dan hampir
80% produk gagal. Ada beberapa alasan mengapa produk baru gagal:
1) Produk baru tidak berbeda secara memadai dengan produk yang
ada di pasar.

98 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2) Pengusaha tidak memiliki pengetahuan yang memadai tentang
pasar.
3) Perusahaan sangat miskin perencanaan dan kurang gencar dalam
memperkenalkan produk-produk barunya.
4) Pengusaha kurang untuk menyesuaikan strategi produknya ketika
terjadi perubahan minat pelanggan/ konsumen, .
5) Perusahaan kekurangan dana yang memadai dan kurang fokus
terhadap produk baru.
Untuk mengurangi resiko yang timbul dalam memperkenalkan produk
atau jasa baru, pelaku UKM harus mempertimbangkan aturan-aturan dalam
pengembangan produk sebagai berikut :
1) Simplicity (sederhana). Produk baru harus mudah digunakan
(userfriendly), yaitu mudah dikenal dan digunakan oleh
konsumen. Misalkan, alat elektronik yang mudah dihidupkan
dengan remote control atau alat-alat otomatis.
2) Integrity (integritas). Desain produk harus baik dari sejak awal
sampai akhir pakai.
3) Human focus (fokuskan pada orangnya). Memerhatikan peranan
komplementer pemakai akhir untuk mendesain integritas.
Keberhasilan suatu produk adalah produk yang memerhatikan
pemakainya secara ekonomis.
4) Sinergy (berdaya juang). Desain produk yang baik memerlukan
kombinasi antara pengalaman, pengetahuan, kecakapan dari suatu
tim profesional.
5) Creativify (kreativitas). Keberhasilan produk sangat tergantung
pada keahlian kreatif dari banyak orang. Manajer perusahaan
kecil harus mendorong perkembangan lingkungan kreatif.
6) Risk (resiko). Desain produk yang baik ditunjukkan oleh produk
yang terus eksis sampai batas akhir.
c. Tahapan stabilisasi merupakan tahap kematangan dan persaingan.
Penjualan terus meningkat tetapi laba memncak dan kemuian menurun
ketika pesaing masuk pasar.Umumnya harga jual diturunkan untuk
bersaing dan pangsa pasar dapat bertahan di pasaran. Pada sat ini juga

99 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
terjadi tahap kejenuhan pasar dari daur hidup produk yang
menunjukkan peringatan bagi pemasar adalah saat memperkenalkan
produk pada generasi beriutnya. Jika suatu barang ternyata disukai
konsumen, maka pemakaian banyak produksi yang sama dipasarkan
karena banyak pesaing masuk pasar. Dalam keadaan demikian
perusahaan harus berusaha memantapkan pasarnya. Banyak cara
untuk merekayasa produk barang dan jasa agar diminati oleh
konsumen, di antaranya :
1) Jenis jenisnya diperbarui.
2) Kualitasnya dibeda-bedakan dan ditingkatkan.
3) Model dan desainnya bermacam-macam dan dibedakan.
4) Kemasan, warna, bentuk, ukuran, standar, merek dibuat
sedemikian rupa sehingga lebih menarik.
d. Tahapan menurun dan menghilangnya ialah tahap penjualan terus
menurun, laba juga menurun secara drastis. Kebutuhan terhadap
barang yang bersangkutan, biasanya karena ada barang lain yang
menggantikannya atau karena masyarakat konsumen sudah bosan.
Panjang atau pendeknya daur hidup produk sangat menentukan bentuk
program pemasarannya. Selama tahap perkenalan, penjualan barang
mungkin kurang menguntungkan bagi perusahaan dan akan menjadi
beban kerugian. Pebisnis UMKM yang baru berdiri, dan kemampuan
keuangannya terbatas tidak mungkin mengikuti beban keuangan
membiayai tahapan perkenalan suatu produk barang. Oleh karena itu
sebaiknya memilih barang yang akan dihasilkannya yang sudah
dikenal masyarakat, dengan memperbaiki mutu dan harga yang
bersaing. Pola perilaku dan kesukaan masyarakat konsumen sangat
besar pengaruhnya terhadap panjang atau pendeknya daur hidup
barang di pasaran. Konsumen membeli barang ingin mendapatkan
barang yang seimbang dengan nilai uang yang dikorbannya. Karena
itu mutu barang yang dihasilkan tidak senantiasa harus yang paling
tinggi, tetapi harus sesuai dengan harganya. Karena itu pebisnis
UMKM selayaknya mempertahankan mutu yang diproduksinya agar:
a. Seimbang dengan tingkat harganya,

100 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
b. Senantiasa tetap pada tingkat mutu yang sama.
Untuk mencegah kekecewaan konsumen Pemerintah mengadakan
ketentuan yang disebut standard untuk mutu berbagai jenis
barang. Oleh karena itu, ditetapkan Standar Nasioanal Indonesia
(SNI) untuk setiap jenis barang.
Untuk pengembangan suatu produk baru diperlukan inovasi dan
kreativitas agar memiliki daur hidup barang yang panjang.
Produk baru adalah suatu barang yang dihasilkan yang sama
sekali baru, yang merupakan suatu hasil kemajuan teknologi.
Daur hidup suatu produk tertentu lebih banyak dipengaruhi oleh
aktivitas perusahaan. Konsep daur hidup produk berguna bagi usahawan
karena dapat memfokuskan perhatian pada kemungkinan pola-pola
penjualan di masa mendatang jika tidak diadakan tindakan korektif. Ketika
penjualan mulai menurun, pebisnis UMKM harus memulai suatu program
perluasan jenis produk serta pengembangan pasar untuk menarik mereka ke
dalam tahap pertumbuhan yang lebih panjang, dan harus memulai mencari
poduk-produk baru, dan mencari pasar yang potensial untuk diversifikasi.
Harga jual produk
Sesuai dengan prinsip bahwa perusahaan patut mendapatkan
keuntungan, maka harga jual yang ditetapkan harus lebih besar dari biaya
biaya yang dikeluarkan untuk menghasilkan produk barang sehingga masih
akan ada selisih yang disebut laba.
a. Harga jual barang adalah biaya biaya untuk menghasilkan barang
ditambah dengan keuntungan yang diharapkan oleh perusahaan.
b. Dalam kenyataanya tidaklah semudah itu untuk menentukan harga
jual barang atau jasa yang dihasilkan, karena ada faktor lain yang
perlu ditelaah. Pertama kalau barang itu yang dihasilkan mempunyai
saingan yang serupa di pasaran atau mirip dipasaran.
c. Masyarakat konsumen akan membandingkan harga barang yang
ditawarkan dengan harga yang dihasilkan oleh perusahaan lain. Hal ini
disebabkan konsumen ingin mendapatkan kepuasan setinggi mungkin,
maka konsumen akan berusaha mengurangi pengorbanan uangnya dan

101 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
membeli barang dengan harga yang lebih rendah untuk mendapatkan
barang yang mutunya sama.
d. Dalam keadaan persaingan bebas, karena konsumen cenderung untuk
membayar harga lebih rendah dari pada yang diperhitungkan oleh
perusahaan maka harus dicari cara untuk menekan harga jual produk.
e. Cara yang mudah dengan menurunkan mutu sehingga biaya untuk
menghasilkan barang lebih rendah. Cara ini cukup berbahaya, karena
harus diingat konsumen ingin tetap mendapatkan harga yang lebih
rendah tetapi mutu yang sama. Karena itu cara untuk menurunkan
mutu sama artinya dengan mengurangi kepuasan dan akan
mengurangi konsumen untuk membeli produk yang dihasilkan.
f. Cara lain adalah dengan mengurangi laba yang akan diterima. Cara ini
dapat ditempuh, tetapi juga harus dijaga agar laba tidak terlalu kecil,
sehingga perusahaan tidak lagi membiayai hidup perusahaan.
g. Cara lain ditempuh dengan menekan biaya produksi dengan cara
memproduksi barang yang lebih efisien, dengan penggunaan
teknologi baru, atau mengurangi pemborosan, misalnya barang yang
tidak laku dijual menjadi lebih rendah. Atau pemakaian bahan bahan
baku dapat dihemat tanpa mengurangi mutu, atau bahan baku
pengganti yang dapat menghasilkan mutu yang sama.
h. Oleh karena itu penelitian dan pengembangan produk bagi perusahaan
besar sangat berperan dalam pengembangan produk menekan biaya
produksi, sehingga tetap mampu bersaing dengan perusahaan yang
menghasilkan barang yang sejenis. Hal yang sama juga untuk produk
unggulan dikawasan tertentu.
i. Perusahaan berkepentingan untuk mendorong agar jumlah barang
yang terjual makin besar, kalau perlu dengan mengorbankan sebagian
keuntungan. Keuntungan itu dapat dibagi dengan pihak lain, misalnya
penyalur atau pengecer dalam bentuk “komisi” atau “korting harga”
yang diberikan kepada pihak pihak pembeli dalam jumlah besar. Cara
ini ditempuh untuk merangsang orang membeli dalam jumlah besar.
j. Dalam penentuan kebijakan harga sangat penting diketahui keadaan
pasaran terutama mengenai selera dan kesediaan masyarakat untuk

102 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
membayar harga barang sejenis. Dan saingan saingan yang
menghasilkan barang yang serupa.
Saluran Distribusi
Pebisnis UMKM yang kemampuan produksinya terbatas hanya dapat
mengisi kebutuhan masyarakat yang tinggal disekitar perusahaan itu sendiri.
Semakin besar kemampuan produksinya semakin luas masyarakat konsumen
yang dapat dipenuhi kebutuhannya, karena itu diperlukan saluran distribusi
untuk memenuhi kebutuhan masyarakat konsumen dan memperbesar
peluang keuntungan bagi perusahaan penghasil produk barang.
a. Pedagang eceran adalah salah satu pihak yang dapat mendekatkan
sumber persediaan barang kepada kosumen, sehingga konsumen tidak
perlu menempuh jarak jauh untuk memenuhi kebutuhannya. Sumber
persediaan barang yang dekat dengan konsumen memperlancar arus
barang dari produsen ke konsumen.
b. Karena pedagang eceran tempatnya terpencar mendekati tempat
konsumen, maka para pengecer sering mengalami kesulitan untuk
mendapatkan persediaan barang kalau selalu harus mengambilnya
sendiri keperusahaan yang memproduksi barang. Oleh karena itu perlu
ada pihak lain yang berdiri ditengah–tengah yaitu para penyalur.
c. Para penyalur atau grosir juga mempunyai fungsi untuk memantapkan
persediaan barang. Penyalur biasa menyimpan barang persediaan
barang untuk memenuhi kebutuhan konsumen selama jangka waktu
tertentu.
d. Persediaan itu dapat memenuhi kebutuhan para pengecer disekitarnya,
walaupun persediaan dari pabrik atau perusahaan hanya diterima
misalnya seminggu sekali.
e. Usaha penyalur/grosir dan para pengecer harus dapat keuntungan dari
kegiatan usahanya. Keuntungan itu berupa selisih harga yang dibayar
oleh konsumen dengan harga yang dibayarkan kepada konsumen.
f. Agar pola penyampaian barang dari produsen kepada konsumen itu
dapat berjalan terus, maka produsen harus memikirkan dan
memperhitungkan besarnya keuntungan yang harus diterima oleh para

103 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
penyalur dan pengecer, atau membagi keuntungan selisih dari apa
yang dibayarkan oleh konsumen dengan biaya produksi.
g. Tanpa kesediaan tersebut penyaluran barang akan terhenti dan
produsen tidak akan mampu menyalurkan sendiri hasil produksinya
kepada konsumen.
Promosi produk barang dan jasa
Kebutuhan terhadap barang ada yang sudah dirasakan oleh konsumen
sebelum ada perusahaan didirikan, tetapi ada juga ada kebutuhan yang belum
disadari oleh masyarakat sehingga perlu dibangkitkan atau dirangsang.
a. Kebutuhan yang sudah ada dapat ditingkatkan dengan merangsang
masyarakat.
b. Upaya untuk membangkitkan timbulnya kebutuhan masyarakat dapat
dilakukan dengan promosi atau dengan iklan. Iklan dan promosi harus
dibuat sedemikian rupa sehingga masyarakat, atau kelompok tertentu
segmen pasar), merasa perlu mendapatkan dan membeli barang yang
bersangkutan.
c. Iklan dan promosi dalam bentuk pameran dagang sebagai upaya
meningkatkan penjualan suatu produk hasil perusahaan atau para
pelaku bisnis UMKM. Promosi senantiasa memerlukan biaya, karena
itu harus dipikirkan bahwa apa yang dilakukan dalam bentuk iklan dan
pameran dapat mencapai hasil yang seimbang dengan biaya yang
dikeluarkan.
d. Promosi dalam pemasaran dapat memilih pemakaian alat-alat promosi
dalam berbagai jumlah dan kombinasi, dapat memilih memakai iklan
sebagai metode utama untuk komunikasi kepada konsumen, atau
dapat memakainya hanya sebagai pelengkap untuk bentuk komunikasi
yang lain. Hal ini dapat dilakukan dengan memilih berbagai tipe
media (misalnya televisi, radio, surat kabar dan majalah), dan
mempunyai pilihan khusus yang tersedia dalam masing-masing
kategori media ini.
e. Iklan dapat dipilih untuk menggunakan lebih banyak atau lebih sedikit
penjualan perorangan (personal selling), mengarahkannya pada

104 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
berbagai target pasar, menggunakan dengan berbagai cara, memakai
berbagai daya tarik.
f. Dalam beberapa hal, terbuka pilihan baginya untuk memilih antara
pemakaian iklan atau penjualan perorangan dalam perencanaan
strateginya, sedangkan dalam hal lain, hanya memakai salah satu saja.
g. Promosi penjualanpun merupakan suatu faktor pula bagi strategi
promosi yang bentuknya beraneka ragam, dan dapat digunakan dalam
berbagai jumlah, yang terdiri dari berbagai cara seperti etalase,
pameran interior, perlombaan konsumen, contoh cuma-cuma (free
samples), penawaran berhadiah, dan banyak aktivitas lain.
h. Untuk berbagai produk, promosi penjualan sangat diandalkan,
sedangkan untuk produk lainnya hanya merupakan unsur kecil saja
atau tidak ada sama sekali
Dukungan Pemerintah
Pemerintah mendukung pemberdayaan KUMKM dengan
mengembangkan jaringan pasar. Kegiatan dilakukan untuk mengembangkan
jaringan pasar, baik pasar domestik maupun internasional Beberapa kegiatan
yang dilakukan adalah:promosi produk dan KUMKM melalui ;
(a) misi dagang,
(b) pameran pameran promosi baik didalam maupun diluar negeri, misi
dagang dan kontak bisnis,
(c) pengembangan pusat promosi bisnis (trading house) dan
(d) informasi pasar berbasis teknologi, informasi (e-commmerce),
peningkatan akses bagi infrormasi dan transaksi usaha KUMKM,
pengembangan website UMKM keseluruh website perwakilan luar
negeri.
1.2.2. Latihan
Daur hidup suatu barang pada umumnya melalui empat tahapan atau
fase. Sebutkan!
Jawaban:
(1) Tahapan perkenalan,
(2) Tahapan pertumbuhan dan penerimaan atau Tahap
Pengembangan,

105 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
(3) Tahapan stabilisasi, atau tahap kematangan dan persaingan
(4) Tahapan penurunan.
1.3. Penutup
1.3.1. Tes formatif
Untuk mengurangi resiko yang timbul dalam memperkenalkan produk
atau jasa baru, pelaku UKM harus mempertimbangkan aturan-aturan dalam
pengembangan produk. Sebutkan ! (setiap jawaban yang benar mendapat
nilai 25).
1.3.2. Umpan balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah :
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
1.3.3. Tindak lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% kea tas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
1.3.4. Rangkuman
Barang yang dipasarkan mempunyai daur hidup, sendiri sendiri, yaitu
daya untuk tetap dibutuhkan masyarakat ada yang lama atau yang
singkat.Ada empat daur hidup sebagai: (1).Tahapan Perkenalan, pada
waktu itu masyarakat konsumen belum mengenalnya dan memerlukan
pengenalan terhadap manfaat barang sehingga timbul perasaan
memerlukannya, (2). Tahapan pengembangan, pada waktu itu masyarakat

106 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
konsumen telah merasakan kebutuhannya terhadap barang dan kebutuhan itu
terus meningkat, sehingga diperlukan peningkatan kemampuan untuk
memenuhi permintaan. (3). Tahapan stabilisasi, dimana perusahaan yang
menghasilkan barang perlu memantapkan pasar bagi hasil produksinya. Jika
suatu barang ternyata disukai konsumen, maka pemakaian banyak produksi
yang sama dipasarkan karena banyak pengusaha ikut memasarkannya.
Dalam keadaan demikian perusahaan harus berusaha memantapkan
pasarnya. (4)Tahapan menurun dan menghilangnya kebutuhan terhadap
barang yang bersangkutan, biasanya karena ada barang lain yang
menggantikannya atau karena msayarakat konsumen sudah bosan.
Harga jual barang adalah biaya biaya untuk menghasilkan barang
ditambah dengan keuntungan yang diharapkan oleh perusahaan. Untuk
menentukan harga jual barang atau jasa yang dihasilkan, karena ada faktor
lain yang perlu ditelaah. Upaya untuk membangkitkan timbulnya kebutuhan
masyarakat dapat dilakukan dengan promosi misalnya dengan iklan. Iklan
dan promosi harus dibuat sedemikian rupa sehingga masyarakat, atau
kelompok tertentu (segmen pasar) merasa perlu mendapatkan dan membeli
barang yang bersangkutan. Pedagang eceran adalah salah satu pihak yang
dapat mendekatkan sumber persediaan barang kepada kosumen, sehingga
konsumen tidak perlu menempuh jarak jauh untuk memenuhi kebutuhannya.
Oleh karena itu perlu ada pihak lain yang berdiri di tengah–tengah yaitu para
penyalur.
1.3.5. Kunci jawaban tes formatif
Jawaban:
1. Simplicity (sederhana). Produk baru harus mudah digunakan
(userfriendly), yaitu mudah dikenal dan digunakan oleh konsumen.
Misalkan, alat elektronik yang mudah dihidupkan dengan remote
control atau alat-alat otomatis.
2. Integrity (integritas). Desain produk harus baik dari sejak awal sampai
akhir pakai.
3. Human focus (fokuskan pada orangnya). Memperhatikan peranan
komplementer pemakai akhir untuk mendesain integritas.

107 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
a. Keberhasilan suatu produk adalah produk yang memperhatikan
pemakainya secara ekonomis.
4. Sinergy (berdaya juang). Desain produk yang baik memerlukan
kombinasi antara pengalaman, pengetahuan, kecakapan dari suatu tim
profesional.
5. Creativify (kreativitas). Keberhasilan produk sangat tergantung pada
keahlian kreatif dari banyak orang. Manajer perusahaan kecil harus
mendorong perkembangan lingkungan kreatif.
6. Risk (resiko). Desain produk yang baik ditunjukkan oleh produk yang
terus eksis sampai batas akhir.
DAFTAR PUSTAKA
Baharuddin. M. 1982. Pengembangan Wiraswasta Indonesia. Jakarta :
Yayasan Kesejahteraan keluarga Pemuda 66.
Philip Kotler & Keitth Cox: Manajemen dan Strategi Pemasaran, Edisi
revisi. Penerbit Erlangga, Jakarta, 1981
Stewarth H, W, James D. Scott, Martin R. Warshaw, Perencanaan dan
Strategi Pemasaran, Cetakan kedua 1993 Penerbit Rineka Cipta,
Thomas W. Zimmerer, Norman M. Scarborough. Pengantar Kewirausahaan
dan Bisnis Kecil, Tahun 2002 Bab 5 Menyusun Perencanaan
Pemasaran.
Kementerian KUKM: Rencana Tindak Jangka Menengah (RTJM)
Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro,Kecil dan Menengah 2005-
2009
Direktorrat Usaha dan Investasi Ditjen Pengolahan dan Pemasran Hasil
Perikanan, Departemen Kelautan dan Perikanan, 2006
Pusat Iinformasi Perkoperasian (PIP) No. 276/Agustus/TH XXIV/2006,
Obsesi Unggulan Bandeng Sosis,

108 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
B. PEMILIHAN STRATEGI PEMASARAN PRODUK
2.1. Pendahuluan
2.1.1. Deskripsi singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang pemilihan strategi
pemasaran sehingga mahasiswa memiliki persepsi yang sama tentang hal
tersebut.
2.1.2. Relevansi
Di dalam kewirausahaan, pemahaman mengenai pemilihan strategi
pemasaran, terutama bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam
memahami kegaiatn pemasaran dari berbagai sumber bacaan dan pendapat
masyarakat.
2.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mempunyai jiwa kritis, mandiri,
kreatif, inovatif dan tanggap terhadap lingkungan khususnya dalam
mengatasi pengangguran.
2.1.4. Kompetensi Dasar (untuk SPB)
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan pemilihan strategi pemasaran.
2.2. Penyajian
2.2.1. Uraian atau penjelasan
Unsur-unsur utama dalam strategi pemasaran adalah adalah keempat P
dalam pemasaran (1) Product (Produk), (2) Place (Tempat), (3) Price
(harga), dan (4) Promotion (Promosi). Keempat faktor ini saling
memperkuat dan bila terkoordinasi akan meningkatkan daya tarik penjualan
dari produk dan jasa. Pengusaha harus memadukan faktor-faktor untuk
memaksimumkan pengaruh produk atau jasa terhadap pelanggan.
1. Produk merupakan faktor yang sangat penting dalam pemasaran. Produk
adalah barang atau jasa yang digunakan untuk memuaskan kebutuhan
pelanggan.

109 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2. Tempat atau metode distribusi tumbuh menjadi penting dengan semakin
besarnya harapan pelanggan akan layanan yang lebih baik dan
kenyamanan. Segala kegiatan pergerakan barang sampai ke tempat tujuan
pelanggan membeli memberikan manfaat tempat. Manfaat tempat
dipengaruhi langsung oleh saluran pemasaran dalam distribusi.
3. Harga. Harga produk atau jasa adalah faktor kunci dalam keputusan
pembelian. Harga dipengaruhi oleh tiga faktor: (1) struktur biaya
perusahaan, (2) perkiraan hambatan pemasaran, (3) citra perusahaan yang
dinginkan untuk memenuhi keinginan pelanggan.
4. Promosi. Promosi menyangkut baik periklanan maupun pennjualan
secatra pribadi. Tujuannya adalah menginformasikan dan membujuk
pelanggan. Iklan mengkomunikasikan manfaat barang atas jasa kepada
calon pelanggan melalui media massa. Penjualan secara pribadi
merupakan seni membujuk dalam penjualan dengan dasar tatap muka.
5. Pilihan Strategi pemasaran. Srategi merupakan penggabungan oleh
wirausahawan terhadap kajian pasar dengan suatu rencana untuk
mengembangkan daya saing dalam pasar sasaran tertentu untuk
menciptakan bauran pemasaran yang berhasil. Ada beberapa pilihan
strategi dasar pemasaran yang dapat digunakan oleh para pebisnis kecil:
a. Strategi penetrasi pasar merupakan usaha meningkatkan penjualan
produk dan pasar yang sekarang melalui peningkatan usaha
penjualan dan periklanan.
b. Strategi pengembangan pasar merupakan usaha meningkatkan
penjualan dengan memperkenalkan produk dan jasa yang sekarang
kepada pasar yang baru.
c. Strategi pengembangan produk merupakan usaha meningkatkan
penjualan dengan menambahkan produk baru dan jasa baru pada
pasar yang sekarang. Produkbaru ini mungkin berupa perubahan dari
produk yang ada atau baru sama sekali.
d. Strategi segmentasi pasar dengan membagi pasar massal menjadi
segemen-segmen yang lebih kecil hogin dan kemudian menyerang
satu atau lebih pasar itu dengan strategi pasaran yang adaptif. Inti
dari pemasaran adalah mempersempit sasaran, pengusaha akan lebih

110 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
kuat bila mengurangi cakupan sasaran daerah operasi. Pendekatan
spesifik adalah mencari siapa pelanggan, dan bagaimana melayani
kebutuhan dan keinginan khusus mereka yang paling efektif.
2.2.2. Latihan
Sebutkan empat unsur utama dalam strategi pemasaran !
Jawaban :
Unsur-unsur utama dalam strategi pemasaran adalah adalah keempat
P dalam pemasaran (1) Product (Produk), (2) Place (Tempat), (3)
Price (harga), dan (4) Promotion (Promosi).
2.3. Penutup
2.3.1. Tes formatif
Ada beberapa pilihan strategi dasar pemasaran yang dapat digunakan
oleh para pebisnis kecil. Jelaskan !
2.3.2. Umpan balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah :
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
2.3.3. Tindak lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% kea tas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
2.3.4. Rangkuman

111 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Perencanaan pemasaran meliputi: (1) Menentukan kebutuhan dan
keinginan pelangan berdasarkan hasil kajian pasar, (2) Menentukan pasar
sasaran spesifik yang akan dilayani, (3) Menganalisis keunggulan bersaing
dan membangun strategi pemasaran, (4) Mencitrakan bauran pemasaran.
Kajian pasar adalah sarana untuk mengumpulkan informasi yang menjadi
landasan perencanaan pasar. Kajian pasar tidak perlu rumit dengan biaya
mahal bagi pelaku UMKM. Kajian dapat dilakukan oleh pengusaha UMKM
dengan mengamati perilaku dan menanyakan langsung pada pelanggan atau
pembeli. Landasan untuk membangun keunggulan bersaing dengan
mengandalkan pada enam sumber: (1) Fokus pada pelanggan; (2) Kesadaran
akan Mutu; (3) Perhatian dan Kenyamanan; (4) Konsentrasi pada inovasi;
(5) Dedikasi pada layanan; (6) Mengutamakan kecepatan.
Strategi pemasaran terbentuk apabila pengusaha menggabungkan
temuan dari kajian pasar dengan suatu perencanaan untuk mengembangkan
keunggulan bersaing dalam pasar sasaran tertentu dalam rangka menyusun
bauran pemasaran. Strategi pemasaran adalah: (1) Penetrasi pasar; (2)
Pengembangan pasar; (3) Pengembangan produk; (5) Segmentasi pasar.
Dalam pemasaran dikenal 4 P, yaitu Product (produk), Place (tempat),
Price (harga) dan Promotion (Promosi), peran dari 4 faktor dalam
membangun strategi pemasaran. Bauran pemasaran terdiri dari empat P tadi:
(1) Product. Pengusaha harus memahami produk mereka berada dimana
dalam daur hidupnya; (2) Place. Pusat perhatian adalah pemilihan saluran
ditribusi yang sesuai dan menggunakannya dengan efisien; (3) Price.
Penetapan harga yang benar untuk produk atau jasa sebagai seni dan ilmu;
(4) Promotion. Mencakup periklanan penjualan secara pribadi, pameran
produk.
2.3.5. Kunci jawaban tes formatif
Jawaban :
a. Strategi penetrasi pasar merupakan usaha meningkatkan penjualan
produk dan pasar yang sekarang melalui peningkatan usaha penjualan
dan periklanan.

112 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
b. Strategi pengembangan pasar merupakan usaha meningkatkan
penjualan dengan memperkenalkan produk dan jasa yang sekarang
kepada pasar yang baru.
c. Strategi pengembangan produk merupakan usaha meningkatkan
penjualan dengan menambahkan produk baru dan jasa baru pada pasar
yang sekarang. Produkbaru ini mungkin berupa perubahan dari produk
yang ada atau baru sama sekali.
d. Strategi segmentasi pasar dengan membagi pasar massal menjadi
segemen-segmen yang lebih kecil hogin dan kemudian menyerang
satu atau lebih pasar itu dengan strategi pasaran yang adaptif. Inti dari
pemasaran adalah mempersempit sasaran, pengusaha akan lebih kuat
bila mengurangi cakupan sasaran daerah operasi. Pendekatan spesifik
adalah mencari siapa pelanggan, dan bagaimana melayani kebutuhan
dan keinginan khusus mereka yang paling efektif.
DAFTAR PUSTAKA
Baharuddin. M. 1982. Pengembangan Wiraswasta Indonesia. Jakarta :
Yayasan Kesejahteraan keluarga Pemuda 66.
Philip Kotler & Keitth Cox: Manajemen dan Strategi Pemasaran, Edisi
revisi. Penerbit Erlangga, Jakarta, 1981
Stewarth H, W, James D. Scott, Martin R. Warshaw, Perencanaan dan
Strategi Pemasaran, Cetakan kedua 1993 Penerbit Rineka Cipta,
Thomas W. Zimmerer, Norman M. Scarborough. Pengantar Kewirausahaan
dan Bisnis Kecil, Tahun 2002 Bab 5 Menyusun Perencanaan
Pemasaran.
Kementerian KUKM: Rencana Tindak Jangka Menengah (RTJM)
Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro,Kecil dan Menengah 2005-
2009
Direktorrat Usaha dan Investasi Ditjen Pengolahan dan Pemasran Hasil
Perikanan, Departemen Kelautan dan Perikanan, 2006
Pusat Iinformasi Perkoperasian (PIP) No. 276/Agustus/TH XXIV/2006,
Obsesi Unggulan Bandeng Sosis,

113 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
BAB VIII. PERBANKAN DAN PERKREDITAN

A. PERBANKAN
1.1. Pendahuluan
1.1.1. Deskripsi singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang perbankan sehingga
mahasiswa memiliki persepsi yang sama tentang hal tersebut.
1.1.2. Relevansi
Di dalam kewirausahaan, pemahaman mengenai perbankan, terutama
bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam memahami perbankan dari
berbagai sumber bacaan dan pendapat masyarakat.
1.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami tentang perbankan.
1.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan tentang perbankan meliputi :
• Lembaga keuangan umum
• Lembaga keuangan syariah
1.2. Penyajian
1.2.1. Uraian atau penjelasan
Terdapat beberapa faktor-faktor eksternal yang mempengaruhi
seseorang untuk melaksanakan atau membatalkan niatnya melakukan suatu
kegiatan usaha, begitu pula yang mempengaruhi hidup atau matinya suatu
usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM). Diantaranya faktor-faktor yang
berpengaruh termasuk paling sering dipermasalahkan adalah soal pendanaan
atau fasilitas maupun pinjaman modal atau permodalan, baik karena
keterbatasan pemilikannya, maupun ada kendala yang dihadapi oleh
seseorang tersebut dalam memperoleh pinjaman modal tersebut. Pemerintah
bersama-sama lembaga lain juga masyarakat sedang berusaha keras
melakukan upaya untuk mempercepat pemulihan ekonomi nasional dan

114 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
mewujudkan landasan pembangunan ekonomi berkelanjutan. Upaya-upaya
itu semua adalah dengan tujuan yang jelas yaitu menaggulangi kemiskinan
agar tercapainya taraf hidup masyarakat yang sejahtera dan berkeadilan serta
berkelanjutan. Kebijakan yang tertuang dalam Program Pembangunan
Nasional (Propenas) yaitu adanya dukungan dalam pemberdayaan
masyarakat pengusaha dan segenap kekuatan ekonomi nasional. Dukungan
tersebut terutama terhadap usaha mikro, kecil, menengah dan koperasi
dengan mengembangkan sistem ekonomi kerakyatan yang berorientasi pada
mekanisme pasar yang berkeadilan. Betapapun bagusnya konsep atau
kebijakan yang tertuang dalam Propenas tersebut tanpa didukung oleh semua
pihak yang terkait terutama dalam masalah pendanaan atau pinjaman
permodalan yang sering jadi kendala seperti dikemukakan di atas maka
barangkali tidak akan mencapai sasarannya.
Masalah pendanaan atau pinjaman permodalan tersebut hanya dapat
diantisipasi oleh peningkatan peranan lembaga keuangan. Lembaga
keuangan pada prinsipnya ada dua yaitu Perbankan atau Bank dan Non Bank
seperti tertulis dalam Gambar 2. Lembaga keuangan bank tentunya
merupakan lembaga keuangan yang dianggap terlengkap dalam hal
produkproduk penghimpunan dan penyaluran kredit dana untuk permodalan
usaha. Dalam tulisanini secara khusus akan diuraikan mengenai pengenalan
perbankan dan bank secara singkatnamun diharapkan cukup memberi
penjelasan tentang pengenalan perbankan.
LEMBAGA KEUANGAN

LEMBAGA KEUANGAN BANK LEMBAGA KEUANGAN LAINNYA

Bank Sentral; Bank Umum Pasar Modal; Leasing; Pasar


(Konvensional & Syariah); Uang Asuransi; Pasar
BPR (Konvensional & Valas; Pegadaian; Koperasi
Syariah) Simpan Pinjam; Dana
Pensiun

115 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Gambar 2. Lembaga Keuangan
Pengertian Perbankan dan Bank
Menurut Booklet Perbankan Indonesia (2003), Perbankan adalah
segala sesuatu menyangkut dengan bank, mencakup kelembagaan, kegiatan
usaha, serta cara dan proses dalam melaksanakan kegiatan usahanya.
Pengertian Bank secara bertahap mengalami perbaikan semula menurut UU
RI No.14 Tahun 1967 menyatakan bahwa bank adalah lembaga keuangan
yang usaha pokoknya memberi kredit dan jasa-jasa dalam lalu lintas
pembayaran dan pengedaran uang.
Sedangkan menurut UU RI No. 7 Tahun 1992 menyatakan bahwa
bank adalah badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam
bentuk simpanan, dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam rangka
meningkatkan taraf hidup rakyat. Kemudian diperbaiki lagi oleh UU RI
No.10 tahun 1998 yang menegaskan bahwa bank adalah badan usaha yang
menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan
menyalurkan kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan/ atau bentuk-
bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak. Dari
tahapan perkembangan pengertian tersebut walaupun agak berbeda-beda
rumusannya namun pada dasarnya bahwa bank menunjukkan sebagai badan
usaha yang melakukan kegiatan usaha di bidang : (1) Jasa perantara di
bidang keuangan dalam bentuk menghimpun dana dari masyarakat untuk
kemudian disalurkan kembali pada masyarakat; (2) dan jasa-jasa di bidang
lalu-lintas pembayaran.
Berdasarkan hal tersebut, bank akan mengembangkan jenis-jenis
produknya dalam bentuk berbagai pelayanan perbankan. Produk-produk ini
berkembang sesuai dengan perkembangan kebutuhan dan variasinya menjadi
semakin berkembang sejalan dengan kemajuan dan perkembangan teknologi
informasi. Namun, keragamannya akan dibatasi oleh jenis banknya itu
sendiri, karena setiap jenis bank memiliki ciri khas, keleluasan dan
keterbatasan tertentu.

116 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Lembaga Keuangan Bank
Kelompok lembaga keuangan bank memang memberikan pelayanan
keuangan yang paling lengkap di antara lembaga keuangan yang ada.
Kelompok lembaga keuangan Bank terdiri dari :
1) Bank Sentral;
2) Bank Umum (Konvensional dan Syariah), dan;
3) Bank Perkreditan Rakyat (Konvensioanl dan Syariah).
Bank Sentral
Bank Sentral di Indonesia dilaksanakan oleh Bank Indonesia dan
semula memegang fungsi sebagai bank sirkulasi serta “bank to bank” atau
lender of the last resort”, biasanya pelayanan yang diberikan oleh Bank
Indonesia lebih banyak kepada pihak pemerintah dan dunia perbankan.
Namun sekarang sesuai dengan tugas yang tercantum dalam UU RI No. 23
Tahun 1999, tugas utama Bank Indonesia sebagai bank sentral antara lain
mengatur, menjaga dan memelihara kestabilan nilai rupiah dan mendorong
kelancaran produksi dalam negeri. Kemudian bertugas di dewan moneter,
mengatur peredaran keuangan negara, mencetak uang kartal, sebagai
pemegang kas pemerintah, membina dan mengawasi dunia perbankan,
membidangi keuangan internasional bagi kepentingan negara serta tugas-
tugas dan usaha-usaha lainnya. Visi dan Misi Bank Indonesia:
1). Visi Bank Indonesia
Menjadi Lembaga Bank Sentral yang dipercaya secara nasional
maupun internasional melalui penguatan nilai-nilai strategis yang
dimiliki serta pencapaian inflasi yang rendah dan stabil.
2). Misi Bank Indonesia
Mencapai dan memelihara kestabilan nilai rupiah melalui
pemeliharaan kestabilan moneter dan pengembangan stabilitas sistem
keuangan untuk pembangunan nasional jangka panjang yang
berkesinambungan.
Bank Umum
Selanjutnya Bank Umum merupakan bank yang bertugas melayani
seluruh jasa-jasa perbankan dan melayani segenap lapisan masyarakat, baik

117 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
masyarakat perorangan maupun lembaga-lembaga lainnya. Bank Umum
juga dikenal dengan nama bank komersil dan dikelompokkan ke dalam 2
jenis antara lain bank umum devisa dan bank umum non devisa. Bank umum
yang berstatus devisa memiliki produk yang lebih luas daripada bank yang
berstatus non devisa, antara lain dapat dilaksanakan jasa yang berhubungan
dengan seluruh mata uang asing atau jasa bank keluar negeri. Bank Umum
juga adalah terdiri dari dua jenis yaitu : (1) bank yang melaksanakan usaha
secara konvensional dan/ atau (2) bank yang melaksanakan kegiatan
usahanya berdasarkan prinsip syariah yang dalam kegiatan memberikan jasa
lalu lintas pembayaran berdasarkan prinsip syariah.
Bank Perkreditan Rakyat (BPR)
Bank Perkreditan Rakyat (BPR) adalah bank yang melaksanakan
kegiatan usaha secara konvensional dan atau berdasarkan prinsip syariah
yang dalam kegiatannya tidak memberikan jasa dalam lalu lintas
pembayaran. Bentuk hukum Bank Umum dan BPR dapat berupa Perseroan
Terbatas, Perusahaan Daerah, dan Koperasi.
Lembaga Keuangan Lain
Adapun jenis-jenis lembaga keuangan lainnya yang ada di Indonesia
saat ini antara lain :
1) Pasar Modal
2) Pasar Uang dan Valas
3) Perum Pegadaian
4) Perusahaan Sewa Guna Usaha
5) Perusahaan Asuransi
6) Perusahaan Anjak Piutang
7) Modal Ventura
8) Koperasi Simpan Pinjam
9) Dana Pensiun
Perbedaan usaha masing-masing lembaga keuangan lainnya secara
sepintas diuraikan sebagai berikut :
Pasar Modal
Pasar modal merupakan pasar tempat pertemuan dan melakukan
transaksi antara pencari dana (emiten)dengan para penanam modal

118 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
(investor). Dalam pasar modal yang diperjualbelikan adalah efek-efek seperti
saham dan obligasi di mana jika diukur dari waktunya modal yang
diperjualbelikan merupakan modal jangka panjang.
Pasar Uang
Pasar uang (Money Market) sama seperti halnya pasar modal, yaitu
pasar tempat memperoleh dana dan investasi dana. Hanya bedanya modal
yang ditawarkan di pasar uang adalah berjangka waktu pendek dan di pasar
modal berjangka waktu panjang. Dalam pasar uang transaksi lebih banyak
dilakukan dengan media elektronik, sehingga nasabah tidak perlu datang
langsung.
Pegadaian
Perusahaan perum pegadaian merupakan lembaga keuangan yang
menyediakan fasilitas pinjaman dengan jaminan tertentu. Jaminan nasabah
tersebut digadaikan, kemudian ditaksir oleh pihak pegadaian untuk menilai
besarnya nilai jaminan. Besarnya nilai jaminan akan mempengaruhi jumlah
pinjaman. Sementara ini usaha pegadaian secara resmi masih dilakukan
pemerintah.
Perusahaan Sewa Guna Usaha (Leasing)
Perusahaan sewa guna usaha (leasing) bidang usahanya lebih
ditekankan kepada pembiayaan barang-barang modal yang diinginkan oleh
nasabahnya. Sebagai contoh jika seseorang ingin memperoleh barang-barang
modal secara kredit, maka kebutuhan ini pembayarannya dapat ditutup oleh
perusahaan leasing. Pembayaran oleh nasabah diangsur sesuai dengan
kesepakatan yang telah dibuat. Jadi dalam hal ini perusahaan leasing lebih
banyak bergerak dalam bidang pembiayaan barangbarang kebutuhan modal.
Perusahaan Asuransi
Perusahaan asuransi merupakan perusahaan yang bergerak dalam
usaha pertanggungan. Setiap nasabah dikenakan premi asuransi yang harus
dibayar sesuai dengan perjanjian dan perusahaan asuransi akan menanggung
kerugian dengan menggantikannya apabila nasabahnya terkena musibah atau
terkena resiko seperti yang telah diperjanjikan. Artinya usaha asuransi
merupakan kegiatan menanggung resiko yang dikaitkan dengan keuangan
antara premi yang harus dibayar dan klaim yang diterimanya. Besarnya

119 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
premi akan mempengaruhi klaim yang akan diterima. Perusahaan asuransi
dibagi ke dalam beberapa jenis seperti; asuransi kredit, asuransi jiwa,
asuransi kebakaran, asuransi beasiswa, asuransi hari tua, asuransi
kecelakaan, asuransi kehilangan dan jenis lainnya.
Perusahaan Anjak Piutang
Perusahaan anjak piutang (factoring), dimana usahanya adalah
mengambil alih pembayaran kredit suatu perusahaan dengan cara membeli
kredit bermasalah perusahaan lain atau dapat pula mengelola penjualan
kredit perusahaan yang membutuhkannya. Usaha ini memang relatif baru di
Indonesia dan perusahaan anjak piutang memang kegiatan utamanya adalah
membantu perusahaan yang sedang mengalami kesulitan dalam melakukan
penagihan atau pengelolaan utangnya. Keuntungan yang diperoleh dari
usaha ini merupakan fee yang telah disepakati bersama atau keuntungan dari
harga jual dengan hasil penagihan yang dilakukannya.
Perusahaan Modal Ventura
Perusahaan modal ventura merupakan pembiayaan oleh perusahaan-
perusahaan yang usahanya mengandung resiko tinggi. Perusahaan jenis ini
relatif masih baru di Indonesia. Usahanya lebih banyak memberikan
pembiayaan dalam bentuk kredit tanpa jaminan yang umumnya tidak
dilayani oleh lembaga keuangan lainnya. Selama ini kredit dengan jaminan
sangat menyulitkan, memberatkan dan menghambat nasabah untuk
memperoleh modal, walaupun dewasa ini pihak perbankan telah
memperlunak persyaratan untuk memperoleh kredit.
Koperasi Simpan Pinjam
Koperasi simpan pinjam membuka usaha bagi para anggotanya untuk
menyimpan uang yang sementara belum digunakan. Oleh pengurus koperasi
uang tersebut dipinjamkan kembali kepada para anggotanya yang
membutuhkan, termasuk pada masyarakat umum yang membutuhkan jika
memungkinkan.
Dana Pensiun
Dana pensiun, merupakan perusahaan yang kegiatannya mengelola
dana pensiun suatu perusahaan pemberi kerja atau perusahaan itu sendiri.
Penghimpunan dana pensiun melalui iuran yang dipotong dari gaji

120 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
karyawan. Kemudian dana yang terkumpul oleh dana pensiun diusahakan
lagi dengan menginvestasikannya ke berbagai sektor yang menguntungkan.
Perusahaan yang mengelola dan pensiun dapat dilakukan oleh bank atau
perusahaan asuransi jiwa.
Perbedaan utama antara Lembaga Keuangan Bank dan non Bank
adalah dari ragam produk yang ditawarkannya. Kegiatan utama pihak
perbankan disamping menyalurkan dana juga menghimpun dana, sedangkan
lembaga keuangan lainnya lebih diarahkan kepada penyaluran dananya saja.
Meskipun berbeda produk yang ditawarkan antara lembaga keuangan bank
dan lembaga keuangan lainnya, ada suatu hal yang sama. Persamaannya
yaitu dalam hal menentukan harga yang harus dibayar atau dibeli oleh
nasabahnya. Penentuan harga yang harus dibayar atau harga jual dananya
ditentukan dalam suatu tingkat suku bunga. Masing-masing lembaga
keuangan baik bank maupun lainnya mempunyai cara sendiri dalam hal
menentukan suku bunga pinjamannya. Hal ini sesuai pula dengan tujuan
perusahaan masing-masing.
B. LEMBAGA KEUANGAN BANK (PERBANKAN)
2.1. Bank Sentral
2.1.1. Bank Indonesia
Perbankan adalah segala sesuatu yang menyangkut tentang bank,
mencakup kelembagaan, kegiatan usaha, serta cara proses dalam
melaksanakan kegiatan usahanya. Bank Indonesia (BI) adalah bank Sentral
Negara Republik Indonesia yang merupakan “Lembaga Negara” yang
independen, bebas dari campur tangan pemerintah dan atau pihak-pihak
lainnya serta berkedudukan di luar pemerintahan dan lembaga lain.
Perbankan Indonesia dalam menjalankan fungsinya berasaskan
demokrasi ekonomi dan menggunakan prinsip kehati-hatian. Fungsi utama
perbankan Indonesia adalah sebagai penghimpun dan penyalur dana
masyarakat serta bertujuan untuk menunjang pelaksanaan pembangunan
nasional dalam rangka meningkatkan pemerataan pembangunan dan hasil-
hasilnya, pertumbuhan ekonomi dan stabilitas nasional, kearah peningkatan
taraf hidup rakyat banyak. Dalam program pemantapan sistem perbankan,
upaya perbaikan infrastruktur perbankan, peningkatan mutu pengelolaan

121 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
perbankan dan penyempurnaan aturan prudensial terus dilakukan. Salah satu
prioritas sangat krusial dalam menunjang stabilitas sistem keuangan adalah
rencana pendirian Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) sebagai pengganti
skema penjaminan yang ada saat ini. Dalam hal ini, BI bersama-sama
dengan pemerintah melakukan persiapan pendirian LPS ini, termasuk
mempersiapkan landasan hukumnya dan skema penjaminan yang optimal,
dalam arti sejauh mungkin mengurangi moral hazard yang mungkin terjadi
namun dengan tetap mempertahankan momentum kepercayaan masyarakat
terhadap perbankan nasional yang terus membaik.
Di bidang pengawasan dan pengaturan perbankan, untuk memenuhi
standar internasional seperti yang ditetapkan dalam 25 Basel Core Principle.
Penyempurnaan terhadap sistem pengawasan perbankan dengan mendekati
resiko (risk-based approach) terus dilakukan, termasuk dimasukannya resiko
pasar (market risk) dalam memperhitungkan permodalan bank yang
diperlukan. Dengan semakin kompleksnya produk dan jasa perbankan
disertai dengan meningkatnya globalisasi ekonomi, pembenahan terhadap
tatanan sistem perbankan ke depan sangat diperlukan. Dalam hal ini, BI
sedang mempersiapkan cetak biru Arsitektur Perbankan Indonesia (API)
dengan tujuan menciptakan sistem perbankan ke depan yang mampu
menghadapi perubahan serta menjamin stabilitas sistem keuangan.
Sedangkan untuk mendorong stabilitas sistem keuangan, BI sedang
mempersiapkan Cetak Biru Stabilitas Sistem Keuangan dengan cakupan
kerangka kerja pelaksanaan tugas BI dalam mendorong stabilitas sistem
keuangan, kerangka kerja koordinasi dalam mencegah krisis keuangan
(crisis prevention) dan langkah-langkah yang harus ditempuh dalam
penanganan krisis (crisis resolution). Secara internal, BI mempersiapkan
organisasi yang melakukan monitoring dan surveillance terhadap stabilitas
sistem keuangan.
Sementara itu, untuk mendorong fungsi intermediasi perbankan,
berbagai langkah terus dilakukan, terutama dalam bentuk insentif guna
mendorong penyaluran kredit khususnya kepada sektor usaha kecil dan
menengah yang saat ini dirasakan sebagai salah satu sektor yang menjadi
penggerak pertumbuhan ekonomi. Dalam kaitan ini berbagai upaya telah

122 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
dilakukan seperti Proyek Kredit Mikro, Pengembangan Sistem Informasi
Terpadu Pengembangan Usaha Kecil, serta upaya – upaya mempertemukan
pelaku usaha dengan perbankan yang dikenal sebagai bazar intermediasi di
sejumlah daerah. Untuk menggairahkan kembali perekonomian di daerah-
daerah tertentu, khususnya daerah-daerah yang dilanda konflik, BI telah
memberi keringanan dalam kriteria penilaian kualitas kredit yang disalurkan
perbankan kepada sektor mikro dan UKM di daerah-daerah tersebut. Selain
itu, sebagai wujud dukungan BI terhadap upaya pengentasan kemiskinan, BI
telah bekerja ama dengan Kantor Menteri Koordinasi Bidang Kesejahteraan
Rakyat dalam mendorong perbankan menyalurkan kredit kepada masyarakat
berpenghasilan rendah.
2.1.2. Kebijakan Perbankan
Kebijakan yang ditempuh Bank Indonesia pada tahun ini melanjutkan
kebijakan tahun sebelumnya, pada tahun 2002 BI tetap memfokuskan pada
tiga hal, yaitu program penyehatan perbankan, program pemantapan
ketahanan sistem perbankan dan program pemulihan intermediasi
perbankan. Dalam program penyehatan perbankan, pemerintah masih tetap
melanjutkan program penjaminan meskipun secara bertahap cakupan
penjaminan akan dikurangi. Sedangkan terhadap program rekapitalisasi bank
dan restukturisasi kredit yang telah dilakukan sejak beberapa tahun terakhir,
BI terus melakukan pemantauan perkembangannya. Perbaikan tersebut
tercermin dari peningkatan struktur permodalan, perbaikan rasio NPLs,
peningkatan profitabilitas serta terus berlangsungnya pemulihan fungsi
intemediasi perbankan. Dalam hal permodalan, perbaikan struktur
permodalan bank tercermin dari meningkatnya indikator CAR industri
perbankan yang mencapai 22,49% pada akhir 2002 atau meningkat 1,99%
dari tahun sebelumnya. Sementara itu, upaya-upaya restrukturisasi kredit
yang dilakukan oleh perbankan telah memperbaiki NPLs perbankan yang
mencapai 8,3% (atau secara neto 2,9%), dibanding dengan 12,1% (3,6%
netto) pada tahun sebelumnya. Walaupun secara industri, NPL neto diatas
5%. Dari segi profitabilitas, seiring dengan meningkatnya spread antara suku
bunga kredit dengan suku bunga simpanan akibat penurunan suku bunga

123 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
SBI, net interest income perbankan mengalami peningkatan, yaitu sebesar
Rp 42,9 triliun dibandingkan dengan Rp37,8 triliun pada tahun sebelumnya.
2.2. Bank Umum
Bank umum adalah bank yang dapat memberikan jasa dalam lalu
lintas pembayaran. Sifat jasa yang diberikan adalah umum, dalam arti dapat
memberikan seluruh jasa perbankan yang ada. Begitu pula dengan wilayah
operasinya dapat dilakukan di seluruh wilayah. Bank umum sering disebut
bank komersil (commercial bank).
Undang-undang RI Nomor 7 tahun 1992 tanggal 25 Maret 1992
tentang perbankan diperbaharui dengan UU nomor 10 Tahun 1998,
menjelaskan bahwa Bank adalah “badan usaha yang menghimpun dana dari
masyarakat dalam bentuk simpanan dan mengeluarkannya kepada
masyarakat dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak”. Secara
lebih luas lagi bahwa bank merupakan perusahaan yang bergerak dalam
bidang keuangan, artinya aktivitas perbankan selalu berkaitan dalam bidang
keuangan. Sehingga berbicara mengenai bank tidak terlepas dari masalah
keuangan. Usaha perbankan yang pertama adalah menghimpun dana dari
masyarakat luas yang dikenal dengan istilah di dunia perbankan adalah
kegiatan funding, yaitu dana dalam bentuk simpanan dari masyarakat
tersebut diputarkan kembali atau dijualkan kembali ke masyarakat dalam
bentuk pinjaman atau lebih dikenal dengan istilah kredit. Dalam pemberian
kredit juga dikenakan jasa pinjaman kepada penerima kredit (debitur) dalam
bentuk bunga dan biaya administrasi.
Besarnya bunga kredit sangat dipengaruhi oleh besarnya bunga
simpanan. Semakin besar atau semakin mahal bunga simpanan, maka
semakin besar pula bunga pinjaman dan demikian pula sebaliknya. Di
samping bunga simpanan pengaruh besar kecil bunga pinjaman juga
dipengaruhi oleh keuntungan yang diambil, biaya operasi yang dikeluarkan,
cadangan resiko kredit macet, pajak serta pengaruh lainnya.
2.2.1. Kegiatan-kegiatan Bank Umum
1. Menghimpun dana dari masyarakat (Funding) dalam bentuk
1). Simpanan Giro (Demand Deposit)
2). Simpanan Tabungan (Saving Deposit)

124 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
3). Simpanan Deposito (Time Deposit)
2. Menyalurkan dana ke masyarakat (Lending) dalam bentuk :
1). Kredit Investasi
2). Kredit Modal Kerja
3). Kredit Perdagangan
3. Memberikan jasa-jasa bank lainnya (Services) seperti :
1). Transfer (Kiriman Uang)
2). Inkaso (Collection)
3). Kliring (Clearing)
4). SaveDeposit Box
5). Bank Card
6). Valas (Bank Notes)
7). Bank Garansi
8). Referensi Bank
9). Bank Draft
10). Letter of Credit (L/C)
11). Travellers Cheque
12). Jual beli surat-surat berharga
13). Menerima setoran-setoran seperti :
- Pembayaran pajak
- Pembayaran telepon
- Pembayaran air
- Pembayaran listrik
- Pembayaran uang kuliah
14). Melayani pembayaran-pembayaran seperti :
- Gaji/ pensiun/ honorarium
- Pembayaran deviden
- Pembayaran kupon
- Pembayaran bonus/hadiah
15). Didalam pasar modal perbankan dapat memberikan
atau menjadi :
- Pinjaman emisi (underwriter)
- Penjamin (guarantor)

125 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
- Wali amanat (trustee)
- Perantara perdagangan efek (pialang/ broker)
- Perdagangan efek (dealer)
- Perusahaan pengelola dana (invesment company)
16). Dan jasa-jasa lainnya.
2.2.2. Bentuk badan hukum Bank Umum dapat dipilih salah satu dari
alternatif di bawah ini :
1) Perusahaan Perseroan (Persero)
2) Perseroan Daerah (PD)
3) Koperasi
4) Perseroan Terbatas (PT)
2.2.3. Pengertian dari beberapa produk bank
1) Kredit adalah penyediaan uang atau tagihan yang dapat dipersamakan
dengan itu, berdasarkan persetujuan atau kesepakatan pinjam
meminjam antara bank dengan pihak lain yang mewajibkan pihak
peminjam untuk melunasi hutangnya setelah jangka waktu tertentu
dengan memberikan bunga.
2) Giro adalah simpanan yang penarikannya dapat dilakukan setiap
saat dengan menggunakan cek, bilyet giro, sarana perintah
pembayaran lainnya, atau dengan pemindahbukuan.
3) Deposito adalah simpanan yang penarikannya hanya dapat
dilakukan pada waktu tertentu berdasarkan perjanjian nasabah
penyimpan dengan bunga.
4) Sertifikat Deposito adalah simpanan dalam bentuk deposito yang
sertifikat bukti penyimpanannya dapat dipindahtangankan.
5) Tabungan adalah simpanan yang penarikannya hanya dapat
dilakukan menurut syarat tertentu yang disepakati, tetapi tidak dapat
ditarik dengan cek, bilyet giro dan atau alat lainnya yang
dipersamakan dengan itu.
6) Pembiayaan berdasarkan prinsip syariah adalah penyediaan uang
atau tagihan yang dipersamakan dengan itu berdasarkan persetujuan
atau kesepakatan antara bank dengan pihak lain yang mewajibkan
pihak yang dibiayai untuk mengembalikan uang atau tagihan tersebut

126 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
setelah jangka waktu tertentu dengan imbalan atau bagi hasil. Dalam
hubungan ini, perlu dijelaskan bahwa prinsip syariah adalah aturan
atau perjanjian berdasarkan hukum Islam antara bank dengan pihak
lain untuk penyimpanan dana dan atau pembiayaan kegiatan usaha,
atau kegiatan lainnya yang dinyatakan sesuai dengan syariah, antara
lain pembiayaan berdasarkan prinsip bagi hasil (mudharabah),
pembiayaan berdasarkan prinsip penyertaan modal (musharakah),
prinsip jual beli barang dengan memperoleh keuntungan (murabahah),
atau pembiayaan barang berdasarkan prinsip sewa murni tanpa pilihan
(ijarah), atau dengan adanya pilihan pemindahan kepemilikan atas
barang yang disewa dari pihak bank oleh pihak lain (ijarah wa
istishna).
7) Surat berharga adalah surat pengakuan hutang, wesel, saham,
obligasi, sekuritas kredit, atau setiap derivatifnya, atau kepentingan
lain, atau suatu kewajiban dari penerbit, dalam bentuk yang lazim
diperdagangkan dalam pasar modal dan pasar uang. Dalam hubungan
ini, dapat dijelaskan bahwa wesel bank adalah surat wesel yang ditarik
oleh bank atas bank lain. Sedangkan aksep bank adalah wesel yang
diakseptasi oleh bank, dan akseptasi adalah pernyataan sanggup untuk
membayar dari tertarik/ pembayar yang ditulis di atas surat wesel itu
sertaditandatanganinya.
8) Penitipan adalah penyimpanan harta berdasarkan perjanjian atau
kontrak antara bank umum dan penitip, dengan ketentuan bank umum
yang bersangkutan tidak mempunyai hak kepemilikan atas harta
tersebut.
9) Wali amanat adalah kegiatan usaha yang dapat dilakukan oleh
bank umum untuk mewakili kepentingan pemegang surat berharga
berdasarkan perjanjian antara bank umum dengan emiten surat
berharga yang bersangkutan.
2.3. Bank Perkreditan Rakyat
Bank Perkreditan Rakyat (BPR) merupakan bank yang khusus
melayani usaha mikro di kecamatan dan pedesaan. Bank Perkreditan Rakyat
berasal dari Bank Desa, Bank Pasar, Lumbung Desa, Bank Pegawai yang

127 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
kemudian dilebur menjadi Bank Perkreditan Rakyat. Jenis produk yang
ditawarkan oleh Bank Perkreditan Rakyat relatif sempit dibandingkan
dengan bank umum, bahkan ada beberapa jenis jasa bank yang tidak boleh
diselenggarakan oleh Bank Perkreditan Rakyat, seperti pembukaan rekening
giro dan ikut kliring.
2.3.1. Kegiatan BPR Konvensional
1) Menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan
berupa deposito berjangka, tabungan dan atau bentuk lainnya yang
dipersamakan dengan itu;
2) Memberikan kredit;
3) Menempatkan dananya dalam bentuk Sertifikat Bank Indonesia
(SBI), deposito berjangka, sertifikat deposito dan atau tabungan
pada bank lain;
2.3.2. Larangan kegiatan usaha BPR Konvensional
1) Menerima simpanan berupa giro dan ikut serta dalam lalu lintas
pembayaran;
2) Melakukan kegiatan usaha dalam valuta asing, kecuali sebagai
pedagang valuta asing;
3) Melakukan penyertaan modal;
4) Melakukan usaha perasuransian;
5) Melakukan usaha lain di luar kegiatan usaha sebagaimana
dimaksud dalam kegiatan usaha BPR Konvensional tersebut di
atas.
C. BANK UMUM SYARIAH DAN BANK PERKREDITAN
RAKYAT SYARIAH
3.1. Pengertian
Bank Umum Syariah adalah Bank Umum yang melaksanakan
kegiatan usahanya berdasarkan prinsip syariah. Bank Perkreditan Rakyat
(BPR) Syariah adalah BPR yang melaksanakan kegiatan usahanya
berdasarkan prinsip syariah yang dalam kegiatannya tidak memberikan jasa
dalam lalu lintas pembayaran. Prinsip syariah adalah aturan perjanjian
berdasarkan hukum Islam antara bank dan pihak lain untuk penyimpanan
dana dan atau pembayaran kegiatan usaha, atau kegiatan lain yang

128 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
dinyatakan sesuai dengan syariah. Berdasarkan bentuk hukumnya bank dapat
berupa perseroan terbatas, perusahaan daerah atau koperasi.
3.2. Kegiatan Usaha Bank Umum Syariah
1) Menerima simpanan dana dari masyarakat dalam bentuk :
(1). Giro berdasarkan prinsip wadi’ah;
(2). Tabungan berdasarkan prinsip wadi’ah
(3). Deposito berjangka berdasarkan prinsip mudharabah;
(4). Bentuk lain berdasarkan prinsip wadi’ah.
2) Menyalurkan dana dalam bentuk :
(1). Piutang dengan prinsip jual beli meliputi :
• mudharabah;
• isthishna;
• ijarah;
• salam;
(2). Pembiayaan dengan prinsip bagi hasil meliputi :
• mudharabah;
• musyarakah;
(3). Pembiayaan berdasarkan prinsip qardh
3) Membeli, menjual dan atau menjamin atas resiko sendiri surat-surat
berharga pihak ketiga yang diterbitkan atas dasar transaksi nyata
(underlyingtransaction) berdasarkannprinsip jual-beli atau hiwalah;
4) Membeli surat-surat berharga Pemerintah dan atau BI yang
diterbitkan atas dasar Prinsip Syariah;
5) Memindahkan uang untuk kepentingan sendiri dan atau nasabah
berdasarkan prinsip wakalah;
6) Menerima pembayaran tagihan atas surat berharga yang diterbitkan
dan melakukan perhitungan dengan atau antar pihak ketiga dengan
prinsip wakalah;
7) Menyediakan tempat untuk menyimpan barang dan surat-surat
berharga berdasarkan prinsip wadi’ah yad amanah;
8) Melakukan kegiatan penitipan termasuk penatausahaannya untuk
kepentingan pihak lain berdasarkan suatu kontrak dengan prinsip
wakalah;
129 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
9) Melakukan penempatan dana dari nasabah kepada nasabah lain
dalam bentuk surat berharga yang tidak tercatat di bursa efek
berdasarkan prinsip ujrah;
10) Memberikan fasilitas Letter of Credit (L/C) berdasarkan prinsip
walakah, murabahah, mudharabah, musyarakah, dan wadi’ah, serta
memberikan fasilitas garansi bank berdasarkan prinsip kalafah;
11) Melakukan kegiatan wali amanat berdasarkan prinsip walakah;
12) Melakukan kegiatan usaha kartu debet berdasarkan;
13) Melakukan kegiatan lain yang lazim dilakukan Bank sepanjang
disetujui oleh Dewan Syariah Nasional;
14) Melakukan kegiatan dalam valuta asing berdasarkan prinsip sharf;
15) Melakukan kegiatan penyertaan modal berdasarkan prinsip
musyarakah dan atau mudharabah pada bank atau perusahaan lain
yang melakukan kegiatan usaha berdasarkan Prinsip Syariah;
16) Melakukan kegiatan penyertaan modal sementara berdasarkan
prinsip musyarakah dan atau mudharabah untuk mengatasi akibat
kegagalan pembiayaan dengan syarat harus menarik kembali
penyertaannya; dan
17) Bertindak sebagai pendiri dana pensiun dan pengurus dana pensiun
berdasarkan Prinsip Syariah sesuai ketentuan dalam perundang-
undangan dana pensiun yang berlaku;
18) Bank dapat bertindak sebagai lembaga baitul ma’al yaitu menerima
dana yang berasal dari zakat, infaq, shadaqah, waqaf, hibah atau
dana sosial lainnya dan menyalurkannya kepada yang berhak dalam
bentuk santunan dan atau pinjaman kebajikan (qardh-ul hasan).
3.3. Kegiatan Usaha Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Syariah
1) Menerima simpanan dana dari masyarakat dalam bentuk :
a) Tabungan berdasarkan prinsip wadi’ah atau
mudharabah;
b) Deposito berjangka berdasarkan prinsip mudharabah;
c) Bentuk lain berdasarkan prinsip wadi’ah atau
mudharabah.

130 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2) Menyalurkan dana melalui :
(1). Transaksi jual beli berdasarkan prinsip :
• murabahah;
• istishna;
• ijarah;
• salam;
(2). Pembiayaan dengan prinsip bagi hasil meliputi :
• mudharabah;
• musyarakah;
• bagi hasil lainnya.
3) BPRS dapat bertindak sebagai lembaga baitul ma’al yaitu menerima
dana berasal dari zakat, infaq, shadaqah, waqaf hibah atau dana
sosial lainnya dan menyalurkannya kepada yang berhak dalam
bentuk santunan dan atau pinjaman kebajikan (qardh-ul hasan).
4) Melakukan kegiatan lain yang lazim dilakukan BPRS sesuai dengan
Prinsip Syariah.
3.4. Larangan Kegiatan Usaha Bank Umum Syariah
1) Melakukan penyertaan modal, kecuali sebagaimana dimaksud dalam
kegiatan usaha Bank Umum di atas;
2) Melakukan usaha perasuransian;
3) Melakukan kegiatan usaha lain di luar kegiatan usaha sebagaimana
dimaksud dalam kegiatan usaha Bank Umum di atas;
4) Melakukan kegiatan usaha secara konvensional.
3.5. Larangan Kegiatan Usaha Bank Perkreditan Rakyat (BPR)
Syariah
1) Melakukan kegiatan sebagaimana dimaksud dalam kegiatan yang di
larang pada BPR konvensional.
2) Melakukan usaha lain di luar kegiatan usaha BPRS
3) Melakukan kegiatan secara konvensional.
1.3. Latihan
Kelompok lembaga keuangan bank memang memberikan pelayanan
keuangan yang paling lengkap di antara lembaga keuangan yang ada.
Kelompok lembaga keuangan Bank terdiri dari :
131 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Jawaban
1) Bank Sentral;
2) Bank Umum (Konvensional dan Syariah), dan;
3) Bank Perkreditan Rakyat (Konvensioanl dan Syariah).
1.4. Penutup
1.4.1. Tes formatif
Sebukan 10 kegiatan perbankan yang ada di Indonesia ! (setiap
jawaban yang benar mendapat nilai 10).
1.4.2. Umpan balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif yang ada
pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang benar, kemudian
jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat penguasaan Anda terhadap
materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah :
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal
1.4.3. Tindak lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% kea tas, maka Anda
dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan selanjutnya,
tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum mencapai 80%, maka Anda harus
mengulangi kegiatan belajar Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada
bagian yang Anda belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda
dapat menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.
1.4.4. Rangkuman
Kelompok lembaga keuangan Bank terdiri dari :
1) Bank Sentral;
2) Bank Umum (Konvensional dan Syariah), dan;
3) Bank Perkreditan Rakyat (Konvensioanl dan Syariah).
Adapun jenis-jenis lembaga keuangan lainnya yang ada di Indonesia
saat ini antara lain :

132 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1) Pasar Modal
2) Pasar Uang dan Valas
3) Perum Pegadaian
4) Perusahaan Sewa Guna Usaha
5) Perusahaan Asuransi
6) Perusahaan Anjak Piutang
7) Modal Ventura
8) Koperasi Simpan Pinjam
9) Dana Pensiun
1.4.5. Kunci jawaban tes formatif
Jawaban
1. Menghimpun dana dari masyarakat (Funding) dalam bentuk
1). Simpanan Giro (Demand Deposit)
2). Simpanan Tabungan (Saving Deposit)
3). Simpanan Deposito (Time Deposit)
2. Menyalurkan dana ke masyarakat (Lending) dalam bentuk :
1). Kredit Investasi
2). Kredit Modal Kerja
3). Kredit Perdagangan
3. Memberikan jasa-jasa bank lainnya (Services) seperti :
1). Transfer (Kiriman Uang)
2). Inkaso (Collection)
3). Kliring (Clearing)
4). Save Deposit Box
5). Bank Card
6). Valas (Bank Notes)
7). Bank Garansi
8). Referensi Bank
9). Bank Draft
10). Letter of Credit (L/C)
11). Travellers Cheque
12). Jual beli surat-surat berharga
13). Menerima setoran-setoran seperti :

133 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
- Pembayaran pajak
- Pembayaran telepon
- Pembayaran air
- Pembayaran listrik
- Pembayaran uang kuliah
14). Melayani pembayaran-pembayaran seperti :
- Gaji/ pensiun/ honorarium
- Pembayaran deviden
- Pembayaran kupon
- Pembayaran bonus/hadiah
15). Didalam pasar modal perbankan dapat memberikan
atau menjadi :
- Pinjaman emisi (underwriter)
- Penjamin (guarantor)
- Wali amanat (trustee)
- Perantara perdagangan efek (pialang/ broker)
- Perdagangan efek (dealer)
- Perusahaan pengelola dana (invesmentcompany)
DAFTAR PUSTAKA
Frida Rustiani (editor); Mengembangkan Ekonomi masyarakat Dalam Era
Globalisasi: Masalah Peluang dan Strategi Praktis: Diterbitkan Atas
Kerja Sama YayasanvAKTIGA- YAPIKA, 1996,
Ismeth Abdullah, Drs Pemerhati masalah koperasi, Anggota Dewan Redaksi
Majalah Warta Koperasi dan Sekarang Gubernur Riau Kepulauan,
Berbagai masalahvyang dihadapi oleh Usaha Simpan Pinjam Koperasi
sebagai LembagavKeuangan Mikro Infokom Nomor 24 Tahun XX
2004.
Muhammad Taufik; Deputy Pengembangan dan Restrukurisasi Usaha
KementerianvKoperasi, Usaha Kecil dan Menengah; Membangun
sistem pembiyaan bagiUsaha Kecil.Menengah dan Koperasi (UKMK),
Infokop Nomor 23 Tahun XIX, 2003, Media Pengkajian Koperasi
UsAha Kecil dan Menengah.

134 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Syarif .A. Mengenal bank dan Lembaga Keuangan Non Bank. Jakarta:
Djambatan, 2002..
Suryadharma Ali yang diungkapkan kepada Media Indonesia tgl 28 Oktober
2006.
Komite Penanggulangan Kemiskinan, Thn 2003, Pengantar Pengetahuan
Perbankan dan Perkreditan, Bank Indonesia, Komite Penanggulan
Kemiskinan, Thn 2003, Kemiskinan dan Keuangan Mikro, Diterbitkan
oleh Gema PKM Indoensia,
Media Indonesia, BNI Alokasikan Rp.1 triliun untuk UMKM. tgl 28 Oktober
2006.
Pikiran Rakyat, Saatnya Bank Jabar Genjot Kredit UMKM, 9 Oktober 2006.
TABLOID PELUANG USAHA; 04 17 September 2006, PD Bank Pasar
Kota Bogor.
Kementerian Koperasi dan UKM: Rencana Tindak Jangka Menengah
(RTJM)
Pemberdayaan Koerasi dan Usha Mikro, Kecil dan Menengha Tahun 2005 –
2009 Tahun 2005.
PP No. 275/Juli/XXIV/2006, seabreg aksi buat Koperasi,

135 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
D. PERKREDITAN
4.1. Pendahuluan
4.1.1. Deskripsi singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang perkreditan sehingga
mahasiswa memiliki persepsi yang sama tentang hal tersebut.
4.1.2. Relevansi
Di dalam kewirausahaan, pemahaman mengenai perkreditan, terutama
bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam memahami kegiatan
perkreditan dari berbagai sumber bacaan dan pendapat masyarakat.
4.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan memahami tentang perkreditan.
4.1.4. Kompetensi Dasar (untuk SPB)
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan tentang perkreditan.
4.2. Penyajian
4.2.1. Uraian atau penjelasan
PENDAHULUAN
a. Pengertian Kredit dan Perkreditan
Kredit dapat diartikan sebagai kepercayaan, begitu pula dalam bahasa
latin kredit berarti credere artinya percaya. Maksud dari si pemberi kredit
adalah ia percaya kepada si penerima kredit bahwa kredit yang
disalurkannya pasti akan dikembalikan sesuai perjanjian. Sedangkan bagi si
penerima kredit merupakan penerimaan kepercayaan, berarti menerima
amanah sehingga mempunyai kewajiban untuk membayar sesuai jangka
waktu. Menurut UU No. 7 tahun 1992 yang telah diubah dengan UU No. 10
tahun 1998 dan disitir Bank Indonesia (2001), kredit adalah penyediaan uang
atau tagihan yang dapat dipersamakan dengan itu, berdasarkan persetujuan
atau kesepakatan pinjam-meminjam antara bank dan pihak lain yang
mewajibkan pihak peminjam (debitur) untuk melunasi hutangnya setelah

136 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
jangka waktu tertentu dengan jumlah bunga, imbalan atau pembagian hasil
keuntungan.
Sebelum kredit diberikan, untuk meyakinkan bank bahwa si nasabah
benar-benar dapat dipercaya, maka bank terlebih dahulu mengadakan
analisis kredit. Analisis kredit mencakup latar belakang nasabah atau
perusahaan, prospek usahanya, jaminan yang diberikan serta faktor-faktor
lainnya. Tujuan analisis ini adalah agar bank yakin bahwa kredit yang
diberikan benar-benar aman. Pinjaman atau kredit dapat berupa uang, atau
berupa tagihan yang nilainya diukur dengan uang, misalnya bank membiayai
kredit untuk pembelian rumah atau mobil. Kemudian adanya kesepakatan
antara bank (kreditur) dengan nasabah (debitur), bahwa mereka sepakat
sesuai dengan perjanjian yang telah dibuatnya. Dalam perjanjian kredit
tercakup hak dan kewajiban masing-masing pihak, termasuk jangka waktu
serta bunga yang ditetapkan bersama. Demikian pula dengan masalah sanksi
apabila si debitur ingkar janji terhadapperjanjian yang telah dibuat bersama.
Pemberian kredit tanpa dianalisis terlebih dulu akan sangat
membahayakan bank. Nasabah dalam hal ini dengan mudah memberikan
data-data fiktif sehingga kredit tersebut sebenarnya tidak layak untuk
diberikan. Akibatnya jika salah dalam menganalisis, maka kredit yang
disalurkan akan sulit untuk ditagih alias macet. Namun faktor salah analisis
ini bukanlah merupakan penyebab utama kredit macet walaupun sebagian
besar kredit macet disebabkan salah mengadakan analisis. Penyebab lainnya
mungkin disebabkan oleh bencana alam yang memang tidak dapat dihindari
oleh nasabah. Misalnya kebanjiran atau gempa bumi atau dapat pula
kesalahan dalam pengelolaan. Seandainya kredit yang disalurkan kepada
debitur mengalami kemacetan, maka pihak perbankan dapat melakukan
berbagai upaya penyelamatan kredit tersebut, berbagai upaya tersebut atas
dasar terlebih dahulu diketahui penyebabnya. Apabila penyebab kemacetan
tersebut sudah dapat diketahui dengan jelas dan diperkirakan masih bisa
dibantu maka upaya yang dapat dilaksanakan antara lain menambah jumlah
kredit atau memperpanjang jangka waktu pembayaran. Namun demikian
seandainya pihak perbankan tidak melihat kemungkinan kredit tersebut
diselamatkan/diupayakan dapat dilunasi maka tindakan terakhir bagi pihak

137 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
bank adalah menyita/melelang jaminan nasabah tersebut setelah lebih dahulu
dibuat kesepakatan.
Perkreditan merupakan proses kegiatan perbankan dalam menyalurkan
dana atau disebut juga sebagai alokasi dana kepada masyarakat khususnya
kepada pengusaha, dalam bentuk pinjaman yang lebih dikenal dengan kredit.
Perkreditan atau alokasi dana tersebut adalah menjual kembali dana yang
diperoleh dari dana yang terkumpul dalam bentuk simpanan. Penyaluran
dana ini tidak lain agar perbankan dapat memperoleh kuntungan seoptimal
mungkin, dalam hal ini pihak perbankan harus dapat memilih dari berbagi
alternatif yang ada. Keuntungan utama bisnis perbankan adalah selisih antara
bunga dari sumber-sumber dana dengan bunga yang diterima dari alokasi
dana tertentu. Oleh karena itu baik faktor-faktor sumber dana maupun
alokasi dana memegang peranan yang sama pentingnya di dunia perbankan.
Penentuan bunga sumber dana akan sangat berpengaruh terhadap bunga
alokasi dananya.
b. Dasar Pertimbangan dan Tujuan Pemberian Kredit
Dasar Pertimbangan Pemberian Kredit
Dasar pertimbangan dalam pemberian suatu fasilitas kredit di bidang
perbankan terkandung beberapa unsur, yaitu :
1) Kepercayaan
Keyakinan pemberi kredit bahwa kredit yang diberikan akan benar-benar
diterima kembali.
2) Kesepakatan
Suatu perjanjian di mana masing-masing pihak menandatangani hak dan
kewajibannya masing-masing.
3). Jangka waktu
Masa pengembalian kredit yang telah disepakati bersama.
4) Resiko
Adanya suatu tenggang waktu pengembalian akan menyebabkan suatu
resiko tidak tertagihnya/macet pemberian kredit.
5). Balas jasa
Keuntungan atas pemberian suatu kredit atau jasa yang dikenal sebagai
bunga.

138 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
139 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.2.2. Tujuan Pemberian Kredit
Tujuan utama pemberian suatu kredit antara lain :
1) Mencari keuntungan
Pemberian kredit merupakan upaya untuk memperoleh hasil
keuntungan dari pemberian kredit tersebut. Terutama dalam
bentuk bunga yang diterima oleh bank sebagai balas jasa
dan biaya administrasi kredit yang dibebankan kepada
nasabah, dengan harapan nasabah yang memperoleh kredit
pun bertambah maju dalam usahanya. Keuntungan nasabah
ini penting untuk kelangsungan hidup bank dan kemajuan
usaha nasabah.
2) Membantu usaha nasabah
Membantu usaha nasabah yang memerlukan dana, baik dana
investasi maupun dana untuk modal kerja. Dengan dana
tersebut, maka pihak debitur akan dapat mengembangkan
dan memperluas usahanya.
3) Membantu pemerintah
Semakin banyak kredit yang disalurkan oleh pihak
perbankan, maka semakin banyak pengusaha yang dapat
berkembang, mengingat semakin banyak kredit berarti
adanya peningkatan pembangunan di berbagai sektor.
Semakin banyak pembangunan tersebut maka semakin
banyak kemungkinan pendapatan pemerintah dari sektor
pajak.
4) Membantu masyarakat
Semakin berkembang sektor riil yang diusahakan oleh
pengusaha mikro, kecil dan menengah, semakin banyak
kesempatan kerja bagi masyarakat pencari kerja sehingga
kesejahteraan masyarakat akan meningkat.

140 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.3 Jenis-Jenis Kredit
Kredit yang diberikan oleh Bank Umum termasuk BPR untuk
masyarakat terdiri dari berbagai jenis. Secara umum jenis-jenis
kredit dapat dilihat dari berbagai segi antara lain :

1.3.1. Dilihat dari segi komponen kegiatan usaha


(1). Kredit investasi
Kredit Investasi digunakan untuk keperluan pembangunan
proyek/pabrik baru atau rehabilitasi atau perluasan usaha dalam
bentuk pembelian peralatan/mesin-mesin dan lain-lain yang
bersifat investasi.
(2). Kredit modal kerja
Kredit modal kerja adalah kredit yang dipergunakan untuk
pembelian bahan baku pembantu, membayar upah tambahan
pegawai dengan tujuan meningkatkan produksi atau
menghasilkan barang lebih banyak sehingga dapat meraih
keuntungan lebih baik.

1.3.2. Dilihat dari segi tujuan penggunaan


(1). Kredit produksi
Kredit produktif yaitu dana kredit yang digunakan untuk
meningkatkan usaha atau mengembangkan usaha, baik untuk
investasi atau untuk modal kerja.
(2). Kredit konsumtif
Kredit konsumtif adalah kredit yang diperoleh untuk
dipergunakan sebagai tujuan konsumtif secara pribadi seperti
halnya perumahan, kendaraan atau keperluan lainnya secara
pribadi.
(3). Kredit perdagangan
Kredit perdagangan adalah kredit yang digunakan untuk usaha
perdagangan pada umumnya untuk membeli barang dagangan,
atau fasilitas yang pembayarannya diharapkan dari hasil

141 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
perdagangan tersebut, namun tidakbiasanya dibelikan untuk
tempat usaha perdagangan seperti kios, toko dan lain-lain.

1.3.3. Dilihat dari segi jangka waktu


(1) Kredit jangka pendek
Kredit yang memiliki jangka waktu kurang dari 1 tahun atau
paling lama 1 tahun dan biasanya digunakan untuk keperluan
modal kerja.
(2). Kredit jangka menengah
Kredit yang berkisar antara 1 tahun sampai dengan 3 tahun,
biasanya untuk investasi.
(3). Kredit jangka panjang
Kredit yang masa pengembaliannya berjangka waktu panjang
biasanya lebih dari 3 tahun.

1.3.4. Dilihat dari segi jaminan


(1). Kredit dengan jaminan
Adalah kredit yang diberikan dengan suatu jaminan, dimana
jaminan tersebut dapat berupa barang atau jaminan orang yang
disepakati oleh bank.
(2). Kredit tanpa jaminan
Adalah kredit yang diberikan tanpa jaminan barang atau orang
tertentu berdasarkan kepercayaan (trush) atau keyakinan bank.

1.3.5. Dilihat dari segi sektor usaha


(1) Kredit pertanian
(2) Kredit peternakan
(3) Kredit industri termasuk argoindustri
(4) Kredit pertambangan
(5) Kredit lembaga pendidikan
(6) Kredit profesi (seperti dokter untuk alat-alat, dan lain-lain)
(7) Dan lain-lain (seperti tempat usaha, toko, kios, ruko, mobil
niaga, sepeda motor dan lain-lain).

142 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Mengingat ruang lingkup perkreditan cukup luas baik dilihat dari
besar kecilnya, kredit, jangka waktu kredit, penggunaan kredit
maupun sumber dana kredit, maka manajemen kredit juga
beragam mengikuti fungsi managemen dasarnya. Fungsi-fungsi
manajemen dalam ilmu manajemen, pada dasarnya juga
digunakan untuk melakukan manajemen kredit. Fungsi-fungsi
tersebut adalah :
1). Perencanaan (planning)
2). Organisasi (organizing)
3). Pelaksanaan (actualiting)
4). Pengawasan (controlling)
Manajemen kredit dapat dikelompokkan menurut fungsi-fungsi
manajemen, yaitu :
1). Perencanaan kredit
2). Pengorganisasian
3). Pelaksanaan
4). Pengawasan

1.4. Penjaminan Kredit


Kredit tanpa jaminan sangat membahayakan posisi bank,
mengingat jika nasabah mengalami kemacetan maka akan sulit
untuk menutupi kerugian terhadap kredit yang disalurkan.
Sebaliknya dengan jaminan kredit relatif lebih aman mengingat
setiap kredit macet akan dapat ditutupi oleh jaminan tersebut,
tetapi walaupun demikian ada juga kredit yang diberikan tanpa
adanya jaminan sebagai berikut :
1.4.1. DenganJaminan
1). Jaminan benda yaitu barang-barang sebagai berikut :
a. tanah kebun, tanah sawah
b. bangunan, rumah, pabrik
c. kendaraan bermotor
d. mesin-mesin/peralatan
e. barang dagangan

143 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
f. tanaman/kebun/sawah
g. dan lainnya
2). Jaminan surat-surat berharga yang merupakan surat-surat
yang dijadikan jaminan yaitu sebagai berikut :
a. Sertifikat Saham
b. Sertifikat Obligasi
c. Sertifikat Tanah
d. Sertifikat Deposito
e. Rekening Tabungan yang dibekukan
f. Rekening Giro yang dibekukan
g. Promes
h. Wesel
i. Bukti Pemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB)
3). Jaminan orang
Jaminan yang diberikan oleh seseorang yaitu yang
dipercayai oleh bank dan yang mempunyai kredibilitas
menurut bank. Apabila kredit tersebut macet maka orang
tersebut akan menanggung resikonya.

1.4.2. TanpaJaminan
Kredit tanpa jaminan maksudnya adalah bahwa kredit yang
diberikan oleh bank tanpa mensyaratkan adanya jaminan.
Biasanya diberikan untuk perusahaan yang benar-benar bonafid
dan profesional menurut bank, sehingga kemungkinan kredit
tersebut macet sangat kecil. Dapat pula kredit tanpa jaminan
hanya dengan penilaian terhadap prospek usahanya atau dengan
pertimbangan untuk pengusaha-pengusaha ekonomi lemah, atau
kredit berupa barang keperluan rumah tangga yang sekaligus
dijadikan jaminan atau kredit dengan bunga tinggi.
1.5. Ketentuan Penyaluran Kredit
Sebelum suatu fasilitas kredit diberikan maka bank harus merasa
yakin bahwa kredit yang diberikan benar-benar akan kembali.
Keyakinan tersebut diperoleh dari hasil penilaian kredit sebelum

144 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
kredit tersebut disalurkan. Dalam melakukan penilaian kriteria-
kriteria serta aspek penilaiannya tetap sama. Begitu pula dengan
ukuran-ukuran yang ditetapkan sudah menjadi standar penilaian
setiap bank.
Biasanya kriteria penilaian yang harus dilakukan oleh bank untuk
mendapatkan nasabah yang benar-benar menguntungkan
dilakukan dengan analisis 5 C dan 7 P, sering juga
dipertimbangkan penilaian 3 R.
Adapun penjelasan untuk analisis dengan 5 C kredit adalah
sebagai berikut:
1) Character
Sifat atau watak dari orang-orang yang akan diberikan kredit
benar-benar dapat dipercaya.
2) Capacity
Kemampuan nasabah dalam mengembalikan kredit yang
disalurkan.
3) Capital
Calon pengusaha yang akan menjadi calon debitur
dipersyaratkan memiliki sejumlah modal tertentu sebelum
mengajukan sejumlah kredit tertentu untuk menambah
modal, minimal 35% dari total modal usaha.
4) Colleteral
Merupakan agunan yang diberikan calon nasabah baik yang
bersifat fisik maupun non fisik.
5). Condition
adalah menggambarkan kondisi ekonomi negara pada saat
permohonan kredit apabila kondisi sangat kondusif yaitu
kondisi makro ekonomi dan mikro ekonomi cukup baik
maka biasanya perbankan lebih mudah
mempertimbangkannya.

Sedangkan penilaian dengan analisis berdasarkan 7 P kredit


dalam penyaluran kredit adalah

145 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
sebagai berikut :
1). Personality
Menilai nasabah dari segi kepribadiannya atau tingkah
lakunya sehari-hari maupun masa lalunya.
2). Party
Mengklasifikasikan nasabah ke dalam klasifikasi tertentu
atau golongan-golongan tertentu berdasarkan modal,
loyalitas serta karakternya.
3). Purpose
Mengetahui tujuan nasabah dalam mengambil kredit,
termasuk jenis kredit yang diinginkan nasabah.
4). Prospect
Menilai usaha nasabah dimasa yang akan datang
menguntungkan atau tidak, atau dengan kata lain
mempunyai prospek atau sebaliknya.
5) Payment
Merupakan ukuran bagaimana cara nasabah mengembalikan
kredit yang telah diambil atau dari sumber mana saja dana
untuk pengembalian kredit.
6) Profitability
Menganalisis bagaimana kemampuan nasabah dalam
mencari laba.
7) Protection
Manjaga agar usaha dan jaminan mendapatkan
perlindungan. Adapun yang dimaksud dengan 3R, yaitu
sebagai berikut:

1). Return (Kembali)


Modal dan keuntungannya dapat kembali kepada
pengusaha yang mendapatkanmodal dari kucuran
kredit perbankan.
2). Repayment(Pembayaran)

146 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Memiliki kemampuan dan kesaggupan serta
keinginan untuk membayar kembali semua
pinjaman kredit yang didapatkan dari perbankan.
3). Risk (Resiko)
Kemungkinan terjadinya resiko telah dan dapat
diketahui dan diantisipasi dengan baik oleh
pengusaha sehingga resiko gagal akan semakin
kecil.
Dalam proses penilaian (apparaisal) suatu permohonan kredit
dengan mempertimbangkan aspek kelayakan usaha, aspek 5 C,
aspek 7 P, aspek 3R dan analisis keuangan seperti nilai Internal
Rate of Return (IRR) , Benefit Cost Ratio (B/R) , Return of
Investment (ROI) dan Net Present Value (NPV). dapat dilukiskan
dalam skema Gambar 2. Biasanya pertimbangan penilaian
proyek (projectappraisalprocess) terutama bagi usaha menengah
dan besar.

147 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
STUDI KELAYAKAN

Analisis Pemasaran

Analisis Teknis

Analisis Manajemen
B
Analisis Keuangan
IRR
AMDAL A
Analisis Lingkungan 3 R
PROJECT PROJECT B/C
N
Return
APRAISAL VIABILITY ROI K
Repayment
NPV A
LIMA C : 7P: Risk
DII B
Collateral PersonalityPa
Gambar 3 : Proses Penilaian Permohonan Kredit Bank, Unsur-unsur yang
rty
dipertimbangkan dalam menentukan suatu usaha yang Bankable L
Capital
Purpose E
Capacity
Prospect
1.6. Aspek-Aspek Dalam Penilaian Kredit
Character Disamping menggunakan 5 C dan 7 P, dan juga 3 R
Paymant
Condition diperlengkapi juga dengan berbagai aspek penilaian suatu kredit
layak atau tidak untuk diberikan dapat dilakukan dengan menilai
Profitability
seluruh aspek yang ada (kelayakan usaha/feasibilitystudy).
Protection yang dinilai itu antara lain :
Aspek-aspek
1). Aspekyuridis/hukum
Yang dinilai dalam aspek ini adalah masalah legalitas badan
usaha serta usaha serta izin-izin yang dimiliki perusahaan
yang mengajukan kredit. Kemudian juga diteliti
keabsahannya, seperti:
a. Surat Izin Usaha (SIUI) untuk sektor industri
b. Surat izin Usaha Perdagangan (SIUP)

148 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
c. Tanda Daftar Perusahaan (TDP)
d. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
e. Keabsahan surat-surat yang dijaminkan
f. Serta hal-hal yang dianggap penting lainnya.

2). Aspek pemasaran


Dalam aspek ini yang kita nilai adalah permintaan terhadap
produk yang dihasilkan sekarang ini dan di masa yang akan
datang prospeknya bagaimana.
Yang perlu diteliti dalam aspek ini adalah :
a. Pemasaran produknya minimal 3 bulan yll atau 3 tahun yll
b. Rencana penjualan dan produksi min. 3 bulan/ 3 tahun
yad
c. Peta kekuatan pesaing yang ada.
d. Prospek produk secara keseluruhan.
3). Aspekkeuangan
Aspek yang dinilai adalah sumber-sumber dana yang
dimiliki untuk membiayai usahanya dan bagaimana
penggunaan dana tersebut.
Penilaian bank dari segi aspek keuangan biasanya dengan
suatu kriteria kelayakan investasi yang mencakup antara lain
:
a. PaybackPeriod (PP)
b. Net Present Value (NPV)
c. Profitability Indek (PI)
d. Internal Rate of Return (IRR)
e. dan Break Even Point (BEP)
4). Aspekt eknis/ operasi
Aspek ini membahas masalah yang berkaitan dengan
produksi seperti kapasitas mesin yang digunakan, masalah
lokasi dan lay out ruangan dan mesin-mesin termasuk jenis
mesin yang digunakan.
5). Aspek Manajemen

149 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Untuk menilai struktur organisasi perusahaan, sumber daya
manusia yang dimiliki serta latar belakang pengalaman
sumber daya manusianya. Pengalaman perusahaan dalam
mengelola berbagai proyek yang ada dan pertimbangan
lainnya.
6). Aspek sosial ekonomi
Menganalisis dampaknya terhadap perekonomian dan
masyarakat umum seperti:
a. Meningkatkan ekspor barang
b. Mengurangi pengangguran dan lainnya
c. Meningkatkan pendapatan masyarakat
d. Tersedianya sarana dan prasarana
e. Membuka isolasi daerah tertentu
7). Aspek Analisis Mengenai Dampak Lingkungan (Amdal)
Menyangkut analisis terhadap lingkungan baik darat, air
atau udara jika proyek atau usaha tersebut dijalankan.
Analisis ini dilakukan secara mendalam apakah apabila
kredit tersebut disalurkan maka proyek yang dibiayai akan
mengalami pencemaran lingkungan di sekitarnya.
Suatu usaha (proyek) yang dinilai layak (feasible) belum
tentu bankable sebelum semua unsur penilaian dilakukan,
yaitu 5C, 7P dan 3R. Kalau sudah dinyatakan bankable
seharusnya bank memutuskan untuk membiayai (memberi
kredit).

1.7. Prosedur Pemberian Kredit


Prosedur pemberian kredit dan penilaian kredit oleh dunia
perbankan secara umum antar bank yang satu dengan yang lain
tidak jauh berbeda. Yang menjadi perbedaan mungkin hanya
terletak dari bagaimana tujuan bank tersebut serta persyaratan
yang ditetapkannya dengan pertimbangan masing-masing.

150 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Prosedur pemberian kredit dibedakan antara pinjaman
perseorangan dan badan hukum, yang secara umum dapat di
jelaskan sebagai berikut :
1). Pengajuan berkas-berkas
Pengajuan proposal kredit hendaklah yang berisi antara lain :
(1). Latar belakang perusahaan
(2). Maksud dan tujuan
(3). Besarnya kredit dan jangka waktu
(4). Cara pengembalian kredit
(5). Jaminan kredit
Selanjutnya proposal ini dilampiri dengan berkas-berkas yang
telah dipersyaratkan seperti :
a. Akte notaries
b. Tanda daftar perusahaan (TDP)
c. Nomor Pokok wajib Pajak (NPWP)
d. Neraca dan laporan rugi laba 3 tahun terakhir
e. Bukti diri dari pimpinan perusahaan
f. Foto copy sertifikat jaminan
Penilaian yang dapat kita lakukan untuk sementara adalah dari
neraca dan laporan rugi laba yang ada dengan menggunakan
rasio-rasio sebagai berikut :
a. current ratio
b. inventory turn over
c. sales to receivable ratio
d. profit margin ratio
e. return on networth
f. working capital

151 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2). Penyelidikan berkas pinjaman
Tujuannya adalah untuk mengetahui apakah berkas
pinjaman yang diajukan sudah lengkap sesuai persyaratan
dan sudah benar. Jika menurut pihak perbankan belum
lengkap atau cukup maka nasabah diminta untuk segera
melengkapinya dan apabila sampai batas waktu tertentu
nasabah tidak sanggup melengkapi kekurangannya, maka
sebaiknya permohonan kredit dibatalkan saja.
3). Wawancara Pertama
Merupakan penyelidikan kepada calon peminjam dengan
langsung berhadapan dengan calon peminjam.
4). On the Spot
Merupakan kegiatan pemeriksaan ke lapangan dengan
meninjau berbagai obyek yang akan dijadikan usaha atau
jaminan. Kemudian hasilnya dicocokkan dengan hasil
wawancara I.
5). Wawancara Kedua
Merupakan kegiatan perbaikan berkas, jika mungkin ada
kekurangan pada saat setelah dilakukan on the spot di
lapangan.
6). Keputusan Kredit
Keputusan kredit dalam hal ini adalah menentukan apakah
kredit akan diberikan atau ditolak, jika diterima, maka
dipersiapkan administrasinya. Biasanya mencakup:
a. jumlah uang yang diterima
b. jangka waktu
c. dan biaya-biaya yang harus dibayar
7). Penandatangan akad kredit/ perjanjian lainnya
Kegiatan ini merupakan kelanjutan dari diputuskannya
kredit, maka sebelum kredit dicairkan maka terlebih dahulu
calon nasabah menandatangani akad kredit.

152 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
8). Realisasi kredit
Diberikan setelah penandatanganan surat-surat yang
diperlukan dengan membuka rekening giro atau tabungan di
bank yang bersangkutan.
9). Penyaluran/ penarikan
adalah pencairan atau pengambilan uang dari rekening
sebagai realisasi dari pemberian kredit dan dapat diambil
sesuai ketentuan dan tujuan kredit yaitu :
a. sekaligus atau
b. secara bertahap

1.8. Teknik Penyelesaian Kredit Bermasalah/Macet


Penyebab kredit bermasalah/macet ada 2 unsur, yaitu :
1). Dari pihak perbankan
Artinya dalam melakukan analisisnya, pihak analisis kurang
teliti, sehingga apa yang seharusnya terjadi, tidak
diprediksikan sebelumnya.
2). Dari pihak nasabah
Dari pihak nasabah kemacetan kredit dapat dilakukan akibat
2 hal yaitu :
a. Adanya unsur kesengajaan
b. Adanya unsur tidak sengaja
Penyelesaian kredit bermasalah/macet dilakukan dengan
cara antara lain :
(1). Rescheduling
a. memperpanjang jangka waktu kredit
b. memperpanjang jangka waktu anggsuran
(2). Reconditioning
Dengan cara mengubah berbagai persyaratan yang ada
seperti :
a. Kapitalisasi bunga, yaitu bunga dijadikan utang pokok
b. Penundaan pembayaran bunga
c. Penurunan suku bunga

153 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
d. Pembebasan bunga
(3). Restrukturing
a. Dengan menambah jumlah kredit
b. Dengan menambah equity :
- dengan menyetor uang tunai
- tambahan dari pemilik
(4). Kombinasi
Merupakan kombinasi dari ketiga jenis yang di atas.
(5). Penyitaanj aminan
Merupakan jalan terakhir apabila nasabah sudah benar-benar
tidak punya etikad baik ataupun sudah tidak mampu lagi
untuk membayar semua utangutangnya.

1.9. Penetapan Suku Bunga Bank


Suku bunga bank dapat diartikan sebagai balas jasa yang
diberikan oleh bank kepada nasabah yang membeli atau menjual
produknya. Bunga juga dapat diartikan sebagai harga yang harus
dibayar kepada nasabah (yang memiliki simpanan) dengan yang
harus dibayar oleh nasabah kepada bank (nasabah yang
memperoleh pinjaman).
Dalam kegiatan perbankan sehari-hari ada 2 macam bunga yang
diberikan kepada nasabahnya yaitu :
1). Bunga simpanan
Bunga yang diberikan sebagai rangsangan atau balas jasa
bagi nasabah yang menyimpan uangnya di bank.

154 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2). Bunga Pinjaman
Bunga yang diberikan kepada peminjam atau harga yang
harus dibayar oleh nasabah peminjam kepada bank. Baik
bunga simpanan maupun bunga pinjaman masingmasing
saling mempengaruhi satu sama lainnya. Sebagai contoh
seandainya bunga simpanan tinggi, maka secara otomatis
bunga pinjaman juga terpengaruh ikut naik dan demikian
sebaliknya..

2.2.2. Latihan
Jelaskan pengertian dari kredit !
Jawaban :
Kredit dapat diartikan sebagai kepercayaan, begitu pula dalam
bahasa latin kredit berarti credere artinya percaya. Maksud dari
si pemberi kredit adalah ia percaya kepada si penerima kredit
bahwa kredit yang disalurkannya pasti akan dikembalikan
sesuai perjanjian. Sedangkan bagi si penerima kredit merupakan
penerimaan kepercayaan, berarti menerima amanah sehingga
mempunyai kewajiban untuk membayar sesuai jangka waktu.
.
2.3. Penutup
2.3.1.Tes formatif
Jelaskan faktor-faktor yang menjadi dasar pertimbangan dalam
pemberian suatu fasilitas kredit di bidang perbankan !

2.3.2.Umpan balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif
yang ada pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang
benar, kemudian jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat
penguasaan Anda terhadap materi dalam sub pokok bahasan ini.

Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah :


90% - 100% : baik sekali

155 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal

2.3.3.Tindak lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% kea tas, maka
Anda dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok
Bahasan selanjutnya, tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum
mencapai 80%, maka Anda harus mengulangi kegiatan belajar
Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada bagian yang Anda
belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda dapat
menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.

2.3.4. Rangkuman
Dasar pertimbangan dalam pemberian suatu fasilitas kredit di
bidang perbankan terkandung beberapa unsur, yaitu :
1) Kepercayaan
2) Kesepakatan
3). Jangka waktu
4) Resiko
5). Balas jasa
Tujuan utama pemberian suatu kredit antara lain :
1) Mencari keuntungan
2) Membantu usaha nasabah
3) Membantu pemerintah
4) Membantu masyarakat
Secara umum jeni-jenis kredit dapat dilihat dari berbagai segi
antara lain :
(1). Kredit investasi
(2). Kredit modal kerja
(3). Kredit produksi
(4). Kredit konsumtif

156 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
(5). Kredit perdagangan
(6) Kredit jangka pendek
(7). Kredit jangka menengah
(8). Kredit jangka panjang
(9). Kredit dengan jaminan
(10). Kredit tanpa jaminan
(11) Kredit pertanian
(12) Kredit peternakan
(13) Kredit industri termasuk argoindustri
(14) Kredit pertambangan
(15) Kredit lembaga pendidikan
(16) Kredit profesi (seperti dokter untuk alat-alat, dan lain-lain)
Manajemen kredit dapat dikelompokkan menurut fungsi-fungsi
manajemen, yaitu :
1). Perencanaan kredit
2). Pengorganisasian
3). Pelaksanaan
4). Pengawasan
Biasanya kriteria penilaian yang harus dilakukan oleh bank untuk
mendapatkan nasabah yang benar-benar menguntungkan
dilakukan dengan analisis 5 C dan 7 P, sering juga
dipertimbangkan penilaian 3 R.
Prosedur pemberian kredit dibedakan antara pinjaman
perseorangan dan badan hukum, yang secara umum dapat di
jelaskan sebagai berikut :
1). Pengajuan berkas-berkas
2). Penyelidikan berkas pinjaman
3). WawancaraI
4). On the Spot
5). WawancaraI
6). Keputusan Kredit
7). Penandatangan akad kredit/ perjanjianlainnya
8). Realisasi kredit

157 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
9). Penyaluran/ penarikan

2.3.5. Kunci jawaban tes formatif


Jawaban :
1) Kepercayaan
Keyakinan pemberi kredit bahwa kredit yang diberikan akan
benar-benar diterima kembali.
2) Kesepakatan
Suatu perjanjian di mana masing-masing pihak
menandatangani hak dan kewajibannya masing-masing.
3). Jangkawaktu
Masa pengembalian kredit yang telah disepakati bersama.
4) Resiko
Adanya suatu tenggang waktu pengembalian akan
menyebabkan suatu resiko tidak tertagihnya/macet
pemberian kredit.
5). Balas jasa
Keuntungan atas pemberian suatu kredit atau jasa yang
dikenal sebagai bunga.

DAFTAR PUSTAKA
Frida Rustiani (editor); Mengembangkan Ekonomi masyarakat Dalam
Era Globalisasi: Masalah Peluang dan Strategi Praktis:
Diterbitkan Atas Kerja Sama YayasanvAKTIGA- YAPIKA,
1996,
Ismeth Abdullah, Drs Pemerhati masalah koperasi, Anggota Dewan
Redaksi Majalah Warta Koperasi dan Sekarang Gubernur Riau
Kepulauan, Berbagai masalahvyang dihadapi oleh Usaha
Simpan Pinjam Koperasi sebagai LembagavKeuangan Mikro
Infokom Nomor 24 Tahun XX 2004.
Muhammad Taufik; Deputy Pengembangan dan Restrukurisasi Usaha
KementerianvKoperasi, Usaha Kecil dan Menengah;

158 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Membangun sistem pembiyaan bagiUsaha Kecil.Menengah dan
Koperasi (UKMK), Infokop Nomor 23 Tahun XIX, 2003,
Media Pengkajian Koperasi UsAha Kecil dan Menengah.
Syarif .A. Mengenal bank dan Lembaga Keuangan Non Bank. Jakarta:
Djambatan, 2002..
Suryadharma Ali yang diungkapkan kepada Media Indonesia tgl 28
Oktober 2006.
Komite Penanggulangan Kemiskinan, Thn 2003, Pengantar
Pengetahuan Perbankan dan Perkreditan, Bank Indonesia,
Komite Penanggulan Kemiskinan, Thn 2003, Kemiskinan dan
Keuangan Mikro, Diterbitkan oleh Gema PKM Indoensia,
BNI Alokasikan Rp.1 triliun untuk UMKM Media Indonesia, tgl 28
Oktober 2006.
Saatnya Bank Jabar Genjot Kredit UMKM, Pikiran Rakyat 9 Oktober
2006.
TABLOID PELUANG USAHA; 04 17 September 2006, PD Bank
Pasar Kota Bogor.
Kementerian Koperasi dan UKM: Rencana Tindak Jangka Menengah
(RTJM)
Pemberdayaan Koperasi dan Usha Mikro, Kecil dan Menengha Tahun
2005 – 2009 Tahun 2005.

159 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
BAB IX
STUDI KELAYAKAN SUATU USAHA

A. STUDI KELAYAKAN SUATU USAHA


1.1. Pendahuluan
1.1.1. Deskripsi singkat
Sub pokok bahasan ini menjelaskan tentang studi kelayakan suatu
usaha sehingga mahasiswa memiliki persepsi yang sama tentang hal
tersebut.
1.1.2. Relevansi
Di dalam kewirausahaan, pemahaman mengenai studi kelayakan suatu
usaha, terutama bertujuan untuk memudahkan mahasiswa dalam memahami
studi kelayakan suatu usaha dari berbagai sumber bacaan dan pendapat
masyarakat.
1.1.3. Standar Kompetensi
Sub Pokok Bahasan ini mendukung pencapaian kompetensi dalam
sikap dan perilaku berkarya dan berwirausaha dalam struktur kurikulum
Program Studi Teknologi Hasil Perikanan Undip. Diharapkan mahasiswa
yang telah menempuh kuliah ini akan mampu memahami studi kelayakan
suatu usaha.
1.1.4. Kompetensi Dasar
Setelah menyelesaikan perkuliahan ini, mahasiswa akan mampu
menjelaskan studi kelayakan suatu usaha.
1.2. Penyajian
1.2.1. Uraian atau penjelasan
2.4. Latar Belakang
Penyusunan proposal atau studi kelayakan untuk suatu usaha skala
mikro, kecil dan menengah di negara berkembang termasuk di Indonesia
masih sangat jarang dilaksanakan.
Hal ini disebabkan oleh satu dan lain hal, seperti antara lain:
1). Karena umumnya usaha mikro, kecil, menengah memiliki keterbatasan
dalam menyusun studi kelayakan;

160 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2). Karena terbatasnya modal dan kesadaran akan pentingnya manfaat suatu
studi kelayakan, sedangkan untuk menyusun studi kelayakan memerlukan
biaya yang cukup tinggi dan waktu yang lama;
3). Pada umumnya para pengusaha masih beranggapan bahwa proposal atau
studi kelayakan hanya perlu untuk mengajukan dana kredit kepada bank saja.
Padahal sebenarnya usaha skala mikro, kecil dan menengah
merupakan suatu kegiatan usaha yang cukup rumit dan sarat dengan
permasalahan, hal ini karena menggunakan sumbersumber daya alam untuk
memperoleh keuntungan dan manfaat bagi manusia. Kebanyakan kesulitan-
kesulitan dan resiko yang terjadi ini disebabkan oleh karena persiapan
proyek yang kurang matang. Sehubungan dengan hal itu maka penyusunan
studi kelayakan dianggap sangat perlu dilaksanakan, lebih-lebih sekarang
pada umumnya pihak penyandang dana seperti perbankan menuntut sebagai
salah satu persyaratan untuk mengajukan permohonan kredit. Gittinger
(1986), mengatakan bahwa langkah pertama yang biasa digunakan dalam
persiapan dan analisis suatu usaha adalah melakukan suatu studi kelayakan
yang akan memberikan informasi yang cukup untuk menentukan dimulainya
perencanaan lebih lanjut.
Perincian daripada studi kelayakan akan tergantung kepada
kerumitan suatu usaha serta pada seberapa banyak usulan yang dapat
diketahui. Biasanya seringkali akan diperlukan serangkaian studi kelayakan
yang semakin terperinci. Studi kelayakan harus menegaskan tujuan-tujuan
daripada usaha secara jelas dan dipusatkan pada persoalan; apakah cara-cara
yang dipilih sesuai untuk mencapai tujuan yang sama, dan akan membantu
perencanaan usaha untuk meniadakan beberapa alternatif yang akan
merugikan. Pada mulanya dari suatu studi kelayakan dapat diharapkan
paling tidak bahwa usaha itu layak ditinjau dari tiga aspek, yaitu secara
aspek teknis usaha tersebut dapat dilaksanakan dengan baik, aspek sosial
dapat diterima masyarakat dan aspek ekonomi/keuangan dapat
menguntungkan, namun sekarang harus dilengkapi dengan aspek lingkungan
bahwa usaha tersebut tidak akan berdampak negatif penting bagi kelestarian
lingkungan.

161 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
2.5. Pengertian Studi Kelayakan dan Proposal
Penyusunan Studi Kelayakan (Feasibility Study = FS) suatu usaha
adalah merupakan langkah terakhir yang perlu dilakukan sebelum usaha
tersebut mulai dilaksanakan. Suatu studi kelayakan perlu dilakukan untuk
sampai kepada keputusan bahwa gagasan suatu usaha dapat dilaksanakan
atau dibatalkan dan beralih kepada usaha lain yang mungkin untuk
dilaksanakan. Dalam memutuskan apakah suatu gagasan yang tertuang
dalam rencana suatu proyek akan dilaksanakan atau tidak, tentu pihak
pengusaha/calon pengusaha harus melakukan studi yang cermat dan
menyeluruh mengenai usaha itu sendiri. Studi semacam itu dapat dilakukan
sendiri oleh pengusaha sebagai pemilik gagasan atau pada umumnya
dilakukan oleh lembaga konsultasi yang berpengalaman dalam menangani
pekerjaan tersebut; Sehubungan dengan hal itu, maka suatu studi kelayakan
dapat artikan sebagai berikut :
“Studi Kelayakan suatu usaha adalah suatu kegiatan studi analisis yang
cermat, sistimatis dan menyeluruh mengenai semua faktor atau aspek yang
dapat mempengaruhi kemungkinan berhasilnya (kelayakan) pelaksanaan
gagasan suatu usaha”
Dari batasan tersebut di atas, dapat dimengerti bahwa studi tersebut
harus membahas semua aspek yang dapat menentukan kelayakan atau
ketidaklayakan daripada gagasan usaha, sehingga dapat diputuskan untuk
dilaksanakan atau tidak dilaksanakannya usaha yang direncanakan tersebut.
Aspek-aspek yang penting dan menentukan terhadap kelayakan suatu
rencana usaha, adalah sebagai berikut :
1) Aspek Pasar dan Pemasaran
2) Aspek Teknis dan Produksi
3) Aspek Legalitas/Hukum Perusahaan
4) Aspek Manajemen dan Organisasi
5) Aspek Ekonomi dan Keuangan
6) Aspek Lingkungan dan Sosial Budaya

162 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Hasil analisis semua aspek tersebut di atas, harus sampai kepada
kesimpulan kelayakan yang menyeluruh, yang pada pokoknya meliputi
kelayakan, sebagai berikut :
1) Kelayakan Ekonomis
2) Kelayakan Teknis
3) Kelayakan Sosial
4) Kelayakan Lingkungan, dan
5) Kelayakan Finansial/Keuangan
Hasil akhir dari suatu studi untuk mengetahui tingkat kelayakan
suatu rencana usaha, harus ditempuh melalui tahapan-tahapan kegiatan yang
berkesinambungan, yaitu sebagai berikut :
1). Tahapan persiapan,
2). Tahapan penelitian,
3). Tahapan pengumpulan data (primer dan sekunder),
4). Tahapan pengolahan atau analisis data dan penyusunan laporan, serta
5). Tahapan pengujian/evaluasi studi kelayakan usaha.
Proposal suatu usaha, pada dasarnya hampir sama dengan studi
kelayakan, namun pembahasannya tidak mendalam dan tidak menyeluruh
seperti pada studi kelayakan. Pada proposal, biasanya aspek yang terutama
ditonjolkan adalah aspek pemasaran dan analisis finansial. Selain itu
tergantung pula pada skala atau tingkatan mikro atau kecil cukup dengan
membuat proposal saja, tapi untuk usaha atau proyek skala menengah ke atas
harus menyusun suatu studi kelayakan lebih dahulu. Sebagai contoh untuk
dana pinjaman dari Bank Dunia Dan Bank Pembangunan Asia (ADB),
biasanya pinjaman sebesar Rp.500 juta atau lebih diwajibkan menyusun
studi kelayakan, namun di bawah jumlah itu cukup dengan membuat suatu
proposal saja.
2.6. Tujuan Penyusunan Suatu Studi Kelayakan
1) Agar pengusaha dapat mengetahui dan meyakini kemungkinan kelayakan
rencana usahanya (ditinjau dari berbagai aspek yang terkait, khususnya
aspek pemasaran dan finansial), sebelum dimulai pelaksanaannya;
2) Agar perusahaan mempunyai pedoman/acuan dalam menjalankan roda
usahanya terutama dalam mengalokasikan dana yang ditanamkan baik modal

163 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
sendiri, terutama dana pinjaman kredit dari Bank serta dapat menentukan
jadwal pengembaliannya;
3) Agar perusahaan dapat mengantisipasi hal-hal yang mungkin akan
merugikan atau mengganggu jalannya perusahaan sehingga akan dapat
mempersiapkan alternatif pemecahannya;
4) Agar pihak penyandang dana terutama perbankan mendapat petunjuk
yang jelas untuk mengevaluasi dan menentukan kebijakan dalam pemberian
bantuan dana kredit yang diperlukan.
2.7. Posisi Studi Kelayakan Dalam Proses Pengajuan Pendanaan
Usaha
Seperti diuraikan di atas, bahwa salah satu tujuan dari penyusunan
studi kelayakan suatu usaha adalah untuk memenuhi salah satu persyaratan
yang dituntut dalam proses pengajuan kredit kepada Bank sebagai
penyandang dana. Bahkan untuk sebagian terbesar dari para pengusaha
terutama pengusaha kecil dan menengah, tujuan tersebut merupakan tujuan
utama disusunnya suatu studi kelayakan, sedang tujuan lainnya kurang
mendapat perhatian, sehingga dengan demikian ada tendensi bahwa suatu
studi kelayakan selalu diupayakan atau direkayasa agar semua aspek yang
dianalisis itu secara keseluruhan menjadi layak (feasible) ntuk dilaksanakan,
yang pada akhirnya dianggap layak untuk dibiayai.
Dalam hubungan ini, pihak perbankan memiliki cara-cara atau proses
tertentu dalam memberikan penilaian terhadap pengajuan permohonan dana
kredit yang akan dipergunakan untuk usaha atau untuk keperluan lain, yaitu
yang disebut dengan Proses Penilaian Usaha atau ”Project Appraisal
Process”. Komponen-komponen yang merupakan persyaratan yang dituntut
oleh Bank pada prinsipnya ada dua, yaitu Studi Kelayakan Usaha dan apa
yang disebut dengan istilah “ 5 C ”, yaitu terdiri dari :
(1) Collateral (jaminan/agunan milik pengusaha);
(2) Capital (modal yang dimiliki pengusaha);
(3) Capacity (kapasitas/kemampuan pengusaha);
(4) Character (karakter atau sifat perilaku dari pengusaha) dan
(5) Condition of Economy (kondisi ekonomi secara nasional).

164 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Penilaian atau persyaratan-persyaratan tersebut di atas dilakukan
oleh pihak Bank dengan secermat-cermatnya, dengan pertimbangan agar
dapat menghindari kerugian-kerugian sekecil mungkin dan agar dapat
memberikan bahkan meningkatkan keuntungan sewajar mungkin bagi semua
pihak yang terkait dalam proses penggunaan dana kredit untuk berbagai
kegiatan usaha. Setelah proses penilaian usha tersebut dilalui deangan aman,
maka usaha tersebut dinyatakann sebagai “Usaha Viability” atau “Usaha
yang memiliki kemungkinan untuk dilaksanakan” dan setelah dinilai ulang
sampai meyakinkan mengenai hasil-hasil analisis/perhitungan
finansial/keuangan seperti :
IRR (Internal Rate of Return),
ERR (Economic Rate of Return),
ROI (Return of Investment),
BCR (Benefit Cost Ratio),
NPV (Net Present Value),
PBR (Perhitungan PayBack Period), dan lain-lain.
Setelah parameter analisis keuangan tersebut diketahui, akhirnya
dapat ditentukan atau diambil suatu keputusan. Dari uraian di atas jelas
bahwa program pendanaan suatu usaha dapat diberikan oleh pihak Bank,
apabila usaha tersebut dinyatakan feasible (layak) dan bankable (memenuhi
persyaratan Bank lainnya). Feasibility (kelayakan) suatu usaha dapat
diketahui dari hasil studi kelayakan yang dibuat secara baik dan benar,
sedangkan “projectbankable” merupakan hasil penilaian 5 C dari pihak
Bank. Dalam hal ini ada kemungkinan suatu usaha itu dinyatakan layak atau
“feasible” tetapi tidak bankable, atau dengan perkataan lain suatu usaha yang
feasible tidak selalu bankable. Begitu pula sebaliknya suatu permohonan
pendanaan usaha dinyatakan bankable tapi setelah dilakukan studi lapangan
dengan baik dan teliti, ternyata tidak feasible (tidak layak).

1.2.2. Latihan
Mengapa penyusunan proposal atau studi kelayakan untuk suatu
usaha skala mikro, kecil dan menengah di negara berkembang
termasuk di Indonesia masih sangat jarang dilaksanakan ?

165 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Jawaban
Hal ini disebabkan oleh satu dan lain hal, seperti antara lain:
1). Karena umumnya usaha mikro, kecil, menengah memiliki
keterbatasan dalam menyusun studi kelayakan;
2). Karena terbatasnya modal dan kesadaran akan pentingnya
manfaat suatu studi kelayakan, sedangkan untuk menyusun
studi kelayakan memerlukan biaya yang cukup tinggi dan
waktu yang lama;
3) Pada umumnya para pengusaha masih beranggapan bahwa
proposal atau studi kelayakan hanya perlu untuk
mengajukan dana kredit kepada bank saja.

1.3. Penutup
1.3.1.Tes formatif
1. Sebutkan aspek-aspek yang penting dan menentukan
terhadap kelayakan suatu rencana usaha ! (Nilai 40)
2. Jelaskan pokok-pokok kesimpulan yang harus diambil
dalam studi kelayakan suatu rencana usaha ! (Nilai 30)
3. Sebutkan tahapan-tahapan kegiatan yang harus dilakukan
dari suatu studi untuk mengetahui tingkat kelayakan suatu
rencana usaha ! (Nilai 30)

1.3.2.Umpan balik
Cocokkan jawaban anda dengan kunci jawaban test formatif
yang ada pada bahasan berikut ini, hitunglah jawaban anda yang
benar, kemudian jumlahkan nilainya untuk mengetahui tingkat
penguasaan Anda terhadap materi dalam sub pokok bahasan ini.
Arti tingkat penguasaan yang Anda capai adalah :
90% - 100% : baik sekali
80% - 89% : baik
70% - 79% : cukup
60% - 69% : kurang
0% - 59% : gagal

166 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
1.3.3.Tindak lanjut
Jika Anda mencapai tingkat penguasaan 80% kea tas, maka
Anda dapat meneruskan dengan kegiatan belajar Sub Pokok
Bahasan selanjutnya, tetapi jika tingkat penguasaan Anda belum
mencapai 80%, maka Anda harus mengulangi kegiatan belajar
Sub Pokok Bahasan tersebut terutama pada bagian yang Anda
belum kuasai. Untuk mencapai pemahaman tersebut Anda dapat
menghubungi dosen pengampu di luar waktu kuliah.

1.3.4. Rangkuman
Penyusunan proposal atau studi kelayakan untuk suatu usaha
skala mikro, kecil dan menengah di negara berkembang
termasuk di Indonesia masih sangat jarang dilaksanakan.
Padahal sebenarnya usaha skala mikro, kecil dan menengah
merupakan suatu kegiatan usaha yang cukup rumit dan sarat
dengan permasalahan, hal ini karena menggunakan sumber-
sumber daya alam untuk memperoleh keuntungan dan manfaat
bagi manusia.
Gittinger (1986), mengatakan bahwa langkah pertama yang
biasa digunakan dalam persiapan dan analisis suatu usaha
adalah melakukan suatu studi kelayakan yang akan memberikan
informasi yang cukup untuk menentukan dimulainya
perencanaan lebih lanjut. Perincian dari pada studi kelayakan
akan tergantung kepada kerumitan suatu usaha serta pada
seberapa banyak usulan yang dapat diketahui. Biasanya
seringkali akan diperlukan serangkaian studi kelayakan yang
semakin terperinci. Studi kelayakan harus menegaskan tujuan-
tujuan daripada usaha secara jelas dan dipusatkan pada
persoalan; apakah cara-cara yang dipilih sesuai untuk mencapai
tujuan yang sama, dan akan membantu perencanaan usaha
untuk meniadakan beberapa alternatif yang akan merugikan.

167 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Pada mulanya dari suatu studi kelayakan dapat diharapkan
paling tidak bahwa usaha itu layak ditinjau dari tiga aspek, yaitu
secara aspek teknis usaha tersebut dapat dilaksanakan dengan
baik, aspek sosial dapat diterima masyarakat dan aspek
ekonomi/keuangan dapat menguntungkan, namun sekarang
harus dilengkapi dengan aspek lingkungan bahwa usaha
tersebut tidak akan berdampak negatif penting bagi kelestarian
lingkungan.
Penyusunan Studi Kelayakan (Feasibility Study = FS) suatu
usaha adalah merupakan langkah terakhir yang perlu dilakukan
sebelum usaha tersebut mulai dilaksanakan. Suatu studi
kelayakan perlu dilakukan untuk sampai kepada keputusan
bahwa gagasan suatu usaha dapat dilaksanakan atau dibatalkan
dan beralih kepada usaha lain yang mungkin untuk
dilaksanakan.
Dalam memutuskan apakah suatu gagasan yang tertuang dalam
rencana suatu proyek akan dilaksanakan atau tidak, tentu pihak
pengusaha/calon pengusaha harus melakukan studi yang cermat
dan menyeluruh mengenai usaha itu sendiri. Studi semacam itu
dapat dilakukan sendiri oleh pengusaha sebagai pemilik
gagasan atau pada umumnya dilakukan oleh lembaga konsultasi
yang berpengalaman dalam menangani pekerjaan tersebut;
Sehubungan dengan hal itu, maka suatu studi kelayakan dapat
artikan sebagai berikut :
“Studi Kelayakan suatu usaha adalah suatu kegiatan studi
analisis yang cermat, sistimatis dan menyeluruh mengenai
semua faktor atau aspek yang dapat mempengaruhi
kemungkinan berhasilnya (kelayakan) pelaksanaan gagasan
suatu usaha”
Dari batasan tersebut di atas, dapat dimengerti bahwa studi
tersebut harus membahas semua aspek yang dapat menentukan
kelayakan atau ketidaklayakan daripada gagasan usaha,

168 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
sehingga dapat diputuskan untuk dilaksanakan atau tidak
dilaksanakannya usaha yang direncanakan tersebut.

Aspek-aspek yang penting dan menentukan terhadap kelayakan


suatu rencana usaha, adalah sebagai berikut :
1) Aspek Pasar dan Pemasaran
2) Aspek Teknis dan Produksi
3) Aspek Legalitas/ Hukum Perusahaan
4) Aspek Manajemen dan Organisasi
5) Aspek Ekonomi dan Keuangan
6) Aspek Lingkungan dan Sosial Budaya

Hasil analisis semua aspek tersebut di atas, harus sampai kepada


kesimpulan kelayakan yang menyeluruh, yang pada pokoknya
meliputi kelayakan, sebagai berikut :
1) Kelayakan Ekonomis
2) Kelayakan Teknis
3) Kelayakan Sosial
4) Kelayakan Lingkungan, dan
5) Kelayakan Finansial/Keuangan
Hasil akhir dari suatu studi untuk mengetahui tingkat kelayakan
suatu rencana usaha, harus ditempuh melalui tahapan-tahapan
kegiatan yang berkesinambungan, yaitu sebagai berikut :
1). Tahapan persiapan,
2). Tahapan penelitian,
3). Tahapan pengumpulan data (primer dan sekunder),
4). Tahapan pengolahan atau analisis data dan penyusunan
laporan, serta
5). Tahapan pengujian/ evaluasi studi kelayakan usaha.
Proposal suatu usaha, pada dasarnya hampir sama dengan studi kelayakan,
namun pembahasannya tidak mendalam dan tidak menyeluruh seperti pada
studi kelayakan. Pada proposal, biasanya aspek yang terutama ditonjolkan
adalah aspek pemasaran dan analisis finansial. Selain itu tergantung pula

169 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
pada skala atau tingkatan mikro atau kecil cukup dengan membuat proposal
saja, tapi untuk usaha atau proyek skala menengah ke atas harus menyusun
suatu studi kelayakan lebih dahulu. Sebagai contoh untuk dana pinjaman dari
Bank Dunia Dan Bank Pembangunan Asia (ADB), biasanya pinjaman
sebesar Rp.500 juta atau lebih diwajibkan menyusun studi kelayakan, namun
di bawah jumlah itu cukup dengan membuat suatu proposal saja.
1.3.5. Kunci jawaban tes formatif
Jawaban
1. Aspek-aspek yang penting dan menentukan terhadap kelayakan
suatu rencana usaha, adalah sebagai berikut :
1) Aspek Pasar dan Pemasaran
2) Aspek Teknis dan Produksi
3) Aspek Legalitas/Hukum Perusahaan
4) Aspek Manajemen dan Organisasi
5) Aspek Ekonomi dan Keuangan
6) Aspek Lingkungan dan Sosial Budaya
2. Pokok-pokok kesimpulan yang harus diambil dalam studi
kelayakan suatu rencana usaha adalah sebagai berikut :
1) Kelayakan Ekonomis
2) Kelayakan Teknis
3) Kelayakan Sosial
4) Kelayakan Lingkungan, dan
5) Kelayakan Finansial/Keuangan
3. Tahapan-tahapan kegiatan yang harus dilakukan dari suatu studi
untuk mengetahui tingkat kelayakan suatu rencana usaha adalah
sebagai berikut :
1). Tahapan persiapan,
2). Tahapan penelitian,
3). Tahapan pengumpulan data (primer dan sekunder),
4). Tahapan pengolahan/ analisis dan penyusunan laporan,
5). Tahapan pengujian/ evaluasi studi kelayakan usaha.
DAFTAR PUSTAKA

170 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n
Baharuddin. M. 1982. Pengembangan Wiraswasta Indonesia. Jakarta :
Yayasan Kesejahteraan keluarga Pemuda 66.
Philip Kotler & Keitth Cox: Manajemen dan Strategi Pemasaran, Edisi
revisi. Penerbit Erlangga, Jakarta, 1981
Stewarth H, W, James D. Scott, Martin R. Warshaw, Perencanaan dan
Strategi Pemasaran, Cetakan kedua 1993 Penerbit Rineka Cipta,
Thomas W. Zimmerer, Norman M. Scarborough. Pengantar Kewirausahaan
dan Bisnis Kecil, Tahun 2002 Bab 5 Menyusun Perencanaan
Pemasaran.
Kementerian KUKM: Rencana Tindak Jangka Menengah (RTJM)
Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro,Kecil dan Menengah
2005-2009
Direktorrat Usaha dan Investasi Ditjen Pengolahan dan Pemasran Hasil
Perikanan, Departemen Kelautan dan Perikanan, 2006
Pusat Iinformasi Perkoperasian (PIP) No. 276/Agustus/TH XXIV/2006,
Obsesi Unggulan Bandeng Sosis,

171 | P e n g a n t a r K e w i r a u s a h a a n

Anda mungkin juga menyukai