Anda di halaman 1dari 11

See discussions, stats, and author profiles for this publication at: https://www.researchgate.

net/publication/371856621

PERAN PANCASILA dan BHINNEKA TUNGGAL IKA SEBAGAI IDENTITAS


NASIONAL dan KARAKTER BANGSA

Article · June 2023

CITATIONS READS

0 123

2 authors:

Sinta Novitasari Fatma Ulfatun Najicha


Universitas Sebelas Maret Universitas Sebelas Maret
1 PUBLICATION   0 CITATIONS    200 PUBLICATIONS   208 CITATIONS   

SEE PROFILE SEE PROFILE

Some of the authors of this publication are also working on these related projects:

Implementasi Nilai-Nilai Pancasila dalam Pendidikan Karakter Generasi Muda View project

resume keenagakerjaan View project

All content following this page was uploaded by Sinta Novitasari on 26 June 2023.

The user has requested enhancement of the downloaded file.


PERAN PANCASILA dan BHINNEKA TUNGGAL IKA SEBAGAI
IDENTITAS NASIONAL dan KARAKTER BANGSA
Sinta Novitasari1, Fatma Ulfatun Najicha2
Program Studi Ekonomi Pembangunan Universitas Sebelas Maret1, Fakultas Ekonomi
dan Bisnis Universitas Sebelas Maret
Hukum Adminitrasi Negara, Fakultas Hukum, Universitas Sebelas Maret2
Jl. Ir. Sutami No. 36, Kentingan, Kec. Jebres, Kota Surakarta, Jawa Tengah 57126
sintanovitasari@student.uns.ac.id1, fatmanajicha_law@staff.uns.ac.id2
Abstrak
Penelitian ini bertujuan memberikan penjelasan peran bhinneka tunggal ika terhadap identitas
nasional. Pancasila dan bhinneka tunggal ika adalah salah satu ciri khas yang dimiliki oleh
bangsa Indonesia. Secara garis besar pancasila adalah dasar negara yang memuat nilai-nilai
bangsa. Ada lima prinsip dasar pancasila yaitu, ketuhanan Yang Maha Esa, Kemanusiaan yang
adil dan beradap, persatuan Indonesia, kerakyatan yang dipimpim oleh hikmat kebijaksanaan
dalam permusyawaratan perwakilan, dan terakhir keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.
Apakah identitas bangsa Indonesia? Identitas nasional merupakan pengertian dari jati diri
bangsa. Jati diri merujuk pada suatu bangsa yang majemuk. Bangsa yang majemuk berarti
memilii berbagai perbedaan mulaidari perbedaan latar belakang, suku, ras, agama, golongan dan
kebudayaan. Maka dari itu dibentuklah semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang artinya berbeda-
beda tetapi tetap satu juga. Dengan adanya semboyan Bhinneka Tunggal Ika diharapkan
masyarakat Indonesia dapat membentuk persatuan. Pancasila dan bhinneka tunggal ika sebagai
identitas bagsa artinya, ciri khas yang hanya dimiliki bangsa Inonesia dan yang membedakan
dengan bangsa lain. Pancasila dan bhinneka tunggal ika sebagai karakter bangsa artinya, memuat
nilai-nilai kehidupan bangsa Indonesia, salah satunya adalah pebedaan untuk menuju persatuan
dankesatuan. Nilai-nilai tersebut harus dijaga dan dilestarikan.

Kata Kunci: Pancasila, identitas bangsa, bhineka tunggal ika dan karakter bangsa

Abstract
This research aims to provide an axplanation of the role of single ika bhinneka toward
national identity. Pancasila and bhinneka tunggal ila are one of the characteristics possessed
by the Indonesian nation. Broadly speaking, pancasila is the basis of the state that contains
the nation’s values. There are five basic principles of pancasila, namely, the God almighty,
just and civilized humanity, Indonesian unity, people led by wisdom in representative
deliberations, and finally social justice for all Indonesia people. What is the identity of the
Indonesian nation? National identity is an understanding of the nation’s identity. Identity
refers to a pluralistic nation. A pluralistic nation means having various differences starting
from differences in background, ethnicity, race, religion, grup and culture. Therefor, the
motto Bhinneka Tunggal Ika was formed which means different-different but still one too.
With the motto Bhinneka Tunggal Ika, it is hoped that the Indonesia people can form unity.
Pancasila and Bhinneka Tunggal Ika as the identity od the nation means, characteristics that
only the Indonesia nation have and that distinguish it from other nations. Pancasila and
Bhinneka Tunggal Ika as the character of te nation means, containing the values of the life of
the Indonesian nation, one of eich is the difference towars unity. These values must be
maintained and preserved.

Keywords: Pancasila, national identity, bhinneka tunggal ika, and national character
2

PENDAHULUAN
Pancasila lahir pada tanggal 1 Juni 1945. Proses lahirnya pancasila membutuhkan waktu
beberapa hari. Melalaui BPUPKI membahas mengenai dasar negara. Ada 3 tokoh yang
menyampaikan gagasan mereka mengenai pembentukan dasar negara, yaitu Soepomo,
Muhammad Yamin, dan Ir. Seokarno. Dalam gagasanya Soekrno menyampaikan terkait dasar
negara dengan sebutan “Pancasila”. Panca yang artinya lima sila artinya prinsip. Kelima sila
tersebut antara lain, kebangsaan, internasionalisme, peri kemanusiaan, demokrasi, keadilan
sosial, dan Ketuhanan Yang Maha Esa. Setelah melalui beberapa proses siding akhirnya pada
tanggal 18 Agustus 1945 Pancasila disahkan dan dicantumkan dalam pembukaan Undang-
Undang Dasar 1945 sebagai dasar negara yang sah. Sebelum disahkan PPKI terdqapat
perubahan pda sila pertama pancasila yang berbunyi “Ketuhanan dengan kewajiban
menjalankan syariat islam bagi para pemeluknya: yang kemudian diganti menjadi “Ketuhanan
Yang Maha Esa” saat ini kita kenal. Alasan perubahan tersebut karena untuk kepeningan bangsa
dan negara Indnesia yang memiliki berbagai suku bangsa dan agama maka sila pertama diubah
agar Indonesia dapat menjunjung tinggi sikap toleransi antar sesama.
Pancasila juga berperan dalam identitas bangsa. Artinya pancasila berperan sebagai jati
diri bangsa Indonesia yang membedakan dengan bangsa lain.identitas nasional merupakan
identitas yang melekat pada suatu kelompok dilatar belakangi oleh kesamaan fisik maupun non
fisik. Tidak hanya pancasila sebagai identitas bangsa, tapi juga “Bhineka Tunggal Ika” yang
menjadi identitas bangsa. Identitas nasional Indonesia merujuk pada kemajemukan.
Kemajemukan tersebut terdiri dari unsur suku bangsa, agama, kebudayaan, dan bahasa yang
berbeda. Dengan adanya perbedaan tersebut dikenal dengan nama “Bhineka Tunggal Ika” yang
artinya berbeda-beda tetapi tetap satu juga. Bhineka tunggal ika menjadi symbol dan semboyan
bangsa Indonesia karena dengan berbagai perbedaan yang ada Indonesia harus tetap bersatu.
Indentitas bangsa merujuk pada kelompok yang terkait oleh beberapa kesamaan. Identitas
nasional pada hakikatya merupakan “manifestasi nilai-nilai budaya yang tumbuh dan
berkembang dalam aspek kehidupan suatu nation (budaya) dengan ciri-ciri hkas tadi duatu
bangsa berbeda dengan bangsa lain dalam hidup dan kehidupannya” (Wibisono Koento: 2005).
Pancasila dalam karakter bangsa artinya, nilai pancasila merupakan nilai yang sangat
penting karena mengandung nilai luhur bangsa yang sangat reevan unuk dijadikan dasar karakter
dalam pembentukan karakter bangsa. Pancasila sebagai sumber karakter bangsa adalah
keseluruhan sifat yang mencakup prilaku, kebiasaan, kesukaan, kemampuan, bakat potensi, nilai-
nilai, dan pola piker yang dimiliki oleh sekelompok (As’ad Said AH: 2009). Pembentukan
karakter bangsa dapat dilakukan dengan membentuk kebiasaan baik. Pembangunan karakter
sangat dipengaruhi oleh lingkungan, mulai dari lingkungan keluarga, sekolah, bahkan
lingkungan bernegara. Pembangunan karakter bangsa perlu ditanamkan sejak dini agar tercApai
persatuan dan kesatuan bangsa.
Peran bhineka tunggal ika terhadap identitas bangsa. bhineka tunggal ika merupakan semboyan
negara Indonesia yang artinya, berbeda-beda tetapi tetap satu juga. Meskipun bangsa Indonesia
memiliki beragam kebudayaan, suku, ras, agama , dan golongan tapi Indonesia tetap bersatu.
Bhineka tunggal ika disebut sebagai identitas bangsa karena merupakan jati diri bangsa
Indonesia, yang pada dasarnya bangsa Indonesia terdiri dari beraneka suku, budaya, agama.
Diharapkan dengan adanya bhineka tunggal ika masyarakat Indonesia dapat membentuk
persatuan.
3

METODE
Metode penelitian yang digunakan adalah studi literatur. Metode studi literatur ini dilakukan
dengan membaca buku dengan sumber data lainnya seperti jurnal dan artikel dalam
perpustakaan. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini menghasilkan data kualitatif.
Data yang dijelaskan yaitu apa peran pancasila dan kewarganegaraan terhadap identitas dan
karakter bangsa. Melalui tulisan ini diharapkan masyarakat bisa melestarikan dan menjaga
identitas nasional.

HASIL DAN PEMBAHASAN

1. Pancasila Sebagai Identitas Bangsa


Pancasila sebagai identitas bangsa, artinya suatu negara memiliki ciri khas tertentu yang
membedakan antar bangsa dengan bangsa lain. Setiap manusia pasti memiliki ciri khusus yang
membedakan dengan yang lain itu disebut dengan identitas. Tetapi pengertian identitas disini
tidak merujuk pada satu individu melainkan pada suatu kelompok yang memiliki keasamaan dan
tujuan yang sama, himpunan kelompok ini yang kemudian disebut dengan istilah identitas
nasional. Yang pada akhirnya melahirkan tindakan kelompok (collective action) yang
diwujudkan dalam bentuk organisasi atau pergerakan yang diberi artibut nasional (Dede
Rosyada (dkk), 2003).
Lahirnya pancasila digunakan sebagai alat pemersatu bangsa. Meskiput begitu ada
beberapa wilayah pasca lahirnya pancasila yang ingin melepaskan diri dari Indonesia. Persatuan
dan kesatuan pasca kemerdekaan sangan rentan terjadi perpecahan karena karateristik
masyarakat Indonesia yang beragam. Oleh karena itu lahirlah pancasila sebagai pedoman hidup
bangsa. Rasa nasionalisame diperlukan untuk menjaga keutuhan bangsa agar tidak terjadi
perpecahan. Perlu adanya integrasi nasional untuk menjaga keutuhan bangsa. Memaknai
pancasila sebagai identitas bangsa pada hakikatnya merupakan “manifestasikan dari nilai-nilai
budaya yang tumbuh dan berkembang dalam aspek kehidupan suatu budaya bangsa dengan ciri-
ciri khas dari suatu bangsa yang satu berbeda dengan bangsa lain dalam hidup dan
kehidupannya” (Wibisono Koento:2005).
Dalam kehidupan bangsa yang beraneka ragam alangkah baiknya mengamalkan nilai-
nilai pancasila sehingga tercipta rasa toleransi yang tinggi, saling menghargai, dan semangat
gotong royong antar sesama umat manusia. Setelah kelima unsur pancasila tersebut terlanksana
maka persatuan dan kesatuan bangsa kan tetap terjaga. Dengan demikian jati diri bangsa
Indonsia adalah dengan Pancasila.
Untuk menghindari perpecahan perlu menjaga keutuhan bangsa. Salah satunya dengan
integrasi. Integrasi nasional sangat penting untuk menjaga keutuhan suatu bangsa. Integrasi
nasional adalah proses penyatuan dari berbagai unsur kelompok yang ada sehingga membentuk
satu kesatuan yang ada. Integrasi nasional mempunyai arti perpaduan kelompok masyarakat
yang berbeda menjadi suatu kelompok besar dan menghilangkan jati diri masing-masing
sehingga menjadi jati diri nasional, atau disebut asimilasi. Integrasi dapat digunakan untuk
menghindari dari perpecahan. Upaya integrasi perlu terus dilakukan agar mewujudkan keutuhan
bangsa. Karena pada dasarnya negara Indonesia memiliki berbagai bentuk perbedaan yang
mungkin sulit untuk berbaur dan rentan akan perpecahan dan konflik. Misalnya pada 4
Desember 1976 terdapat peristiwa Gerakan Aceh Merdeka (GAM) yang dapat menyebabkan
perpecahan. Kaitannya dengan identitas nasional yaitu adanya integrasi nasional dapat
menguatkan akar identitas bangsa.
Indentitas nasional adalah jati diri yang berasal dari bangsa sendiri, yaitu peri
berketuhana, berkemanusiaan, perpersatuan, kerakyatan, dan berkeadilan. Yang disebut asas
atau unsur pancasila, sehingga dapat dinyatakanjati diri bangsa adalah ber-pancasila karena
4
kemila unsur tersebut ada dalam kehidupan sehari-hari.
Krisis multidimesnsi yang melanda masyarakat menyadarkan kita pentingnya pelestarian
budaya sebagai upaya untuk mengembangkan identitas nasional telah ditegaskan komitmen
konstitusional sebagaimana dirumuskan oleh pendiri negara kita dalam mukadimah UUD 1945
yang memajukan kebudayaan Indonesia.
Identitas nasional merujuk pada bangsa yang majemuk. Indonesia adalah contoh negara
memiliki kemajemukan tinggi. Kemajemukan tersebut gabungan dari unsur pembentuk identitas
yaitu suku bangsa, agama, kebudayaan, dan Bahasa.
a. Suku bangsa adalah suatu golongan manusia yang mengidentifikasikan dirinya engan
sesama garis keturunan yang dinggap sama dengan merujuk ciri khas seperti bidaya,
Bahasa, agama, dan perilaku. Menurut statistic di Indonesia terdapat sekitar 300 suku
bangsa dan setiap suku mempunyai Bahasa, kebudayaan, dan perilaku yang berbeda.
Namun, demikian keberagaman suku ini dapat mengintegrasikan ke dalam suatu negar
sehingga bisa menjacapai tujuan negara yang Makmur.
b. Agama, bangsa Indonesia terkenal dengan masyarakat yang agamis. Di Indonesia ada 6
agama yaitu Islam, Kristen, Katholik, Budha, Hindu, dan Kong Hu Cu.
c. Kebudayaan, budaya adalah hasil cipta rasa karsa manusia. Indonesia memiliki banyak
sekali budaya yang perlu dilestarikan agar keberadaannya tidak tenggelam. Di era
globalisasi saat ini budaya bangsa mulai ditinggalkan dan digantikan dengan budaya
barat. Maka dari itu kita sebagai warga negara perlu menjunjung tinggi nilai budaya
Indonesia di mata dunia.
d. Bahasa, merupakan unsur pendukung identitas nasional. Indonesia memiliki berbagai
bahasa daerah yang perlu dilestarikan. Tetapi Bahasa persatuan yang digunakan adalah
Bahasa Indonesia.
Dari unsur identitas nasional tersebut dapat dirumuskan pembagiannya menjadi 3 bagian
yaitu:
a. Identitas fundamental yaitu pancasila.
b. Identitas fundamental berisi UUD 1945, Bahasa Indonesia, lambing negara, bendera
negara dan lagu kebangsaan.
c. Identitas alamiah meliputi negara kepulauan, pluralism dalam suku, budaya, agama, dan
Bahasa.
Di era globalisasi saat ini komunikasi antar bangsa semakin tidak terbatas bahkan antar
negara sudah tidak memliki batas wilayah lagi. Hal ini akan menyebabkan proses saling
mempengaruhi antar bangsa. Dan bisa menyebabkan lunturnya jati diri bangsa. Jika ini tidak
segera diatasi maka budaya Indonesia akan tenggelam. Globalisasi memang membawa dampak
positif bagi kehidupan dengan kemajuan teknologinya kita bisa mengetahui informasi yang ada
di negara lain. Tetapi di sisi lain globalisasi juga memiliki dampak negatif seperti sikap
indivudialis, bahkan nilai budaya Indonesia mulai ditinggalkan karena dianggap kuno,
masyarakat menikmati pengaruh hedonisme yang dibawa oleh paham baru yang masuk ke
Indonesia. Maka dari itu pentingnya pancasila sebagai alat penyaring atau filter, jadi budaya
yang datang dari luar negeri harus disesuaikan dengan budaya yang ada di Indoneisa sesuai
dengan Pancasila sebagai ideologi dan pedoman hidup bangsa. Untuk menjaga identitas bangsa
yaitu, menggunakan Bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari, menyesuaikan paham atau
budaya luar yang masuk ke Indonesia dengna pancasilasebagai pedomannya, mengutamakan
membeli produk dalam negeri serta menerapkan nilai-nilai pancasila dalam kehidupan sehari-
hari.
Identitas nasional bisa berubah seiring perkembangan zaman arena adanya arus globalisasi,
globalisasi dapat menyebabkan lunturnya nilai identitas bangsa. Masyarakat cenderung
meninggalkan budaya asli dan menggantinya dengan budaya modern saat ini selain itu
kejahatan-kejahatan di era globalisasi ini bersifat tran-nasional. Maka, halitu perlu dibendung
sejak dini agar keutuhan dan keamanan negara tetap terjaga. Paham nasionalisane berkembang
sejak masa penjajahan bangsa barat. Paham nasionalisane
5
digunakan untuk merebut kembali Indonesia dari penjajahan bangsa barat. Masyarakat pada
masa penjajahan meiliki rasa senasib dan memiliki tujuan yang sama. Dengan semanat juang
yang tinggi akhirnya para pejuang tersebut bisa merebut Indonesia kembali. Para penganut
pahan nasionalisme yakin bahwa cita-cita dan tujuan yang sama dapat mewujudkan identitas
bangsa.
Pancasila merupkaan dasar pembentukan negara. Pancasila harus diwariskan kepada
generasi selanjutnya. Pancasila juga penting ditanamka di lingkungan sekolah. Penetapan
pancasila sebagai falsafah negara berate bahwa moral bangsa telah mejadi moral negara
(Dipoyudo: 1984). Pasca kemerdekaan penerapan pacasila tidak berjalan denganbaik. Banyak
prakti-praktik yang muncul untuk menggagalkan pancasila, contohnya PKI, pemberontakan
DI/TII, pemberontakan Republik Maluku Selatan, permesta, APRA, akan tetapi pemberontakan
itu berhasil digagalkan. Dalam peristiwa pemberontakan tersebut banyak memakan korban
jiwa.terlepas dari hambatan tersebut, pascasila akhirnya disahkan dalam siding PPKI. Pada masa
itu banyak rintangan yang dihadapi bangsa Indoneia. Oleh karena itu hendaknya kita
menjunjung tinggi pancasila sebagai identitas bangsa.
2. Peran Bhinneka Tuggal Ika sebagai Identitas Nasional
Bhinneka tunggal ika memiliki arti berbda-beda tetapi tetap satu juga. Semboyan bhineka
tunggal ika berasal dari kitab sutasoma karangan Mpu Tantular dan berasal dari Bahasa
sansekerta. Semboyan bhinneka tunggal ika terdapat di lambang garuda pancasila yang artinya
pancasila sebagai ideologi negara yang menjunjung sebuah perbedaan. Seperti yang telah
diketahui Indonesia teridi dari berbagai pulau yang menyebabkan Indonesia memiliki budaya
yang berbeda. Maka dari itu dibuat semboyan bhinneka tunggal ika yang secara langsung
menggambarkan wilayah Indonesia.
Menurut setyaningsih (2019), “bhinneka tunggal ika adalah keberagaman dan kesatuan”.
Indonesia memiliki keberagaman yang tinggi oleh sebab itu dibentuk semboyan bhinneka
tunggal ika yang bisa menyadarkan bangsa bahwa Indonesia memiliki berbagai budaya yang
sepatutnya harus dijunjung tinggi dan ditoleransi. Dalam perannya, bhinneka tunggal ika
digunakan agar masyarakat Indonesia terhindar dari berbagai konflik. Bhinneka tunggal ika juga
menjadi pengingat bagi bangsa Indonesia meskipun mempunyai perbedaan tapi, tetap
mewujudkan cita-cita bangsa menuju persatuan dan kesatuan. Semboyan bhinneka tunggal ika
sudah diajarkan dan dikenalkan sejak di bagku sekolah dasar tapi, dalam hal ini masih ada
beberapa orang yang mengalami diskriminasi dan tindakan rasis dari bangsa sendiri. Situasi
sepeti ini harus segera diselesaikan karena menyangkut persatuan dan kesatuan bangsa.
Keragaman budaya umumnya terjadi hampir di semua negara. Untuk mengatasi disintegrasi
masyarakat harus bisa menjunjung tinggi sikap toleransi dan saling menghargai adanya
perbedaan untuk keberlagsungan hidup bangsa. Perlu kita ketahui perbedaan dan
keanekaragaman adalan salah satu bentuk ancaman disintegrasi bangsa. Seluruh elemen
masyarakat harus mampu untuk mengintegrsikan dirinya untuk membentuk sebuah persatuan.
Keragaman bukanlah suatu bentuk ancaman apabila masyarakat mengedepankan sikap saling
menghargai. Keragaman adalah sesuatu yang harus dilestarikan, karena keragaman budaya
Indonesia termasuk salah satu ciri khas yang dimiliki bangsa Indonesia. Dengan adanya
keragaman kita sebagai masyarakat Indonesia bisa mengetahui berbagai macam budaya dan
adat-istiadat di berbagai daerah di Indonesia. Adanya keberagaman dapat menumbuhkan rasa
nasionalisame bangsa. Keberagaman dapat menumbuhkan sikap toleransi dengan sikap toleransi
dan saling menghargai maka rasa nasionalisme untuk menjaga bangsa serta cinta tanah air akan
mengalir dalam diri manusia.
3. Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika Sebagai Karakter Bangsa
Karakter bisa diartikan sebagai daya juang yang berisi tata nilai kebiajakn dan moral di
dalam diri manusia. Dengan kata lain karakter adalah nilai kebijakan akhlak dan moral dalam
diri manusia. Simon Philips (2008:223) mengartikan karakter bangsa sebagai kondisi watak
6
yang merupakan identitas bangsa. Kebijakan Pembangunan Bangsa 2010-2025 (2010:7)
karakter bangsa adalah kualitas perilaku kolektif kebangsaan yang khas, baik tercermin dalam
kesadaran, pemahaman, rasa, dan kars serta perilaku berbangsa dan bernegara sebagai hasil pola
piker, olah hati, dan rasa-karsa, dan olahraga seseorang atau sekelompok orang.
Karakter mencerminkan sikap kita sebagai manusia. Untuk menunjang kehidupan sehari-
hari perlu adanya pedoman karakter. Salah satu yang bisa digunakan untuk pedoman karakter
adalah pancasila. Dengan berteguh kepada pancasila sebagai pedoman karakter bangsa
masyarakat akan dapat hidup dengan rukun. Pancasila dapat digunakan sebagai pedoman untuk
membangun karakter bangsa.
Pendidikan karakter adalah upaya yang dilakukan umtuk mengembangkan karakter yang
baik berdasarkan kebijakan inti (core virtues) secara objektif bagi individu dan masyarakat.
Dalam hal ini keluarga sebagai tolak ukur awal dalam Pendidikan karakter. Namun di zaman
modern sekarang ini banyak keluarga yang mengalai perubahan fundamental karena dituntut
untuk malakukan pekerjaan. Artinya banyak keluarga yang tidak bisa berfungsi sebagai tempat
awal untuk mengenal Pendidikan karakter. Pendidikan karakter digunakan untuk mengatasi
kerusakan moral masyarakat. Selain keluarga yang menjadi tempat untuk mengembangkan
Pendidikan arakter adalah lingkungan formal (sekolah).
Nilai pancasila sila pertama dalam karakter bangsa, dalam hal ini msayarakat Indonesia
dikenal dengan masyarakat yang agamis dan menjunjung tinggi nilai agama dan memiliki nilai
agama yang tinggi tercermin dalam sholat berjamaah, menjalin silaturahmi dengan baik serta
menjalankan semua perintah agama. Namun masih ada beberapa masyarakat yang kurang
memiliki sikap toleransi terhaap perbedaan agama. Nilai pancasila sila kedua dalam karakter
bangsa, dalam hal ini masyarakat sudah mampu dalam menghormati dan menghargai antar
sesama, mengakui martabat dan hak manusia, saling tolong-menolong. Sikap merupakan
perwujudan dari sila kedua yaitu “Kemanusiaan yang adil dan beradap”. Nilai pancasila sila
ketiga dalam hal ini masyarakat Indonesia sudah mengimplementasikan persatuan dan menjaga
keutuhan bangsa agar tidak terpecah beah. Berbagai ancaman dapat dirasakan sebgaian
masyarakat seperti terjadi Gerakan separatis Aceh yang dikenal dengan Gerakan Aceh Merdeka
pada tahun 1976. Tapi seiring bertamnya waktu Indonesia bisa melewati peristiwa tersebut.
Negara Indonesia yang majemuk ini menungkinkan untuk terjadi perpecahan maka dari itu perlu
kita menjaga kerukunan antar wilayah untuk menjaga keutuhan bangsa. Nilai pancasila sila
keempat dalam hal ini karakter masyarakat Indonesia dalam implementasi sila keempat adalah
melakuka musyawarah mufakat untuk proses pengambilan keputusan. Pengambilan keputusan
tidak didasarkan oleh salah satu pihak atau orang yang memiliki jabatan tertinggi di suatu
wilayah, melainkan dengan musyawarah daan mufakat. Nilai pancasila sila kelima dalam ini
contoh karakter masyarakat yang mencerminkan sila kelima dalam melaukan hal apapun
masyarakat diwajibkan untuk adil tanpa memandang latar belakang, harus bisa menjunjung
tinggi persamaan hak dan kewajiban manusia.
Apabila nilai-nilai kelima pancasila tersebut diimplementasikan dengan baik maka
kerukuanan, persatuan dan kesatuan akan tetap terjaga. Karena pada dasranya pancasila adalah
ideologi negara yang berperan sebagai dasar negara setiap Langkah dalam kehidupan sehari-hari
perlu adanya nilai pancasila. Beberapa nilai pembentukan karakter bangsa antara lain keimanan
dan ketakwaan, kejujuran, kesidiplinan, keikhlasan, taggung jawab, persatuan, saling
menghormati, toleransi, gotong royong, musyawarah, kerja sama, rama tamah, keserasian,
patriotisme, kesederhanaan, martabat dan haga diri, kerja keras, pantang menyerah. Nilai
pancasila perlu dipahami maknanya agar masyarakat bisa memahami setiap unsur yang adad
lam pancasila. Selain itu pancasila bukan hanya sekadar ideologi tapi, sebgai fondasi hidup
warga negara.
4. Bhinneka Tunggal Ika Sebagai Karakter Bangsa
Bhinneka tungal ika merupakan semboyan bangsa Indonesia, yang artinya berbeda-beda
tapi tetap satu. Dengan adanya bhinneka tunggal ika masyarakat diharapkan masyarakat dapat
7
menjunjung tinggi rasa toleransi. Simbol Bhinneka Tunggal Ika berada pada lambang pancasila
burung garuda. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika digunakan untuk melambangkan persatuan
dan kesatuan wilayah Indonesia. Bhinneka tunggal ika yang diartikan sebagai keberagaman
dapat membentuk karakter masyarakat untuk saling menghargai, menghormati dan toleran
terhadap budaya lain. Dengan adanya sikap tersebut dapat terhindar dari disintegrasi. Bhinneka
tunggal ika sebagai karakter bangsa dapat membentuk jiwa nasionalisme dan rasa cinta tanah
air yang tinggi, karena dengan bhinneka tunggal ika masyarakat menyadari arti sebuah
perbedaan dan mereka akan menjaga perbedaan tersebut agar tidak terpecah belah dan tetap
menjadi satu kesatuan wilayah Indoensia. Secara geografis wilayah Indonesia terdiri dari
berbagai pulau yang membentang dari sabang sampai merauke. Hal tersebut sudah pasti
menimbulkan sebuah perbedaan, mulai dari pebedaan Bahasa, adat-istiadat, budaya, dan
agama. Tetapi meskipun Indonesia terdiri dari keberagaman masyarakat harus menjaga
kerukunan dan mengedepankan sikap toleransi. Keberagaman memang memunculkan
perpecahan apabila tidak diimbangi dengan sikap toleransi. Kuncinya agar negara terhindar
dari disintegrasi adalah dengan menjunjung tinggi sikap toleransi dan sikap saling mengahrgai.
Keberegaman yang dimiliki Indonesia bisa disebut sebagai Identitas atau ciri khas yang
membedakan bangsa Indonesia dengan bangsa lainnya. Kita sebagai warga negara Indonesia
patutnya berbangga atas keberagaman yang dimiliki Indonesia. Dengan adanya keberagaman
kita bisa mempelajari berbagai budaya yang ada di Indonesia dan melestarikan budaya yang
ada di Indonesia.

SIMPULAN
Pancasila dan bhinneka tunggal ika sebagai identitas bangsa perlu dijaga dan
dilestarikan. Identitas bangsa adalah suatu ciri khas yang membedakan bangsa Indonesia
dengan bangsa lain, maka dari itu identitas bangsa perlu dijaga agar nilai-nilai yang didalamnya
tidak luntur. Dalam pancasila memuat nilai-nilai yang ada di kehidupan sehari-hari yang
sepatutnya kita amalkan. semboyam bhinneka tunggal ika yang memiliki arti berbeda-beda
tetapi tetap satu dalah ciri khas bangsa Indonesia. Dengan adanya bhinneka tunggal ika
masyarakat harusnya sadar bahwa bangsa ini terdiri dari banyak pulau yang memungkinkan
adanya perbedaan unsur SARA. Pancasila dan bhinneka tunggal ika dapat dijadikan benteng
persatuan agar bangsa Indonesia tidak mengalami konflik yang dapat menimbulkan
perpecahan. Indonesia merupakan negara yang multikultur sehingga dapat memicu terjadinya
konflik maka dari itu perlunya kita sebagai bangsa Indonesia menjaga kerukunan untuk
mewujudkan cita-cita bangsa. Pancasila sebagai karakter bangsa artinya keseluruhan sifat yang
mencakup perilaku, kebiasaan, kesukaan, kemampuan, bakat, potensi, nilai-nilai dan pola pokir
yang dimiliki oleh setiap kelompok. Nilai-nilai pancasila sangat penting dan mengandung nilai
luhur bangsa Indonesia dan dapat dijadikan dasar dalam pembentukan karakter bangsa.
Keberagaman di Indonesia perlu dilestarikan.
8
DAFTAR PUSTAKA

Afgrinadika Wibowo, K., Ulfatun Najicha, F., & Artikel Abstrak, I. (n.d.). Aktualisasi Pancasila dalam
Kehidupan Masyarakat di Era Globalisasi.
Darmani Hamid (2017). Eksistensi Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 Sebagai pemersatu Bangsa.
Bandung: Alfabeta.
Efektivitas Pembelajaran Avuan Muhammad Rizki, P., Rona Apriandini Djufri, dan, & Avuan Muhammad
Rizki, O. (n.d.). Vidya Samhita Jurnal Penelitian Agama, VI (1) 2020 PENGARUH EFEKTIVITAS
PEMBELAJARAN BHINEKA TUNGGAL IKA TERHADAP ANGKA RASISME DAN DISKRIMINASI DI
INDONESIA 2019.
Ilmiah Kajian Pendidikan Kewarganegaraan, J., Dewi Ratih, L., & Ulfatun Najicha, F. (n.d.). 59 JGC X (2)
(2021) JURNAL GLOBAL CITIZEN WAWASAN NUSANTARA SEBAGAI UPAYA MEMBANGUN RASA
DAN SIKAP NASIONALISME WARGA NEGARA : SEBUAH TINJAUAN LITERATUR.
http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/glbctz/article/view/ ... http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/glbctz/articl
e/view/....
KAJIAN ANALITIK TERHADAP SEMBOYAN “BHINNEKA TUNGGAL IKA.” (n.d.). http://id.-
Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan-Universitas Banten Jaya, J., Izza Nur Fadhila, H., & Ulfatun
Najicha, F. (2021). PENTINGNYA MEMAHAMI DAN MENGIMPLEMENTASIKAN NILAI-NILAI
PANCASILA DI LINGKUNGAN MASYARAKAT. 4(2).
Rahma, M., & Susanti, R. (2023). MENINGKATKAN MUTU PESERTA DIDIK MELALUI
PENGIMPLEMENTASIAN NILAI-NILAI PANCASILA DALAM BINGKAI BHINNEKA TUNGGAL IKA.
1(1), 64–75. https://e-journal.naureendigition.com/index.php/mj
Ratri, E. P., & Najicha, F. U. (n.d.). URGENSI PANCASILA DALAM MENANAMKAN JIWA NASIONALISME
PADA GENERASI MUDA DI ERA GLOBALISASI.
http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/http://ejurnal.unisri.ac.id/index.php/
Sari, R., Ulfatun Najicha, F., & Artikel, I. (2022). MEMAHAMI NILAI-NILAI PANCASILA SEBAGAI DASAR
NEGARA DALAM KEHIDUPAN MASYARAKAT. http://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/harmon
9
10

View publication stats

Anda mungkin juga menyukai