Anda di halaman 1dari 11

MAKALAH

MAKALAH
Pengembangan Sikap Empati Kepada Profesi
Seniman dan Budayawan

Disusun Oleh:

KELOMPOK 2
1. Elsa
2. Panca Trisnawati
3. Asti Ananta
4. Ardiansyah
5. A. Muhammad Nurul
HAQ

Kelas : XI mia1
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ii
DAFTAR ISI iii
BAB I PENDAHULUAN 1
A. Latar Belakang 1
B. Rumusan Masalah 1
C. Tujuan dan Manfaat 1
BAB II PEMBAHASAN 2
A. Pengembangan sikap empati kepada Profesi Seniman dan Budayawan 2
B. Contoh Pengembangan Sikap Empati Kepada Seniman dan Budayawan 3
1. Pengenalan akan tokoh-tokoh seni budaya 3
2. Mengetahui dan mengenang karya-karyanya 5
BAB III PENUTUP 7
A. Kesimpulan 7
B. Saran 7
DAFTAR PUSTAKA 8
KATA PENGANTAR
Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa. Atas rahmat dan hidayah-Nya,
penulis dapat menyelesaikan tugas makalah yang berjudul " Pengembangan sikap empati
kepada profesi seniman dan budayawan" dengan tepat waktu.

Makalah disusun untuk memenuhi tugas Mata Pelajaran Seni Budaya. Selain itu,
makalah ini bertujuan menambah wawasan tentang cara kita menghargai atau
mengapresiasi seniman maupun masyarakat berbudaya bagi para pembaca dan juga bagi
penulis.

Tidak lupa Penulis mengucapkan terima kasih kepada guru Seni Budaya kami.
Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada semua pihak yang telah membantu
diselesaikannya makalah ini.

Penulis menyadari makalah ini masih jauh dari sempurna. Oleh sebab itu, saran dan
kritik yang membangun diharapkan demi kesempurnaan makalah ini.

11 Agustus 2023

Penulis
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Seniman merupakan profesi yang merujuk pada seseorang yang memiliki


pemikiran kreatif, inovatif, dan mahir dalam bidang seni. Biasanya, seniman bisa
menghasilkan karya-karya yang menjadi ciri khasnya. Misalnya seperti film, lukisan,
patung, lagu, dan lainnya. Karya-karya tersebut yang nantinya akan mendapatkan apresiasi
oleh masyarakat luas. Berbicara tentang apresiasi, seorang seniman sering kali tidak
mendapatkan apresiasi atau sikap empati dari orang lain atas karya-karya yang
diciptakannya.
Mengutip jurnal yang berjudul Apresiatif Seni Rupa karya Rio Anggoro Putra,
apresiasi seni rupa merupakan suatu proses mendengar, melihat, menghayati, menilai,
menjiwai,dan membandingkan, atau menghargai karya seni dikaitkan dengan segi
keindahannya.

Salah satu sikap yang menunjukkan bahwa seseorang memberikan apresiasi adalah
empati. Berkembangnya perasaan empati kepada seorang seniman dan juga budayawan
jadi salah satu cara untuk memberikan apresiasi.

B. Rumusan Masalah

Bagaimana mengembangkan sikap empati kepada para seniman dan budayawan


atau pelaku seni lainnya ?

C. Tujuan dan Manfaat


 Tujuan
Menjelaskan cara kita mengapresiasi para seniman dan budayawan dan mengetahui
tokoh dan karya-karya nya
 Manfaat
Terbentuknya rasa empati atau kepedulian sikap baik dalam para seniman atau
budayawan maupun karya yang diciptakan masyarakat berbudaya.
BAB II PEMBAHASAN

A. Pengembangan Sikap Empati kepada Profesi Seniman dan Budayawan

Pengembangan sikap empati kepada profesi seniman dan budayawan harus kita
terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Apresiasi terhadap seni budaya, termasuk seni rupa,
merupakan bagian dari estetika yang dimaksudkan untuk meningkatkan sensitivitas dari
kemampuan untuk mengapresiasi keindahan serta harmoni yang mencakup apresiasi dan
ekspresi, baik dalam kehidupan individual hingga mampu menikmati dan mensyukuri
hidup, maupun dalam kehidupan bermasyarakat hingga mampu menciptakan kebersamaan
yang nyaman dan harmonis.

Pengenalan akan tokoh-tokoh seni budaya, karya dan reputasinya, kontribusi


mereka bagi masyarakat dan bangsa, dan bagi kemanusiaan pada umumnya, adalah upaya
nyata dalam mengembangkan perasaan simpati, yang jika dilakukan berulang-ulang akan
dapat meningkat menjadi perasaan empati. Sehingga diharapkan peserta didik menjadi
kagum dengan prestasi dan jasa-jasa para seniman atau budayawan berdasarkan kualitas
karya seni, termasuk penghargaan yang diperolehnya, baik dalam tingkat lokal, nasional,
sampai pada tingkat internasional.

Pengembangan Sikap Empati kepada Profesi Seniman dan Budayawan Setiap


manusia di dunia ini dianugerahi oleh Tuhan perasaan keindahan, sadar atau tidak, manusia
menerapkan rasa keindahan ini dalam kehidupannya sehari-hari. Dalam aktivitas
kesenirupaan, baik dalam proses penciptaan, pengkajian, serta penyajiannya senantiasa
dipandu oleh rasa keindahan yang bersifat esensial dalam seni. Pada hakikatnya
pengalaman menikmati rasa keindahan itu dapat memberikan kebahagiaan spiritual bagi
manusia. Oleh karena itu sudah selayaknya manusia mensyukuri anugerah Tuhan itu, dan
senantiasa memuliakan Nama-Nya.

B. Contoh Pengembangan Sikap Empati kepada Seniman dan Budayawan

Menurut buku Seni Budaya SMA Kelas XI yang disusun oleh Kementrian
Pendidikan dan Kebudayaan, apresiasi seni budaya adalah bagian dari meningkatnya
sensitivitas kemampuan untuk mengapresiasi keindahan serta harmoni yang mencakup
apresiasi dan juga ekspresi..
Bagaimana contoh dari pengembangan sikap empati kepada seniman dan budayawan?
Berikut penjelasannya!

1. Pengenalan akan tokoh-tokoh seni budaya

Tindakan atau sikap empati yang bisa dicontoh adalah mengenalkan tokoh-tokoh seni
budaya. Seniman serta budayawan merupakan profesi yang tidak asing lagi di Indonesia.

Namun, sayangnya tokoh yang berkecimpung di dunia seni dan kebudayaan ini jarang
sekali diketahui oleh masyarakat luas. Berikut beberapa tokoh seniman dan budayawan
terkenal di Indonesia.

 R.M. Bagong Kussudiardjo


Bagong Kussudiarjo ( 9 Oktober 1928 -15 Juni 2004 ) adalah seorang penari,
koreografi, pelukis dan aktor indonesia. Beliau telah melahirkan banyak karya
berupa sketsa, lukisan, dan berbagai macam tarian.

 GBPH. Soeryobrongto

G.B.P.H Soeryobrongto adalah putra S.I.S.K


Sultan Hamengkubuwono VIII. Sebagai
seorang ningrat yang lahir dan dibesarkan di
lingkungan keraton, Agung menyatakan
kesenian yang ada di keraton dengan sendirinya
sudah dikuasai dengan baik, khususnya wayang
wong.

 Affandi Koesoema

Affandi Koesoema adalah seorang pelukis yang


dikenal sebagai Maestro Seni Lukis Indonesia.
Affandi merupakan pelukis Indonesia yang
paling terkenal di dunia internasional, berkat
gaya ekspresionis dan romantismenya yang
khas.

 K.R.T. Purbodiprojo

 Atmorejo Nanggulan

2. Mengetahui dan mengenang karya-karyanya


Setelah mengetahui tokoh seniman dan budayawan yang ada di Indonesia ketahui juga
karya-karya yang dimiliki oleh seniman dan budayawan tersebut.

Ada beberapa karya yang populer dari para seniman Indonesia:

Lukisan Perahu dan Matahari karya Affandi Koesoema

Lukisan Pemandangan Priangan karya Abdullah Suriosubroto

Lukisan Upacara Pembakaran Jenazah di Bali karya Basuki Abdullah


Contoh-contoh tindakan pengembangan sikap empati kepada seniman dan
budayawan di atas menjadi upaya nyata untuk mengembangkan perasaan simpati, yang jika
dilakukan berulang-ulang akan dapat meningkat menjadi perasaan empati. Dengan begitu,
para pelajar yang sedang mempelajari ilmu seni dan budaya bisa kagum serta semakin
menghargai jasa-jasa para seniman dan budayawan. Terlebih karya seni yang dihasilkan
oleh para seniman dan budayawan memiliki nilai dan kualitasnya masing-masing.
BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan

Untuk meningkatkan sensivitas kemampuan mengapresiasi keindahan serta harmoni


mencakup apresiasi dan ekspresi, baik dalam kehidupan individual sehingga mampu menikmati
dan mensyukuri hidup, maupun dalam kehidupan kemasyarakatan sehingga mampu
menciptakan kebersamaan yang harmonis. Pengenalan akan tokoh-tokoh seni budaya dan
reputasinya, konstribusi mereka bagi Masyarakat dan bangsa atau bagi kemanusiaan pada
umumnya, adalah upaya nyata mengembangkan perasaan simpati, yang jika dilakukan berulang
ulang akan meningkat menjadi rperasaan empati.

B. Saran

Sebagai seorang pelajar, kita diharuskan untuk mengembangkan sikap empati dan
mengetahui tokoh-tokoh seniman dan budayawan melalui karya-karyanya dengan lebih
mendalam lagi, agar kita dapat mengapresiasi. menikmati dan sekaligus lebih mencintai seni
budaya khususnya seni budaya daerah dan seni budaya negeri kita sendiri.
DAFTAR PUSTAKA
https://www.google.com/search?
q=tujuan+sikap+empati+kepada+profesi+seniman+dan+budayawan&sxsrf=AB5stBhRdvtpvOOeta6vm
M3Gaohd_EsVOQ%3A1691567434785&ei=SkXTZNu7L8K64-
EPufuz8Ak&ved=0ahUKEwjbiMHgi8-

https://text-id.123dok.com/document/ky6jjolnq-pengembangan-sikap-empati-kepada-profesi-seniman-
dan-budayawan-mengamalkan-prilaku-manusia-berbudaya-dalam-kehidupan-bermasyarakat.html

http://daftarwisatajogja.blogspot.com/p/daftar-nama-seniman-sastrawan-dan.html

https://www.google.com/search?
q=lukisan+cipta+karya+seniman+terkenal+indonesia&tbm=isch&ved=2ahUKEwi5yJmblNKAAxVZt2
MGHZMrDbAQ2-
cCegQIABAA&oq=lukisan+cipta+karya+seniman+terkenal+indonesia&gs_lcp=CgNpbWcQAzIECC
MQJ1AAWABg-
QloAHAAeACAAY8BiAGPAZIBAzAuMZgBAKoBC2d3cy13aXotaW1nwAEB&sclient=img&ei=0O
DUZLmgItnujuMPk9e0gAs

Anda mungkin juga menyukai