Anda di halaman 1dari 6

Tugas Individu

Pengembangan Keterampilan Profesional

Visi dan Misi Pribadi Saya

Bayangan Diri Saya 10 dan 20 Tahun Ke Depan

Nabila Rahmdani Fatau


G021231019
Kelas B

Dosen Pengampu : Prof. Dr. Ir. Muhammad Saleh S. Ali, M.Sc.

PROGRAM STUDI AGRIBISNIS


DEPARTEMEN SOSIAL EKONOMI PERTANIAN
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS HASANUDDIN
MAKASSAR
2023
Hai Nama saya Nabila Rahmadani Fatau.Teman-teman biasanya
memanggil saya dengan Nabila atau Bila.saya lahir di patila,pada 12 Oktober
2006 saya anak bungsu dari tiga bersaudara,dan sekarang saya tinggal di kota
makassar.untuk menempuh pendidikan di di jenjang universitas.saya mempunyai
motto hidup bekerjalah untuk menwujudkan mimpi mu,sebelum orang lain
memperkerjakan dirimu untuk mewujudkan mimpinya.
Ayah bernama H.baso Fatau beliau adalah seorang wiraswasat dan ibu
saya bernama Rasma beliau adalah seorang ibu rumah tangga.saya mempunyai
dua saudara bernama Muh.fikri fatau dan Ade syafira fatau.saya dengan kakak
pertama saya muh.fikri fatau berselisih umur tujuh tahun,serta saya dengan kakak
saya yang kedua berselisih umur empat tahun.
Sedari kecil saya menganut agama islam begitu pula dengan kedua orang
tua saya dan kedua saudara saya,untuk saat ini saya kesibukan saya hanya seputar
beradaptasi di dunia perkulihan,di umur saya yang 16 tahun ini cukup suliit untuk
tidak lagi tinggal Bersama orang tua.mengapa saya katakan sulit di karenakan
sedari SD saya terus tinggal Bersama orang tua,yang di mana sd saya cukup dekat
dengan rumah,beranjak ke umur 11 tahun saya berjuang untuk masuk di smp yang
menurut saya cukup unggul dan baik.setelah menghabiskan waktu selama tiga
tahun di smp,saya pun beranjak ke jenjang SMA.
Serta mulai saat itu saya menemukan cara belajar saya,yang dimana dan
entah kenapa saya selalu lebih aktif dan focus saat belajar sendiri di Tengah
malam,saya suka menyelesaikan tugas di jam 11 sampai jam 1 pagi setelah itu
saya lanjut membaca materti dengan hitungan waktu 20 menit membaca setelah
itu saya lanjut untuk merangkum semua Pelajaran yang saya pelajari malam itu
mulai dari cara kerja saya mengerjakan tugas,jawaban dari tugas saya sampai pada
kesimpulan materi yang saya baca malam itu.setelah menyelesaikan semuanya
saya pun tidur dikarenakan besoknya saya harus bangun cukup pagi untuk Bersiap
pergi kesekolah.
Diawal saya masuk sman saya belum menentukan target dan membuat
planning untuk semester awal sehingga saya Kembali mengulang keselahan
sehingga saya tidak dapat masuk 5 besar peringkat kelas dan menjadi alasan saya
tidak lolos di jalur snbp.semester 2 saya sudah mulai bisa meningkatkan nilai saya
begitu pula semester-semester kedepannya.akan tetapi saat tiba hari di mana
pengumuman siswa eligibel dan alhamdulillahnya nama saya ada di kertas
pengumunan itu setelah melalui beberapa tahap dari mulai pembuatan akun dan
konsultasi kepada guru guru dan orang tua saya memantapkan pilihan saya
terhadap dua juruan yang sama namun universitas yang berbeda,namun ternyata
saya belum di berikan kesempatan untuk lulus di dua universistas itu rasanya
kecewa,tetapi orang tua berkata jika hal yang di takdirkan kepada kita tidak akan
pernah tertukar dan dari kegalalan saya di jalur snpb ini saya belajar Bagaimana
menerima ketetapan walau sulit dan saya belajar tak selamanya hal yang di
inginkan harus di capai saat itu juga.
Setelah kelulusan sma saya berjuang lagi di jalur snpt,saya melakukan hal
yang bisa menunjang keberhasilan saya dalam jalur tes ini.saya masih mengambil
jurusan yang sama seperti di snpb di pilihan pertama saya dengan universitas yang
berbeda dan pilihan kedua yang saya pilih adalah pilihan yang saya minati walau
bukan yang saya impikan.saya belajar berbagai materi agar tak Kembali kecewa
dan menyesal tak melakukan yang terbaik.tak terasa waktu tes tiba saya rasa saya
telah melakukan yang terbaik hari itu dan nyatanya benar saya lulus di pilihan
kedua rasanya senang karena jurusan ini sesuai dengan minat saya tetapi di sisi
lain saya juga sedikit berkecil hati karena saya Kembali tak dapat lulus di pilihan
pertama saya yang sudah saya perjuangkan sebanyak 2 di jalur yang berbeda.
Setelah melalui tiga tahun di SMA saya pun baru menyadari bahwa saya
tidak akan mempunyai semangat dalam menjalani sesuatu apabila saya tidak
mementukan target dan visi misi saya sendiri maka dari itu saat ini mempunyai
visi dan misi yang dapat mendukung kebehasilan saya dalam menjalani jenjang
pendidikan yang lebih tinggi di Universitas Hasanuddin.serta saya juga harus
mempunyai gambaran tentang 10 kedepan atau bahkan 20 tahun kedepan.sulit
membayangkan hal tersebut tetapi tanpa planning dan tujuan yang akan di capai
saya rasa perjalanan saya akan sulit dan pasti tak akan tersusun dengan baik.
Mengapa saya katakaan sulit untuk membayangkan hal yang akan saya
lakukan di 10 tahun kemudian atau 20 tahun kemudian karena sampai saat ini saya
terkadang masih belum bisa memengan prinsip saya dengan teguh.kata lainnya
terkadang saya masih terombang ambing dalam memangang prinsip saya.jadi
maka dari itu saya mempunyai visi dan misi yang dapat membuat saya lebih
kukuh untuk mengujutkan tujuan dan banyang saya di 10 atau 20 tahun kemudian.
Adapun visi saya yang saya rasa dapat membantu saya dalam lingkungan
perkulihan dan menwujudkan beberapa planning saya seperti lebih cerdas dalam
menajemen waktu karena saya ketahui menajemen waktu saya sangat-sangatlah
buruk kenapa saya katakana demikinan karena saya terkadang masih di buruh
waktu dalam mengerjakan suatu hal atau dalam mengjalankan satu hal.
Selain itu saya juga mempunyai visi untuk mengamankan IPK saya di
semester satu dan semester seterusnya dengan target angkat 3,4 walau dalam
menwujudkan hal itu saya harus lebih giat dalam memperbaiki kesalahan saya
dalam mengerjakan tugas dan lebih focus dalam menerima materi yang di mana
saya sadar bahwa saat masuk di lingkungan perkuliahan saya tidak lagi di ajak
satu materi yang di bawakan dosen sampai saya paham hal tersebut tetapi saya di
haruskan untuk lebih memahami materi tersebut dengan kemampuan saya dan
dari sumber yang say acari sendiri.hal ini sangat terbalik dengan kehidupan SMA
saya yang di mana saat itu saya di beritahu atau di ajari sampai dasar oleh guru
sampai saya memahami materi tersebut.
Walau terkadang saya meresa sangat sulit menwujudkan visi saya
terkadang rasanya bimbang apakah saya dapat menwujudkan hal tersebut atau
tidak karena sejujurnya saja di awal saya menentukan visi saya belum mengetahui
mengenai tantangan akan visi saya tersebut.
Selain visi saya mempunyai misi yang saya ingin wujudkan dan apabila
sudah saya ujudkan saya akan pertahankan walau menjaga itu sulit tetapi saya
harap saya bisa melakukan hal tersebut sehingga misi saya bisa terlaksana dan
saya dapat menerima hasil yang baik juga.
Adapun misi saya yaitu,Menyusun kegiatan saya seperti tugas apa yang
akan saya kerjakan minggu ini dan keggiatan apa saja yang akan saya
lakukan,dan di kehidupan sehari hari saya sebagai anak kos saya menjadwalkan
untuk menu makan saya setiap harinya dengan ini saya bisa lebih menata kegiatan
saya dan waktu saya.serta terkadang saat menngerjakan tugas saya akan menyetel
waktu selama beberapa menit atau jam untuk membuat saya lebih efisien dalam
mengerjakan tugas-tugas saya.
Saat ini saya mulai mengetahui bagaimana memproritaskan hal-hal yang
seharusnya saya lakukan terlebih dahulu sebelum hal lain mungkin hal tersebut
mempunyai deadline yang lebih cepat maka hal tersebutlah yang akan saya
kerjakan lebih dulu.saya harap dengan misi saya manejem waktu saya akan
semakin baik.
Selain itu saya juga punya misi lain yaitu,mendapatkan nilai A atau B di
setiap mata kuliah yang di mana hal ini dapat menunjang keberhasilan visi saya
untuk mendapatkan IPK 3,4 maka dari itu saya harus melakukan hal terbaik yang
bisa saya lakukan,seperti lebih aktif dalam kelas,mungkin menjawab suatu
pertanyaan,memberi pertanyaan yang tidak membebani teman kelas atau sekedar
memberi tanggapan (mengutarakan pendapat).
Saya juga mempunyai misi untuk berpartisipasi dalam suatu lomba tetapi
sebelum mengikuti lomba tersebut saya ingin lebih mengupdate diri saya terhadap
hal ingin saya ikuti contohnya lebih banyak membaca buku yang dapat membuat
saya lebih memperluas wawasan saya terkait beberapa hal.karena saya tak ingin
mengulang kesalahan saya yang dia mana saya pernah mengalami kegagalan saat
mengikuti lomba saya mendapatkan hasil yang tak sesuai dengan keinginan saya
dan itu menimbulkan rasa kecewa tersendiri di diri saya.
Walau saya tau hal tersebut terjadi karena keteledoran saya dalam
menyiapkan diri saat mengikuti lomba tersebut.selain mngupdate diri saya dari
sisi memperluas wawasan saya juga ingin menambah pengetahuan public
speaking.hal ini sejalan dengan misi saya yaitu lebih aktif dalam bersosialisasi.
Pada misi saya ini saya ingin lebuh dulu mengambil inisiatif saat berada
dalam suatu lingkungan baru,seperti saya yang lebih dulu mengajak berkenalan
orang lain.hal ini saya lakukan selain untuk melatih public speaking saya,juga
untuk melatih rasa percaya diri saya yang di mana saat berada di bangku SMA
terkadang saya tidak peercaya diri dalam memulai satu percakapan.
Misi saya yang terakhir adalah melakukan segala sesuatu sebaik yang saya
bisa.seperti saat membantu sesseorang saya ingin melakukan yang terbaik
menurut saya tanpa menjatuhkan orang lain dan tanpa membuat saya kesusahan.
karena saya tidak ingin setelah membantu seseorang timbul rasa menyesal yang
berasal dari rasa kesusahan yang saya terima karena menurut saya apabila saya
merasa tidak iklas atau tidak nyaman setelah melakukannya maka hal yang saya
lakukan tersebut sama saja hal kosong yang tidak berarti apa-apa dan hanya
menyisakan Kesia-sian.
Selain visi dan misi saya juga mempunyai bayangan untuk 10 tahun
kedepan yang di mana ha ini dapat terwujud apabila saya berusaha konsusiten
dengan visi dan misi yang saya pengang dan inginkan.
Adapun bayangan tentang 10 tahun kedepan yang di mana saat itu saya
telah berusia 27 tahun.saya mempunyai planning/bayangan yaitu saya bisa
mempunyai usaha tersendiri yang bergerak di bidang teknologi yang
mengembangkan hasil panen (pangan) yang di mana hal ini sejalan dengan
jurusan saya saat ini dan hal ini saya rasa dapat membantu menaikan
perekonomian dan wawasan petani dalam mengolah hasil panennya dengan
memanfaatkan teknologi yang dapat menambah harga hasil panen mereka.
Saya harap bayangan saya untuk 10 tahun kedepan dapat terwujud selain
hal tersebut merupakan cita -cita saya untuk menjadi seorang pengusaha.saya
melakukannya karena saya tinggal di daerah pertanian sedari kecil jadi saya
kurang lebih tau betapa mirisnya hasil yang di terima petani tak sebanding dengan
usaha yang mereka lakukan untuk mendapat hasil panen tersebut.
Adapun bayangan saya pada 20 tahun kedepan yang di mana saat itu saya
berumur 37,saya ingin meluangkan sedikit hal saya punya ke tempat di mana
anak-anak tuna rungu wicara,saya ingin membangun sebuat tempat yang di mana
dapat mendukung mereka membangun mimpinya.serta dapat membantu mereka
merasakan hal sama seperti anak-anak lainnya yang merasakan dunia Pendidikan
yang normal dan saya juga berkeinginan menuju umur saya yang ke 40 nantinya
saya dapat berbahasa isyarat dengan lancar dan meluangkan waktu saya untuk
berinteraksi dan bersosialisasi dengan anak-anak tuna rungu wicara.
Serta apabila saya mempunyai hal lain yang bisa saya bagi mungkin saya
akan mengalokasikan hal tersebut di dunia Pendidikan anak-anak desa karena
saya sebagai seseorang yang sedari kecil tinggal di desa ikut merasakan bahwa
adanya perbedaan yang mecolok anak Pendidikan anak desa dan anak yang berada
di perkotaan susahnya mendapatkan akses terhadap perluasan wawasan,kursus
atau bimbel yang lama kelamaan hal ini menjadi tembok penghalang bagi mereka.

Anda mungkin juga menyukai