Anda di halaman 1dari 4

TUGAS BAHASA INDONESIA

D
I
S
U
S
U
N

OLEH : ZIKRI FATHAN ARMADANEL


KELAS : XI KKKR 2

SMK NEGERI 4 PEKANBARU

KATA PENGANTAR
Puji syukur kami haturkan kehadirat Allah Swt. yang telah melimpahkan
rahmat dan hidayah-Nya sehingga kami bisa menyelesaikan sinopsis dari
novel yang berjudul "PULANG".

Tidak lupa juga kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang
telah turut memberikan kontribusi dalam penyusunan karya ilmiah ini.
Tentunya, tidak akan bisa maksimal jika tidak mendapat dukungan dari
berbagai pihak.

Sebagai penyusun, kami menyadari bahwa masih terdapat kekurangan,


baik dari penyusunan maupun tata bahasa penyampaian dalam karya
ilmiah ini. Oleh karena itu, kami dengan rendah hati menerima saran dan
kritik dari pembaca agar kami dapat memperbaiki karya ilmiah ini.

Kami berharap semoga karya ilmiah yang kami susun ini memberikan
manfaat dan juga inspirasi untuk pembaca.

Pekanbaru, 11 Juni 2023

Zikri Fathan Armadanel

Judul : “PULANG”
Karya : Leila S. Chudori
Sinopsis :

Novel dibuka oleh kisah Dimas Suryo, seorang wartawan yang ditugaskan
bersama Nugroho untuk menghadiri sebuah konferensi internasional di
Santiago, Chile pada September 1965. Tidak hanya mereka berdua, Risyaf
juga ditugaskan untuk event lain di Havana, Kuba. Mereka pergi di tengah
gonjang-ganjing politik Indonesia yang tengah memanas saat itu.

Sadar dengan situasi politik dan pekerjaan yang mereka emban, mereka
pun tidak berani pulang ke Indonesia. Namun, karena mereka dianggap
berkaitan dengan PKI, paspor mereka pun dicabut, sehingga mereka tidak
bisa pulang ke Indonesia.

Mereka otomatis dianggap sebagai buangan politik. Tidak tahu dengan


nasib ke depannya, mereka berempat termasuk Tjai (seorang buangan
politik juga) memutuskan untuk bertemu di Paris dan memulai hidup
mereka di sana. Setelah melakukan berbagai pekerjaan serabutan, mereka
memutuskan untuk mendirikan restoran dengan nama Restoran Tanah Air.

Pada 1968, Dimas Suryo bertemu dengan Vivienne Deveraux, seorang


wanita Prancis, dan menikah dengannya. Mereka berdua dikaruniai
seorang anak bernama Lintang Utara.

Walaupun telah memiliki kehidupan yang layak di Paris, Dimas dan ketiga
kawannya tetap ingin kembali pulang ke Indonesia. Namun sayangnya
permintaan mereka selalu ditolak oleh Pemerintah Indonesia.

Singkat cerita sinopsis novel Pulang, kisah beralih pada 1998, ketika
Lintang Utara tengah menempuh semester akhir di Universitas Sorbonne.
Untuk tugas akhirnya, ia ditugaskan untuk merekam pengalaman korban
G30S PKI.

Hal ini lantas membuatnya bimbang karena ia tidak pernah sekalipun


menginjakkan diri di tanah kelahiran ayahnya, Indonesia. Namun berkat
dukungan dari kedua orangtuanya dan ketiga teman ayahnya (Nugroho,
Risyaf, dan Tjai), dia memutuskan untuk berangkat dan berhasil
mendapatkan visa untuk masuk ke Indonesia.
Lintang pun tiba di Indonesia saat situasi Tanah Air tengah memanas.
Selama proses pengerjaan tugasnya, dia banyak dibantu oleh Segara
Alam dan kawan-kawannya dari LSM Satu Bangsa. Di sana Lintang
menjadi saksi mata dari dua peristiwa besar yang kelak mengubah nasib
Indonesia.

Lantas, peristiwa apa saja yang dia saksikan selama berada di Indonesia?
Apakah Dimas dan kawan-kawannya akan bisa kembali pulang ke
Indonesia?

595457238

572175224

548894484

Zfa0706

Anda mungkin juga menyukai