Anda di halaman 1dari 5

Nama : Siti yulifah

Kelas : 5B
Nim : 2048811046

Kelas : VI (enam)
Tema 6 : Menuju masyarakat sejahtera
Sub tema 1 : Masyarakat peduli lingkungan
Pembelajaran : 2

KD
3.2 menghubungkan ciri pubertas pada laki-laki dan perempuan dengan kesehatan
reproduksi
4.2 menyajikan karya tentang cara cara menyikapi ciri-ciri pubertas yang dialami

Tujuan pembelajaran
1. Dengan kegiatan mengamati, siswa dapat menjelaskan ciri-ciri masa puber pada anak
laki-laki dan anak perempuan.
2. Dengan kegiatan membaca teks berjudul " ciri-ciri masa puber ", siswa dapat
mengidentifikasi ciri-ciri masa pubertas laki-laki dan perempuan.
Penjelasan materi

Ciri-ciri masa puber laki-laki dan perempuan


Ciri-ciri pubertas pada perempuan
1. Payudara akan mulai tumbuh dan terkadang terasa lebih lembut.
2. Rambut kemaluan dan ketiak mulai tumbuh
3. Perubahan pada tubuh mulai terlihat dengan panggul yang mulai melebar ( bentuk
tubuh berbentuk )

Ciri-ciri pubertas pada laki-laki


1. Otot menguat, tumbuh jakun
2. Rambut kemaluan muncul pada area sekitar penis dan rambut-rambut halus muncul
pada ketiak dan kaki.
3. Suara menjadi besar
4. Mengalami “mimpi basah”, yaitu ejakulasi pertama yang biasanya dialami ketika
sedang tidur.
5. Jerawat pada wajah dan kulit mulai berminyak
6. Penis dan buah zakar membesar

Setelah mengetahui ciri-ciri masa pubertas, maka kita harus menyikapinya dengan cara
sebagai berikut ;
1. Harus memiliki sikap tenang dan tidak kehilangan kepercayaan pada diri sendiri yang
disebabkan oleh perubahan yang terjadi.
2. Harus memiliki sikap terbuka kepada orang yang dipercaya serta orang tua.
3. Harus menjaga kebersihan tubuh dan juga pada organ- organ reproduksi yang telah
mengalami pematangan yang disebabkan oleh masa pubertas.
4. Harus membekali diri dengan pengetahuan seputar masa puber
5. Harus menjaga iman karena pergaulan masa puber banyak yang tidak terkendali.

Media yang digunakan dalam materi ini yaitu media gambar


Penilaian
a. Penilaian sikap : percaya diri

Setelah mengerjakan soal di atas, siswa mampu mempresentasikan hasil belajarnya di


depan kelas.

b. Penilaian pengetahuan : tes tulis


Berilah tanda centang pada pernyataan dibawah ini dengan tepat
NO PERNYATAAN BENAR SALAH
1 Tumbuh jakun merupakan ciri-ciri masa
pubertas pada perempuan
2 Suara jadi melengking merupakan ciri-
ciri masa pubertas pada perempuan
3 Pinggul membesar merupakan ciri-ciri
masa pubertas pada laki-laki
4 Suara jadi membesar merupakan ciri-ciri
masa pubertas pada laki-laki
5 Payudara membesar merupakan ciri-ciri
masa pubertas pada perempuan

Anda mungkin juga menyukai