Anda di halaman 1dari 9

MAKALAH

BERBAGAI TEKNIK OPTIMASI DAN PERALATAN MANAJEMEN BARU

DISUSUN OLEH:

Wanda Veprianti (C1B022147)

Nandita Diva Mutia (C1B022109)

Anadia Fatma Alfita (C1B022008)

Wina Trissia (C1B022011)

Ranti Yunita (C1B022014)

DOSEN PENGAMPU :

Intan Zoraya, SE., MM.

PROGRAM STUDI MANAJEMEN

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS BENGKULU

2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT. atas rahmat-Nya dan karunia-Nya
kami dapat menyelesaikan makalah singkat tepat pada waktunya. Adapun judul dari
makalah ini adalah “Berbagai Teknik Optimasi dan Peralatan Manajemen Baru”.

Pada kesempatan kali ini, kami mengucapkan banyak terima kasih kepada dosen mata
kuliah Ekonomi Manajerial yang telah membimbing kami untuk menyelesaikan makalah ini.
Selain itu, kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah
membantu kami dalam menyelesaikan makala ini.

Kami menyadari bahwa dalam menulis makalah ini masih jauh dari kata sempurna.
Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun diharapkan dapat membuat makalah ini
menjadi lebih baik serta bermanfaat bagi kita semua.

Bengkulu, 04 febuari 2023

Penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR............................................................................................... i

DAFTAR ISI..............................................................................................................ii

BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................... 1

A...Latar Belakang............................................................................................... 1
B...Rumusan Masalah.......................................................................................... 1
C...Tujuan Penelitian........................................................................................... 1

BAB II PEMBAHASAN...........................................................................................

A...Optimasi.........................................................................................................
B...Analisis Optimasi...........................................................................................
C...Hubungan Penerimaan...................................................................................

1....Hubungan Nilai Total dan Marginal..................................................


2....Hubungan Antara Nilai Rata-Rata dengan Marginal.........................

D...Peralatan Manajemen Baru dan Untuk Optimasi...........................................

1....Perbandingan (benchmarking)...........................................................
2....Manajemen.........................................................................................
3....Perluas Pembatasaan (breadbanding).................................................
4....Model Bisnis Langsung......................................................................
5....Kekuatan Menentukan Harga (Pricing Power)..................................
6....Model Dunia kecil..............................................................................
7....Integrasi-Maya...................................................................................

BAB III PENUTUP....................................................................................................

.... Kesimpulan....................................................................................................

DAFTAR PUSTAKA................................................................................................
BAB II

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Optimasi secara umum adalah untuk memaksimalkan atau mengoptimalkan sesuatu


hal yang bertujuan untuk mengelola sesuatu yang dikerjakan, sehingga optimasi bisa
dikatakan kata benda yang berasal dari kata kerja, dan optimasi bisa dianggap baik sebagai
ilmu pengetahuan dan seni menurut tujuan yang ingin dimaksimalkan. Menurut (Nurrohman,
2017) Optimalisasi adalah upaya meningkatkan kinerja pada suatu unit kerja ataupun pribadi
yang berkaitan dengan kepentingan umum, demi tercapainya kepuasan dan keberhasilan dari
penyelenggaraan kegiatan tersebut.
Tahap pertama penyajian teknik optimasi adalah mempelajari cara untuk
menunjukan hubungan ekonomi. Hal dan ukuran ini mempelajari hubungan antara konsep
dan ukuran total, rata-rata, dan marginal, seperti penerimaan, produk, biaya, atau laba.
Selanjutnya akan mempelajari proses optimasi perusahaan secara grafik. Kalkulus
deferensiasi sangat penting dan berguna untuk menentukan solusi optimum bagi masalah
optimasi terkendala dan tanpa kendala. Yang terakhir mendiskusikan tentang banyaknya
peralatan menajemen baru yang mengubah secara cepat cara pengolahan perusahaan dan
mempelajari hubungannya dengan area fungsional tradisional dan ekonomi manajerial.

B. Rumusan Masalah
1. Bagaimana metode dalam menggambarkan hubungan ekonomi?
2. Bagaimana hubungan biaya total, rata-rata, dan marginal?
3. Bagaimana konsep analisis optimisasi?
4. Apa saja macam optimisasi?
5. Apa saja macam peralatan manajemen baru untuk optimisasi?

C. Tujuan Penulisan
1. Untuk mengetahui metode dalam menggambarkan hubungan ekonomi
2. Untuk mengetahui hubungan biaya total, rata-rata, dan marginal
3. Untuk mengetahui konsep analisis optimisasi
4. Untuk mengetahui macam optimisasi
5. Untuk mengetahui macam peralatan manajemen
BAB II

PEMBAHASAN

A. OPTIMASI
Metode Dalam Menggambarkan Hubungan Ekonomi Hubungan Ekonomi dapat
digambarkan dalam bentuk persamaan, tabel, atau grafik. Bila hubungannya sederhana, tabel
atau grafik dapat mencukupi, namun bila hubungannya rumit, menggambarkan hubungan
ekonomi dalam bentuk persamaan mungkin diperlukan. Menggambarkan hubungan
ekonomi dalam bentuk persamaan juga berguna, karena bisa menggunakan teknik yang kuat
dari kalkulus diferensial dalam menentukan solusi optimal dari suatu masalah.

Optimasi adalah suatu proses untuk mencapai hasil yang ideal atau optimasi (nilai
efektif yang dapat dicapai). Optimasi dapat diartikan sebagai suatu bentuk mengoptimalkan
sesuatu hal yang sudah ada, ataupun merancang dan membuat sesusatu secara optimal.

B. ANALISIS OPTIMASI
Analisis optimasi dapat mudah dijelaskan dengan mempelajari proses perusahaan
dalam menentukan tingkat output. yang mana memaksimalkan laba total, dengan
mempergunakan kurva penerimaan total dan biaya total dari bab yang menentukan tahap
analisis marjinal berikutnya yang merupakan perhatian utama kita.

C. HUBUNGAN PENERIMAAN
Hubungan Antara Nilai Total, Rata-Rata, dan Marginal sangat berguna dalam analisis
optimisasi. Hubungan Marginal adalah perubahan variable dependen dari suatu fungsi yang
disebabkan oleh perubahan salah satu variable independen sebesar satu unit.

Tujuan dari analisis ini adalah untuk menentukan nilai dari variabel-variabel
independen yang bisa mengoptimalkan fungsi tujuan dari para pembuat keputusan.

1. Hubungan Nilai Total dengan Marginal

Unit output Laba Total Laba Marginal Laba Rata-Rata


terjual (Q)
0 0 - -
1 19 19 19
2 52 33 26
3 93 41 31
4 136 43 34
5 175 39 35
6 210 35 35
7 217 7 21
8 208 -9 26

Hubungan antara nilai marginal dengan nilai total dalam analisis pengambilan
keputusan berperan penting karena jika nilai marginal tersebut positif maka nilai total akan
meningkat, dan jika nilai marginal tersebut negative maka nilai total akan menurun.
Maksimisasi fungsi laba, atau fungsi apa saja, terjadi pada titik dimana hubungan marginal
bergeseser dari positif ke negative.

2. Hubungan Antara Nilai Rata-Rata dengan Marginal


Hubungan antara nilai rata-rata dengan marginal juga penting dalam pembuatan
keputusan manajerial. Karena nilai marginal menunjukkan perubahan dari nilai total, maka
jika nilai marginal tersebut lebih besar dari nilai rata-rata, pasti nilai rata-rata tersebut sedang
menaik. Misalnya, jika 10 pekerja rata-rata menghasilkan 200 unit output perhari, dan
pekerja ke 11 (tambahan) menghasilkan 250 unit, maka output rata-rata dari pekerja
meningkat.
3. Penggambaran hubungan antara nilai total, marginal dan rata-rata
Slope adalah suatu ukuran kemiringan sebuah garis, dan didefinisikan sebagai
tingginya kenaikan (penurunan) per unit sepanjang sumbu horisontal. Slope dari sebuah
garis lurus yang melalui titik asal ditentukan dengan pembagian koordinat Y pada setiap titik
pada garis tersebut dengan koordinat X yang cocok.

D. PERALATAN MANAJEMEN BARU UNTUK OPTIMASI


Peralatan yang paling penting adalah perbandingan, manajemen mutu terpadu,
rekayasa ulang dan organisasi pembelajar, bagaimana peralatan tersebut berhubungan
dengan area fungsional tradisional dan ekonomi manajerial.
1. Perbandingan(Benchmarking)
Perbandingan berarti menemukan dengan cara terbuka dan jujur, bagaimana
perusahaan lain dapat mengerjakan sesuatu dengan lebih baik, lebih murah, sehingga
perusahaan lain bisa meniru dan memperbaiki cara yang lebih baik dan efisien.
2. Manajemen (Mutu Terpadu)
Usaha, ini untuk memperbaiki kualitas produk dan proses oreusahaan sedemikian
rupa, sehingga secara konsisten memberikan nilai kepuasan yang mungkin meningkat
kepada pelanggan. Untuk membuat produk lebih murah, cepat, lebih baik harus melibatkan
tim pekerja dan perbandingan. Dalam bentuk yang lebih luas, TQM menerapkan metode
perbaikan kualitas pada semua proses perusahaan dari produksi sampai ke pelayanan
pelanggan, penjualan, dan pemasaran bahkan keuangan. Berbagai Peralatan Manajemen
yang lain.
3. Perluasan Pembatasan (bredbanding)
menghapus berbagai tingkat gaji yang terlalu banyak untuk mendorong
perpindahan antar pekerjaan didalam peusahaan, untuk meningkatkan fleksibilitas tenaga
kerja dan menurunkan biaya.
4. Model bisnis langsung
perusahaan berhubungan langsung dengan konsumen, menghilangkan waktu dan
biaya distribusi dari pihak ketiga. Membuat jaringan kerja pembentukan aliansi strategis
temporer agar setiap perusahaan dapat mengembangkan kemampuan terbaiknya.
5. Kekuatan menentukan harga (pricing power)
kemampuan perusahaan meningkatkan harga lebih cepat daripada peningkatan
biaya atau menurunkan biaya lebih cepat daripada penurunan harga barang sehingga
meningkatkan labanya.
6. Model dunia kecil
ide atau teori bahwa perusahaan besar beroperasi seperti perusahaan kecil
7. Integrasi-maya:
kemampuan manajer untuk meniru perilaku konsumen dengan mempergunakan
model komputer, yang didasarkan pada ilmu pengetahuan yang muncul atau teori
kompleksitas. Peralatan Manajemen Baru dan Spesifikasi Fungsional dalam ekonomi
manajerial Setiap perusahaan hampir mempergunakan berbagai macam alat untuk mencapai
tujuannya yaitu laba, akan tetapi kegagalan selalu ada, keuntungan besar bagi perusahaan
biasanya disebabkan kurangnya keyakinan dan usaha. Bila diterapkan dengan keyakinan
yang lebih besar, tingkat keberhasilan penggunaaan alat/peralatan kemungkinan akan
meningkat dan memberikan manfaat yang besar.
BAB III

PENUTUP

KESIMPULAN

Pengambilan keputusan manajerial merupakan proses penentuan solusi terbaik dari


berbagai alternatif solusi terhadap suatu masalah tertentu. Manajer menggunakan alat
ekonomi manajerial untuk membantu dalam proses menemukan keputusan tindakan yang
terbaik. Keputusan optimal (optimal decision) adalah tindakan yang memberikan hasil
yang paling konsisten dengan tujuan pengambil keputusan yang terbaik.
DAFTAR PUSTAKA

Rahardjo M. Dawan.1990.

Etika Ekonomi dan Manajemen. Yogyakarta; PT Tiara Wacana.

HEATUBUN, Adolf Bastian.

Mata Kuliah: Ekonomi Manajerial. 2021.

Digdowiseiso, Kumba.

"Diktat Ekonomi Manajerial."

Hilman, Muhammad, and Djamaludin Djamaludin.

"Analisis Faktor Optimalisasi Proses Etl Pada Data Warehouse Sebagai


Pendukung Pengambilan Keputusan Management Dengan Business
Intelligence." Faktor Exacta 11.1 (2018): 24-34.

Ariyanti, Novia.

"Teknik Optimasi." (2019).

Anda mungkin juga menyukai