Anda di halaman 1dari 3

LK 2 Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Berdiferensiasi

Buatlah RPP sederhana untuk pembelajaran berdiferensiasi


Nama Peserta : Sarjiono (SMPN 1 Purwosari), Yuni Suciningsih (SMPN 1
Tepus), Mustofa (SMPN 4 Patuk), Denox Widya Sari (SMP
Muh Tanjungsari), Fathurrahman (SMP Muh Playen), Dayar
(SMPN 1 Girisubo), Yeni Irawati, S.Pd (SMPN 1 Tepus), Tutik
Nuryani, S.Si (SMPN 1 Tepus)
Sekolah Asal : KELOMPOK 2

Mata Pelajaran SENI BUDAYA (SENI MUSIK)


Kelas/Semester VII (TUJUH) / 01
FASE D
Elemen Menciptakan
Alokasi Waktu 2 X 40 menit (1 pertemuan)
Tujuan pembelajaran 7.3. Peserta didik mampu memainkan
dan memahami pengertian alat alat musik ritmis
Indikator Tujuan 1. Memahami konsep dasar permainan alat musik sederhana
Pembelajaran secara perorangan
2. Memainkan alat musik ritmis sederhana secara perorangan

Media Benda-benda di sekitar peserta didik, Alat musik ritmis buatan


peserta didik secara kelompok.
Langkah-Langkah
Pembelajaran A. Kegiatan Awal (10 menit)
1. Doa
2. Presensi
3. Motivasi
4. Menyiapkan fisik dan psikis peserta didik dalam
mengawali kegiatan pembelajaran
5. Menyampaikan TP/ Indikator
6. Pertanyaan pemantik (apersepsi)

B. Kegiatan Inti (65 menit)


1. Mengamati Video Permainan Alat Musik Ritmis
2. Memainkan Ritmis Sederhana dengan tepuk tangan
3. Guru mengelompokkan peserta didik berdasarkan
kemampuan awal
4. Mendemonstrasikan praktek memainkan alat musik
ritmis dengan Teknik yang benar, dimulai dengan alat-
alat yang ada di sekitar siswa, dengan memperhatikan
aba-aba,
5. Peserta didik secara berkelompok mendemonstrasikan
hasil Latihan bersama kelompoknya di depan peserta
didik yang lain
6. Peserta didik kolaborasi bersama kelompok yang lain
secara klasikal.
C. Penutup
1. Refleksi
a. Apakah pembelajaran menyenangkan?
b. Apakah pembelajaran tadi mudah kalian pelajari?
c. Kesulitan apa yang kalian alami saat pembelajaran?
d. Bagaimana kalian mengatasi kesulitan?
e. Pengalaman apa yang kalian dapat dari
pembelajaran tadi?
2. Menyimpulkan dari pengalaman peserta didik
3. Guru memberikan tugas berikutnya
a. membuat poster alat-alat musik ritmis, bahan dan
cara memainkan dari aplikasi canva,
b. menciptakan alat musik ritmis sederhana
memanfaatkan bahan bekas yang ada di sekitar
lingkungan belajar peserta didik secara kelompok
dan diedit menjadi sebuah video, diunggah di Media
Sosisl

Asesmen 1. Asesmen Kelompok


Jenis asesmen :
a. Performance (pertunjukan musik)
1) Praktek
Buatlah alat musik ritmis dari bahan yang ada di
sekitar kalian secara berkelompok, mainkan dan
rekam dalam bentuk video
2) Peserta didik Bersama kelompoknya memainkan
ritmis berikut :

2. Hasil kerja peserta didik secara individu berupa produk


poster canva
3. Asesmen formatif akhir pembelajaran dengan beberapa
pertanyaan pengetahuan.
a. Pilihan Ganda
Petunjuk pengerjaan!
Berilah tanda silang (X) untuk pilihan A, B, C, atau D yang
jawabannya benar!
1) Sebuah musik bisa menciptakan suasana yang
dapat membangkitkan perasaan riang, sedih,
bangga, takut. Hal ini berhubungan bahwa musik
merupakan bagian elemen musik selain dari melodi,
tempo, dinamik, dan warna suara, ritme merupakan
pola bunyi, diam, dan tekanan dalam sebuah lagu.
Dalam teori musik, ritme mengacu pada
pengulangan not dan istirahat (hening) dalam …
a. waktu b. gerak c. Nada d. dinamik
2) Jika kita melihat sebuah pertunjukan musik, dapat
kita rasakan lagu tersebut dengan tanda musik
seperti keras, lembut, cepat, atau pun lambat.
Pentingnya tanda musik untuk dapat menghidupkan
isi lagu. Untuk beberapa tanda musik ini, seperti
largo, andante, allegro, dan presto merupakan
elemen-elemen pada tanda
a. Dinamik c. Tempo
b. Birama d. ekspresi
3) Tanda birama 2/2 menyatakan bahwa dalam 1 (satu)
birama/bar dengan not setengah (half not) terdapat
a. 4 hitungan c. 2 hitungan
b. 3 hitungan d. 6 hitungan
4) Ketika mendengar atau pun menyanyi, pasti
merasakan adanya ketukan keras dan lemah.
Cobalah kamu nyanyikan lagu Padamu Negeri
ciptaan Kusbini. Bisa dirasakan ketukan kuat dan
lemahnya. Untuk ketukan lemah pada birama 4/4
adalah pada ketukan …
a. 1 dan 2 c. 1 dan 3
b. 2 dan 3 d. 2 dan

Pedoman Penilaian Asesmen Formatif : Pengetahuan, Praktek (Ketrampilan)


Demonstrasi, Sikap (Pengamatan), Produk Karya Siswa yang
diunggah di media Sosial

Wonosari, 18 September 2023


Guru Mata Pelajaran,

Anda mungkin juga menyukai