Anda di halaman 1dari 1

TUGAS MATA KULIAH POLITIK KEBIJAKAN PUBLIK

Resume Persentase Vidio Kelompok

Nama : Siti Hardianti

Nim : 17042248

Jurusan : Ilmu Administrasi Negara

Fakultas Ilmu Sosial

Universitas Negeri Padang

A. Resume Kelompok 9
AKTOR-AKTOR KEBIJAKAN
Friedrich mengartikan kebijakan sebagai suatu tindakan yang mengarah pada
tujuan yang diusulkan oleh seseorang, kelompok atau pemerintah dalam lingkungan
tertentu sehubungan dengan adanya hambatan seraya mencari peluang untuk mencapai
tujuan atau sasaran yang dinginkan (Widodo 2007:13; dalam Handoyo, 2012: 5).
Aktor kebijakan menurut Madani (2011) dalam (Hapzah, Riyanto, & dkk, 2020)
menyatakan bahwa aktor kebijakan meliputi aktor internal dan aktor eksternal, yang
terdiri dari aktor-aktor individu maupun kelompok yang turut serta dalam setiap
perbincangan dan perdebatan tentang kebijakan publik. Dalam sebuah aktor-aktor
kebijakan terdapat tiga aktor secara umum, yaitu aktor resmi, yang mana didalamnya
terdapat legislatif, eksekutif dan yudikatif. Selanjutnya aktor tidak resmi yang tercakup
didalamnya yaitu kelompok kepentingan, partai politik, organisasi massa, warga Negara,
dan individu. Dan yang terakhir adanya perlibatan stakeholder.

Anda mungkin juga menyukai