Anda di halaman 1dari 43

LAPORAN

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)


DI KANTOR DESA BELAMBANGAN
KECAMATAN PENENGAHAN
KABUPATEN LAMPUNG SELATAN

Disusun Oleh :

NAMA NPM
JARNA 210202017

PRODI EKONOMI SYARIAH


JURUSAN EKONOMI DAN BISNIS ISLAM
STAI YASBA KALIANDA
KABUPATEN LAMPUNG SELATAN
1444 H / 2023 M

i
HALAMAN PERSETUJUAN

Judul : Laporan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL)


Tempat PPL : Kantor Desa Belambangan
Jurusan : Ekonomi Dan Bisnis Islam
Prodi : Ekonomi Syariah
Peserta PPL :

No Nama NPM

1 JARNA 210202017

Laporan PPL : 2 ( Dua ) Bulan ( 10 Juli - 31 Agustus 2023 )


Di Setujui : Pada Tanggal, Agustus 2023

Menyetujui,

Ketua Prodi Ekonomi Syariah, Dosen Pembimbing Lapangan

Dr.Sugito,SE,M.M Dr.Sugito,SE,M.M
NIDN.2127017901 NIDN.2127017901

Mengesahkan :
Ketua,

DR.H.Arpandi, B.Ed, MA
NIDN.2127086601

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah
memberi Rahmat dan Karunia-Nya sehingga laporan kegiatan Praktik
Pengalaman Lapangan (PPL) ini dapat diselesaikan. Kegiatan PPL ini
dilaksanakan di Kantor Desa Belambangan Kecamatan Penengahan
Kabupaten Lampung Selatan pada tanggal 10 Juli 2023 - 31 Agustus 2023.

Laporan PPL ini di buat sebagai pertanggungjawaban atas pelaksanaan


Praktek Pengalaman Lapangan di Kantor Desa Belambangan Kecamatan
Penengahan Kabupaten Lampung Selatan.

Dalam penulisan laporan PPL ini penulis ingin mengucapkan terima


kasih kepada beberapa pihak yang secara langsung dan tidak langsung
membantu menyelesaikan penulisan laporan PPLL ini, dengan segala
ketulusan hati penulis ingin menyampaikan terima kasih kepada:

1. Bapak DR. H. Arpandi, B.Ed, MA sebagai Ketua STAI YASBA


Kalianda Lampung Selatan

2. Ibu Dra. Suryanti, M.Pd selaku Waka I Bidang Akademik, STAI YASBA
Kalianda Sekaligus Ketua Panitia PPL

3. Bapak Nursyamsi HZ, S.Ag, M.Pd.I, selaku Waka II Bidang Administrasi


Keuangan sekaligus Wakil Ketua Panitia PPL

4. Bapak Dr. Feriyansyah, M.Pd, selaku Waka III Bidang Kemahasiswaan


sekaligus Sekretaris.

5. Bapak Junaidi, M.Pd,M.M, sebagai Ketua Prodi MPI

6. Bapak Drs. Kris Saptana, M.Pd, sebagai Ketua Prodi PIAUD

7. Bapak Dwi Leksono BD, S.Ag, M.E.Sy, sebagai Ketua Prodi Perbankan
Syari’ah

8. Bapak Dr. Sugito, S.Pd, SE, M.M.Pd, sebagai Ketua Prodi Ekonomi
Syari’ah

iii
9. Bapak dan Ibu Dosen, DPL dan Panitia PPL beserta staf yang telah
membantu kami dalam menyelesaikan penulisan laporan PPL ini.

10. Bapak Pj.Kepala Desa Belambangan serta seluruh Perangkat Desa yang
telah membantu dalam menyelesaikan penulisan laporan PPL ini.

11. Teman-teman seperjuangan yang telah turut membantu dalam penulisan


laporan ini.

Kami sadar bahwa tiada sungai yang tak bertepi, begitu pula dalam
penyusunan laporan PPL ini, yang diwarnai dengan segala keterbatasan dan
kedangkalan ilmu pengetahuan dan wawasan serta pengalaman yang tentunya
tidak sedikit memiliki kekurangan baik dalam hal penyampaian data maupun
dalam hal sumber referensi yang dipergunakan. Atas dasar ini dan dengan
segala kerelaan demi suatu kebenaran, sumbang saran dan pengalaman
senantiasa kami harapkan guna memperdalam serta memperluas khazanah
wawasan dan pengetahuan serta pemahaman yang bersifat ilmiah.

Pada akhirnya, harapan penulis semoga penulisan Laporan PPL ini


bermanfaat bagi para pembaca dan akademik yang membidangi dalam hal ini
khususnya dan khalayak pada umum nya.

Kalianda, September 2023


Penulis

JARNA

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ………………………………………………….……. i


HALAMAN PERSETUJUAN ……………..………………………..…….. ii
KATA PENGANTAR ………………………………………...…….….….. iii
DAFTAR ISI ……………………………………………………………….. v
DAFTAR TABEL ……………………………………………………….…. vii
DAFTAR GAMBAR ……………………………………………….....…… viii

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang PPL …………………………………………….….… 1
B. Maksud dan Tujuan PPL ……………………………………….….… 3
C. Manfaat PPL ………………………………………………..…...…… 4
D. Kegiatan PPL ……………………………………………….………... 5

BAB II PROFIL INSTANSI


A. Sejarah Desa Belambangan ………….……………………………… 6
B. Profil Desa Belambangan ……….…...……………………………..... 7
C. Visi, Misi Desa Belambangan ……………….…………………..…... 9
D. Data Sarana Dan Prasarna Kantor Desa Belambangan ….………….. 9
E. Struktur Dan Tugas Pemerintah Desa Belambangan .………...…….. 12
F. Letak Geografis Desa Belambangan .………………………….…….. 22

BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN PPL


A. Rencana Program Kerja PPL……………………………...……….…. 24
B. Pelaksanaan Kegiatan PPL……………………………...………….… 25
C. Hasil Laporan PPL at dan Waktu Penelitian .…………………….….. 27

v
BAB IV PENUTUP
A. Kesimpulan …………………………………………………..………. 39
B. Saran-saran ………………………………………………………..…. 40
Daftar Pustaka …………………………………..………………………….... 42
LAMPIRAN – LAMPIRAN

vi
DAFTAR TABEL

Tabel I.1 : Nama-nama Kepala Desa Belambangan……………………. 6


Tabel I.2 : Data dan Jumlah Penduduk Desa Belambangan….……...….. 8
Tabel I.3 : Data Sarana Dan Prasarana Desa Belambangan ……….…… 9
Tabel I.4 : Koordinat Titik Kartometrik Batas Desa Padan ………...….. 22
Tabel I.5 : Koordinat Titik Kartometrik Batas Desa Rawi …………….. 22
Tabel I.6 : Jadwal Kerja …………..…………………………….………. 26
Tabel I.7 : Kegiatan Harian Mahasiswa ……………………..…………. 28

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar II.1 : Kantor Desa Belambangan …………………………………. 7


Gambar II.2 : Struktur Organisasi Pemerintah Desa Belambangan .….….. 12
Gambar II.3 : Peta Desa Belambangan ………………………..………….. 23

viii
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Praktik Pengalaman Lapangan ( PPL)


Dewasa ini perekonomian Indonesia semakin terbuka dan memaksa
perusahaan-perusahaan untuk bersaing di segala bidang. Hal ini juga harus
diimbangi dengan kualitas dari sumber daya manusia. Sumber daya manusia
memiliki peran utama dalam setiap kegiatan perusahaan. Walaupun
didukung dengan sarana dan prasarana yang sangat mendukung, tetapi tanpa
didukung sumber daya manusia yang handal maka kegiatan perusahaan tidak
akan terlaksana dengan baik.
Berdasarkan hal tersebut, sumber daya manusia pada dasarnya
memerlukan suatu keterampilan yang mendukung kebutuhan dunia industri.
Salah satunya adalah lembaga pendidikan yang ditunjuk sebagai pihak yang
bertanggung jawab dalam hal penciptaan sumber daya manusia yang
terampil. Oleh karena itu, perusahaan atau instansi pun diharapkan dapat
bekerjasama dengan lembaga pendidikan dengan memberikan kesempatan
kepada mahasiswa untuk dapat mengenal dunia kerja dengan
pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan.
Praktik Pengalaman Lapangan adalah salah satu bentuk implementasi
secara sistematis dan sesuai antara program pendidikan yang diambil
dengan program penguasaan keahlian yang diperoleh melalui kegiatan kerja
secara langsung didunia kerja untuk mencapai tingkat keahlian tertentu.1
STAI YASBA Kalianda merupakan salah satu lembaga pendidikan yang
memiliki peran penting dalam pembentukan sumber daya manusia yang
mencetak para sarjana dan mahasiswa memiliki pengetahuan, kemampuan,
dan keterampillan.

1
Pungki Fitriana Laporan PPL Kantor Kelurahan Pulau Panggang
Kepualuan Seribu. Universitas Negeri Jakarta
2

Salah satunya dengan mengadakan program Praktik Pengalaman


Lapangan (PPL) yang bertujuan untuk mempersiapkan mahasiswa untuk
masuk ke dunia kerja.
Setiap mahasiswa diberi kesempatan mengimplementasikan ilmu sesuai
dengan program studi dan konsentrasi masing-masing ke dalam dunia kerja
nyata. Bagi mahasiswa Program Studi Ekonomi Syariah, Kegiatan PPL
dilaksanakan dengan bobot-bobot Sistem Kredit Semester (SKS). Pada
dasarnya mahasiswa yang melaksanakan PPL disebut praktikan. Sebagai
mahasiswa Strata satu (S1) pada konsentrasi Prodi Ekonomi Syariah STAI
YASBA Kalianda, PPL merupakan salah satu syarat yang harus dipenuhi
oleh praktikan untuk mendapatkan gelar Sarjana Ekonomi.
PPL dapat dilakukkan mahasiswa pada bagian perusahaan yang berkaitan
dengan program studi dan konsentrasi, baik di dalam perusahaan.Dalam hal
ini praktikan melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan di Kantor Desa
Belambangan Kecamatan Penengahan Kabupaten Lampung Selatan
Mahasiswa PPL ditempatkan pada TU dan Umum untuk mengerjakan
segala urusan administrasi Pelayanan Terpadu Satu Pintu pada divisi
tersebut.Selama melaksanakan PPL di Kantor Desa Belambangan
Kecamatan Penengahan Kabupaten Lampung Selatan, praktikan harus
mematuhi semua peraturan yang ada di Kantor tersebut dan menyelesaikan
semua pekerjaan yang diberikan oleh instansi dengan baik dan benar
Karena hal tersebut akan membawa nama baik praktikan sendiri
maupun STAI YASBA Kalianda. Oleh karena itu, praktikan harus
sungguh-sungguh dalam melaksanakan PPL.
3

B. Maksud dan Tujuan PPL


STAI YASBA Kalianda memiliki maksud dan tujuan untuk
menggambarkan bahwa melalui kegiatan PPL Mahasiswa dapat
mengaplikasikan dasar profesi dan nilai tambah bagi unsur-unsur yang terlibat.
Adapun maksud dari Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) antara
lain adalah:
1. Menambah pengetahuan dan pengalaman baru kepada
mahasiswa mengenai dunia kerja
2. Memenuhi mata kuliah Praktik Pengalaman Lapangan pada salah satu
bidang yang sesuai dengan konsentrasi Pendidikan Management dan
Administrasi Perkantoran
3. Mempelajari lebih dalam mengenai tugas Administrasi disuatu
perusahaan, dan pada hal ini yaitu Kantor Desa Belambangan
Selain itu, Adapun tujuan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) ini adalah
sebagai berikut:
1. Mengimplementasikan ilmu sesuai konsentrasi selama masa perkuliahan
ke dunia kerja sesungguhnya.
2. Menambah wawasan pengetahuan, pengalaman, kemampuan dan
keterampilan mahasiswa dalam dunia kerja.
3. Menambah wawasan berpikir dan pengetahuan dalam memecahkan
masalah-masalah yang dihadapi dalam dunia kerja.
4. Melatih mahasiswa dalam mengembangkan sikap tanggungjawab,
disiplin dan kreatif dalam melakukan suatu pekerjaan baik dalam urusan
pribadi maupun dalam dunia kerja.
5. Melatih kemampuan Praktikan untuk mampu bersikap mandiri serta
bertanggungjawab.
4

C. Manfaat Praktik Pengalaman Lapangan ( PPL )


Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan ini memiliki kegunaan
bagi mahasiswa Prodi Ekonomi Syariah, dan Kantor Desa Belambangan,
yaitu:
1. Bagi Mahasiswa
a. Dapat meningkatkan wawasan, kemampuan dan keterampilan bagi
parktikan khususnya dalam bidang administrasi.
b. Mengembangkan pengetahuan akademis yang telah didapat selama
masa perkuliahan
c. Membantu praktikan mempersiapkan diri untuk menghadapi
persaingan dalam dunia kerja.
2. Bagi Prodi Ekonomi Syariah
a. Menjadi salah satu acuan untuk konsentrasi administrasi perkantoran
dalam mengembangkan kegiatan pembelajaran.
b. Sebagai sumber referensi bagi mahasiswa dalam mencari tempat PPL
c. Mengevaluasi kemampuan mahasiswa dalam mengimplementasikan
ilmu yang telah didapat di STAI YASBA Kalianda.
3. Bagi Kantor Desa Belambangan
a. Kantor Desa dapat memanfaatkan tenaga praktikan dalam
membantu menyelesaikan tugas-tugas kantor untuk kebutuhan
masing-masing divisi.
b. Membantu menambah ide-ide kreatif dalam kegiatan administrasi.
c. Menjalin hubungan kerjasama yang berkelanjutan dan dinamis antara
Kantor Desa Belambangan dengan STAI YASBA Kalianda.
5

D. Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan ( PPL )


Mahasiswa melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan pada
sebuah Kantor Desa yang bergerak dibidang administrasi dan melayani
masyarakat. Berikut ini merupakan informasi data Kantor Desa
Belambangan tempat pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL):
Nama Instansi : Kantor Desa Belambangan Kecamatan Penengahan
Kabupaten Lampung Selatan
Alamat : Jl.Gg.Masjid Assa’Adah Desa Belambangan
RT.002/003
Telepon : 0812 7107 3996
Facebook : Pemerintah Desa Belambangan
Email : Pemdes Belambangan@gmail.com
We bs it e : S ma r t vi la g e . be la m ba ng a n @c o . id

Alasan Mahasiswa memilih tempat PPL tersebut adalah untuk


mengetahui kegiatan administrasi yang diterapkan pada Kantor Desa
Belambangan selain itu alasan lainnya adalah karena jarak Kantor Desa yang
tidak terlalu jauh dengan rumah Mahasiswa sehingga mahasiswa menjadi
lebih mudah dalam melakukan mobilitas, serta perizinan di tempat tersebut
tidak terlalu sulit.
BAB II

PROFIL INSTANSI

A. Sejarah Berdirinya Pemerintahan Desa Belambangan


Pada Zaman Dahulu Desa Belambangan adalah kampung terpencil dan masih
berbentuk perkebunan, persawahan dan ladang Konon menurut cerita penduduk desa ini
berasal pemekaran dari Desa Rawi Kecamatan Penengahan Kabupaten Lampung Selatan.
Desa Belambangan Mulai Berdiri Pada Tahun 1960. Penduduk desanya rata- rata
bersuku Banten dan ada sebagian Suku Padang, Lampung Dan Jawa. Desa Belambangan
tersebut diambil dari Nama Kerajaan yang terdapat didaerah Jawa. Awal mula yang
Memimpin sebagai Kepala Desa Setelah Pemekaran dari Desa Rawi adalah M.ARSYAD
yang menjabat dari Tahun 1960 s/d 1985

Tabel I.1
NAMA-NAMA KEPALA DESA BELAMBANGAN

No Periode Nama Kepala Desa Keterangan

1 1969 s/d 1985 M.ARSYAD

2 1986 s/d 1993 RUSLI.MS

3 1994 s/d 2001 MUHAMMAD KUSEN

4 2002 s/d 2004 SYAMANI.MR

5 2005 s/d 2010 SYAMSURIZAL

6 2011 s/d 2017 YAHMAN


2017 s/d 2023 YAHMAN
7

B. Profil Desa Belambangan


Kantor Desa Belambangan

Gambar 2.1
Desa Belambangan merupakan salah satu desa dari Dua Puluh Dua Desa yang
terdapat di Kecamatan Penengahan Kabupaten Lampung Selatan Propinsi Lampung
dengan jumlah penduduk 1.663 Jiwa terdiri dari laki-laki 862 Jiwa dan perempuan 806
Jiwa dan jumlah KK 481 KK dan jumlah KK miskin 197 KK terdiri dari 3 Dusun dan 6
Rukun Tetangga (RT).
Ditinjau dari segi mata pencahariannya masyarakat Desa Belambangan adalah sebagai
petani dan buruh tani yang meliputi Jumlah 67 % dari Totalitas Penduduk 22% Bermata
pencaharian sebagai buruh dan sisanya berprofesi sebagai pedagang serta dalam jumlah
yang sangat sedikit berprofesi debagai PNS/Guru,
Secara geografis Desa Belambangan merupakan Desa Agraris dengan Luas Wilayah
4,85 Km² Dengan batas wilayah sebagai berikut :
- Sebelah Barat berbatasan dengan Desa Kekiling
- Sebelah Timur berbatasan dengan Desa Rawi
- Sebelah Utara berbatasan dengan Dusun Sampang Desa Kekiling
- Sebelah Selatan berbatasan dengan Desa Padan
8

Tabel I.2
DATA JUMLAH PENDUDUK DAN WILAYAH DESA

NO FAKTOR DAN INDIKATOR JUMLAH

1 Kependudukan

1.1. Jumlah Penduduk


a. Umur 0 – 5 Tahun 152 Orang
b. Umur 6 – 12 Tahun 85 Orang
c. Umur 13 – 15 Tahun 195 Orang
d. Umur 16 – 18 Tahun 323 Orang
e. Umur 19 – 50 Tahun 682 Orang
f. Umur diatas 51 Tahun 226 Orang

1.2. Jumlah KK 481 KK

1.3. Jumlah RT 6 RT

1.4. Jumlah Dusun 3 Dusun

1.5. Jumlah Rumah 463 Rumah

2 Luas Wilayah

2.1. Luas Wilayah Keseluruhan 4,85 Km²

2.2. Luas Wilayah Efektif yang dimanfaatkan :


a. Persawahan / Perkebunan 20 Ha
b. Pertokoan / Perkantoran 2 Ha
c. Perumahan 12,5 Ha
d. DLL ( ………………………………………………………… ) …….. Ha

C. Visi dan Misi Desa Belambangan


 Visi Desa Belambangan
“Terwujudnya Masyarakat Desa Belambangan, Maju dan Sejahtera Dengan
Semangat Gotong Royong”

 Misi Desa Belambangan


1. Meningkatkan Penerapan nilai-nilai agama, budaya dan keluarga dalam kehidupan
masyarakat
2. Meningkatkan kualitas SDM melalui pelayanan Kesehatan serta kesejahteraan
sosial
3. Membangun Infrastruktur untuk meningkatkan konektivitas antar desa dan
produksi pertanian
4. Bersama masyarakat dan kelembagaan Desa memberdayakan masyarakat untuk
meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

D. Data Sarana dan Prasarana Desa Belambangan

Tabel I.3
Data Sarana Dan Prasarana Desa Belambangan
KONDISI KONDISI
NO JENIS SARANA PRASARANA KETERANGAN
BAIK BURUK
I Sarana Prasarana Transportasi
Gorong-gorong Plat 12 Unit 0
Talud ( TPT ) 750 M
Jalan Lingkungan LAPEN 600 M
Jalan Lingkungan Paving Blok 1.500 M 450 M
Jalan Lingkungan Rabat Beton 2.500 M 235 M
Jalan Tanah areal perkebunan 2.000 M

10

KONDISI KONDISI
NO JENIS SARANA PRASARANA KETERANGAN
BAIK BURUK
II Sarana Prasarana Komunikasi dan Informasi
HP 1 Unit
WIFI 1 Unit 1 Unit

III Sarana Prasarana Air Bersih dan Sanitasi


Sumur Bor (Saluran Air Bersih) 3 Unit
Sumur Bor + MCK 2 Unit
MCK Umum 4 Unit 1 Unit
Saluran Drainase Limbah Masyarakat 426 M
Saluran Drainase Saluran 935 M 150 M

IV Sarana Prasarana Kantor Desa dan Lembaga


Gedung Kantor Desa 1 Unit
Gedung Balai Kemasyarakatan 1 Unit
Gedung Posyandu 2 Unit
Gedung PAUD 1 Unit
Komputer 1 Unit
Printer 2 Unit 2 Unit
Laptop 2 Unit
Meja Kantor 13 Unit
Meja Rapat 5 Unit
Kursi Kantor 10 Unit
Kursi Plastik 235 Unit 5 Unit
Kursi Tamu/Sopa 1 Unit
Kasur 1 Unit
Lemari Arsip 4 Unit
Kompor 1 Unit
Tabung Gas 1 Unit
Dispenser 1 Bh
Tang Semprot 3 Bh
Mesin Poging 2 Bh
Tabung Oksigen 2 Bh
Lemari+ Buku Perpustakaan 1 Paket
Alat Marawis 1 Paket

11

KONDISI KONDISI KETERANGAN


NO JENIS SARANA PRASARANA
BAIK BURUK
Alat Hadroh 1 Paket
Alat Kesenian TTKKDH 1 Paket
PKK Ada
LPM Ada
KTI Ada
RISMA Ada
TTKKDH Ada
Majlis Taklim Ada
Kader Posyandu Balita Ada
Kader Posyandu Lansia Ada
Kader Posbindu Ada
Kader Pembangunan Manusia Ada
Kader Kesling Ada
Kader KB Ada
Kader TB Ada

IV Sarana Prasarana Olah Raga


Lapangan Volly 2 Unit 1 Unit
Lapangan Bulu Tangkis 1 Unit

V Sarana Prasarana Kesehatan


Gedung Posyandu 2 Unit
Praktek Dokter 1 Unit
Dokter 2 Orang
Bidan Desa 1 Orang

VI Tempat Beribadah
Masjid 2 Unit
Mushola 4 Unit

12

E. Struktur Pemerintah Desa Belambangan

STRUKTUR PEMERINTAH DESA BELAMBANGAN


KECAMATAN PENENGAHAN
KABUPATEN LAMPUNG SELATAN

Pj.KEPALA DESA
BPD
SRIANTO,SE
MAIDIN, SPd NIP.19790810 200901 1 007

SEKDES

JARNA
KAUR KAUR KAUR KASI KASI KASI
TU & UMUM PERENCANAAN KEUANGAN KESRA PELAYANAN PEMERINTAHAN

DESI APRIYANI,SE ROHIMUDDIN MUHSIN ROBANI JURAINI AMAD HAPIPI

KADUS I KADUS II KADUS III

MARHUIN EKO JAYADI AMRIL

Gambar 2.2

13

TUGAS POKOK DAN FUNGSI KEPALA DESA


DAN PERANGKAT DESA

 KEDUDUKAN, TUGAS, FUNGSI, WEWENANG, HAK DAN KEWAJIBAN


KEPALA DESA

1. Kepala Desa berkedudukan sebagai Kepala Pemerintahan Desa yang memimpin


penyelenggaraan Pemerintahan Desa.
2. Kepala Desa bertugas menyelenggarakan Pemerintahan Desa, melaksanakan
pembangunan Desa, pembinaan kemasyarakatan Desa, dan pemberdayaan masyarakat
Desa.

3. Dalam melaksanakan tugas dan fungsi Kepala Desa mempunyai wewenang:

a. memimpin penyelenggaraan Pemerintahan Desa;

b. mengangkat dan memberhentikan Perangkat Desa;

c. memegang kekuasaan pengelolaan Keuangan dan Aset Desa;

d. menetapkan Peraturan Desa;

e. menetapkan APB Desa;

f. membina kehidupan masyarakat Desa;

g. membina ketenteraman dan ketertiban masyarakat Desa;

h. membina dan meningkatkan perekonomian desa serta

i. mengintegrasikannya agar mencapai perekonomian skala produktif untuk


sebesar besarnya kemakmuran masyarakat desa

j. mengembangkan sumber pendapatan desa;

k. mengusulkan dan menerima pelimpahan sebagian kekayaan negara guna


meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa;

14

l. mengembangkan kehidupan sosial masyarakat desa;

m. mengembangkan dan membina kebudayaan masyarakat desa;

n. memanfaatkan teknologi tepat guna;


o. mengoordinasikan pembangunan desa secara partisipatif;

p. mengadakan kerjasama dengan pihak lain sesuai peraturan perundang-


undangan;

q. mewakili Desa di dalam dan di luar pengadilan atau menunjuk kuasa hukum
untuk mewakilinya sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan;

4. Dalam melaksanakan tugas dan fungsi Kepala Desa mempunyai hak:

a. mengusulkan struktur organisasi dan tata kerja Pemerintah Desa;

b. mengajukan rancangan dan menetapkan Peraturan Desa;

c. menerima penghasilan tetap setiap bulan, tunjangan, dan penerimaan lainnya


yang sah serta mendapat jaminan kesehatan;

d. mendapatkan cuti;

e. mendapatkan perlindungan hukum atas kebijakan yang dilaksanakan; dan

f. memberikan mandat pelaksanaan tugas dan kewajiban lainnya kepada


Perangkat Desa.

5. Dalam melaksanakan tugas dan fungsi Kepala Desa mempunyai kewajiban:

a. memegang teguh dan mengamalkan Pancasila, melaksanakan Undang-Undang


Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta mempertahankan dan
memelihara keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka
Tunggal Ika;

b. meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa;

c. memelihara ketenteraman dan ketertiban masyarakat Desa;

d. mentaati dan menegakkan peraturan perundang-undangan;

15
e. melaksanakan kehidupan demokrasi dan berkeadilan gender;

f. melaksanakan prinsip tata Pemerintahan Desa yang akuntabel, transparan,


professional, efektif dan efisien, bersih, serta bebas dari kolusi, korupsi dan
nepotisme;

g. menjalin kerja sama dan koordinasi dengan seluruh pemangku kepentingan di


Desa;

h. menyelenggarakan administrasi pemerintahan Desa yang baik;

i. mengelola keuangan dan aset Desa;

j. melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan Desa;

k. menyelesaikan perselisihan masyarakat di Desa;

l. mengembangkan perekonomian masyarakat Desa;

m. mengembangkan kehidupan sosial masyarakat desa;

n. mengembangkan dan membina kebudayaan masyarakat desa;

o. memberdayakan masyarakat dan lembaga kemasyarakatan diDesa;

p. mengembangkan potensi sumber daya alam dan melestarikan lingkungan


hidup; dan

q. memberikan informasi kepada masyarakat Desa.

6. Dalam melaksanakan tugas, fungsi, kewenangan, hak dan kewajiban Kepala Desa
wajib:

a. menyampaikan laporan penyelenggaraan pemerintahan desa setiap akhir tahun


anggaran kepada Bupati;

b. menyampaikan laporan penyelenggaraan pemerintahan desa pada akhirmasa


jabatan kepada Bupati;

c. memberikan laporan keterangan penyelenggaraan pemerintahan desa secara


tertulis kepada BPD setiap akhir tahun anggaran; dan
d. memberikan dan/atau menyebarluaskan informasi penyelenggaraan
pemerintahan desa kepada masyarakat setiap akhir tahun anggaran.
16

 TUGAS POKOK DAN FUNGSI SEKRETARIS DESA

1. Sekretaris Desa berkedudukan sebagai unsur pimpinan Sekretariat Desa.

2. Sekretaris Desa bertugas membantu Kepala Desa dalam bidang administrasi


pemerintahan.

3. Untuk melaksanakan tugas sebagaimana yang dimaksud pada ayat (2), Sekretaris
Desa mempunyai fungsi:

a. Melaksanakan urusan ketatausahaan seperti tata naskah, administrasi surat


menyurat, arsip, dan ekspedisi.

b. Melaksanakan urusan umum seperti penataan administrasi perangkat desa,


penyediaan prasarana perangkat desa dan kantor, penyiapan rapat,
pengadministrasian aset, inventarisasi, perjalanan dinas, dan pelayanan umum.

c. Melaksanakan urusan keuangan seperti pengurusan administrasi keuangan,


administrasi sumber-sumber pendapatan dan pengeluaran, verifikasi
administrasi keuangan, dan admnistrasi penghasilan Kepala Desa, Perangkat
Desa, BPD, dan lembaga pemerintahan desa lainnya.

d. Melaksanakan urusan perencanaan seperti menyusun rencana anggaran


pendapatan dan belanja desa, menginventarisir data-data dalam rangka
pembangunan, melakukan monitoring dan evaluasi program, serta penyusunan
laporan.

e. Melaksanakan buku administrasi desa sesuai dengan bidang tugas Sekretaris


Desa atau sesuai dengan Keputusan Kepala Desa.

f. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Desa dan Pemerintah
yang lebih tinggi
17

 TUGAS POKOK DAN FUNGSI KEPALA URUSAN UMUM

1. Kepala urusan umum berkedudukan sebagai unsur staf sekretariat.

2. Kepala urusan umum bertugas membantu Sekretaris Desa dalam urusan pelayanan
administrasi pendukung pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan.

3. Melaksanakan tugas-tugas kedinasan lain yang diberikan oleh atasan.

4. Untuk melaksanakan tugas kepala urusan umum mempunyai fungsi:

a. Melaksanakan urusan ketatausahaan seperti tata naskah dinas;

b. Melaksanakan administrasi surat menyurat;

c. Melaksanakan arsiparis dan ekspedisi pemerintahan desa;

d. Melaksanakan penataan administrasi Perangkat Desa;

e. Penyediaan prasarana Perangkat Desa dan Kantor;

f. Penyiapan rapat-rapat;

g. Pengadministrasian aset desa;

h. Pengadministrasian inventarisasi desa;

i. Pengadministrasian perjalanan dinas;

j. Melaksanakan pelayanan umum

 TUGAS POKOK DAN FUNGSI KEPALA URUSAN KEUANGAN

1. Kepala urusan perencanaan berkedudukan sebagai unsur staf sekretariat.


2. Kepala urusan perencanaan bertugas membantu Sekretaris Desa dalam urusan
pelayanan administrasi pendukung pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan.

3. Melaksanakan tugas-tugas kedinasan lain yang diberikan oleh atasan.

4. Untuk melaksanakan tugas kepala urusan perencanaan mempunyai fungsi:

a. Mengkoordinasikan urusan perencanaan Desa;

b. Menyusun RAPBDes;

18

c. Menginventarisir data-data dalam rangka pembangunan Desa;

d. Melakukan monitoring dan evaluasi program Pemerintahan Desa;

e. Menyusun rencana pembangunan jangka menengah desa (RPJMDesa) dan


rencana kerja pemerintah desa (RKPDesa);

f. Menyusun laporan kegiatan Desa;

g. Melaksanakan tugas-tugas kedinasan lain yang diberikan oleh atasan

 TUGAS POKOK DAN FUNGSI KEPALA URUSAN PERENCANAAN

1. Kepala urusan perencanaan berkedudukan sebagai unsur staf sekretariat.

2. Kepala urusan perencanaan bertugas membantu Sekretaris Desa dalam urusan


pelayanan administrasi pendukung pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan.

3. Melaksanakan tugas-tugas kedinasan lain yang diberikan oleh atasan.

4. Untuk melaksanakan tugas kepala urusan perencanaan mempunyai fungsi:

a. Mengkoordinasikan urusan perencanaan Desa;

b. Menyusun RAPBDes;

c. Menginventarisir data-data dalam rangka pembangunan Desa;


d. Melakukan monitoring dan evaluasi program Pemerintahan Desa;

e. Menyusun rencana pembangunan jangka menengah desa (RPJMDesa) dan


rencana kerja pemerintah desa (RKPDesa);

f. Menyusun laporan kegiatan Desa;

g. Melaksanakan tugas-tugas kedinasan lain yang diberikan oleh atasan

 TUGAS POKOK DAN FUNGSI KEPALA URUSAN PEMERINTAHAN

1. Kepala seksi pemerintahan berkedudukan sebagai unsur pelaksana teknis di bidang


pemerintahan.

2. Kepala seksi pemerintahan bertugas membantu Kepala Desa sebagai pelaksana tugas
operasional di bidang pemerintahan. 19

3. Untuk melaksanakan tugas Kepala Seksi pemerintahan mempunyai fungsi:

a. Melaksanakan manajemen tata praja Pemerintahan Desa;

b. Menyusun rancangan regulasi desa;

c. Melaksanakan pembinaan masalah pertanahan;

d. Melaksanakan pembinaan ketenteraman dan ketertiban masyarakat Desa;

e. Melaksanakan upaya perlindungan masyarakat Desa;

f. Melaksanakan pembinaan masalah kependudukan;

g. Melaksanakan penataan dan pengelolaan wilayah Desa;

h. Melaksanakan pendataan dan pengelolaan Profil Desa;

i. Melakukan tugas – tugas kedinasan lain yang diberikan oleh atasan

 TUGAS POKOK DAN FUNGSI KEPALA URUSAN KESEJAHTERAAN

1. Kepala seksi kesejahteraan berkedudukan sebagai unsur pelaksana teknis di bidang


kesejahteraan.
2. Kepala seksi kesejahteraan bertugas membantu Kepala Desa sebagai pelaksana tugas
operasional di bidang kesejahteraan .

3. Untuk melaksanakan tugas Kepala Seksi kesejahteraan mempunyai fungsi:

a. Melaksanakan tugas sosialisasi serta motivasi masyarakat di bidang sosial


budaya;

b. Melaksanakan tugas sosialisasi serta motivasi masyarakat di bidang ekonomi;

c. Melaksanakan tugas sosialisasi serta motivasi masyarakat di bidang politik;

d. Melaksanakan tugas sosialisasi serta motivasi masyarakat di bidang


lingkungan hidup;

e. Melaksanakan tugas sosialisasi serta motivasi masyarakat di bidang


pemberdayaan keluarga;

f. Melaksanakan tugas sosialisasi serta motivasi masyarakat di bidang pemuda,


olah raga dan karang taruna;

g. Melaksanakan tugas-tugas kedinasan lain yang diberikan oleh atasan 20

 TUGAS POKOK DAN FUNGSI KEPALA URUSAN PELAYANAN

1. Kepala seksi pelayanan berkedudukan sebagai unsur pelaksana teknis di bidang


kesejahteraan.

2. Kepala seksi pelayanan bertugas membantu Kepala Desa sebagai pelaksana tugas
operasional di bidang pelayanan.

3. Untuk melaksanakan tugas Kepala Seksi pelayanan mempunyai fungsi:

a. Melaksanakan penyuluhan dan motivasi terhadap pelaksanaan hak dan


kewajiban masyarakat Desa;

b. Meningkatkan upaya partisipasi masyarakat Desa;

c. Melaksanakan pelestarian nilai sosial budaya masyarakat Desa;


d. Melaksanakan pelestarian nilai sosial budaya, keagamaan dan ketenagakerjaan
masyarakat Desa;

e. Melaksanakan pekerjaan teknis pelayanan nikah, talak, cerai dan rujuk;

f. Melaksanakan pekerjaan teknis urusan kelahiran dan kematian;

g. Melaksanakan pembangunan sarana dan prasarana perdesaan;

h. Melaksanakan pembangunan bidang pendidikan;

i. Melaksanakan pembangunan bidang Kesehatan

 TUGAS POKOK DAN FUNGSI KEPALA DUSUN

1. Kepala Dusun berkedudukan sebagai unsur satuan tugas kewilayahan yang bertugas
membantu Kepala Desa dalam pelaksanaan tugasnya di wilayahnya.

2. Untuk melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud pada ayat (2) Kepala Dusun
memiliki fungsi:

a. Pembinaan ketentraman dan ketertiban, pelaksanaan upaya perlindungan


masyarakat, mobilitas kependudukan, dan penataan dan pengelolaan wilayah.

b. Mengawasi pelaksanaan pembangunan di wilayahnya.

21

c. Melaksanakan pembinaan kemasyarakatan dalam meningkatkan kemampuan


dan kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungannya.

d. Melakukan upaya-upaya pemberdayaan masyarakat dalam menunjang


kelancaran penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan.

e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Kepala Desa


F. Letak Geografis Desa Belambangan
Desa Belambangan terletak di sebelah Barat Kecamatan Penengahan Kabupaten
Lampung Selatan berbatasan dengan Desa Kekiling Kecamatan Penengahan dengan
Jarak tempuh :
 Jarak dari Kantor Kecamatan Penengahan Ke Desa Belambangan : 3 Km

 Jarak dari Kabupaten Lampung Selatan Ke Desa Belambangan : 6 Km

 Jarak dari Propinsi Lampung Ke Desa Belambangan : 37 Km

Tabel I.4
 Daftar koordinat titik kartometrik segmen batas Desa Belambangan dengan Desa
Padan
KOORDINAT GEOGRAFIS KOORDINAT UTM
NO TITIK KARTOMETRIK
BUJUR LINTANG X(M) Y(M)
TK..18.01.09.2001-09.2003-
1 105"38'55,11"E 5"44'1,02"S 571821 9366201
09.2004-000
TK.18.01.09.2001-09.2008-
2 105"39'5,50"E 5"44'6,21"S 572140 9366041
09.2013-000

Tabel I.5
 Daftar koordinat titik kartometrik segmen batas Desa Belambangan dengan Desa
Rawi
KOORDINAT GEOGRAFIS KOORDINAT UTM
NO TITIK KARTOMETRIK
BUJUR LINTANG X(M) Y(M)
TK.18.01.09.2001-09.2008-
1 105"39'5,50"E 5"44'6,21"S 572140 9366041
09.2013-000
TK..18.01.-09.2002-09.2016-
2 105"39'29,37"E 5"43'44,76"S 572875 9366699
001
TK..18.01.-09.2002-09.2016-
3 105"39'56,62"E 5"43'21,10"S 573714 9367425
002
TK..18.01.-09.2002-09.2016-
4 105"40'1,24"E 5"43'14,58"S 573856 9367625
003
TK.18.01.09.2001-09.2002-
5 105"39'58,06"E 5"43'12,32"S 573758 9367695
09.2003-000

22
Gambar 2.3

23

BAB III
PELAKSANAAN KEGIATAN PPL
A. Rencana Program Kerja PPL
Perencanaan adalah proses dalam memulai berbagai tujuan, batasan strategi,
kebijakan, dan juga rencana yang sangat detail dalam mencapainya, pencapaian
organisasi untuk menerapkan keputusan dan juga termasuk tinjauan kinerja dan juga
umpan balik dalam hal pengenalan siklus rencana baru.
Perencanaan merupakan awal kegiatan untuk menentukan tujuan dan langkah-langkah
yang harus dilakukan agar tujuah dapat tercapai dalam pelaksanaan Praktik Pengalaman
Lapangan, ada tujuh proses yang direncanakan yaitu :
1. Pengajuan surat permohonan PPL
PPL akan dimulai dengan melakukan pengajuan surat permohonan PPL di Kantor
Desa Belambangan Kecamatan Penengahan Kabupaten Lampung Sealatan
2. Menerima surat balasan PPL
Permohonan PPL di terima oleh Bapak Ahmad Hapipi ( Kasi Pemerintahan )
Perangkat Desa yang ada di Kantor Desa Belambangan
3. Pengenalan dan Oreantasi lingkungan PPL
Pengenalan mengenal Perangkat Desa yang ada di Kantor Desa Belambangan
dilakukan oleh Desi Apriyani,SE ( Kaur TU dan Umum ) sebagai Pembimbing
Lapangan
4. Pembagian Kegiatan PPL
Setelah mengetahui mengenai bidang-bidang serta lingkungan tempat PPL Kantor
Desa Belambangan, penulis dapat pembagian kerja PPL dari beberapa sub divisi
sesuai dengan kepentingan kegiatan yang dikerjakan
5. Konsultasi Pembimbing Lapangan
Pada tahap ini, melakukan konsultasi dengan Pembimbing Lapangan berkaitan dengan
tugas yang akan dikerjakan
24

6. Analisis dan Pengumpulan Data


Menganalisis proses yang sedang berjalan di Kantor Desa Belambangan dan
pengumpulan data. Metode pengumpulan data yang dipakai dalam penyusunan
laporan ini adalah sebagai berikut :
Pengamatan (observasi) merupakan hasil perbuatan jiwa dan secara aktif dan penuh
perhatian untuk menyadari adanya sesuatu rangsangan tertentu yang di inginkan, atau
suatu study yang sengaja dan sistematis dengan keadaan fenomena sosial dan gejala-
gejala psikis dengann jalan mengamati dan mencatat. Dalam hal ini penulis
mengadakan pengamatan pada system dan prosedur di Kantor Desa Belambangan
7. Membuat Laporan PPL
Setelah keseluruhan rangkaian kegiatan PPL selesai dilaksanakan. Selanjutnya penulis
harus merangkum kembali hasil kegiatan PPL dalam sebuah penulisan yang berguna
sebagai Laporan Parkit Pengalaman Lapangan.

B. Pelaksanaan Kegiatan PPL


Dalam melaksanakan Praktik Kerja Lapangan, yang dilaksanakan kurang lebih
selama Dua Bulan, dimulai sejak tanggal 10 Juli s.d. 31 Agustus 2023, bertempat di
Kantor Desa Belambangan Kecamatan Penengahan Kabupaten Lampung Selatan.
Adapun perincian dalam tiap tahapan kegiatan tersebut adalah sebagai berikut:
1. Tahap Persiapan
Dalam melaksanakan persiapan, praktikan mencari informasi terlebih dahulu di
bulan April untuk mencari tahu Kantor Desa mana yang menerima mahasiswa PPL.
Setelah memastikan bahwa Kantor Desa yang diinginkan menerima mahasiswa PPL,
praktikan membuat surat permohonan izin praktik kerja lapangan di bagian BAAK.
Selanjutnya praktikan memberikan surat tersebut kepada bagian TU dan Umum
Kantor Desa Belambangan yang terhitung dari pertengahan Juni 2023 hingga
akhirnya mendapatkan izin untuk melakukan Praktik Pengalaman Lapangan pada
awal Juli 2023
25

2. Tahap Pelaksanaan
Pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan berlangsung selama dua
bulan, terhitung sejak tanggal 10 Juli 2023 sampai dengan 31 Agustus 2023,
dengan jam operasional sebagai berikut:
Tabel I.6 Jadwal Kerja

Hari Kerja Jam Kerja Jam Istirahat

Senin s.d Kamis 08.00 s.d 15.00 12.00 s.d 13.00

Jum’at 08.00 s.d 15.00 11.30 s.d 13.00

.
C. Hasil Laporan PPL dan Waktu Penelitian
Kegiatan PPL mahasiswa ini dilaksanakan di salah satu instansi pemerintahan yang
ada di kecamatan Penengahan tepatnya di Kantor Desa Belambangan.Pada minggu
pertama yang dilakukan dalam kegiatan PPL ini yaitu seperti perkenalan diri kepada
Kepala Desa, Sekretaris Desa, perangkat desa, dan staff yang ada di Kantor Desa
Belambangan. Kemudian mengenal dan memahami tugas-tugas yang ada di Kantor Desa
Belambangan dari masing-masing jabatan yang ada serta mengetahui perangkat lunak
dan perangkaat keras yang digunakan di Kantor Desa Belambangan dalam mendukung
pekerjaan yang ada di kantor. Melakukan keegiataan mencatat nomor surat masuk dan
surat keluar dan melayani setiap masyarakat yang datang ke kantor desa.
Kegiatan PPL sangat membantu perangkat desa dan staff lainnya dalam menyelesaikan
pekerjaan yang ada di kantor desa. Penulis ikut andil dalam melayani masyarakat yang
melakukan perubahan data Kartu Keluarga, Akta Kelahiran, serta KTP.Setiap hari Jumat
penulis mengikuti kegiatan rutin Senam Pagi yang dilaksanakan di Kantor Desa
Belambangan,Membantu perangkat desa untuk pembagian BLT DD kepada masyarakat
kurang mampu serta membantu masyarakat dalam pembuatan NA.

26

Perangkat desa yang ada di Kantor Desa Belambangan mengajak mahasiswa Kegiatan
PPL ini untuk penginfutan PBB yang sudah dibayar oleh masyarakat dan kemudian
mengarsipkan PBB Tahun 2023. Selain itu, penulis juga membantu perangkat desa dalam
menyelesaikan surat pertanggungjawaban (SPJ). Mengikuti kegiatan gotong royong
bersama Kepala Desa beserta perangkat di lingkungan Kantor Desa
Belambangan.Kegiatan PPL mahasiswa ini juga membantu menambah wawasan dan
bekal kepada mahasiswa dalam dunia kerja.
Waktu Penelitian PPL ini dilaksanakan Kurang Lebih 2 Bulan dari Tanggal 10 Juli
2023 sampai dengan 31 Agustus 2023, Lokasi PPL bertempat di Kantor Desa
Belambangan Kecamatan Penengahan Kabupaten Lampung Selatan. Jam kerja pada Hari
Senin s/d Jum’at.
27

Motto :
“Kesuksesan itu bukan ditunggu, tapi diwujudkan”

Nama : JARNA
NPM : 210202017
Jurusan : Ekonomi dan Bisnis Islam
Prodi : Ekonomi Syariah
Semester : IV
Alamat : Desa Belambangan RT.002/003
Kecamatan Penengahan
Kabupaten Lampung Selatan

36

BAB IV
PENUTUP

A. KESIMPULAN
Merujuk pada kegiatan yang telah praktikan lakukan selama melaksanakan Praktik
Pengalaman Lapangan (PPL) diKantor Desa Belambangan Kecamatan Penengahan
Kabupaten Lampung Selatan, maka praktikan menyimpulkan beberapa hal sebagai
berikut:
1. Praktik Pengalaman Lapangan dapat memberikan berbagai pengalaman dan
pengetahuan kepada praktikan mengenai dunia kerja yang berkaitan dengan ilmu
Administrasi Perkantoran.
2. Bidang kerja yang dikerjakan oleh praktikan memiliki kesesuaian dengan
bidang ilmu yang telah didapat praktikan selama mengikuti perkuliahan yaitu mata
kuliah teknologi perkantoran, kearsipan dan kesekretarisan.
3. Pelaksanaan PPL tidak selalu lancar dan sesuai dengan apa yang diharapkan,
sehingga praktikan dituntut untuk dapat secara cepat mengatasi masalah yang
dihadapi.
4. ara mengatasi kendala-kendala yang praktikan hadapi selama melakukan
Praktik adalah dengan menerapkan ilmu yang telah didapat di bangku perkuliahan
dan berkomunikasi dengan baik dengan para Perangkat Desa sehingga praktikan
tidak sungkan untuk bertanya apabila mengalami kesuliatan, sebab dalam
mengerjakan suatu pekerjaan diperlukan pemahaman yang baik agar pekerjaan
tersebut dapat terselesaikan dengan baik dan tidak ada kesalahan dalam
mengerjakannya.
5. PPL dapat membentuk sikap disiplin dan bertanggungjawab atas tugas dan
pekerjaan guna menjadi tenaga kerja profesional.

37

B. SARAN-SARAN
Melalui laporan Praktik Pengalaman Lapangan ini, praktikan bermaksud untuk
memberikan saran berdasarkan pengalaman yang praktikan peroleh selama melakukan
Praktik Pengalaman Lapangan di Kantor Desa Belambangan Kecamatan Penengahan
Kabupaten Lampung Selatan, maka praktikan menyampaikan beberapa saran yang
diharapkan berguna bagi peningkatan kualitas untuk Kantor Desa, STAI YASBA
Kalianda dan mahasiswa:
1. Bagi Mahasiswa STAI YASBA Kalianda
a. Sebelum melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan, mahasiswa yang akan
melakukan Praktik Pengalaman Lapangan diharapkan terlebih dahulu
mempersiapkan diri dengan mengumpulkan informasi-informasi mengenai
perusahaan atau instansi yang dituju sebagai tempat pelaksanaan Praktik
Pengalaman Lapangan.
b. Mahasiswa diharapkan dapat menerapkan kemampuan dan pengetahuan
yang telah dimiliki dalam bidang Administrasi Perkantoran selama mengikuti
perkuliahan ketika melakukan Praktik Pengalaman Lapangan.
c. Mahasiswa harus disiplin dalam melakukan Praktik Pengalaman Lapangan baik
dalam kehadiran maupun dalam menyelesaikan pekerjaan yang diberikan.
d. Mahasiswa harus teliti dalam melaksanakan tugas yang diberikan serta harus
dapat bekerjasama dengan mahasiwa/mahasiwi Praktik Pengalaman Lapangan
lainnya.
2. Bagi Kantor Desa Belambangan
a. Pemerintah Desa sebaiknya memberikan pelatihan bagi Perangkat Desa yang
kurang memiliki kemampuan atau pengetahuan kegiatan administrasi pemerintah
desa.

38

b. Sebaiknya Pemerintah Desa lebih memperhatikan penyimpanan arsip dan


menyediakan tempat penyimpanan arsip yang teratur agar mudah dalam
penemukan arsip kembali.
c. Perlu adanya bimbingan dari Perangkat Desa yang memiliki keterampilan dan
pengetahuan mengenai bidang kerja yang dilakukan oleh praktikan
khususnya pada kegiatan administrasi pada Pemerintah Desa.
d. Sebaiknya Pemerintah Desa meningkatkan fasilitas seperti Laptop, printer untuk
mahasiswa yang sedang melakukan Praktik Pengalaman Lapangan agar dapat
membantu pekerjaan pembimbing sehingga pekerjaan yang dilakukan pun lebih
beragam dan dapat mempercepat penyelesaian pekerjaan yang ditangani oleh
Sekretaris Desa.
3. Bagi STAI YASBA Kalianda
a. Diharapkan STAI YASBA Kalianda dapat terus menjalin hubungan yang baik
dengan Kantor Desa Belambangan dan Perusahaan-perusahaan lain.
b. Pihak STAI YASBA Kalianda diharapkan dapat memberikan informasi terkait
perusahaan-perusahaan atau organisasi tempat praktikan akan melaksanakan PPL
c. STAI YASBA Kalianda sebaiknya melakukan pemantauan secara berkala dalam
pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan yang dilakukan oleh mahasiswa,
sehingga para mahasiswa yang sedang melaksanakan Praktik Pengalaman
lapangan dapat bekerja dengan baik dan pelaksanaan Praktik Pengalaman
Lapangan pun sesuai dengan yang diharapkan oleh pihak kampus.

39

DAFTAR PUSTAKA

Smartvillage.belambangan@co.id
Djoko Purwanto. 2006. Komunikasi Bisnis. Jakarta: Erlangga.
Gie, The Liang. 2009. Adminstrasi Perkantoran Modern. Yogyakarta: Liberty.
Pamoedji. 2000. Tata Kerja Organisasi, jakara: Bina Aksara
Moekijat, 2000. Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia. Jakarta: Pustaka.
https://www.desakubenda.com/artikel/2021/2/26/tugas-pokok-dan-fungsi-kepala-desa-
dan-perangkat-desa

Anda mungkin juga menyukai