Anda di halaman 1dari 7

6.

PENGOLAHAN SAMPAH
Penugasan Penelitian Praktek Mapel
Tahun Pelajaran 2021 - 2022

UPT SMP NEGERI 2 GRESIK


Jl. KH.Kholil No. 16 Gresik
Lampiran :
MATERI

Cara Membuat Pupuk Kompos


Pupuk kompos merupakan pupuk dari hasil uraian sisa-sisa hewan dan
tanaman dengan bantuan organisme hidup. Pupuk kompos termasuk jenis
pupuk organik.
Alat
 Cangkul
 Sarung tangan
 Karung goni
 Sekop
Bahan
 Air
 Kotoran ternak
 Jerami yang sudah dicacah
 Sampah daun
 Arang sekam
 Bubuk gergaji
 Gula pasir
 EM4
Langkah-Langkah
 Pertama, siapkan terlebih dahulu media untuk membuat pupuk kompos yang
aman dari hujan dan sinar matahari.
 Kedua, buat larutan dekomposer. Caranya larutkan EM4 dengan gula pasir
ke dalam air.
 Ketiga, buat lapisan pertama pupuk kompos. Dengan cara mengaduk rata
campuran kotoran ternak dan arang sekam. Lalu tambahkan dekomposer
dan aduk hingga rata.
 Kemudian buat lapisan keduanya. Taburkan sampah daun, bubuk gergaji,
dan cacahan jerami. Aduk sampai rata dan sirami lagi dengan dekomposer.
 Tutup rapat-rapat bahan pupuk tersebut dengan karung goni.
 Keesokan harinya, kembali lakukan pengadukan bahan sampai merata.
 Lakukan pemeriksaan secara rutin pada pagi dan sore hari. Caranya,
kenakan sarung tangan dan masukkan tangan ke adonan pupuk kompos.
Bila terasa panas dan tangan tidak bisa menahan rasa panasnya, berarti
pupuknya belum jadi dan belum bisa digunakan.
 Kembali periksa pupuk di hari ke empat. Biasanya pupuk sudah siap pakai
pada hari ke empat.
 Apabila tangan dirasa sudah mampu menahan rasa panas adonan pupuk,
berarti pupuknya sudah siap untuk digunakan.
 Pupuk kompos buatan sendiri selesai dibuat.
KISI-KISI DAN SOAL PENILAIAN KETRAMPILAN MENULIS DAN BERBICARA

No Kompetensi Dasar Indikator Soal

1 4.6.Menyajikan data rangkaian kegiatan ke  Menulis teks Tulislah sebuah teks


dalam bentuk teks prosedur (tentang cara prosedur”Cara prosedur tentang cara
memainkan alat musik daerah, tarian daerah, membuat pupuk membuat pupuk
cara membuat cinderamata, dll) dengan kompos organik dengan kompos organik dari
memperhatikan struktur, unsur kebahasaan, mudah” dengan sampah yang ada di
dan isi secara lisan dan tulis memperhatikan pilihan
rumahmu.
kata, kelengkapan
struktur, dan kaidah
penggunaan kata
kalimat/ tanda
baca/ejaan.
.

2 4.6.Menyajikan data rangkaian kegiatan ke Memeragakan secara lisan Presentasikan cara


dalam bentuk teks prosedur (tentang cara cara melakukan/membuat membuat pupuk
memainkan alat musik daerah, tarian daerah, dengan memerhatikan kompos yang berasal
cara membuat cinderamata, dll) dengan dari sampah di
memperhatikan struktur, unsur kebahasaan,
rumahmu secara lisan
dan isi secara lisan dan tulis

RUBRIK PENILAIAN KETRAMPILAN MENULIS TEKS PROSEDUR

No Aspek yang dinilai Skor


1 Alat yang diperlukan 1 2 3 4
2 Bahan yang diperlukan
3 Langkah-langkah pembuatan
4 Unsur kebahasaan

1. Skor 4 : Jika alat yang diperlukan sangat sesuai


Skor 3 : Jika alat yang diperlukan sesuai
Skor 2 : Jika alat yang diperlukan cukup sesuai
Skor 1 : Jika alat yang diperlukan tidak sesuai

2. Skor 4 : Jika bahan yang diperlukan sangat lengkap


Skor 3 : Jika bahan yang diperlukan lengkap
Skor 2 : Jika bahan yang diperlukan cukup lengkap
Skor 1 : Jika bahan yang diperlukan tidak lengkap

3. Skor 4 : Jika langkah-langkah pembuatan runtut dan benar


Skor 3 : Jika langkah-langkah pembuatan cukup runtut dan benar
Skor 2 : Jika langkah-langkah pembuatan kurang runtut dan kurang benar
Skor 1 : Jika langkah-langkah pembuatan tidak runtut dan tidak benar

3. Skor 4 : Jika unsur kebahasaan yang digunakan benar


Skor 3 : Jika unsur kebahasaan yang digunakan cukup benar
Skor 2 : Jika unsur kebahasaan yang digunakan kurang benar
Skor 1 : Jika unsur kebahasaan yang digunakan tidak benar

RUBRIK PENILAIAN KETRAMPILAN BERBICARA TEKS PROSEDUR

No Aspek yang dinilai Skor


1 Kelancaran menyampaikan teks 1 2 3 4
2 Intonasi dan ekspresi dalam menyampaikan teks
3 Penggunaan kosa kata

1. Skor 4 : sangat lancar dalam menyampaikan teks


Skor 3 : lancar dalam menyampaikan teks
Skor 2 : cukup lancar dalam menyampaikan teks
Skor 1 : kurang lancar dalam menyampaikan teks

2. Skor 4 : intonasi dan ekspresi dalam menyampaikan teks sangat baik


Skor 3 : intonasi dan ekspresi dalam menyampaikan teks baik
Skor 2 : intonasi dan ekspresi dalam menyampaikan teks cukup baik
Skor 1 : intonasi dan ekspresi dalam menyampaikan teks kurang baik

3. Skor 4 : penggunaan kosa kata sangat tepat


Skor 3 : penggunaan kosa kata tepat
Skor 2 : penggunaan kosa kata cukup tepat
Skor 1 : penggunaan kosa kata kurang tepat
FOTO -FOTO KEGIATAN

Foto Siswa mendiskusikan langkah-langkah teks prosedur

Foto siswa membacakan teks prosedur di depan kelas


Hasil kerja siswa menulis teks prosedur

Anda mungkin juga menyukai