Anda di halaman 1dari 1

Fahlesya Lovelyn

01041200013

1. Jelasan mengapa Pancasila sebagai dasar negara adakalanya mengalami tantangan.


2. Tindakan apa yang harus dilakukan pemerintah.

Jawaban:
1. Pada zaman sekarang persoalan yang perlu diwaspadai adalah ketika masyarakat,
terutama generasi muda tidak lagi memandang Pancasila sebagai ideologi dan dasar
negara. Karena ketika satu negara tidak lagi menempatkan ideologi negaranya sebagai
pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, maka akan timbul celah bagi
ideologi lain untuk masuk. Pembinaan ideologi Pancasila bukan hanya tugas presiden,
melainkan semua pihak termasuk masyarakat sekitar, terutama generasi muda jaman
sekarang. Dengan berpayung hukum Undang-Undang, semua lembaga negara
maupun perangkat pemerintah punya visi untuk merawat Pancasila yang sama.
2. Salah satu tugas utama dari pemerintah Negara Indonesia adalah menjaga dan
mempertahankan Pancasila sebagi ideologi negara, tetapi seharusnya tugas tersebut
tidak hanya menjadi tugas negara, melainkan merupakan tugas bersama dari seluruh
masyarakat Indonesia, mengingat menjaga dan mempertahankan ideologi negara
merupakan bagian dari kewajiban serta tanggung jawab dari tiap warga Negara
Indonesia. Jadi solusi yang tepat untuk dilakukan pemerintah adalah Pemerintah
membangun kelembagaan khusus yang bertujuan untuk merevitalisasi kembali
kesadaran hidup berbangsa dan bernegara berdasarkan ideologi Pancasila, namun
pada kenyataannya semakin besar upaya pemerintah mensosialisasikan Pancasila
nampak semakin besar pula gelombang pergerakan antipati terhadap ideologi
Pancasila..Untuk dapat menjalankan Pancasila secara baik dan benar ini, hal itu harus
dimulai dari lembaga lembaga pemerintah atau negara, dalam hal ini pemerintah harus
mampu terlebih dahulu membangun sistem hukum, norma, nilai dan kelembagaan
negara yang berdasarkan Pancasila,sehingga kemudian segala proses internalisasi
Pancasila kedalam kelembagaan negara, produk undang-undang dan kebijakan negara
tersebut dapat diserap masyarakat secara baik untuk selanjutnya diikuti dan
dilaksanakan oleh masyarakat Indonesia. Selain itu yang terpenting adalah kesadaran
revolusioner bersama dari seluruh elemen bangsa untuk mempertahankan ideologi
Pancasila sebagai dasar Negara, dan hal itu hanya dapat terlaksanakan jika seluruh
elemen masyarakat Indonesia memiliki keinginan baik untuk benar-benar
menjalankan nilai-nilai Pancasila.

Anda mungkin juga menyukai