Anda di halaman 1dari 3

1.

Woku Komo-Komo

Kudapan ini terbuat dari tepung, yang merupakan hasil olahan dari teras batang rumbia.
Sehingga woku komo-komo sebenarnya lebih cocok sebagai lauk makanan pokok. Proses
pembuatannya dengan merendam sagu di dalam air. Supaya meningkatkan citarasanya
digunakan beragam bumbu pilihan, seperti jahe, serai, bawang putih, yang ditumis
bersamaan.

Kemudian ditambahkan juga jeroan ikan dan juga air. Semuanya dimasak sampai terlihat
matang. Lalu, bawang putih dan bawang merah ditumis sampai nampak kecoklatan.
Selanjutnya, menambahkan irisan daun bawang, merica, garam, dan santan kental.

Sesudah matang, sagunya didiamkan terlebih dahulu hingga dingin. Jeroan ikannya dipotong-
potong seperti bentuk dadu. Seterusnya jeroan ikan dan sagu yang sudah dipotong-potong
dibungkus dengan daun woka. Nah, tahapan terakhir adalah memanggang bungkusan daun
woka tersebut menggunakan bara api.

Panggang sampai terlihat kering daunnya, sebagai pertanda makanan sudah matang. Selain
dikenal dengan sebutan woku komo-komo, kudapan ini juga dikenal dengan nama sagu
komo-komo.
2. Lapis Palaro

Lapis Palaro adalah salah satu kuliner langka yang ada di Maluku. makanan ini menggunakan
daging sapi sebagai bahan utamanya dan dicampur dengan berbagai macam bumbu rempah
yang banyak tersedia di dataran Maluku, ragam rempah ini digunakan untuk meningkatkan
cita rasa. cara membuat lapis polaro cukup mudah,daging sapi diiris tipis tipis,lalu
dimasukkan ke dalam air yang sudah diberi garam dan gula pasir,lalu di rebus hingga empuk.
Sementara, untuk kuah siramnya terdiri dari cabai merah, bawang merah, bawang
putih, kencur, jahe, pala,, jintan, cengkeh, dan ketumbar yang digiling sampai halus.

3. Kasbi Komplet

Kasbi Komplet merupakan makanan khas Maluku yang terbuat dari Kasbi (singkong), batata,
ubi, keladi dan rebusan Pisang.
4. Sambal Tappa

Sambal Tappa ini selain menjadi makanan khas Maluku juga menjadi salad tradisional khas
kota Ambon yang berbahan dasar ikan tuna segar. Yap, sambal tappa ini memang dibuat
dengan kombinasi ikan tuna, mangga mentah, bawang merah, santan, garam, dan lada putih.

Anda mungkin juga menyukai